cover
Contact Name
Reza Maulana
Contact Email
saya@rezamaulana.com
Phone
+6282330060777
Journal Mail Official
insypro@uin-alauddin.ac.id
Editorial Address
Jl.H.M.Yasin Limpo No. 36 Samata, Gowa, Sulawesi Selatan Building D, 4th floor
Location
Kab. gowa,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Jurnal INSYPRO (Information System and Processing)
ISSN : 2597419X     EISSN : 2579468X     DOI : https://doi.org/10.24252/insypro
Jurnal Insypro adalah jurnal yang bergerak di bidang Sistem Informasi, hadir untuk diharapkan mampu mengembangkan riset pada bidang sistem informasi di Indonesia dan dunia internasional secara umum
Articles 121 Documents
IMPLEMENTASI APLIKASI PANDUAN WISATA PROVINSI SULAWESI SELATAN BERBASIS ANDROID Kurniati Asmar
Jurnal INSYPRO (Information System and Processing) Vol 1 No 1 (2016)
Publisher : Prodi Sistem Informasi UIN Alauddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (8726.413 KB) | DOI: 10.24252/insypro.v1i1.2293

Abstract

materi pengenalan atau promosi pariwisata di Provinsi Sulawesi Selatan melalui beberapa media baik itu media cetak atau pun elektronik yang saat ini beredar, belum cukup mendukung peningkatan promosi pariwisata Provinsi Sulawesi Selatan. Padahal Publikasi dan promosi pariwisata yang baik dapat menjadi sebuah peluang untuk menaikkan taraf kehidupan masyarakat, sehingga dapat menjadi sumber devisa yang besar bagi suatu daerah. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan strategi design and creation sedang metode pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan studi literatur. Adapun metode perancangannya menggunakan metode Rapid Application Development (RAD). Hasil dari pengujian aplikasi ini menyimpulkan bahwa fungsi yang diharapkan semuanya berhasil sesuai dengan keinginan. Kesimpulannya bahwa Aplikasi Jelajah Sulawesi Selatan dapat dijadikan sebagai media panduan pariwisata Provinsi Sulawesi Selatan. 
PERINGATAN JAM MALAM ANAK BERDASARKAN LOKASI HANDPHONE BERBASIS ANDROID Andi Hutami Endang; Marzuki R
Jurnal INSYPRO (Information System and Processing) Vol 2 No 2 (2017)
Publisher : Prodi Sistem Informasi UIN Alauddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (516.211 KB) | DOI: 10.24252/insypro.v2i2.4078

Abstract

Abstrak. Kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI), didefinisikan sebagai kecerdasan entitas ilmiah. Kecerdasan diciptakan dan dimasukkan ke dalam suatu mesin (komputer) agar dapat melakukan pekerjaan seperti yang dapat dilakukan oleh manusia. Beberapa macam bidang yang menggunakan kecerdasan buatan antara lain sistem pakar, permainan komputer (games), logika fuzzy, jaringan syaraf tiruan, dan robotika.Android adalah sistem operasi dan platform pemrograman yang dikembangkan oleh Google untuk ponsel cerdas dan perangkat seluler lainnya (seperti table). Android bisa berjalan di beberapa macam perangkat dari banyak produsen yang berbeda. Android menyediakan kit development perangkat lunak untuk penulisan kode asli dan perakitan modul perangkat lunak untuk membuat aplikasi bagi pengguna Android. Android juga menyediakan pasar untuk mendistribusikan aplikasi. Secara keseluruhan, Android menyatakan ekosistem untuk aplikasi seluler.Aplikasi ini memudah para orangtua untuk memantau anak – anak mereka, bila tidak sedang dirumah. Orangtua juga tidak perlu menyetel alarm secara terus menerus karena aplikasi ini menyetel alarm secara otomatis di jam 09.30. Kata Kunci: Artificial Intelligence, Alarm, Android
Software Testing Pengujian Performansi dan Tingkat Stress Pada Website Ekspedisi JNE dan TIKI Reza Maulana; Fardhy Wiharjo; Gabriel Irfon.E.S2
Jurnal INSYPRO (Information System and Processing) Vol 2 No 1 (2017)
Publisher : Prodi Sistem Informasi UIN Alauddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (634.584 KB) | DOI: 10.24252/insypro.v2i1.3131

Abstract

Dewasa ini perkembangan industri penjualan maupun jasa tumbuh dengan pesat. Perkembangan yang dinamis ini seiring dengan semakin meningkatnya permintaan terhadap barang dan jasa sesuai kebutuhan konsumen. Permintaan akan terpenuhinya kebutuhan ini tidak hanya dibutuhkan oleh tiap individu saja, melainkan perusahaan-perusahaan juga mengharapkan kebutuhan akan barang dan jasa mereka dapat terpenuhi. Salah satu kebutuhan hidup yang tidak kalah penting di era globalisasi saat ini adalah kebutuhan akan jasa pengiriman barang. Banyaknya penduduk yang saling mengirim barang dari tempat yang jauh membuat jasa ini menjadi sangat penting. Adanya teknologi jaman sekarang juga semakin memudahkan kita untuk mengecek status dimana barang pesanan kita berada dimanapun kapanpun dan oleh siapapun. Website ekspedisi sekarang pun menyediakan jasa pengecekan ongkos kirim berdasarkan lokasi, berita, dan customer service. Oleh sebab itu, diperlukan sebuah pengujian yang menguji kecepatan, performansi, dan uji stress yang menguji seberapa tahan website itu dalam menangani begitu banyaknya permintaan yang dikirim oleh user. Penulis akan menggunakan beberapa tools untuk menguji website ekspedisi tersebut, seperti menggunakan web tool GTMetrix, Loadstorm, WebPageTest untuk menguji. Pada akhir hasil pengujian, output yang keluar akan menjadi acuan bagi perbaikan website ekspedisi. 
SISTEM PEMERIKSAAN KAPAL BERBASIS DESKTOP PADA BIDANG KESELAMATAN BERLAYAR KANTOR KESYAHBANDARAN UTAMA Nurul Fadillah Novistia
Jurnal INSYPRO (Information System and Processing) Vol 1 No 1 (2016)
Publisher : Prodi Sistem Informasi UIN Alauddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (755.178 KB) | DOI: 10.24252/insypro.v1i1.2289

Abstract

Kantor Kesyahbandaran Kelas Utama Makassar merupakan unit kerja organisasi kepelabuhanan yang bernaung di bawah Kementerian Perhubungan Republik Indonesia. Dalam bidang keselamatan berlayar bertanggung jawab atas lalu lintas kapal yang keluar masuk dan apa yang dibawanya. Oleh karena itu, bidang keselamatan berlayar harus mempunyai sistem dan cara kerja yang ekstra teliti demi keselamatan dan keamanan apa yang dibawanya baik penumpang ataupun barang. Sebagai salah satu kantor besar di pemerintahan, kantor Kesyahbandaran Utama Makassar Bidang Keselamatan Berlayar membutuhkan teknologi-teknologi yang mampu menunjang perkembangan kinerja dan keselamatan kapal. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif sedang metode pengumpulan data yang digunakan yakni observasi dan wawancara. Adapun metode perancangannya menggunakan Data Flow Diagram (DFD). Aplikasi ini menyimpulkan bahwa fungsi yang diharapkan semuanya berhasil sesuai dengan keinginan. Kesimpulannya bahwa aplikasi ini dapat membantu pegawai kantor dalam penginputan data kapal, pemeriksaan dokumen dan informasi dokumen yang layak, dan penerbitan surat persetujuan berlayar. Sehingga kantor Kesyahbandaran Utama Makassar Bidang Keselamatan Berlayar terbantu dalam meningkatkan kinerja dan keselamatan kapal di pelabuhan. Aplikasi Desktop ini pula dapat menjadi media interaksi dan informasi antara pegawai kantor dengan pihak agen atau pemilik kapal, serta antara atasan kantor dengan pihak pelabuhan. Selain itu, dengan adanya aplikasi desktop ini dapat membantu mewujudkan program kantor yang berbasis teknologi. 
Software Testing pada Aplikasi Website PT Semen Tonasa menggunakan Metode Assessment Vulnerability Reza Maulana; Indrawan Liwanto; Christouvel Lucman
Jurnal INSYPRO (Information System and Processing) Vol 2 No 2 (2017)
Publisher : Prodi Sistem Informasi UIN Alauddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (446.867 KB) | DOI: 10.24252/insypro.v2i2.4069

Abstract

Ancaman terhadap sebuah aplikasi website sangat mungkin terjadi dan sangatlah sulit untuk mengatakan bahwa aplikasi website akan aman dan bebas ancaman atau serangan dari attacker. Sebuah aplikasi website yang terhubung dengan koneksi jaringan komputer akan diakses semua pihak sehingga ancaman selalu ada mengintai. Cara analisa dari aplikasi website yakni dengan mencari kelemahankelemahan yang bisa menjadi pintu masuk seorang attacker. Istilah yang sering digunakan dalam menganalisa kelemahan aplikasi website yaitu analisa vulnerability assessment. Cara melakukan analisa ini yaitu dengan menggunakan teknik String Based Sql Injection. Dengan menggunakan teknik ini attacker dapat menganalisa serta mendapatkan kelemahan-kelemahan yang dimiliki aplikasi website.Kata Kunci: Software Testing, Vulnerability, Website Testing, Security Test
ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENGELOLAAN PAJAK DAERAH BERBASIS WEB (Studi Kasus : Kantor DPPKAD Kota Palopo) Hijrah Azis
Jurnal INSYPRO (Information System and Processing) Vol 1 No 1 (2016)
Publisher : Prodi Sistem Informasi UIN Alauddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (333.623 KB) | DOI: 10.24252/insypro.v1i1.2294

Abstract

Perkembangan teknologi dan informasi di era globalisasi ini telah menimbulkan perubahan yang cukup signifikan diberbagai bidang. Dalam hal ini teknologi dan informasi merupakan hal yang sangat penting dalam menjalankan suatu pekerjaan atau kegiatan khususnya pada sebuah instansi. Sehingga dapat mempengaruhi aspek kehidupan baik dari segi ekonomis maupun perkembangan instansi di masa yang akan datang. Sejalan dengan hal tersebut, maka dilakukanlah penelitian dengan menganalisis dan merancang sebuah sistem informasi yaitu pengelolaan pajak pada Kantor Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan, dan Aset Daerah (DPPKAD) Kota Palopo. Dari penelitian ini, diharapkan manfaat yang dapat diberikan untuk semua kalangan dapat benar-benar bermanfaat sesuai apa yang diharapkan. Adapun yang digunakan untuk membuat sistem informasi ini adalah Metode Perancangan Dynamic System Development Method (DSDM) dan bahasa pemrograman HTML, PHP, CSS, dan XAMPP sebagai sebuah tools untuk membantu mengelola basis data. Hadirnya sistem informasi pengelolaan pajak daerah berbasis web ini diharapkan dapat menjadi solusi dalam rangka memecahkan persoalan dalam pengelolaan pajak yang sering dihadapi oleh petugas pajak pada Kantor DPPKAD kota Palopo. 
SISTEM INFORMASI DIAGNOSA PENYAKIT TERNAK SAPI BERBASIS WEB (Studi Kasus pada Dinas Pertanian dan Peternakan Kota Bima Nusa Tenggara Barat) Andarman Andarman
Jurnal INSYPRO (Information System and Processing) Vol 1 No 1 (2016)
Publisher : Prodi Sistem Informasi UIN Alauddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (768.175 KB) | DOI: 10.24252/insypro.v1i1.2290

Abstract

Penyakit pada ternak dapat menimbulkan kerugian ekonomi yang cukup besar bagi peternak khususnya dan masyarakat luas pada umumnya. Berdasarkan hal ini maka untuk merancang dan membangun sistem informasi diagnosa penyakit ternak berbasis website sehingga dapat mempermudah dan mengetahui informasi penyakit ternak lebih cepat dan tepat. Dan dapat memberikan apresiasi positif bagi penggunanya karena mampu menghargai kemajuan teknologi informasi dan komunikasi. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan strategi waterfall sedang metode pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, studi literatur, dan wawancara. Adapun metode perancangannya menggunakan Data Flow Diagram (DFD). Analisis yang dilakukan mencakup analisis sistem yang sedang berjalan, analisis sistem yang diusulkan. Sistem ini mencakup beberapa konten yaitu home, daftar penyakit, konsultasi, login admin, bantuan. Hasil dari pengujian sistem ini menyimpulkan bahwa fungsi yang diharapkan semuanya berhasil sesuai dengan keinginan. kesimpulannya Dengan membuat sistem informasi ini dapat membantu pihak terlibat antara lain dinas peternakan yang dapat mengelola mengatur dengan baik diagnosa secara online melalui website, pengunjung dapat memenuhi kebutuhan tanpa harus banyak tenaga pikiran dan biaya hanya untuk pergi ketempat tinggal para ahli di bidang peternakan. 
Pengenalan Bahasa Isyarat Indonesia (SIBI) Menggunakan Leap Motion Controller dan Algoritma Data Mining Naïve Bayes Ridwang Ridwang
Jurnal INSYPRO (Information System and Processing) Vol 2 No 2 (2017)
Publisher : Prodi Sistem Informasi UIN Alauddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (710.396 KB) | DOI: 10.24252/insypro.v2i2.4070

Abstract

Gesture Recognition adalah topik dalam ilmu komputer dan teknologi bahasa dengan tujuan menafsirkan gerakan manusia melalui algoritma matematika. Dalam hal ini dapat digunakan sebagai media penerjemah bagi penyandang tunarungu untuk berkomunikasi. Hambatan utama dari penyandang tunarungu saait ini sulitnya berkomunikasi dengan masyarakat normal, hal itu terjadi karena tidak adanya pembelajaran wajib pada jenjang pendidikan bagi masyarakat normal untuk bahasa isyarat. Metode pada penelitian ini yaitu menggunakan algoritma naive bayesn untuk mengklasifikasikan huruf alfabet bahasa isyarat menggunakan fitur yang berasal dari data Leap Motion Controller. Keywords: Sign Language, Naïve Bayesn, Leap Motion Controller.
DESAIN DAN IMPLEMENTASI TEKNOLOGI MOBILE BACKEND AS A SERVICE(MBaaS) PADA APLIKASI LAYANAN WEB Syahbudin Syahbudin; Amil A. Ilham; Muhammad Niswar
Jurnal INSYPRO (Information System and Processing) Vol 2 No 1 (2017)
Publisher : Prodi Sistem Informasi UIN Alauddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (468.687 KB) | DOI: 10.24252/insypro.v2i1.2494

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk merancang teknologi Mobile Backend as a Sevice dan diterapkan pada jaringan lokal menggunakan layanan web jenis REST.Pada penelitian ini digunakan metode eksperimental dalam pengembangan arsitektur teknologi MBaaS. Sistem dibagi menjadi tiga aplikasi, yaitu aplikasi server, aplikasi lokal dan aplikasi mobile. Sistem diuji menggunakan sistem point of sales (POS) pada restoran atau  kafe. Selanjutnya melakukan analisis standar pada jaringan lokal dan metode akses layanan. Pengujian selanjutnya adalah uji response time dan uji kinerja dari fitur aplikasi.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa layanan web jenis REST dengan metode akses berbasis CORS serta penggunaan fix IP pada jaringan lokal dapat digunakan untuk membangun MBaaS.
RANCANG BANGUN SISTEM KOMPUTERISASI AKUNTANSI PT. PITA TRANS LINE Rina Nugrahwati
Jurnal INSYPRO (Information System and Processing) Vol 1 No 1 (2016)
Publisher : Prodi Sistem Informasi UIN Alauddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1289.089 KB) | DOI: 10.24252/insypro.v1i1.2291

Abstract

Proses pengelolaan keuangan pada PT. Pita Trans Line dikatakan belum terkomputerisasi, dengan mengandalkan kertas untuk pengarsipan data keuangan, sehingga sering terjadi kesalahan dalam proses perhitungan membuat kinerja pegawai kurang efisien, dan untuk mendapatkan informasi keuangan tersebut membutuhkan waktu yang lama. Hal ini merupakan suatu hambatan sehingga bila staf keuangan sedang berada di luar perusahaan, maka tidak bisa dilakukan transaksi dan membuat pimpinan sulit mengetahui keadaan keuangan secara cepat. maka perlu dibangun sistem informasi akuntansi yang dapat memudahkan kinerja bagian keuangan dan pimpinan dalam proses pengolahan data keuangan dan dapat memberikan informasi keuangan yang lebih sistematis. Metode pengembangan aplikasi ini yaitu metode waterfall, sedang metode pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan studi literatur. Adapun metode perancangan yang digunakan adalah Data Flow Diagram (DFD), sedang metode pengujian menggunakan Blackbox. Bahasa pemrograman yang digunakan adalah PHP dan dbms MySQL. Sistem ini mencakup beberapa konten yaitu beranda, master data, serta pelaporan. Hasil dari pengujian Blackbox menyimpulkan bahwa fungsi yang diharapkan semuanya berhasil sesuai dengan yang diinginkan. Dengan dibangunnya sistem informasi akuntansi ini maka dapat memudahkan kinerja staf keuangan dalam mengelola aktivitas dan menganalisa laporan keuangan pada PT. Pita Trans Line dengan lebih baik. 

Page 1 of 13 | Total Record : 121