cover
Contact Name
Ahmad Faiz Muntazori
Contact Email
faiz.muntazori@gmail.com
Phone
+6287878094858
Journal Mail Official
desain.jurnal@gmail.com
Editorial Address
Ruang Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Indraprasta PGRI Kampus A Gedung 3 lantai 2, Jl. Nangka No. 58 C (TB. Simatupang), Kel. Tanjung Barat, Kec. Jagakarsa, Jakarta Selatan 12530, Jakarta, Indonesia.
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
Jurnal Desain
ISSN : 23390107     EISSN : 23390115     DOI : https://doi.org/10.30998/jd
Core Subject : Art,
Jurnal Desain focused to publish high-quality articles dedicated to all aspects of the latest outstanding research and developments include research reports, conceptual ideas, studies, theories, using the qualitative approach in Design and Visual Communications, Interior Design, Fashion Design, Product Design, Fine Art, Photography, Animation and other related fields of Visual Art. The scope of this journal encompasses to a study of typography, branding, photography, media studies, design studies, advertising, animation, illustration, visual culture, nirmana, film, videography, etc.
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 8, No 2 (2021): Jurnal Desain" : 7 Documents clear
Perancangan Corporate Identity sebagai Media Pengenalan IKM Batik Tulis Mandangin Yekti Asmoro Kanthi; Rahmat Kurniawan; Aliyuddin Aliyuddin
Jurnal Desain Vol 8, No 2 (2021): Jurnal Desain
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (578.786 KB) | DOI: 10.30998/jd.v8i2.8119

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk merancang identitas perusahaan untuk meningkatkan kesadaran akan brand tersebut.  Batik Tulis Mandangin merupakan hasil karya masyarakat lokal dengan memanfaatkan alat sederhana dan pengambilan motif berorientasi pada alam sekitar. Batik Tulis Mandangin merupakan sebuah IKM Desa Pulau Mandangin yang harus dijaga dan dibangun untuk meningkatkan perekonomian masyarakat. Permasalahan yang terjadi pada industri ini adalah belum adanya identitas visual agar mudah dikenali oleh masyarakat luas. Sebagai upaya mengatasi permasalahan tersebut peneliti membuat sebuah perancangan corporate identity. Tahapan proses perancangan ini di antaranya (1) latar belakang masalah perancangan, (2) identifikasi, (3) analisis kesimpulan, (4) sintesis, (5) konsep perancangan, (6) konsep tata desain corporate identity, dan (7) desain final. Hasil penelitian menunjukkan bahwa logo yang tepat bagi IKM Batik Tulis Mandangin ialah dengan mengangkat nilai-nilai lokal dan sumber daya alam Pulau Mandangin berupa penggunaan warna-warna cerah dan bentuk dasar ombak, motif batik serta inisial M. Setelah logo dirancang, pengaplikasiannya pada media perlu diatur agar konsisten sehingga mudah dikenali, maka GSM dirancang. Media pendukung juga dibuat sebagai solusi atas permasalahan promosi pemasaran.
Iklan Tokopedia Versi BTS sebagai Representasi Korean Waves Adrian Conita; Yulianto Hadiprawiro; Atiek Nur Hidayati
Jurnal Desain Vol 8, No 2 (2021): Jurnal Desain
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1066.328 KB) | DOI: 10.30998/jd.v8i2.8666

Abstract

Perkembangan zaman yang pesat membuat teknologi mengalami banyak perubahan dari waktu ke waktu. Kemajuan teknologi ini ditandai dengan munculnya internet dimana saat ini semua orang dapat menggunakan internet untuk berbagai keperluan. Saat ini belanja online sudah menjadi kebutuhan pokok di semua kalangan. Perusahaan e-commerce bersaing satu sama lain untuk menarik perhatian orang dengan membuat iklan yang menggunakan duta merek (Brand Ambassador). Tokopedia merupakan mall online yang memungkinkan penjual untuk membuka toko dan melakukan penjualan dengan mudah tanpa harus memikirkan sewa toko dan membayar gaji karyawan dengan mengutamakan keamanan transaksi, menawarkan pengalaman jual beli online yang aman, mudah dan nyaman. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis representasi Gelombang Korea yang tercermin dari keberadaan BTS dalam Iklan Komersial Tokopedia. Dalam penelitian ini menggunakan metode analisis semiotik Charles Sanders Pierce dengan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa representasi Korean Waves melalui BTS sebagai brand ambassador Tokopedia dalam iklan YouTube tercermin dari karakter positif sosok individu atau kelompok yang muncul untuk menarik persona konsumen Tokopedia
Perancangan Board Game sebagai Media Penunjang untuk Meningkatkan Minat Kegiatan Ekstrakurikuler Pramuka Penggalang Siswa Sekolah Dasar Rahmat Kurniawan; Abdu Gofar Razaq; Evy Poerbaningtyas
Jurnal Desain Vol 8, No 2 (2021): Jurnal Desain
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (642.611 KB) | DOI: 10.30998/jd.v8i2.8166

Abstract

Pramuka adalah sebuah kegiatan pembentukan kedisiplinan, akhlak, watak, dan pembinaan mental dengan proses pembelajaran di luar lingkungan sekolah dan di luar lingkungan keluarga yang dikemas secara menarik dan menyenangkan yang dilakukan di alam terbuka. Materi pembelajaran pramuka terdapat dua macam, yaitu pembelajaran pengetahuan dan pembelajaran teknik kepramukaan. Saat pembelajaran, terdapat siswa yang mampu menangkap materi dengan mudah dan ada yang sulit dalam menangkap materi. Maka dari itu diharapkan siswa yang mampu menangkap materi yang diajarkan bisa mengajarkan kepada siswa yang belum mampu menangkap materi yang diajarkan. Hasil observasi menunjukkan terdapat sedikit siswa yang kurang minat dalam mengikuti kegiatan pramuka dengan ditunjukkan sikap yang kurang perhatian terhadap materi yang disampaikan. Dengan masalah tersebut, maka peneliti membuat media penunjang melalui board game yang berjudul “Pramuka Adventure”. Permainan ini dibuat dengan mengacu pada buku saku pramuka. Teknik pengumpulan data yang dilakukan berupa wawancara kepada pembina pramuka, membagikan kuesioner kepada siswa sekolah dasar kelas 5 dan 6 dan observasi dengan hadir langsung di lapangan
Konsep City Branding dan Identifikasi Nilai Lokal pada Kota-Kota Indonesia dalam Mendukung Nation Branding Indonesia Firmanda Satria; Fadillah Fadillah
Jurnal Desain Vol 8, No 2 (2021): Jurnal Desain
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (448.248 KB) | DOI: 10.30998/jd.v8i2.8118

Abstract

Tiap negara memiliki strategi yang berbeda dalam menghadapi tantangan global. Nation branding adalah sebuah strategi yang banyak digunakan guna memberikan diferensiasi identitas diri sebuah negara di tengah panggung dunia yang semakin kompetitif, terutama terkait kekuatan kinerja ekonomi, aktivitas eksport-import, investasi dan pariwisata. Tidak berbeda dengan Indonesia, pemerintah mempublikasikan “Wonderful Indonesia” sebagai bagian dari nation branding untuk menguatkan diri di antara negara Asia lainnya. Mengingat Indonesia merupakan negara yang luas dengan keberaragaman budaya dan kekayaan alam, pemerintah melihat hal ini sebagai potensi yang sangat besar untuk mendukung nation branding tersebut. Pemerintah kemudian mengerahkan kota-kota lain untuk juga merancang city branding yang diharapkan mampu menguatkan nation branding itu sendiri. Penelitian ini bertujuan untuk melihat tahapan perancangan city branding beberapa kota di Indonesia dan penggunaan identitas visual yang khas untuk turut menguatkan nation branding Indonesia. Dengan menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan pengumpulan data melalui wawancara nara sumber dan telaah kajian pustaka terkait city branding beberapa kota, penelitian ini melihat tahapan yang dilakukan sebuah kota dalam merancang city branding, yang dalam hal ini diwakili oleh salah satu aspek city branding yaitu tagline kota dan logo kota. Dari hasil analisis menunjukkan bahwa tahapan perancang city branding yang dilakukan kota-kota di Indonesia masih belum melalui tahapan yang terstandar terutama dalam hal pengikutsertaan masyarakat untuk ambil bagian dalam proses perancangan. Selain itu, tampak sudah adanya usaha pemerintah kota untuk menggunakan identitas visual kedaerahannya namun identitas tersebut belum menguatkan nation branding Indonesia.
Persepsi Pemilih terhadap Desain Media Luar Ruang Saluran Komunikasi Politik pada Pilkada 2020 di Riau Muhammad Badri
Jurnal Desain Vol 8, No 2 (2021): Jurnal Desain
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (365.295 KB) | DOI: 10.30998/jd.v8i2.8628

Abstract

Media luar ruang merupakan saluran komunikasi politik yang umum digunakan di Indonesia, termasuk pemilihan kepala daerah (Pilkada). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi pemilih terhadap media luar ruang yang digunakan untuk branding calon kepala daerah pada Pilkada 2020 di Riau. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei terhadap 225 pemilih di Riau. Studi ini menemukan bahwa hasil terpaan media luar ruang yang memuat iklan politik calon kepala daerah masih tinggi, dengan skor tertinggi adalah baliho, disusul spanduk dan poster. Berdasarkan perbandingan persepsi konsep desain, gambar, warna, tipografi, dan kreativitas pesan diperoleh data bahwa reklame lebih baik dalam konsep desain, penyajian warna, dan penggunaan tipografi. Sedangkan gambar yang ditampilkan di spanduk dinilai lebih baik. Dalam aspek kreativitas, pesan baliho dan poster dinilai lebih baik dari pada spanduk. Pada aspek pengaruh desain media luar ruang terhadap penggunaan hak pilih, pengaruh terbesar diberikan oleh poster dan paling sedikit spanduk meskipun perbedaannya tidak terlalu signifikan. Secara umum temuan penelitian ini menunjukkan fenomena bahwa media luar ruang masih efektif sebagai saluran komunikasi politik, meskipun media digital dan saluran komunikasi politik berbasis media sosial juga banyak digunakan
Perancangan Buku Ilustrasi sebagai Media Pengenalan Bidang Keilmuan Desain Benny Rahmawan Noviadji; Angga Hendrawan
Jurnal Desain Vol 8, No 2 (2021): Jurnal Desain
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1447.505 KB) | DOI: 10.30998/jd.v8i2.7930

Abstract

Desain merupakan salah satu bidang ilmu pendidikan tinggi di Indonesia yang mengalami peningkatan minat cukup besar. Hal ini turut didukung dengan berlangsungnya revolusi industri 4.0 yang melibatkan peranan desain secara signifikan terhadap penciptaan lapangan kerja dan gaya hidup. Peningkatan minat terhadap bidang desain di Indonesia belum diikuti oleh keberadaan literatur khususnya buku yang membahas bidang desain secara utuh. Sebagian besar literatur masih sebatas membahas keterampilan teknis. Keberadaan buku yang membahas keterampilan konseptual masih tergolong minim. Hingga saat ini belum ada buku dari penulis lokal yang membahas bidang desain secara terpadu, sebagian justru menampilkan sepotong-sepotong rumpun ilmu di dalamnya. Berdasarkan permasalahan tersebut maka penelitian ini dilakukan untuk merancang dan menyusun sebuah buku sebagai literatur bidang desain.  Metode yang digunakan pada perancangan ini adalah Research and Development dengan pendekatan model ADDIE, dengan tahapan sebagai berikut: 1) Analysis, 2) Design, 3) Development, 4) Implementation dan 5) Evaluation. Penelitian ini menghasilkan purwarupa berupa buku dengan pendekatan ilustrasi sebagai media sekaligus literatur untuk mengenalkan bidang keilmuan desain secara terpadu dan disajikan secara atraktif sehingga dapat memberikan motivasi belajar dan pemahaman bagi siswa Sekolah Menengah Atas/Kejuruan dan mahasiswa semester awal yang ingin mengetahui bidang desain dengan lebih luas.
Perancangan Motion Comic Bertema Kuliner Cirebon Menggunakan Karakter Topeng Cirebon Dalam Instagram Vicky Septian Rachman; Hansen Kamarga
Jurnal Desain Vol 8, No 2 (2021): Jurnal Desain
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1418.197 KB) | DOI: 10.30998/jd.v8i2.7943

Abstract

Cirebon merupakan salah satu kota yang memiliki budaya-tradisi yang khas, salah satunya dalam bidang kuliner. Beberapa kuliner seperti Empal Gentong, Sate Kalong dan Mie Koclok merupakan makanan yang memiliki ciri khas dari kota Cirebon. kuliner khas kota Cirebon perlu dilestarikan agar dapat bersaing dengan kuliner modern yang kini semakin diminati. Penelitian ini bertujuan untuk merancang motion comic kuliner Cirebon yang ditargetkan kepada milenial. Penelitian menerapkan metode kualitatif dengan pengumpulan data melalui studi pustaka, wawancara dan observasi. Perancangan motion comic terdiri dari studi cerita, studi karakter, storyline, storyboard, sketsa, digitalisasi, pewarnaan digital dan motioning. Motion comic yang dirancang diperankan oleh karakter visual topeng Cirebon bergaya visual chibi sebagai pendukung cerita untuk memberikan informasi secara menarik bagi target audiens yang dipilih. Elemen-elemen motion comic ditata sedemikian rupa sesuai format media Instagram yang populer di kalangan milenial. Perancangan dimaksudkan sebagai pemacu agar milenial dapat mengenali kebudayaan dan mampu berkarya dengan memasukan unsur budaya sebagai identitasnya. Oleh karena itu, perancangan motion comic ini merupakan penggabungan tiga unsur yaitu Desain-Budaya-Teknologi

Page 1 of 1 | Total Record : 7