cover
Contact Name
Lalu Murdi
Contact Email
lalumurdi@ymail.com
Phone
-
Journal Mail Official
fajar.historia@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kab. lombok timur,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
Fajar Historia: Jurnal Ilmu Sejarah dan Pendidikan
  • http://garuda.ristekdikti.go.id/journal/view/15057
  • Website
Published by Universitas Hamzanwadi
ISSN : -     EISSN : 25495585     DOI : -
Fajar Historia (e-ISSN 2549-5585)adalah jurnal di bidang Ilmu Sejarah dan Pendidikan yang diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Sejarah FKIP Universitas Hamzanwadi. Berisi tulisan yang diangkat dari hasil penelitian dan analisis kritis. Bertujuan untuk memfasilitasi interaksi, diskusi, advokasi, dan pemutakhiran gagasan dari para ilmuwan sosial khususnya sejarah dan pendidikan dari berbagai daerah di Indonesia. Menyuguhkan kekayaan wawasan dan interpretasi atas berbagai peristiwa sejarah dan pendidikan terutama di Indonesia, maupun meluas di negara lain namun dapat memberikan inspirasi dan pembelajaran bagi studi sejarah dan pendidikan di Indonesia, serta dapat menambah khazanah wawasan sejarah dan pendidikan dalam konteks lokal masyarakat Lombok. Fajar Historia terbit dua kali dalam setahun yaitu, bulan Juni dan Desember.
Arjuna Subject : -
Articles 129 Documents
SPIRIT NILAI GOTONG ROYONG DALAM BANJAR DAN BESIRU PADA MASYARAKAT SASAK-LOMBOK Murdi, Lalu
FAJAR HISTORIA: Jurnal Ilmu Sejarah dan Pendidikan Vol 2, No 1 (2018): Fajar Historia
Publisher : Universitas Hamzanwadi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (36.57 KB) | DOI: 10.29408/fhs.v2i1.1288

Abstract

Masyarakat Sasak-Lombok dengan segala keunikan budayanya memiliki nilai-nilai tersendiri baik yang berkembang dalam ranah internal maupun merupakan hasil akulturasi dari etnis lain. Beberapa nilai goyongroyong yang berkembang pada masyarakat Sasak seperti banjar dan besiru juga dikenal pada masyarakat Bali namun memiliki warna dan ciri khas sesuai dengan masyarakat Sasak-Lombok. Hasil penelitian menunjukkan bahwa banjar dan besiru baik pada masa lalu maupun saat ini di pedesaan masih memberikan kontribusi yang positif dalam menciptakan nilai-nilai kebersamaan yang khas. Tentu saja dalam perkembangannya saat ini sudah banyak terjadi perubahan, salah satunya disebabkan oleh pandangan masyarakat yang dipengaruhi baik oleh perkembangan ekonomi, pekerjaan, sistem sosial, dan lain sebagainya, namun hal ini penting untuk dimunculkan sebagai bagian dari khasanah budaya masyarakat yang baik untuk mendeskripsikan keunggulan mereka dalam menjalankan kerjasama baik pada masa lalunya maupun saat ini.
Studi Sejarah dan Budaya Lombok (Tinjauan Buku) Rasyad, Abdul; Murdi, Lalu
FAJAR HISTORIA: Jurnal Ilmu Sejarah dan Pendidikan Vol 1, No 1 (2017): Fajar Historia
Publisher : Universitas Hamzanwadi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (158.148 KB) | DOI: 10.29408/fhs.v1i1.583

Abstract

Tulisan ini merupakan resensi dari buku yang berjudul “Studi Sejarah dan Budaya Lombok”. Secara umum buku ini mencoba menjelaska tentang budaya masyarakat Sasak-Lombok. Masyarakat Sasak dijelaskan dalam perspektif budayanya dan menunjukkan bahwa budaya pada masyarakat Sasak masih terjaga dengan baik. Perlu menjadi catatan dalam buku ini adalah kepustakaan yang menjadi acuan. Artinya, kepustakaan yang digunakan belum begitu menunjukkan kualitas yang sesungguhnya.Kata Kunci: Studi Sejarah, Budaya Lombok
PERBEDAAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR SEJARAHANTARA SISWA YANG DIBELAJARKAN DENGAN MODEL PEMBELAJARAN FISH BOWL DENGAN SISWA YANG BELAJARKAN DENGAN MODEL PEMBELAJARAN BUZZ GROUP PADA KELAS XI IPS SMA NW PANCOR Triyanto, Muchamad; Badarudin, Badarudin
FAJAR HISTORIA: Jurnal Ilmu Sejarah dan Pendidikan Vol 1, No 2 (2017): Fajar Historia
Publisher : Universitas Hamzanwadi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (290.341 KB) | DOI: 10.29408/fhs.v1i2.589

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui adanya perbedaan motivasi dan prestasi belajar antara siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran fish bowl dengan siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran buzz group. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen. Teknik pengambilan data menggunakan cluster random sampling dengan mengambil dua kelas. Kelas pertama diterapkan model pembelajaran fish bowl dan kelas kedua mengggunakan model pembelajaran buzz group. Instrument yang digunakan adalah lembar angket dan tes. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik angket dan tes sedangkan teknik analisis data menggunakan t-test. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya perbedaan motivasi dan prestasi belajar antara siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran fish bowl dengan siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran buzz group. Hasil analisis pengujian perbedaan motivasi belajar menghasilkan t hitung sebesar 10,105 yang lebih besar dari t tabel 2,0021. Sedangkan hasil pengujian terhadap perbedaan prestasi belajar menghasilkan t hitung sebesar 6,264 yang lebih besar dari t tabel 2,0021.Kata Kunci : Motivasi Belajar, Prestasi Belajar, Model Pembelajaran Fish Bowl, Model Pembelajaran Buzz Group.
Pengaruh Model Pembelajaran Pemecahan Masalah Terhadap Motivasi Berprestasi dan Prestasi Belajar IPS Siswa Kelas VIII MTs. Mu’allimat NW Pancor Mulianingsih, RR. Sri Setyawati; Zidni, Zidni
FAJAR HISTORIA: Jurnal Ilmu Sejarah dan Pendidikan Vol 1, No 1 (2017): Fajar Historia
Publisher : Universitas Hamzanwadi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (185.993 KB) | DOI: 10.29408/fhs.v1i1.578

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan model pembelajaran Pemecahan masalah terhadap motivasi berprestasi dan prestasi belajar IPS. Penelitian ini dilaksanakan di MTs. Mu’allimat NW Pancor dengan menguunakan post-test control group design, yang hanya memperhitungkan skor post test.  Variabel bebas dalam penelitian ini adalah penggunaan model pembelajaran Pemecahan masalah dan variabel terikatnya adalah motivasi berprestasi dan prestasi belajar IPS. Instrumen berupa kuisioner motivasi berprestasi dan  prestasi belajar IPS. Sampel Penelitian berjumlah 30 sebagai kelompok eksperimen dan 30 sebagai kelompok kontrol yang diambil secara acak. Data yang diperoleh dari kuisioner dan tes tersebut selanjutnya ditabulasi menjadi dua kelompok, yaitu kelompok peserta didik yang mengikuti pelajaran IPS dengan menggunakan model pembelajaran Pemecahan masalah (kelompok eksperimen) dan kelompok peserta didik  yang mengikuti pelajaran IPS tanpa menggunakan konvenional (kelompok kontrol). Setelah uji asumsi analisis ini terpenuhi barulah pengujian dilakukan dengan menggunakan Uji Manova. Hasil analisis pada penelitian menunjukkan bahwa: hasil belajar kelompok peserta didik yang mengikuti pelajaran IPS dengan menggunakan model pembelajaran Pemecahan masalah (kelompok eksperimen) lebih tinggi dibandingkan dengan kelompok peserta didik  yang mengikuti pelajaran IPS yang menggunakan konvensional atau tanpa model pembelajalaran Pemecahan masalah. Oleh karena itu dapat disimpulkan bahwa penggunaan model pembelajarlan Pemecahan masalah memiliki pengaruh yang cukup besar terhadap motivasi berprestasi dan prestasi belajar IPS pada siswa kelas VIII MTs Mu’allimat NW Pancor.
SEJARAH BANJAR TRADISIONAL MENJADI LEMBAGA SOSIAL MASYARAKAT MODEREN DUSUN JURANG KOAK DESA BEBIDAS KECAMATAN WANASABA 2006-2015 Hadi, Muhammad Shulhan; sawaluddin, Muhammad
FAJAR HISTORIA: Jurnal Ilmu Sejarah dan Pendidikan Vol 2, No 1 (2018): Fajar Historia
Publisher : Universitas Hamzanwadi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (188.592 KB) | DOI: 10.29408/fhs.v2i1.1290

Abstract

Banjar in the Lombok is home to a collective spirit and ideas Sasak people, the spirit of mutual cooperation is very visible condensed running in the local wisdom ethnic Sasak. A close bond and sturdiness social life and sense of helping each other and need each other naturally born with and develop sponta. Banjar hambpir formed simultaneously with the formation of a shack in the villages in Lombok, when Law No. 5/1974 and Law No. 5/1979 on village administration was enacted, almost all the local knowledge coloring creativity diversity is turned off and terlibas by uniformity / uniformity village concept ala Jakarta, the banjo in Lombok seems lost and no longer function, now in an era of openness banjo as traditional roots ethnic sasak in Lombok is loaded with a spirit of togetherness / collective that emerged and developed back, the emergence banjar in Lombok is not like it used to be. The method used in solving the problem of this research is descriptive qualitative method, respondents, in this this study did not use population but  use  informants  /  study the methods used to collect the data are:Obsrvasi, interviews, Documentation. Based on the analysis in this study can be concluded that the revitalization of Banjar Traditional Being Society of Social Institutions of Modern Hamlet Canyons Koak Village Bebidas District of Wanasaba a creative efforts and systematic and continuing to strengthen the social capital that is in train, so that social energy was great and spontaneous in banjar be managed for productive things. Revitalization of traditional banjo is an answer to the question of socio- cultural people who have faced is poverty.
NILAI-NILAI BUDAYA YANG TERDAPAT PADA BENDA-BENDA PENINGGALAN PURBAKALA DAN UPAYA PELESTARIANNYA Susanti, LR Retno
FAJAR HISTORIA: Jurnal Ilmu Sejarah dan Pendidikan Vol 1, No 2 (2017): Fajar Historia
Publisher : Universitas Hamzanwadi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (109.831 KB) | DOI: 10.29408/fhs.v1i2.585

Abstract

Peninggalan purbakala bangsa Indonesia telah diketahui berkembang sejak masa Prasejarah sampai masa kini, dan merupakan warisan budaya dari nenek moyang yang sangat tinggi nilainya, baik sebagai sumber sejarah maupun sebagai sumber inspirasi bagi kehidupan bangsa masa kini dan yang akan datang. Oleh karena itu pemahaman mengenai nilai-nilai budaya peninggalan purbakala sangat penting untuk dapat mengetahui sejarah kehidupan nenek moyang kita.Kata Kunci: Nilai-Nilai Budaya, Benda-Benda Peninggalan Purbakala.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN VCT (KLARIFIKASI NILAI) TERHADAP MOTIVASI DAN PRESTASI BELAJAR IPS PADA SISWA SMP ISLAM TERAMPIL PANCOR KOPONG Rahmawati, B. Fitri; Zidni, Zidni
FAJAR HISTORIA: Jurnal Ilmu Sejarah dan Pendidikan Vol 1, No 2 (2017): Fajar Historia
Publisher : Universitas Hamzanwadi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (538.244 KB) | DOI: 10.29408/fhs.v1i2.590

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan motivasi dan prestasi belajar di IPS subjek sebelum dan setelah diterapkan model pembelajaran VCT. jenis penelitian ini adalah pra eksperimen, ada satu kelas, itu kelas eksperimen tanpa kelas kontrol, untuk mengumpulkan data penelitian, peneliti memberikan pre test dan post test, dan non tes dalam bentuk kuesioner. Penelitian dilaksanakan di kelas SMP IT Islam Pancor Kopong VIII pada tahun akademik 2015/2016. Total sampel penelitian ini adalah 18 siswa, variabel penelitian terdiri dari variabel dependen, itu VCT (nilai memperjelas) dan variabel bebas adalah motivasi dan prestasi belajar IPS subjek. Instrumen penelitian ini adalah tes untuk prestasi belajar, jenis tes adalah pilihan ganda, 20 item, dan non tes adalah kuesioner untuk motivasi siswa, 44 butir. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada prestasi perbedaan siswa antara sebelum dan sesudah Model VCT digunakan. Yang dilihat dari rata-rata post test lebih tinggi dari pre test, dan hipotesis dianalisis, itu hipotesis diterima. Berdasarkan penjelasan di atas, dapat disimpulkan bahwa menggunakan model VCT adalah efek motivasi dan prestasi siswa pada siswa tahun kedua SMP IT Islam Pancor Kopong pada tahun akademik 2015/2016.Kata Kunci: VCT (Nilai Memperjelas), Motivasi, Prestasi Siswa di IPS Subjek.
PENDIDIKAN ETNIS TIONGHOA DI KOTA MAKASSAR irwan, irwan
FAJAR HISTORIA: Jurnal Ilmu Sejarah dan Pendidikan Vol 2, No 1 (2018): Fajar Historia
Publisher : Universitas Hamzanwadi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (117.644 KB) | DOI: 10.29408/fhs.v2i1.693

Abstract

This study aims to investigate the influence of character formation in environmental education ethnic Chinese family in the city of Makassar, the role of teachers in the school environment, and efforts to maintain the culture of Chinese ethnic studies. This study used a descriptive approach qualitative data collection techniques, observation, interviews, and observations. Through the results showed that, education environment ethnic Chinese families in the process of guiding, teaching, and training were influenced family circumstances. The role of parents is very influential in implementing and running a learning culture that taught the value of Chinese ethnic ancestry. The teacher's role in guiding the cultural values of ethnic Chinese are not optimally obtained in the school environment. This is due to the absence of a special school in Makassar ethnic Chinese. In the process of the social life of the Chinese people has always maintained a culture that will continue to exist and survive in the community are the majority so that they retain their culture. By continuing to learn traditional Chinese people, this is what makes the Chinese people to survive until today.Key Words : Education, Ethnicity, Culture
PENGARUH MOTIF BERAFILIASI, KOMUNIKASI INTERPERSONAL DAN EFIKASI DIRI TERHADAP MOTIF BERPRESTASI MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN SEJARAH FKIP UNSRI Hudaidah, Hudaidah
FAJAR HISTORIA: Jurnal Ilmu Sejarah dan Pendidikan Vol 1, No 2 (2017): Fajar Historia
Publisher : Universitas Hamzanwadi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (211.96 KB) | DOI: 10.29408/fhs.v1i2.586

Abstract

Kegiatan Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui Pengaruh Motif Berafiliasi, Komunikasi interpersonal dan Efikasi Diri terhadap motif berprestasi Mahasiswa Program Studi  Sejarah FKIP Unsri. Penelitian ini berbentuk studi pengaruh dengan menggunakan analisis regresi ganda untuk melihat pengaruh  antar variabel penelitian. Penelitian dilakukan di Program Studi Sejarah FKIP Unsri tahun 2010 dengan jumlah sampel penelitian 52 orang mahasiswa. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan yaitu : (1) motif berafiliasi berpengaruh secara signifikan terhadap motif berprestasi mahasiswa, (2) komunikasi interpersonal tidak berpengaruh secara signifikan terhadap motif berprestasi mahasiswa, (3) efikasi diri berpengaruh secara signifikan terhadapat motif berprestasi mahasiswa, dan (4) secara simultan motif berafilaisi, komunikasi interpersonal, efikasi diri berpengaruh terhadap motif berprestasi mahasiswa.Kata Kunci: Motif, Berafilisi, Komunikasi  Interpersonal, Efikasi Diri dan Prestasi.
KEPERCAYAAN AIK MEL-MEL PADA MASYARAKAT DESA TEBABAN KECAMATAN SURALAGA KABUPATEN LOMBOK TIMUR (SUATU KAJIAN SOSIAL HISTORIS) Zidni, Zidni
FAJAR HISTORIA: Jurnal Ilmu Sejarah dan Pendidikan Vol 1, No 2 (2017): Fajar Historia
Publisher : Universitas Hamzanwadi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (271.019 KB) | DOI: 10.29408/fhs.v1i2.591

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejarah, bentuk pelaksanaan dan pandangan Islam terhadap peraktik Aik Mel-Mel di desa Tebaban Kecamatan  Suralaga Kabupaten Lombok Timur. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yakni prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriftif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang dan prilaku yang dapat diamati. Teknik  pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil peneltian menunjukkan  bahwa lahir dan berkembangnya kepercayaan Aik Mel-Mel sejak tahun 1930 hingga sekarang. Di pulau Lombok pada umumnya dan desa Tebaban khususnya berawal dari kebudayaan Bali. kebudayaan ini masih primitive, percaya pada sesuatu mengandung kekuatan-kekuatan gaib diluar akal dan kemampuan manusia. Bentuk kepercayaan Aik Mel-Mel merupakan persenyawaan dari kepercayaan animisme yakni, memedan atau ketemuk ( ketemuk pada roh nenek moyang yang sudah meninggal dunia dan pedan pada benda-benda yang dikeramatkan).   Kata Kunci: Masyarakat, Tradisi, Aik Mel-Mel.

Page 1 of 13 | Total Record : 129