cover
Contact Name
Tri Lestariningsih
Contact Email
trilestariningsih@pnm.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
dikemas@pnm.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota madiun,
Jawa timur
INDONESIA
DIKEMAS (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat)
ISSN : -     EISSN : 25811932     DOI : -
Core Subject : Social,
DIKEMAS (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat), with registered number ISSN 2581-1932 (online) is a scientific multidisciplinary journal published by Politeknik Negeri Madiun. It is at the national level that covers a lot of common problems or issues related to community services. The aim of this journal publication is to disseminate the conceptual thoughts or ideas and research results that have been achieved in the area of community services.
Arjuna Subject : -
Articles 235 Documents
Terapan Iptek Kewirausahaan Hasil Produk Pengelasan Smaw Untuk Meningkatkan Keterampilan Santri Pondok Pesantren Miftahul Huda Doho, Dolopo Alfi Tranggono Agus Salim; Noorsakti Wahyudi; Indarto Yuwono; Ina Syarifah; Hendrick Hernando; Ressa Nidya Arifin; Mutiara Sekarayu Apriansyah; Zibran Rizki Arta; Aureyza Pandu Qinara; Rhehan Adi Prakoso
DIKEMAS (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat) Vol 7 No 2 (2023)
Publisher : Politeknik Negeri Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32486/dikemas.v7i2.575

Abstract

Tingkat kemampuan berwirausaha dibidang pengelasan yang dimiliki santri Pondok Pesantren Miftahul Huda Doho, Kecamatan Dolopo, Kabupaten Madiun dinilai rendah karena keterbatasan materi, hal ini berdampak pada perawatan dan perbaikan dalam bentuk pengelasan untuk sarana dan prasarana yang digunakan di pondok pesantren. Oleh karena itu, diadakannya pelatihan pengelasan dan kewirausahaan yang kemudian hari dikembangkan menjadi suatu ide usaha. Dengan penguasaan keterampilan pengelasan maka produk yang dihasilkan santri mampu dijadikan kegiatan berwirausaha dan bersaing pada pasar di era globalisasi. Penyelenggaraan kegiatan program kemitraan masyarakat ini dilaksanakan dengan beberapa parameter yang dapat dicapai luaran dari kegiatan ini berupa kemampuan kewirausahaan yang bermanfaat bagi santri. Tahapan pelaksanaan terdiri dari teori dasar kewirausahaan yang dinilai secara kuantitatif melalui pre-test dan post-test serta praktek pemasaran produk terapan yang telah dibuat. Hasil dari pengabdian (pelatihan) kewirausahaan berupa pengetahuan dalam hal dasar kewirausahaan dan penerapannya.
Pelatihan penggunaan Mesin Automatic Chopper and Dryer for Brown Sugar Untuk Meningkatkan Mutu dan Produktivitas Pada UMKM Kuliner Sate Ayam di Kabupaten Ponorogo Aulia El hakim; Dirvi Sudirman; Sulfan Setyawan; Andhika Widyadharma; Gaguk Yudha; Imam Junaedi; Rakhmad Gusta; Angga Saputra; Ahmad Mahmud
DIKEMAS (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat) Vol 7 No 2 (2023)
Publisher : Politeknik Negeri Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32486/dikemas.v7i2.590

Abstract

Gula merah dijadikan bahan baku berbagai industri pangan seperti industri kecap, tauco, dan berbagai produk untuk makanan tradisional. Dalam proses pengolahan gula merah menjadi bahan baku industri kuliner, Gula merah harus dirajang (dicacah) dan dikeringkan terlebih dahulu untuk mendapatkan bahan baku yang berkualitas. Proses pencacahan gula merah sebagai bahan baku industri kuliner masih menggunakan peralatan sederhana seperti, pisau yang digerakkan dengan tangan (konvensional) dan proses pengeringan yang masih memanfaatkan sinar matahari. Dari hasil pengamatan secara langsung Pada UMKM kuliner sate ayam Ponorogo Pak Slamet Jl. Raya Ngumpul, Ngumpul, Balong, Ponorogo, belum terdapat alat atau sebuah terobosan untuk mengatasi permasalahan tersebut. terdapat dua permasalahan yang dihadapi, yang pertama adalah saat proses pencacahan gula merah masih menggunakan metode konvensional, dilakukan dengan cara manual dan kurang steril karena dilakukan dengan menggunakan peralatan sederhana seperti pisau dan kayu. Permasalahan yang timbul tersebut tentu sangat tidak efisien dan tidak steril dan menyebabkan kualitas gula merah menurun untuk dijadikan bahan baku kuliner sehingga menyebabkan kerugian dan menghambat aktifitas yang dijalankan. Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat yang akan dilakukan bertujuan untuk mengatasi permasalahan tersebut. Kegiatan yang dilakukan dimulai dari Proses Validasi Alat pencacah dan pengering gula merah " Automatic Chopper and Dryer Machine " yang sudah dibuat, kemudian Proses Pelatihan penggunaan Alat pencacah dan pengering gula merah " Automatic Chopper and Dryer Machine " sampai proses Hibah alat pencacah dan pengering gula merah yang diberikan UMKM kuliner sate ayam Ponorogo Pak Slamet
Peningkatan Minat, Motivasi Dan Kesiapan Berwirausaha Ibu-Ibu Desa Kedungguwo Kecamatan Sukomoro Kabupaten Magetan Triana Prihatinta; Rino Wiwoho; Srimiatun; Tr Lestariningsih; Eda Maaliah; Fredy Susanto
DIKEMAS (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat) Vol 7 No 2 (2023)
Publisher : Politeknik Negeri Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32486/dikemas.v7i2.609

Abstract

Kewirausahaan atau entrepreneurship adalah usaha kreatif yang dibangun berdasarkan inovasi untuk menghasilkan sesuatu yang baru, memiliki nilai tambah, memberi manfaat, menciptakan lapangan kerja dan hasilnya berguna bagi orang lain. Minat berwirausaha dipengaruhi oleh faktor internal maupun faktor eksternal. Faktor internal berasal dari dalam diri wirausahawan dapat berupa sifat-sifat personal, sikap, kemauan dan kemampuan individu yang dapat memberi kekuatan untuk berwirausaha [3]. Faktor eksternal dapat berupa lingkungan keluarga, lingkungan dunia usaha, lingkungan fisik, lingkungan social ekonomi dan lain-lain. Seseorang yang berminat memasuki dunia usaha sebaiknya sejak awal telah mempersiapkan diri dengan berbagai bekal yang diperlukan dalam menjalankan kegiatan usaha [4]. Dengan adanya peningkatan minat, motivasi dan kesiapan berwirausaha maka ibu-ibu masyarakat desa Kedungguwo kabupaten Magetan akan bergairah dalam berwirausaha. Program Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM) ini bertujuan untuk memberikan solusi dari permasalahan yang sedang dihadapi oleh mitra dengan cara memberikan sosialisasi kepada ibu-ibu tentang bagaimana cara untuk menumbuhkan minat dan motivasi dalam menumbuhkan jiwa wirausaha di masa pandemi ini. Sasaran dari PkM ini ibu-ibu masyarakat desa Kedungguwo Kec. Sukomoro Kab Magetan. Metode kegiatan yang dilakukan adalah dengan melakukan kegiatan sosialisasi, wawancara dan pendampingan tentang bagaimana cara menumbuhkan minat, motivasi dalam berwirausaha.
Penulisan Teks Pidato Bahasa Inggris Bagi Santri Pondok Pesantren Miftahul Huda Doho Dolopo Madiun Imam Mudofir; Moh Maftuh; Yulius Widodo; Eda Maaliah; Muhyiddin Azis; Titik Rahayu
DIKEMAS (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat) Vol 7 No 2 (2023)
Publisher : Politeknik Negeri Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32486/dikemas.v7i2.610

Abstract

Tujuan kegiatan Pengabdian Kepada masyarakat (PKM) ini adalah bagi Pondok Pesantren Miftahul Huda Doho Dolopo Madiun, yang secara umum perlu ditingkatkan pengetahuan dan kemampuannya dalam menulis karya ilmiah berupa penulisan teks pidato Bahasa Inggris dikarenakan santri – santri Pondok Pesantren Miftahul Huda Doho Dolopo Madiun adalah anak-anak terpelajar yang masih sekolah dan kuliah yang merupakan salah satu unsur penting dalam pengembangan keahlian mereka dalam penulisan karya tulis ilmiah berupa penulisan teks pidato Bahasa Inggris. Tujuan kegiatan ini adalah untuk (1) memberikan pengetahuan dan pemahaman tentang cara-cara menulis karya ilmiah berupa penulisan teks pidato Bahasa Inggris, (2) membantu Pondok Pesantren Miftahul Huda Doho Dolopo Madiun menghasilkan tulisan teks pidato Bahasa Inggris sesuai bidang dan program keahlian mereka masing-masing. Pelatihan ini diawali dengan penjelasan disertai contoh-contoh (dari judul, latar belakang, metode, hasil, pembahasan, kesimpulan, implikasi, dan referensi). Hasil dari Pengabdian kepada Masyarakat ini adalah 1) setelah adanya kegiatan penulisan karya ilmiah bagi santri Pondok Pesantren Miftahul Huda Doho Dolopo Madiun dalam bentuk penulisan teks pidato Bahasa Inggris, kemampuan dan pengetahuan dalam penulisan karya ilmiah bagi santri Pondok Pesantren Miftahul Huda Doho Dolopo Madiun dalam bentuk penulisan teks pidato Bahasa Inggris meningkat dan 2)Setelah adanya kegiatan penulisan karya ilmiah bagi santri Pondok Pesantren Miftahul Huda Doho Dolopo Madiun dalam bentuk penulisan teks pidato Bahasa Inggris menjadi mahir.
Pelatihan Manajemen Masjid Bagi Pengurus Masjid Al Hidayah Desa Wonojoyo Kecamatan Gurah Kabupaten Kediri Eda Maaliah; Muhammad Isa; A'thi Wisudawati; Aminudin Azis; Ita Permatasari
DIKEMAS (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat) Vol 7 No 2 (2023)
Publisher : Politeknik Negeri Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32486/dikemas.v7i2.611

Abstract

Pelatihan ini dilaksanakan dengan memberikan bekal pengetahuan tentang manajemen organisasi bagi Pengurus pengurus masjid AL Hidayah Wonojoyo Gurah Kediri, yang secara umum perlu ditingkatkan pengetahuan dan kemampuannya dalam organisasi pengelolaan masjid dalam bentuk pelatihan / penyuluhan. Hal ini dilaksanakan agar pengurus masjid ALHidayah bisa mencapai tujuan organisasi dengan bekerjasama secara efisien dan terencana dengan baik. Tujuan kegiatan ini adalah untuk (1) memberikan pengetahuan dan pemahaman tentang manajemen masjid dengan mengantisipasi perkembangan yang terus berubah dalam kehidupan masyarakat yang maju dan berkualitas, (2) membantu Pengurus Masjid Al Hidayah menjalankan organisasinya demi mencapai suatu tujuan secara efektif dan efisien dengan usaha kegiatan sekecil mungkin dan memperoleh hasil yang maksimal sesuai seksi mereka masing-masing. Pelatihan ini diawali dengan penjelasan akan pengertian sederhana tentang manajemen disertai empat fungsi manajemen yang disingkat POAC, yaitu (1) Planning, (2) Organizing, (3) Actuating, dan (4) Controlling. Melalui pengabdian ini diharapkan proses berjalannya manajemen, pengurus organisasi, deskripsi tugas ketua dan anggota organisasi, serta prinsip-prinsip managemen organisasi masjid AL Hidayah Wonojoyo Gurah Kediri bisa lancar. Dalam pengabdian ini, kegiatan lebih menekankan pada pelatihan yang konkrit sehingga ketua dan anggota Pengurus masjid AL Hidayah Wonojoyo Gurah Kediri mengetahui melalui berbagai pengalaman yang mereka lakukan sendiri dengan mempraktekan managemen organisasi.