cover
Contact Name
Kiftian Hady Prasetya
Contact Email
kiftian@uniba-bpn.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
pbsi@uniba-bpn.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota balikpapan,
Kalimantan timur
INDONESIA
Jurnal Basataka (JBT)
Published by Universitas Balikpapan
ISSN : 26213826     EISSN : 26215977     DOI : -
Core Subject : Education,
Fokus dan cakupan Jurnal BASATAKA adalah penelitian dalam bidang Pendidikan, Bahasa, dan Sastra Indonesia. The focus and scope of BASATAKA Journal is research in the fields of Education, Language, and Indonesian Literature.
Arjuna Subject : -
Articles 31 Documents
Search results for , issue "Vol. 6 No. 1 (2023): Juni 2023" : 31 Documents clear
SEMIOTIKA SIJAGURON DALAM ADAT SAUR MATUA BATAK TOBA DI KECAMATAN SUMBUL PEGAGAN Antonius Sahat Gabe Sinaga; Tony Tampake
Jurnal Basataka (JBT) Vol. 6 No. 1 (2023): Juni 2023
Publisher : Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Universitas Balikpapan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36277/basataka.v6i1.208

Abstract

Penelitian dilakukan dengan tujuan untuk mendeskripsikan Sijagaron sebagai salah satu ciri suku Batak Toba. Dalam upacara adat Saur Matua Batak Toba, digunakan Sijagaron. Kajian ini berfokus pada Sijaguron yang digunakan dalam upacara pemakaman adat Batak Toba di Kecamatan Sumbul Pegagan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendorong generasi milenial untuk lebih menghargai budaya. Karena data dikumpulkan langsung dari lapangan, metode yang digunakan adalah penelitian deskriptif kualitatif. Oleh karena itu, dengan menggunakan metode analisis Charles Sanders Pierce, penulis menelusuri makna semiotik yang terdapat pada Sijagaron. Kehidupan suku Batak Toba di Kecamatan Sumbul Pegagan tidak bisa dipisahkan dari Sijagaron, menurut hasil penelitian dan diskusi mereka. Suku Batak Toba menganggap Sijaguron sebagai representasi keberhasilan atau keberhasilan dalam upacara pemakaman. Hanya upacara pemakaman adat Batak Toba Saur Matua yang melibatkan Sijagaron. Selama jenazah masih berada di dalam rumah, Sijagaron diletakkan di dekat kepala almarhum (sesuai aturan daerah masing-masing). Suku Batak Toba di Kecamatan Sumbul Pegagan menganut nilai-nilai Sijagaron yang meliputi, seni, restu, kasih sayang, hormat, amanah, melayani, harapan, dan sebagai tanda terima kasih.
KESULITAN BELAJAR MAHASISWA DAN UPAYA MENGATASINYA PADA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MAKASSAR Akbar Avicenna
Jurnal Basataka (JBT) Vol. 6 No. 1 (2023): Juni 2023
Publisher : Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Universitas Balikpapan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36277/basataka.v6i1.209

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk medeskripsikan jenis-jenis kesulitan belajar, faktor-faktor yang menyebabkan terjadinya kesulitan belajar yang dialami oleh mahasiswa, dan upaya-upaya mengatasinya. Jenis penelitian berupa deskriptif kualitatif. Penelitian ini dilaksanakan di Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI), FKIP UNISMUH Makassar. Fokus penelitian pada mahasiswa semester V, khususnya yang memiliki nilai (prestasi) rendah dan sangat membutuhkan pemecahannya. Tiga orang mahasiswa laki-laki dan dua orang mahasiswa perempuan. Teknik pengumpulan data dengan cara dokumentasi, observasi, angket, wawancara mendalam, dan catatan lapangan. Hasil analisis data disimpulkan, bahwa penyebab kesulitan belajar yang dialami oleh mahasiswa bersumber dari dua faktor, yaitu: (1) faktor dari dalam (internal) dan faktor dari luar (eksternal) diri mahasiswa. Upaya mengatasi kesulitan belajar, dilakukan dengan cara memberikan bimbingan intensif oleh dosen, layanan pimpinan program studi pendidikan bahasa dan sastra Indonesia, dan menjalin hubungan kerjasama dengan orang tua/wali mahasiswa.
MANIFESTASI GENDER DALAM MASYARAKAT BATAK TOBA PADA GORGA (UKIRAN SIMBOL) DALAM RUMAH ADAT BATAK TOBA Yudika Setiawan Tampubolon; Tony Tampake
Jurnal Basataka (JBT) Vol. 6 No. 1 (2023): Juni 2023
Publisher : Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Universitas Balikpapan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36277/basataka.v6i1.218

Abstract

Penelitian ini merupakan upaya menganalisis simbol-simbol kebudayaan yang terdapat pada masyarakat Batak Toba khususnya pada ornamen gorga. Gorga Batak Toba memainkan peranan yang cukup penting selain menjadi identitas namun juga digunakan dalam berbagai kegiatan adat, seperti upacara perkawinan, pemakaman, dan upacara keagamaan. Dalam berbagai kegiatan tersebut penelitian ini menemukan bahwa simbol, mitos di dalam satu masyarakat merupakan pedoman, petunjuk arah bagi bertingkah laku dengan baik. Gorga sebagai simbol kebudayaan dapat mewakili bahkan menggambarkan bagaimana pemikiran dan pandangan masyarakat Batak terhadap berbagai hal yang berhubungan dengan hidup. Khususnya dalam penelitian ini bertujuan melihat dan menganalisis bagaimana manifestasi kedudukan gender dalam berbagai simbol-simbol ornamen tersebut. Dengan menggunakan metode kualitatif jenis deskriptif analitis berupaya menemukan penyebab banyaknya kontroversi dalam isu ketidaksetaraan gender dalam masyarakat Batak Toba. Maka penelitian ini menemukan bahwa perempuan memiliki tempat dan cara penghargaan khusus yang pada idealnya adat Batak yang jika dilaksanakan dengan baik maka akan mewujudnyatakan yang mereka sebut kesetaraan gender.
GANGGUAN BERBICARA CADEL AKTOR ZACKY DAUD ZIMAH DALAM ACARA RUMPI NO SECRET TRANS TV: KAJIAN PSIKOLINGUISTIK Suwandi Suwandi; R. Panji Hermoyo
Jurnal Basataka (JBT) Vol. 6 No. 1 (2023): Juni 2023
Publisher : Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Universitas Balikpapan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36277/basataka.v6i1.222

Abstract

Penelitian ini mengangkat gangguan berbicara cadel aktor Zacky Daud Zimah dalam acara Rumpi No Secret Trans TV. Seorang Zacky Daud Zimah terkenal kecadelannya dalam melafalkan fonem /r/ yang terdengar /l/.  Tujuan penelitian yaitu mengidentifikasi dan mendeskripsikan bunyi tuturan pada penderita cadel Zacky Daud Zimah dalam acara Rumpi No Secret Trans TV. Batasan operasional dalam penelitian yakni mengidentifikasi dan mendeskripsikan tuturan Zacky Daud Zimah selaku penderita cadel pada ranah ketidaksempurnaan perubahan bunyi asimilasinya. Sumber data yang digunakan yakni acara Rumpi No Secret Trans TV yang dipandu oleh Feni Rose dengan bintang tamu aktor Zacky Daud Zimah. Sedangkan data dalam penelitian yaitu tuturan yang diucapkan oleh Zacky Daud Zimah selaku penderita cadel. Data diperoleh dengan teknik simak kemudian ditranskipkan ke bentuk wacana tulis dan dianalisis dengan bantuan korpus data serta teori ketidaksempurnaan perubahan bunyi asimilasi sebagai sandarannya. Hasil dan pembahasan menunjukkan bahwa tuturan cadel yang diucapkan oleh Zacky Daud Zimah ditemukan 24 target tuturan dalam acara Rumpi No Secreet Trans TV. Ditemukannya 24 target tuturan, teridentifikasinya fonem /r/>/rl/=/l/ sebanyak 19. Menginggat dalam acara Rumpi No Secret Trans TV, Zacky Daud Zimah lebih sering mengucapkan fonem /r/ pada kata, morfem bebas, maupun morfem terikat yang terletak di tengah. Sedangkan teridentifikasinya fonem /r/>/l/=/l/ sebanyak 5. Menginggat dalam acara Rumpi No Secreet Trans TV, Zacky Daud Zimah jarang mengucapkan fonem /r/ pada kata, morfem bebas, maupun morfem terikat yang terletak di tengah melainkan di akhir.
PEMEROLEHAN BAHASA PADA ANAK PENDERITA GAGAP (STUTTERING) PASCAKEJANG Elis Yunita; Indri Wulandari Sukoco; Odien Rosidin
Jurnal Basataka (JBT) Vol. 6 No. 1 (2023): Juni 2023
Publisher : Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Universitas Balikpapan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36277/basataka.v6i1.223

Abstract

Pemerolehan bahasa pada orang yang mengalami gangguan berbahasa akan berbeda dengan orang yang normal. Gangguan berbahasa sendiri dapat diakibatkan oleh faktor genetik, perkembangan motorik yang lambat atau tidak normal, dan karena kerusakan otak bagian hemisfer kiri akibat kecelakaan, kejang, dan trauma otak lainnya. Penelitian bertujuan untuk menganalisis pemerolehan bahasa pada seorang anak berusia 11 tahun berinisial FD, seorang penderita gagap akibat demam tinggi dan kejang. Penelitian dilakukan dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif dan proses analisis berupa penerjemahan hasil temuan dalam bentuk hasil ujaran penderita gagap. Hasil penelitian menunjukkan bahwa karakteristik gagap yang dialami FD adalah adanya pengulangan pada bunyi huruf, pengulangan suku kata, pengulangan kata, serta sering pula ujaran terhenti di tengah-tengah kalimat. Kasus seperti FD ini bisa terjadi pada siapa saja. Dan umumnya tidak diberikan terapi secara khusus karena bukan karena faktor perkembangan yang lambat, tetapi telah terjadi kerusakan pada otak.
KAJIAN SOSIOLOGI SASTRA DALAM CERPEN “TUNGKU DI TUBUH IBU”, “KEJADIAN DI TAMBANG PASIR”, DAN “LAYANG-LAYANG MANUSIA” PADA LAMAN KOMPAS.COM EDISI BULAN MARET 2023 Paramita Dwi Astini; Dilla Puspitasari; Restu Adelina Marfah; Tommi Yuniawan; Qurrrota Ayu Neina; Asep Purwo Yudi Utomo
Jurnal Basataka (JBT) Vol. 6 No. 1 (2023): Juni 2023
Publisher : Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Universitas Balikpapan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36277/basataka.v6i1.224

Abstract

Cerita pendek merupakan karya sastra berupa cerita singkat yang memiliki pengenalan, pertikaian, dan penyelesaian yang mana hanya fokus pada satu kejadian atau cerita saja. Salah satu hal yang penting dalam cerpen adalah bagaimana peristiwa dan pemikiran pengarang dapat diungkapkan dengan baik sehingga dapat dipahami dan dinikmati dengan baik pula oleh pembaca. Untuk mencari informasi yang terkandung dalam cerpen secara lebih mendalam dapat dilakukan dengan sebuah penelitian yang berupa analisis. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis substansi dari cerpen terbitan Kompas.com edisi bulan Maret 2023 yang berjudul “Tungku di Tubuh ibu”, ‘Kejadian di Tambang Pasir”, dan “Layang-Layang Manusia” dengan pendekatan sosiologi sastra. Dalam sosiologi sastra karya sastra dianggap sebagai cerminan dari kehidupan masyarakat yang tidak lepas dari pertimbangan unsur fiksi dan segi-segi sosial kehidupan masyarakat. Artinya dalam sosiologi sastra ini mengkaji hubungan karya sastra dengan manusia dalam masyarakat dan proses sosialnya. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif kualitatif. Dengan menggunakan teknik simak dan catat sebagai teknik pengumpulan data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dalam cerpen yang berjudul “Tungku di Tubuh Ibu” terdapat aspek sosial dan aspek budaya; dalam cerpen yang berjudul “Kejadian di Tambang Pasir” ditemukan aspek sosial, aspek budaya, dan aspek pendidikan; dan dalam cerpen yang berjudul “Layang-Layang Manusia” ditemukan aspek sosial dan aspek moral. Dari temuan-temuan tersebut menjelaskan bahwa karya sastra merupakan cerminan dari kehidupan masyarakat.
ANALISIS NILAI MORAL DALAM FILM “LOSMEN BU BROTO” KARYA SUTRADARA IFA ISFANSYAH DAN EDDIE CAHYONO Asshabul Kahfi; Inka Risky Meylani; Wynona Bulan Maharani; Rian Damariswara
Jurnal Basataka (JBT) Vol. 6 No. 1 (2023): Juni 2023
Publisher : Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Universitas Balikpapan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36277/basataka.v6i1.231

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pesan dan nilai moral yang disajikan dalam film “Losmen Bu Broto”. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode penelitian kualitatif. Teknik analisis data pada penelitian ini merupakan sebuah upaya yang dikerjakan dengan data, mengorganisasikan sebuah data, dan memilih memilahnya menjadi satuan yang dapat dikelola dalam kalimat berdasarkan pesan nilai moral yang muncul di dalam film. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan cara yaitu: dokumentasi yaitu menonton film “Losmen Bu Broto”, mengamati lalu dituangkan ke dalam rangkaian data. Berdasarkan hasil penelitian, peneliti menemukan bahwa terdapat beberapa nilai moral yaitu adanya hubungan Tuhan dengan manusia (moral ke-Tuhan-an), adanya hubungan manusia dengan manusia lain (moral sosial), dan adanya hubungan manusia dengan dirinya sendiri (moral diri sendiri).
ANALISIS CAMPUR KODE DALAM NOVEL “HELLO SALMA” KARYA ERISCA FEBRIANI Inka Risky Meylani; Ita Kurnia; Wynona Bulan Maharani; Anisa Rahayuningtyas
Jurnal Basataka (JBT) Vol. 6 No. 1 (2023): Juni 2023
Publisher : Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Universitas Balikpapan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36277/basataka.v6i1.233

Abstract

Penelitian ini berfokus pada campur kode yang terbagi menjadi dua, yaitu: a) berdasarkan asal unsur serapannya terdiri dari campur kode ke dalam, campur kode ke luar, dan campur kode campuran, b) berdasarkan tingkat perangkat kebahasaan, terdiri dari campur kode kata, frasa, dan klausa. Metode penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang menggunakan metode deskripsi dan metode pustaka. Teknik pengumpulan yang dilakukan dalam penelitian ini adalah menggunakan teknik pustaka. Teknik analisis data yang peneliti gunakan dalam penelitian ini adalah teknik deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa berdasarkan data tentang campur kode dalam novel “Hello Salma” karya Erisca Febriani dapat disimpulkan campur kode dalam novel “Hello Salma” karya Erisca Febriani berbentuk kata dan frasa berjumlah 61 data, masing-masing 19 data bahasa Sunda (berjumlah 7 kata dan 12 frasa), 4 data bahasa Jawa (berjumlah 3 kata dan 1 frasa) dan 38 data bahasa Inggris (berjumlah 20 kata dan 18 frasa). Campur kode dalam bentuk kata dan frasa yang paling dominan adalah bentuk kata dan frasa dalam bahasa Inggris. Alasan penggunaan Bahasa Inggris yang dominan karena penulis menyesuaikan dengan kehidupan remaja era milenial.
PENGEMBANGAN MEDIA PAPAN TEBAK GAMBAR PADA TEKS DESKRIPSI SISWA KELAS 1 SEKOLAH DASAR Elfin Purnama Sari; Innany Mukhlishina
Jurnal Basataka (JBT) Vol. 6 No. 1 (2023): Juni 2023
Publisher : Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Universitas Balikpapan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36277/basataka.v6i1.235

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengatasi dan menciptakan suasana kelas agar tetap kondusif dan untuk menghindari kemungkinan terjadinya permasalahan yang muncul dalam kelas, diperlukan keterampilan guru dalam menerapkan strategi pengelolaan kelas yang kondusif melalui pengembangan media papan tebak gambar pada teks deskripsi siswa kelas 1 Sekolah Dasar. Jenis penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (R&D) dengan model pengembangan ADDIE. Sebanyak 15 siswa kelas 1 SD Muhammadiyah 8 Dau menjadi sampel dalam penelitian ini. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Teknik pengumpumpulan data dilakukan dengan metode observasi, wawancara, angket dan dokumentasi. Instrumen pengumpulan data yang digunakan berupa angket validasi dan angket respon siswa. Hasil validitas media pembelajaran Papan Tebak Gambar Pada Teks Deskripsi dinyatakan valid setelah dilakukan review oleh ahli media dan materi dengan presentase tingkat pencapaian hasil dari ahli media yaitu sebesar 80% dan presentase tingkat pencapaian hasil dari ahli materi yaitu sebesar 96% dengan kategori layak. Dilakukan uji coba lapangan untuk mengetahui tingkat keterterapan dan kemenarikan media pembelajaran, dengan hasil presentase tingkat pencapaian sebesar 96% dengan kategori sangat baik.
PENGEMBANGAN MEDIA KARTU PANTUN DALAM PEMBELAJARAN MENULIS PANTUN PADA SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR Siti Nur Hafida; Innany Mukhlishina
Jurnal Basataka (JBT) Vol. 6 No. 1 (2023): Juni 2023
Publisher : Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Universitas Balikpapan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36277/basataka.v6i1.236

Abstract

Penelitian pengembangan ini dilakukan untuk menghasilkan produk media pembelajaran dalam menulis pantun. Latar belakang dalam penelitian ini yaitu dari dilihat situasi dan kondisi di sekolah SD Negeri 2 Kademagan, sekolah tersebut memiliki keterbatasan dalam penggunaan media pada saat proses belajar mengajar. Tujuan diadakan penelitian ini untuk membantu kesulitan yang dihadapi oleh Siswa kelas V di SD 2 Kademangan yang mempunyai permasalahn dalam materi menyusun pantun oleh karena itu Pengembagan media kartu pantun ini membantu siswa kelas V SD untuk menyusun pantun guna mempermudah dan membuat siswa lebih cepat memahami materi pantun. Penelitian Pengembangan ini berpedoman pda model 4D yang dimana terdiri dari empat tahapan pengembangan antara lain: Define, design, develop, disseminate. Subjek dalam penelitian pengembangan ini yaitu siswa kelas V di SD 2 Kademangan yang berjumlah 10 siswa. Data kualitatif penelitian ini diperoleh dari hasil observasi dan wawancara dengan guru kelas V SD 2 Kademangan. Data kuantitatif pada penelitian ini diperoleh dari validasi dan angket. Validari media kartu pantun mendapatkan presentase 90% dengan kategori sangat baik. Maka produk kartu pantun yang digunakan pada siswa kelas V dapat menjadi acuan untuk mengatasi permasalahan dalam menyusun pantun. Dari hasil validasi media mendapatkan hasil yang relavan untuk digunakan sebagai media pembeljaran untuk siswa kelas V. Untuk penelitian selanjutnya diharapkan dapat mengembangkan produk katu pantun menjadi lebih kreatif dan lebih menarik untuk dijadikan media pada saat proses pembelajaran materi pantun kelas V.

Page 1 of 4 | Total Record : 31