cover
Contact Name
MS Khabibur Rahman
Contact Email
khabib_ynwa@yahoo.co.id
Phone
-
Journal Mail Official
khabib_ynwa@yahoo.co.id
Editorial Address
-
Location
Kab. sukoharjo,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Komunikasi Pendidikan
ISSN : 25491725     EISSN : 25494163     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal Komunikasi Pendidikan is in the development of communication science, culture and media. The change of society is dynamically proportional to the growth of the increasingly diverse fields of communication science. The Jurnal Komunikasi Pendidikan review lies in two important elements of scientific study: theory and practice. Theories that have been found by the founding fathers of communication science is continue to grow and develop. This is what will be the first study in the journal of communication science. The second study on the elements of scientific practice or practitioners in the field of communication science is the development of science in the field of public relations, advertising, broadcasting, and journalists.
Arjuna Subject : -
Articles 99 Documents
Pengembangan Media Pembelajaran Monopoli pada Tema Ekosistem untuk Siswa Sekolah Dasar Risma Risma; Agustinus Toding Bua; Muhsina Annisa
Jurnal Komunikasi Pendidikan Vol 3, No 2 (2019)
Publisher : Universitas Veteran Bangun Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (494.522 KB) | DOI: 10.32585/jkp.v3i2.301

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan kelayakan media pembelajaran monopoli ditinjau dari validasi ahli materi, media, bahasa, dan praktisi serta respon guru dan respon siswa. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian pengembangan (Research and Development). Model pengembangan media yang digunakan oleh peneliti yaitu model perangkat 4-D modifikasi yang dilakukan hanya sampai 3-D yang terdiri dari Define, Design, dan Develop. Media pembelajaran yang dikembangkan oleh peneliti berupa media monopoli. Teknik Pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi, kuesioner atau angket, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menghasilkan media pembelajaran Monopoli pada tematik tema 5 Ekosistem sub tema 2 hubungan antar makhluk hidup dalam ekosistem ditinjau dari validasi ahli, ahli media, ahli materi, ahli bahasa dan praktisi serta ditinjau dari respon guru dan respon siswa. Media pembelajaran monopoli termasuk dalam kriteria sangat layak. Hal ini berdasarkan dari keseluruhan validasi ahli dengan presentase 82%, respon guru 86%, dan respon siswa 98%.
PENGEMBANGAN SOFTSKILL MAHASISWA CALON GURU MELALUI PEMBERDAYAAN UNIT KEGIATAN MAHASISWA DI UNIVERSITAS PASUNDAN Cartono Cartono; Ida Yayu N. Hizqiyah; Fitri Aryanti
Jurnal Komunikasi Pendidikan Vol 2, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Veteran Bangun Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (378.61 KB) | DOI: 10.32585/jkp.v2i1.66

Abstract

Soft skills merupakan bagian keterampilan dari seseorang yang lebih bersifat pada kehalusan atau sensitifitas perasaan seseorang terhadap lingkungan di sekitarnya  Soft skills menjadi suatu hal yang sangat penting karena kesuksesan seseorang tidak hanya ditentukan oleh pengetahuan dan kemampuan teknis (hard skills) saja, tetapi yang lebih utama didukung oleh kemampuan mengelola diri dan orang lain (soft skills). Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk menganalisis kegiatan UKM dan kegiatan perkuliahan dalam aktivitas presentasi yang berkaitan dengan pengembangan soft skills mahasiswa calon guru. Metode penelitian ini  merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan teknik analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa program kerja Unit Kegiatan Mahasiswa dan proses perkuliahan pada aktivitas diskusi mahasiswa mulai menerapkan aspek-aspek soft skills. Aspek soft skills yang dijaring terdiri dari beberapa aspek yaitu kemampuan berkomunikasi, kemampuan berfikir atau bernalar, kemampuan menyelesaikan masalah, kerjasama tim, etika/moral dan keterampilan kepemimpinan.Keywords: Soft Skills, Unit Kegiatan Mahasiswa
Pengembangan Puzzle Trigonometri untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Matematika Siswa Sekolah Menengah Atas Liya Nur Laili; Munika Saras Wati; Sekar Ayu Ramadhianti; Singgih Subiyantoro
Jurnal Komunikasi Pendidikan Vol 3, No 2 (2019)
Publisher : Universitas Veteran Bangun Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (159.421 KB) | DOI: 10.32585/jkp.v3i2.324

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran berupa alat peraga Puzzle Trigonometri yang layak dan tepat digunakan untuk meningkatkan motivasi dan pemahaman siswa kelas X Sekolah Menengah Atas pada pembelajaran matematika.. Prosedur penelitian dan pengembangan ini menggunakan ADDIE yaitu Analisis, menganalisis kebutuhan, materi dan peserta didik. Design, membuat rancangan media berupa gambar rencana alat peraga yang akan dibuat. Development, mengembangkan alat peraga ini dengan produksi lebih banyak. Implementasi, uji coba produk oleh ahli media dan ahli materi, serta uji coba pengguna oleh siswa dan guru. Evaluasi, dilakukan uji coba lapangan. Sasaran dalam penelitian ini adalah siswa kelas 10 SMA N 1 Weru, Sukoharjo. Data diambil menggunakan angket. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengembangan alat peraga Puzzle Trigonometri sebagai media pembelajaran layak digunakan, dan mampu meningkatkan motivasi dan pemahaman siswa pada materi trigonometri.
Pengembangan Media Pembelajaran Infografis untuk Meningkatkan Minat Belajar Mahasiswa Hamsi Mansur; Rafiudin Rafiudin
Jurnal Komunikasi Pendidikan Vol 4, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Veteran Bangun Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32585/jkp.v4i1.443

Abstract

Pencapaian tujuan pembelajaran tidak lepas dari peran pendidik dalam menjembatangi kepentingan dan memfasilitasi kebutuhan peserta didik dalam belajar. Salah satu upaya yang dapat diterapkan pendidik dalam proses pembelajaran adalah memiliki pengetahuan dan keterampilan dalam memanfaatkan dan mengembangkan media pembelajaran yang sesuai dengan kebutuhan peserta didik. Penggunaan media pembelajaran yang cocok dapat meningkatkan minat peserta didik dalam belajar. Penelitian ini bertujuan untuk: (a) menghasilkan media pembelajaran berbasis infografis, (b) mengetahui kelayakan media pembelajaran berbasis infografis, (c) mengetahui pengaruh media pembelajaran berbasis infografis terhadap peningkatan minat belajar. Jenis penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan (R&D) dengan model ADDIE. Tahapan pengembangan meliputi: Analysis, Design, Development, Implementasi and Evaluation. Pada uji ahli dilakukan 2 ahli, yaitu ahli media dan ahli materi untuk mengetahui kelayakan produk. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) media pembelajaran infografis yang di hasilkan memiliki karakteristik memberikan umpan balik dengan penguatan secara otomatis, menyesuaikan dengan kecepatan, kesempatan, dan kebutuhan peserta didik, mempunyai daya tarik visual, memberi pengalaman belajar yang berbeda-beda, konsisten, efektif, dan efisien.  (2) media yang di hasilkan memenuhi kriteria layak digunakan. (3)  media infografis layak dan dapat meningkatkan minat belajar.
Penerapan E-Learning dengan Platform Edmodo untuk Meningkatkan Hasil Belajar Mahasiswa Maria Agatha Hertiavi
Jurnal Komunikasi Pendidikan Vol 4, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Veteran Bangun Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32585/jkp.v4i1.442

Abstract

Pemanfaatan teknologi dalam proses pembelajaran mendorong terciptanya beragam media pembelajaran yang bisa dipilih untuk digunakan dalam pembelajaran. E-learning adalah pembelajaran berbasis pada jaringan internet yang dapat dilakukan dengan tidak dibatasi tempat dan waktu. Edmodo merupakan salah satu alternatif media penunjang e-learning. Tujuan penelitan ini adalah mengetahui kelayakan media serta perangkat pembelajaran e-learning berbasis edmodo, mengetahui respon mahasiswa terhadap penggunaan pembelajaran e-learning berbasis edmodo serta mengetahui hasil belajar mahasiswa pada mata kuliah Sejarah Fisika di Program Studi Pendidikan Fisika Universitas Pattimura. Teknik pengumpulan data dengan metode angket dan tes. Teknik analisis data menggunakan prosentase dan uji gain. Hasil analisis disimpulkan (1) Pembelajaran e-learning berbasis edmodo layak digunakan dalam pembelajaran. (2) Perangkat pembelajaran layak digunakan dalam pembelajaran e-learning berbasis edmodo. (3) Mahasiswa merespon baik penerapan pembelajaran e-learning berbasis edmodo. (4) Terjadi peningkatan kategori sedang setelah penerapan pembelajaran e-learning berbasis edmodo.
Penerapan Model Kooperatif Tipe TGT Terhadap Hasil Belajar Siswa pada Materi Menulis Cerpen Hendra Hendra
Jurnal Komunikasi Pendidikan Vol 4, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Veteran Bangun Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32585/jkp.v4i1.439

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa dan aktivitas siswa dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe TGT  di kelas. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang terdiri dari 2 (dua) siklus. Teknik analisis dalam penelitian ini adalah instrumen 1 tentang tes hasil belajar siswa dan instrumen 2 tentang aktivitas siswa. Hasil tes awal menunjukkan nilai rata-rata kemampuan awal siswa adalah  33,3 dan setelah diterapkan model pembelajaran kooperatif tipe TGT terjadi peningkatan pada Siklus I hasil belajar siswa adalah 66,7 dan pada Siklius II menjadi 86,7.Berdasarkan hasil observasi  aktivitas belajar siswa pada Siklus I  adalah 60,85% dan pada Siklus II menjadi 93,35%. Berdasarkan data di atas dapat disimpulkan bahwa Penerapan Model Pembelajaran Kooperartif Tipe TGT dapat meningkatkan kemampuan menulis cerpen siswa MAS PP Darul Qur’an T.P. 2019/2020.
Peran Guru Agama dalam Meningkatkan Mutu Pembelajaran dengan Bantuan Multimedia Talizaro Tafonao; Yosua Budi Ristiono
Jurnal Komunikasi Pendidikan Vol 4, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Veteran Bangun Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32585/jkp.v4i1.459

Abstract

Kajian ini berangkat dari pengamatan penulis secara empiris dimana semua para guru di era digital ini ditantang untuk berubah ke arah inovasi, kreatif dan kompetitif yang disebut dengan era 4.0. Namun untuk sampai pada titik itu maka para guru harus berani keluar dari pola pengajaran yang kaku dan administratif. Oleh karena itu, para guru harus memiliki cara berpikir baru dalam menghadapi siswa di era digital, karena guru merupakan komponen penting dalam melaksanakan pembelajaran di sekolah. Selain memiliki pengaruh penting dalam pendidikan tersebut, guru harus menunjukkan keprofesionalnya dalam memanfaatkan segala media pembelajaran demi meningkatkan mutu pendidikan di sekolah. Lewat karya tulis ini, penulis mendorong para guru agama untuk memaksimalkan diri dalam mengggunakan teknologi sebagai alat bantu dalam melakukan  proses pembelajaran sehingga menghasilkan output yang dapat mengikuti atau mengubah zaman menjadi lebih baik. Tidak ada alasan bagi para guru agama untuk berdalih sebagaimana yang telah ditemukan dalam penjelasan tulisan ini secara empiris. Sudah saatnya para guru meninggalkan proses pembelajaran yang cenderung mengutamakan media ceramah dan hafalan. Dengan menggunakan media pembelajaran yang tepat, maka peserta didik lebih siap dan percaya diri menghadapi berbagai tantangan dan perubahan yang ada di era revolusi industri 4.0. 
Peranan Guru Dalam Pendidikan Inklusif Untuk Pencapaian Program Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDG’s) Eling Diar Oktaviani
Jurnal Komunikasi Pendidikan Vol 4, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Veteran Bangun Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32585/jkp.v4i1.440

Abstract

Fenomena mengenai permasalahan yang berhubungan dengan siswa berkebutuhan khusus atau siswa yang membutuhkan pengajaran dalam menuntut ilmu secara lebih mendalam. Siswa tersebut nantinya akan mengikuti sistem pembelajaran reguler terutama di Sekolah Dasar yang menuntut untuk menyelenggarakan pembelajaran secara inklusi yang menyatukan proses belajar mengajar antara siswa reguler (siswa yang normal) dengan siswa berkebutuhan khusus. Maka dari itu kompetensi Guru di Sekolah akan dituntut lebih mendalam dalam mengajar siswa yang berkebutuhan khusus. Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode kepustakaan (library research), sedangkan pengumpulan data dengan menelaah dan mengeksplorasi beberapa Jurnal, buku, serta beberapa artikel dimana sumber data atau informasi lainnya relevan (terkait) dengan kajian yang sesuai. Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis peranan Guru dalam Pendidikan inklusif kepada siswa yang berkebutuhan khusus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru sudah melakukan pembelajaran adaptif bagi anak  yang kesulitan belajar dengan  menyesuaikan kondisi  peserta  didik itu sendiri, penyesuaian  tersebut  berkaitan  dengan  metode  strategi,  materi,  alat/media pembelajaran, dan lingkungan belajar.
Meningkatkan Hasil Belajar Siswa pada Materi Rangkaian Listrik melalui Model Pembelajaran STAD Dahniar A
Jurnal Komunikasi Pendidikan Vol 4, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Veteran Bangun Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32585/jkp.v4i1.434

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan proses peningkatan pembelajaran memahami materi rangkaian listrik melalui model pembelajaran kooperatif tipe STAD pada siswa kelas IX SMP Negeri 14 Takengon. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IX SMP Negeri 14 Takengon tahun pelajaran 2018/2019. Setiap siklus dilakukan melalui empat tahapan, yaitu perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi.  Data penelitian diperoleh dalam bentuk data kualitatif dan kuantitatif. Data kualitatif dikumpulkan melalui observasi dan catatan lapangan. Selanjutnya, data kuantitatif diperoleh melalui tes unjuk kerja dan angket respon siswa terhadap pembelajaran. Berdasarkan hasil penelitian, penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe STAD dalam pembelajaran memahami rangkaian listrik dapat meningkat.
Analisis Implementasi Manajemen Berbasis Sekolah di Kecamatan Pantai ZON SAROHA RITONGA
Jurnal Komunikasi Pendidikan Vol 4, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Veteran Bangun Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32585/jkp.v4i1.432

Abstract

Salah satu indikator kesuksesan penerapan MBS di sekolah dilihat dari aspek peran serta masyarakat. Peran serta masyarakat khususnya orang tua siswa dalam penyelenggaraan pendidikan selama ini masih minim. Partisipasi masyarakat selama ini pada umumnya sebatas pada dukungan dana, sementara dukungan lain seperti pemikiran, moral, dan bidang barang atau jasa kurang diperhatikan. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan mendeskripsikan implementasi manajemen berbasis sekolah, factor yang mendukung serta penghambat dalam implementasi manajemen berbasis sekolah di Kecamatan Pantai Labu. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu dengan pendekatan penelitian kualitatif. Pengumpulan data penelitian diperoleh dengan teknik triangulasi melalui observasi, wawancara dan dokumen. Hasil penelitian ini mengungkapkan temuan bahwa peran serta masyarakat dalam implementasi manajemen berbasis sekolah masih minim, kurangnya pemahaman kepala sekolah tentang batasan keterlibatan masyarakat dalam pengelolaan sekolah merupakan paktor dominan. Keterlibatan masyarakat sebagai bagian dari komite sekolah masih sebatas formalitas untuk melengkapi struktur sekolah.

Page 6 of 10 | Total Record : 99