cover
Contact Name
Selma Intan Himawan
Contact Email
selma.intan@uai.ac.id
Phone
+6285711856586
Journal Mail Official
-
Editorial Address
Jl. Sisingamangaraja, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan 12110
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
JURNAL Al-AZHAR INDONESIA SERI SAINS DAN TEKNOLOGI
ISSN : 20879725     EISSN : 23558059     DOI : -
Jurnal AL-AZHAR INDONESIA SERI SAINS DAN TEKNOLOGI terbit 2 kali dalam setahun yaitu pada bulan Maret dan September adalah jurna; ilmiah yang mempublikasikan artikel hasil penelitan ilmiah dan ide-ide di bidang sains dan teknologi. Jurnal ini berfokus pada bidang teknik industri, teknik elektro, teknik infromatika, biologi, gizi dan teknologi pangan.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 8 Documents
Search results for , issue "Vol 2, No 3 (2014)" : 8 Documents clear
Sistem Proteksi Power Supply Modul Praktikum Teknik Digital Anwar Mujadin
JURNAL Al-AZHAR INDONESIA SERI SAINS DAN TEKNOLOGI Vol 2, No 3 (2014)
Publisher : Universitas Al Azhar Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36722/sst.v2i3.136

Abstract

Abstrak – Dalam melakukan praktikum teknik digital berbasis protoboard kadangkala pihak pengguna melakukan kesalahan fatal yaitu terjadi hubung singkat power supply dalam interkoneksi. Untuk menghindari kerusakan power supply akibat hubung singkat dalam modul praktikum digital, diperlukan sebuah rangkaian elektronika yang mampu mendeteksi dan memutus arus  sumber (power supply) dengan segera pada saat terjadi hubung singkat. Modul praktikum teknik digital dalam penelitian ini telah dilengkapi dengan sistem proteksi power supply dari hubung singkat dengan waktu tanggap kurang dari 5 ms, menggunakan teknis waktu jeda pengosongan kapasitor dan opamp pembanding tegangan.  Abstract – When conducting experiments practicum in digital protoboard base project, users often made a fatal mistake that cause short circuit interconnection. To avoid damaging the power supply of experiment module (hardware), it requires an electronic circuit that is able to detect and cut off the main power supply immediately. In research the modular lab has been equipped with an electronics short circuit protection system with a response time of less than 5 ms, using capacitor discharge and opamp voltage comparator technique.  Keyword – RC Transient, Power Supply Protection Systems, Bypass Filter Capacitor.
Pengetahuan Mahasiswi Universitas Al Azhar Indonesia Terhadap Premenstrual Syndrome Riris Lindiawati Puspitasari; Dewi Elfidasari; Kun Mardiwati Rahayu
JURNAL Al-AZHAR INDONESIA SERI SAINS DAN TEKNOLOGI Vol 2, No 3 (2014)
Publisher : Universitas Al Azhar Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36722/sst.v2i3.141

Abstract

Abstrak – Tahap perkembangan remaja ditandai dengan perubahan fisik umum yang disertai perkembangan kognitif maupun sosial. Menstruasi merupakan proses alamiah organ reproduksi wanita dengan pengendalian hormon. Salah satu gangguan menstruasi adalah Premenstrual Syndrome atau sindrom sebelum haid atau dikenal juga sebagai ketegangan sebelum haid. Siklus menstruasi yang tidak teratur, penurunan level progesteron dan peningkatan level estrogen, stres, usia menarche yang terlalu cepat, dan status gizi merupakan beberapa faktor penyebab PMS. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengetahuan mahasiswi Universitas Al Azhar Indonesia terhadap PMS. Metodologi yang digunakan yaitu studi Cross Sectional. Populasi sampel penelitian adalah mahasiswi Universitas Al Azhar Indonesia. Variabel independen yang dipilih yaitu pengetahuan, usia menarche, siklus haid, olahraga, nutrisi, produktivitas, dan indeks massa tubuh (IMT). Berdasarkan uji bivariat dan multivariat regresi logistik tidak ditemukan hubungan yang signifikan antara pengetahuan dengan premenstrual syndrome pada mahasiswi UAI yaitu pengetahuan dengan p value 0,169; OR 0,473; 95% CI 0,163-1,374. Responden yang memiliki pengetahuan 0,473 kali lebih baik dalam penatalaksanaan premenstrual syndrome daripada responden yang memiliki pengetahuan kurang. Abstract – Adolescent developmental stage characterized by common physical changes that accompanied the cognitive and social development. Menstruation was known as a natural process of hormonal control in the female reproductive organs. One of menstrual disorders was premenstrual syndrome or syndrome before menstruation or also known as tension before menstruation. Irregular menstrual cycles, decreased levels of progesterone, increased level of estrogen, stress, menarche age, and nutritional status were informed as factors that cause premenstrual syndrome. This study aimed to determine student’s knowledge to premenstrual syndrome. The methodology used was a cross sectional study. The population sample was a student of University Al Azhar Indonesia. The independent variables were selected, namely knowledge, age of menarche, menstrual cycle, exercise, nutrition, productivity, and body mass index (BMI). Based on the test bivariate and multivariate logistic regression found no significant relationship between knowledge with premenstrual syndrome in UAI student that knowledge with p value 0.169; OR 0.473; 95% CI 0.163 to 1.374. Respondents who had knowledge 0.473 times better than others in treatment of premenstrual syndrome. Keywords: Premenstrual Syndrome, knowlwdge, menstruation, menarche.
Perancangan Sistem Penulisan Teks pada Running text Menggunakan SMS Octarina Nur Samijayani; Rahsanjani -; Fadjar Iftikar
JURNAL Al-AZHAR INDONESIA SERI SAINS DAN TEKNOLOGI Vol 2, No 3 (2014)
Publisher : Universitas Al Azhar Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36722/sst.v2i3.137

Abstract

Abstrak – Teknologi yang dinilai efisien digunakan untuk menyampaikan informasi di tempat-tempat umum adalah menggunakan papan running text. Penulisan teks yang akan dikirim ke running text saat ini mengandalkan peranti komputer ataupun remote. Peranti komputer akan dihubungkan dengan kabel ke papan running text sehingga harus tersedia komputer di dekat tampilan running text, sedangkan secara wireless digunakan remote namun memiliki jarak yang terbatas. Dengan memanfaatkan modul GSM sebagai transceiver penulisan teks dari jarak jauh melalui SMS dapat dilakukan. Penulisan teks melalui SMS dapat mendukung penulisan yang lebih efisien terutama untuk menyebarkan informasi yang sama pada beberapa lokasi running text, sehingga penulisan teks tidak lagi harus berada di dekat running text melainkan dapat dilakukan dipusat informasi yang jauh dari letak running text. Penulisan teks pada running text dilakukan melalui SMS dari ponsel, kemudian pesan diterima oleh modul GSM dan diteruskan ke mikrokontroller untuk menampilkan teks pada display running text. Uji coba dilakukan untuk mengukur waktu pengiriman teks sampai tulisan berhasil ditampilkan. Berdasarkan hasil uji coba, waktu pengiriman SMS berbanding lurus dengan jumlah karakter yang dikirimkan. Rata - rata waktu pengiriman teks menggunakan operator yang sama adalah sekitar 28.31 detik dan bila menggunakan operator yang berbeda adalah sekitar 31.20 detik. Sistem penulisan teks akan semakin cepat apabila digunakan operator GSM yang sama pada ponsel dan modul GMS di sisi display running text.  Abstract – The running text board technology is efficient in conveying information in public places. The writing of running text currently relies on a remote computer. Handheld computers is connected by cable to the running text and should be available near the display, while the use of wireless remote still has a limited distance. By utilizing the GSM module as a transceiver the writing of text can be done remotely via SMS. Text entry through SMS can support a more efficient writing primarily to broadcast the same information in multiple locations running text. So that the writing of text is no longer have to be near the display, but can be done from the information center which is far from the location of the display. Time needed from send SMS until the message is increasing according to the rising of SMS number characters. Average time needed from sending to displayed message when using same operators is 28.31 seconds and 31.20 seconds when using different operators. The system will process the message from sending to display faster when using same GSM operators than different GSM operators. Keywords – Notice board, GSM modem, SMS, LCD, microcontroller ATMEGA8535.
Pengembangan Database Genbank UAI-Bioinformatics Menggunakan Sistem Terdistribusi Ade Jamal; Denny Hermawan; Muhammad Nugraha
JURNAL Al-AZHAR INDONESIA SERI SAINS DAN TEKNOLOGI Vol 2, No 3 (2014)
Publisher : Universitas Al Azhar Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36722/sst.v2i3.138

Abstract

Abstrak – Telah dilakukan penelitian tentang pengolahan terdistribusi data genbank menggunakan Hadoop Distributed Filesystem (HDFS) dengan tujuan mengetahui efektifitas pengolahan data genbank khususnya pada pencarian sequens dengan data masukan yang berukuran besar. Penelitian dilakukan di Laboratorium Jaringan Universitas Al Azhar Indonesia dengan menggunakan 6 komputer dan satu server dimana dalam Hadoop menjadi 7 node dengan rincian 1 namenode, 7 datanode, 1 secondary namenode. Dengan eksperimen HDFS menggunakan 1 node, 2 node, 4 node, 6 node, dan 7 node dibandingkan dengan Local Filesystem. Hasil menunjukan proses pencarian sequens data genbank menggunakan 1 – 7 node pada skenario eksperimen pertama dengan output yang menampilkan hasil 3 field (Locus, Definition, dan Authors), skenario eksperimen kedua dengan output yang menampilkan hasil 3 field (Locus, Authors, dan Origin), dan skenario eksperimen ketiga menggunakan HDFS dan LFS dengan output yang menampilkan seluruh field yang terdapat dalam data genbank (Locus, Definition, Accesion, Version, Keywords, Source, Organism, Reference, Authors, Title, Journal, Pubmed, Comment, Features, dan Origin). Evaluasi menunjukan bahwa proses pencarian sequens data genbank menggunakan HDFS dengan 7 node adalah 4 kali lebih cepat dibandingkan dengan menggunakan 1 node. Sedangkan perbedaan waktu pada penggunaan HDFS dengan 1 node adalah 1.02 kali lebih cepat dibandingkan dengan Local Filesystem dengan 4 core processor. Abstract - A research on distributed processing of GenBank data using Hadoop Distributed File System GenBank (HDFS) in order to know the effectiveness of data processing, especially in the search sequences with large input data. Research conducted at the Network Laboratory of the University of Al Azhar Indonesia using 6 computers and a server where the Hadoop to 7 nodes with details 1 namenode, 7 datanode, 1 secondary namenode. With HDFS experiments using 1 node, node 2, node 4, node 6, and 7 nodes compared with the Local Filesystem. The results show the search process of data GenBank sequences using 1-7 nodes in the first experiment scenario with an output that displays the results of 3 fields (Locus, Definition, and Authors), a second experiment scenario with an output that displays the results of 3 fields (Locus, Authors, and Origin) , and the third experiment scenarios using HDFS and LFS with output that displays all the data fields contained in GenBank (Locus, Definition, Accesion, Version, Keywords, Source, Organism, Reference, Authors, Title, Journal, Pubmed, Comment, Features, and Origin). Evaluation shows that the search process of data GenBank sequences using HDFS with 7 nodes is 4 times faster than using one node. While the time difference in the use of HDFS with one node is 1:02 times faster than the Local File System with 4 core processor. Keywords –  genbank, sequens, distributed computing, Hadoop, HDFS
Simulasi Sistem Dinamik untuk Memprediksi Keberhasilan Strategi Pengembangan Laboratorium Prodi Teknik Industri di UAI Nunung Nurhasanah; Yona Tantya Utama
JURNAL Al-AZHAR INDONESIA SERI SAINS DAN TEKNOLOGI Vol 2, No 3 (2014)
Publisher : Universitas Al Azhar Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36722/sst.v2i3.134

Abstract

Abstrak – Pada tahun pertama, penelitian ini telah menghasilkan 2 strategi untuk mengembangkan laboratorium Prodi TI. Melalui strategi pertama, yaitu penetrasi pasar, Prodi TI akan mampu menghasilkan pemasukan sendiri, tanpa tergantung dari banyaknya jumlah mahasiswa yang masuk. Pemasukan dapat diperoleh melalui Pelaksanaan Training, workshop atau in house training. Melalui strategi kedua, yaitu strategi pengembangan produk artinya Prodi TI sekaligus menerapkan budaya riset bagi dosen dan mahasiswanya. Dengan mengembangkan produk dari hasil penelitian antara dosen dan mahasiswa akan meningkatkan keterampilan mahasiswa dalam keilmuan teori dan praktis khususnya. Simulasi sistem dinamik digunakan untuk memprediksi keberhasilan strategi pengembangan Lab TI-UAI. Validasi yang digunakan untuk pengujian model ini adalah dengan statistik U-Theil’s. Simulasi sistem dinamik untuk strategi penetrasi pasar memprediksi untuk 48 periode ke depan, bahwa skenario melaksanakan kegiatan praktikum untuk mahasiswa eksternal, training dosen dan karyawan akan lebih mendatangkan peningkatan pendapatan Lab TI jika saat ini dilaksanakan 1 minggu sekali pada setiap hari sabtu. Terbukti dengan U-Theil’s yang lebih kecil dibanding skenario kedua, yaitu sebesar 0,556. Dengan pendapatan pada akhir periode ke-48 sebesar Rp.174.000.000. Strategi kedua, yaitu strategi pengembangan produk. Untuk saat ini hasil prediksi yang terbaik adalah terus konsisten produktif dalam menghasilkan riset, buku, HKI dan kerjasama. Hal ini dinyatakan dengan nilai U-Theil’s sebesar 0,0831. Dengan pendapatan pada akhir periode ke-50 sebesar Rp.200.513.300. Abstract – This research has produced two strategies for developing IE Department laboratory in the first year. Through the first strategy, that is the market penetration, IE department will be able to generate income by themselves, without depending on the student intake. Income can be obtained through the implementation of training, workshops or in-house training. Through the second strategy, the product development strategy, it means that IE department should implement the culture of research for both lectures and students. By developing products from the research between lectures and students, it will be able to improve student skills in scientific theory and practical. Dynamic system simulation is used to predict the success of the development strategy of the IE laboratory. U-Theil’s statistic is used to validate this model. In order to predict market penetration strategy, simulation will be running for the next 48 periods, that scenario is to having lab activities for external students, training for lecturer and training for employee. These activities will increase IE’s revenue if the lab is implemented training once a week, in Saturday. Statistic U-Theil's has proven that the first scenario is good enough because the score is 0,556, which was smaller than the second scenario. The revenue at the end of the 48th period is IDR.174.000.000. By dynamic simulation, the first scenario from the second strategy has chosen. That is lecturers must be productive in research activities, produce books, Intelektual Property Right (IPR) and cooperation, continuously and consistently. Statistic U-Theil’s value is 0.0831, and the revenue at the end of the 50th period is IDR.200.513.300. Keywords – model, system, simulation, validation, strategy, profit
Identifikasi Bioaktif Golongan Flavonoid Tanaman Anting-Anting (Acalypha indica L.) Arief Pambudi; Syaefudin -; Nita Noriko; Risa Azhari; Purwanty Rara Azura
JURNAL Al-AZHAR INDONESIA SERI SAINS DAN TEKNOLOGI Vol 2, No 3 (2014)
Publisher : Universitas Al Azhar Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36722/sst.v2i3.139

Abstract

Abstrak – Indonesia merupakan negara dengan kekayaan alam yang melimpah. Namun, untuk jenis tumbuhan, baru sekitar 8% yang dimanfaatkan sebagai tanaman pangan, obat-obatan, sumber kayu, dan  tanaman hias. Salah satu tanaman yang berpotensi sebagai tanaman obat adalah Acalypha indica. Penelitian sebelumnya menunjukkan bahwa ekstrak tanaman ini memiliki aktivitas antibakteri Salmonella. Namun profil senyawa metabolit apa saja yang terkandung masih belum banyak diteliti. Fraksinasi senyawa metabolit dilakukan dengan kromatografi kertas pada ekstrak etanol (akar, batang, dan daun) tanaman Acalypha menggunakan eluen BAW (Butanol: Asam asetat: Air = 4:1:5) dan asam asetat 15%. Jumlah, letak, warna, dan nilai Rf bercak kemudian digunakan sebagai pedoman identifikasi dan menduga golongan flavonoid. Spektrofotometri serapan panjang gelombang maksimum dilakukan sebagai konfirmasi dugaan golongan flavonoid. Ketiga organ utama tanaman anting-anting (akar, batang, dan daun) memiliki distribusi kandungan senyawa yang berbeda-beda namun dengan jenis yang hampir sama. Golongan flavonoid yang berhasil teridentifikasi dari ketiga organ antara lain isoflavon, flavon, flavonol, flavanon, dihidroksiflavonol, khalkon, dan antosianidin. Organ daun memiliki keragaman kelas flavonoid lebih banyak dibanding akar dan batang.  Abstract – Indonesia is a megabiodiversity country, but only about 8% of its plant diversity are utilized as food, medicine, timber, and ornamental plants. One plant species that potential to be used as a medicinal plant is Acalypha indica. Previous research showed this plant extract has some antibacterial activiting against Salmonella. However, the profile of the metabolites contained in the plant is not studied yet. Fractination of the metabolites was done by using paper chromatography in ethanol extract (roots, stems, and leaves) of Acalypha plants using BAW (butanol: acetic acid: water = 4:1:5) and 15% acetic acid eluent. Number, location, color, and Rf values of spots were used for identification of flavonoids class. Maximum absorption wavelength performed using spectrophotometry assay to confirm the flavonoid class. The three major plant organs (roots, stems, and leaves) have different compounds distribution, but with almost same class. Class of flavonoids which were identified from the three organs are isoflavones, flavones, flavonols, flavanones, dihidroxyflavonols, chalcones, and anthocyanidins. Leaf has more diverse flavonoid class than roots and stems.  Keyword – Acalypha indica bioactive compound, chromatography, flavonoids.
Rancangan Service Scorecard sebagai Pengukuran Kinerja Pelayanan Cargo Nurlailah Badariah; Tiena Gustina Amran; Aditya Friandy
JURNAL Al-AZHAR INDONESIA SERI SAINS DAN TEKNOLOGI Vol 2, No 3 (2014)
Publisher : Universitas Al Azhar Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36722/sst.v2i3.135

Abstract

Abstrak – Persaingan antara pelaku bisnis charter flight semakin ketat dalam persaingan global. perusahaan harus  dinamis dan adaptif terhadap perubahan lingkungan bisnis. Perubahan ke arah strategi yang dapat diimplementasikan sesuai dengan perkembangan persaingan charter flight untuk pelayanan yang terbaik bagi pelanggan. Penelitian ini menggunakan pendekatan aplikatif yaitu merancang suatu sistem yang dapat diaplikasikan pada perusahaan charter flight, yang telah memiliki sistem pengelolaan kinerja dengan menggunakan Balanced Scorecard. Pada perancangan Balanced Scorecard terdapat 4 perspektif utama yaitu : financial perspective , customer perspective, internal business processes , learning and growth perspective. Balanced Scorecard tidak di desain secara spesifik untuk perusahaan jasa dan tidak bersifat prediksi. Sementara Service Scorecard memfokuskan spesifik pelayanan pada customer perspective. Dari hasil penelitian diperoleh Strategy Mapping yang memuat tujuan-tujuan strategis dan indikator (Lead dan Lag) dari Service Scorecard. Terdapat 17 ukuran kinerja yang temuat di dalam 17 tujuan strategis dan 7 perspektif dari Service Scorecard yaitu : Growth, Leadearship, Acceleration, Collaboration, Innovation, Execution, Retention. Tujuan strategis yang dibuat dalam suatu Strategy Mapping dan indikator sangat berguna untuk menyusun langkah selanjutnya yang akan ditempuh oleh perusahaan.  Abstract – Competition between charter flight businesses increasingly stringent in a global competition. Companies must be dynamic and adaptive to changes in the business environment.  Changes in the direction of strategy that can be implemented in accordance with the competition  development of charter flight for the best service for customers. This research uses applicative approach to design a system that can be applied to the charter flight company, which already has a performance management system by using the Balanced Scorecard. In the Balanced Scorecard , there are four main perspectives: financial perspective, customer perspective, internal business processes, learning and growth perspective. Balanced Scorecard is not designed specifically to service companies and non-predictive. While the Service Scorecard specific focus on customer service perspective. This research has resulted a strategy map with subsequent strategic objectives and indicator (Lead and Lag) for Service Scorecard. Finally, there are 17 performance measures with subsequent 17 strategic objectives and 7 perspectives Service Scorecard: Growth, Leadearship, Acceleration, Collaboration, Innovation, Execution, Retention. Strategic goals made in a Mapping Strategy and indicator is very useful to formulate the next steps to be taken by the company. Keyword – Service Scorecard, Balanced Scorecard, Strategy Mapping, customer perspective, Lead dan Lag
Uji In Vitro Daya Anti Bakterial Virgin Coconut Oil (VCO) pada Salmonella typhi Nita Noriko; Agus Masduki; Rahmat Azhari; Grariani Nufadianti
JURNAL Al-AZHAR INDONESIA SERI SAINS DAN TEKNOLOGI Vol 2, No 3 (2014)
Publisher : Universitas Al Azhar Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36722/sst.v2i3.140

Abstract

Abstrak - Salah satu penyakit yang timbul akibat infeksi bakteri adalah demam tifoid atau typhoid fever. Typhoid disebabkan oleh infeksi bakteri Salmonella typhi. Infeksi akibat bakteri ini dapat diobati dengan menggunakan antibiotik sintetik ataupun alami. Antibiotik sintetik lebih populer dibandingkan alami namun, antibiotik sintesis dapat membunuh bakteri menguntungkan yang ada dalam tubuh. Virgin Coconut Oil (VCO) telah dikenal atas manfaatnya bagi kesehatan manusia, salah satunya adalah daya antibakterinya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui daya antibakteri VCO terhadap bakteri Salmonella typhi, sehingga diharapkan VCO dapat menjadi fitofarmaka untuk mengobati penyakit tipus. Daya antibakteri VCO diuji dengan metode uji Kirby-bauer dan pour plate. Hasil penelitian menunjukkan adanya daya hambat VCO terhadap pertumbuhan S. typhi secara in-vitro. Hal ini dibuktikan oleh adanya zona hambat dengan metode Kirby-bauer dan penghambatan pertumbuhan S. typhi dengan metode pour plate. Hasil tersebut menunjukkan bahwa VCO mempunyai potensi sebagai antibakteri pada S. typhi. Abstract – Thyphoid fever is endemic disease in Indonesia, attacking at all ages, and this disease can cause death. Typhoid is caused by infection of  bacterium Salmonella typhi. This bacterial infection can be treated using natural or synthetic antibiotics. Synthetic antibiotics are more popular than natural one, however, the synthetic antibiotics can kill the beneficial bacteria in the body  Virgin Coconut Oil (VCO) has been popular for its benefits for human health, one of them is its antibacterial activity. This study aims to determine the antibacterial activity of the VCO on the bacteria Salmonella typhi. It’s expected that VCO can be a phytopharmaca to treat typhoid. This research used Kirby-Bauer test and pour plate as a method. Result shows that VCO has inhibition zones against S. typhi that was confirmed by  the Kirby-Bauer test which is the zone of inhibition and inhibition of growth of S. typhi in the pour plate. Thus, VCO has a potential as antibacterial agent against S. typhi.  Keywords - Virgin Coconut Oil, antibacterial activity, Salmonella typhi, inhibition zone

Page 1 of 1 | Total Record : 8