cover
Contact Name
Irfan H. Djunaidi
Contact Email
jnt@ub.ac.id
Phone
0341553513
Journal Mail Official
jnt@ub.ac.id
Editorial Address
Jl. Veteran Malang 65145
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Nutrisi Ternak Tropis (JNT)
Published by Universitas Brawijaya
Jurnal Nutrisi Ternak Tropis (JNT) adalah jurnal bebas akses yang diterbitkan oleh Minat Nutrisi dan Makanan Ternak, Fakultas Peternakan, Universitas Brawijaya. JNT adalah jurnal peer-reviewed yang diterbitkan dua kali setahun pada bulan Maret dan September. JNT bertujuan untuk mempublikasikan hasil penelitian dan ulasan tentang nutrisi ternak ruminansia, nutrisi ternak non-ruminansia dan ilmu makanan ternak.
Articles 99 Documents
Pengaruh Jenis Pakan Terhadap Pertumbuhan Bulun dan Performa Love Bird Drajad Adi Panggayu; Eko Widodo
Jurnal Nutrisi Ternak Tropis Vol 4, No 1 (2021): JNT Jurnal Nutrisi Ternak Tropis Maret
Publisher : Jurnal Nutrisi Ternak Tropis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21776/ub.jnt.2021.004.01.2

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh jenis pakan terhadap pertumbuhan bulu, pertambahan bobot badan, konsumsi dan koversi pakan pada love bird serta memberi rekomendasi pakan yang terbaik dan efisien untuk digunakan oleh peternak. Rancangan penelitian ini menggunakan metode RAL (Rancangan Acak Lengkap). Perlakuan terdiri dari 3 jenis pakan (Nutribird A21, Y, Z), masing-masing diulang 7x dan setiap ulangan 1 ekor sehingga diperoleh 21 unit percobaan. Penelitian dilakukan selama 4 minggu. Data hasil penelitian diuji ANOVA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara kualitatif deskriptif ada perbedaan pertumbuhan bulu namun dari variabel bobot badan dan efisiensi pakan tidak ada pengaruh yang berbeda nyata. Kesimpulannya adalah P1 (Nutribird A21) dengan pertumbuhan bulu yang lebat, indah dan mengkilap, dapat disarankan untuk digunakan peternak.
Nilai Kecernaan In Vitro Pakan Lengkap Berbasis Kulit Kopi (coffea sp.) Menggunakan Penambahan Daun Tanaman Leguminosa Risa Pranata; Siti Chuzaemi
Jurnal Nutrisi Ternak Tropis Vol 3, No 2 (2020): JNT | Jurnal Nutrisi Ternak Tropis September 2020
Publisher : Jurnal Nutrisi Ternak Tropis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21776/ub.jnt.2020.003.02.1

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis nilai kecernaan bahan kering (KcBK), bahan organik (KcBO) dengan metode in vitro dari penambahan daun tanaman leguminosa yang berbeda seperti indigofera (Indigofera sp.), gamal (Gricidia sepium), kaliandra (Calliandra callothyrsus), dan kelor (Moringa oleifera) dalam pakan lengkap berbasis kulit kopi (Coffea sp.). Penelitian ini menggunakan Anova (analisis of varian) pada Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 4 perlakuan dan 3 ulangan. Perbedaan dalam setiap perlakuan, dilanjutkan dengan Uji Jarak Berganda Duncan (UJBD). Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa terdapat pengaruh sangat nyata (P<0,01) pada nilai KcBK dan KcBO. Penggunaan leguminosa kelor pada pakan lengkap menunjukkan KcBK dan KcBO tertinggi dengan nilai masing-masing 52,15% dan 48,84%. Kesimpulan yang didapat dari penelitian yaitu penggunaan leguminosa kelor dalam pakan lengkap berbasis kulit kopi memberikan nilai tertinggi pada nilai KcBK dan KcBO.
Kualitas Silase Tebon Jagung (Zea mays L.) dengan Penambahan Berbagai Bahan Aditif Ditinjau dari Kandungan Nutrisi Lisa Mufida Mustika; Hartutik Hartutik
Jurnal Nutrisi Ternak Tropis Vol 4, No 1 (2021): JNT Jurnal Nutrisi Ternak Tropis Maret
Publisher : Jurnal Nutrisi Ternak Tropis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21776/ub.jnt.2021.004.01.7

Abstract

Penelitian ini menggunakan berbagai aditif dalam proses pembuatan silase tebon jagung (Zea mays). Tujuan penelitian ini adalah mengevaluasi penggunaan bahan aditif terhadap kandungan nutrisi silase tebon jagung. Bahan yang digunakan adalah tebon jagung, bekatul, pollard, molases, dan tepung gaplek. Metode penelitian yang digunakan adalah uji laboratorium dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) tersarang yang terdiri dari dua faktor yaitu jenis bahan aditif yang digunakan dan level penggunaannya dalam pembuatan silase. Variabel penelitian terdiri dari kandungan nutrisi meliputi Bahan Kering (BK), Bahan Organik (BO), dan Protein Kasar (PK). Data dianalisis dengan analisis ragam dan apabila terdapat perbedaan yang signifikan dilanjutkan analisis Uji Jarak Berganda Duncan (UJBD). Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan bahan aditif yaitu bekatul, pollard, molases, dan tepung gaplek mampu meningkatkan kualitas silase tebon jagung, namun perlakuan yang terbaik adalah penggunaan pollard dengan level optimal 10%.
Profil Hematologi Darah Ayam Pedaging Yang Diberi Probiotik Lactobacillus plantarum Farida Kusuma Astuti; Rosyida Fajri Rinanti; Yuli Arif Tribudi
Jurnal Nutrisi Ternak Tropis Vol 3, No 2 (2020): JNT | Jurnal Nutrisi Ternak Tropis September 2020
Publisher : Jurnal Nutrisi Ternak Tropis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21776/ub.jnt.2020.003.02.8

Abstract

Penelitian bertujuan mengetahui pengaruh penambahan probiotik Lactobacillus sp dalam pakan ayam pedaging terhadap profil hematologi ayam pedaging. Materi yang digunakan dalam penelitian ini adalah 144 ekor ayam pedaging strain Lohman dan probiotik cair yang mengandung bakteri Lactobacillus sp dengan komposisi 1,4x1010 cfu/ml. Metode penelitian adalah eksperimental menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 4 ulangan yaitu P0 : Pakan basal; P1 : Pakan basal + probiotik bentuk cair konsentrasi 0,2 v/w; P2 : Pakan basal + probiotik bentuk cair konsentrasi 0,4 v/w dan P3 : Pakan basal + probiotik bentuk cair konsentrasi 0,6 v/w. Data dianalisis menggunakan analisis ragam dan diuji lanjut dengan uji Duncan. Hasil penelitian menunjukan pemberian probiotik tidak memberikan pengaruh (P>0.05) terhadap profil hematologi darah ayam pedaging yang terdiri jumlah leukosit, eritrosit dan hemoglobin darah. Pemberian probiotik Lactobacillus sp dalam pakan dapat meningkatkan kesehatan ayam pedaging.
Evaluasi Kualitas Kimia Kulit Ubi Kayu (Manihot Utilissima) yang Difermentasi Menggunakan Inokulan Aspergillus Oryzae Marlia Dwita Saputri; Siti Chuzaemi
Jurnal Nutrisi Ternak Tropis Vol 4, No 1 (2021): JNT Jurnal Nutrisi Ternak Tropis Maret
Publisher : Jurnal Nutrisi Ternak Tropis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21776/ub.jnt.2021.004.01.3

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengevaluasi tentang pengaruh tingkat penggunaan Aspergillus oryzae terhadap kualitas kimiawi fermentasi kulit ubi kayu (Manihot utilissima). Aspergillus oryzae dengan kadar pemakaian yang berbeda yaitu 0%, 1%, 2% dan 3% digunakan untuk fermentasi kulit ubi kayu dengan waktu inkubasi 96 jam. Penelitian ini menggunakan metode percobaan di laboratorium dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 4 perlakuan dan 3 ulangan sehingga total berjumlah 12 unit. Kualitas kimia yang diamati dalam penelitian ini terdiri dari Bahan Kering (BK), Bahan Organik (BO), Serat Kasar (SK), Lemak Kasar (LK), Protein Kasar (PK) dan Bahan Ekstrak Tanpa Nitrogen (BETN). Analisis varian digunakan untuk menganalisis data hasil penelitian lalu dilanjukan dengan uji Uji Jarak Berganda Duncan (UJBD). Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan Aspergillus oryzae berpengaruh sangat signifikan terhadap nilai BK dan SK (P<0,05), PK dan BETN (P<0,01) tetapi tidak berpengaruh signifikan terhadap nilai BO dan LK (P>0,05). Kesimpulan dari penelitian ini adalah penggunaan Aspergillus oryzae 3% selama 96 jam untuk memfermentasi kulit ubi kayu merupakan cara terbaik untuk meningkatkan kandungan nutrisi meliputi kadar BK, BO dan BETN serta menurunkan kadar abu, SK dan LK.
Estimasi dan Validasi Kandungan Energi Bekatul Sebagai Pakan Unggas dari Komposisi Kimia Pakan Danung Nur Adli; Osfar Sjofjan
Jurnal Nutrisi Ternak Tropis Vol 3, No 2 (2020): JNT | Jurnal Nutrisi Ternak Tropis September 2020
Publisher : Jurnal Nutrisi Ternak Tropis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21776/ub.jnt.2020.003.02.6

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengestimasi dan memvalidasi akurasi estimasi nilai enegi pada bekatul berdasarkan komposisi kimia pakan. Data dikelompokkan pada database berdasarkan hasil analisis proksimat dan database feedpedia.org. Data proksimat (PK, LK, SK dan abu) dengan nilai energi bruto dihitung tingkat korelasi dengan menggunakan korelasi Pearson two- tailed.  Perhitungan nilai koefisien determinasi dihitung dengan software SAS University Edition Red Hat 64 bit. Nilai koefisien determinasi dan Nilai root mean square error diukur untuk mengetahui nilai simpangan baku pada estimasi nilai kandungan energi. Persamaan regresi yang dapat digunakan sebagai estimasi kandungan energi pakan pada bekatul adalah GE = -245.675 + 8.345 PK + 21.456 SK + 84.134 LK + 13.234 Abu (Bekatul). Nilai taksiran yang diamati berdasarkan estimasi masih dapat diperkirakan dari database yang tersedia.
Level Penggunaan Aspergillus Oryzae pada Fermentasi Kulit Ubi Kayu (Manihot Utilissima) Terhadap Kandungan HCN, TDN dan pH Grapevin Riviesa Azaela Putri; Siti Chuzaemi
Jurnal Nutrisi Ternak Tropis Vol 4, No 1 (2021): JNT Jurnal Nutrisi Ternak Tropis Maret
Publisher : Jurnal Nutrisi Ternak Tropis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21776/ub.jnt.2021.004.01.8

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mengevaluasi pengaruh level penggunaan Aspergillus oryzae pada fermentasi kulit ubi kayu (Manihot utilissima) terhadap nilai kandungan HCN, TDN dan pH. Metode penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan yang diulang 3 kali. Perlakuan terdiri dari P0 (kulit ubi kayu + Aspergillus oryzae 0% difermentasi 96 jam), P1 (kulit ubi kayu + Aspergillus oryzae 1% difermentasi 96 jam), P2 (kulit ubi kayu + Aspergillus oryzae 2% difermentasi 96 jam), dan P3 (kulit ubi kayu + Aspergillus oryzae 3% difermentasi 96 jam). Variabel yang diukur adalah kandungan HCN, TDN dan  pH. Hasil penelitian menunjukkan bahwa level penggunaan konsentrasi Aspergillus oryzae memberikan memberikan pengaruh sangat berbeda nyata (P<0,01) terhadap HCN, TDN dan  pH. Perlakuan terbaik didapatkan pada perlakuan P3 (kulit ubi kayu + Aspergillus oryzae 3% difermentasi 96 jam) dengan nilai HCN 55,82 mg/kg, TDN 72,92% dan pH 5,23. Kesimpulan dari penelitian ini adalah fermentasi kulit ubi kayu menggunakan konsentrasi Aspergillus oryzae 3% yang difermentasi selama 96 jam merupakan perlakuan terbaik untuk nilai pH dan meningkatkan nilai TDN serta menurunkan nilai HCN.
Penambahan Kombinasi Ekstrak Buah Noni (Morinda citrifolia L.) dan Lactobacillus acidophilus Dalam Pakan Terhadap Profil Lemak Darah Ayam Pedaging Safira Nikmatus Sa’diyah; Bambang Sukamto; Fajar Wahyono; Lilik Krismiyanto
Jurnal Nutrisi Ternak Tropis Vol 3, No 2 (2020): JNT | Jurnal Nutrisi Ternak Tropis September 2020
Publisher : Jurnal Nutrisi Ternak Tropis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21776/ub.jnt.2020.003.02.5

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan ekstrak buah noni dan Lactocillus acidophilus terhadap profil lemak darah ayam pedaging. Materi penelitian adalah day old chick (DOC) ayam pedaging sebanyak 189 ekor dengan bobot badan rata-rata 40,98 ± 1,27 g, ekstrak buah noni dan Lactobacillus acidophilus sebagai perlakuan. Perlakuan diberikan pada ayam dari umur 14 sampai 35 hari. Pakan dan air minum disediakan secara ad libitum. Penelitian disusun dalam rancangan acak lengkap pola faktorial dengan 2 faktor yaitu faktor level ekstrak buah Noni (0,04%/A1, 0,08%/A2 dan 0,12%/A3) dan faktor level Lactobacillus acidophilus (0%/B1, 0,6%/B2 dan 1,2%/B3), sehingga terdapat 9 kombinasi perlakuan dengan 3 ulangan. Parameter yang diamati meliputi kolesterol, trigliserida, low density lipoprotein (LDL) dan high density lipoprotein (HDL). Data diolah dengan analis ragam pada taraf 5% dan apabila berpengaruh nyata dilanjutkan dengan uji jarak ganda Duncan dengan taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan ekstrak buah noni dan Lactobacillus acidophilus berpengaruh nyata (P<0,05) terhadap total kolesterol, trigliserida, LDL dan HDL pada darah ayam pedaging. Uji beda Duncan menunjukkan bahwa kombinasi ekstrak buah Noni 0,12% dan Lactobacillus acidophilus 1,2% (A3B3) memberikan hasil rataan terendah kolesterol (140,74 mg/dl), trigliserida (142,86 mg/dl), LDL (7,29 mg/dl) serta rataan HDL tertinggi (48,84 mg/dl). Penambahan ekstrak buah noni dan probiotik dapat memberikan pengaruh positif terhadap profil darah ayam pedaging.
Tren Produksi Gas, Produksi Gas Total dan Degradasi Secara In Vitro Dengan Penambahan Aditif Dengan Level Berbeda Pada Silase Tebon Jagung (Zea Mays L.) Ahmad Hafidz Alfiansyah; Hartutik Hartutik
Jurnal Nutrisi Ternak Tropis Vol 4, No 2 (2021): JNT Jurnal Nutrisi Ternak Tropis September
Publisher : Jurnal Nutrisi Ternak Tropis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21776/ub.jnt.2021.004.02.2

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efek penambahan aditif dengan level berbeda terhadap tren produksi gas, produksi gas total dan degradasi secara in vitro silase tebon jagung ( Zea Mays L). Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya. Materi yang digunakan dalam penelitian ini adalah tebon jagung (Zea mays L) dan bahan aditif yang terdiri dari molases, bekatul, pollard dan tepung gaplek. Metode yang digunakan adalah percobaan laboratorium dengan rancangannya adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) pola tersarang dengan 4 aditif, setiap aditif memiliki 3 level penambahan dan dirunning tiga kali dimana running dianggap sebagai blok. Setiap aditif terdiri dari L0 (molases 0%, bekatul 0%, pollard 0% dan tepung gaplek 0%), L10 (molases 10%, bekatul 10%, pollard 10% dan tepung gaplek 10%) dan L20 (molases 20%, bekatul 20%, pollard 20% dan tepung gaplek 20%). Data dianalisis menggunakan Analisis Ragam dan apabila terdapat perbedaan yang nyata maka analisis dilanjutkan dengan Analisis Uji Jarak Berganda Duncan. Hasil penelitian Hasil penelitian menunjukkan bahwa perbedaan penambahan aditif tidak memiliki perbedaan yang nyata antar perlakuan (P>0,05) terhadap produksi gas total sebesar 65,1 ± 12,87 ml, degradasi bahan kering (DBK) sebesar 56,28 ± 5,8% dan degradasi abahan organik (DBO) sebesar 57,34 ± 6,61%. Produksi gas meningkat pesat saat berada di interval waktu pengamatan ke 16 dan 24 jam. Berdasarkan penelitian ini, dapat disimpulkan bahwa penggunaan silase dengan penambahan 20% tepung gaplek adalah perlakuan terbaik.
Peluang Seleksi Pakan Ternak Melalui Keragaman Genetik dan Heritabilitas Karakter Kuantitatif Produksi Hijauan Komak (lablab purpureus) Diah Piastuti; Siti Nurul Kamaliyah; Hanief Eko Sulistyo
Jurnal Nutrisi Ternak Tropis Vol 4, No 2 (2021): JNT Jurnal Nutrisi Ternak Tropis September
Publisher : Jurnal Nutrisi Ternak Tropis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21776/ub.jnt.2021.004.02.7

Abstract

Riset dilakukan menggunakan beberapa model matematika pada tanaman komak (Lablab purpureus) sebagai dasar acuan untk produksi hijauan pakan ternak. Penelitian ini menggunakan metode percobaan lapang Rancangan Acak Kelompok  yang disusun atas 6 perlakuan dan 4 kali ulangan.  Aksesi lokal yang digunakan yaitu aksesi lokal Malang, Probolinggo, Tuban, Yogyakarta, Lombok 1 dan Lombok 2. Hasil penelitian menunjukkan keragaman genetik pada jumlah daun, dan berat hijauan segar memiliki Koefisien Keragaman Fenotip (KKP) agak tinggi sampai tinggi. Kriteria KKG dan KKP pada jumlah daun 35,17% dan 37,38%, panjang batang 26,00 dan 27,03 cm/tanaman, berat hijauan segar 30,08% dan 32,54%. Heritabilitas pada karakteristik yang diukur memiliki kriteria tinggi. Peluang seleksi tanaman komak untuk mendapatkan varietas unggul sangat besar dengan didukung keragaman genetik yang luas dan heritabilitas tinggi. Kesimpulan panjang batang memiliki nilai lebih baik serta nilai heritabilitas tinggi. Aksesi lokal Lombok 1 tanaman komak memiliki konsistensi nilai produktivitas yang tinggi pada seluruh karakter sehingga efektif untuk digunakan sebagai materi seleksi produksi hijauan.

Page 5 of 10 | Total Record : 99