cover
Contact Name
Humiras Betty Sihombing
Contact Email
bettysihombang1807@gmail.com
Phone
+6282217442010
Journal Mail Official
lembagappmuda@gmail.com
Editorial Address
Jalan DR. TD. Pardede Nomor 21 Medan
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
Jurnal Darma Agung
ISSN : 08527296     EISSN : 26543915     DOI : -
Journal Focus of the Darma Agung Journal is multidisciplinary research to the lecturers, students and related institutions, especially in Indonesia which leads to an increasing in Indonesian Human Development Index. The scope includes collection of the results of research, studies or community service activities that elaborate the field of Management in general. The Scopes is Office Management, Secretary Management, Business Management, Human Resource Management, Financial Management, Education Management, Financial Management, Law, Engineering, Nursing, Agricultural, Social Science.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 95 Documents
Search results for , issue "Vol 30 No 1 (2022): APRIL" : 95 Documents clear
ANALISA KELAYAKAN LOGAM BERAT TIMBAL (Pb) PADA POC DARI DEKOMPOSISI LIMBAH AIR TAHU DAN IKAN TERI Asmina Herawaty Sinaga; Ulina C. Simatupang; Rosmaria Girsang
Jurnal Darma Agung Vol 30 No 1 (2022): APRIL
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Darma Agung (LPPM_UDA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46930/ojsuda.v30i1.1432

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa kelayakan akumulatif logam berat Timbal (Pb) pada POC yang berbahan baku limbah buangan air tahu dan ikan teri setelah mengalami proses dekomposisi selama dua minggu. Analisa kelayakan logam Timbal (Pb) dilakukkan di/oleh Badan Penelitian dan Pengembangan Industri (BARISTAN-MEDAN) dengan analisa kelayakan mengacu pada Standart Nasional Indonesia (SNI) 19-7030-2004. Dari analisa yang dilakukkan ditemukan ada akumulatif logam Timbal (Pb) pada POC sebesar 0,70 mg/kg. Berdasarkan hasil yang diperoleh, POC hasil dekomposisi air tahu dan ikan teri dinyatakan aman dan tidah beracun logam berat. Standarat maksimum logam berat Timbal (Pb) yang diperbolehkan pada pupuk organik sebesar 500mg/kg.
REPRESENTATION OF GENDER IN MULAN 2020 : A SEMIOTICS APPROACH Puan Suri Mira Annisa; Elisa Betty Manullang
Jurnal Darma Agung Vol 30 No 1 (2022): APRIL
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Darma Agung (LPPM_UDA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46930/ojsuda.v30i1.1408

Abstract

Movie is a work of art as a communication medium that can convey a message to many people. This paper contains some important information related to the understanding of Chinese culture towards Mulan as a strong woman through a movie called Mulan, the 2020 version directed by Niki Caro. This study aims to analyze, interpret and represent the gender of the main character in the movie, namely Mulan, through a semiotic approach guided by Pierce's theory. In addition, it has also been briefly explained the storyline of the movie, especially the focus on Mulan. The research method used by the researchers was a qualitative discourse analysis approach and was developed textually. This includes analyzing the discourse text contained in Mulan's movie based on her character as feminine under gender code and then connecting it with social life, analyzing body language or cultures conveyed by each scene that can describe Mulan's character as a great woman. Then, the data source has been collected online, that is from the internet and this article is a non-participant. Based on the movie's story, there are 10 valid data that have been captured as evidence of social impact. The data was analyzed through the Mulan movie, which has a duration of 1 hour 55 minutes, with the themes of adventure, drama, action. Meanwhile, findings and discussion was focused on analyze the movies based of the characters, gender and based of semiotics approach with showing some evidences in the form of pictures of the scene that showed that the women gender in the Mulan movies.This article concluded that gender representation in the Mulan movie 2020 is a serious problem that occurs in the socio-cultural environment of society, so the use of the Semiotics approach helps in analyzing the gender context in the movie.
ANALISA ARRESTER TRANSFORMATOR 60 MVA 150 KV / 20 KV DI GARDU INDUK TITI KUNING MEDAN Joslen Sinaga; Jhonson Siburian; Jumari Jumari; Irwan Ompusungu
Jurnal Darma Agung Vol 30 No 1 (2022): APRIL
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Darma Agung (LPPM_UDA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46930/ojsuda.v30i1.1413

Abstract

Transformator merupakan peralatan utama dalam sistem tenaga listrik yang berfungsi untuk menyalurkan energi listrik dari tegangan tinggi menjadi tegangan rendah, atau sebaliknya sesuai dengan fungsi transormator tersebut dipasang. Untuk menjaga kontinuitas kehandalan Transformator dari bahaya surja hubung maupun petir, dibutuhkan alat listrik yaitu arrester yang berguna untuk melindungi transformator dari bahaya sambaran petir. Daerah Medan merupakan daerah yang memiliki musim hujan yang sering disertai dengan petir, dan arus yang mengalir dari petir tersebut cukup kuat, sehingga arrester merupakan handalan bagi operasi transformator tersebut. Untuk menjaga kualitas Transformator dilakukan pemeliharaan tahunan satu kali dalam setahun terhadap seluruh peralatan termasuk arrester. Arrester yang terpasang sudah cukup baik dengan arus nominal 20 kA, dan juga dilakukan pengujian arus bocor sebanyak 4 kali, sehingga hasil lebih presisi, sehingga pengoperasian arrester masih handal, dan umur operasi Transformator dapat bertahan lama.
KAJIAN POTENSI LIKUIFAKSI LAPISAN TANAH MENGGUNAKAN METODE KORELASI EMPRIS NILAI CSR DAN CRR Rasdinanta Tarigan
Jurnal Darma Agung Vol 30 No 1 (2022): APRIL
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Darma Agung (LPPM_UDA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46930/ojsuda.v30i1.1404

Abstract

Indonesia merupakan negeri yang rentan akan terjadinya gempa bumi. Hal ini terjadi karena Indonesia terletak di antara lempeng Australia, lempeng Eurasia dan lempeng pasifik. Selain itu juga Indonesia merupakan gugusan gunung berapi di dunia sehingga termasuk dalam cincin api pasifik. Likuifaksi merupakan fenomena dimana tanah kehilangan banyak kekuatan (strength) serta kekakuannya (stiffness) dalam waktu yang pendek. Tanah berkontraksi pada saat timbulnya beban siklik yang terjadi akibat goncangan gempa, sehingga tekanan air pori meningkat mendekati ataupun melampaui tegangan normalnya. Agar bangunan stabil berdiri di atas permukaan tanah, maka lapisan tanah tersebut harus aman terhadap bahaya likuifaksi. Kajian potensi likuifaksi ini berdasarkan nilai faktor keamanan (FS) dengan dengan membandingkan nilai Cyclic Resistensi Ratio (CRR) yang merupakan tahanan atau kekuatan tanah terhadap terjadinya likuifaksi dengan nilai Cyclic Stress Ratio (CSR) yang merupakan tegangan geser yang timbul pada saat terjadinya gempa bumi. Nilai faktor keamanan (FS) terkecil yang diperoleh pada penelitian ini di bore hole 3 (BH3) pada lapisan 7.50 – 10.00 dengan dengan nilai FS = 1.241 > 1 pada magnitude 8,5 SR. Nilai faktor keamanan (FS) lapisan tanah tersebut sudah mendekati ambang batas aman, meskipun masih aman terhadap bahaya likuifaksi.
TINJAUAN PERBANDINGAN PEMAKAIAN DAYA LISTRIK PADA BANGUNAN INDUSTRI Nasution, Ongku; Napitupulu, Janter; Siahaan, Lancar; Ginting, Yahya
Jurnal Darma Agung Vol 30 No 1 (2022): APRIL
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Darma Agung (LPPM_UDA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46930/ojsuda.v30i1.1424

Abstract

Energi listrik menjadi kebutuhan dasar pada suatu industry. Energi listrik dapat diperoleh dari sumber pembangkitan energi yang dikelola oleh PLN dan sumber energy oleh pembangkitan energy yang dikelola sendiri sebagai captive power. Energi yang diperoleh dari PLN dipakai sebagai sumber energy utama sedangkan sumber energy yang dikelola sendiri sebagai sumber energy cadangan. Kedua sumber energy ini akan dibandingkan efektifitasnya dalam melayani pembebanan pada bangunan gedung suatu industry. Untuk menentukan besarnya pemakaian energi Listrik dalam satuan KWH (kilowatt hour) terlebih dahulu harus diketahui waktu pemakaian daya aktif tersebut.Tarif dasar tenaga Listrik (TDTL) adalah suatu peraturan yang menyangkut hal-hal yang berkaitan dengan tarif dasar tenaga Listrik, golongan tarif tenaga Listrik, kelebihan pemakaian Varh, ketentuan bagi pelanggan yang terlambat membayar rekening, uang jaminan langganan dan biaya penyambungan tenaga listrik. Semuanya hal diatas menjadi pertimbangan dalam menentukan jenis pembebanan yang ditentukan untuk kedua sumber energy dalam tinjauan. Golongan tarif yang dikeluarkan saat ini di Indonesia adalah sosial, rumah tangga, bisnis, industri dan perkantoran pemerintah.
EFEKTIVITAS ALOKASI ANGGARAN DALAM PENGADAAN TANAH UNTUK PELEBARAN JALAN NASIONAL LINGKAR PULAU SAMOSIR DI KABUPATEN SAMOSIR Parningotan, Muara; Sihombing, Marlon; Darmanto, Darmanto
Jurnal Darma Agung Vol 30 No 1 (2022): APRIL
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Darma Agung (LPPM_UDA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46930/ojsuda.v30i1.1409

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mempermudah pengadaan tanah di Kabupaten Samosir sesuai dengan peraturan perundang-undangan, sehingga anggaran yang digunakan dapat efisien dan efektif, serta dapat mengidentifikasi hambatan pengadaan tanah di Kabupaten Samosir. Memahami rancangan masalah dan data yang dikumpulkan dalam penelitian ini, data dapat dianalisis dengan observasi lapangan dan wawancara. Kemudian periksa keakuratan datanya. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tim penilai tidak berkinerja baik. Rencana perbaikan jalan sudah sesuai dengan undang-undang, dan keputusan presiden belum dilaksanakan. Hal ini terlihat dalam laporan wawancara langsung dengan sekretariat dan perwakilan kabupaten, serta rincian lainnya tentang rencana pembangunan jalan. Dana yang dialokasikan ke setiap kabupaten untuk land reform tidak efektif atau tidak digunakan Jauh dari kriteria efektif. Hal ini dikarenakan kecamatan tersebut tidak memiliki anggaran untuk periode 2017 hingga akhir 2018, sehingga P2T tidak dapat berjalan normal, mungkin karena luasnya yang kecil.1 Nilai tanah. Belum selesai. Tetapi pekerjaan sudah selesai.
PENGARUH.KOMITMEN, KOMPENSASI, DAN KONFLIK KERJA TERHADAP KEPUASAN KERJA PADA CREDIT UNION (CU) DOSNITAHI PINANG SORI KABUPATEN TAPANULI TENGAH Jenni Tarigan; Lamminar Hutabarat; Iman Harapan Zega
Jurnal Darma Agung Vol 30 No 1 (2022): APRIL
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Darma Agung (LPPM_UDA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46930/ojsuda.v30i1.1423

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah Komitmen, Kompensasi dan Konflik Kerja berpengaruh terhadap Kepuasan Kerja . Populasi dari penelitian ini adalah seluruh karyawan Credit Union (CU) DOSNITAHI Pinang Sori. Teknik pengambilan sampel yang digukanan metode sensus, sample yaitu seluruh karyawan credit union dosnitahi yang berjumlah 38 responden. penelitian yang di gunakan yakni (explanatory research) dengan pendekatan kuantitatif, pengumpulan data dilakukan dengan metode koesioner. Metode analisis yang digunakan adalah regresi linear berganda, untuk menguji pengaruh komitmen, kompensasi, dan konflik kerja terhadap kepuasan kerja.Hasil penelitian mendapatkan bahwa persamaan regresi sebagai berikut : Y = 7.160 + 0.271 + 0.236 + 0.267 . Hasil penelitian menunjukkan bahwa komitmen, kompensasi, dan konflik kerja Secara bersama-sama berpengaruh terhadap kepuasan kerja, berdasarkan perbandingan nilai Fhitung dengan nilai Ftabel Nilai Fhitung > Ftabel. Hasil penelitian ini sejalan dengan penelitian terdahulu oleh Septerina dan Rusda Irawati (2018) dalam Jurnal Ekonomi Bisnis Tahun 2014 Nomor 03 yang berjudul Pengaruh Komitmen Profesional terhadap Kepuasan Kerja Akuntan Pendidik melalui Komitmen Organisasional,penelitian ini menyatakan bahwa komitmen organisasi berpengaruh terhadap kepuasan kerja.Peneliti berharap agar Credit Union (CU) DOSNITAHI Pinang Sori dapat lebih meningkatkan lagi Komitmen dalam bekerja, Kompensasi yang sesuai bagi karyawan dan dapat meminimalkan Konflik dalam perusahaan sebaik mungkin agar Kepuasan Kerja dapat Tercapai.
PERAN MUSIK GEREJAWI DALAM IBADAH DI GBI AVIA SETIA BUDI ENGLISH SERVICE MEDAN. Novita Romauli Saragih; Selamat Karo-Karo; Pangihutan Siringoringo; Padriadi Wiharjokusumo
Jurnal Darma Agung Vol 30 No 1 (2022): APRIL
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Darma Agung (LPPM_UDA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46930/ojsuda.v30i1.1405

Abstract

Musik selalu memiliki tempat penting dalam ibadah umat Allah. Dari bab pertama Alkitab sampai dalam ibadah Israel, dan gereja dalam Perjanjian Baru telah menggunakan musik dalam ibadah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peran musik gerejawi dalam ibadah di GBI Avia Setia Budi English Service Medan. Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Penelitian ini mengambil tempat di GBI Avia Setia Budi English Service Medan. Kesimpulan Penelitian ini adalah bahwa peran musik gerejawi dalam ibadah di GBI Avia Setia Budi English Service Medan adalah; (1) sebagai sarana untuk memuji dan menyembah Allah (praise and worship), (2) sebagai sarana untuk bersekutu (fellowship), (3) sebagai sarana untuk pembinaan (nurture), (4) sebagai sarana untuk pengajaran (education).
PEMANFAATAN PUPUK EKOENZIM DALAM MENINGKATKAN PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI TANAMAN BAWANG MERAH (Allium cepa L.) Fransiskus Gultom; Hernawaty Hernawaty; Heriyanto Brutu; Selamat Karo-karo
Jurnal Darma Agung Vol 30 No 1 (2022): APRIL
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Darma Agung (LPPM_UDA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46930/ojsuda.v30i1.1433

Abstract

Tulisan ini bertujuan untuk mengetahui “pengaruh pemberian ekoenzim terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman bawang merah (Allium cepa L.). Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) Faktorial yang terdiri dari 2 faktor perlakuan. Faktor pertama adalah konsentrasi ekonzim (E) dengan 3 taraf perlakuan, yaitu Eo = Tanpa perlakuan (kontrol), E1 = 5ml / liter air dan E2 =10 ml / liter air. Faktor kedua adalah pemberian Pupuk Phonska (F) dengan 3 taraf yaitu : FO­ = Tanpa perlakuan (kontrol), F1 = 15 g/plot, F2 = 30 g/plot. Data dianalisis dengan uji sidik ragam dan uji Duncan taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, pemberian ekoenzim hingga konsentrasi 10 ml/air berpengaruh nyata terhadap jumlah daun, jumlah anakan, panjang daun, bobot umbi per sampel, bobot umbi per plot, akan tetapi berpengaruh tidak nyata terhadap tinggi tanaman. Pemberian pupuk phonska dengan dosis 30 g/plot berpengaruh nyata terhadap tinggi tanaman, jumlah daun, jumlah anakan, panjang daun, bobot umbi per sampel dan bobot umbi per plot. Interaksi pemberian ekoenzim dan pupuk phonska berpengaruh tidak nyata terhadap semua parameter yang diamati.
UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS FISIKA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN LANGSUNG BERBASIS KONSEP MERDEKA BELAJAR SISWA DI KELAS X TKR SEMESTER GANJIL SMK SWASTA TEKNIK DAIRI SIDIKALANG T.P 2021/2022) Irwan Susanto; Rika Daya
Jurnal Darma Agung Vol 30 No 1 (2022): APRIL
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Darma Agung (LPPM_UDA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46930/ojsuda.v30i1.1410

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan kemampuan berpikir kritis fisika dan keaktifan belajar siswa melalui model pembelajaran langsung berbasis konsep merdeka belajar siswa di kelas X TKR SMK Teknik Dairi Sidikalang T.P 2021/2022. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Dengan subjek penelitian ini adalah siswa kelas X TKR semester ganjil SMK Swasta Teknik Dairi Sidikalang yang berjumlah 25 siswa. Penelitian ini dilaksanakan dalam 2 siklus dengan tahap perencanaan, tindakan, pengamatan, dan refleksi. Analisis yang digunakan untuk mendapatkan peningkatan kemampuan berpikir kritis siswa berupa tes essay yang berjumlah 20 soal yang telah diuji validitas, reabilitas, prasiklus, siklus I, siklus II. Peneliti melaksanakan tindakan kelas dengan menerapkan model pembelajaran langsung, terlebih dahulu diadakan prasiklus dari 25 siswa, jumlah siswa yang tuntas 0 siswa dan yang tidak tuntas 25 siswa, terdapat ketuntasanbelajar siswa 0% dengan jumlah nilai 1309,78 dan nilai rata-rata 52,39 dengan criteria tidak tuntas. Pada siklusI dari 25 siswa, yang tuntas 0 siswa dan yang tidak tuntas 25 siswa, terdapat ketuntasan belajar siswa 0% dengan jumlah nilai 1611,56 dan nilai rata-rata 64,46 dengan kriteria tidak tuntas. Sedangkan pada siklus II dari25 siswa, yang tuntas 25 siswa dan yang tidak tuntas 0 siswa, terdapat ketuntasan belajar siswa 100% dengan jumlah nilai 2144,67 nilai rata-rata 85,79 dengan kriteria tuntas. Keaktifan siswa pada Siklus I mencapai nilai rata-rata 64,46 dan nilai N-Gain 0,25 dengan kriteria rendah, sedangkan, pada Siklus II mecapai nilai rata-rata 85,79 dan nilai N-Gain 0,70 dengan kriteria tinggi. Maka hal ini menunjukkan ada peningkatan kemampuan berpikir kritis fisika dan keaktifan belajar siswa melalui model pembelajaran langsung pada materi pokok pengukuran di kelas X TKR SMK Teknik Dairi SidikalangT.P 2021/2022.

Page 1 of 10 | Total Record : 95