cover
Contact Name
Zul Anwar
Contact Email
zulanwar17@gmail.com
Phone
+62817259116
Journal Mail Official
mandalikaindo@gmail.com
Editorial Address
Jalan Candi Pawon No. 7, Getap Barata, Kel. Cakranegara Selatan Baru, Kec. Cakranegara, Kota Mataram, NTB. 83238 Indonesia
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Jurnal Cahaya Mandalika
ISSN : -     EISSN : 27214796     DOI : https://doi.org/10.36312/jcm
This journal is a means of scientific publication to develop knowledge and information. This journal specifically contains the results of research carried out in all scientific fields. Apart from publishing research results, this journal also accepts manuscripts from literature reviews and other reports for publication
Articles 705 Documents
Penerapan Metode Cooperative Integrated Reading And Composition Dengan Media Audio-Visual Untuk Meningkatkan Kemampuan Menulis Teks Berita Pada Siswa Sekolah Menengah Pertama Legiana Sinaga
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 1 No. 3 (2020)
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v1i3.194

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penerapan metode CIRC (Cooperative Integrated Reading and Composition) dengan media audio-visual untuk: (1) meningkatkan keaktifan siswa dalam menulis teks berita pada siswa kelas VIII B SMPN 2 Garoga dan (2) untuk meningkatkan kemampuan menulis teks berita siswa pada siswa kelas VIII B SMP N 2 Garoga. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilakukan di SMP Negeri 2 Garoga dengan subjek siswa kelas VIII B yang berjumlah 32 siswa. Berdasarkan hasil penelitian terbukti bahwa terjadi peningkatan kualitas pembelajaran yaitu peningkatan keaktifan siswa maupun kemampuan menulis teks berita siswa. Peningkatan keaktifan proses pembelajaran yang ditandai dengan meningkatkanya keaktifan siswa pada siklus I dengan nilai rerata sebesar 16,25 dan nilai rerata pada siklus II sebesar 18,93 dengan nilai rerata maksimal sebesar 25. Peningkatan kemampuan menulis teks berita ditandai dengan meningkatnya ketuntasan belajar siswa, yaitu nilai rerata pada siklus I sebesar 77, 31 dan nilai rerata pada siklus II sebesar 81,37. Kesimpulan dari penelitian ini adalah metode CIRC (Cooperative Integrated Reading and Composition) dengan media audio visual efektif diterapkan dalam pembelajaran menulis teks berita.
Peran Orang Tua Siswa dalam Mendampingi Proses Pembelajaran Daring (Dalam Jaringan) pada Masa Pandemi Covid-19 Mata Pelajaran IPS Ardi saputra, Adisel, dan Suryati
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 2 No. 1 (2021)
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v2i1.312

Abstract

Tujuan dilakukan penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) peran orang tua dalam mendampingi proses pembelajaran daring pada masa pandemi covid-19 2) faktor- faktor apa saja yang menghambat peran orang tua dalam mendampingi proses pembelajaran daring. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan metode studi kasus dan menggunakan teknik pengumpulan data observasi, wawancara, dokumentasi dan triangulasi, Serta sebagai bahan analisis menggunakan teori kaulitatif deskriftif yang dikemukahkan Arikunto. Subyek penelitian ini adalah orang tua yang tinggal di RT 10 RW 08 memiliki siswa yang berskolah di MTSN 02 Kota Bengkulu yang berjumlah empat keluarga. Analisis data dilakukan melalui beberapa tahap yaitu: pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan kesimpulan. Keabsahan data dengan menggunakan teknik triangulasi metode. Hasil penelitian menunjukan bahwa: 1) peran orang tua dalam mendampingi proses pembelajaran daring diantaranya: a). orang tua berusaha memberikan fasilitas pembelajaran daring b). orang tua berusaha mendampingan proses pembelajaran daring c). orang tua memberikan motivasi dan dukungan kepada siswa untuk semangat belajar. 2) faktor yang menjadi penghambat peran orang tua dalam mendampingi proses pembelajran daring adalah faktor kesibukan rumah tangga dan ekonomi.
Upaya Meningkatkan Hasil Belajaran Passing Sepak Bola Menggunakan Kaki Bagian Dalam Melalui Media Permainan Kucing-Kucingan Zikri Rahman; Maulidin
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 2 No. 1 (2021)
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v2i1.315

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan pembelajaran passing sepak bola menggunakan kaki bagian dalam melalu metode kucing-kucingan dalam mata pelajaran pendidikan jasmani. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas dengan KKM 75 dan ketuntasan yang ditargetkan mencapai 75%, terdiri dari dua siklus dimana setiap siklus terdiri dari 4 tahap yaitu perencanaan, tindakan, observasi (pengamatan) dan refleksi. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu: metode observasi, metode dokumentasi, dan metode tes. Hasil penelitian menunjukan bahwa penerapan metode bermain dapat meningkatkan hasil pembelajaran passing sepak bola menggunakan kaki bagian dalam melalu metode kucing-kucingan. Dari hasil analisis yang diperoleh terdapat peningkatan hasil belajar siswa dari siklus pertama hingga siklus kedua. Nilai rata-rata hasil belajar passing sepak bola menggunakan kaki bagian dalam pada siklus pertama (73,01), siklus kedua (82,94). Sehingga peningkatan hasil belajar dari siklus pertama hingga siklus kedua sebesar (9,93). Sedangkan jumlah siswa yang dinyatakan tuntas pada siklus pertama 10 siswa (59%) dan siklus kedua 14 siswa (882%). Kesimpulan penelitian ini, bahwa pembelajaran passing sepak bola menggunakan kaki bagian dalam melalu metode kucing-kucingan dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Disarankan agar setiap guru pendidikan jasmani selalu kreatif dan inovatif dalam membuat model-model pembelajaran, dengan tujuan hasil belajar siswa dapat meningkat.
Hubungan Kelincahan Dan Kecepatan Terhadap Kemampuan Dribbling Dalam Permainan Sepak Bola Ahmad Yani
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 2 No. 1 (2021)
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v2i1.316

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Hubungan Antara Kecepatan Dan Kelincahan Dengan Keterampilan Menggiring Bola Populasi dalam penelitian ini berjumlah 20 orang yang tergabung dalam culub PS. Putra Cendana. Teknik penentuan sampel menggunakan purposive sampling. Intrumen kelincahan menggunakan Shuttle Run, kecepatan di ukur dengan lari 100 meter dan dribbling diukur dengan mengunakan menggiring bola dengan zig zag. Untuk memperoleh data dalam penelitian ini, di analisi menggunakan korelasi berganda. Dari hasil analisis data diperoleh nilai rxy. 1. Hubungan antara kecepatan lari ( dengan kemampuan menggiring bola (Y) dimana r- hitung < r tabel (0,027 < 0,444) maka tidak ada hubungan atau, tidak signifikan. 2. Hubungan antara kelincahan ( Kecepatan lari dengan (r-hitung < r- tabel (< 0,444) maka, tidak ada hubungan atau tidak signifikan. 3. Hubungan kelincahan ( dan kecepatan lari dengan kemampuan menggiring bola (Y) dimana r-hitung > r-tabel (0> 0,444) maka dari ketiga variabel tersebut mempunyai hubungan yang signifikan.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Hubungan Antara Kecepatan Dan Kelincahan Dengan Keterampilan Menggiring Bola Populasi dalam penelitian ini berjumlah 20 orang yang tergabung dalam culub PS. Putra Cendana. Teknik penentuan sampel menggunakan purposive sampling. Intrumen kelincahan menggunakan Shuttle Run, kecepatan di ukur dengan lari 100 meter dan dribbling diukur dengan mengunakan menggiring bola dengan zig zag. Untuk memperoleh data dalam penelitian ini, di analisi menggunakan korelasi berganda. Dari hasil analisis data diperoleh nilai rxy. 1. Hubungan antara kecepatan lari ( dengan kemampuan menggiring bola (Y) dimana r- hitung < r tabel (0,027 < 0,444) maka tidak ada hubungan atau, tidak signifikan. 2. Hubungan antara kelincahan ( Kecepatan lari dengan (r-hitung < r- tabel (< 0,444) maka, tidak ada hubungan atau tidak signifikan. 3. Hubungan kelincahan ( dan kecepatan lari dengan kemampuan menggiring bola (Y) dimana r-hitung > r-tabel (0> 0,444) maka dari ketiga variabel tersebut mempunyai hubungan yang signifikan.
Strategi Kepala Sekolah Dalam Pemberdayaan Guru Dan Tenaga Kependidikan di SMAN 1 Narmada Hulmiati, M. Ary Irawan, dan Haromain
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 2 No. 1 (2021)
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v2i1.318

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi kepala sekolah dalam pemberdayaan guru dan tenaga kependidikan di SMAN 1 Narmada Tahun Pelajaran 2019/2020 yang beralamat di Desa Nyurlembang, Kecamatan Narmada, Kabupaten Lombok Barat, Provinsi NTB.Teknik pengumpulan data ini berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menujukan bahwa strategi kepala sekolah dalam pemberdayaan guru dan tenaga kependidikan di SMAN 1 Narmada yaitu, kepala sekolah menyusun perencanaan dengan baik, kepala sekolah menjadi tauladan, menjalin komunikasi yang baik, memantau pekerjaan setiap hari, meninjau struktur organisasi, mendorong pengembangan pribadi, dan mengevaluasi guru dan tenaga kependidikan. Faktor pendukung dan penghambat dalam pemberdayaan faktor pendukung seperti, sarana dan parasaran yang mendukung, finansial yang cukup, disiplin guru dan tenaga kependidikan yang sudah baik. Faktor penghambat dalam pemberdayaan yaitu ada di guru dan tenaga kependidikan sendiri, motivasi diri dalam hal pengetahun teknologi. Model yang diterapkan, mendelegasikan dan melibatkan guru dan tenaga kependidikan dalam kegiatan sekolah, membangun kepercayaan, mendelegasikan tugas penting, dan menghargai kemampuan, dan memberikan tugas yang jelas kepada guru dan tenaga kependidikan.
Faktor-Faktor Penghambat Orang Tua Siswa Dalam Pembelajaran Berbasis Online Di Masa Pandemi Covid 19 Pada Mata Pelajaran IPS: Studi Kasus Siswa SMP di RT 18 RW 04 Kelurahan Jalan Gedang Kecamatan Gading Cempaka Kota Bengkulu Hadijah Setiani, Adisel, dan Suryati
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 2 No. 1 (2021)
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v2i1.321

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk: 1) bagaimana proses pembelajaran online pada masa pandemi covid-19 pada mata pelajaran IPS siswa SMP di lingkungan RT. 18 RW. 04 Kelurahan Jalan Gedang Kecamatan Gading Cempaka Kota Bengkulu. Dalam upaya pembelajaran berbasis online di masa Pandemi Covid-19 siswa dapat melangsungkan pembelajaran melalui aplikasi zoom yang menggunakan laptop atau telepon seluler, siswa-siswa SMP tidak selalu belajar menggunakan aplikasi zoom karena dalam waktu sehari siswa SMP ada yang mengerjakan tugas yang diberikan oleh guru di sekolah lalu mengirimkan tugas lewat e-mail atau pesan whatshapp. 2) Faktor-faktor penghambat orang tua siswa ini banyak terjadi di RT 18 RW 04 Kelurahan Jalan Gedang Kecamatan Gading Cempaka Kota Bengkulu dan juga banyak di alami orang tua lainnya di daerah-daerah lain apalagi orang tua siswa yang bertempat tinggal di wilayah yang sinyalnya susah untuk di jangkau dan keadaan ekonomi yang kurang mampu. Karena terdapat beberapa hambatan dalam proses pembelajaran seperti: a) Susahnya mengatur waktu mengawasi anak dan melakukan pekerjaan di kantor, b) Banyak kebutuhan yang harus di penuhi seperti laptop, kuota, telepon seluler, c) Keterbatasan orang tua yang menjadi guru dirumah dan d) Anak-anak cenderung malas-malasan belajar.
Pengembangan Media Buku Bergambar Materi Menulis Puisi Kelas IV SDN Jango Tahun Pelajaran 2020/2021 Raodatul Jannah, Muhammad Tahir, dan Heri Setiawan
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 2 No. 1 (2021)
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v2i1.322

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah Untuk mengembangkan Media Buku Bergambar materi menulis puisi untuk Siswa Kelas IV Sekolah Dasar. Metode penelitian ini menggunakan 4-D (yaitu define, desain, develop, dan disseminate). Hasil penelitian yaitu validator materi mendapatkan skor rata-rata 89,33 validator media mendapatkan skor rata-rata 96.36, validator respon guru kelas dan guru mata pelajaran mendapatkan 77.33 dan 93.33, validator respon 6 siswa memperoleh rata-rata 90. Kriteria penilaian media yang digunakan di sekolah termasuk kategori bagus terhadap media yang dikembangkan.
Meningkatkan Aktivitas Belajar, Keterampilan Berpikir Kritis, Dan Pemahaman Konsep Bahasa Indonesia Siswa Melalui Penerapan Model Pembelajaran Berbasis Masalah di Kelas XI TBS 2 SMK Negeri 4 Kota Jambi Hj. Erinawati
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 2 No. 1 (2021)
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v2i1.323

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang bertujuan untuk l) meningkatkan aktivitas belajar siswa, 2) meningkatkan keterampilan berpikir kritis siswa, 3) meningkatkan pemahaman konsep Bahasa Indonesia siswa, dan 4) mengetahui pendapat siswa terhadap penerapan Model pembelajaran berbasis masalah pada mata pelajaran Bahasa Indonesia. Subjek penelitian ini adalah siswa SMK Negeri 4 Kota Jambi kelas XI TBS 2 yang berjumlah 41 orang pada semester 2 tahun pelajaran 2018/2019. Dan objek penelitiannya adalah l) aktivitas belajar, 2) keterampilan berpikir kritis, 3) pemahaman konsep Bahasa Indonesia, dan 4) pendapat siswa terhadap model pembelajaran yang diimplementasikan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi model pembelajaran berbasis masalah Pada mata pelajaran Bahasa Indonesia dapat meningkatkan 1) aktivitas belajar siswa, 2) keterampilan berpikir kritis siswa, dan 3) pemahaman konsep Bahasa Indonesia siswa, serta 4) siswa memberikan respon positif terhadap model pembelajaran yang diterapkan. Peningkatan keterampilan berpikir kritis hampir terjadi di semua indikator, seperti merumuskan masalah, memberikan argumentasi, melakukan induksi, dan memberikan penilaian, kecuali keterampilan melakukan deduksi yang cenderung menurun dari siklus ke siklus Peningkatan pemahaman konsep Bahasa Indonesia siswa dapat dilihat (lari peningkatan rerata nilai pada siklus I sebesar 6,03 menjadi 7,4 pada siklus II. Keberhasilan penerapan model pembelajaran juga dapat dilihat dari peningkatan ketentuan saat belajar siswa, yaitu sebesar 57,89 % pada siklus menjadi 64,86 % pada siklus ll. Bahkan persentase jumlah siswa yang mencapai nilai lebih besar sama dengan 8,00 juga mengalami peningkatan, yaitu dari 10,53 % pada siklus I menjadi 24,32 % pada siklus II. Siswa memberikan respon positif terhadap penerapan model pembelajaran, dimana terdapat 77,98 % siswa yang menyatakan setuju ragu-ragu, dan hanya 3,74% tidak setuju.
DESCRIPTION OF MOTHER'S LEVEL OF KNOWLEDGE ABOUT PLAY ACTIVITIES IN PRESCHOOL AGE CHILDREN TREATED IN THE CHILDREN'S ROOM Aulia Asman, Liza, and Hidayati
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 2 No. 2 (2021)
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v2i2.387

Abstract

Playing is activity could not separate from life child’s whose pain and be care in hospital. When the children was brought to the hospital meet the doctor, nurse and hearting medical action, this situation make the child’s worry. Worry cause of children is different, especially preschool, injury and pain cause of hearting procedure will worry cause. To minimization worried to use effective nursing planning, one of them is requirement play in hospital. Playing in hospital is parent responsibility and nurse of pediatric word. The children feel comfort and free to expression that feeling if playing accompany by parent. The important of Involvement parent, that common knowledge of patent about playing preschool. The purpose of this research are to find out descriptive of stage mother’s knowledge about activity playing to child preschool who be care on pediatric word. This research used descriptive methodology design that do to mothers have preschool on pediatric word general district Hospital. The populations are 17 mothers’ has preschool child who be care on pediatric word of general district hospital Padang Pariaman and technical sampling with method total sampling. Data analyses are used statistic univariat. This research result obtain knowledge stage mothers is enough (56,45%) For that need the existence policy of hospital institution of pediatric, to add knowledge of mothers about important playing activity pediatric word and conducted playing activity to children has and do playing activity to child who be care on pediatric words.
PENGARUH BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA KANTOR KEMENTERIAN AGAMA (KEMENAG) KABUPATEN BIMA Nuranisyah dan Firmansyah Kusumayadi
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 2 No. 2 (2021)
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v2i2.388

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh budaya organisasi terhadap kinerja pegawai pada Kantor Kementerian Agama Kab. Bima. Instrumen penelitian kuesioner. Teknik skor yang digunakan dalam kuesioner penelitian ini adalah skala Likert. Populasi penelitian seluruh pegawai Kementerian Agama (KEMENAG) Kabupaten Bima. Selanjutnya untuk menentukan ukuran sampel menggunakan teknik pengambilan sampel puposive sampling dimana populasi dijadikan sampel berdasarkan kriteria dengan jumlah sampel sebanyak 34 PNS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa budaya Organisasi berpengaruh positif terhadap kinerja pegawai.

Page 3 of 71 | Total Record : 705