cover
Contact Name
Ebni Sholikhah
Contact Email
ebnisholikhah@uny.ac.id
Phone
+6282220388720
Journal Mail Official
kebijakan_pendidikan@uny.ac.id
Editorial Address
Prodi Kebijakan Pendidikan, Universitas Negeri Yogyakarta Jln Colombo No 1, Karangmalang Yogyakarta 55281
Location
Kab. sleman,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan
ISSN : -     EISSN : 2746007X     DOI : https://doi.org/10.21831/sakp.v10i2
Spectrum Analisis Kebijakan Pendidikan is an open access, and peer-reviewed journal. This journal focuses on publishing articles on student research results for undergraduate, postgraduate, and doctoral students. This journal is published every three months. The theme of this journal covers the results of research in the field of education and education policy.
Articles 8 Documents
Search results for , issue "Vol 6, No 3 (2017): spektrum analisis kebijakan pendidikan" : 8 Documents clear
IMPLEMENTASI PROGRAM PENDIDIKAN ANTI KORUPSI DI SMA NEGERI 6 YOGYAKARTA Alfiyati, Ayu
Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 6, No 3 (2017): spektrum analisis kebijakan pendidikan
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/sakp.v6i3.9254

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk: (1)Mendeksripsikan Implementasi Program Pendidikan Anti Korupsi (PAK), (2)Mengidentifikasi faktor pendukung dan penghambat dalam Implementasi Program PAK, (3)Mendeskripsikan Hasil dari Program PAK. Penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Subyek penelitian adalah siswa, guru, dan kepala sekolah. Teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dengan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Uji keabsahan data menggunakan triangulasi sumber, dan teknik. Hasil penelitian menunjukan: (1) Implementasi PAK: (a)Dimulai tahun 2014 dengan Surat Keputusan Kepala Sekolah nomor 188/210 dengan kebijakan diatasnya Instruksi Presiden nomor 5/2004 tentang Percepatan Pemberantasan Korupsi, (b)Sumber dana dari pemerintah, (c)Kegiatan penunjang: sosialisasi, pembuatan dokumen SOP, perlombaan kreatif, pengembangan media informasi, kantin kejujuran, (2)Faktor Pendukung: (a)Dukungan sarana prasarana (b)Partisipasi warga sekolah, (c)Adanya dana bantuan sosial. Faktor penghambat: (a) Kurangnya fasilitas buku tentang pendidikan anti korupsi (3)Hasil dari Program PAK ialah perkembangan perilaku siswa seperti kejujuran, kepedulian, kemandirian, kedisiplinan, tanggungjawab, kerja keras, sederhana, keberanian, dan keadilan.Kata kunci : Program Pendidikan Anti Korupsi, Pendidikan Anti Korupsi di SMA, Anti Korupsi 
IMPLEMENTASI KEBIJAKAN KEPENGAWASAN GURU SEKOLAH DASAR DI UPT SIDOHARJO WONOGIRI Suseno, Arif
Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 6, No 3 (2017): spektrum analisis kebijakan pendidikan
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/sakp.v6i3.9249

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan implementasi kebijakan kepengawasan gurusekolah dasar di UPT Sidoharjo Wonogiri, yang isinya tentang bagaimana implementasi kebijakankepengawasan guru sekolah dasar. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif.Subjekpenelitian ini adalah pengawas sekolah dan guru. Setting penelitian dilakukan di UPT Sidoharjo. Teknikpengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakanmodel interaktif atau berkaitan satu sama yang lain sehingga data yang diperoleh jenuh, yaitu dengantahapan pengumpulan data, reduksi data, dan penyajian data. Keabsahan data menggunakan tekniktrianggulasi sumber dan teknik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) implementasi kepengawasanguru sekolah dasar dengan cara pengawas membina guru, menilai guru dan meningkatkan profesionalismeguru, (2) implementasi kebijakan kepengawasan guru sekolah dasar sebagai berikut: (a) komunikasi antarapengawas sekolah dengan guru di UPT Sidoharjo guru kesulitan memahami informasi yang diberikanpengawas, sehingga permasalahan belum terselesaikan,(b) sumber daya pengawas sekolah dasar di UPTSidoharjo tidak sebanding dengan jumlah guru, sehingga pengawas datang ke sekolah sebulan sekali,(c)sikap dari pengawas sekolah dalam melaksanakan kebijakan tersebut hanya melakukan kegiatannya sesuaijadwal dan tidak ada tambahan di luar jadwal datang ke sekolah binaan (d) struktur birokrasi dalamkebijakan kepengawasan guru sekolah dasar secara garis besar sudah sesuai dengan peraturan menteripendidikan.Kata kunci: Implementasi kebijakan, pengawas sekolah, dan guru sekolah dasar
STRATEGI PENDIDIKAN MULTIKULTURAL DI TAMAN KANAK-KANAK (TK) KATOLIK SANG TIMUR YOGYAKARTA Wulaningrum, Tri
Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 6, No 3 (2017): spektrum analisis kebijakan pendidikan
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/sakp.v6i3.9255

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk memperoleh informasi tentang: (1) Alasan kebijakanpendidikan multikultural diterapkan di TK Katolik Sang Timur Yogyakarta. (2) StrategiPendidikan Multikultural di TK Katolik Sang Timur Yogyakarta. (3) Faktor pendukung danpenghambat implementasi kebijakan pendidikan multikultural di TK Katolik Sang TimurYogyakarta.Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Subyekpenelitian ini adalah Kepala Sekolah (sekaligus Suster yayasan Karya Sang Timur), guru, danstaf TK Katolik Sang Timur Yogyakarta. Setting penelitian ini di TK Katolik Sang TimurYogyakarta. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode observasi,wawancara, dan dokumentasi. Peneliti merupakan instrumen utama dalam melakukanpenelitian yang dibantu oleh pedoman observasi, pedoman wawancara, dan pedomandokumentasi. Analisis data menggunakan teknik komponensial secara induktif, denganlangkah: reduksi data, display data dan pengambilan kesimpulan. Triangulasi yang digunakanuntuk menjelaskan keabsahan data adalah triangulasi sumber dan triangulasi teknik.Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) Alasan penerapan kebijakan pendidikanmultikultural di TK Katolik Sang Timur Yogyakarta dilandasi secara filosofis oleh dua hal,yaitu: (a) kewajiban saling mengasihi terhadap sesama, (b) kesadaran sekolah sebagai salahsatu pionir dalam mencerdaskan kehidupan bangsa. (2) Strategi pendidikan multikultural diTK Katolik Sang Timur Yogyakarta dilakukan melalui lima aspek, yaitu: (a) struktur sosialyang dibangun oleh sekolah, (b) pelaksanaan proses pembelajaran, (c) pengembangankurikulum sekolah, (d) kultur yang dibangun oleh sekolah, (e) evaluasi pendidikan yangdijalankan oleh sekolah. (3) Faktor pendukung implementasi kebijakan pendidikanmultikultural: (a) keberadaan kebijakan pendidikan multikultural jauh sebelum sekolahdidirikan, (b) keberagaman di lingkungan sekolah, (c) komitmen cinta kasih dan tidakmengunggulkan golongan tertentu. Faktor penghambat yaitu: (a) ketidakpahaman beberapaorangtua tentang kebijakan pendidikan multikultural, (b) belum adanya guru agama untukmemfasilitasi peserta didik yang beragama Kristen, Islam, dan Hindu, (c) belum tersedianyaruang peribadatan agama Kristen, Islam, dan Hindu.Kata kunci: Strategi, pendidikan multikultural
KOMPETENSI PEDAGOGIK GURU DI TK NEGERI 2 YOGYAKARTA DAN TK LABORATORI PEDAGOGIA Winata, Dhevian Reyza
Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 6, No 3 (2017): spektrum analisis kebijakan pendidikan
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/sakp.v6i3.9250

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: (1) Kompetensi Pedagogik Guru di TK Negeri 2Yogyakarta dan TK Laboratori Pedagogia dan (2) Kendala Kompetensi Pedagogik Guru di TK Negeri 2Yogyakarta dan TK Laboratori Pedagogia Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Subjekpenelitian ini adalah 2 kepala sekolah dan 4 guru. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi,wawancara, dan studi dokumen. Teknik analisis data yang digunakan yaitu reduksi data, penyajian data, danpenarikan kesimpulan. Keabsahan data dilakukan dengan trianggulasi sumber dan trianggulasi teknik. Hasilpenelitian menunjukkan bahwa (1) Guru TK Negeri 2 Yogyakarta memiliki latar belakang pendidikan yangsesuai, memiliki berbagai cara dalam menghadapi karakter anak, silabus dan rpp sudah tersusun beberapa bulansebelum tahun ajaran baru dimulai, merencanakan media pembelajaran agar pembelajaran tidak monoton,memberikan reward supaya anak menjadi aktif dalam pembelajaran, menjadi koordinator dan pendamping dalamekstrakurikuler, dan evaluasi dilihat dari perkembangan anak dari hari-kehari. Sedangkan guru TK LaboratoriPedagogia memiliki latar belakang pendidikan untuk pendidikan anak usia dini, mengobservasi karakteristiksiswa sejak pertama masuk kelas, pengembangan kurikulum dilakukan dengan menyusun tema dan sub-temayang dekat dengan anak, menggunakan model pembelajaran kelompok, memanfaatkan teman sebaya untukmembuat peserta didik aktif, bertanggung jawab terhadap anak didik dalam ekstrakurikuler, dan lebihmenekankan untuk mendeskripsikan tingkat pencapaian perkembangan anak setiap hari (2) Kendala yang dialamiguru TK Negeri 2 Yogyakarta dalam kompetensi pedagogik meliputi waktu yang kurang dalam pengembangankurikulum, orangtua yang tidak bisa mengantar anak untuk ekstrakurikuler, dan rapor yang berupa narasi karenamemakan banyak waktu. Sedangkan untuk TK Laboratori Pedagogia meliputi perubahan mood anak sebelumberangkat sekolah yang merubah karakteristik anak, orangtua yang menutupi karakter anak di rumah, tidak semuasiswa bisa mengikuti lomba untuk menunjukan potensinya, dan penerapan model belajar kelompok yangdisesuaikan dengan minat membuat hasil yang diperoleh siswa menjadi berbeda-beda.Kata Kunci: Kompetensi Pedagogik, Guru Taman Kanak-Kanak
PENGEMBANGAN KULTUR SEKOLAH DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI 1 SLEMAN Lestari, Yasmi Puji
Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 6, No 3 (2017): spektrum analisis kebijakan pendidikan
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/sakp.v6i3.9252

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kultur sekolah yang ada di SMP Negeri 1 Sleman.Penelitian ini difokuskan untuk menggali dan menggambarkan tentang kultur fisik dan non fisik, serta nilai-nilaidan keyakinan yang di budayakan sehingga menjadi kultur sekolah di SMP Negeri 1 Sleman.Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Subjek dalam penelitianini meliputi pelaksana teknis kepala sekolah, 3 guru, 1 karyawan, dan 3 siswa dengan objek pengembangankultur sekolah. Setting penelitian ini dilakukan di SMP Negeri 1 Sleman. Teknik pengumpulan data yangdigunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data menggunakan model interaktif Milesdan Hubberman, yakni dengan tahap pengumpulan data, reduksi data, display data, dan verifikasi data.Triangulasi yang digunakan adalah triangulasi sumber dan triangulasi teknik.Hasil penelitian menunjukkan bahwa program sekolah dalam mengembangkan kultur di SMP Negeri 1Sleman sebagai berikut. (1) Penanaman budaya bersih dengan dibentuknya regu piket, Jumat bersih sertatumitlangkung. (2) Penanaman budaya berprestasi dengan adanya sarapan pagi, classmeeting dan pemberianreward. (3) Penanaman budaya religius dengan sholat berjamaah, tadarus setiap hari Jumat dan pendalamaniman untuk siswa non muslim, serta pengajian rutin sekolah. (4) Penanaman budaya disiplin dengan pembuatantata tertib sekolah dan pemberian sanksi tegas bagi yang melanggar. (5) Penanaman budaya kerjasama siswadengan pembentukan kelompok pengerjaan tugas, dan outbound. (6) Penanaman budaya sopan santun denganpenerapan senyum, salam, sapa, sopan, santun dan salaman pagi di pintu masuk sekolah. (7) Penanaman budayatanggung jawab pembentukan kelompok kerja siswa dan pembagian wilayah sekolah yang sedang dalam upayarealisasi. (8) Menanamkan minat membaca dengan wajib baca selama 15 menit sebelum pembelajaran dimulai.Kata kunci: Kultur Sekolah, Pengembangan Kultur Sekolah, Penanaman Budaya
IMPLEMENTASI TRILOGI KEPEMIMPINAN PENDIDIKAN KI HADJAR DEWANTARA DI SD TAMAN MUDA IBU PAWIYATAN TAMAN SISWA YOGYAKARTA Nugroho, Lilik
Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 6, No 3 (2017): spektrum analisis kebijakan pendidikan
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/sakp.v6i3.9247

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tentang Implementasi Kepemimpinan PendidikanMenurut Ki Hadjar Dewantara Di SD Taman Muda Ibu Pawiyatan Taman Siswa Yogyakarta. Penelitianini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif kualitatif. Setting Penelitian di SD Taman Muda IbuPawiyatan Taman Siswa Yogyakarta. Metode pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dankajian dokumen. Keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan teknik. Berdasarkan hasilpenelitian tentang Implementasi Kepemimpinan Pendidikan Menurut Ki Hadjar Dewantara Di SD TamanMuda Ibu Pawiyatan Taman Siswa Yogyakarta, di tarik kesimpulan: 1) Penerapan kepemimpinan KiHadjar Dewantara di SD Taman Muda Tamansiswa menerapkan sistem among sebagai sistem pendidikanyang didasarkan asas kemerdekaan dan kodrat alam yang selanjutnya dikembangkan menjadi lima asaspokok yang disebut Pancadarma Taman Siswa yang meliputi asas kemerdekaan/ kebebasan, asas kodratalam, asas kebudayaan, asas kebangsaan dan asas kemanusiaan. 2) Hambatan yang ditemui dalammenerapkan kepemimpinan Ki Hadjar Dewantara terdapat dua faktor yang diantaranya adalah faktorinternal atau faktor yang berasa dari dalam sekolah dan faktor eksternal atau faktor yang berasal dari luarsekolah. faktor yang bersal dari dalam sekolah meliputi sumber daya manusia dalam hal ini pendidik/ guru,sarana dan prasarana yang disediakan sekolah, dan kemampuan siswa itu sendiri. 3) Upaya sekolah untukmengatasai beberapa hambatan adalah dengan mengembangkan sumber daya manusia dalam hal inipendidik atau guru melalui pembinaan, diklat pendidikan, dan pemberian tugas tambahan bagi guru.Kata kunci: implementasi, trilogi kepemimpinan, pendidikan Ki Hadjar Dewantara
KEBIJAKAN SEKOLAH DALAM MENGEMBANGKAN BUDAYA MUTU PADA SEKOLAH REGROUPING DI SD N UNGARAN 1 YOGYAKARTA Maharani, Nur Laila
Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 6, No 3 (2017): spektrum analisis kebijakan pendidikan
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/sakp.v6i3.9253

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan proses formulasi kebijakan pengembangan budayamutu yang pernah dilakukan oleh SD N Ungaran 1 Yogyakarta pasca regrouping. Pendekatan penelitianini adalah deskriptif kualitatif. Subjek penelitian adalah SD N Ungaran 1 Yogyakarta. Teknikpengumpulan data yaitu observasi, wawancara mendalam, dan studi dokumen. Data dianalisis denganreduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Uji keabsahan data menggunakan triangulasisumber dan teknik. Hasil penelitian adalah proses formulasi kebijakan dilakukan oleh Kepala Sekolah,guru, pegawai, Komite Sekolah, dan Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta dalam 4 tahap yaitumerumuskan masalah, agenda kebijakan, alternatif kebijakan, dan penetapan kebijakan dengan membuatSurat Keputusan Kepala Sekolah tentang pengembangan budaya mutu sekolah, yaitu menyediakanfasilitas sekolah yang memadai, melaksanakan pendidikan lingkungan hidup, meningkatkan partisipasiorang tua, menciptakan pembelajaran berbasis budaya lokal (jogja), meningkatkan potensi non akademiksiswa, menciptakan suasana kerja yang kondusif, menciptakan keakraban siswa dan warga sekolah, sertameningkatkan kompetensi guru dan pegawai.Kata Kunci: kebijakan sekolah, formulasi kebijakan, budaya mutu, sekolah regrouping
IMPLEMENTASI PENDIDIKAN HUMANIS DI SMA NEGERI 6 YOGYAKARTA Trisanta, Afif Badawi
Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 6, No 3 (2017): spektrum analisis kebijakan pendidikan
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/sakp.v6i3.9248

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi pendidikan humanis di SMA Negeri 6 Yogyakarta yang meliputi Visi dan Misi, Kurikulum yang digunakan, proses pembelajaran, program, evaluasi, dan faktor pendukung serta faktor penghambat proses pembelajaran, program dan evaluasi pendidikan humanis di SMA Negeri 6 Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif, metodologi kualitatif sebagai prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan fenomenologis. Pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi dan dokumentasi. Obyek penelitian adalah SMA Negeri 6 Yogyakarta yang mana penelitian difokuskan pada proses pembelajaran humanis yang diterapkan. Analisis data menggunakan analisis kualitatif Miles dan Hubberman (Reduksi; Penyajian data; Penarikan kesimpulan).Keabsahan data pada penelitian ini menggunakan Triangulasi. Pelaksanaan pendidikan humanis di SMA N 6 Yogyakarta menekankan pada cara mengajar dan bagaimana menerapkan tata aturan yang harus ditaati oleh segenap peserta pembelajaran. Pendidikan humanis yang didalamnya selalu mengutamakan kepentingan manusia sebagai seseorang yang senantiasa harus mendapatkan segala haknya sebagai manusia yang merdeka. Hak yang dimaksud adalah hak utuk dihargai sebagai manusia yang mempunyai potensi, hak untuk dihormati, hak untuk diperlakukan sebagai manusia yang merdeka. Selain peran guru dalam pelaksanaan pembelajaran juga dinstruksikan menerapkan konsep maupun pembelajaran yang humanistik yang mampu memberikan pengertian pada siswa bagaimana dalam bersikap dan dalam interaksinya dengan sesama manusia.Kata kunci: Implementasi Pendidikan Humanis, SMA Negeri 6 Yogyakarta

Page 1 of 1 | Total Record : 8


Filter by Year

2017 2017


Filter By Issues
All Issue Vol 12, No 2 (2023) Vol 12, No 1 (2023): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 11, No 4 (2022): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 11, No 3 (2022): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 11, No 1 (2022): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 10, No 4 (2021): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 10, No 3 (2021): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 10, No 2 (2021): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 10, No 1 (2021): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 9, No 3 (2020): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 9, No 2 (2020): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 9, No 1 (2020): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 8, No 4 (2019): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 8, No 3 (2019): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 8, No 2 (2019): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 8, No 1 (2019): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 7, No 6 (2018): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 7, No 5 (2018): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 7, No 4 (2018): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 7, No 3 (2018): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 7, No 2 (2018): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 7, No 1 (2018): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 6, No 8 (2017): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 6, No 7 (2017): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 6, No 6 (2017): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 6, No 5 (2017): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 6, No 4 (2017): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 6, No 3 (2017): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 6, No 2 (2017): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 6, No 1 (2017): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 5, No 7 (2016): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 5, No 6 (2016): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 5, No 5 (2016): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 5, No 4 (2016): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 5, No 3 (2016): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 5, No 2 (2016): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 5, No 1 (2016): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 4, No 2 (2015): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 4, No 1 (2015): spektrum analisis kebijakan pendidikan More Issue