cover
Contact Name
Dwi Pela Agustina
Contact Email
pikma@amikom.ac.id
Phone
+6287711948294
Journal Mail Official
pikma@amikom.ac.id
Editorial Address
Building VI.3.2 Universitas AMIKOM Yogyakarta Jl. Ringroad Utara, Condongcatur, Depok Sleman, Yogyakarta, 55283 Phone: +62 274-884201 ext. 632
Location
Kota yogyakarta,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
Jurnal PIKMA : Publikasi Ilmu komunikasi Media dan Cinema
ISSN : 26225476     EISSN : 26556405     DOI : https://doi.org/10.24076/pikma
Core Subject : Education,
Jurnal PIKMA : Publikasi Ilmu komunikasi Media dan Cinema adalah publikasi ilmiah yang pertama kali terbit pada tahun 2018. Jurnal PIKMA dipublikasikan oleh Program Studi Ilmu Komunikasi, Fakultas Ekonomi dan Sosial, Universitas AMIKOM Yogyakarta. Selain itu, Jurnal PIKMA diterbitkan dua kali dalam setahun, yakni bulan Maret dan September. Adapun fokus tulisan Jurnal PIKMA adalah mengenai Media Baru dan Teknologi Komunikasi (New Media and Communication Technologies), Media dan Jurnalistik (Media and Journalism), Komunikasi Pemasaran (Marketing Communication), Kajian Film (Film Studies), Komunikasi Antar Budaya (Cross-cultural communication), Komunikasi Politik (Political communication) dan Teknologi Informasi dan Komunikasi (Information and Communication Technology).
Articles 14 Documents
Search results for , issue "Vol. 6 No. 1 (2023): September" : 14 Documents clear
Representasi Superhero Borjuis Pro Hipokriditas Politik sebagai Hegemoni Kapitalisme pada Film The Batman Ramansyah Adi Nugroho; Novita Ika Purnamasari
Jurnal PIKMA : Publikasi Ilmu Komunikasi Media Dan Cinema Vol. 6 No. 1 (2023): September
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas AMIKOM Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24076/pikma.v6i1.1048

Abstract

Film “The Batman” adalah film yang mengambil kisah konflik anarkisme terhadap sistem poltik pada pemerintahan yang terjadi di Kota Gotham. Selain itu film “The Batman” juga menarik karena menyuguhkan teman yang natural dan berkualitas yakni mengangkat tema konflik poltik yang berkaca pada realita sistem pemerintahan saat ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui representasi superhero borjuisme, hipokriditas politik dan hegemoni kapitalisme dan nilai ideologi yang terkandung pada “The Batman” dengan menggunakan metode semiotika John Fiske. Metode ini mempunyai konsep level yaitu realitas, representasi, dan ideologi dengan mengkaji melalui kode-kode televisi yang terdapat pada film. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa dari beberapa scene yang ada di film “The Batman” terdiri dari (1) merepresentasikan Batman sebagai superhero borjuisme, (2) Batman ikut terlibat dalam tindakan pro hipokriditas politik dalam hegemoni, (3) ditemukannya ideologi materialisme, individualisme, hedonisme, idealisme, antianarkisme dan kelas kuasa.
Pengaruh Tingkat Pemahaman Kode Etik Jurnalistik Terhadap Profesionalisme Wartawan Media Online di Provinsi DI Yogyakarta Feti Nur Indah Sari; Popi Andiyansari
Jurnal PIKMA : Publikasi Ilmu Komunikasi Media Dan Cinema Vol. 6 No. 1 (2023): September
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas AMIKOM Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24076/pikma.v6i1.1075

Abstract

Kode Etik Jurnalistik merupakan sebuah kode etik yang menaungi profesi wartawan berupa seperangkat norma yang telah ditetapkan dan disepakati oleh organisasi profesi wartawan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menemukan apakah terdapat pengaruh antara variabel independen yaitu tingkat pemahaman KEJ terhadap variabel dependen yaitu profesionalisme wartawan media online. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan pendekatan korelasional. Sampel pada penelitian ini berjumlah 40 responden yang merupakan wartawan dari media online yang berada di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta dan terjaring melalui accidental sampling. Uji hipotesis menggunakan uji-t menggunakan SPSS versi 25 dilaksanakan untuk menemukan hasil hipotesis yang telah ditentukan. Penelitian ini juga melakukan olah data menggunakan cross tabulation yang dilaksanakan guna mendapatkan analisis data deskriptif dari masing-masing karakteristik responden berdasarkan variabel penelitian. Hasil dari uji t menunjukkan bahwa pada penelitian ini terdapat pengaruh yang signifikan antara tingkat pemahaman KEJ dan profesionalisme wartawan media online.
Representasi Perempuan dalam Perselingkuhan : Critical Language pada Judul Rubrik ”Ambyar” Radarsemarang.id Sigit Andrianto; Sheila Lestari Giza Pudrianisa
Jurnal PIKMA : Publikasi Ilmu Komunikasi Media Dan Cinema Vol. 6 No. 1 (2023): September
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas AMIKOM Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24076/pikma.v6i1.1078

Abstract

The Radarsemarang.id media portal has a section entitled “Ambyar”, which contains stories of domestic conflicts that ended in divorce. This rubric is delivered using popular language style and tends to be humorous. However, the writings in this rubric present men and women unequally. As a mass media, Radarsemarang.id has the power to shape reality. This paper dismantles how women are described in infidelity using a qualitative approach using Roger Fowler's Critical Linguistic discourse analysis model. Stuart Hall's representational theory is used as a basis for analysis. This analysis resulted in a selection of vocabulary in the form of a strategy of limiting views, women are always described as perpetrators and men are described as victims in an affair. Through grammar, namely the "Passivation" transformation strategy for men, women are portrayed as active seducers who make men, not of their own volition, trapped in an extramarital affair. Adultery committed by men still places women (third persons) as active parties to seduce.
Efektivitas Penggunaan Media Sosial YouTube SKWAD Beauty Sebagai Media Pemenuhan Kebutuhan Informasi Kesehatan Kulit Wajah pada Subscribers Dhearowin Qatrunnada; Vera Wijayanti Sutjipto; Marisa Puspita Sary
Jurnal PIKMA : Publikasi Ilmu Komunikasi Media Dan Cinema Vol. 6 No. 1 (2023): September
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas AMIKOM Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24076/pikma.v6i1.1131

Abstract

Kehadiran berbagai jenis media sosial tentunya digunakan untuk berkomunikasi, mencari hiburan, hingga berbagi informasi. Dalam media sosial, informasi dapat disampaikan melalui berbagai bentuk salah satunya tayangan video melalui platform media sosial YouTube. Seperti YouTube channel dengan nama “SKWAD Beauty” merupakan sebuah channel yang membahas seputar kebutuhan para perempuan terkait produk kecantikan, beauty news, hingga tips dan trik dalam menjaga kesehatan dan merawat kesehatan kulit wajah hingga tubuh. Metode penelitian yang digunakan ialah metode penelitian kuantitatif dengan paradigma positivisme serta jenis penelitian eksplanatif. Peneliti menggunakan metode survey dengan kuesioner yang disebarkan melalui google form sebagai alat pengumpulan data nya. Hasil dari penelitian ini menyatakan F hitung > F tabel yang memiliki arti bahwa terdapat pengaruh secara simultan.  Selain itu, nilai koefisien korelasi yang dimiliki adalah 0,975 yang berada pada rentang nilai 0,80 – 1,000 memiliki arti bahwa hubungan yang dimiliki sangat kuat. Kesimpulan yang dapat diambil ialah terdapat pengaruh yang signifikan dan positif antara variabel efektivitas dan variabel penggunaan media sosial terhadap variabel pemenuhan kebutuhan informasi subscribers channel YouTube SKWAD Beauty
Ragam Bahasa Lelang Ikan Cupang di Komunitas Facebook: Etnografi Virtual pada Komunitas Facebook Lelang Cupang Indonesia Rizky Apririyanto Anwar; Wa Ode Sitti Nurhaliza
Jurnal PIKMA : Publikasi Ilmu Komunikasi Media Dan Cinema Vol. 6 No. 1 (2023): September
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas AMIKOM Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24076/pikma.v6i1.1177

Abstract

Ikan cupang menjadi salah satu hobi yang ditekuni orang, bahkan selama pandemi COVID-19 peminat ikan dengan nama Latin Betta sp  terus meningkat dan menjadi primadona. Para penggemar ikan cupang ini kemudian membuat suatu perkumpulan atau komunitas berdasarkan persamaan kesukaan atau hobi. Salah satu Group Facebook penggemar ikan cupang, yakni Komunitas Lelang Cupang Indonesia (KLCI). Penulis mengamati salah satu bentuk norma dan identitas penggemar ikan cupang, yakni adanya bahasa atau istilah tertentu yang dipahami dan dimaknai sama oleh semua anggota KLCI dalam proses lelang di  KLCI. Etnografi virtual dilakukan untuk mengidentifikasikan pola perilaku, pola kehidupan dan hubungan sosial dalam kehidupan virtual di media sosial atau dunia maya. Untuk menganalisa data yang diperoleh, peneliti akan menggunakan teknik yang dapat membantu menganalisis etnografi virtual yaitu Teknik Analisis Media Siber (AMS). Pada proses lelang yang terjadi, menggunakan ragam bahasa serapan. Kata serapan yang digunakan merupakan jenis adopsi, dimana penyerapan dari bahasa asing ke bahasa Indonesia tanpa mengubah pelafalan, ejaan maupun tulisan. Selain itu terdapat juga kata dalam bahasa inggris yang digunakan pada group KLCI, penggunaan bahasa asing pada group KLCI karena masuknya pengaruh bahasa Inggris dalam kehidupan mereka, hal ini disebut code mixing. Para anggota group KLCI juga menggunakan kata akronim. Untuk bahasa formal pada group KLCI digunakan pada aturan grup dari admin. Hasil yang ditemukan pada komunikasi virtual komunitas KLCI terjadi pada ruang publik, sehingga semua anggota bisa melihat pesan yang dikirim oleh anggota lainnya yang berupa teks, simbol, gambar maupun video yang digunakan pada interaksi antar anggota komunitas KLCI di ruang virtual. Hal tersebut juga terbentuk dari analisis media siber yang diterapkan seperti ruang media, dokumen media, objek media, dan pengalaman.
Framing Pemberitaan Calon Presiden pada Media Online CNNIndonesia.com dan Kompas.com Ayu Wardani; Dede Suprayitno; Ratu Nadya Wahyuningratna
Jurnal PIKMA : Publikasi Ilmu Komunikasi Media Dan Cinema Vol. 6 No. 1 (2023): September
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas AMIKOM Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24076/pikma.v6i1.1181

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menampilkan dimensi-dimensi perbedaan dalam pemberitaan Anies Baswedan selaku calon presiden pada dua media online yang ada di Indonesia, yakni CNNIndonesia.com dan Kompas.com dalam rentang periode 30 April-6 Mei 2023. Dengan menggunakan analisis framing Robert N. Entman, maka hasil penelitian menunjukkan bahwa CNNIndonesia.com membingkai pemberitaan Anies Baswedan sebagai calon presiden yang tidak diinginkan berdasarkan survei-survei politik yang dilakukan di Indonesia. Sebaliknya, CNNIndonesia.com cenderung membingkai aspek-aspek positif terkait lawan politik Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, dalam pemberitaan mengenai Anies Baswedan. Sementara itu Kompas.com membingkai Anies Baswedan sebagai calon presiden yang diinginkan masyarakat, terutama komunitas buruh. Sementara itu dalam Kompas.com, Ganjar Pranowo kurang mendapat dukungan dari komunitas buruh. CNNIndonesia.com juga membingkai berita proses seleksi calon wakil presiden Anies Baswedan dengan berhati-hati, tanpa secara eksplisit menyebutkan nama-nama calon wakil presiden, tidak seperti Kompas.com yang secara eksplisit menyebutkan nama-nama calon wakil presiden Anies Baswedan.
Efektivitas Komunikasi Program Psychological Services PKBI Riau dalam Memenuhi Kebutuhan Psikologi Pengungsi Saat Pandemi Covid-19 Ringgo Eldapi Yozani; Indah Permata Sari; Tutut Ismi Wahidar
Jurnal PIKMA : Publikasi Ilmu Komunikasi Media Dan Cinema Vol. 6 No. 1 (2023): September
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas AMIKOM Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24076/pikma.v6i1.1256

Abstract

Komunikasi bertujuan untuk mencapai komunikasi yang efektif yaitu apabila rangsangan yang disampaikan oleh komunikator bisa diterima serta dicerna oleh penerimanya dengan baik. Berdasarkan dari pendapat yang dikemukakan oleh Cultip, dkk (2011), bahwasannya guna memberikan nilai keefektifan dalam sebuah komunikasi di dalam suatu program public relations dan salah satu instansi yang menjalankannya yaitu program psychological services oleh PKBI Daerah Riau untuk masyarakat dan pengungsi yang berada di Pekanbaru. Tujuannya untuk memberikan peningkatan diri individu dalam pemecahan berbagai masalah psikologi yang muncul akibat dari situasi negara konflik apalagi saat pandemi covid-19. Dalam penelitian ini menggunakan teknik kuantitatif deskriptif dan menggunakan metode pengumpulan datanya melalui penyebaran kuesioner secara langsung kepada pengungsi yang mengikuti program PKBI Daerah Riau dengan jumlah sampel yaitu 283 responden yang dihitung menggunakan rumus slovin. Setelah kuesioner disebarkan di lapangan, selanjutnya menggunakan aplikasi SPSS for windows versi 23 yaitu sebuah aplikasi yang digunakan guna mengolah suatu data yang sudah diperoleh atau sudah terkumpul di dalam penelitian. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa program psychological services PKBI Daerah Riau sebesar 3,09 yang masuk kedalam kategori efektif dalam melaksanakan kegiatan untuk pengungsi saat pandemi covid-19 di Pekanbaru.
Analisis Pesan Motivasi pada Film CODA (2021) Syahrul Hidayanto; Fadia Shafa Aurellie
Jurnal PIKMA : Publikasi Ilmu Komunikasi Media Dan Cinema Vol. 6 No. 1 (2023): September
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas AMIKOM Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Film yang dikemas dengan baik, menarik dan kreatif akan meninggalkan kesan tersendiri bagi penontonnya. Salah satu film yang memuat pesan motivasi di dalamnya adalah film CODA yang dirilis tahun 2021. Film ini mengangkat tema disabilitas namun fokusnya justru bukan kepada penyandang disabilitasnya melainkan kepada seorang anak remaja perempuan yang terlahir berbeda di tengah keluarga tunarungu. Tokoh utama dalam film tersebut berjuang meraih mimpinya menjadi seorang penyanyi. Namun, mimpi besarnya ditentang oleh orang tuanya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana analisis pesan motivasi yang terkandung di dalam film CODA. Penelitian ini meminjam konsep motivasi yang dikemukakan oleh Abraham Maslow. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini melalui observasi, dokumentasi, wawancara dan studi pustaka. Penelitian ini menggunakan metode analisis semiotika Charles Sanders Peirce dan diabsahkan datanya menggunakan triangulasi teknik. Hasil pada penelitian ini ditemukan 15 scene yang mengandung pesan motivasi menurut Maslow diantaranya, motivasi untuk kebutuhan rasa aman, motivasi untuk kebutuhan sosial, motivasi untuk kebutuhan penghargaan dan motivasi untuk kebutuhan aktualisasi diri.
Kekerasan Berbasis Gender Online (KBGO) dan Cara Mendukung Korban: Analisis Konten Film Like dan Share Catherine Patricia Samosir
Jurnal PIKMA : Publikasi Ilmu Komunikasi Media Dan Cinema Vol. 6 No. 1 (2023): September
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas AMIKOM Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24076/pikma.v6i1.1303

Abstract

Kekerasan berbasis gender online (KBGO) menjadi perhatian publik terkait jasa barter jual beli foto-foto porno yang viral di Twitter. Layanan ini didistribusikan melalui Google Forms dan group chat, di mana konten yang dibuat adalah revenge porn dan deep fake porn. Fenomena ini menunjukkan bagaimana penggunaan teknologi bisa dijadikan senjata untuk merugikan perempuan secara online. Sepanjang 2012-2021, Komnas Perempuan mencatat 2.247.594 kasus kekerasan terhadap perempuan, termasuk kekerasan seksual di ranah elektronik/online. Kasus kekerasan online berbasis gender meningkat hampir tiga kali lipat selama pandemi COVID-19. Mayoritas korban berusia 15-19 tahun. Film Like and Share yang disutradarai oleh Gina S. Noer ini bercerita tentang kehidupan dua remaja yaitu Lisa dan Sarah. Salah satu tokoh utamanya, yakni Sarah, dihadapkan pada kasus revenge porn. Selain Sarah, ada juga tokoh lain bernama Fita yang mengalami kasus serupa. Dengan menggunakan metode analisis konten secara kualitatif, artikel ini mendeskripsikan bagaimana perempuan sangat rentan menjadi korban kekerasan berbasis gender online dan bagaimana cara memberikan dukungan kepada para korban melalui tindakan, seperti dengan tidak membagikan atau mencari setiap konten dari revenge porn, memblokir dan melaporkan akun yang memposting video/gambar revenge porn, dan bersikap bijaksana terhadap setiap korban yang menghadapi kasus serupa berdasarkan pesan-pesan yang disampaikan dalam film.
Pemanfaatan Media Sosial Sebagai Media Informasi dan Publikasi (Studi Deskriptif Kualitatif pada Akun Instagram @rumahkimkotatangerang) Alfira Damayanti; Isniyunisyafna Diah Delima; Ari Suseno
Jurnal PIKMA : Publikasi Ilmu Komunikasi Media Dan Cinema Vol. 6 No. 1 (2023): September
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas AMIKOM Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24076/pikma.v6i1.1308

Abstract

Media sosial memiliki kepentingan yang signifikan bagi masyarakat, menyediakan informasi yang cepat, efisien, dan akurat melalui berbagai saluran komunikasi yang digunakan oleh organisasi, perusahaan, dan pemerintah. Salah satunya pemanfaatan media sosial yang dilakukan oleh Rumah KIM Kota Tangerang. Sehingga tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui proses pemanfaatan yang dilakukan oleh Rumah KIM sebagai media informasi dan publikasi kepada masyarakat serta kelompok informasi masyarakat (KIM) lalu hambatan yang dialami oleh akun instagram @rumahkimkotatangerang. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan tipe penelitian studi deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik pengolahan dan analisis data menggunakan model analisis data Miles and Huberman, diantaranya yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini, dalam pemanfaatan media sosial Instagram @rumahkimkotatangerang sudah cukup optimal hanya saja ada beberapa indikator yang masih kurang. Serta faktor penghambat yang dialami yaitu konten, design dan minat masyarakat.

Page 1 of 2 | Total Record : 14