cover
Contact Name
Abdul Azis
Contact Email
abdulazis@upi.edu
Phone
+6281222218520
Journal Mail Official
jurnalsosiologi@upi.edu
Editorial Address
Prodi Pendidikan Sosiologi Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Universitas Pendidikan Indonesia Jl. Dr. Setiabudi no 229 Bandung
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
Sosietas : jurnal pendidikan sosiologi
ISSN : 25284657     EISSN : 2088575X     DOI : https://doi.org/10.17509/sosietas
The objective of SOSIETAS is to publish outstanding and original articles which advance the theoretical understanding of and promote and report empirical research about the widest range of sociological topics. The journal encourages, and welcomes, submission of papers which report findings using both quantitative and qualitative research methods articles challenging conventional concepts and proposing new conceptual approaches and accounts of methodological innovation and the research process. Research Notes provide a means of briefly summarising results from recent or current studies or short discussions of methodological problems and solutions. Critical review essays and book reviews are seen as ways of promoting vigorous scholarly debate. SOSIETAS publish twice a year in March and September. SOSIETAS is published by Sociology Education Study Program, Faculty of Social Science Education, Universitas Pendidikan Indonesia. SOSIETAS editors ensure that the article publishing process runs objectively through a double blind review.
Articles 188 Documents
IMPLEMENTASI MODEL KADERISASI MAHASISWA UNTUK MEMBANGUN KARAKTER UNGGUL DI MASJID SALMAN Najamunnisa, Anis; Darmawan, Cecep; Nurbayani K, Siti
SOSIETAS Vol 7, No 2 (2017): JURNAL PENDIDIKAN SOSIOLOGI
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (151.96 KB) | DOI: 10.17509/sosietas.v7i2.10357

Abstract

Generasi muda merupakan generasi yang membutuhkan figur yang baik untuk menjadi teladan dalam bersikap dan berperilaku. Namun, keadaan moral mengalami kemerosotan, sehingga menyebabkan terjadinya perilaku menyimpang dalam kehidupan sosial. Dalam hal ini, perlu adanya dasar pembinaan karakter, agar generasi muda tidak mudah terjerumus ke dalam hal-hal negatif, salah satunya melalui generasi muda terdidik mahasisiwa. Insan muda yang terdidik menjadi harapan agar menjadi benteng dan menularkan karakter unggul pada masyarakat. Dalam hal ini, Masjid kampus Salman ITB, memiliki tujuan untuk mendidik mahasiswa agar tidak mudah terpengaruh ke dalam hal-hal yang negatif, salah satunya melalui kegiatan rutin program kaderisasi. Kaderisasi Salman yang bertujuan untuk mengkader mahasiswa agar dapat mewariskan nilai-nilai yang terkandung di Salman. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yang menekankan kepada gambaran mengenai kegiatan kaderisasi Salman dalam membangun kualitas karakter mahasiswa yang unggul. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi, wawancara mendalam, dan studi dokumentasi. Peneliti melakukan kegiatan wawancara mendalam dengan beberapa informan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa; pertama, melalui kegiatan kaderisasi Salman, mahasiswa dilatih untuk berpikir cara menyelesaikan permasalahan, tidak hanya menyelesaikannya namun harus memiliki visi jangka panjang. Kedua, model yang diterapkan dalam kegiatan kaderisasi Salman menggunakan model pembergaulan, dengan cara mengenalkan mahasiswa dengan sesamanya, memperkenalkannya dengan tokoh-tokoh inspiratif, agar dapat menularkan semangatnya, dan memberikan peran yang berupa tanggung jawab untuk dilaksanakan. Ketiga, upaya memonitoring peserta kaderisasi melalui kegiatan usroh (keluarga/mentoring) bagi mahasiswa yang berada di Bandung, dan memberikan buku saku untuk dilaporkan perkembangannya bagi mahasiswa di luar Bandung. Keempat, kendala yang dihadapi dalam kegiatan kaderisasi Salman diantaranya kurangnya koordinasi antarpanitia, kurangnya sarana dan prasarana, dan perubahan cuaca yang sulit di prediksi. Adapun solusi yang dilakukan diantaranya memperbaiki kembali koordinasi antarpanitia, memperbaiki dan mengganti sarana dan prasarana yang rusak, dan panitia serta peserta diingatkan agar lebih sigap saat menghadapi perubahan cuaca..
PEMBELAJARAN PEMBERDAYAAN MASYARAKAT BERBASIS KOMUNITAS LOKAL SUKU ASMAT DALAM MENINGKATKAN BERPIKIR KRITIS DAN KREATIF SISWA Putri, Fani Julia
SOSIETAS Vol 8, No 1 (2018): JURNAL PENDIDIKAN SOSIOLOGI
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17509/sosietas.v8i1.12500

Abstract

Dalam era globalisasi kini, masyarakat harus mampu menganalisis dan membuat solusi atas permasalahan yang terjadi, salah satunya terkait dengan komunitas lokal. Kemampuan berpikir tersebut masuk ke dalam tahapan terakhir pemikiran tingkat tinggi yakni kreatif. Kegiatan kreatif yang dimaksud adalah menghasilkan karya. Pendidikan mempunyai peran yang sangat penting di dalamnya. Oleh sebab itu, perlu adanya pemberdayaan masyarakat berbasis kearifan lokal dalam pembelajaran sosiologi. Tujuan penelitian ini mengkaji proses pembelajaran pemberdayaan komunitas lokal suku Asmat dan pengaruhnya dalam meningkatkan berpikir kritis serta kreatif siswa. Pendekatan ini digunakan untuk memahami pemberdayaan masyarakat berbasis komunitas lokal secara komprehensif. Dalam penelitian digunakan teknik pengumpulan data berupa cara observasi, studi literatur dan catatan lapangan. Penelitian ini menghasilkan dua pembahasan penting, di antaranya: Pertama, Pemberdayaan yang dapat dilakukan terdiri atas tiga tahap, yaitu tahap perencanaan, pelaksanaan, dan penilaian. Perencanaan dilakukan dengan cara membagi siswa ke dalam sembilan kelompok ahli disertai tugas-tugas tertentu. Tahap pelaksanaan berupa presentasi dan demonstrasi hasil inovasi siswa, sedangkan dalam tahap terakir, tahap penilaian dilakukan oleh berbagai pihak. Kedua, Pemberdayaan masyarakat berbasis komunitas lokal ini dapat meningkatkan berpikir kritis dan kreatif siswa terlihat dari hasil inovasi siswa setelah bereksperimen serta diskusi. Selain itu, terbangun pula sikap mandiri dan jiwa pengusaha dengan adanya dana usaha dan pemasaran komunitas lokal. Pemanfaatan elektronik dalam mempublikasikan karya siswa merupakan salahsatu langkah nyata di abad 21 ini dalam meningkatkan produktivitas dan pemasarannya agar tetap lestari dan adaptif sesuai dengan perkembangan zaman.
Komunikasi Antara Peserta Didik Non-Disabilitas dan Peserta Didik Penyandang Autisme di Sekolah Inklusi Pratiwi, Seli Septiana
SOSIETAS Vol 9, No 1 (2019): SOSIETAS: JURNAL PENDIDIKAN SOSIOLOGI
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (102.02 KB) | DOI: 10.17509/sosietas.v9i1.19568

Abstract

Artikel ini mencoba menggambarkan komunikasi dua arah antar peserta didik sebagai bagian dari interaksi sosial yang terjadi di sekolah inklusi. Pendidik dominan mengarahkan peserta didik untuk menciptakan kualitas komunikasi yang baik. Kontrol terhadap komunikasi dipengaruhi oleh aturan-aturan yang dibuat pendidik. Komunikasi antar peserta didik dianalisis menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus. Analisis data fokus pada komunikasi peserta didik atas arahan dan aturan yang diberlakukan oleh pendidik. Menafsirkan komunikasi yang dilakukan antar peserta didik memerlukan proses yang mendalam tentang komunikasi verbal dan komunikasi non-verbal. Komunikasi verbal berupa ucapan, tulisan, dan bacaan, sedangkan komunikasi non-verbal berupa gestur dan simbol yang dilakukan antar peserta didik. Aturan diberlakukan untuk peserta didik non-disabilitas dan peserta didik penyandang autis untuk menciptakan komunikasi yang baik diantara peserta didik. Data dikumpulkan selama berada di lingkungan sekolah inklusi. Dengan demikian, hal ini menarik bagi penulis untuk mempelajari komunikasi yang dilakukan peserta didik selama berada di sekolah inklusi.
Budaya Populer Bernuansa Islami sebagai Solusi untuk Memenuhi Kebutuhan Spiritual Kalangan Mahasiswa Di Era Modern Mujayapura, Muhammad Retsa Rizaldi; Komariah, Siti; Kosasih, Aceng
SOSIETAS Vol 9, No 2 (2019): Sosietas : Jurnal Pendidikan Sosiologi
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17509/sosietas.v9i2.22823

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kebutuhan spiritual masyarakat modern yang mampu menyeimbangkan antara kehidupan modern dan keagamaan, serta dapat saling berdamai di dalamnya, salah satunya melalui budaya populer. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pemenuhan kebutuhan spiritual pada kalangan mahasiswa melalui budaya populer bernuansa islami di era modern. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode deskriptif. Jumlah sampel sebanyak 96 orang. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa perilaku religius mahasiswa dipengaruhi oleh budaya populer bernuansa islami sebesar 29%.
Identity and Cultural Framing: How to Millennial Muslims to Form an Hijrah Movement in The Digital Age? Zahara, Mila Nabila; Wildan, Dadan
SOSIETAS Vol 10, No 2 (2020): Sosietas : Jurnal Pendidikan Sosiologi
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1027.639 KB) | DOI: 10.17509/sosietas.v10i2.30103

Abstract

Tujuan dari artikel ini adalah untuk mengeksplorasi paradigma gerakan hijrah pada generasi muslim milenial di era digital melalui platform media sosial. Kajian pada artikel ini didasarkan pada studi fenomenologi, yang dilakukan pada gerakan pemuda hijrah yang dikenal dengan nama Shift. Partisipan dalam penelitian ini adalah pelaku hijrah baik Ikhwan maupun Akhwat yang tergabung dalam komunitas Shift. Pendekatan penelitian ini dideskripsikan melalui konsep gerakan sosial sebagai salah satu perilaku kolektif, yang menjadikan gerakan hijrah pada generasi milenial menjadi fenomena baru dalam gerakan Islam di Indonesia yang menarik untuk dikaji. Temuan penelitian mencerminkan bahwa, gerakan hijrah yang terjadi secara komunal melahirkan sebuah gerakan sosial berbasis keagamaan. Gerakan muslim milenial tersebut memiliki tujuan menjadikan anak muda dekat dengan Al-Quran, shalat tepat waktu, giat mencari ilmu agama dan menebarkan syiar Islam melalui platform media sosial. Dalam aktivitasnya, anggota Shift terdiri dari berbagai anak muda dengan beragam golongan, seperti komunitas motor, skuter, skateboarder di sekitar Kota Bandung. Maka dari itu, terlepas dari identitasnya sebagai pemuda pada umumnya, dengan keikutsertaan dalam gerakan hijrah ini adanya konstruksi identitas dan pembingkaian kultural mereka menjadi pemuda gaul namun taat dalam beragama.
PENGARUH KELOMPOK TEMAN SEBAYA (PEER GROUP) TERHADAP PERILAKU BULLYING SISWA DI SEKOLAH Septiyuni, Dara Agnis; Budimansyah, Dasim; Wilodati, Wilodati
SOSIETAS Vol 5, No 1 (2015): JURNAL PENDIDIKAN SOSIOLOGI
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (281.542 KB) | DOI: 10.17509/sosietas.v5i1.1512

Abstract

Penelitian dilakukan untuk mengetahui apakah kelompok teman sebaya berpengaruh terhadap terjadinya perilaku bullying siswa di sekolah. Penelitian bertujuan untuk mengetahui gambaran umum mengenai kelompok teman sebaya, perilaku bullying siswa, dan pengaruh kelompok teman sebaya terhadap terjadinya perilaku bullying siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa SMA cenderung mempertimbangkan kesamaan yang dimiliki, sebagian besar siswa SMA pernah melakukan perilaku bullying baik secara verbal, fisik maupun psikis, dan kelompok teman sebaya berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap perilaku bullying siswa di SMA Negeri di Kota Bandung dengan koefisien korelasi sebesar 0,360 dan ρ 0,05 , serta koefisien determinasi sebesar 13%.  Hal ini menggambarkan bahwa sebanyak 13% dari variabel dependen dipengaruhi oleh variabel independen. Kata kunci : kelompok sebaya, perilaku bullying, siswa SMAN. 
Kerjasama Orang Tua dan Sekolah dalam Mewujudkan Harmoni pada Paud Rumah Belajar Senyum di Banjarmasin Yuli Apriati; Cucu Widaty
SOSIETAS Vol 11, No 1 (2021): Sosietas: Jurnal Pendidikan Sosiologi
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (585.158 KB) | DOI: 10.17509/sosietas.v11i1.36098

Abstract

Kerjasama antar orang tua dan sekolah sangat penting untuk dilakukan dalam mewujudkan harmoni antara sekolah dengan orang tua siswa. Tulisan ini bertujuan untuk mendeskripsikan program-program yang melibatkan peran orang tua siswa dalam proses pendidikan anak di sekolah Paud Rumah Belajar Senyum Banjarmasin. Hasil penelitian menunjukan bahwa pelaksanaan program kegiatan sekolah yang melibatkan orang tua siswa dalam proses pendidikan anak adalah: 1) parenting education (pendidikan orang tua), 2) komunikasi, 3) volunteer (relawan), 4) pembelajaran di rumah, dan 5) membuat keputusan.
PENGARUH KEBERADAAN INDUSTRI TERHADAP KONDISI SOSIAL EKONOMI DAN BUDAYA MASYARAKAT DESA LAGADAR Nawawi, Imam; Ruyadi, Yadi; Komariah, Siti
SOSIETAS Vol 5, No 2 (2015): JURNAL PENDIDIKAN SOSIOLOGI
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (615.413 KB) | DOI: 10.17509/sosietas.v5i2.1528

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh keberadaan industri terhadap kondisi sosial ekonomi dan budaya masyarakat khususnya di Desa Lagadar. Penelitian menggunakan pendekatan campuran (mixed method). Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh antara keberadaan industri di Desa Lagadar terhadap kondisi sosial ekonomi, dengan korelasi tinggi pada pendapatan, mata pencaharian, kesehatan, dan kepemilikan fasilitas hidup, sedangkan untuk pendidikan keberadaan industri berkorelasi rendah. Selanjutnya tidak terdapat pengaruh antara keberadaan industri terhadap kondisi budaya, kondisi budaya dalam penelitian ini difokuskan pada gotong royong.    Kata kunci: Industri, sosial ekonomi, budaya, masyarakat.
DISFUNGSIONAL PERAN KARANG TARUNA DALAM PELESTARIAN KEARIFAN LOKAL DI KAMPUNG CIREUNDEU Ramadhan, Ainun
SOSIETAS Vol 6, No 2 (2016): JURNAL PENDIDIKAN SOSIOLOGI
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (396.258 KB) | DOI: 10.17509/sosietas.v6i2.4237

Abstract

The Youth Organization of 10 Citizens Associations (RW) that has duty at Cirendeu Village on Leuwi Gajah Administered Dictrict in Cimahi District is an organization that does not do its role well. Hopefulness, according to the Social Ministry Regulation number 77/HUK/2010 the Basic Guidance of Youth Organization on chapter VII concerning the work program article 9 has said “Every Youth Organization has responsibility to determine its work program based on the mechanism, potential, source, ability and local needs of the Youth Organization.” In fact, the Youth Organization of 10 Citizens Associations does not touch the local wisdom potential which existence at Cirendeu Village at all. So, the functions of this organization are not felt by Cirendeu Village people. The purpose of conducting this research was to know the performance of Youth Organization at Cirendeu Village recently. Beside that, the researcher wanted to fix this organization on its function and its role based on the people wish. The people of Cirendeu Village wanted to feel the evidence of Youth Organization performance that was profitable for Cirendeu Vilaage. This research used descriptive method with qualitatif approach. To be able to answered the furmolations of the problem, the researher conducted collecting data from interviewee by interview technique, observation and documentation. The datas had been collected, processed, and then analized so that it could be drawing a conclusion. The result of the research showed that there were some the role of dysfunctional Youth Organization such as there was no balancing work program among to custom people. The function of this organization as communicator among the youth was not happened. On the body of this organization itself was not clear because it did not have an organization attribute which should be had by Youth Organization.
PERAN WANITA DALAM PERUBAHAN SOSIAL MELALUI KEPEMIMPINAN POSDAYA Khaerani, Nalis Siti
SOSIETAS Vol 7, No 1 (2017): JURNAL PENDIDIKAN SOSIOLOGI
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (143.311 KB) | DOI: 10.17509/sosietas.v7i1.10352

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi karena konstruksi masyarakat yang masih meragukan kepemimpinan wanita. Penelitian ini bertujuan untuk memaparkan: Kondisi sosial-ekonomi masyarakat setelah dibentuknya Posdaya yang dipimpin oleh wanita. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan metode deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan teknik wawancara mendalam, observasi partisipasi, studi literatur, dan studi dokumentasi. Informan peneliti terdiri dari pemimpin, pengurus, anggota Posdaya, dan masyarakat yang berada disekitar Posdaya. Hasil penelitian menunjukan: Kondisi sosial-ekonomi masyarakat mengalami perubahan. Keswadayaan dan kemandirian sebagai semangat kerjanya berhasil menciptakan perubahan sosial yang mengarah pada tujuan pembangunan abad millennium atau MDGs.