cover
Contact Name
Wahyu Dwi Kurniawan
Contact Email
wahyukurniawan@unesa.ac.id
Phone
+6285732007088
Journal Mail Official
jvte@unesa.ac.id
Editorial Address
Fakultas Teknik Universitas Negeri Surabaya Gedung E1 Fakultas Teknik Kampus Unesa Ketintang Surabaya Kode Pos 60231
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Journal of Vocational and Technical Education (JVTE)
ISSN : 22262555     EISSN : 26565587     DOI : -
JVTE focuses on topics related to learning, evaluation, curriculum, management and policy on technology and vocational education including electrical engineering education, mechanical engineering education, civil engineering education, automotive engineering education, informatics engineering education, cosmetology education, fashion education, culinary education, cosmetology education, and the development of other vocational education.
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol. 4 No. 1 (2022): Maret" : 6 Documents clear
EFFORTS TO INCREASE GREEN SKILLS IN STUDENT LEARNING PRACTICUM THROUGH THE APPLICATION OF PROJECT CITIZEN MODELS Muhammad Noor Fitriyanto; Diplan; Agung Pribadi
Journal of Vocational and Technical Education (JVTE) Vol. 4 No. 1 (2022): Maret
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This research is about efforts to improve green skills using the project citizen model. The method used is Classroom Action Research (CAR). The subjects of the study were students of SMK Muhammadiyah Palangka Raya and SMKN 1 Palangka Raya in class XI. The results of this study indicate that the planning carried out in this study is to sort waste according to the type of waste. At the time of the learning process using the project citizen model experienced several obstacles such as adjusting the state of online learning due to covid 19 which is currently engulfing all components of education, difficulty in explaining to students who have not been able to use online classes. Another thing when implementing is the need for deeper explanation to students in identifying green skills problems, explaining solutions in applying green skills, and efforts to apply green skills to students when practicing in a laboratory or workshop. In this study an increase in green skills in the aspects of the ability to sort waste, the ability to analyze costs, and the ability to process products that will be made with used waste. This can be seen from the results that have been described where from each cycle from cycle I to cycle III increased in aspects of waste management with a score of 82 (good), the ability to make products from used materials with a score of 3.7 (very good) and the ability to analyze the production costs of the product to be made with a score of 3.70 (very good) related to green skills in students practicum.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN DAN KEMANDIRIAN BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR ADMNISTRASI SISTEM JARINGAN SISWA SMKN 7 JAKARTA Iwan Supriyantoko; Rusmono; Yuliatri Sastrawijaya
Journal of Vocational and Technical Education (JVTE) Vol. 4 No. 1 (2022): Maret
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam proses pembelajaran, guru dapat menggunakan variasi model pembelajaran sesuai dengan kebutuhan pembelajaran di dalam kelas dan mampu menumbuhkan kemandirian belajar siswa sehingga mampu mencapai tujuan pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran dan kemandirian belajar tehadap hasil belajar administrasi sistem jaringan siswa di SMKN 7 Jakarta.. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan rancangan quasi eksperimen desain faktorial 2x2. Instrumen untuk mengumpulkan data hasil belajar adalah tes essay dan untuk mengumpulkan data kemandirian belajar adalah kuesioner. Hasil uji anava nilai F=5,035 untuk model pembelajaran dan nilai F=8,091 untuk interaksi. Serta hasil Uji Tukey nilai Signifikansi 0,966, hasil belajar siswa yang belajar menggunakan model Problem Based Learning dengan Project Based Learning pada siswa yang memiliki kemandirian belajar tinggi dan nilai Signifikansi 0,005, hasil belajar siswa yang belajar menggunakan model Problem Based Learning dengan Project Based Learning pada siswa yang memiliki kemandirian belajar rendah. Kesimpulan dari penelitian ini rata-rata hasil belajar siswa yang belajar menggunakan model Project Based Learning lebih tinggi dari model Problem Based Learning; adanya interaksi antara model pembelajaran dengan kemandirian belajar dan pengaruhnya terhadap pencapaian hasil belajar; nilai rata-rata hasil belajar bagi siswa yang memiliki kemandirian belajar tinggi yang belajar dengan menggunakan model Problem Based Learning lebih tinggi dari model Project Based Learning; dan rata-rata hasil belajar bagi siswa yang memiliki kemandirian belajar rendah yang belajar dengan menggunakan model Problem Based Learning lebih rendah dari model Project Based Learning
Penambahan Tumbukan Batu Bata Terhadap Kuat Tekan Mortar Lisa Dwi Rusgiana; Sittati Musalamah
Journal of Vocational and Technical Education (JVTE) Vol. 4 No. 1 (2022): Maret
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Mortar merupakan bahan konstruksi yang banyak digunakan dalam pembangunan rumah tinggal dengan fungsi sebagai perekat pasangan bata atau batako, perekat pada pemasangan keramik lantai dan dinding, serta sebagai plesteran dinding baik interior maupun eksterior. Banyaknya fungsi dari mortar menjadikan mortar sebagai salah satu bahan konstruksi yang dapat diteliti untuk meningkatkan kualitasnya dengan penambahan bahan campuran lain ataupun pengganti sebagian bahan campurannya. Penggunaan bahan tambah ataupun pengganti dapat berasal dari material sisa dan jenis material lainnya yang kandungannya dapat disesuaikan dengan kebutuhan mortar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai kuat tekan mortar dengan penambahan tumbukan batu bata sebagai bahan tambah semen. Mortar yang dibuat menggunakan perbandingan 1 semen: 2 pasir dengan variasi penambahan tumbukan batu bata pada semen 0%, 2,5%, 5%. 7,5%, 10%, 12,5%, dan 15% menggunakan nilai FAS 0,4. Sampel yang dibuat berjumlah 35 dengan masing-masing variasi 5 sampel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terjadi peningkatan kuat tekan maksimum mortar pada variasi 7,5% sebesar 19,6 MPa dan termasuk kedalam jenis mortar tipe M dengan standar minimum SNI 6882:2014 17,2 MPa. Nilai kuat tekan mortar dengan variasi presentase 0%, 2,5%, 5%, 7,5% 10%, 12,5%, dan 15% berturut-turut adalah 13,2 MPa, 17,6 MPa, 18,8 MPa, 19,6 MPa, 17,6 MPa, 10,4 MPa, dan 7,6 MPa.
PENGEMBANGAN MODUL FABRIKASI di JURUSAN TEKNIK MESIN Hendra Saputra Pratama; Anton Hartanto
Journal of Vocational and Technical Education (JVTE) Vol. 4 No. 1 (2022): Maret
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pendidikan merupakan proses yang kompleks, namun kompleksitasnya selalu seiring dengan perkembangan manusia. Berbagai masalah dalam proses belajar perlu diselaraskan dan distabilkan agar kondisi belajar yang sesuai dapat tercipta, sehingga dapat diperoleh hasil belajar yang optimal. Untuk melengkapi komponen belajar dan pembelajaran di universitas perlu adanya media atau alat bantu yang mampu merangsang pembelajaran secara efektif dan efisien, salah satunya adalah dengan memanfaatkan media pembelajaran modul khususnya pada mata kuliah berbasis praktikum. Tujuan penelitian ini adalah menghasilkan bahan ajar berupa modul Praktek Fabrikasi di Jurusan Teknik Mesin, mengetahui Kelayakan Modul “Praktek Fabrikasi” untuk menunjang praktikum mahasiswa, Mengetahui respon atau tanggapan mahasiswa terhadap modul “Praktek Fabrikasi”. Penelitian ini menggunakan metode pengembangan. Model pengembangan yang dipakai adalah model prosedural yaitu model yang bersifat deskriptif, menunjukkan langkah-langkah yang harus diikuti untuk menghasilkan produk. Sumber data diperoleh dari sumber literatur jobsheet pada mata kuliah praktikum fabrikasi yang sudah digunakan, teknik pengumpulan data menggunakan metode angket dengan sampel mahasiswa yang sedang mengikuti atau yang telah mengikuti mata kuliah Praktek Fabrikasi.
PENGEMBANGAN BUKU PEDOMAN MBKM PROGRAM STUDI S1 PENDIDIKAN TATA RIAS Biyan Yesi; Novia Restu Windayani; Nike Andinawijaya
Journal of Vocational and Technical Education (JVTE) Vol. 4 No. 1 (2022): Maret
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini tentang Pengembangan Buku Pedoman MBKM Program Studi S1 Pendidikan Tata Rias. Tujuan Penelitian ini ada;ah:Untuk mengetahui kelayakan buku pedoman MBKM S1 Pendidikan Tata Rias Unesa. Penelitian ini dilaksanakan pada program studi S1 Pendidikan Tata Rias Jurusan Pendidikan Kesejahreraan Keluarga Program Studi S1 Pendidikan Tata Rias. Rancangan penelitian menggunakan ADDIE, yaitu (1). Analize, (2) Design, (3) Develop and Implement, (4) Evalualuate. Instrumen yang digunakan pada penelitian ini adalah lembar kelayakan buku pedoman MBKM Program Studi S1 Pendidikan Tata Rias. Data hasil penelitoan dianalisis dengan menggunakan rumus rata-rata hasil yang kemudian dideskripsikan. Hasil penelitian menunjukkan hasil: buku MBKM rata-rata nilai tertinggi terdapat pada aspek materi sebesar 4,6 (sangat layak) karena dari aspek materi berisikan tentang panduang pelaksanaan MBKM yang sudah disesuaikan secara nyata pada prodi S1 Pendidikan Tata Rias Unesa. Rata – rata penilaian ke dua pada aspek penyajian mendapat rata – rata skor 4,4 (sangat layak) karena buku MBKM menyajikan secara runtut urutan yang harus dilalui baik mahasiswa ataupun dosen saat mengaplikasikan MBKM bidang tata rias. Rata – rata aspek bahasa mendapatkan skor 4,2 (sangat layak) karena bahasa yang digunakan menggunakan bahasa Indonesia sesuai dengan EYD. Rata –rata yang mendapatkan skor terendah adalah pada aspek grafika (4,0) layak, karena untuk penataan gambar, tata letak tulisan belum begitu bagus. Kata Kunci: Buku Pedoman, MBKM, Kelayakan
The POTENSI PENGGUNAAN VIDEO SCRIBE DALAM OPTIMALISASI PEMBELAJARAN MAHASISWA S1 PENDIDIKAN TEKNIK MESIN Puji Dwi Pangestu -; Rizdana Galih Pembudi; Apria Nur Eka Falah; Akbar Sena Wijaya; Ahmad Mustafa; Fendi Achmad
Journal of Vocational and Technical Education (JVTE) Vol. 4 No. 1 (2022): Maret
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Videoscribe merupakan jenis media pembelajaran yang memudahkan peserta didik dalam menyerap pemahaman materi yang diberikan oleh guru. Dengan menerapkan media audiovisual sebagai penyajian informasi dengan tujuan mampu mengoptimalkan motivasi dan rasa penasaran mahasiswa untuk mempelajari dan memahami materi melalui dokumen yang disajikan menarik dan mudah dipahami serta dapat diunduh sesuai dengan preferensi mahasiswa. Metode pembelajaran dengan menfaatkan power point sebagai media pembelajaran dengan ceramah dalam menyampaikan materi dirasa kurang efektif diterapkan disituasi sekarang karena menjadikan mahasisiwa pasif, jenuh dalam waktu yang lama, dan timbul kesenjangan penyerapan informasi antara mahasiswa auditif dengan mahasiswa visual. Upaya yang mampu dilakukan dalam meminimalkan kesenjangan tersebut adalah mengganti metode pembelajaran yang mengandalkan auditif menjadi metode pembelajaran yang mampu mengakomodir auditif dan visul secara bersamaan, salah satunya dengan metode pembelajaran dengan menggunakan videoscribe sebagai media pembelajaran. Videoscribe merupakan jenis media pembelajaran berbentuk video yang menunjang kreativitas, inovasi, dan penguasaan teknologi agar mampu menciptakan hasil yang optimal sehingga efektivitas penggunaan video scribe sebagai media pembelajaran dapat menunjang kualitas proses pembelajaran secara daring mahasiswa jurusan teknik mesin universitas negeri surabaya sehingga mampu mengoptimalisasi kemampuan psikomotorik dan adiktif yang didapatkan oleh mahasiswa. Kata kunci : video scribe,media pembelajaran,potensi,optimalisasi,hasil belajar

Page 1 of 1 | Total Record : 6