cover
Contact Name
Muh. Nasir
Contact Email
perahubima@gmail.com
Phone
+6285253506723
Journal Mail Official
perahubima@gmail.com
Editorial Address
Jln. Pemuda No. 65 RT.003 RW.001 Kel. Penataoi Kec. Mpunda, Kota Bima, NTB
Location
Kota bima,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
Jurnal Pendidikan Jompa Indonesia
ISSN : 28301072     EISSN : 28301080     DOI : https://doi.org/10.55784/jupenji
JUPENJI: Jurnal Pendidikan Jompa Indonesia, merupakan Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran dengan Fokus dan scope hasil penelitian, tinjauan teoritis dan konseptual dalam bidang pendidikan dan pembelajaran pada semua tingkat pendidikan. Pendidikan dasar, Pendidikan menengah, dan pendidikan tinggi. Menggunakan bahasa Indonesia dan atau bahasa Inggris. Terbit empat kali dalam setahun pada bulan Pebruari, Mei, Agustus dan November
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 76 Documents
Penerapan Metode Time Token Arends (TTA) Dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Biologi di kelas XI MIA 2 SMA Negeri 1 Kilo Kabupaten Dompu Fahruddin Fahruddin; Muh. Nasir
Jurnal Pendidikan Jompa Indonesia Vol 1 No 1 (2022): JUPENJI: Jurnal Pendidikan Jompa Indonesia
Publisher : Yayasan Jompa Research and Development

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (412.116 KB) | DOI: 10.55784/jupenji.Vol1.Iss1.80

Abstract

Penelitian bertujuan mengetahui Penerapan Model Pembelajaran Discovery Learning Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas XI di SMA Negeri 1 Kota Bima tahun pelajaran 2021/2022. Jenis penelitian adalah Penelitian Tindakan Kelas. Subyek dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI SMA Negeri 1 Kota Bima tahun pelajaran 2021/2022 dengan jumlah 25 siswa. Rancangan penelitian ini menggunakan rancangan penelitian tindakan kelas dengan dua siklus. Setiap siklus meliputi tahap perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Kesimpulan yang dapat diambil dalam penelitian ini adalah penerapan model pembelajaran discovery learning dapat meningkatkan Hasil Belajar siswa kelas XI di SMA Negeri 1 Kota Bima tahun pelajaran 2021/2022. Pada siklus I hasil belajar siswa yang tuntas sebanyak 16 orang dengan persentase ketuntasan (64%). Sedangkan pada siklus II yang tuntas 24 orang siswa (96%).
Penerapan Strategi Pembelajaran Induktif Untuk Meningkatkan Penguasan Materi Mata Pelajaran Biologi Siswa SMP Negeri 3 Bolo Tahun Pelajaran 2019/2020 Muh. Nasir; Anita Rahmawati
Jurnal Pendidikan Jompa Indonesia Vol 1 No 1 (2022): JUPENJI: Jurnal Pendidikan Jompa Indonesia
Publisher : Yayasan Jompa Research and Development

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (519.764 KB) | DOI: 10.55784/jupenji.Vol1.Iss1.81

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan penguasaan materi Pelajaran biologi melalui penerapan strategi pembelajaran induktif pada Siswa SMP Negeri 3 Bolo Tahun Pelajaran 2019/2020. Subjek penelitian ini adalah siswa Kelas VIIIb SMP Negeri 3 Bolo yang berjumlah 40 orang. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dirancang dalam dua siklus. Setiap siklus meliputi tahap perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah soal tes dan lembar observasi. Berdasarkan hasil penelitian maka dapat disimpulkan bahwa: Pembelajaran dengan Strategi Induktif dapat Meningkatkan penguasaan materi Mata Pelajaran biologi siswa SMP Negeri 3 Bolo Kabupaten Bima Tahun Pelajaran 2019/2020 dilihat dari 65 % atau 26 siswa dengan skor rata-rata 64,3 (pada Siklus I) menjadi 87,5 % atau 35 siswa, dengan skor rata-rata diperoleh 74,5 (pada Siklus II)
Penerapan Metode Eksperimen Untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPA Pada Siswa SMPN 2 Woha Tahun Pelajaran 2021/2022 Erni Suryani; Irma Rubianti
Jurnal Pendidikan Jompa Indonesia Vol 1 No 1 (2022): JUPENJI: Jurnal Pendidikan Jompa Indonesia
Publisher : Yayasan Jompa Research and Development

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (414.464 KB) | DOI: 10.55784/jupenji.Vol1.Iss1.82

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah penerapan Metode Eksperimen dapat meningkatkan hasil belajar IPA Siswa SMPN 2 Woha Tahun Pelajaran 2021/2022. Jenis Penelitian adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK), Desain Penelitian Tindakan Kelas yang digunakan sesuai dengan model PTK Kemmis dan McTaggart. Setiap siklus meliputi perencanaan, tindakan, pengamatan, evaluasi serta refleksi. Subyek dalam penelitian ini adalah siswa SMPN 2 Woha Tahun Pelajaran 2021/2022 sebanyak 25 orang. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah soal tes dan lembar observasi. Berdasarkan analisis data yang telah dilakukan maka disimpulkan bahwa: Penerapan Metode Eksperimen dapat meningkatkan hasil belajar IPA Siswa SMPN 2 Woha Tahun Pelajaran 2021/2022, hal ini dibuktikan dari hasil tes belajar siswa dari siklus ke siklus II yang mengalami peningkatan. Pada siklus I persentase ketuntasan 68%. Pada siklus II mengalami peningkatan dengan persentase ketuntasan 88%.
Meningkatkan Hasil Belajar Biologi Dengan Menggunakan Model Pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) Siswa SMAN 2 Woha Tahun Pelajaran 2021/2022 Nehru Nehru; Olahairullah Olahairullah
Jurnal Pendidikan Jompa Indonesia Vol 1 No 1 (2022): JUPENJI: Jurnal Pendidikan Jompa Indonesia
Publisher : Yayasan Jompa Research and Development

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (324.481 KB) | DOI: 10.55784/jupenji.Vol1.Iss1.83

Abstract

Penelitian bertujuan mengetahui apakah Model pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) dapat meningkatkan hasil belajar siswa SMAN 2 Woha Tahun Pelajaran 2021/2022. Penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK), Desain yang digunakan adalah model PTK Kemmis dan McTaggart. Setiap siklus meliputi perencanaan, tindakan, pengamatan, evaluasi serta refleksi. Subyek dalam penelitian ini adalah siswa SMAN 2 Woha Tahun Pelajaran 2021/2022 sebanyak 30 orang. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah soal tes dan lembar observasi. Berdasarkan analisis data yang telah dilakukan maka disimpulkan bahwa: Model pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Hal ini dapat dibuktikan dari hasil tes belajar siswa dari siklus ke siklus II yang mengalami peningkatan. Pada siklus I persentase ketuntasan 46,67% dengan nilai rata-rata 61,67. Pada siklus II mengalami peningkatan dengan persentase ketuntasan 76,67%, nilai rata-rata 67,85.
Penerapan Pembelajaran Metode Kerja Kelompok Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Biologi Siswa SMPN 1 Kota Bima Tahun Pelajaran 2021/2022 Ferawati Ferawati; Fahruddin Fahruddin
Jurnal Pendidikan Jompa Indonesia Vol 1 No 1 (2022): JUPENJI: Jurnal Pendidikan Jompa Indonesia
Publisher : Yayasan Jompa Research and Development

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (322.694 KB) | DOI: 10.55784/jupenji.Vol1.Iss1.84

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Penerapan Pembelajaran Metode Kerja Kelompok dalam Meningkatkan Hasil Belajar Biologi Siswa SMPN 1 Woha Tahun Pelajaran 2021/2022. Jenis ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK), Desain Penelitian Tindakan Kelas terdiri dari dua siklus. Setiap siklus meliputi perencanaan, tindakan, pengamatan, evaluasi serta refleksi. Subyek dalam penelitian ini adalah siswa SMPN 1 Woha sebanyak 27 orang. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah soal tes dan lembar observasi. Berdasarkan analisis data yang telah dilakukan maka disimpulkan bahwa: Adanya peningkatan ketuntasan hasil belajar yakni sebelum diadakan tindakan tes awal 35,56%) yang tuntas, setelah diadakan tindakan siklus I 72,50% yang tuntas, dan Siklus II 97,50% yang tuntas. dari hasil ini diperoleh keterangan bahwa siklus II ini telah mencapai ketuntasan belajar secara klasikal sebagaimana yang telah ditetapkan oleh bahwa tuntas belajar secara klasikal jika telah mencapai 85% dari jumlah siswa yang telah memperoleh skor minimal 65% dan skor ideal.
Penggunaan Aplikasi Messenger Pada Etnomatematika Bangun Ruang Di SMA Negeri 1 Nanga Mahap Medlyn Claudyasuka Patari; Jeni Stefvia; Saidati Saidati
Jurnal Pendidikan Jompa Indonesia Vol 1 No 1 (2022): JUPENJI: Jurnal Pendidikan Jompa Indonesia
Publisher : Yayasan Jompa Research and Development

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (454.903 KB) | DOI: 10.55784/jupenji.Vol1.Iss1.142

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan bentuk penelitian yang digunakan adalah True-Experimental. Rancangan yang diigunakan dalam penelitian ini adalah pretest-posttest kontrol grup design. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat pengaruh penggunaan aplikasi massanger. Tempat penelitian dilakukan di SMA Negeri 1 Nanga Mahap dengan subjek penelitian yang terdiri dari 20 siswa kelas XA sebagai kelas kontrol dan kelas XB sebagai kelas eksperimen. sampel diambil dengan menggunakan cluster random sampling yakni pengambilan sampel yang dilakukan secara acak. Instrumen yang digunakan dalam penelitian berupa soal essay yang digunakan untuk mengetahui kemampuan siswa terhadap penggunaan aplikasi massanger. Hasil penelitian menunjukan bahwa penggunaan aplikasi massanger memberikan pengaruh signifikan tehadap hasil belajar siswa dengan perbandingan nilai rata-rata kelas eksperimen dan kontrol adalah 92,42 dan 89, 42.
Pengembangan E-comic Berkarakter Terhadap Pemahaman Matematis Siswa Pada Materi Segi Empat Meilani Meilani; Dewi Risalah; Utin Desy Susiaty
Jurnal Pendidikan Jompa Indonesia Vol 1 No 1 (2022): JUPENJI: Jurnal Pendidikan Jompa Indonesia
Publisher : Yayasan Jompa Research and Development

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (518.558 KB) | DOI: 10.55784/jupenji.Vol1.Iss1.149

Abstract

Rancangan model pengembangan ADDIE yang memiliki lima tahapan meliputi Analisis, Perancangan (Design), Pengembangan (Development), Implementasi (Implementasi), dan Evaluasi, merupakan metodologi penelitian yang digunakan dalam penelitian ini (evaluasi). Dua subjek dalam penelitian ini adalah mereka yang terlibat dalam pengujian produk dan mereka yang terlibat dalam pengembangan produk. Ada 27 siswa kelas 7 SMP Negeri 10 Sungai Kakap yang mengikuti penelitian ini sebagai subjek tes. Lembar validasi, soal ujian, dan angket respon pengajar dan siswa merupakan instrumen yang digunakan dalam penelitian ini. Tujuan dari proyek ini adalah untuk membuat sumber belajar e-comic menggunakan konten berbasis Quadrangular. Validitas e-comic mencapai hasil 85,05 persen dengan kriteria valid, dan media e-comic memperoleh hasil 85,92 persen dengan kriteria valid, menurut temuan penelitian. Dengan standar sangat praktis, tingkat e-practicality komik ini mencapai 96,11 persen. Selain itu, kemanjuran e-comic diukur oleh 16 dari 27 siswa yang selesai menerima hasil yang memenuhi persyaratan yang berhasil.
Analisis Kemampuan Spasial Siswa Pada Materi Geometri Kelas VII Khofifah Khofifah; Dewi Risalah; Sandie Sandie
Jurnal Pendidikan Jompa Indonesia Vol 1 No 1 (2022): JUPENJI: Jurnal Pendidikan Jompa Indonesia
Publisher : Yayasan Jompa Research and Development

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (497.433 KB) | DOI: 10.55784/jupenji.Vol1.Iss1.150

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat kemampuan spasial yang dimiliki siswa kelas VII dalam menyelesaikan soal geometri. Metode deskriptif dengan jenis penelitian kualitatif adalah jenis penelitian yang digunakan. Penelitian dilakukan di SMP Negeri 3 Pontianak dengan subjek penelitian adalah siswa kelas VII yang dipilih berdasarkan tingkat kemampuan siswa. Siswa berjumlah 6 orang dengan kemampuan tinggi, sedang, dan rendah. Teknik analisis data yang digunakan adalah dengan memberikan tes kepada siswa, dimana jika siswa menjawab benar skor yang didapat adalah 1, dan jika menjawab salah skor siswa adalah 0. Prosedur penelitian terdiri dari 3 tahap diantaranya tahap persiapan, tahap pelaksanaan, dan tahap akhir. Hasil yang diperoleh dalam penelitian disimpulkan bahwa siswa dengan kemampuan tinggi memiliki kemampuan spasial yang baik disbanding siswa kemampuan sedang dan rendah dan Spatial Visualization merupakan kemampuan yang baik yang dimiliki oleh siswa dibandingkan kemampuan yang lain.
Upaya Peningkatan Motivasi dan Kreativitas dalam Kegiatan Bimbingan Karir melalui Layanan Penguasaan Konten Bagi Siswa Kelas IX SMP Negeri 1 Sanggar Tahun Pelajaran 2020/2021 Hudayah Hudayah
Jurnal Pendidikan Jompa Indonesia Vol 1 No 1 (2022): JUPENJI: Jurnal Pendidikan Jompa Indonesia
Publisher : Yayasan Jompa Research and Development

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (340.541 KB) | DOI: 10.55784/jupenji.Vol1.Iss1.165

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi dan kreativitas dalam kegiatan bimbingan karir melalui layanan penguasaan konten bagi siswa kelas IX SMP Negeri 1 Sanggar Kabupaten Bima tahun pelajaran 2020/2021. Subjek penelitian adalah siswa kelas IX SMP Negeri 1 Sanggar Kabupaten Bima pada semester genap tahun 2020/2021 berjumlah 27 orang, terdiri dari 15 laki-laki, 12 perempuan. Jenis penelitian adalah Penelitian Tindakan Kelas, pengumpulan data menggunakan pengamatan langsung menggunakan lembar pengamatan. Analisis data dilakukan secara diskriptif kualitatif yang berdasarkan observasi dan pengamatan. Hasil penelitian menunjukan adanya peningkatan motivasi dan kreativitas dalam kegiatan bimbingan karir melalui layanan penguasaan konten bagi siswa kelas IX SMP Negeri 1 Sanggar Kabupaten Bima tahun pelajaran 2020/2021, dari kondisi awal; siklus I; siklus II P1 maupun P2 tentang motivasi rata-rata nilai 9,777; 10,962; 12,000; 13,629 sehingga perbandingan kenaikannya: kondisi awal ke siklus I 1,185, siklus I ke silus II.P1 : 1,038, siklus II.P1 ke siklus II.P2 : 1,629. Untuk kreativitas ada kenaikan juga dari kondisi awal ke siklus I, siklus I ke siklus II.P1, siklus I ke siklus II.P2. Rata-rata nilainya : 9,703; 10,444; 12,666; 13,407. Kenaikan kondisi awal ke siklus I 0,441; siklus I ke siklus II.P1 2,222; dari siklus I ke siklus II.P2 0,741.
Efektivitas Model Example Non Example Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Materi Operasi Hitung Di Kelas II Siti Barkah Asalamah; Samsul Pahmi; Mohamad Najib
Jurnal Pendidikan Jompa Indonesia Vol 1 No 2 (2022): JUPENJI: Jurnal Pendidikan Jompa Indonesia
Publisher : Yayasan Jompa Research and Development

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (392.243 KB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya nilai belajar matematika siswa dengan materi matematika kelas II. Tujuan penelitian ini adalah agar pembelajaran example non example berbasis gambar meningkatkan efektivitas hasil belajar pada siswa kelas II SD dan kelas II Bahan ajar. Survei ini dilakukan di SD Negeri Ciabad dan SD Negeri Longkewang. Sampel yang digunakan adalah siswa kelas II SD Negeri Ciabad sebanyak 25 siswa dan SD Negeri Longkewang sebanyak 26 siswa, dengan menggunakan teknik purposive sampling. Penelitian ini termasuk pada penelitian eksperimen dengan pendekatan kuantitatif. Jenis penelitian yang digunakan adalah eksperimen semu dan dilakukan dalam dua kelas yaitu kelas eksperimen dan kelas kontrol. Tes berupa post-test di akhir pembelajaran digunakan sebagai metode penelitian. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji-t berupa uji-t sampel independen. Hasil penelitian adalah 0,000 sehingga nilai signifikansi uji-t genap digambarkan sebesar 0,000. < 0,025 belum pernah terjadi sebelumnya yang mempengaruhi hasil belajar siswa. Selisih rata-rata kedua data tersebut adalah 27,142 (eksperimen = 77,68 & kontrol = 50,54), yang berarti bahwa example non example memiliki pengaruh yang lebih besar terhadap contoh-contoh pembelajaran konvensional.