cover
Contact Name
Rochmat
Contact Email
jurnaltechnoump17@gmail.com
Phone
+62281636751
Journal Mail Official
jurnaltechnoump17@gmail.com
Editorial Address
Jl. KH. Ahmad Dahlan, PO BOX 202 Purwokerto 53182 Kembaran Banyumas Telp : (0281) 636751
Location
Kab. banyumas,
Jawa tengah
INDONESIA
Techno
ISSN : 14108607     EISSN : 25799096     DOI : 10.30595/techno
Techno (Jurnal Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Purwokerto) adalah jurnal ilmu teknik yang terbit dua kali dalam satu tahun yaitu April dan Oktober. Tujuan penerbitan jurnal techno adalah mempublikasikan hasil penelitian, ide dan karya terbaru ilmu teknik. Scope ruang lingkup jurnal techno meliputi: Clean Energy Technology, Catalyst and Reaction Engineering, Environmental and Safety Technology, Food and Bioprocess Engineering, Fundamental of Chemical Engineering and Applied Chemistry, Industrial Chemical Engineering, Material Science and Engineering, Process and Control Engineering, Separation and Purification Technology, Structural Engineering, Construction Engineering, Material Engineering, Water Resources Engineering, Environmental Engineering, Municipal or Urban Engineering, Transportation Engineering, Forensic Engineering, Geotechnical Engineering, Design Research considers the processes of shaping and making of places, Power System and Information Technolog, Industrial electronics, Sensors, Micro-machines and Robotics, Biomedical Electronics, Electronics and Electrical Engineering, Photonics and Optoelectronics, Wireless/Mobile Communication and Computing, Industrial electronics, Mechatronica, Signal processing, Image Processing, Network Security and Cryptography, Parallel and Distributing Computing, High-Performance Computing, Autonomic and Trusted Computing, Software Engineering and Knowledge Engineering, Artificial Intelligence and Machine Learning, Knowledge Discovery and Data Mining, Virtual Reality and Visualization, Biomedical Informatics and Computation, Information and Its Technical Education, Mobile and Ubiquitous Computing, Analytical smart big data.
Articles 201 Documents
Analisis Biaya Operasional Kendaraan Bus Micro PO. Teguh Rahayu Trayek Purbalingga-Bobotsari Sulfah Anjarwati; Tri Adi Saputro
Techno (Jurnal Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Purwokerto) Vol 22, No 1 (2021): Techno Volume 22 NO.1 April 2021
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/techno.v22i1.10228

Abstract

Angkutan umum merupakan salah satu moda transportasi yang masih menjadi pilihan masyarakat di Purbalingga. Satu diantaranya adalah PO. Teguh Rahayu yang melayani rute Terminal Purbalingga - Bobotsari. Penentuan besaran tarif angkutan membutuhkan penanganan dan kebijakan yang arif. Karena harus dapat menjembatani kepentingan pengguna jasa dan pengelola jasa angkutan umum. Maka dari itu dilakukan penelitian mengenai tarif berdasarkan Biaya Operasional Kendaraan untuk mengetahui tarif yang tepat. Metode pengumpulan data dengan melakukan survey penumpang dan wawancara terhadap Operator PO. Teguh Rahayu untuk mengetahui biaya operasional kendaraan micro bus. Didapatkan hasil BOK rata - rata sebesar Rp. 5.906,91/ Orang-trip. Untuk perhitungan tarif maksimal diperoleh sebesar Rp 6.302,04 dan perhitungan tarif minimal diperoleh Rp 3.428,35. Namun tarif yang ada di lapangan dimana tarif ditetapkan adalah Rp. 5000/orang-trip, untuk satu kali perjalanan dengan jarak tempuh 11 Km. Berdasarkan perhitungan tarif Bus PO. Teguh Rahayu trayek terminal Purbalingga – Bobotsari didapat harga tarif lapangan mendekati posisi tarif perhitungan biaya operasional kendaraan. Hal ini menunjukan hasil analisis tarif berdasarkan biaya operasional kendaraan dengan tarif sebenarnya masih sesuai. 
ANALISIS TINGKAT KERAWANAN LONGSOR LERENG DI DESA BINANGUN KECAMATAN BANYUMAS Setyo Aji; Mrs. Juanita; Amris Azizi
Techno (Jurnal Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Purwokerto) Vol 15, No 1 (2014): Techno Volume 15 No 1 April 2014
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (137.619 KB) | DOI: 10.30595/techno.v15i1.71

Abstract

Desa Binangun merupakan salah satu Desa di Kecamatan Banyumas yang termasuk kawasan rentan terhadap bencana tanah longsor. Perbukitan yang terjal, curah hujan yang tinggi, dan zona permukiman yang terletak di lereng-lereng perbukitan sangat rentan terhadap bencana tanah longsor. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar tingkat kerawanan longsor di Desa Binangun. Data didapat melalui pengamatan langsung di lapangan, uji laboratorium, dan data sekunder dari berbagai instansi dan sumber-sumber terkait. Analisis data dilakukan untuk menetapkan tipologi zona berpotensi longsor dan menentukan klasifikasi tingkat kerawanan terhadap longsor. Hasil analisis diperoleh tingkat kerawanan longsor antara 1,8–2,085, maka tingkat kerawanan zona berpotensi longsor Desa Binangun adalah sedang. Kata kunci :Tingkat kerawanan, longsor
IDENTIFIKASI GC- MS EKSTRAK MINYAK ATSIRI DARI SEREH WANGI (Cymbopogon winterianus) MENGGUNAKAN PELARUT METANOL Harianingsih Harianingsih; Retno Wulandari; Claudya Harliyanto; Cindy Nurlita Andiani
Techno (Jurnal Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Purwokerto) Vol 18, No 1 (2017): Techno Volume 18 No 1, April 2017
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/techno.v18i1.1445

Abstract

ABSTRAKPerkembangan industri parfum, bahan – bahan kecantikan atau kosmetik, makanan, obat-obatan, aroma terapi,  dan bidang farmasi semakin tahun semakin meningkat yang berakibat meningkatnya kebutuhan minyak atsiri. Sereh wangi diproses, dan diolah menjadi minyak atsiri, maka akan mendapatkan nilai jual yang tinggi, maka dilakukan penelitian identifikasi GC-MS ekstrak minyak atsiri dari 100 g sereh wangi dengan proses ekstraksi menggunakan pelarut 1000 ml metanol selama 6 jam dan evaporasi dilakukan selama 120 menit. Dari percobaan yang telah dilakukan dapat diketahui bahwa ekstraksi minyak atsiri menggunakan pelarut metanol mendapatkan yaitu 6,608%. Analisis rendemen dilakukan dengan membandingkan berat minyak atsiri sereh yang dihasilkan dan berat bahan yang digunakan (sereh wangi). Rendemen rata-rata yang dihasilkan 6,608 gram. Sedangkan berat jenis yang diperoleh dari perhitungan 0,884136 gram/ cm3, sehingga untuk memperoleh 1 liter minyak (884,136 gram minyak) diperlukan sereh sebanyak 13.379,78 gram (13,379 kg). Hasil GC-MS 3 komponen utama minyak atsiri pada sereh wangi, diperoleh kadar sitronelal sebesar 36,11% pada waktu retensi 18,803 menit. Kadar geraniol sebesar 20,07% pada waktu retensi 22,072 menit dan kadar sitronelol sebesar 10,82% pada waktu retensi 21,286 menit.Kata kunci: atsiri, gc-ms,  sereh wangi ABSTRACTThe development of the perfume industry, cosmetic ingredients, food, medicines, aroma therapy, and pharmaceutical fields are increasingly increasing, resulting in an increase in the need for essential oils. Citronella essential oils processed, and processed into essential oil, it will get high selling value, then conducted identification research of GC-MS essential oil extract of 100 g perfumed coconut with extraction process using 1000 ml solvent methanol for 6 hours and evaporation done for 120 minutes . From experiments that have been done can be seen that the extraction of essential oils using methanol solvents get that is 6.608%. The rendement analysis was done by comparing the weight of citronous essential oil produced and the weight of the material used (citronella). The average yield yield is 6,608 grams. While the specific gravity obtained from the calculation of 0.884136 grams / cm3, so to obtain 1 liter of oil (884.136 grams of oil) required lemongrass as much as 13,379.78 grams (13,379 kg). Result of GC-MS 3 main component of essential oil on citronella, citronellal content of 36,11% at retention time 18,803 minute. Geraniol content was 20,07% at 22,072 minute retention time and sitronelol level was 10.82% at retention time 21,286 minutes.Keywords: atsiri, gc-ms, citronella fragrance
Prediksi Peningkatan Sedimentasi Dengan Metode Angkutan Sedimen (Studi Kasus Sedimentasi Di Waduk Mrica) Teguh Marhendi; Dewi laras Sulastri Ningsih
Techno (Jurnal Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Purwokerto) Vol 19, No 2 (2018): Techno Volume 19 No.2 Oktober 2018
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/techno.v19i2.3006

Abstract

Permasalahan sedimentasi di Waduk Mrica berdampak pada pengurangan kapasitas maupun umur fungsi waduk. Sedimentasi terjadi karena proses erosi di hulu daerah aliran sungai di hulu Waduk Mrica dan tertampung atau mengendap pada waduk..Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan sedimentasi di Waduk Mrica menggunakan metode angkutan sedimen. Analisis dilakukan  dengan menghitung angkutan sedimen yang melayang dan mengendap menggunakan metode Mayer Petter Mullermelalui pendekatan empirik. Berdasarkan analisis tersebut, selanjutnya dilakukan prediksi 10 tahun terakhir (2005-2014) dan menghitung prediksi 10 tahun mendatang (2015-2024). Analisis Statistika dihitung menggunakan  metode Gumbel dan Log Person Tipe III. Hasil penelitian menunjukkan bahwa debit sedimen ini diprediksi terus mengalami peningkatan selama 10 tahun mendatang. Kata Kunci : Sedimentasi, angkutan sedimen, metode Mayer Petter Muller, Waduk Mrica
PRODUCTION OF LOW METHOXYL PECTIN AS AN ANTI CANCER AGENT FROM CITRUS PEEL PECTIN THROUGH ENZYME DEMETHYLATION BY PAPAYA PECTINESTERASE Indah Hartati; Indah Riwayati; Laeli Kurniasari
Techno (Jurnal Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Purwokerto) Vol 12, No 1 (2011): Techno Volume 12 No 1 April 2011
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (221.436 KB) | DOI: 10.30595/techno.v12i1.29

Abstract

Low methoxyl pectin (LMP) is reported posses anti cancer activity. LMP administering could reduce the risk of cancer, halt the progression of cancer, and in a certain percentage of cases caused the cancer cells to start to die. If this can be developed further, LMP administration could be a good co-treatment for chemotherapy or radiation. This would be a positive advancement, due to the high toxicity to the body of both chemotherapy and radiation. LMP can be produced by demethylation of high methoxyl pectin. One of our local resources that is potential for its pectin content is citrus peel. Pectin demethylation can be conducted by acid, alkali, ammonia in alcohol or enzymatic method. LMP produced by enzyme demethylation have been found to be inferior in quality to those produced by other methods. The enzyme took part in the pectin demethylation is pectinesterase. Pectinesterase can be be isolated from various source such as fruit and vegetables. One of our local resources that is potential as source of pectinesterase is papaya. Considering facts above thus it has a great possiblity to produce LMP from citrus peel pectin through enzymatic demethylation by utilize pectinesterase of papaya. Key-word : Low methoxyl pectin pectin (LMP), anti cancer, citrus peel pectin, papaya, pectinesterase
Video Conference Pada Openstack Menggunakan Openmeeting Sebagai Infrastructure As A Service (Iaas) Bongga Arifwidodo; Wasis Rezki Baskoro; Jafaruddin Gusti Amri Ginting
Techno (Jurnal Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Purwokerto) Vol 21, No 2 (2020): Techno Volume 21 No.2 Oktober 2020
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/techno.v21i2.8451

Abstract

Era Pandemi menyebabkan peningkatan penggunaan aplikasi konferensi video yang tiba-tiba dan siginifikan. Bagi perusahaan harus segera beradaptasi dalam hal aplikasi komunikasi. Salah satu aplikasi yang bisa digunakan yaitu openmeetings. Openmeetings adalah aplikasi yang digunakan sebagai pengatur konferensi yang terinstal pada server. Umumnya server dibangun menggunakan komponen fisik, namun memiliki keterbatasan sehingga seringkali mengalami penurunan performa dalam segi kecepatan server dalam menjalankan layanan. Salah satu upaya meningkatkan performa server harus menambah atau mengganti perangkat keras sehingga kurang menguntungkan pada biaya operasional. Konsep Cloud selain dapat mengefisienkan biaya operasional server juga handal dalam hal ketersedian layanan. Cloud merupakan sebuah model Client-server, dapat diakses oleh pengguna dimana saja dan kapan saja. Membangun Cloud salah satunya dapat menggunakan openstack, merupakan software open source untuk membangun cloud. Penelitian dilakukan perbandingan harga cloud dengan komponen fisik serta pengujian Video Conference yang di jalankan dalam Cloud untuk mengetahui kinerja Cloud dari sisi Quality of Service (QoS) meliputi delay, packetloss, jitter dan throughput. Hasilnya disimpulkan menggunakan cloud lebih efisien dibandingkan dengan menggunakan server fisik. nilai rata-rata terbesar pada sisi upload adakah throughput sebesar 639.85kbps, delay sebesar 30.22ms, jitter sebesar 10.35ms dan packetloss sebesar 0.94%, untuk nilai rata-rata terbesar pada sisi download adalah throughput sebesar 1,856.55kbps, delay sebesar 10.19ms, jitter sebesar 6.18ms dan packetloss sebesar 0.87%.
PERANCANGAN SISTEM PERINGATAN DINI KEBOCORAN GAS AMMONIA PADA INDUSTRI KULIT BERBASIS GSM GATEWAY Cyrilla Indri Parwati; Hadi Prasetyo Suseno; Catur Iswahyudi
Techno (Jurnal Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Purwokerto) Vol 16, No 1 (2015): Techno Volume 16 No 1 April 2015
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/techno.v16i1.62

Abstract

Bahaya gas beracun ammonia merupakan bahaya terbesar dari aktivitas proses produksi yang menggunakan bahan kimia terutama pada industri kulit, maka untuk memantau kemungkinan munculnya gas beracun ammonia diperlukan suatu sistem telemetri pengukuran konsentrasi gas di sekitar daerah yang disinyalir berbahaya mengeluarkan gas beracun ammonia. Kelebihan dari sistem ini adalah data-data hasil pemantauan dapat diketahui kapanpun dan dimanapun melalui SMS, sehingga dapat memberikan peringatan dini adanya bahaya gas beracun bagi masyarakat di daerah tersebut. Tujuan dari penelitian ini untuk merancang bangun sistem peringatan dini gejala gas beracun ammonia pada industri kulit berbasis teknologi komunikasi GSM secara realtime, sehingga permasalahan-permasalahan yang ada di daerah berbahaya tersebut dapat teratasi. Pada prototipe ini terdapat tiga kondisi keadaan dalam mendeteksi adanya kadar gas ammonia di udara, yaitu SIAGA, WASPADA, dan AWAS dimana ketiga keadaan tersebut memiliki batas ambang bawah yang berbeda-beda, nilai ambang batas bawah masing-masing kondisi tersebut antara lain SIAGA=100ppm, WASPADA=150ppm, dan AWAS=200ppm. Berdasarkan hasil pengujian didapatkan alat bekerja dengan baik dengan waktu respon rata-rata SMS sekitar 5 detik tergantung kualitas sinyal dan trafic data dari suatu provider oleh pengguna, dan pembacaan tingkat kewaspadaan dapat dideteksi sesuai yang diharapkan. Kata kunci: Gas Ammonia, Mikrokontroler AVR, SMS Gateway
PENERAPAN KENDALI HYBRID LOGIKA FUZZY- PID UNTUKMENINGKATKAN PERFORMANAVIGASI ROBOT BERODA WALL FOLLOWER Utis Sutisna; Wahyu Diputra Siregar; Siswanto Nurhadiyono
Techno (Jurnal Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Purwokerto) Vol 17, No 2 (2016): Techno Volume 17 No 2, Oktober 2016
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/techno.v17i2.1169

Abstract

Abstrak Dalam penelitian ini dirancang sistem kendali hybrid logika fuzzy-PID untuk mengendalikan navigasi pada robot wall follower. Sistem logika fuzzy dirancang untuk mengatur nilai-nilai parameter kendali PID berdasarkan dua masukan, yaitu error dan perubahan error.Nilai error didapat dari selisih antara set point jarak yang ditetapkan dengan nilai pembacaan sensor jarak, sedangkan nilai perubahan error didapat dari selisih antara error sekarang dengan error sebelumnya saat robot bernavigasi. Keluaran logika fuzzy akan menentukan nilai konstanta proporsional dan konstanta derivatif pada kendali PID.Hasil pengujian menunjukan bahwa kendali hybridlogika fuzzy-PID lebih responsif dan lebih stabil dibandingkan dengan kendali PID murni. Dengan kendali hybrid diperoleh penurunan rata-rata waktu tempuh robot secara signifikan terutama pada duty cycle yang besar. Sedangkan penurunan rata-rata jumlah benturan diperoleh secara signifikan terutama pada duty cycle yang kecil. Kata kunci : Kendali PID,logika fuzzy,robot beroda wall follower Abstract The purpose of this research is to design hybrid fuzzy logic-PID controller to control navigation of the wall follower robot.Fuzzy logic system is designed to set the values of PID control parameters based on two inputs, first input is the error and the second is the change of error.The error value is obtained from the difference between the distance set point and the measured value of the distance sensor, whereas the change of error obtained from the difference between the current error and previous error when robots navigate. Fuzzy logic output will set the values of the proportional constant and derivative constant of the PID controller.The test results showed that the hybrid fuzzy logic-PID control is more responsive and more stable than the pure PIDcontrol. By applying the hybrid control, decrease in average travel time of the robot is obtained significantly, especially in high duty cycle. While the decline in the average number of collisions is obtained significantly especially at low duty cycle. Key-word: PID control, fuzzy logic, wall follower wheeled robot
RANCANG BANGUN ALAT PENETAS TELUR AYAM BERBASIS MIKROKONTROLER M Taufiq Tamam; Arif Johar Taufiq; Gunawan P B
Techno (Jurnal Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Purwokerto) Vol 11, No 2 (2010): Techno Volume 11 No 2 Oktober 2010
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (153.411 KB) | DOI: 10.30595/techno.v11i2.20

Abstract

Has done research on chicken egg incubator device based on microcontroller. This tool works by controlling the temperature in the hatching room, which is between 36 °C to 39 °C. Based on test results, the tool is able to hatch chicken eggs with a success rate to 60%. Key word: chicken egg incubator, microcontroller
Kajian Penyebab Jalan Ambles Pada Ruas Jalan Banjarparakan-Menganti Kabupaten Banyumas Amris Azizi; M. Agus Salim
Techno (Jurnal Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Purwokerto) Vol 21, No 1 (2020): Techno Volume 21 No.1 April 2020
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/techno.v21i1.5533

Abstract

Ruas jalan Banjarparakan-Menganti Kabupaten Banyumas telah beberapa kali mengalami ambles dan longsor lereng pada titik yang sama. Ambles dan longsor menimbulkan masalah transportasi karena ruas jalan ini merupakan jalan utama di Desa Banjarparakan Kecamatan Rawalo. Ambles dan longsor meliputi hampir seluruh lebar badan jalan dengan panjang longsoran lebih kurang 50 meter. Penanganan yang dilakukan selama ini belum menghasilkan solusi yang baik, karena longsor dan ambles masih terjadi.Tujuan penelitian adalah mengkaji karakteristik tanah dasar jalan dan stabilitas lereng ruas jalan Banjarparakan-Menganti. Kajian dilakukan untuk menemukan jawaban penyebab terjadinya longsor lereng dan ambles di ruas jalan Banjarparakan-Menganti. Karakteristik tanah dasar dianalisis dengan pendekatan parameter batas-batas Atterberg, dan stabilitas lereng dianalisis dengan software Geostudio Slope/WHasil analisis menunjukkan bahwa tanah dasar dibawah timbunan ruas jalan Banjarparakan-Menganti adalah endapan fluvial yang sangat mudah sekali longsor bila tidak dalam kondisi tertahan. Tanah dasar (subbase) ruas jalan Banjarparakan-Menganti mempunyai nilai PI = 11,4%, termasuk tanah lempung berlanau, kohesif dan mempunyai sifat plastisitas sedang. Tanah jenis ini mempunyai karakteristik tanah yang kurang baik, karena sering menimbulkan penurunan yang berlebihan, gerakan dinding penahan tanah, keruntuhan lereng, dan lain-lain. Stabilitas lereng ruas jalan Banjarparakan-Menganti eksisting pada tiga stasiun pengamatan termasuk kategori stabil. Penyebab longsor lereng dan amblesnya ruas jalan Banjarparakan-Menganti diperkirakan karena pemancangan tiang pancang tidak mencapai tanah keras, tambahan beban dinding penahan tanah pada lereng, dan pengaruh tekanan air pori yang diperkirakan cukup besar, terutama bila terjadi hujan.

Filter by Year

2010 2024