cover
Contact Name
Ana Tsalitsatun Ni'mah
Contact Email
edutic@trunojoyo.ac.id
Phone
+6285366622280
Journal Mail Official
edutic@trunojoyo.ac.id
Editorial Address
Program Studi Pendidikan Informatika Universitas Trunojoyo Madura Jl.Raya Telang Kamal, Bangkalan, 69192, Jawa Timur Telp. (031) 30127924
Location
Kab. pamekasan,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Edutic : Pendidikan dan Informatika
ISSN : 24074489     EISSN : 25287303     DOI : https://doi.org/10.21107/edutic
Core Subject : Science, Education,
Jurnal Ilmiah Edutic Pendidikan dan Informatika is a journal published by the Informatics Education Study Program, Universitas Trunojoyo Madura. Eductic contains publications on the results of thoughts and research in the field of education and information technology. Eductic is published twice a year, namely in May and November. FOCUS & SCOPE Edutic scientific journals focus, but are not limited to, articles within the scope of Education and Informatics. Therefore Edutic will only process and publish articles submitted in the areas of: Informatics Education (E-Learning, Multimedia Education, Vocational Learning Media, Vocational Education Psychology, Vocational Learning Strategies, Vocational Learning Theory, Vocational Learning Models, Vocational Learning Methods, Vocational Teaching Approaches, Vocational Learning Evaluation, Vocational Learning Planning). Informatics (Information Systems, Data Mining, Computer Networks, Database Systems, Electronics, Image Processing, Gaming Technology, Artificial Intelligence, Information Retrieval Systems)
Articles 8 Documents
Search results for , issue "Vol 5, No 2 (2019): MEI 2019" : 8 Documents clear
PENGARUH HASIL BELAJAR KEWIRAUSAHAAN DAN DESAIN MULTIMEDIA INTERAKTIF TERHADAP PERILAKU KEWIRAUSAHAAN PESERTA DIDIK KELAS XI KOMPETENSI KEAHLIAN MULTIMEDIA DI SMKN 4 BANJARBARU Ratna Dwi Milandari; Basori Abu Ghaza
EDUTIC Vol 5, No 2 (2019): MEI 2019
Publisher : Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (460.857 KB) | DOI: 10.21107/edutic.v5i2.4557

Abstract

Perilaku kewirausahaan merupakan salah satu aspek yang dapat mendukung kesiapan peserta didi SMK dalam menghadapi dunia kerja nantinya, terutama bagi mereka yang ingin berkutat dalam dunia wirausaha. Perilaku kewirausahaan sendiri dapat terbentuk dari faktor internal maupun eksternal. Salah satu faktor internal yang dapat membentuk perilaku kewirausahaan peserta didik yaitu melalui pembelajaran yang didapatkan di kelas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh hasil belajar dua mata pelajaran yaitu kewirausahaan dan desain multimedia interaktif terhadap perilaku kewirausahaan peserta didik kelas XI Multimedia di SMKN 4 Banjarbaru. Penelitian ini merupakan jenis penelitian ex post facto dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Data penelitian yang dikumpulkan adalah hasil belajar peserta didik yang berupa nilai rapor dan dengan menggunakan kuesioner. Hasil penelitian yang didapatkan adalah sebagai berikut. Pertama, terdapat pengaruh positif hasil belajar kewirausahaan terhadap perilaku kewirausahaan peserta didik sebesar 9,6% dengan sig 0,017 kurang dari 0,05. Kedua, terdapat pengaruh positif hasil belajar desain multimedia interaktif terhadap perilkau kewirausahaan peserta didik sebesar 8,0% dengan sig 0,030 kurang dari 0,05. Ketiga, terdapat pengaruh hasil belajar kewirausahaan dan desain multimedia interaktif secara bersamaan terhadap perilkau kewirausahaan peserta didik sebesar 13,6% dengan Fhitung = 4,414. lebih dari F0,05;2;56 = 3,16.
PEMANFAATAN FUZZY AHP UNTUK SISTEM REKOMENDASI PENEMPATAN SISWA KEJURUAN SIAP KERJA DI PERUSAHAAN frhendy aghata
EDUTIC Vol 5, No 2 (2019): MEI 2019
Publisher : Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (914.833 KB) | DOI: 10.21107/edutic.v5i2.4977

Abstract

Dalam meranking ataupun menyeleksi siswa yang akan dikirim di perusahaan mitra SMK, dibutuhkan penilaian – penilaian kriteria dan sub kriteria yang bersifat obyektif maupun subyektif., karena selama ini sistem rekomendasi hanya bersifat manual dan langsung penunjukan, untuk lowongan perusahaan mitra. Yang memiliki kelemahan yang banyak sekali. Mulai dari data penilaian  siswa yang banyak,  sehingga dibuatlah sebuah aplikasi rekomendasi yang membantu tim BKK  menyesuaikan penempatan  siswa  sesuai keterampilan di tiap perusahaan mitra. Dengan adanya sistem rekomendasi ini diharapkan agar lebih efektif dan terukur, dengan memanfaatkan metode Fuzzy AHP. Dengan memanfaatkan data hampir 500 data siswa dan diharapkan hasil yang didapatkan  siswa yang benar – benar berkualitas, untuk di ikutkan tes seleksi masuk di perusahaan mitra SMK, selanjutnya dilakukan proses perankingan di tiap perusahaan.  Sehingga nantinya di dapatkan siswa dengan ranking terbaik untuk di rekomendasikan BKK untuk siswa bekerja di perusahaan. Dengan hasil kualitas yang sesuai yang dibutuhkan oleh perusahaan mitra. Yang diharapkan mendapatkan akurasi sampai 75%.
Perbedaan Keaktifan dan Hasil Belajar Komputer dan Jaringan Dasar karena Penerapan Model Pembelajaran Problem Solving dibandingkan dengan Model Pembelajaran Discovery Learning pada Siswa Kelas X di SMK Islam 1 Blitar REDNA AMBAR SARI
EDUTIC Vol 5, No 2 (2019): MEI 2019
Publisher : Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (190.522 KB) | DOI: 10.21107/edutic.v5i2.4268

Abstract

Guru memiliki peranan penting dalam meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswa, sehingga untuk meningkatkannya dilakukan dengan cara memperbaiki model pembelajaran yang diterapkan. Terdapat beberapa permasalahan yang terjadi pada pembelajaran Komputer dan Jaringan Dasar antara lain: (1) penerapan model pembelajaran yang digunakan belum terlaksana dengan sebagaimana mestinya; (2) ketika proses pembelajaran berlangsung siswa kurang memperhatikan guru; (3) siswa sibuk sendiri yaitu bermain handphone, bergurau dan melakukan aktivitas lainnya; (4) siswa kurang aktif dalam bertanya dan mengemukakan pendapat; (5) hasil belajar peserta didik masih banyak yang di bawah KKM yaitu 75. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan tingkat keaktifan belajar siswa, rata-rata hasil belajar siswa ranah kognitif dan ranah psikomotor.Rancangan dalam penelitian menggunakan metode Quasy Experiment dengan desain penelitian Posttest Only Design yang melibatkan kelas Eksperimen dan kelas Kontrol. Subjek penelitian berjumlah 65 siswa yang terbagi dua kelas yaitu kelas X TKJ 1 sebagai kelas ekperimen dengan model Discovery Learning dan kelas X TKJ 3 kelas kontrol dengan model Problem Solving. Uji prasyarat menunjukkan data keaktifan dan hasil belajar terdistribusi normal dan homogen. Uji-t menunjukkan keaktifan belajar dan hasil belajar dari kedua kelas memiliki perbedaan.Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) rata-rata keaktifan belajar kelas ekperimen 69,88 dan kelas kontrol 67,50, (2) rata-rata hasil belajar ranah kognitif kelas eksperimen 84,39 dan kelas kontrol 78,22 serta rata-rata hasil belajar ranah psikomotor kelas eksperimen 81,09 dan kelas kontrol 76,34, (3) terdapat perbedaan yang signifikan tingkat keaktifan belajar kelas eksperimen dan kelas kontrol, (4) terdapat perbedaan yang signifikan hasil belajar siswa ranah kognitif kelas eksperimen dan kelas kontrol, (5) terdapat perbedaan yang signifikan hasil belajar siswa ranah psikomotor kelas eksperimen dan kelas kontrol.
INTEGRASI SISTEM INFORMASI PADA TINGKATAN SYSTEM SPECIFICATION INTEGRATION PADA KOPERASI KARYAWAN COCA-COLA SIER Muhammad Harist Murdani
EDUTIC Vol 5, No 2 (2019): MEI 2019
Publisher : Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (749.992 KB) | DOI: 10.21107/edutic.v5i2.4738

Abstract

Employee Cooperative Coca Cola SIER provides several service for its members. One of it is convenience in buying staple which can be paid using cash or credit, another one is the ease of applying for a loan with lower interest. The cooperative officers also need to write income statement and balance sheet report for all of its activities. Especially reports on salary cuts, store transaction paid by credits and loan payment by its member. All of this process is done individually thus the cooperative management wants to integrate all of them into several information systems with interconnected database. Our purpose in this research is to find the interconnected point, shared member’s data and automatic entry of daily journal of store transaction paid in credits, and implement it into the information system.
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN MAHASISWA BERPRESTASI MENGGUNAKAN METODE MOORA (STUDI KASUS FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS TRUNOJOYO MADURA Laili Cahyani; Muchamad Arif; Fitria Ningsih
EDUTIC Vol 5, No 2 (2019): MEI 2019
Publisher : Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1040.522 KB) | DOI: 10.21107/edutic.v5i2.5354

Abstract

Abstrak Pemilihan mahasiswa berprestasi merupakan seleksi yang dilakukan hampir di tiap Universitas, termasuk Universitas Trunojoyo Madura. Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Trunojoyo Madura mengadakan pemilihan mahasiswa berprestasi tingkat Fakultas untuk menjaring mahasiswa berprestasi yang nantinya akan dikirim ke tingkat Universitas. Oleh karena itu, dibuat Sistem pendukung keputusan pemilihan mahasiswa berprestasi menggunakan metode MOORA dengan studi kasus di Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Trunojoyo Madura. Pembuatan sistem ini dilakukan karena sebelumnya proses seleksi masih dilakukan secara manual yang memiliki resiko subjektifitas tinggi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Multi Objective Optimization on the Basis of Ratio Analysis (MOORA). Kriteria yang digunakan dalam penentuan mahasiswa berprestasi adalah IPK, Bahasa Asing, KTI, Prestasi, dan Kepribadian (atribut tambahan). Hasil yang diperoleh dari sistem berbeda dengan hasil yang diperoleh dari seleksi secara manual. 3 data alternatif teratas pada sistem sama dengan hasil seleksi secara manual, namun memiliki urutan yang berbeda.   Kata kunci: Sistem Pendukung Keputusan, Multi Objective Optimization on the Basis of Ratio Analysis (MOORA), Pilmapres. Abstract             The selection of outstanding students is a selection carried out in almost every University, including the University of Trunojoyo Madura. The University of Trunojoyo Madura Faculty of Education held a selection of outstanding students at the Faculty level to attract outstanding students who would later be sent to the University level. Therefore, a decision support system for the selection of high achieving students was made using the MOORA method with a case study at the Faculty of Education, University of Trunojoyo Madura. Making this system is done because previously the selection process was still done manually which has a high risk of subjectivity. The method used in this study is Multi Objective Optimization on the Base of Ratio Analysis (MOORA). The criteria used are GPA, Foreign Language, KTI, Achievement, and Personality (additional attributes). The results obtained from the system are different from the results obtained from the manual selection. The top 3 alternative data on the system are the same as the selection results manually, but have different sequences.  Keywords: Decision Support System, Multi Objective Optimization on the Basis of Ratio Analysis (MOORA), Pilmapres.
PENGARUH PENGGUNAAN VERSION CONTROL SYSTEM TERHADAP PROSES BELAJAR PEMROGRAMAN MAHASISWA Indra Azimi
EDUTIC Vol 5, No 2 (2019): MEI 2019
Publisher : Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (318.852 KB) | DOI: 10.21107/edutic.v5i2.5100

Abstract

Kondisi sumber daya manusia Indonesia di bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi, khususnya pengembangan perangkat lunak dan pemrograman cukup mengkhawatirkan. Salah satu penyebabnya adalah tidak seimbangnya permintaan dari industri dengan lulusan yang disediakan oleh perguruan tinggi. Oleh sebab itu, perguruan tinggi perlu meningkatkan proses belajar dengan menggunakan teknologi yang telah umum digunakan oleh industri, yaitu version control system (VCS). Berdasarkan penelitian yang dilakukan terhadap 89 mahasiswa Rekayasa Perangkat Lunak Aplikasi, Universitas Telkom, didapat hasil bahwa penggunaan VCS terbukti memberikan pengaruh yang positif terhadap proses belajar pemrograman mahasiswa dalam pengembangan sebuah perangkat lunak, diantaranya kemudahan berkolaborasi dalam tim, meningkatnya motivasi coding mahasiswa dan proses penilaian yang menjadi lebih transparan karena kontribusi yang terukur.
PENGEMBANGAN GAME EDUKASI MATEMATIKA (OPERASI BILANGAN PECAHAN) BERBASIS ANDROID UNTUK SEKOLAH DASAR Tarmidzi Ramadhan Amrulloh; Medika Risnasari; Puji Rahayu Ningsih
EDUTIC Vol 5, No 2 (2019): MEI 2019
Publisher : Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (592.822 KB) | DOI: 10.21107/edutic.v5i2.5355

Abstract

Abstrak Keinginan siswa sekolah dasar dalam belajar semakin rendah setiap harinya, dikarenakan siswa kurang paham atau sulit mengerti dalam pembelajaran tersebut. Untuk mendorong kembali semangat siswa maka diperlukan perubahan dalam gaya belajar yaitu memberikan sebuah pembelajaran baru yang menarik siswa untuk lebih semangat dalam belajar dengan menggunakan media game edukasi. Peneliti mengambil materi tentang operasi bilangan pecahan untuk kelas IV dan V. Peneliti menggunakan model ADDIE sebagai metode pengembangan. Setelah itu peneliti melakukan penelitian pada perorangan yaitu 3 siswa, dan mendapatkan persentase 95% (Sangat Baik) dengan begitu maka layak digunakan untuk tahap uji coba kelompok kecil. Tahap uji coba kelompok kecil tersebut terdapat 8 orang dan mendapatkan persentase  90,93% (Sangat Baik), maka produk tersebut sangat layak digunakan dan masuk untuk ketahap selanjutnya. Tahap selanjutnya adalah kelompok besar yang terdapat 20 orang dan mendapatkan persentase 90, 5% (Sangat Baik). maka game edukasi tersebut sangat layak dan bisa digunakan terus dalam proses pembelajaran matematika untuk sekolah dasar kelas IV dan V. Kata Kunci: ADDIE, Matematika, Operasi Bilangan Pecahan, Game Edukasi, Android..   Abstract                The desire of elementary school students in learning is lower every day, because students are less understanding or difficult to understand in the learning. To encourage students' enthusiasm, a change in learning style is needed, which giving students a new is learning with learning styles that attract students to be more enthusiastic in learning. The researcher took the material about fraction number operations for classes IV and V. Researchers use the ADDIE model as a research. After that researchers conducted research on individuals, namely 3 students, and get a percentage of 95% (Very Good) so it is feasible to use for the small group trial stage. test phase of the small group has 8 people and get a percentage of  90.93% (Very Good), then the product is very worthy of use and entry for the next stage. The next stage is a large group that has 20 people and gets a percentage of 90.5% (Very Good) so the educational game is very feasible and can be used continuously in the process of learning mathematics for elementary school class IV and V.  Keywords: ADDIE, Mathematics, Fraction Operations, Educational Games, Android.
ANALISA METODE AHP (ANALYTICAL HIERARCHY PROCESS) UNTUK PEMILIHAN MAHASISWA BERPRESTASI PADA KAMPUS STMIK MIC CIKARANG Bei Harira Irawan
EDUTIC Vol 5, No 2 (2019): MEI 2019
Publisher : Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (493.714 KB) | DOI: 10.21107/edutic.v5i2.5119

Abstract

Proses penentuan mahasiswa berprestasi di Kampus STMIK MIC Cikarang memerlukan proses panjang dan ditentukan hanya berdasarkan parameter IPK saja. Pada penelitian ini digunakan metode Analytical Hierarchy Process (AHP) untuk membantu memberikan keputusan alternatif mahasiswa berprestasi dengan kriteria IPK, keaktifan di organisasi, absensi kuliah, prestasi atau kemampuan yang diunggulkan dan pernah atau belum mendapatkan beasiswa. Mahasiswa yang diteliti terdiri dari 5 yang terdiri dari 2 orang aktifis BEM dan 3 orang bukan aktifis BEM pada Program Studi Teknik Informatika dan Sistem Informasi. Hasil yang didapat dari hasil kali eigen vector sub kriteria dengan eigen vector rasio konsistensi didapat bahwa peringkat tertinggi dicapai oleh mahasiswa dengan nilai absen kuliah paling baik yaitu (0,0962), lalu IPK (0,0954), kemampuan/prestasi yang diunggulkan (0,0923), keaktifan di organisasi (0,009), dan beasiswa (0,0072)

Page 1 of 1 | Total Record : 8