cover
Contact Name
Ikhsan Kamil
Contact Email
lppm@stiemb.ac.id
Phone
+6287824726400
Journal Mail Official
ikhsan.kamil@stiemb.ac.id
Editorial Address
Kota Bandung, Jawa Barat, Indonesia
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, dan Akuntansi)
ISSN : 25415255     EISSN : 26215306     DOI : https://doi.org/10.31955/mea.v6i2
Core Subject : Economy, Science,
Jurnal Manajemen, Ekonomi dan Akuntansi (MEA) Diterbitkan oleh Lembaga Penelitian & Pengabdian Masyarakat Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Muhammadiyah Bandung dimaksudkan sebagai media informasi dan forum pengkajian bidang ilmu Akuntansi, Manajemen, Bisnis dan Ekonomi. Jurnal ini berisikan tentang perkembangan teoritik, artikel ilmiah, dan hasil penelitian, yang akan diterbitkan berkala 3 kali dalam 1 tahun.
Articles 53 Documents
Search results for , issue "Vol 4 No 1 (2020): Edisi Januari - April 2020" : 53 Documents clear
PENGARUH KOMPENSASI DAN PENGAWASAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT. GLOBAL MEDIA Opan Arifudin; Rahman Tanjung; Juhadi Juhadi; Hendar Hendar
Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi) Vol 4 No 1 (2020): Edisi Januari - April 2020
Publisher : LPPM STIE Muhammadiah Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (221.083 KB) | DOI: 10.31955/mea.v4i1.538

Abstract

Kompensasi dan pengawasan Kinerja merupakan salah satu langkah dalam menghasilkan kinerja karyawan yang produktif. Hal ini dilakukan pada karyawan PT Global Media, sebagai upaya untuk menghasilkan kinerja karyawan yang produktif. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kompensasi dan pengawasan secara parsial terhadap kinerja karyawan PT Global Media. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitaatif dengan sumber data primer yang diolah dari hasil kuisioner dari 97 sampel dari 2.488 orang karyawan PT Global Media. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan bahwa Ho: Terdapat pengaruh yang signifikan upah terhadap produktivitas. Hipotesis tersebut tidak dapat ditolak, Dari hasil perhitungan uji secara parsial diperoleh nilai thitung 1.193 < ttabel 1.661 dan nilai Sig 0.236 > 0.05 ini berarti tidak ada pengaruh yang signifikan variabel kompensasi terhadap variabel produktivitas. H1 : Terdapat pengaruh yang signifikan pengawasan kerja terhadap kinerja. Hipotesis tersebut tidak dapat ditolak, karena dari hasil perhitungan uji secara parsial diperoleh nilai thitung 1.185 < ttabel 1.661 dan nilai Sig 0.239 > 0.05 ini berarti tidak ada pengaruh signifikan antara variabel pengawasan kerja terhadap variabel kinerja. H2: Terdapat pengaruh yang signifikan variabel kompensasi dan pengawasan kerja terhadap kinerja. Hipotesis tersebut tidak dapat diterima. Secara simultan kompensasi dan pengawasan kerja mempengaruhi variabel kinerja diperoleh nilai Fhitung 20.910 > Ftabel 3.09 dan nilai Sig 0,000 < 0.05.
PENGARUH PELATIHAN DAN PENGALAMAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN DI RUMAH SAKIT BERSALIN KOTA BANDUNG Hanafiah Hanafiah; Juhadi Juhadi
Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi) Vol 4 No 1 (2020): Edisi Januari - April 2020
Publisher : LPPM STIE Muhammadiah Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (423.6 KB) | DOI: 10.31955/mea.v4i1.539

Abstract

Setiap karyawan memiliki kemampuan dan pengalaman yang berbeda, tidak semua karyawan mampu menyesuaikan diri terhadap perubahan organisasi dan masih adanya karyawan yang belum mampu meninggalkan kebiasaan-kebiasaan buruk atau budaya-budaya tidak baik dalam melaksanakan tugasnya. Penelitian ini memiliki tujuan untuk melihat seberapa besar pengaruh Pelatihan dan pengalaman kerja terhadap Kinerja karyawan pada rumah sakit bersalin di Kota Bandung. Penelitian ini menggunakan metode penelitian berdasarkan statistik deskriptif dan inferensial Statistik. Objek penelitian ini dilakukan di Rumah Sakit Bersalin di Kota Bandung. Dari hasil analisis, hasil penelitian terkait pengaruh pelatihan dan pengalaman terhadap kinerja karyawanmenunjukan terdapat pengaruh yang signifikan antara variabel pelatihan dan pengalaman terhadap variabel kinerja karyawan Rumah Sakit Bersalin di Kota Bandung secara simultan, terdapat pengaruh signifikan antara variabel pelatihan terhadap variabel kinerja karyawan Rumah Sakit Bersalin di Kota Bandung secara parsial, dan terdapat pengaruh yang positif signifikan antara variabel pengalaman terhadap variabel kinerja karyawan Rumah Sakit Bersalin di Kota Bandung secara parsial.
PENGARUH PENGGUNAAN VALUE AT RISK NILAI TUKAR TERHADAP PERUBAHAN RASIO KECUKUPAN MODAL BANK Toto Sugihyanto; Yayan Sofyan
Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi) Vol 4 No 1 (2020): Edisi Januari - April 2020
Publisher : LPPM STIE Muhammadiah Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (252.832 KB) | DOI: 10.31955/mea.v4i1.540

Abstract

Risiko kegiatan usaha perbankan semakin kompleks sejalan dengan pesatnya perkembangan lingkungan eksternal dan internal. Untuk itu Bank dituntut agar menerapkan manajemen risiko. Salah satu alat ukur kekuatan suatu perbankan dalam menghadapi seluruh risiko adalah bagaimana bank tersebut memiliki kecukupan pemenuhan modal minimum (CAR). Bank Indonesia mewajiban Bank Umum untuk memperhitungkan Risiko Pasar (Market Risk) didasarkan pada metode standar (Standarized method) sebesar 8% dari posisi devisa netto (PDN) dan juga merekomendasikan untuk mengunakan metode internal (Value at Risk ). Dalam penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan Value At Risk terhadap perubahan rasio kecukupan modal Bank dengan menggunakan salah satu pendekatan risk metric JP.Morgan, yaitu model GARCH. Data yang digunakan adalah data primer pergerakan nilai mata uang di bursa efek selama 2 tahun dan data sekunder yang dikumpulkan selama 2 tahun terhadap 10 perbankan nasional. Studi ini menggunakan alat analisis uji beda dengan hasil studi menunjukkan bahwa : (1) terdapat perbedaan yang nyata antara capital charge internal model dengan capital charge standart model, (2) terdapat perbedaan yang nyata antara Capital Adeiquacy Ratio model standar dengan Capital Adequacy Ratio internal model, sedangkan (3) pengaruh perubahan Capital Charge internal model (Xi) terhadap perubahan Capital Adequacy Ratio internal model (Yi ) adalah tidak dapat dikonfirmasikan.
PERAN PENTING ANALISIS SWOT DALAM IMPLEMENTASI PERKAP NOMOR 6 TAHUN 2019 TENTANG PENYIDIKAN TINDAK PIDANA Nugraha Pranadita; Imas Rosidawati Wiradirja
Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi) Vol 4 No 1 (2020): Edisi Januari - April 2020
Publisher : LPPM STIE Muhammadiah Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (276.982 KB) | DOI: 10.31955/mea.v4i1.549

Abstract

ABSTRAK Tujuan penulisan karya tulis ilmiah ini adalah untuk mengembangkan hukum kepolisian di Indonesia. Hukum kepolisian adalah hukum-hukum yang digunakan oleh Kepolisian Negara Republik Indonesia dalam rangka menjalankan tugas dan fungsinya sebagaimana ditentukan oleh peraturan perundang-undangan. Hukum kepolisian tidak hanya terbatas kepada hukum pidana dan hukum acara pidana, tetapi meliputi juga hukum administrasi dan hukum-hukum lainnya. Hukum-hukum tersebut terkait satu dengan lainnya menjadi satu kesatuan hukum, yaitu; hukum kepolisian. Metode penelitian yang digunakan di dalam penelitian ini adalah yuridis normatif atau doktrinal dengan menggunakan data sekunder sebagai bahan hukum primernya. Analisis data dilakukan secara kualitatif. Pendekatan penelitian yang digunakan adalan pendekatan perundang-undangan dan pendekatan konsep secara bersama-sama. Pariabel utama penelitian ini adalah analisis SWOT dan Perkap Nomor 6 tahun 2019 Tentang Penyidikan Tindak Pidana. Identifikasi masalah penelitian ini adalah; bagaimana analisis SWOT dapat digunakan olen Penyidik kepolisian dalam rangka melaksanakan penyidikan tindak pidana sebagaimana yang terdapat pengaturannya din dalam Peraturan Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Perkap) Nomor 6 Tahun 2019 Tentang Penyidikan Tindak Pidana? Adapun hasil dari penelitian ini adalah; analisis SWOT dapat digunakan oleh Penyidik kepolisian untuk mengimplementasikan keadilan restoratif dalam proses penyidikan tindak pidana sebagaimana dimaksud oleh Perkap Nomor 6 Tahun 2019 Tentang Penyidikan Tindak Pidana.
PENGARUH PENILAIAN DIRI DAN EFIKASI DIRI TERHADAP KEPUASAN KERJA SERTA IMPLIKASINYA TERHADAP KINERJA GURU Rahman Tanjung; Opan Arifudin; Yayan Sofyan; Hendar Hendar
Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi) Vol 4 No 1 (2020): Edisi Januari - April 2020
Publisher : LPPM STIE Muhammadiah Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (306.069 KB) | DOI: 10.31955/mea.v4i1.554

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh harga diri dan efikasi diri terhadap kepuasan kerja serta implikasinya terhadap kinerja guru SMAN 4 Karawang, penelitian ini dilakukan dengan mengambil sampel SMAN 4 Karawang yang berjumlah 39 orang. Metode penelitian ini menggunakan pendeketan deskriptif yakni penelitian yang dilakukan untuk mengetahui nilai variabel mandiri, baik satu variabel atau lebih (independent) tanpa membuat perbandingan, atau menghubungkan dengan variabel yang lain. Analisis hasil penelitian ini menggunakan analisis jalur. Hasil penelitian menujukan bahwa variabel Harga diri secara langsung menentukan perubahan-perubahan variabel kepuasan kerja adalah 31,5%. Jika melalui variabel efikasi diri (pengaruhnya terhadap variabel kepuasan kerja adalah sebesar 13,5%. Jadi pengaruh total Harga diri terhadap kepuasan kerja adalah sebesar 45,1%. Variabel efikasi diri memiliki pengaruh secara langsung terhadap kepuasan kerja sebesar 16,9%. Untuk pengaruh tidak langsung, yakni yang melalui variabel harga diri pengaruhnya terhadap kepuasan kerja adalah sebesar 13,6%. Jadi pengaruh total variabel efikasi diri (terhadap kepuasan kerja adalah sebesar 30,5%. Pengaruh kepuasan kerja terhadap kinerja guru secara simultan adalah sebesar 80,3%, sedangkan sisanya sebesar 19,7% kinerja Guru (disebabkan oleh variabel-variabel lain diluar variabel independen tersebut yang tidak dilibatkan dalam penelitian ini, seperti variabel-variabel motivasional, Locus of Control, Kepemimpinan dan lain-lain.
KEPASTIAN HUKUM DALAM HUKUM INVESTASI DI INDONESIA MELALUI OMNIBUS LAW Hernawati RAS; Joko Trio Suroso
Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi) Vol 4 No 1 (2020): Edisi Januari - April 2020
Publisher : LPPM STIE Muhammadiah Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (300.311 KB) | DOI: 10.31955/mea.v4i1.557

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meneliti meneliti dan menganalisis Kepastian Hukum Penanaman Modal Asing di Indonesia dalam Perspektif Undang-undang Nomor 25 Tahun 2007 tentang penanaman modal; dan Bagaimana analisis terhadap Penataan Regulasi Investasi di Indonesia Melalui Omnibus Law. Metode penelitian yang digunakan adalah Yuridis Normatif yang didasarkan pada bahan hukum sekunder. Penelitian ini menggunakan pendekatan: statute approach,dan conceptual approach. Tehnik penelusuran bahan hukum menggunakan tehnik studi dokumen (library Research), serta analisis kajian menggunakan analisis kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan Pemerintah memiliki peran strategis untuk mendorong penanaman modal khususnya Penanaman Modal Asing. Penanaman modal asing diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi Indonesia, diantaranya dapat mendorong kegiatan perekonomian, adanya transfer teknologi, menciptakan lapangan kerja, dan memberikan manfaat lainnya yang berakhir pada terciptanya kesejahteraan rakyat. Dalam mencapai hal tersebut kepastian hukum telah menjadi masalah tersendiri, sebagai penghambat masuknya penanam modal asing ke dalam negeri. Ketidakjelasan pengaturan mengenai penanaman modal asing, menimbulkan tumpang tindih antara peraturan pemerintah pusat dan pemerintah daerah, serta menimbulkan kesulitan dalam birokrasi perizinan yang merupakan masalah yang sering ditemukan dalam kegiatan penanaman modal di Indonesia. Terkait hal tersebut Pemerintah berencana menerbitkan Omnibus Law untuk mengatasi Permasalahan Kepastian Hukum Investasi. Omnibus Law bagaimanapun memberikan kepastian hukum dari perspektif pengaturan, namun belum tentu memberikan kepastian hukum dari perspektif penegakan hukum.
KREDIT MACET DALAM PERSPEKTIF KEJAHATAN PERBANKAN Juli Asril
Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi) Vol 4 No 1 (2020): Edisi Januari - April 2020
Publisher : LPPM STIE Muhammadiah Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (236.582 KB) | DOI: 10.31955/mea.v4i1.820

Abstract

Kredit dalam kegiatan perbankan merupakan salah satu usaha yang utama, karena pendapatan terbesar dari usaha bank berasal dari pendapatan kegiatan usaha kredit, yaitu berupa bunga dan provisi. Ruang lingkup dari kredit sebagai kegiatan perbankan, tidaklah semata-mata berupa kegiatan peminjaman kepada nasabah saja, melainkan sangatlah komplek karena menyangkut unsur-unsur yang cukup banyak didalamnya meliputi : Sumber-sumber dana kredit, Alokasi dana, Organisasi dan menajemen perkreditan, Kebijakan perkreditan, Dokumentasi dan administrasi kredit, Pengawasan kredit serta penyelesaian kredit bermasalah, Mengingat begitu luasnya ruang lingkup dan unsur-unsur yang melingkupi kegiatan perkreditan ini, maka penanganannya pun harus dilakukan secara sangat hati-hati dengan di dukung profesionalisme serta integritas moral yang harus melekat pada sumber daya manusia dan pejabat perkreditan.
BEBERAPA PERMASALAHAN DALAM SYNDICATED LOAN AGREEMENT DAN SECURITY SHARING AGREEMENT Juli Asril
Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi) Vol 4 No 1 (2020): Edisi Januari - April 2020
Publisher : LPPM STIE Muhammadiah Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (305.938 KB) | DOI: 10.31955/mea.v4i1.825

Abstract

Terkait lembaga kredit ini, ada satu varian dari lembaga tersebut yaitu apa yang dinamakan kredit sindikasi. Permasalahan kredit sindikasi pada prinsipnya sama dengan permasalahan lembaga kredit pada umumnya, hanya saja variable kredit sindikasi lebih komprehensif dan kompleks dibandingkan dengan kredit pada umumnya. Dari kekomplekan variabel kredit sindikasi tersebut, kiranya akan muncul masalah-masalah krusial dikemudian hari jika hal itu tidak di-cover dengan lembaga hukum yang tangguh. Setidak-tidaknya ada tiga alasan yang bisa digunakan sebagai justifikasi dari proporsi yang terakhir. Pertama, kredit sindikasi akan melibatkan jumlah kredit dalam skala yang tidak sedikit.Kedua, kredit sindikasi sering dipakai dalam pola hubungan long-term. Ketiga, akan menyangkut subyek hukum yang tidak sedikit yang terlibat didalamnya.
THE RELATIONSHIP MARKETING PERSPECTIVE : COMPETITIVE MARKETING STRATEGY IMPLEMENTATION IN IMPROVING COMPANY PERFORMANCE Neneng Nurbaeti Amien
Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi) Vol 4 No 1 (2020): Edisi Januari - April 2020
Publisher : LPPM STIE Muhammadiah Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (74.806 KB) | DOI: 10.31955/mea.v4i1.885

Abstract

In this era of globalization, competition in the marketing sector is getting tighter and tighter. This requires knowledge of competitive marketing strategies so that an organization or company can continue to grow and improve its business performance for the long term. Relationship Marketing is one of the main functions in achieving marketing objectives tersebut. Hubungan company can create value for customers and profits for the company by way of conducting a series of relational exchange with a view of history and the future. This study uses a qualitative approach using literature study methods by collecting materials in accordance with the object of research.
PEMBANGUNAN BERKELANJUTAN DENGAN DIMENSI EKONOMI, EKOLOGI, DAN SOSIAL DI INDONESIA Erna Emawati Chotim
Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi) Vol 4 No 1 (2020): Edisi Januari - April 2020
Publisher : LPPM STIE Muhammadiah Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (74.761 KB) | DOI: 10.31955/mea.v4i1.958

Abstract

Pemahaman tentang pembangunan berkelanjutan, yang berusaha mengungkapkan bahwa lingkungan dan ekonomi adalah dua elemen penting yang tidak saling bertentangan dalam diskusi perjuangan dengan permasalahan lingkungan yang muncul sebagai akibat dari interaksi masyarakat dengan lingkungan. telah menjadi bidang studi penting dari banyak disiplin ilmu sejak 1980-an. Dengan adanya definisi konsep di tingkat kelembagaan oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa, terlihat bahwa pembahasan tentang keberlanjutan semakin meningkat. Jika definisi yang dibuat oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa dikaji, maka dapat dikatakan bahwa pembangunan berkelanjutan mempunyai tiga dimensi dasar: ekonomi, ekologi dan sosial. Tujuan dari studi ini adalah untuk mengkaji dimensi ekonomi, ekologi dan sosial dari pembangunan berkelanjutan dan untuk mengungkapkan arti dari setiap dimensi tersebut. Dalam studi tersebut, pertama-tama, pembangunan berkelanjutan telah dikaji secara rinci dalam poros proses sejarah dan definisi PBB. Kemudian, konsep pembangunan berkelanjutan dengan dimensi ekonomi, ekologi dan sosialnya dibahas dan apa arti masing-masing dimensi tersebut disebutkan.