cover
Contact Name
Swasti Maharani
Contact Email
conferences.id@gmail.com
Phone
+6285850872042
Journal Mail Official
adminpub@mykreatif.com
Editorial Address
Perumahan Griya Salaam A7, Rukun Tetangga 002, Rukun Warga 018, Desa Guwokajen, Kecamatan Sawit, Kabupaten Boyolali 57374
Location
Kab. boyolali,
Jawa tengah
INDONESIA
Educatif: Journal of Education Research
ISSN : 26863669     EISSN : 26862077     DOI : https://doi.org/10.36654/educatif.v5i2.280
Core Subject : Education, Social,
The aim of this journal publication is to disseminate the conceptual thoughts or ideas and research results that have been achieved in the area of education. Educatif particularly focuses on the main problems in the development of the sciences of education areas as follows: 1. Teaching and Learning 2. Curriculum Development 3. Learning Innovation and technology 4. The evaluation process in teaching
Articles 55 Documents
Search results for , issue "Vol 4 No 3 (2022): July" : 55 Documents clear
Peningkatan Hasil Belajar IPA Materi Gaya Magnet melalui Metode Eksperimen pada Siswa Kelas IV SD Negeri 2 Kajen Muhammad Fajar Kurniawan; Yulia Maftuhah Hidayati; Siti Samsiyah
Educatif Journal of Education Research Vol 4 No 3 (2022): July
Publisher : Kreasi Teknologi Informasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (319.824 KB) | DOI: 10.36654/educatif.v4i3.205

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatkan hasil belajar IPA materi gaya magnet melalui metode eksperimen pada siswa kelas IV SD Negeri 2 Kajen. Penelitian difokuskan pada penerapan metode eksperimen dalam peningkatan hasil belajar materi gaya magnet dengan melakukan dua siklus tindakan. Data diperoleh dengan teknik pengamatan, wawancara, dan dokumentasi. Data dianalisis secara kualitatif dan kuantitatif. Kriteria keberhasilan penelitian ini dilihat dari adanya perubahan-perubahan kearah perbaikan, baik yang terkait dengan guru maupun peserta didik. Keberhasilan ini dilihat dari dua kriteria keberhasilan yaitu proses dan produk. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa metode eksperimen dapat meningkatkan hasil belajar IPA materi gaya magnet. Nilai rata-rata hasil belajar dari siklus I ke siklus II mengalami peningkatan yaitu dari 9 siswa (64,29%) yang mendapat nilai tuntas menjadi 14 (100%) meningkat 5 siswa (35,71%). Nilai rata-rata dari 75,00 menjadi 82,25 meningkat sebesar 7,25.
Upaya Peningkatan Keterampilan Menulis Dongeng melalui Penggunaan Media Big Book pada Peserta Didik Kelas II MIN 4 Sragen Fajria Rizka Kiswari; Ika Candra Sayekti; Siti Khanifah
Educatif Journal of Education Research Vol 4 No 3 (2022): July
Publisher : Kreasi Teknologi Informasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (336.762 KB) | DOI: 10.36654/educatif.v4i3.206

Abstract

Salah satu masalah dalam pembelajaran Bahasa Indonesia pada peserta didik kelas II adalah kesulitan peserta didik dalam menulis dongeng yang baik dan benar. Berdasarkan permasalahan tersebut, peneliti melakukan penelitian yang bertujuan untuk mengetahui peningkatan keterampilan menulis dongeng menggunakan big book di kelas II MIN 4 Sragen. Penelitian difokuskan pada penerapan media big book dalam peningkatan hasil belajar menulis dongeng dengan melakukan dua siklus tindakan. Data diperoleh dengan teknik pengamatan, wawancara, dan dokumentasi. Data dianalisis secara kualitatif dan kuantitatif. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan dengan desain penelitian tindakan kelas (PTK) yang terdiri dari empat langkah yaitu, perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Kriteria keberhasilan penelitian ini dilihat dari adanya perubahan- perubahan terkait keterampilan menulis dongeng peserta didik. Keberhasilan ini dilihat dari dua kriteria keberhasilan yaitu keberhasilan proses dan keberhasilan produk. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa media big book dapat meningkatkan keterampilan peserta didik dalam menulis dongeng. Nilai rata-rata keterampilan menulis dongeng sebelum diberi tindakan yaitu 64,7 sedangkan pada siklus I diperoleh rata-rata nilai sebesar 74,4, dan pada siklus II rata-rata nilai yang diperoleh yaitu sebesar 85,6.
Penerapan Aplikasi Liveworksheet Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Kelas V Sekolah Dasar Eni Nurul Khomariyah; Ika Candra Sayekti; Siti Khanifah
Educatif Journal of Education Research Vol 4 No 3 (2022): July
Publisher : Kreasi Teknologi Informasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (342.27 KB) | DOI: 10.36654/educatif.v4i3.209

Abstract

Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui peningkatan minat belajar menggunakan aplikasi liveworksheet pada siswa kelas V sekolah dasar. Metode penelitian yang digunakan yaitu penelitian tindakan kelas (PTK) dengan jumlah sampel 22. Metode pengumpulan data menggunakan tes dengan hasil bahwa hasil belajar dari prasiklus dengan nilai rata-rata kelas 61,4, siklus I dengan nilai rata-rata kelas 73,6, dan siklus II dengan nilai rata-rata kelas 82,72 mengalami peningkatan. Dapat disimpulkan bahwa penerapan media pembelajaran berupa media aplikasi liveworksheet dapat mengingkatkan minat belajar peserta didik kelas VI SD Negeri Kudu 01 pada proses kegiatan pembelajaran tematik.
Upaya Meningkatkan Preatasi Belajar IPA Melalui Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) Berbantuan Media Gambar Kelas IV Sekolah Dasar Tantri Fitrianingtyas; Yulia Maftuhah Hudayati; Rini Untari
Educatif Journal of Education Research Vol 4 No 3 (2022): July
Publisher : Kreasi Teknologi Informasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (310.119 KB) | DOI: 10.36654/educatif.v4i3.210

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan penerapan model pembelajaran Problem Based Learning dalam meningkatkan prestasi belajar peserta didik. Penelitian ini dilaksanakan di SD Gonilan 1 Kecamatan Kartasura Kabupaten Sukoharjo dan dilatar belakangi rendahnya prestasi belajar peserta didik yang kurang dari KKM. Hal ini dilatarbelakangi karena adanya kesulitan yang dialami peserta didik kelas 4 SD Gonilan 1 dalam pembelajaran tematik mata pelajaran IPA. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas yang dilakukan melalui dua siklus. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas 4 SD Gonilan 1 Kecamatan Kartasura Tahun Pelajaran 2022/2023 dengan jumlah 10 peserta didik. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dokumentasi, dan penilaian tes tertulis. Dibuktikan dengan prosentase belajar peserta didik di kelas sebelumnya sebesar 60%. Penyebabnya adalah mereka merasa bosan dengan proses belajar yang monoton dan tidak menggunakan model pembelajaran yang bervariasi. Solusi dari permasalahan ini adalah peneliti menawarkan menggunakan model pembelajaran Problem Based Learning untuk diterapkan kepada peserta didik. Presentase prestasi belajar siswa pada siklus 1 yaitu sebesar 70% kemudian meningkat pada siklus II yaitu sebesar 80%. Hal ini berarti terjadi peningkatan sebesar 10%. Dengan demikian penggunaan model pembelajaran Problem Based Learnig dalam mata pelajaran IPA dapat meningkatkan prestasi belajar siswa kelas IV SD 1 Gonilan Kartasura.
Penerapan Model Problem-Based Learning Berbasis Liveworksheet Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik Sekolah Dasar Purnomo; Yulia Maftuhah Hidayati; Siti Samsiyah
Educatif Journal of Education Research Vol 4 No 3 (2022): July
Publisher : Kreasi Teknologi Informasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (368.24 KB) | DOI: 10.36654/educatif.v4i3.211

Abstract

Latar belakang dalam penelitian ini dikarenakan dalam pembelajaran guru lebih dominan menjelaskan dengan metode konvensional. Selain itu dalam penggunaan metode TPACK dan ICT yang belum maksimal sehingga dalam kegiatan pembelajaran masih belum adanya pengunaan media berbasis ICT di sekolah. Penelitian ini bertujuan meningkatkan hasil belajar aspek kognitif pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) peserta didik kelas V dengan menggunakan model pembelajaran Problem-Based Learning (PBL) berbasis liveworksheet. Teknik analisis data dalam penelitian ini yaitu data kuantitatif dianalisa dengan teknik analisa deskriptif . Penelitian dilakukan pada peserta didik kelas V di SDN 1 Tarubatang dengan jumlah peserta didik sebanyak 17. Pada pra siklus diketahui presentase ketuntasan peserta didik sebesar 41,00% dengan nilai rata-rata sejumlah 62,94. Selanjutnya pada siklus 1 meningkat dengan presentase ketuntasan peserta didik sebesar 56,25% dengan nilai rata-rata sejumlah 70,00. Kemudian pada siklus 2 meningkat dengan presentase ketuntasan peserta didik sebesar 82.35% dengan nilai rata-rata sejumlah 81,18.
Peningkatan Hasil Belajar Siswa Pada Materi Sumber Daya Energi Melalui Media Ular Tangga Siswa Kelas IVb di SD Negeri Nglorog 1 Bad’ul Muamalah; Muhroji; Wahyu ratnawati
Educatif Journal of Education Research Vol 4 No 3 (2022): July
Publisher : Kreasi Teknologi Informasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (286.359 KB) | DOI: 10.36654/educatif.v4i3.212

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar IPA melalui media ular tangga pada peserta didik Kelas 4B SD Negeri Nglorog 01 sragen. Dalam penelitian ini menggunakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan subjek penelitian peserta didik kelas 4B SD Negeri Nglorog 01 dengan rincian 9 peserta didik laki-laki dan 8 peserta didik perempuan. Informan penelitian ini adalah walikelas IV B. menggunakan pengumpulan data tes dan observasi. Penelitian ini terdiri dari dua tahap. Setiap tahap memiliki 4 langkah, yaitu perencanaan, observasi, Tindakan dan refleksi. Teknik analisis data yang digunakan berupa deskriptif kuantitatif dan deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan persentase ketuntasan hasil belajar pada prasiklus sebanyak 7 peserta didik tuntas (41%) meningkat menjadi 12 peserta didik tuntas (70%) pada siklus I dan meningkat menjadi 14 peserta didik tuntas (82%) pada siklus II. Dari data tersebut dapat disimpulkan melalui penerapan media ular tangga dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas 4B SD Negeri Nglorog 01 Sragen
Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Menggunakan Media Ular Tangga Materi Jenis Sudut Kelas 3 SDN 3 Temboro Dina Lestari; Ika Candra Sayekti; Siti Khanifah
Educatif Journal of Education Research Vol 4 No 3 (2022): July
Publisher : Kreasi Teknologi Informasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (310.186 KB) | DOI: 10.36654/educatif.v4i3.213

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar materi jenis sudut dengan menggunakan media pembelajaran ular tangga peserta didik kelas III di SD Negeri 3 Temboro Tahun Ajaran 2021/2022. Teknik pengumpulan data yang digunakan observasi, wawancara, tes dan dokumentasi. Berdasarkan hasil dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa peningkatan hasil belajar peserta didik menggunakan media pembelajaran ular tangga mengalami peningkatan. Peningkatan tersebut dibuktikan dengan adanya peningkatan nilai rata-rata kelas setiap siklusnya. Nilai rata-rata kelas sebelum tindakan sebesar 63%. Dari 10 peserta didik sebanyak 4 anak mencapai kriteria ketuntasan minimal (KKM) dan sebanyak 6 anak belum mencapai kriteria ketuntasan minimal (KKM). Pada siklus I nilai rata-rata kelas sebesar 71% dan meningkat pada siklus II yaitu 86%. Pada siklus I sebanyak 8 siswa memenuhi kriteria ketuntasan minimal (KKM) dan 2 siswa belum memenuhi kriteria ketuntasan minimal (KKM). Sedangkan pada siklus 2 terjadi peningkatan ketuntasan belajar, sebanyak 10 siswa memenuhi kriteria ketuntasan minimal (KKM).
Penggunaan Media Powerpoint Interaktif Untuk Meningkatkan Keaktifan dan Hasil Belajar IPA Kelas V Yoga Ageng Kusuma; Muhroji Muhroji; Wahyu Ratnawati
Educatif Journal of Education Research Vol 4 No 3 (2022): July
Publisher : Kreasi Teknologi Informasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (323.028 KB) | DOI: 10.36654/educatif.v4i3.214

Abstract

Penggunaan media pembelajaran dalam pembelajaran ipa masih dirasa kurang yang berakibat siswa cenderung pasif dan kurang antusias dalam kegiatan pembelajaran. Hal ini dibuktikan dengan rendahnya keaktifan dan hasil belajar siswa dalam pelajaran ipa kelas V. penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswa pada pelajaran ipa dengan menggunakan media powerpoint interaktif yang dilaksanakan di kelas V dengan jumlah siswa 22 menggunakan metode penelitian tindakan kelas sebanyak dua siklus, dimana pada setiap siklus terdapat satu kali pertemuan. Indikator yang hendak dicapai dalam meningkatkan keaktifan adalah 1) memperhatikan penjelasan guru, 2) aktif bertanya, 3) aktif menjawab, 4) aktif dalam menggunakan media, 5) melaksanakan tugas. Pada siklus 1 memperoleh hasil keaktifan sebesar 72,95% dan hasil belajar sebesar 54,55% kemudian pada siklus 2 keaktifan meningkat menjadi 80% dan hasil belajar meningkat menjadi 90,9%. Hasil ini menunjukan bahwa penggunaan media powerpoint interaktif dapat meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswa pada mata pelajaran ipa kelas V.
Upaya Meningkatkan Minat dan Kemampuan Membaca Peserta Didik Kelas 1 B Menggunakan Media Kartu Kata Di SD N Nglorog 1 Sragen Yusdhiyanto Nugroho Saputro; Muhroji; Wahyu Ratnawati
Educatif Journal of Education Research Vol 4 No 3 (2022): July
Publisher : Kreasi Teknologi Informasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (358.565 KB) | DOI: 10.36654/educatif.v4i3.215

Abstract

Rendahnya minat dan kemampuan membaca peserta didik di SD Negeri Nglorog 1. Beberapa hal yang menyebabkan kurangnya minat peserta didik membaca adalah metode yang digunakan pada saat pembelajaran masih berpusat pada guru, sehingga anak cenderung pasif, karena anak hanya focus mendengarkan ceramah dari guru, selain itu juga media pembelajaran yang disediakan oleh guru kurang menarik untuk peserta didik, sehingga anak merasa bosan dan tidak tercipta suasana belajar yang aktif antar guru dan murid. Penelitian ini menggunakan jenis Penelitian Tindakan Kelas (Classroom Action Research). Tekhnik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi, dokumentasi serta tes kemampuan membaca peserta didik. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan minat dan kemampuan membaca peserta didik di SD Negeri Nglorog 1 yang berjumlah 15 orang yang terdiri dari 10 anak laki-laki dan 5 anak perempuan. Penelitian yang dilakukan terdiri atas dua siklus, di mana pelaksanaan siklus pertama akan diamati bagaimana perubahan yang terjadi, jika di dalam siklus pertama masalah belum terpecahkan dan belum mencapai kriteria ketuntasan minimal maka penelitian dilanjutkan kepada siklus kedua. Hasil penelitian yang dilakukan sejak sebelum Tindakan sampai siklus 2 menunjukkan terdapat peningkatan minat dan kemampuan membaca peserta didik di SD Negeri Nglorog 1 yang cukup signifikan. Hal ini dibuktikan dengan meningkatnya prosentase minat dan kemampuan membaca peserta didik yang sebelumnya 50 % telah meningkat menjadi 79 %, artinya peningkatan ini sudah memenuhi hasil KKM yang diharapkan oleh peneliti dan guru. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa media kartu kata dapat meningkatkan minat dan kemampuan membaca peserta didik di SD Negeri Nglorog 1.
Peningkatan Minat Belajar Bahasa Indonesia Melalui Model Pembelajaran Project Based Learning Pada Siswa Kelas III Sekolah Dasar Mita Yuliana; Jamaluddin Ahmad; Yulia Maftuhah Hidayati
Educatif Journal of Education Research Vol 4 No 3 (2022): July
Publisher : Kreasi Teknologi Informasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (383.357 KB) | DOI: 10.36654/educatif.v4i3.216

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan minat belajar Bahasa Indonesia siswa kelas III SD Negeri Singopuran 03 Kecamatan Kartasura Kabupaten Sukoharjo Tahun Ajaran 2021/ 2022 melalui penerapan model pembelajaran project based learning. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas yang dilakukan melalui dua siklus dengan masing-masing 2 kali pertemuan. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas III SD Negeri Singopuran 03. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini adalah terjadi peningkatan minat dan hasil belajar Bahasa Indonesia siswa kelas III SD Negeri Singopuran 03. Persentase minat belajar siswa pada pra siklus yaitu sebesar 13,54 %, siklus 1 sebesar 74,25 % kemudian meningkat pada siklus II yaitu sebesar 88,78 %. Hal ini berarti terjadi peningkatan sebesar 14,53%. Dengan demikian penggunaan model pembelajaran project based learning dalam mata pelajaran Bahasa Indonesia dapat meningkatkan minat belajar siswa kelas III SD Singopuran 03