cover
Contact Name
Reza Akbar
Contact Email
rezaakbaraplus@gmail.com
Phone
+6281254504942
Journal Mail Official
glorespublication@gmail.com
Editorial Address
Jalan Tabrani Desa Saing Rambi Komplek Adenia 4A, Sambas Kalimantan Barat, Indonesia, Kode Pos 79460. Email: glorespublication@gmail.com / admin@glorespublication.org WA: +62-812-5450-4942 (Reza Akbar)
Location
Kab. sambas,
Kalimantan barat
INDONESIA
Al-fiqh
ISSN : -     EISSN : 29866014     DOI : https://doi.org/10.59996
Core Subject : Religion,
This journal is a scientific journal that focuses on publications in the fields of Islamic studies such as Islamic law, sharia economics, Islamic education, sharia accounting, Islamic astronomy, Islamic history and culture, dakwah science, the science of interpretation and hadith, Islamic Philosophy, and other Islamic studies.
Articles 26 Documents
Memahami Makna Pendidikan dalam Alquran: Terminologi, Tujuan dan Nilai-Nilai Karakter Deti Kurnia; Misbahhudin Misbahhudin; Santi Setiawati
Al-fiqh Vol. 1 No. 2 (2023): AL-FIQH: Journal of Islamic Studies
Publisher : CV Global Research Publication

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59996/al-fiqh.v1i2.211

Abstract

Pendidikan adalah salah satu aspek penting dalam kehidupan manusia yang menjadi fokus dalam Al- Quran. Al-Qur’an memberikan pandangan yang sangat luas tentang pendidikan dan memberikan pedoman untuk mencapai tujuan pendidikan yang sesuai dengan ajaran Islam. Dalam Al-Qur’an, pendidikan dimulai dari pendidikan anak-anak. Orang tua memiliki tanggung jawab besar untuk memberikan pendidikan awal kepada anak- anak mereka. Al-Qur’an juga menekankan pentingnya pendidikan formal dan informal. Selain itu, Al-Qur’an juga menekankan pentingnya pendidikan dalam memperoleh pengetahuan dan ketrampilan yang bermanfaat bagi kehidupan. Al-Qur’an juga menekankan pentingnya pendidikan dalam membangun karakter baik dan memperkuat moralitas. Pendidikan dalam Al-Qur’an harus mengajarkan nilai-nilai yang membantu dalam pengembangan diri, seperti kejujuran, integritas, tanggung jawab, dan empati. Dalam perspektif Al-Qur’an, pendidikan bukan hanya tentang memperoleh pengetahuan dan ketrampilan, tetapi juga tentang memperoleh pengalaman spiritual dan memperdalam hubungan dengan Allah SWT. Pendidikan dalam Al-Qur’an harus membantu individu untuk menjadi lebih bijaksana, lebih bertanggung jawab, dan lebih berakhlak mulia. Dalam kesimpulannya, Al-Qur’an memberikan pandangan yang sangat luas tentang pendidikan dan memberikan pedoman yang jelas untuk membantu individu mencapai tujuan pendidikan yang sesuai dengan ajaran Islam. Pendidikan dalam perspektif Al-Qur’an harus mencakup pendidikan awal, pendidikan formal dan informal, pengembangan karakter, dan pengalaman spiritual. Dengan mengikuti pedoman ini, individu dapat mencapai keberhasilan dalam hidup mereka baik di dunia maupun di akhirat.
Penerapan Fungsi Controlling Perspektif Islam Ai Robihatil Millah; Ajeng Tanjiah Setia Mukti; Tatin Suhertin; Uswatun Hasanah; Yayat Hidayat
Al-fiqh Vol. 1 No. 2 (2023): AL-FIQH: Journal of Islamic Studies
Publisher : CV Global Research Publication

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59996/al-fiqh.v1i2.231

Abstract

Pengawasan sering kali digunakan oleh organisasi sebagai bahan dalam melihat kinerja dan digunakan oleh seorang pemimpin perusahaan atau lembaga untuk mencari kesalahan. Pengawasan jika kita pahami lebih dalam lagi, fungsinya adalah sebagai bentuk kekuatan untuk melakukan perbaikan dalam mencapai hasil yang diinginkan dalam sebuah organisasi. Setiap organisasi pasti memiliki SOP masing-masing. Dalam hal ini, penulis menawarkan sebuah konsep yang menarik terkait fungsi manajemen controlling dalam Al Quran dan Hadist positif, dalam fungsi manajemen controlling disebutkan tiga hal penting yang perlu digarisbawahi yaitu, sebagai bahan pengawasan, sebagai bahan peringatan, dan sebagai bahan evaluasi. Ketiga hal tersebut digunakan sebagai bahan evaluasi komparatif dengan ayat-ayat Al Quran dan hadist sehingga keluarlah hasil seperti yang telah dijelaskan pada hasil pembahasan.
Pemurnian dan Pembaharuan Islam dalam Pendidikan Agama Islam di Indonesia Faatikhah Arrum Nur Hidayah; Fadhilah Umi Sholihah; Febryan Ichlasul Imam; Hesti Dwi Yuliyanti; Wahyono; Dewi Fatimah Putri Arum Sari
Al-fiqh Vol. 1 No. 3 (2023): AL-FIQH: Journal of Islamic Studies
Publisher : CV Global Research Publication

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59996/al-fiqh.v1i3.281

Abstract

Tulisan ini mengkaji tentang ruang lingkup pemurnian dan pembaharuan dalam pendidikan agama islam di Indonesia. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode kualitatif dengan studi pustaka atau library research. Penulis berusaha mengumpulkan referensi baik dari buku, karya ilmiah, jurnal dan literatur lainnya yang berkaitan dengan masalah yang dibahas. Analisa data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptiff yang bertitik pada pembelajaran umum tentang pemurnian dan pembaharuan pendidikan agama islam di Indonesia, kemudian mengambil kesimpulan bersifat khusus setelah mengkaji sejarah sudut pandang KH. Ahmad Dahlan tentang pemurnian dan pembaharuan dalam pendidikan islam di Indonesia. Hasil penelitian, menunjukan bahwa gerakan pemurnian Islam mencakup sendi akidah, fikih dan akhlak secara integral, komprehensif dan holistik. Guna menghidupkan kembali ilmu dan amal yang telah diterangkan dari Al-Qur’an dan Hadits oleh K.H. Ahmad Dahlan mengusahakan pembaharuan terutama dalam pemurnian agama Islam dan sistem pendidikan menekankan bahwa pendidikan Islam merupakan suatu wadah untuk menuju kepada kesempurnaan budi, yaitu mengerti baik - buruk, benar atau salah, kebahagiaan atau penderitaan, yang mana pemurnian dan pembaruan Islam menciptakan suatu sintesis pemikiran yang kompleks.
Book Review: Politik Islam Hindia Belanda Reza Akbar; Risdiani
Al-fiqh Vol. 1 No. 3 (2023): AL-FIQH: Journal of Islamic Studies
Publisher : CV Global Research Publication

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59996/al-fiqh.v1i3.283

Abstract

Buku berjudul “Politik Islam Hindia Belanda” karya Husnul Aqib Suminto ini merupakan karya yang secara komprehensif menggambarkan politik Hindia Belanda terhadap umat Islam abad 19 dan 20. Review dilakukan dengan cara menyajikan ringkasan isi buku, menilai isi buku, dan mengupas metode yang digunakan. Kelebihan buku ini antara ringan dibaca oleh semua kalangan, ditulis dari sumber data yang valid, dan memberikan batasan kajian yang jelas. Adapun kekurangannya ialah belum menggambarkan state of the art secara sistematis.
Hakikat Manusia dalam Konteks Ilmu Pendidikan Islam Annisa Nurrahmayanti; Diah Nurlatipah; Irwan
Al-fiqh Vol. 1 No. 3 (2023): AL-FIQH: Journal of Islamic Studies
Publisher : CV Global Research Publication

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59996/al-fiqh.v1i3.291

Abstract

Karena masih banyak permasalahan yang belum terselesaikan, penelitian tentang potensi terbesar umat manusia kemungkinan besar tidak akan pernah terselesaikan. Jika seseorang tidak dapat memahami sifat manusia pada akhirnya akan muncul fenomena-fenomena tak kasat mata. Tujuan kajian ini adalah untuk mengedukasi pembaca tentang hakikat manusia, termasuk prinsip-prinsip dasar hakikat manusia dan penerapannya dalam konteks Pendidikan Islam. Jenis penelitian yang digunakan ini menggunakan metodologi kualitatif. Analisis data menggunakan analisis deskriptif analitis merupakan salah satu metode dokumentasi. Berdasarkan pada fakta yang telah diverifikasi, dapat disimpulkan bahwa dalam pandangan Islam, manusia terbagi menjadi dua unsur: jasmani dan golongan rohani. Masing-masing mempunyai hubungan satu sama lain yang saling menguntungkan, dan kemudian Allah menciptakan potensi bagi keduanya. Alquran menjelaskan dengan istilah-istilah al-basyar, al-insan, dan al-nas.  Manusia terdiri dari perpaduan ruh dan jasad, serta keberadaannya. Setiap manusia adalah unik karena mereka semua dipengaruhi oleh potensi yang berbeda- beda. Manusia membutuhkan manusia lain sebagai anggota masyarakat. Pendidikan Islam harus mengembangkan konsep qalbiyah dan aqlyiah. Ia juga harus mengejar pengembangan potensi agar menjadi sarana mentransformasikan pengetahuan pada masyarakat.
Asuransi Syariah di Indonesia: Perkembangan, Faktor Pendukung, dan Strategi S. Nurrahimah; Sitti Rabiatul Audia; Rahman Ambo Masse
Al-fiqh Vol. 1 No. 3 (2023): AL-FIQH: Journal of Islamic Studies
Publisher : CV Global Research Publication

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59996/al-fiqh.v1i3.299

Abstract

Artikel ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana perkembangan asuransi syariah di Indonesia dan faktor-faktor apa saja yang mendukung perkembangannya. Penelitian dilakukan dengan melakukan literatur review untuk melihat bagaimana perkembangan asuransi syariah di Indonesia. Berdasarkan kajian ini, disimpulkan bahwa perkembangan asuransi syariah di Indonesia terbilang signifikan yang ditanda tren peningkatan jumlah perusahaan, varian produk, dan kontribusi bruto. Adapun faktor-faktor yang mendukung perkembangan asuransi syariah antara lain regulasi yang jelas, tenaga pemasaran, dan peningkatan pemahaman masyarakat selaku calon nasabah. Perusahaan asuransi syariah perlu merancang strategi yang efektif untuk memperluas dan mengembangkan pasar.
Kegiatan Organisasi Muslimat di Kecamatan Parigi Pangandaran Santi Setiawati; Uswatun Hasanah; Nurhidayat; Ajeng Tanjiah Setiamukti; Fauzan Dhiaulhaq; Meilina Silvi Imanika; Ahmad Hafidin
Al-fiqh Vol. 1 No. 3 (2023): AL-FIQH: Journal of Islamic Studies
Publisher : CV Global Research Publication

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59996/al-fiqh.v1i3.316

Abstract

Organisasi muslimat ialah organisasi kewanitaan yang bergerak dalam suatu pendidikan yakni agama ekonomi, sosial, budaya dan kemasyarakatan. Organisasi ini mempunyai beberapa bidang seperti bidang dakwah, bidang kesehatan, lingkungan hidup, pendidikan, advokasi hukum. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengkaji peran organisasi muslimat NU di Kecamatan Parigi Kabupaten Pangandaran. Penelitian dilakukan dengan cara mengumpulkan data wawancara dan observasi. Dengan kegiatan yang mencakup pendidikan agama, pemberdayaan ekonomi, dan kesejahteraan sosial, Muslimat NU berusaha menciptakan masyarakat yang adil, harmonis, dan berdasarkan nilai-nilai Islam. Penelitian ini menunjukkan bahwa peran organisasi muslimat NU sangat penting dalam kehidupan masyarakat.
Kepemimpinan Transformasional dalam Meningkatkan Kinerja Organisasi Kepengurusan Putri di Pondok Pesantren Riyadlus Sharfi Walmantiq Dede Hilma; Manarul Hidayat; Gita Puspita; Desi Sri Sulistia; Cahyadi
Al-fiqh Vol. 1 No. 3 (2023): AL-FIQH: Journal of Islamic Studies
Publisher : CV Global Research Publication

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59996/al-fiqh.v1i3.317

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mendalami tentang bagaimana pengaruh kepemimpinan tranformasional yang di terapkan oleh ketua pengurus di Pondok Pesantren Riyadlus Sharfi Walmantiq dalam meningkatkan kinerja organisasi kepengurusan untuk mencapai tujuan yang di harapkan. Adapun gaya kepemimpinan transformasional yang diterapkan tersebut bertujuan agar memotivasi anggota yang lain, menumbuhkan kreativitas, meningkatkan komitmen terhadap tujuan bersama. Yang pada akhirnya dapat meningkatkan efisiensi dan produktivitas dalam organisasi kepengurusan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini menjelaskan bahwa pengaruh kepemimpinan tranformasional yang dilakukan oleh ketua pengurus tersebut sangat terbukti dapat meningkatkan kinerja dalam menjalankan setiap tugas dalam kepengurusannya, sehingga setiap program yang direncanakan bisa berjalan sesuai yang diharapkan. Adapun kendala kepemimpinan tranformasional ketua pengurus dalam meningkatkan kinerja kepengurusan di Pondok Pesantren Riyadlus Sharfi Walmantiq yaitu kendala koordinasi yang masih perlu ditingkatkan.
Analisis Anggaran Belanja Negara Perspektif Maqasid Syariah (APBN Tahun 2019-2022) Putri Ana; Gina Sonia
Al-fiqh Vol. 2 No. 1 (2024): AL-FIQH: Journal of Islamic Studies
Publisher : CV Global Research Publication

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59996/al-fiqh.v2i1.343

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menentukan anggaran belanja negara yang sesuai dengan maqasid syariah dengan melihat perbandingan realisasi belanja negara berdasarkan fungsi. Penelitian menggunakan data sekunder dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) Indonesia dari tahun 2019-2022. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penentuan belanja negara belum mewakili maqasid asy-syari'ah saat ini atau masih berada pada tingkat yang moderat. Dengan menggabungkan hirarki maqasid syariah yang ada, kita dapat melihat bahwa Pemeliharaan Jiwa (hifdzu an-nafs) menempati urutan pertama dengan anggaran sebesar 4,25 trilyun rupiah, diikuti oleh Pemeliharaan Harta (hifdzu al-mal) dengan anggaran sebesar 2,05 trilyun rupiah, Pemeliharaan Agama (hifdzu ad-din) dengan anggaran sebesar 1,47 trilyun rupiah, Pemeliharaan Akal (hifdzu al-aql) Rp.827,7 miliar dan Pemeliharaan Keturunan (hifdzu an-nasl) dengan total anggaran Rp.73,6 miliar.
Perkembangan Fikih Muamalah Konteks Transaksi Elektronik Mersi Hayati; Dea Mitra Ayu; Ewit; Nurva; Marinda; Sulastri
Al-fiqh Vol. 2 No. 1 (2024): AL-FIQH: Journal of Islamic Studies
Publisher : CV Global Research Publication

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59996/al-fiqh.v2i1.370

Abstract

Sebagai cabang ilmu fikih yang membahas hukum-hukum dalam kehidupan berkumpul dan berinteraksi dengan orang lain, fikih muamalah mengalami perkembangan besar pada zaman modern. Dunia sedang mengalami transformasi yang pesat dalam hal ekonomi, teknologi, dan budaya. Tantangan baru ini membutuhkan perubahan dan interpretasi kembali dalam kerangka hukum Islam. Tujuannya adalah untuk memberikan penjelasan dan analisis tentang perkembangan fikih muamalah pada transaksi elektronik dalam perspektif kontemporer. Artikel ini membahas hukum jual beli terhadap fikih muamalah dalam transaksi elektronik, perubahan aturan Islam di era kontemporer, perubahan hukum Islam dalam transaksi keuangan, peran fikih muamalah dalam menghadapi tantangan baru, dan penerapan konsep tradisional dalam situasi ekonomi kontemporer. Oleh karena itu,  perkembangan fikih muamalah dari sudut pandang kontemporer tidak hanya menggambarkan adaptasi terhadap realitas zaman, tetapi juga upaya untuk mempertahankan nilai-nilai Islam dalam konteks ekonomi modern. Artikel ini memberikan wawasan tentang bagaimana perspektif hukum Islam terus berkembang dan dikaitkan dengan perubahan sosial dan ekonomi di era modern.

Page 2 of 3 | Total Record : 26