cover
Contact Name
Miftah Rakhmadian
Contact Email
ecoducation.journal@gmail.com
Phone
+6285649935787
Journal Mail Official
ecoducation.journal@gmail.com
Editorial Address
Jl. Citandui, No.46, Kota Malang, Jawa Timur, INDONESIA
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Economic and Education Journal (Ecoducation)
ISSN : 26846993     EISSN : 26565234     DOI : https://doi.org/10.33503/ecoducation.v6i1
Core Subject : Economy, Education,
Economic and Education Journal (Ecoducation): an open access journal to publish research results in the fields of economics and education. Managed and published by the Economic Education Study Program, Insan Budi Utomo University, with ISSN Numbers: P-ISSN 2684-9663 and E-ISSN 2656-5234. This journal is published three times a year; in April, August and December. The scope of this journal: Economic Education, Economics, Accounting, Management, and Entrepreneurship.
Articles 130 Documents
Store Atmosphere, Word of Mouth Dan Service Quality Terhadap Loyalitas Pelanggan Di Sekopi Renon Denpasar Ni Wayan Lasmi; I G.N. Oka Ariwangsa; Kadek Wulandari Laksmi P; Putu Eka Rumadana
Economic and Education Journal (Ecoducation) Vol 5 No 2 (2023): Economic and Education Journal (Ecoducation)
Publisher : Program Studi Pendidikan Ekonomi, Universitas Insan Budi Utomo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33503/ecoducation.v5i2.3442

Abstract

Tujuan penelitian ini agar melihat pengaruh store atmosphere, word of mouth, service quality secara individual dan bersamaan terhadap loyalitas pelanggan. Penelitian ini mempunyai sampel sejumlah 100 orang. Teknik analisis datanya memakai Uji Reabilitas, Uji Validitas, Anaisis Regresi Linier Berganda, Uji Asumsi Klasik, Uji Koefisien Deaterminasi, Uji t dan Uji F. Berdasar hasil penelitian didapatkan bahwa word of mouth memberi pengaruh positif signifikan terhadap loyalitas pelanggan, terdapat pengaruh positif bermakna anatar store atmosphere dengan loyalitas pelanggan, secara positif bermakna service quality mempengaruhi loyalitas pelanggan dan store atmosphere, word of mouth dan service quality memberi pengaruh signifikan terhadap loyalitas pelanggan. Pengaruh variabel bebas terhadap loyalitas pelanggan yakni senilai 57,2%.
Analisis Sektor Ekonomi Unggulan dan Pergeseran Struktur Ekonomi di Kabupaten Ende Tahun 2017-2021 Maria Imakulata Pongge; Agnes Susanti Indrawati; Emiliana Martuti Lawalu; Enike Tje Yustin Dima
Economic and Education Journal (Ecoducation) Vol 5 No 2 (2023): Economic and Education Journal (Ecoducation)
Publisher : Program Studi Pendidikan Ekonomi, Universitas Insan Budi Utomo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33503/ecoducation.v5i2.3452

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui potensi sektor basis ekonomi, perubahan struktur ekonomi, dan perkembangan sektor unggulan sebagai kontribusi sektor tersebut terhadap PDRB. Penelitian ini menganalisis 17 sektor ekonomi berdasarkan lapangan usaha dari tahun 2017 sampai dengan tahun 2023. Alat analisis yang digunakan adalah Location Quotient (LQ), analisis Shift-share, Model Rasio Pertumbuhan, dan Analisis Tipologi Klassen. Berdasarkan hasil penelitian, struktur ekonomi sektor sekunder mengalami pergeseran ke arah sektor tersier. Sebaliknya, kontribusi sektor primer terhadap pertumbuhan ekonomi masih sangat signifikan. Industri pengadaan air, pengelolaan limbah, sampah dan daur ulang, serta sektor jasa pendidikan merupakan industri unggulan yang memiliki keunggulan pertumbuhan ekonomi yang kompetitif.
Kinerja Lingkungan, Biaya Lingkungan, Pengungkapan Lingkungan dan Nilai Perusahaan Ida Subaida; Triska Dewi Pramitasari
Economic and Education Journal (Ecoducation) Vol 5 No 2 (2023): Economic and Education Journal (Ecoducation)
Publisher : Program Studi Pendidikan Ekonomi, Universitas Insan Budi Utomo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33503/ecoducation.v5i2.3464

Abstract

Masyarakat semakin kritis dalam memandang permasalahan linkungan. Masyarakat menuntut bahwa kerusakan lingkungan yang diakibatkan oleh kegiatan perusahaan harus menjadi tanggungjawab perusahaan. Perusahaan dituntuk untuk lebih memperhatikan pemeliharaan lingkungan. Perusahaan tidak hanya dihadapkan pada konsep yang berfokus pada aspek ekonomi atau keuangan, namun juga lingkungan. Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis nilai perusahaan (NP) dari aspek langsung dari kinerja lingkungan (KL) dan biaya lingkungan (BL) maupun yang dimoderasi oleh pengungkapan lingkungan (PL). Semua perusahaan yang termasuk dalam kategori LQ45 dan mendapat peringkat dari PROPER merupakan populasi penelitian ini. Hasil penelitian ini adalah KL dan BL tidak berpengaruh terhadap NP, namun terbukti dapat memperkuat hubungan KL dan NP serta BL dan NP.
Transformasi Digital Dalam Pemulihan Perekonomian Pasca Covid 19 Hurin Hurin; Dilla Dilla
Economic and Education Journal (Ecoducation) Vol 5 No 2 (2023): Economic and Education Journal (Ecoducation)
Publisher : Program Studi Pendidikan Ekonomi, Universitas Insan Budi Utomo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33503/ecoducation.v5i2.3471

Abstract

Pandemi Covid 19 yang terjadi di beberapa negara , termasuk di Indonesia menyebabkan kelumpuhan ekonomi di berbagai sektor, diantaranya pariwisata, transportasi, hotel, dll. Transformasi digital harus dijadikan upaya untuk meningkatkan perekonomian di era pandemi covid 19, karena gaya hidup masyarakat yang awalnya konvensional, sekarang beralih serba digital. Bukan tanpa alasan dengan adanya preferensi upaya untuk menjadikan UKM sebagai alat pertumbuhan ekonomi di era pandemi covid 19 dengan menggunakan ekonomi digital. Pelaku UKM yang menggunakan e-commerce sekitar 13,7 juta di Mei tahun 2021, atau 21% dari semua pelaku usaha, data ini diambil dari Indonesia E-commerce Association (IDEA). Penelitian ini adalah kajian pustaka dan hasil olah pikir peneliti. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder dengan pendekatan kualitatif. Komunikasi adalah peran pendukung terpenting bagi orang-orang dalam kondisi ini. Bahkan, komunikasi yang dilakukan saat ini bisa dibilang lintas batas dan mampu menahan pandemi Covid-19 dari berbagai permasalahan global yang diciptakan oleh pandemi tersebut. Oleh karena itu, literasi digital, teknologi dan komunikasi harus diutamakan untuk dilaksanakan dengan baik dan bermanfaat. Oleh karena itu, pengembangan transformasi digital harus didukung oleh perilaku masyarakat, baik orang tua maupun generasi muda. Akselerasi transformasi digital diharapkan dapat mengoptimalkan peran kelas menengah sebagai pilar ekonomi di tengah pandemi Covid-19, sehingga semakin mendorong produktivitas dan pertumbuhan ekonomi yang inklusif untuk beradaptasi dengan transformasi digital.
Pengaruh Sustainable Development Goals Terhadap Indeks Kebahagiaan di Asia Tiyas Saris Wanti; Fafurida Fafurida
Economic and Education Journal (Ecoducation) Vol 5 No 2 (2023): Economic and Education Journal (Ecoducation)
Publisher : Program Studi Pendidikan Ekonomi, Universitas Insan Budi Utomo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33503/ecoducation.v5i2.3490

Abstract

Indeks kebahagiaan menjadi salah satu ukuran kebahagiaan di suatu negara yang menggambarkan kesejahteraan subjektif. Rata-rata indeks kebahagiaan di Asia berada di bawah rata-rata kebahagiaan dunia dan setiap tahunnya angkanya berfluktuasi. Oleh karena itu, faktor-faktor yang menyebabkan peningkatan dan penurunan indeks kebahagiaan setiap tahunnya menarik untuk diteliti. Sustainable Development Goals (SDGs) berkaitan erat dan dapat mempengaruhi kebahagiaan. Agenda 2030 SDGs menetapkan lima pilar penting yang dikenal dengan 5P sehingga penelitian ini menggunakan lima variabel dimana setiap pilarnya diwaliki satu variabel untuk dilihat pengaruhnya terhadap indeks kebahagiaan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Sustainable Development Goals terhadap indeks kebahagiaan di Asia. Alat analisis menggunakan regresi data panel dengan Fixed Effect Model sebagai model terbaik. Berdasarkan hasil penelitian Indeks Pembangunan Manusia (pilar people), indeks persepsi korupsi (pilar peace), dan penetrasi internet (pilar partnership) berpengaruh positif dan signifikan terhadap kebahagiaan. Sedangkan GDP per kapita (pilar prosperity) dan emisi karbondioksida (pilar planet) tidak berpengaruh signifikan terhadap kebahagiaan.
Pengaruh Sharia Marketing Mix, Celebrity Endorser dan Kepercayaan Konsumen Terhadap Keputusan Pembelian Saila Azizah; Mashudi Mashudi; Binti Nur Asiyah
Economic and Education Journal (Ecoducation) Vol 5 No 2 (2023): Economic and Education Journal (Ecoducation)
Publisher : Program Studi Pendidikan Ekonomi, Universitas Insan Budi Utomo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33503/ecoducation.v5i2.3494

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan pembelian. Variabel independen terdiri dari Bauran Pemasaran Syariah (X1), Celebrity Endorser (X2) dan Kepercayaan Konsumen (X3). Variabel terikatnya adalah Keputusan Pembelian pada pengguna shopee. Sampel sebanyak 85 responden diambil dengan menggunakan teknik sampling insidental. Analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda, diperoleh hasil Y = 6,708 + 0,308 X¬1 + 0,405 X2 + 0,207 X3. Berdasarkan uji f dan uji t diperoleh hasil bahwa variabel Bauran Pemasaran Syariah, Celebrity Endorser, dan Kepercayaan Konsumen berpengaruh positif dan signifikan terhadap Keputusan Pembelian. Diperoleh pula koefisien determinasi (R2) sebesar 0,816 yang berarti koefisien model ini menunjukkan sebesar 81. 6% keputusan pembelian konsumen pengguna shopee dipengaruhi oleh tiga variabel independen yaitu Bauran Pemasaran Syariah, Celebity Endorser, dan Kepercayaan Konsumen. sedangkan sisanya 18,4% dipengaruhi oleh variabel lain.
Pengaruh Stress, Serakah, Moralitas Individu Terhadap Perilaku Tidak Etis Pada Perbankan di Banjarmasin Analisa Analisa; Maya Rezeki Angriani Rezeki Angriani; Yuliarti Rezeki
Economic and Education Journal (Ecoducation) Vol 5 No 2 (2023): Economic and Education Journal (Ecoducation)
Publisher : Program Studi Pendidikan Ekonomi, Universitas Insan Budi Utomo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33503/ecoducation.v5i2.3504

Abstract

Latar belakang penelitian ini dikarenakan masih banyak terdapat kasus perilaku tidak etis yang dilakukan oleh karyawan yang bekerja di bank seperti adanya kasus pencatatan palsu, transaksi tanpa izin memilik rekening, korupsi, penyalahgunaan kartu kredit nasabah, dan lainnya. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui faktor stress, serakah dan moralitas individu dapat mempengaruhi perilaku tidak etis yang dilakukan oleh karyawan yang bekerja di perbankan kota Banjarmasin. Metode penelitian ini dianalisis menggunakan SPSS versi 25 dengan analisis Regresi Linear Berganda dengan jumlah sampel yaitu 100 sampel dengan menggunakan metode incenditial sampling. Hasil penelitian ini adalah stress tidak berpengaruh terhadap perilaku tidak etis, Serakah berpengaruh terhadap perilaku tidak etis dan Moralitas Individu berpengaruh terhadap perilaku tidak etis.Implikasi penelitian ini dapat bermanfaat dalam pengembangan teori GONE dan Teori pengembangan moralitas individu serta dapat dimanfaatkan oleh Lembaga perbankan agar dapat mengetahui factor yang secara individu dapat mempengaruhi perilaku tidak etis.
Transformasi Digital dan Strategi Ketahanan Pasca Pandemi pada UMKM di Kota Banjarmasin Dyah Sri Wulandari; Muhammad Riko Anshori Prasetya
Economic and Education Journal (Ecoducation) Vol 5 No 2 (2023): Economic and Education Journal (Ecoducation)
Publisher : Program Studi Pendidikan Ekonomi, Universitas Insan Budi Utomo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33503/ecoducation.v5i2.3506

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas transformasi digital terhadap omset penjualan antara UMKM yang telah menerapkan pemasaran digital dengan UMKM yang masih menggunakan pemasaran tradisional, serta mengetahui strategi ketahanan pada masa pandemi dan pasca pandemi. Menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan sumber data sekunder dan primer serta dianalisis menggunakan analisis SWOT, lokasi penelitian di Kota Banjarmasin. Hasilnya Transformasi Digital efektif terhadap peningkatan omset penjualan dan dapat menjadi kekuatan UMKM untuk mengembangkan usahanya, untuk UMKM yang masih menerapkan pemasaran secara tradisional maka diharapkan terus berupaya mengatasi berbagai kendala yang dihadapi dalam betransformasi ke pemasaran digital demi berkembangnya usaha yang dijalankan. Untuk strategi ketahanan strategi yang digunakan adalah strategi Kekuatan dan Peluang SO (Strength-Opportunity) untuk dapat bertahan baik dalam masa pandemi maupun pasca pandemi, strategi SO yang dirumuskan adalah mengoptimalkan penggunaan market place, sosial media, Flatfrom digital dan lain sebagainya dalam pemasaran produk, berinovasi agar produk yang ditawarkan mampu bersaing, dan dukungan Pemerintah Kota Banjarmasin agar dapat membantu UMKM dalam kemudahan informasi mengenai izin usaha, perizinan ekspor-impor, P-IRT, sertifikasi produk halal, serta kemudahan mendapatkan bahan baku. Kebaruan pada penelitian ini adalah mengenai transformasi digital dengan menambah strategi kemampuan bertahan pada dua situasi yaitu saat pandemi dan pasca pandemi, dengan dibuatnya 2 situasi tersebut sehingga dapat menambah referensi para UMKM dalam menentuakan strategi yang tepat sesuai situasi dan objek penelitian dikhususkan untuk UMKM yang bergerak pada usaha kuliner atau makanan.
Efektivitas Peran Yayasan Adaro Bangun Negeri (YABN) Pada Program Corporate Social Responsibility (CSR) Adaro Group dalam Meningkatkan Citra Perusahaan Di Kabupaten Tabalong Warni Warni Warni
Economic and Education Journal (Ecoducation) Vol 5 No 3 (2023): Economic and Education Journal (Ecoducation)
Publisher : Program Studi Pendidikan Ekonomi, Universitas Insan Budi Utomo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33503/ecoducation.v6i1.3511

Abstract

Program Tanggung jawab suatu perusahaan dapat dilihat dari komitmen perusahaan yang berperan serta membangun ekonomi yang berkelanjutan melalui program CSR. Adaro Foundation merupakan salah satu pilar untuk mengkoordinasikan program-program Tanggung Jawab Sosial Perusahaan Grup Adaro melalui Yayasan Adaro Bangun Negeri. Grup Adaro terus berkontribusi dengan melaksanakan tanggung jawab sosialnya yang disebut “Adaro Nyalakan Perubahan” terhadap masyarakat. Salah satu kegiatan CSR Adaro Group melalui YABN yaitu Program Adaro Santri Sejahtera (PASS). Tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui efektivitas peran YABN pada program CSR Adaro Group dalam meningkatkan citra perusahaan Di Kabupaten Tabalong. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif dengan pendekatan inkuiri naratif dan bersifat deskriptif. Hasil menunjukkan bahwa Program CSR yang dilakukan oleh YABN telah dilaksanakan dengan baik dan efektif. Program CSR yang dilakukan YABN saat ini meningkat menjadi pengawasan seluruh kegiatan CSR Adaro Group. Peran YABN pada program PASS sangat memahami akan kebutuhan pokok di 3 Ponpes binaan dengan fokus bantuan pada 3 bidang usaha. Bantuan yang disalurkan yaitu berbentuk dana maupun barang dan disalurkan tanpa mengharapkan timbal balik dari dana yang diberikan. Kesimpulan yaitu Program CSR Adaro Group pada Program PASS yang dijalankan oleh YABN, mampu memberikan manfaat besar kepada penerima CSR yang berfokus pada pemberdayaan Ponpes dan masyarakat sekitar, khususnya untuk efektivitas kegiatan yang diberikan YABN dapat meningkatkan citra perusahaan baik dari aspek ekonomi maupun aspek lainnya.
Pengaruh Tagline “Gratis Ongkir” Marketplace Shopee Terhadap Keputusan Pembelian Pada Mahasiswa di Universitas Sari Mulia Maulida Putri Andini; A Firsa Ariza; Dyah Sri Wulandari
Economic and Education Journal (Ecoducation) Vol 5 No 2 (2023): Economic and Education Journal (Ecoducation)
Publisher : Program Studi Pendidikan Ekonomi, Universitas Insan Budi Utomo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33503/ecoducation.v5i2.3512

Abstract

Pada era digital saat ini, perkembangan teknologi internet berperan sangat penting dalam melakukan komunikasi maupun mencari informasi, searah dengan fenomena tersebut mengakibatkan munculnya berbagai e-commerce salah satunya Shopee, merupakan e-commerce dengan kunjungan situs terbanyak di Indonesia. Shopee telah memperluas lini bisnisnya dengan memulai iklan Tagline “Gratis Ongkir”. Peran tagline dalam sebuah iklan merupakan sesuatu yang ditanamkan ke dalam pikiran konsumen. Alasan utama pelanggan meninggalkan keranjang belanja mereka adalah tingginya biaya pengiriman. Oleh karena itu, Tagline“Gratis Ongkir” kirim shopee mempengaruhi keputusan pembelian karena shopee menawarkan dukungan pengiriman kepada setiap pengguna sehingga mereka dapat berbelanja tanpa membayar ongkos kirim produk. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh Tagline “Gratis Ongkir” terhadap keputusan pembelian pada Mahasiswa di Universitas Sari Mulia. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif, pengambilan sampel menggunakan teknik nonprobability sampling dengan rumus slovin sehingga jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 104 responden. Hasil analisis regresi sederhana dengan perolehan nilai signifikan sebesar 0,000 < 0,05 dan hasil uji regresi secara parsial (uji t) diperoleh nilai uji t hitung lebih besar dari t tabel yaitu 4.396 > 1.659, Artinya variabel Tagline “Gratis Ongkir ”marketplace Shopee berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel Keputusan Pembelian pada mahasiswa Universitas Sari Mulia. Jadi dapat disimpulkan bahwa Tagline “Gratis Ongkir” dapat mempengaruhi keputusan pembelian pada mahasiswa Universitas Sari Mulia.

Page 8 of 13 | Total Record : 130