cover
Contact Name
Eko Didik Widianto
Contact Email
rumah.jurnal@live.undip.ac.id
Phone
+6281390576830
Journal Mail Official
jurnalbiologi@live.undip.ac.id
Editorial Address
Departemen Biologi, Fakultas Sains dan Matematika, Universitas Diponegoro, Semarang
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Akademika Biologi
Published by Universitas Diponegoro
ISSN : -     EISSN : 26219824     DOI : -
Core Subject : Science,
Jurnal Akademika Biologi diterbitkan oleh Departemen Biologi Fakultas Sains dan Matematika Universitas Diponegoro Semarang. Jurnal ini sebagai media publikasi hasil karya ilmiah lulusan S1 Departemen Biologi. Jurnal Akademika Biologi menerima artikel-artikel yang berhubungan dengan bidang ilmu biologi.
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol. 9 No. 2 Juli 2020" : 6 Documents clear
Pengaruh Lama dan Tempat Penyimpanan yang Berbeda Terhadap Kandungan Gizi Umbi Jalar (Ipomoea batatas) var. Manohara Novita Ismi Faizah; Sri Haryanti
Jurnal Akademika Biologi Vol. 9 No. 2 Juli 2020
Publisher : Departemen Biologi, Fakultas Sains dan Matematika Undip

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (353.123 KB)

Abstract

Penanganan pasca panen yang baik bertujuan untuk memberikan perlindungan produk dari kerusakan dan memperpanjang masa simpan. Ubi Jalar (Ipomoea batatas var. Manohara) adalah produk pertanian yang mudah rusak saat dipanen, sehingga dibutuhkan penanganan yang baik untuk mempertahankan kualitasnya. Penelitian ini bertujuan untuk menggali potensi kualitas dan perubahan fisiologi umbi jalar varietas manohara dengan perbedaan perlakuan lama penyimpanan yaitu : 0 hari, 14 hari dan 28 hari pada dua tempat yang berbeda yaitu : diatas lantai dan didalam wadah kardus. Rancangan penelitian yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) pola faktorial dengan 2 faktor yaitu lama penyimpanan (0 hari, 14 hari dan 28 hari) dan tempat penyimpanan (diatas lantai dan didalam wadah kardus). Parameter penelitian terdiri dari perubahan kimiawi (Kadar air, kadar abu, kadar lemak kasar, kadar serat kasar, kadar protein kasar dan BETN/Bahan Ekstrak Tanpa Nitrogen) dan perubahan fisiologi (susut bobot). Hasil penelitian menunjukkan susut bobot tertinggi pada umbi jalar yang disimpan didalam wadah kardus pada lama penyimpanan 28 hari. Perlakuan lama dan tempat penyimpanan yang berbeda tidak berpengaruh terhadap kualitas umbi jalar. Lama penyimpanan 28 hari dan tempat penyimpanan di lantai merupakan keadaan paling balik untuk mempertahankan kandungan gizi ubi jalar.
Deteksi Escherichia coli dalam Sampel Obat Tradisional Jenis Jamu Bubuk di Balai Besar Pengawasan Obat dan Makanan (BBPOM) Semarang Theresia Damayanti; Susiana Purwantisari
Jurnal Akademika Biologi Vol. 9 No. 2 Juli 2020
Publisher : Departemen Biologi, Fakultas Sains dan Matematika Undip

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (469.149 KB)

Abstract

Obat tradisional adalah obat yang seringkali dikonsumsi oleh masyarakat karena, murah, dan dipercaya secara turun-temurun sebagai alternatif menyembuhkan berbagai penyakit. Peraturan Menteri Nomor 661/Menkes/SK/VII/2008 tentang persyaratan obat tradisional menyatakan bahwa obat tradisional harus bebas dari mikroba patogen, salah satunya adalah Escherichia coli. Escherichia coli adalah bakteri flora normal pada usus manusia. Escherichia coli dapat bersifat patogen apabila hidup diluar usus manusia. Penelitian ini bertujuan untuk mendeteksi keberadaan Escherichia coli pada sampel obat tradisional jenis jamu bubuk koleksi BBPOM Semarang. Metode yang dilakukan untuk penelitian ini adalah metode Analisa PPOMN Tahun 2016 di Laboratorium Mikrobiologi Balai Besar Pengawasan Obat dan Makanan Semarang (BBPOM Semarang). Hasil Penelitian pada sampel obat tradisional jenis jamu bubuk yang diperoleh dari BBPOM Semarang menunjukkan hasil negatif. Hal ini diketahui dengan tidak adanya perubahan warna pada medium MCA (Mac Conkey Agar) dari merah bata menjadi merah muda.
Isolasi Bakteri Endofit Daun Alang-Alang (Imperata cylindrica) dan Metabolit Sekundernya yang Berpotensi sebagai Antibakteri Puteri Aryani; Endang Kusdiyantini; Agung Suprihadi
Jurnal Akademika Biologi Vol. 9 No. 2 Juli 2020
Publisher : Departemen Biologi, Fakultas Sains dan Matematika Undip

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (628.724 KB)

Abstract

Alang-alang (Imperata cylindrica) merupakan suatu gulma yang tahan terhadap kondisi panas dan kering, serta merupakan gulma tingkat tinggi yang dapat menginvasi suatu habitat. Hal tersebut memungkinkan alang-alang memiliki potensi metabolit sekunder akibat adanya adaptasi pertahanan tubuh dari lingkungan yang ekstrem. Penelitian tentang potensi metabolit sekunder untuk antibakteri dari bakteri endofit daun alang-alang belum banyak dilakukan. Bakteri endofit merupakan mikroorganisme yang tumbuh dalam jaringan tumbuhan. Kemampuan bakteri endofit memproduksi senyawa metabolit sekunder yang sama dengan tanaman inangnya merupakan peluang yang dapat diandalkan untuk memproduksi metabolit sekunder. Penelitian ini bertujuan untuk mengisolasi bakteri endofit dari daun alang-alang dan metabolit sekundernya yang berpotensi sebagai antibakteri, serta dilakukan skrining metabolit sekunder dengan metode kualitatif. Isolasi bakteri endofit dari daun alang-alang dilakukan dengan karakterisasi  berdasarkan makroskopis. Uji aktivitas antibakteri adalah metode difusi agar (Disk diffusion test) dengan menggunakan dua bakteri uji : Escherichia coli, dan Staphylococcus aureus. Jumlah bakteri endofit yang diperoleh sebanyak empat isolat dengan kode BE1, BE2, BE3 dan BE4. Keempat isolat bakteri endofit yang didapatkan mempunyai persamaan metabolit sekunder dengan ekstrak daun alang-alang, dan menunjukkan hasil positif terhadap alkaloid, flavonoid, saponin, dan tanin. Total Fenol yang dihasilkan Isolat BE1, BE2, BE3, dan BE4 adalah 15,33 mg/l;  62,56 mg/l; 61,17 mg/l, dan 27,56 mg/l. Berdasarkan hasil rata-rata diameter zona hambat isolat bakteri endofit BE1, BE2, BE3 dan BE4 mampu menghambat Escherichia coli dengan respon hambatan lemah yaitu dari (1 – 4,8 mm), sedangkan Staphylococcus aureus dengan respon hambatan lemah berkisar dari (1 – 5,8 mm). 
Keragaman Anggota Lepidoptera di Kawasan Agrowisata Jollong Kabupaten Pati Mochamad Hadi; Muhammad Abu Naim
Jurnal Akademika Biologi Vol. 9 No. 2 Juli 2020
Publisher : Departemen Biologi, Fakultas Sains dan Matematika Undip

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (610.827 KB)

Abstract

Agrowisata Jollong terletak di Desa Jollong, Kecamatan Gembong, Kabupaten Pati, Jawa Tengah. Perkebunan kopi menjadi komoditas terbesar di lokasi Agrowisata Jollong. Adanya kupu-kupu tentu berpengaruh positif secara langsung maupun tidak langsung terhadap produktivitas perkebunan karena peran kupu-kupu sebagai pollinator. Penelitian bertujuan untuk mengetahui keragaman anggota Lepidoptera di kawasan Agrowisata Jollong Kabupaten Pati. Data diambil menggunakan metode  Point Count. Data dianalisis menggunakan indeks kelimpahan, indeks keragaman dan indeks kemerataan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat  216 individu dari 34 spesies dan 5 famili. Indeks keragaman kupu-kupu di Agrowisata Jollong dikategorikan sedang dengan kisaran nilai H’ 2,53 - 2.77. Indeks kemerataan termasuk tinggi dan merata, dengan kisaran nilai e 0.82 - 0.88. Terdapat 5 spesies dominan tetapi hanya Eurema blanda dan Leptosia nina yang dominan di semua lokasi yang diteliti. Spesies dominan di sekitar pabrik adalah Chilades pandava, Eurema blanda, Papilio memnon dan Leptopsia nina.  Spesies dominan di Kebun Kopi adalah Eurema blanda, Eurema hecabe dan Leptosia nina. Spesies dominan di sekitar air terjun adalah Eurema blanda dan Leptosia nina. Spesies dominan di sekitar sungai adalah Eurema blanda dan Leptosia nina. Dari semua spesies yang ditemukan terdapat 2 spesies yang dilindungi menurut PP No.7 Tahun 1999 yaitu Troides helena dan Troides amphrysus. Terdapat satu spesies yaitu Mycalesis janardana memiliki status Least Concern IUCN (berisiko rendah) sedangkan yang lain berstatus NE (Not Evaluated). 
Inventarisasi Jenis Ikan Liar di Kawasan Tambak Pantai Karang Jahe, Rembang Fuad Muhammad; Jafron Wasiq Hidayat; Erry Wiryani
Jurnal Akademika Biologi Vol. 9 No. 2 Juli 2020
Publisher : Departemen Biologi, Fakultas Sains dan Matematika Undip

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Berdasarkan habitatnya, ikan dibagi menjadi tiga golongan yaitu ikan air tawar, air payau, dan air asin. Namun ada juga beberapa air tawar yang memiliki toleransi yang tinggi terhadap kadar salinitas air. Ikan ini biasanya hidup di aliran air daerah tambak dan cukup mengganggu ikan budidaya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis ikan liar yang berada di kawasan tambak. Metode penelitian ini yaitu dengan melakukan penangkapan ikan dengan jaring dan jebakan ikan, observasi langsung, wawancara, dan pengukuran faktor-faktor abiotik. Hasil penelitian menunjukkan beberapa jenis ikan liar diantaranya ikan Mujair (Oreochromis mossambicus), ikan Glodok (Periophthalmus variabilis), ikan Guppy (Poecilia reticulate), ikan Bandeng (Chanos chanos), ikan Belanak (Mugil cephalus). Pengaruh fisika dan kimia yang diukur yaitu suhu, pH, kecerahan, salinitas, dan DO masih sesuai dengan baku mutu kualitas air kelas II untuk perikanan.
Isolasi dan Aktivitas Antikapang Bakteri Asam Laktat dari Tape Ketan Kemasan Plastik terhadap Fusarium sp. Khoirin Nisa; Siti Nur Jannah; Isworo Rukmi
Jurnal Akademika Biologi Vol. 9 No. 2 Juli 2020
Publisher : Departemen Biologi, Fakultas Sains dan Matematika Undip

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (462.649 KB)

Abstract

Fusarium sp. merupakan patogen tular tanah yang memiliki kemampuan bertahan dalam tanah selama bertahun-tahun, pada kondisi lingkungan yang tidak menguntungkan. Bakteri asam laktat (BAL) diketahui menghasilkan senyawa antikapang yang dapat digunakan sebagai salah satu alternatif pengendalian Fusarium sp. yang ramah lingkungan. BAL dapat ditemukan dalam produk fermentasi, antara lain pada tape ketan kemasan plastik. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan isolat murni bakteri asam laktat (BAL) dari tape ketan kemasan plastik dan mengetahui aktivitas antikapang isolat BAL yang yang diperoleh  dalam  menghambat pertumbuhan kapang Fusarium sp. Penelitian ini menggunakan kultur BAL, supernatan BAL bebas sel (CFS) dan supernatan bebas sel BAL yang dinetralkan (CFSN). Uji aktifitas antikapang dilakukan dengan metode sumuran pada medium MRSA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari tape ketan kemasan plastik diperoleh enam isolat BAL (BTP1, BTP2, BTP3, BTP4, BTP5, BTP6). Lima isolat BAL (BTP1, BTP2, BTP3, BTP4, BTP5) mampu menghambat pertumbuhan kapang Fusarium sp. dengan aktivitas antikapang fungistatik. Supernatan bebas sel BAL yang dinetralkan (CFSN) BTP1menunjukkan aktivitas antikapang yang paling besar dan berbeda nyata dengan isolat BAL lainnya.

Page 1 of 1 | Total Record : 6