cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Giga
ISSN : 14108682     EISSN : 26219239     DOI : -
Core Subject : Education,
GIGA Scientific Journals is a scientific publication from research and literature study which are conducted by undergraduate, graduate, doctoral student, researchers and lecturers to be published widely and can be utilized as widely as possible for the advancement of science and technology at domestic and aroud the world.
Arjuna Subject : -
Articles 145 Documents
Rancang Bangun Sistem Kalibrasi Alat Ukur Tekanan Rendah Hariyadi, Sugeng; Hidayanti, Fitria; Gunadi, Sunartoto
Jurnal Ilmiah Giga Vol 18, No 1 (2015): Volume 18, Edisi 1, Juni 2015
Publisher : Universitas Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (25.738 KB)

Abstract

ABSTRAK. Persaingan industri peralatan ukur sekarang sangatlah berat, hal ini mengakibatkan mereka harus selalu mempertahankan atau meningkatkan kualitas produk mereka. Untuk mempertahankan produk, mereka harus menggunakan peralatan-peralatan ukur yang tepat dan ini adalah suatu keharusan. Seperti kita ketahui kalibrasi alat ukur adalah salah satu cara untuk mempertahankan alat ukur tersebut berfungsi dengan baik. Alat ukur tekanan seperti pressure gauge, pressure transmitter, dan alat-alat ukur tekanan lain harus selalu dikalibrasi dan untuk alasan ini kita harus menggunakan standard primer seperti Dead Weight Tester (DWT). Disebabkan karena ketelitian DWT yang sangat tinggi maka pembuatan alat ukur ini sangatlah pelik karena harus ditunjang dengan permesinan yang tinggi kepresisiannya. Pada penelitian ini kami telah membuat sebuah standard primer tekanan dengan cara yang lebih sederhana, namun ketelitian dari instrumen tetap tinggi. Instrumen ini dirancang dan didedikasikan untuk kalibrasi portable. Prinsip dasar dari alat ukur ini adalah manometer pipa-U yang berisi cairan aquabides, dan merealisasikan tekanan dengan persamaan P = ρ.g.∆h’. Densitas aquabides secara langsung dihitung dengan menggunakan persamaan fungsi temperatur, sedangkan perbedaan tinggi dua permukaan cairan diukur menggunakan Laser Displacement Sensor (LDS), dan nilai percepatan gravitasi yang digunakan adalah 9.781369 m/s2. Pengujian alat ini dilakukan dengan menghitung besarnya ketidakpastiaan instrumen dimana kita mendapatkan 0.18% dari skala maksimum. Berdasarkan pengujian validasi yang dilakukan oleh Lembaga Nasional Metrologi Indonesia (LIPI) alat ini bisa diterima sebagai standard primer. Kata kunci: Kalibrasi, alat ukur tekanan, Manometer pipa-U, rentang tekanan rendah, densitas akuabides, pengukuran suhu, ketidakpastian.
Rancang Bangun Webcam sebagai Kendali Komposisi Cairan Warna dengan Metode Jaringan Syaraf Tiruan Backpropagation Fahruroji, Fahruroji; Repi, V. Vekky Ronald; Kusuma, Idris
Jurnal Ilmiah Giga Vol 18, No 1 (2015): Volume 18, Edisi 1, Juni 2015
Publisher : Universitas Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (25.738 KB)

Abstract

ABSTRAK. Pada penelitian ini akan dilakukan pengidentifikasian citra warna sebagai akses pengendalian komposisi cairan warna, yang mana sistemnya meliputi pendeteksian citra uji, operasi geometri pengolahan citra (pemotongan dan penskalaan citra), perbaikan citra, proses identifikasi citra warna metode jaringan syaraf tiruan backpropagation dan eksekusi menggunakan relay sebagai fungsi kendali komposisi cairan warna atas dasar aktivasi pada pin- pin yang ada mikrokontroller. Dari hasil percobaan di peroleh hasil identifikasi dengan persentasi nilai means square error dibawah 5% menggunakan citra warna yang identik dengan database. Persentasi ini di dapat berdasarkan perbandingan nilai rata- rata citra hasil kerja sistem secara keseluruhan terhadap nilai rata- rata database, yang berdasarkan citra uji yang sesuai dengan target yang ditentukan, sehingga dari hasil ini digunakan sebagai fungsi aktivasi pada mikrokontroller untuk melakukan perintah eksukusi pada relay di mana hasil nilai RGB citra uji dianggap identik terhadap citra database dengan nilai sama dengan atau mendekasi nilai target. Dari hasil penelitian ini disimpulkan bahwa sistem identifikasi ini berhasil karena hanya pada citra warna uji yang identik dengan database yang berhasil teridentifikasi oleh sistem sehingga bisa bisa berjalan menghasilkan produk warna yang sesui dengan citra uji.Kata kunci: Identifikasi citra warna, kendali komposisi cairan warna, pendeteksian citra warna, pengolahan citra, perbaikan citra, jarinngan syaraf.
Pembuatan Sel Surya Film Tipis dengan DC Magnetron Sputtering Tunggadewi, Desty; Hidayanti, Fitria
Jurnal Ilmiah Giga Vol 18, No 1 (2015): Volume 18, Edisi 1, Juni 2015
Publisher : Universitas Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (25.738 KB)

Abstract

ABSTRAK. Divais photovoltaic, atau yang umum disebut modul sel surya, menggunakan material semikonduktor untuk mengubah cahaya matahari secara langsung menjadi listrik. Semakin meningkatnya permintaan akan sumber energi terbarukan, maka pembuatan sel surya menjadi sangat penting. Pembuatan sel surya dengan DC Magneton Sputtering mampu menghasilkan performansi yang bagus. Lapisan tipis sel surya dibuat dari sambungan p-n silikon dengan kombinasi multilayer Ag / SiB / SiP dan dideposisi oleh DC Magnetron Sputtering secara bertahap. Deposisi layer SiB dan SiP dengan memperhatikan parameter tekanan chamber sebesar 6 x 10-8 mbar, tekanan gas Argon 2 x 10-2 mbar, dan waktu deposisi SiB and SiP selama 16 menit dan 10 menit. Arus dan tegangan dari lapisan tipis sel surya yang telah difabrikasi, selanjutnya diuji dengan rangkaian seri dan paralel, kemudian dianalisis menggunakan program Logger Pro 3.8. Hasil kurva tampilan program sesuai dengan kurva karakteristik dioda. Efisiensi untuk sel surya tanpa kombinasi rangkaian adalah sebesar 6.02%, dengan rangkaian seri sebesar 11.929% dan 8.737% untuk rangkaian paralel. Kata kunci: solar cell, thin film, dc magnetron sputtering, efficiency solar cel.
Rancang Bangun Sistem Pengendalian Level pada Knock Out Gas Drum Menggunakan Pengendali PID di Plant LNG Arifin, Paisal Tajul; Repi, V. Vekky Ronald; Santoso, Hari Hadi
Jurnal Ilmiah Giga Vol 18, No 1 (2015): Volume 18, Edisi 1, Juni 2015
Publisher : Universitas Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (25.738 KB)

Abstract

ABSTRAK. Proses AGRU (Acid Gas Removal Unit) yaitu suatu pemisahan H2S (Hydrogen Sulfide) dan CO2 (Carbon Dioxide) yang terkandung didalam gas dengan menggunakan larutan amine melalui proses absorsi. Adapun peralatan penyusun proses tersebut adalah absorber, regenerator, reboiler, condenser, cooler dan reflux drum. Dalam penalaan kontrol PID ada beberapa metode yang digunakan seperti, Ziegler – Nichols dan Tyreus – Luyben, metode ini memiliki dua cara metode kurva reaksi dan osilasi. Nilai set point 0.21m dan maximum overshot (Mp = 9.75%). Sistem sudah dimasuki keadaan steady pada titik ke – 5.54 (time setting) dengan Error Steady State (Ess) ± 0%, inilah osilasi terbaik berdasarkan keriteria performansi dan pengaruhnya terhadap respon control valve, maka parameter controller yang cocok untuk sistem pengendalian  level  pada  liquid  tank adalah nilai parameter yang didapatkan dengan tuning menggunakan fungsi pidtune matlab. Berdasarkan simulasi terakhir yang dilakukan dapat dilihat bahwa tuning dengan fungsi pidtune matlab memberikan nilai Kp, Ki, dan Kd pada kontroler PID yang paling baik jika dibandingkan dengan metode Ziegler – Nichols. Selain itu tuning dengan fungsi pidtune matlab juga dapat dilakukan dengan proses yang lebih mudah dan sederhana. Kata kunci: AGRU, absorber, regenerator, reboiler, condenser, cooler, reflux drum, Ziegler- Nichols, Tyreus – Luyben, pidtune, PID.
Analisis Radiasi Hambur di Luar Ruangan Klinik Radiologi Medical Check Up (MCU) Anita, Febria; Arizal, Muh. Zakky; Panular, Dwi Bondan; Santoso, Budi
Jurnal Ilmiah Giga Vol 19, No 1 (2016): Volume 19, Edisi 1, Juni 2016
Publisher : Universitas Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (25.738 KB)

Abstract

ABSTRAK. Telah dilakukan penelitian tentang Analsisis Radiasi Hambur di Luar Ruangan Klinik Radiologi Medical Check Up (MCU). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dosis radiasi hambur yang diterima titik perisai dan Pola sebaran radiasi hambur di belakang titik perisai. Penelitian ini menggunakan surveymeter sebagai alat ukur radiasi. Proses pengambilan data dilakukan dengan cara peneliti berdiri dibelakang dinding setiap dilakukan pemeriksaan dengan faktor eksposi yang sudah ditentukan yaitu 50, 55, dan 60 kV dengan waktu 16 mAs. Pengambilan data dilakukan dengan beberapa kali agar datamenjadi lebih akurat. Hasil dari penelitian ini adalah didapatkan laju dosis radiasi sebesar 0,477, 0,76, dan 0,897mSv/tahun masih jauh dari nilai batas dosis untuk pekerja radiasi 20 mSv dan masyarakat umum 1 mSv. Pola sebaran radiasi hambur kenaikan yang signifikan ditujukan oleh dinding penahan yang merupakan shielding F yang terletak di didalam ruangan untuk tempat berlindungnya petugas radiasi ketika melakukan pemeriksaan. Kata kunci: Shielding, Surveymeter, Dosis Radiasi, Faktor Eksposi.
Studi dan Evaluasi Kayu sebagai Bahan Dasar Quadratic Residue Diffuser Akustik Wicaksono, Aditya Imam; Repi, V. Vekky Ronald; Santoso, Hari Hadi
Jurnal Ilmiah Giga Vol 19, No 1 (2016): Volume 19, Edisi 1, Juni 2016
Publisher : Universitas Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (25.738 KB)

Abstract

ABSTRAK. Penelitian ini membahas tentang pengujian diffuser dengan menggunakan kayu-kayu yang berbeda (kayu tripleks meranti, kayu jati, dan kayu kamper). Tujuan pengujian ini adalah untuk memudahkan insinyur akustik memilih kayu yang akan digunakan sebagai diffuser dalam perancangan tata suara auditorium. Pengujian dilakukan dengan metode boundary plane measurement yang merujuk pada AES-4id-2001. Hasil pengujian diperoleh grafik respon polar dan koefisien difusi dengan frekuensi 800 Hz, 1000 Hz, dan 1250 Hz. Berdasarkan pengujian tersebut, kayu kamper merupakan kayu yang terbaik untuk dijadikan diffuser. Kata Kunci:  Boundary Plane Measurement, Grafik Respon Polar, Kayu, Koefisien Difusi, Quadratic Residue Diffuser.
Perancangan Sistem Kontrol On/Off Multivariabel Level dan Temperatur Berbasis Microcontroller Yunus, Ridwan; Repi, V. Vekky Ronald; Hidayanti, Fitria
Jurnal Ilmiah Giga Vol 19, No 1 (2016): Volume 19, Edisi 1, Juni 2016
Publisher : Universitas Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (25.738 KB)

Abstract

ABSTRAK. Proses yang ada di industri umumnya mempunyai karakteristik yang non linier, multivariabel dan kompleks. Pada penelitian ini telah dilakukan pengendalian multivariabel yaitu level dan temperatur dengan aplikasi sistem miniplant Boiler dimana fungsinya adalah mengubah air menjadi uap dengan menggunakan metode pengendalian kontrol on/off menggunakan mikrokontroller. Dari hasil simulasi diperoleh rise time untuk pengendalian level adalah 733 detik dan untuk pengendalian temperatur 1013 detik. Sedangkan hasil dari pengujian miniplant diperoleh rise time untuk pengendalian level adalah 570 detik dan untuk pengendalian temperature adalah 1240 detik. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa sistem pengendalian pada miniplant tidak dapat di aplikasikan pada sistem dinamis. Kata kunci: Boiler, Multivariabel, Pengendalian level, Pengendalian temperatur, Mikrokontroller.
Perancangan Sistem Monitoring Meter untuk Aplikasi Meter Orifice Menggunakan Perangkat Lunak PI ProcessBook Amril, Amril; Tunggadewi, Desty Anggita; Santoso, Hari Hadi
Jurnal Ilmiah Giga Vol 19, No 1 (2016): Volume 19, Edisi 1, Juni 2016
Publisher : Universitas Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (25.738 KB)

Abstract

ABSTRAK. Telah dibuat sistem monitoring meter untuk aplikasi meter orifice dengan menggunakan perangkat lunak Plant Information ProcessBook. Meter orifice bekerja dengan mengukur beda tekanan antara tekanan tinggi dan tekanan rendah yang di akibatkan penyempitan aliran di orifice plate dan kemudian di konversi menjadi laju alir. Laju alir dan parameter proses ditampilkan di sistem monitoring meter dengan menggunakan perangkat lunak Plant Information ProcessBook. Performa meter orifice di ukur dengan menganalisa ketidakpastian sistem meter dan di kalibrasi dengan druck pressure calibrator. Kata kunci: Orifice meter, ProcessBook, Monitoring, Tekanan, Laju alir
Prototipe Sensor Rasa Portable Berbasis Campuran Lipid Dioctyl Phosphate Dan Trioctyl Methyl Ammonium Chloride Dengan Perbandingan Massa 9:1 Amalinda, Finta
Jurnal Ilmiah Giga Vol 19, No 1 (2016): Volume 19, Edisi 1, Juni 2016
Publisher : Universitas Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (25.738 KB)

Abstract

ABSTRAK. Telah dibuat prototipe sensor rasa portable berupa ion meter dua kanal dan satu membran selektif ion. Ion meter dua kanal dibuat sebagai awal pengembangan sistem sensor rasa atau electronic tongue (e-tongue) yang harusnya berupa ion meter multi-kanal. Ion meter dibuat dengan menggunakan IC op-amp LF412 sebagai amplifier dan mikrokontroller Atmega8535. Sementara itu, membran selektif ion dibuat dengan variasi campuran lipid dioctyl phosphate (DOP) dan triocthyl methyl ammonium chloride (TOMA). Dengan perbandingan massa masing-masing 9:1. Pada sensor rasa ini , lipid menetukan selektifitas membran terhadap ion-ion tertentu. Luaran dari sensor rasa (ion meter yang dilengkapi dengan membran selektif ion) berupa potensial listrik yang selanjutnya dibandingkan dengan potensial elektroda referensi. Selanjutnya, prototipe sensor rasa portable  tersebut diuji kemampuan sensingnya terhadap lima macam larutan: glukosa, KCl, kina, HCl dan MSG. Kelima larutan tersebut mewakili lima macam rasa dasar, yakni rasa manis diwakili oleh glukosa, rasa asin diwakili oleh KCl, rasa pahit diwakili oleh kina, rasa asam diwakili oleh HCl, dan umami diwakili oleh MSG. Setiap larutan sampel dibuat dengan pelarut 1 mM KCl dan divariasi menjadi tujuh macam konsentrasi. Sebagai hasilnya, sensor rasa dengan membran lipid campuran 9:1 menujukkan kecenderungan respon terhadap kation sampel, sehingga menghasilkan besar potensial yang mengalami peningkatan untuk setiap kenaikan konsentrasi.  Kata Kunci: sensor rasa, ion meter, membran selektif ion, lipid, diocthyl phosphate, triocthyl methyl ammonium chloride
Uji Fungsi Dan Karakterisasi Pompa Roda Gigi Asmawi, Asmawi; Setyadi, Wismanto; Masyhudi, Masyhudi; Basori, Basori
Jurnal Ilmiah Giga Vol 18, No 1 (2015): Volume 18, Edisi 1, Juni 2015
Publisher : Universitas Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (25.738 KB)

Abstract

ABSTRAK. Pompa roda gigi merupakan pompa perpindahan positif yang tergolong dalam pompa rotari. Pompa roda gigi digunakan untuk memompa flida dengan viskositas tinggi dan sering diaplikasikan pada sistem hidrolik. Pengujian pompa roda gigi bertujuan untuk Mendapatkan kesiapan fungsional dari komponen-komponen utama peralatan pengujian pompa roda gigi dan mendapatkan karakterisasi pompa roda gigi terbaik, yaitu mencari hubungan tinggi kenaikan (head), daya poros pompa (P) dan efisiensi pompa sebagai fungsi kapasitas (Q). Fluida yang digunakan untuk pengujian adalah oli dengan massa jenis 855 kg/m3, variasi kapasitas dilakukan dengan cara mengatur putaran pada control flow, kemudian kapasitas diukur menggunakan flow meter. Sehingga tekan hisap pompa (Ps) dan tekanan dorong pompa (Pd) pada pompa roda gigi dapat terukur pada vacum gauge dan pressure gauge. Motor listrik yang digunakan adalah tiga phasa dengan daya motor (P motor) terpakai diukur dengan amperemeter dan voltmeter. Karakterisai pompa roda gigi dilakukan dengan tiga pulley dengan kecepatan pulley satu 2000 rpm, pulley dua 1700 rpm dan pulley tiga 1100 rpm.  Kesiapan uji fungsi komponen-komponen utama pada pengujian pompa roda gigi dapat berfungsi dengan baik. Meskipun ada sedikit kebocoran pada instalasi perpipaan yang masih dalam batas toleransi sebesar kurang dari 5 %. Efisiensi yang dihasilkan antara perbandingan daya fluida dengan daya poros pompa masing-masing diperoleh pada pulley satu pada putaran 2000 rpm sebesar  98,44 %, pulley dua pada putaran 1700 rpm sebesar 96,46 % dan pulley tiga pada putaran 1100 rpm sebesar 95,23 %. Kata kunci: pompa roda gigi, uji fungsi,karakterisasi pompa, head, daya pompa, efisiensi.

Page 1 of 15 | Total Record : 145


Filter by Year

2013 2023