cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
Jurnal Ikatan Alumni Fisika Universitas Negeri Medan
ISSN : 24611247     EISSN : 24775142     DOI : -
Core Subject : Science,
Jurnal Ikatan Alumni Fisika Universitas Negeri Medan, mempublikasi artikel-artikal yang berisi ide, gagasan, hasil penelitian, kajian pustaka dan kreasi inovasi lain yang mencakup inovasi pembelajaran, model pembelajaran, evalusi pembelajaran, media pembelajaran, teknologi pembelajaran fisika, fisika material, kimia fisika, fisika bumi, instrumentasi, komputasi dan astronomi.
Arjuna Subject : -
Articles 180 Documents
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH (PBM) MENGGUNAKAN AUDIOVISUAL TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH FISIKA PADA MATERI SUHU DAN KALOR DI KELAS X SEMESTER II SMA NEGERI 1 LUBUK PAKAM TP. 2015/2016 Sitorus, Muda Hartini T M; Simatupang, Sehat
JURNAL IKATAN ALUMNI FISIKA Vol 2, No 4 (2016): Jurnal Ikatan Alumni Fisika Unimed Edisi Oktober - Desember 2016
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jiaf.v2i4.7793

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran berbasis masalah terhadap kemampuan pemecahan masalah fisika pada materi suhu dan kalor di kelas X Semester II SMA Negeri 1 Lubuk Pakam T.P 2015/2016. Jenis penelitian ini adalah quasi eksperimen. Populasi dalam penelitian adalah seluruh siswa kelas X Semester II SMA Negeri 1 Lubuk Pakam T.P 2015/2016 yang terdiri dari 7 kelas berjumlah 270 siswa. Pengambilan sampel dilakukan dengan cara cluster random sampling dengan mengambil 2 kelas dari 7 kelas secara acak yaitu kelas X MIA-2 sebagai kelas eksperimen yang berjumlah 37 orang dan kelas X MIA-4 sebagai kelas kontrol yang berjumlah 37 orang. Instrumen yang digunakan untuk mengetahui kemampuan pemecahan masalah siswa adalah tes soal pemecahan masalah bentuk essay dengan jumlah 10 soal, observasi aktivitas, penilaian afektif dan penilaian keterampilan siswa dengan menggunakan lembar observasi yang dilakukan oleh dua observer. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh model pembelajaran berbasis masalah menggunakan audiovisual terhadap kemampuan pemecahan masalah fisika di kelas X Semester II SMA Negeri 1 Lubuk Pakam T.P 2015/2016. 
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI POKOK LISTRIK DINAMIS DI KELAS X SEMESTER II SMA NEGERI 8 MEDAN T.P. 2013/2014 Simatupang, Sehat; Tiarmaida, Tiarmaida
JURNAL IKATAN ALUMNI FISIKA Vol 1, No 1 (2015): Jurnal Ikatan Alumni Fisika Unimed Edisi Oktober - Desember 2015
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jiaf.v1i1.2693

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatanaktivitas dan pengaruh penerapan model pembelajaran inkuiri terhadap hasil belajar siswa. Jenis penelitian ini adalah kuasi eksperimendengan populasi dalam penelitian  adalah seluruh siswa kelas X SMA Negeri 8 Medan yang terdiri dari 12 kelas. Pengambilan sampel dilakukan dengan cara cluster random sampling dengan mengambil 2 kelas dari 12 kelas secara acak yaitu kelas X-4 sebagai kelas eksperimen dan kelas X-6 sebagai kelas kontrol. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes hasil belajar dalam bentuk pilihan berganda dengan jumlah 20 soalyang telah divalidkan danlembar observasi aktivitas belajar siswa. Nilai rata-rata hasil belajar siswa yang diberi perlakuan dengan model pembelajaran inkuiri adalah 71,67 dan dengan pembelajaran konvensional adalah 64,5. Peningkatan aktivitas belajar siswa selama mengikuti pembelajaran dengan menggunakan model  pembelajaran inkuiri adalah 63,36 dan dengan menggunakan pembelajaran konvensional adalah 56,47 yang termasuk pada kriteria nilai rendah. Berdasarkan hasil analisis perhitungan uji t, terdapat pengaruh yang signifikan penerapan model pembelajaran inkuiri terhadap hasil belajar siswa.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THINK PAIR SHARE ( TPS ) MENGGUNAKAN MEDIA PETA KONSEP TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI POKOK SUHU DAN KALOR Tanjung, ratna; Sinaga, Fransiska Nurhayati
JURNAL IKATAN ALUMNI FISIKA Vol 2, No 4 (2016): Jurnal Ikatan Alumni Fisika Unimed Edisi Oktober - Desember 2016
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jiaf.v2i4.7759

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe Think Pair Share (TPS) dengan media peta konsep terhadap hasil belajar siswa pada materi pokok suhu dan kalor di kelas X SMA Negeri 1 Perbaungan  T.P 2015/2016. Jenis penelitian ini adalah quasi eksperimen dengan two group pretest– posttest design dimana kelas X-4 sebagai kelas eksperimen dan kelas X-1 sebagai kelas kontrol yang masing-masing berjumlah 40 orang. Instrumen yang digunakan adalah lembar observasi aktivitas belajar siswa dan tes hasil belajar sebanyak 15 soal dalam bentuk pilihan berganda yang telah dilakukan validasi. Hasil penelitian memberikan bahwa aktivitas belajar siswa kelas eksperimen meningkat yaitu pada pertemuan I sebesar 59,3%, pertemuan II sebesar 69,2%, pertemuan III sebesar 75,7% dan pertemuan IV sebesar 82,2%. Untuk hasil belajar siswa, dari pengujian hipotesis diperoleh thitung > ttabel yaitu 2,381 > 1,667 pada taraf signifikansi α = 0,05. Hal ini berarti Ha diterima, yang berarti ada pengaruh dari penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Think Pair Share (TPS) menggunakan media peta konsep terhadap hasil belajar siswa pada materi pokok suhu dan kalor di kelas X semester II SMA Negeri 1 Perbaungan T.P 2015/2016.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING TERHADAP HASIL BELAJAR PENGETAHUAN KONSEPTUAL SISWA PADA MATERI POKOK FLUIDA STATIS Dewi, Rosita; Sinuraya, Juru Bahasa
JURNAL IKATAN ALUMNI FISIKA Vol 3, No 1 (2017): Jurnal Ikatan Alumni Fisika Unimed Edisi Januari - Maret 2017
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jiaf.v3i1.10725

Abstract

The purpose of reseach to investigate the effect of guided inquiry learning model on students conceptual knowledge in fluid static topic at XI class semester II SMA Negeri 1 Salapian A.y.2015/2016. This reseach was quasi experiment. The population was all student of class XI semester II  consided 3 class. Sampling was done by cluster random sampling XI IPA 2 selected as experiment class while XI IPA 1 as control class. The instruments used in the essay test form and observation sheet to measure activity learning student. Result of research obtained average pretest value of experiment class 25.82 while the average pretest value of control class 22.38. The average postest value of experiment class 79.05 while the average postest value of control 72.08. During the learning process the activity average value of student in experiment class 72.29 included active criterion. Proved hypothesis on result student learn to effect of guided inquiry model was better than conventional learning in fluid static topic.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING (GUIDED INQUIRY) TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI LISTRIK DINAMIS DI KELAS X SEMESTER II SMA NEGERI 12 MEDAN T.P. 2015/2016 Siagian, Hana Daforosa R; Hutahaean, Juniar
JURNAL IKATAN ALUMNI FISIKA Vol 2, No 3 (2016): Jurnal Ikatan Alumni Fisika Unimed Edisi Juli-September 2016
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jiaf.v2i3.5688

Abstract

This research is purposed to determine the effect of guided inquiry  model to student learning outcomes   in subject dynamic electricity  in the second half of class X SMAN 12 Medan in academic year 2015/2016. The population is 9 classes and sampling by cluster random sampling. The samples consist of treatment class and control class that were randomly selectedis class X-2 (38 students) as an experimental class and a class X-4 (36 students) as a control class. The instrument used in this study there are two, the first test of learning outcomes in the form of multiple choice with option 5 of 15 questions that have been declared valid by the experts, the second is the observation sheet student learning activities. The research showed the average value of pretest and posttest for the experimental class was 42,46 and 77,02, while the average value for the pretest and posttest control group was 43,89 and 68,15. The  observation of learning activities of students from the first meeting to the third meeting, student learning activities for use guided inquiry model increases, in the first meeting is 57,64  (active enough), meeting II is 71,43  (active) and at meetings III is 82,21 (active). Based on test results obtained by the hypothesis that there is significant effect of guided inquiry model to student learning outcomes in subject dynamic electricity in the second half of class X SMAN 12 Medan in academic year 2015/2016.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN BERDASARKAN MASALAH (PBM) DENGAN MENGGUNAKAN ALAT PERAGA TERHADAP HASIL BELAJAR SISWADIKELAS XII SEMESTER I SMK NEGERI 1 PERBAUNGAN KABUPATEN SERDANG BEDAGAI Khusairi, Muhammad Samsir; Haryadi, Jafri
JURNAL IKATAN ALUMNI FISIKA Vol 2, No 4 (2016): Jurnal Ikatan Alumni Fisika Unimed Edisi Oktober - Desember 2016
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jiaf.v2i4.7825

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah apakah ada pengaruh yang signifikan model pembelajaran Pembelajaran Berdasarkan Masalah (PBM), terhadap hasil belajar fisika siswa. Tujuan dan pelaksanaan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Pembelajaran Berdasarkan Masalah (PBM) terhadap hasil belajar fisika siswa dengan hipotesis penelitian adalah ada pengaruh yang signifikan model pembelajaran Pembelajaran Berdasarkan Masalah (PBM). Instrument dalam penelitian ini yaitu menggunakan tes yang berbentuk esay yang terdiri dari 10 item dengan nilai 10 bila menjawab benar dan nilai 0 bila menjawab salah. Sehinga nilai maksimun yang diperoleh adalah 100, dimana soal ini disusun berdasarkan KTSP. Variabel bebas  penelitian ini yaitu X1 pembelajaran yang menggunakan model pembelajaran Pembelajaran Berdasarkan Masalah (PBM) dan X2 model pembelajaran konvesional. Sedangkan variable terikat yaitu Yhasil tes belajar fisika siswa. Adapun hasil penghitungan rata-rata hasil belajar fisika siswa yang menggunakan pembelajaran Pembelajaran Berdasarkan Masalah (PBM) diproleh rata-rata hitung 32,5 dan simpangan baku 48,8. Rata-rata hasil belajar fisika siswa yang menggunakan pembelajaran konvensional memperoleh rata-rata hitung  32,5 dan simpangan baku 32,5. Harga  3 dan  1,695. Dari hasil analisis data tersebut maka terdapat pengaruh yang signifikan antara hasil belajar siswa yang menggunakan pembelajaran Pembelajaran Berdasarkan Masalah (PBM) dengan hasil belajar fisika siswa yang menggunakan pembelajaran konvensional di SMK Negeri 1 Perbaungan kabupaten Serdang Bedagai.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN INQUIRY TRAINING TERHADAP KETERAMPILAN PROSES SAINS PADA PEMBELAJARAN FISIKA Muliati, Sri; Bukit, Nurdin
JURNAL IKATAN ALUMNI FISIKA Vol 2, No 2 (2016): Jurnal Ikatan Alumni Fisika Unimed Edisi April - Juli 2016
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jiaf.v2i2.4371

Abstract

This Research was aimed to know the effect of inquiry training model on science process skill of student. This research is quasy experiment research. The sample of this research that was taken by using cluster random sampling. Based on the research it can that the effect of inquiry training learning model significantly give a better on science process skill of students and more understand the indicators on each component of the science process skill the average 88,57 and a deviation standard of 7.
THE EFFECT OF PROBLEM BASED LEARNING MODEL ASSISTED CONCEPT MAP TO AUTHENTIC PROBLEM SOLVING SKILLS TOPIC ON DYNAMIC ELECTRIC GRADE X SMA NEGERI 1 SIDIKALANG A.Y 2015/2016 Harahap, Mara Bangun; Silalahi, Novita Sari
JURNAL IKATAN ALUMNI FISIKA Vol 2, No 2 (2016): Jurnal Ikatan Alumni Fisika Unimed Edisi April - Juli 2016
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jiaf.v2i2.4361

Abstract

The purpose of this study was to determine the effect of problem based learning model to authentic problem solving skills of students topic on dynamic electric grade X  SMA Negeri 1 Sidikalang . This type of research is quasi-experimental. The population of this entire class X SMA Negeri 1 Sidikalang consist of 11 classes. The sample in this study was taken by a random sampling of two classes that’s X-8 class asexperiment class with 23 students and X-7 class as control class with 26 students. The instrument used  to determine student learning outcomes in the material dynamic electric in the form of essay test with numbered 10 and observation sheet. The results obtained by testing hypotheses is concluded that there is a significant relationship between use problem based learning model to authentic problem solving skills of students grde X SMA Negeri 1 Sidikalang.
STRATEGI PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH UNTUK MENINGKATKAN KOMPETENSI DASAR FISIKA SISWA KELAS VIII SMP AMIR HAMZAH MEDAN Nasution, Lia Afriyanti
JURNAL IKATAN ALUMNI FISIKA Vol 3, No 2 (2017): Jurnal Ikatan Alumni Fisika Unimed Edisi April-Juni 2017
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jiaf.v3i2.7776

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan meningkatkan kompetensi dasar Fisika dan aktivitas siswa SMP, melalui penerapan strategi pembelajaran berbasis masalah. Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan dalam dua siklus pembelajaran,  melibatkan 40  orang siswa kelas VIII – 1 SMP Amir Hamzah Medan. Kompetensi dasar Fisika yang disasar meliputi aspek kognitif, psikomotor dan afektif. Data tentang kompetensi kognitif dikumpulkan dengan metode tes, menggunakan pemahaman konsep, data tentang kompetensi psikomotor dan kualitas aktivitas pembelajaran siswa dikumpulkan dengan metode observasi menggunakan pedoman observasi, sedangkan data tentang kompetensi afektif siswa dikumpulkan dengan metode kuesioner menggunakan angket. Semua data penelitian kemudian dianalisis secara deskriptif dengan menentukan rererata masing-masing data dan dijustifikasi pada masing-masing indikator. Hasil analisis data menunjukkan bahwa kompetensi dasar Fisika siswa dapat ditingkatkan. 
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH TEKNIK POLYA TERHADAP HASIL BELAJAR DAN AKTIVITAS MAHASISWA PADA MATA KULIAH FISIKA MATEMATIKA II Tanjung, Yul Ifda
JURNAL IKATAN ALUMNI FISIKA UNIVERSITAS NEGERI MEDAN Vol 4, No 2 (2018): JURNAL IKATAN ALUMNI FISIKA UNIMED EDISI APRIL - JUNI 2018
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jiaf.v4i2.10808

Abstract

Penelitian dilakukan untuk mengetahui bagaimana pengaruh model pembelajaran berbasis masalah dengan teknik Polya terhadap hasil belajar dan aktivitas mahasiswa pada mata kuliah Fisika Matematika II. Penelitian ini merupakan penelitian quasi eksperimen dengan populasi penelitian adalah mahasiswa Prodi Pendidikan Fisika Jurusan Fisika Universitas Negeri Medan. Pemilihan sampel dilakukan dengan teknik cluster random sampling. Penelitian melibatkan dua kelas yaitu kelas kontrol dan kelas eksperimen yang diberi perlakuan berbeda. Pada kelas eksperimen diberi perlakuan model pembelajaran berbasis masalah teknik Polya dan pada kelas kontrol diberi perlakuan pembelajaran konvensional. Instrumen yang digunakan terdiri dari tes uraian berbentuk masalah dengan pedoman penskoran teknik Polya, dan instrumen observasi aktivitas mahasiswa. Data dalam penelitian ini dianalisis menggunakan pengujian hipotesis uji t dua pihak. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh model pembelajaran berbasis masalah teknik Polya terhadap hasil belajar dan aktivitas mahasiswa pada mata kuliah Fisika Matematika II.

Filter by Year

2015 2019


Filter By Issues
All Issue Vol 5, No 1 (2019): JURNAL IKATAN ALUMNI FISIKA UNIMED EDISI JANUARI - MARET Vol 4, No 4 (2018): JURNAL IKATAN ALUMNI FISIKA UNIMED EDISI OKTOBER - DESEMBER 2018 Vol 4, No 3 (2018): JURNAL IKATAN ALUMNI FISIKA UNIMED EDISI JULI - SEPTEMBER 2018 Vol 4, No 2 (2018): JURNAL IKATAN ALUMNI FISIKA UNIMED EDISI APRIL - JUNI 2018 Vol 4, No 1 (2018): JURNAL IKATAN ALUMNI FISIKA UNIMED EDISI JANUARI - MARET 2018 Vol 3, No 4 (2017): Jurnal Ikatan Alumni Fisika Unimed Edisi Oktober-Desember 2017 Vol 3, No 3 (2017): Jurnal Ikatan Alumni Fisika Unimed Edisi Juli - September 2017 Vol 3, No 2 (2017): Jurnal Ikatan Alumni Fisika Unimed Edisi April 2017 Vol 3, No 2 (2017): Jurnal Ikatan Alumni Fisika Unimed Edisi April-Juni 2017 Vol 3, No 1 (2017): Jurnal Ikatan Alumni Fisika Unimed Edisi Januari - Maret 2017 Vol 2, No 4 (2016): Jurnal Ikatan Alumni Fisika Unimed Edisi Oktober - Desember 2016 Vol 2, No 4 (2016): Jurnal Ikatan Alumni Fisika Unimed Oktober 2016 Vol 2, No 3 (2016): Jurnal Ikatan Alumni Fisika Unimed Edisi Juli-September 2016 Vol 2, No 3 (2016): Jurnal Ikatan Alumni Fisika Unimed Edisi Juli 2016 Vol 2, No 2 (2016): Jurnal Ikatan Alumni Fisika Unimed Edisi April - Juli 2016 Vol 2, No 2 (2016): Jurnal Ikatan Alumni Fisika Unimed Edisi April 2015 Vol 2, No 1 (2016): Jurnal Ikatan Alumni Fisika Unimed Edisi Januari - Maret 2016 Vol 2, No 1 (2016): Jurnal Ikatan Alumni Fisika Unimed Edisi Januari 2016 Vol 1, No 1 (2015): Jurnal Ikatan Alumni Fisika Unimed Edisi Oktober - Desember 2015 Vol 1, No 1 (2015): Jurnal Ikatan Alumni Fisika Unimed Edisi Oktober 2015 More Issue