cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. aceh besar,
Aceh
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Anak Usia Dini
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : -
Articles 10 Documents
Search results for , issue "Vol 7, No 2 (2022): MEI" : 10 Documents clear
PENERAPAN PEMBELAJARAN DALAM JARINGAN (DARING) DI MASA PANDEMI COVID-19 PADA PENDIDIKAN ANAK USIA DINI DI TK ISLAM AL-AZHAR CAIRO BANDA ACEH DAN TK FKIP UNIVERSITAS SYIAH KUALA KOTA BANDA ACEH Rina Mahara; Bahrun .; Dina Amalia; Siti Naila Fauzia; Mutmainnah .
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Anak Usia Dini Vol 7, No 2 (2022): MEI
Publisher : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Anak Usia Dini

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Keywords: Online Learning. Covid-19 pandemic, Worksheet This study aims to describe the application of online learning in Islamic Kindergarten Al-Azhar Cairo Banda Aceh and Kindergarten FKIP Syiah Kuala University. This research is a qualitative descriptive study with the research subject of the principal and 2 teachers of Islamic Kindergarten Al-Azhar Cairo Banda Aceh and the principal and 2 teachers of Kindergarten FKIP Syiah Kuala University. Data were obtained through interview and documentation techniques. The results showed that the learning carried out at Al-Azhar Islamic Kindergarten in Cairo Banda Aceh was online learning using mobile phones via th e WhatsApp application, using worksheets and to support teacher learning using the Zoom application. Kindergarten FKIP Syiah Kuala University the learning carried out was online learning using mobile phones through the WhatsApp application. The implementation of learning at Al-Azhar Islamic Kindergarten in Cairo Banda Aceh uses a worksheet that is taken by parents to school once a week, then sends videos, voice notes and flayers as learning methods. During the pandemic, evaluation activities were seen from the work of children and video call activities. In the implementation of FKIP Kindergarten learning at Syiah Kuala University, the teacher will send a learning video to the WhatsApp group, then the parents will send a video or photo of the child's work and after that the teacher will evaluate the child's assignment.Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan penerapan pembelajaran daring di TK Islam Al-Azhar Cairo Banda Aceh dan TK FKIP Universitas Syiah Kuala. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan subjek penelitian kepala sekolah dan 2 orang guru TK Islam Al-Azhar Cairo Banda Aceh dan kepala sekolah serta 2 orang guru TK FKIP Universitas Syiah Kuala. Data diperoleh melalui teknik wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran yang dilaksanakan di TK Islam Al-Azhar Cairo Banda Aceh adalah pembelajaran daring menggunakan handphone melalui aplikasi WhatsApp, menggunakan worksheet dan untuk menunjang pembelajaran guru menggunakan aplikasi Zoom. TK FKIP Universitas Syiah Kuala pembelajaran yang dilaksanakan adalah pembelajaran daring menggunakan Handphone melalui aplikasi WhatsApp. Pelaksanaan pembelajaran di TK Islam Al-Azhar Cairo Banda Aceh menggunakan worksheet yang diambil oleh orang tua ke sekolah satu minggu sekali, kemudian mengirimkan video, voice note dan flayer sebagai metode belajar. Selama masa pandemi  kegiatan evaluasi dilihat dari hasil karya anak dan kegiatan video call. Pelaksanaan pembelajaran TK FKIP Universitas Syiah Kuala, guru akan  mengirimkan video belajar ke dalam grup WhatsApp, kemudian orang tua akan mengirim video atau foto hasil karya anak dan setelah itu guru akan mengevaluasi tugas anak.Kata Kunci : Pembelajaran Daring. Pandemi Covid-19, Worksheet
STRATEGI GURU DALAM MENERAPKAN METODE TABARAK DI RUTABA HUDA WAN NUR LANGSA Nada Salsabila; Bahrun .; Siti Naila Fauzia; Rahmi .; Mutmainnah .
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Anak Usia Dini Vol 7, No 2 (2022): MEI
Publisher : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Anak Usia Dini

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Keywords: Teacher Strategy, Tabarak Method, Early Childhood.The Tabarak method is a method of memorizing the Qur’an by playing murottal Al-Qur’an using audio visual, namely television and speakers and then repeated until the child memorizes the surah being played. The teacher’s strategy in applying the Tabarak method is for the teacher to listen to the murottal Al-Qur’an to the students using audio visual media, namely television and repeating it to the child memorize the surah. The teacher’s job is only to monitor the children so that they continue to listen to the murottal Al-Qur’an and follow it. When class conditions are not condusive, the teacher will tell stories or give rewards to children so they want to be muraja’ah again. In addition, the teacher also teaches about etiquette in daily life so as to make children have good morals. If the teacher can’t control the child, the teacher will give a small punishment such as sitting in a class where no one is there for 5 minutes. If you want to succeed in using the Tabarak method, there must be cooperation between teachers and parents. Children not only muraja’ah at school but also muraja’ah at home. Abstrak. Metode Tabarak adalah metode menghafal Al-Qur’an dengan memperdengarkan murottal Al-Qur’an memakai audio visual yaitu televisi dan speaker kemudian diulang-ulang sampai anak menghafal surah yang sedang diputar. Strategi guru dalam menerapkan metode tabarak adalah dengan guru memperdengarkan murottal Al-Quran kepada murid memakai media audio visual yaitu televisi dan mengulanginya sampai anak menghafal surah tersebut. Tugas guru hanyalah memantau anak agar tetap mendengarkan murottal Al-Qur’an dan mengikutinya. Ketika keadaan kelas sudah tidak kondusif maka guru akan bercerita atau memberikan reward kepada anak agar mau murajaah kembali. Selain itu guru juga mengajarkan tentang adab dalam sehari-hari sehingga menjadikan anak yang berakhlakul karimah. Jika guru sudah tidak bisa mengendalikan anak maka guru akan memberikan hukuman kecil seperti duduk dikelas yang tidak ada orang selama 5 menit. Jika ingin berhasil memakai metode tabarak maka harus ada kerja sama antara guru dan orangtua. Anak tidak hanya murajaah di sekolah tetapi juga murajaah di rumah.Kata Kunci : Strategi Guru, Metode Tabarak, Anak Usia Dini
PERAN ORANG TUA DALAM MENGEMBANGKAN KEMAMPUAN SOSIAL EMOSIONAL ANAK USIA 5-6 TAHUN PADA MASA COVID-19 DI DESA SIMPANG EMPAT, KARANG BARU. ACEH TAMIANG Rezeki Maulia; Bahrun .; Rosmiati .; Israwati .; Khoiriyah .
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Anak Usia Dini Vol 7, No 2 (2022): MEI
Publisher : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Anak Usia Dini

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Keywords : Children's Social Emotional, COVID-19, Role of Parents.During the COVID-19 period, children are required to study at home and limit all activities carried out outside the home and the role of the teacher is replaced by the role of parents. This study aims to determine the extent of the role of parents in developing social emotional abilities of children aged 5-6 years during the COVID-19 period. This research is a type of qualitative research. The subjects in this study were parents in Simpang Empat village, Karang Baru, Aceh Tamiang with the number of subjects being 3 parents and 3 children aged 5-6 years. Data collection techniques in this study in the form of field observations, interviews. The data analysis technique is carried out through 3 stages, namely data reduction, data presentation and drawing conclusions and verification. The results of this study indicate that the role of parents in developing children's socio-emotional is very significant on the ability of social emotional development of children aged 5-6 years during the COVID-19 period, namely the role of parents such as accompanying and doing assignments, establishing communication, supervising, encouraging and giving motivation, directing, and carrying out activities with children at home in daily life to be able to develop children's social emotional abilities. With this research, it can be said that parents play an important role for the social emotional development of children. Researchers hope that future researchers can refine and add more interesting insights to parents to develop social emotional abilities of children aged 5-6 years. Abstrak. Pada masa COVID-19 anak diharuskan untuk belajar dirumah dan membatasi segala aktifitas yang dilakukan di luar rumah dan peran guru digantikan oleh peran orang tua. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana peran orang tua dalam mengembangkan kemampuan sosial emosional anak usia 5-6 tahun pada masa COVID-19. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah orang tua di desa Simpang Empat, Karang Baru, Aceh Tamiang dengan jumlah subjek 3 orang tua dan 3 orang anak usia 5-6 tahun. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini berupa observasi lapangan dan wawancara. Teknik analisis yang data yang dilakukan melalui 3 tahapan yaitu reduksi data (data reduction), penyajian data (data display) dan penarikan kesimpulan serta verifikasi (Conclusion drawing/verification). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa peran orang tua dalam mengembangkan sosial emosional anak sangat signifikan terhadap kemampuan perkembangan sosial emosional anak usia 5-6 tahun selama masa COVID-19 adalah dengan peran orang tua seperti mendampingi dan mengerjakan tugas, menjalin komunikasi, mengawas, mendorong dan memberi motivasi, mengarahkan, serta melakukan kegiatan bersama anak di rumah dalam kehidupan sehari-hari untuk dapat mengembangkan kemampuan sosial emosional anak. Dengan adanya penelitian ini maka dapat dikatakan bahwa orang tua memegang peran yang penting untuk perkembangan sosial emosional anak. Peneliti berharap agar peneliti selanjutnya dapat menyempurnakan serta menambah wawasan yang lebih menarik terhadap orang tua untuk mengembangkan kemampuan sosial emosional anak usia 5- 6 tahun.Kata Kunci: Sosial Emosional Anak, Covid-19 , Peran Orang Tua
PENGEMBANGAN MEDIA RODA PUTAR UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENGENAL BENTUK GEOMETRI PADA ANAK USIA DINI Lailatul Zurlita; Yuhasriati .; Siti Naila Fauzia; Israwati .; Sitti Muliya Rizka; Suhartati .; Rahmatun Nessa
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Anak Usia Dini Vol 7, No 2 (2022): MEI
Publisher : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Anak Usia Dini

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Keywords: Media, Spinning Wheel, Geometric Shapes, Early ChildhoodThe use of media is very important in increasing the ability to recognize geometric shapes in early childhood. Improving the ability to recognize geometric shapes is one level of achievement of children's development in the scope of cognitive aspects. The rotary wheel can be used as a medium to help improve the ability to recognize geometric shapes in early childhood. The rotating wheel media is a media specially designed to improve the ability to recognize geometric shapes in early childhood, which is circular in shape, has a pole as a support, and has a circle width of 54 cm and a pole height of 67 cm, has 5 parts, where each part contains one geometric shape (circle, square, triangle, rectangle, and rhombus). This research is a type of research and development research and development (RD) that aims to produce a rotating wheel to improve the ability to recognize valid early childhood geometric shapes. The data collection in this study was carried out through a study of literature and a questionnaire sheet validation of learning media for media experts and material experts. The development of the initial concept in this study consisted of three stages, namely: the stage of defining, designing and developing. The results of the validation of the rotating wheel media by media experts get a final score of 98% with a very valid category. Meanwhile, the material expert obtained a final score of 100% with a very valid category. Based on the score of the validation results, it can be concluded that the rotating wheel media is very valid and can be used as a learning medium for early childhood to improve the ability to recognize geometric shapes. This research was only carried out until the media validation stage, for the product testing and distribution stage, further research will be carried out.Abstrak. Penggunaan media sangat penting dalam meningkatkan kemampuan mengenal bentuk geometri pada anak usia dini. Meningkatkan kemampuan mengenal bentuk geometri merupakan salah satu tingkat pencapaian perkembangan anak dalam lingkup aspek kognitif. Roda putar dapat digunakan sebagai media untuk membantu meningkatkan kemampuan mengenal bentuk geometri pada anak usia dini. Media roda putar adalah media yang dirangcang khusus untuk meningkatkan kemampuan mengenal bentuk geometri pada anak usia dini, yang berbentuk bundar, memiliki tiang sebagai penyangga, dan mempunyai lebar lingkarannya 54 cm dan tinggi tiangnya 67 cm, memiliki 5 bagian, dimana masing-masing bagian memuat satu bentuk bangun geometri (lingkaran, persegi, segitiga, persegi panjang, dan belah ketupat). Penelitian ini merupakan jenis penelitian pengembangan Research and Development (RD) yang bertujuan menghasilkan roda putar untuk meningkatkan kemampuan mengenal bentuk geometri anak usia dini yang valid. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan melalui studi literatur dan lembar angket validasi media pembelajaran untuk ahli media dan ahli materi. Pengembangan konsep awal pada penelitian ini terdiri dari tiga tahap yaitu: tahap pendefinisian, perancangan dan pengembangan. Hasil validasi media roda putar oleh ahli media mendapatkan skor akhir sebesar 98% dengan kategori sangat valid. Sedangkan oleh ahli materi memperoleh skor akhir sebesar 100% dengan kategori sangat valid. Berdasarkan skor hasil validasi tersebut dapat disimpulkan bahwa media roda putar sangat valid dan dapat digunakan sebagai media pembelajaran bagi anak usia dini untuk meningkatkan kemampuan mengenal bentuk geometri. Penelitian ini hanya dilakukan sampai tahap validasi media, untuk tahap uji coba produk dan penyebaran akan dilakukan pada penelitian lebih lanjut.Kata Kunci: Media, Roda Putar, Bentuk Geometri, Anak Usia Dini
PERAN ORANG TUA DALAM PENANAMAN KARAKTER RELIGIUS KEPADA ANAK USIA DINI DI DUSUN SILANG DESA RUKOH KECAMATAN SYIAH KUALA KOTA BANDA ACEH Revina Sherly Novia; Taat Kurnita Yeniningsih; Yuhasriati .; Israwati .; Mutmainnah .
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Anak Usia Dini Vol 7, No 2 (2022): MEI
Publisher : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Anak Usia Dini

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Keywords: The Role Of Parents, Religious Character, Early ChildhoodParents are the major and first educators in establishing and building character for their children. One of the major character education to be given to children from an early age is religious character which is an important character that has to be formed in life so that children can consider the good and evil things in accordance with the teachings of their religion. The purpose of the research was to describe the role of parents in instilling religious character in early childhood in Silang Hamlet, Rukoh Village, Syiah Kuala District, Banda Aceh City. This research uses a qualitative approach with the type of field research (field research). Data collection techniques in the form of observation and interviews. The research subjects consisted of four households (father and mother) and had early childhood children aged 5-6 years. The object of this research is the role of parents in instilling religious character in early childhood in Silang Hamlet, Rukoh Village, Syiah Kuala District, Banda Aceh City. The results of the study indicate that parents perform their role in instilling religious character in children which consists of: the role of parents in developing religious charachter to children through prayer activities before and after performing activities and daily worship (prayer, reciting, sharing), the role of parents in fostering and shaping the child’s personality through showing affection for Allah’s creation (humans, animals, the environment) and speaking politely, the role of parents in setting an example in using the expression thayyibah (Alhamdulillah, Astagfirullah), saying greetings, and carrying out activities according to with daily Islamic etiquette such as etiquette in eating activitiesAbstrak. Orang tua merupakan pendidik utama dan pertama bagi anak-anaknya dalam menumbuhkan dan mengembangkan karakter bagi anak. Salah satu pendidikan karakter yang penting untuk diberikan kepada anak sejak usia dini adalah karakter religius yang merupakan karakter penting yang perlu ditumbuhkembangkan dalam kehidupan agar anak dapat mempertimbangkan baik dan buruknya sesuatu sesuai dengan ajaran-ajaran dalam agama yang dianutnya. Tujuan penelitian untuk mendeskripsikan peran orang tua dalam penanaman karakter religius kepada anak usia dini di Dusun Silang Desa Rukoh Kecamatan Syiah Kuala Kota Banda Aceh. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian lapangan (field research). Teknik pengumpulan data berupa observasi dan wawancara. Subjek penelitian adalah 4 keluarga (ayah dan ibu) serta memiliki anak usia dini yang berusia 5-6 tahun. Objek dalam penelitian ini adalah peran orang tua dalam penanaman karakter religius kepada anak usia dini di Dusun Silang Desa Rukoh Kecamatan Syiah Kuala Kota Banda Aceh. Hasil penelitian menunjukkan bahwa orang tua melaksanakan perannya dalam menanamkan karakter religius kepada anak yang terdiri dari: peran orang tua dalam mengembangkan keagamaan kepada anak melalui kegiatan berdoa sebelum dan sesudah melaksanakan kegiatan serta melaksanakan ibadah sehari-hari (shalat, mengaji, berbagi), peran orang tua dalam membina dan membentuk pribadi anak melalui memperlihatkan kasih sayang kepada ciptaan Allah Swt (manusia, hewan, lingkungan) serta berbicara santun, peran orang tua dalam memberikan contoh teladan dalam menggunakan ungkapan thayyibah (Alhamdulillah, Astagfirullah), mengucapkan salam, serta melaksanakan kegiatan sesuai dengan adab Islam seharihari seperti adab dalam kegiatan makan.
PENGEMBANGAN MEDIA TABUNG PINTAR UNTUK MENINGKATKAN RASA PERCAYA DIRI PADA ANAK USIA DINI DI GAMPONG LAMDINGIN BANDA ACEH Alifa Raihan; Israwati .; Sitti Muliya Rizka; Yuhasriati .; Siti Naila Fauzia
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Anak Usia Dini Vol 7, No 2 (2022): MEI
Publisher : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Anak Usia Dini

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Keywords: Media, Smart Tubes, Increase Confidence  Increasing self-confidence in early childhood not only requires small praise, but also requires a instructional Media. Learning media will make the learning process effective, including in an effort to increase self-confidence in early childhood. The purpose of this study was to produce a valid smart tube as a medium to increase the self-confidence of early childhood in Gampong Lamdingin Banda Aceh. The type of research used was Research and Development. Data collection in this study was carried out through observation, literature study and validation questionnaire sheets from media experts and material experts. Smart tube media is shaped like a tube, and has colorful stars with high the tube is 39 cm and the width is 59 cm. The results of the validation of the smart tube media on the media expert obtained a final score of 100% with a very feasible category from the suitability of the assessment instrument criteria from media experts which consisted of three aspects. Validation on the material expert obtained a final score of 100% with a very decent category according to p child development at STTPA (standard level of achievement of child development). Based on the results of validation by media experts and material experts, it can be concluded that the smart tube media developed is very feasible to be used as a learning medium in increasing self-confidence in early childhood. This research was only carried out until the validation stage of media experts, for the product trial stage and dissemination it will be carried out in further research.Abstrak. Meningkatkan rasa percaya diri pada anak usia dini tidak hanya membutuhkan pujian kecil, akan tetapi juga memerlukan sebuah media pembelajaran. Media pembelajaran akan membuat proses belajar menjadi efektif termasuk dalam upaya untuk meningkatkan rasa percaya diri pada anak usia dini. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menghasilkan tabung pintar yang valid sebagai media untuk meningkatkan rasa percaya diri anak usia dini di Gampong Lamdingin Banda Aceh. Jenis penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian pengembangan (Research and Development). Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan melalui observasi, studi literatur dan lembar angket validasi dari ahli media dan ahli materi. Media tabung pintar berbentuk seperti tabung, dan memiliki bintang yang berwarna-warni dengan tinggi tabung 39 cm dan lebarnya 59 cm. Hasil validasi media tabung pintar pada ahli media memperoleh skor akhir sebesar 100% dengan kategori sangat layak dari kesesuain kriteria intrumen penilaian dari ahli media yang terdiri dari tiga aspek. Validasi pada ahli materi memperoleh skor akhir sebesar 100% dengan kategori sangat layak sesuai dengan perkembangan anak pada STPPA (standar tingkat pencapaian perkembangan anak). Berdasarkan hasil validasi oleh ahli media dan ahli materi, maka dapat disimpulkan bahwa media tabung pintar yang dikembangkan sangat layak untuk dijadikan sebagai media pembelajaran dalam meningkatkan rasa percaya diri pada anak usia dini. Penelitian ini hanya dilakukan sampai tahap validasi ahli media, untuk tahap uji coba produk dan penyebaran akan dilakukan pada penelitian lebih lanjut.Kata Kunci: Media, Tabung Pintar, Meningkatkan Rasa Percaya Diri
TINJAUAN TERHADAP PEMANFAATAN ALAT PERMAINAN EDUKATIF (APE) OLEH GURU DI TK AL-AZHAR SIEM Nurul Khaira; Suhartati .; Rosmiati .; Bahrun .; Mutmainnah .
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Anak Usia Dini Vol 7, No 2 (2022): MEI
Publisher : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Anak Usia Dini

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Keywords: Educational Playing Tools, Teachers This study aims to determine the use of Educational Game Tools by teachers at Al-Azhar Siem Kindergarten. The method used is descriptive qualitative research method by taking three (3) teachers in class B1, B2, and B3. Furthermore, the data collection techniques in this study were observation and interviews. The results showed that teachers at Al-Azhar Siem Kindergarten, namely S1, S2, and S3 have been able to utilize Educational Game Tools well in the learning process. The use of Educational Game Tools carried out by teachers consists of (1) teachers using Educational Game Tools in the learning process and Educational Game Tools used by teachers can support 6 aspects of children's development (2 ) the availability of Educational Game Tools to support the growth and development of children aged 5-6 years at Al-Azhar Siem Kindergarten is good although there are still some Educational Game Tools that are not available (3) Educational Game Tools used by the teacher is in accordance with the learning theme and the age and condition of the child (4) the teacher also provide motivation and guidance to children when playing Educational Game Tools (5) the use of Educational Game Tools by teachers in supporting 6 aspects of child development is good because the teacher follows the procedures for using Educational Game Tools including: preparation, implementation, evaluation and follow-up stages. This research is expected to add insight to kindergarten teachers in utilizing Educational Game Tools properly and appropriately. Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemanfaatan Alat Permainan Edukatif (APE) oleh guru di TK Al-Azhar Siem. Metode yang digunakan adalah metode Penelitian deskriptif kualitatif dengan mengambil 3 guru di kelas B1, B2, dan B3. Selanjutnya, teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru di TK Al-Azhar Siem yaitu S1, S2, dan S3 telah mampu dalam memanfaatkan APE dengan baik pada proses pembelajaran. Adapun pemanfaatan APE yang dilakukan oleh guru terdiri dari (1) guru memanfaatkan APE pada proses pembelajaran serta APE yang digunakan oleh guru dapat menunjang 6 aspek perkembangan anak (2) tersedianya APE untuk mendukung tumbuh kembang anak usia 5-6 tahun di TK Al-Azhar Siem bagus walaupun masih ada beberapa APE yang tidak tersedia (3) APE yang digunakan oleh guru sesuai dengan tema pembelajaran serta usia dan kondisi anak (4) guru juga memberikan motivasi dan bimbingan kepada anak ketika memainkan APE (5) pemanfaatan APE oleh guru dalam menunjang 6 aspek perkembangan anak baik karena guru mengikuti tata cara penggunaan APE meliputi: tahap persiapan, pelaksanaan, evaluasi dan tindak lanjut. Penelitian ini diharapkan dapat menambah wawasan kepada guru TK dalam memanfaatkan APE dengan baik dan tepat. Kata Kunci: Alat Permainan Edukatif (APE), Guru
STRATEGI GURU DALAM PENANAMAN NILAI AGAMA DAN MORAL PADA ANAK USIA DINI DI TK ISLAM AL-AZHAR CAIRO BANDA ACEH Ulfariani .; Israwati .; Rosmiati .; Yuhasriati .; Rahmatun Nessa
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Anak Usia Dini Vol 7, No 2 (2022): MEI
Publisher : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Anak Usia Dini

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Keywords: The Strategy of Teachers, Building of Religious and Moral Values, Early ChildhoodReligious and moral education needs to be introduced to children from an early age as an effort to form a generation that is spiritually intelligent and polite in terms of morals. It is very important to instill religious and moral values in children before the age of 6th, because children will understand and practice directly what they are taught and imitated. This study to determine the teacher’s strategy in inculcating religious and moral values in early childhood at Islamic Kindergarten Al-Azhar Cairo Banda Aceh. This study used a qualitative approach with a descriptive type of research. The subjects of this study were 2 teachers from class B, a school principal and 2 parents. The object of this research is the teacher’s strategy in instilling religious and moral values in children. The data in this study were obtained through interview, observation and documentation techniques. The results of this study show that the teacher’s strategy in instilling religious and moral values in early childhood at Al-Azhar Islamic Cairo Banda Aceh by habituation, muraja’ah memorization like a short surah of the Qur’an, prayer and hadith, theachers are role models for children both verbally and in behavior, provide activities that motivate children and give praise or support to children. In instilling religious and moral values in children, teachers always work children’s parents. The teacher also evaluates the assessment of the child using an assessment sheet that is summarized in the form of a report card and a children’s iqra’ development book to see the fluency of the child’s iqra’ reading. Abstrak. Pendidikan agama dan moral perlu diperkenalkan kepada anak sejak usia dini sebagai upaya pembentukan generasi yang cerdas secara spiritual dan santun dalam hal moral. Penanaman nilai agama dan moral sangat penting dilakukan pada anak berusia sebelum 6 tahun, karena anak akan lebih cepat memahami dan mempraktikkan langsung apa yang diajarkan dan diteladaninya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi guru dalam penanaman nilai agama dan moral pada anak usia dini dan mengetahui kendala guru dalam penanaman nilai agama dan moral pada anak usia dini di TK Islam Al-Azhar Cairo Banda Aceh. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Subjek penelitian ini adalah 2 guru kelas B, 1 kepala sekolah, dan 2 orangtua anak. Adapun objek penelitian ini adalah strategi guru dalam penanaman nilai agama dan moral pada anak. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan strategi guru dalam penanaman nilai agama dan moral pada anak usia dini di TK Islam Al-Azhar Cairo Banda Aceh dengan pembiasaan, melakukan muraja’ah hafalan seperti surah pendek, do’a dan hadits, guru menjadi teladan bagi anak baik lisan maupun tingkah laku, memberikan kegiatan yang memotivasi anak dan memberikan pujian atau dukungan kepada anak. Dalam menanamakan nilai agama dan moral pada anak guru senantiasa bekerjasama dengan orangtua anak. Guru juga melakukan evaluasi penilaian pada anak didik menggunakan lembar penilaian yang dirangkum dalam bentuk rapor serta buku perkembangan iqra’ anak untuk melihat kelancaran bacaan iqra’ anak. Disarankan penelitian ini dapat dilanjutkan dan dikembangkan oleh peneliti lain dan bagi guru senantiasa berinovasi untuk lebih kreatif dan inovatif dalam menanamkan nilai agama dan moral pada anak.Kata Kunci: Strategi Guru, Penanaman Nilai Agama dan Moral, Anak Usia Dini
PENGEMBANGAN BUSY BOOK UNTUK KEGIATAN BERMAIN POLA ANAK USIA 5-6 TAHUN Fani Wirdah; Yuhasriati .; Siti Naila Fauzia; Taat Kurnita Yeniningsih; Sitti Muliya Rizka
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Anak Usia Dini Vol 7, No 2 (2022): MEI
Publisher : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Anak Usia Dini

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Keywords: Busy Book, Pattern Play Activities This study aims to produce a valid busy book for pattern play activities for children aged 5-6 years. This research uses the research and development method by Thiagarajan. Data was collected through observation, literature study, and media validation by material experts and media experts. Data processing was carried out in a quantitative descriptive manner, namely by analyzing the overall results of the media validation instrument from material experts and media experts, then calculating the results of the media validation analysis. The results showed that a valid busy book media contained repetitive patterns of play activities, growth patterns, and symmetrical patterns. Repeating patterns include patterns based on color, based on shape, and based on size. The growth pattern includes color gradation/degradation, small to large, large to small, short to long, long to short, a little to a lot, a lot to a little. Symmetrical patterns include symmetrical patterns based on color, based on shape, and based on size. The busy book media is made from interlining cloth, cotton cloth, flannel cloth, tile cloth, wooden clothespins, buttons, beads, and ropes. This media measures 31x21 cm. The busy book media that was developed was declared valid for playing activities for children aged 5-6 years. This is based on the results of media validation by material experts with valid assessments and the results of media validation are also valid assessments. This research was only carried out until the media validation stage, for the product trial stage and the distribution stage it will be carried out in further research.Abstrak: Penelitian ini bertujuan menghasilkan busy book yang valid untuk kegiatan bermain pola anak usia 5-6 tahun. Penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan (research and development) oleh Thiagarajan. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, studi literatur, dan validasi media oleh ahli materi dan ahli media. Pengolahan data dilakukan  secara deskriptif kuantitatif, yaitu dengan analisis keseluruhan hasil instrumen validasi media dari ahli materi dan ahli media, kemudian dilakukan perhitungan hasil analisis validasi media. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media busy book yang valid berisikan kegiatan bermain pola berulang, pola tumbuh, dan pola simetris. Pola berulang meliputi pola pengulangan berdasarkan warna, berdasarkan bentuk, dan berdasarkan ukuran. Pola tumbuh meliputi gradasi/degradasi warna, kecil ke besar, besar ke kecil, pendek ke panjang, panjang ke pendek, sedikit menjadi banyak, banyak menjadi sedikit. Pola simetris meliputi pola simetris berdasarkan warna, berdasarkan bentuk, dan berdasarkan ukuran. Media busy book dibuat dari kain interlining, kain katun, kain flanel, kain tile, jepitan kayu, kancing, manik-manik, dan tali kur. Media ini berukuran 31x21 cm. Media busy book yang dikembangkan dinyatakan valid untuk kegiatan bermain pola anak usia 5-6 tahun. Hal ini berdasarkan hasil validasi media oleh ahli materi memperoleh kriteria penilaian valid dan hasil validasi media oleh ahli media juga memperoleh kriteria penilaian valid. Penelitian ini hanya dilakukan sampai tahap validasi media, untuk tahap uji coba produk dan tahap penyebaran akan dilakukan pada penelitian selanjutnya. Kata Kunci: Busy Book, Kegiatan Bermain Pola
UPAYA GURU DALAM MENDUKUNG AKTIVITAS BELAJAR PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI TK AISYIYAH MERDUATI KOTA BANDA ACEH Wirdatul Jannah; Taat Kurnita Yeniningsih; Rahmi .; Israwati .; Rosmiati .
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Anak Usia Dini Vol 7, No 2 (2022): MEI
Publisher : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Anak Usia Dini

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Keywords: Teacher's effort, learning activity, Covid-19 pandemicThis study aims to find out about the efforts of teachers in supporting children's learning activities during the Covid-19 pandemic at TK Aisyiyah Merduati, Banda Aceh. This study uses a qualitative method that is phenomenological and described descriptively. The subjects of this study were the principal, 1 teacher of class A, and 3 teachers of class B. The research was conducted in Meduati, Kuta Raja District, Banda Aceh. Data obtained through observation, interviews, and documentation. Data analysis was carried out in three stages, namely data reduction, data presentation, and drawing conclusions. The results of this study indicate that the efforts of teachers to support learning activities during the Covid-19 pandemic at TK Aisyiyah Merduati, Banda Aceh, with efforts for children to be able to watch TV on TVRI broadcasts in the form of educational broadcasts for children prepared by the government, home visits, creative teaching, study in the mosque, and make video calls to help children with learning activities problems. Learning activities during the Covid-19 pandemic are carried out remotely using the whatsApp application that is part of the whatsApp class A1, B1, B2, and B3 groups. The implementation of learning activities during the Covid-19 pandemic that was carried out included opening activities, core activities, and closing activities. Evaluation of children's learning activities containing an assessment of the results of children's activities is sent via video, photos, and voicenotes and is used as the basis for daily, weekly, monthly, and end-of- semester assessments. Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang upaya guru dalam mendukung aktivitas belajar anak pada masa pandemi Covid-19 di TK Aisyiyah Merduati Kota Banda Aceh. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif yang bersifat fenomenologi dan dijabarkan secara deskriptif. Subjek penelitian ini adalah Kepala Sekolah, 1 Guru kelas A, dan 3 Guru kelas B. Penelitian dilakukan di Gampong Meduati Kecamatan Kuta Raja Kota Banda Aceh. Data diperoleh melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan tiga tahapan yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa upaya guru dalam mendukung aktivitas belajar pada masa pandemi Covid- 19 di TK Aisyiyah Merduati Kota Banda Aceh dengan upaya anak dapat menonton TV di siaran. TVRI berupa siaran edukasi untuk anak yang dipersiapkan oleh pemeintah, home visit, mengajar dengan kreatif, belajar di mesjid, dan melakukan panggilan video untuk membantu anak dalam permasalahan aktivitas belajarnya. Aktivitas belajar pada masa pandemi Covid-19 dilakukan dengan jarak jauh menggunakan aplikasi WhatsApp yang bergabung dalam group WhatsApp Kelas A1, B1, B2, dan B3. Pelaksanaan aktivitas belajar pada masa pandemi Covid-19 yang dilaksanakan meliputi kegiatan pembukaan, kegiatan inti, dan kegiatan penutup. Evaluasi aktivitas belajar anak yang berisi penilaian terhadap hasil kegiatan anak dikirim melalui video, foto, dan voicenote dan digunakan sebagai dasar penilaian harian, mingguan, bulanan, dan akhir semester.Kata Kunci: Upaya Guru, Aktivitas Belajar, Pandemi Covid-19

Page 1 of 1 | Total Record : 10