cover
Contact Name
I Gusti Ayu Lani Triani
Contact Email
lanitriani@unud.ac.id
Phone
+628124698714
Journal Mail Official
jrma@unud.ac.id
Editorial Address
PS. TIP FTP UNUD Kampus Bukit Jimbaran Bali Indonesia
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
JURNAL REKAYASA DAN MANAJEMEN AGROINDUSTRI
Published by Universitas Udayana
ISSN : -     EISSN : 2503488X     DOI : https://doi.org/10.24843/JRMA
Core Subject : Agriculture,
JURNAL REKAYASA DAN MANAJEMEN AGROINDUSTRI adalah media publikasi ilmiah yang diterbitkan oleh Program Studi Teknologi Industri Pertanian, Fakultas Teknologi Pertanian-Universitas Udayana, berisikan artikel hasil-hasil penelitian, ulasan (review), opini ilmiah oleh mahasiswa, dosen, praktisi, dan ahli di bidang rekayasa dan manajemen bidang keilmuan Teknologi Industri Pertanian dan keilmuan yang terkait lainnya.
Articles 15 Documents
Search results for , issue "Vol 11 No 2 (2023): Juni" : 15 Documents clear
ANALISIS SWOT DAN PENERAPAN MODEL BISNIS KANVAS DALAM STRATEGI PENGEMBANGAN USAHA SPEED COFFEE, TEGALALANG, KABUPATEN GIANYAR I Putu Meidyka Parstya Saputra; I Ketut Satriawan; Dewa Ayu Anom Yuarini
JURNAL REKAYASA DAN MANAJEMEN AGROINDUSTRI Vol 11 No 2 (2023): Juni
Publisher : Department of Agroindustrial Technology, Faculty of Agricultural Technology, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/JRMA.2023.v11.i02.p12

Abstract

Speed Coffee was established during the Covid-19 pandemic in March 2021. As a result of the dynamic challenges and increasing competition in the current economic recovery, Speed Coffee needs alternative strategies and business model mapping. This research aims to identify internal and external factors using SWOT analysis, formulate alternative strategies, and apply the canvas business model to support business development. The results showed that Speed Coffee is positioned in quadrant I, which supports aggressive strategies such as market penetration by expanding market share through marketing/promotion efforts, improving services to retain and attract new customers, and innovating in product development. In the canvas business model, several developments were made on the 9 elements, including adding culinary/coffee enthusiasts, tourists, and public figures (customer segments), providing coffee education (value propositions), partnering with nearby small and medium-sized enterprises, villas, or homestays to increase sales conversion and revenue (channels), providing discounts and coupons to increase customer purchases (customer relationships), recommending a consignment system to expand the marketing area (revenue streams), increasing the number of employees and conducting capacity building through training employees and developing the menu (key resources). In key activities, making and formulating written SOPs and conducting maximum work briefings and evaluations for employees. Joint venture activities include capital investment partnerships (key partnerships), budgeting and determining promotion costs and business development costs (cost structure). Keyword : SWOT Analysis, Business model canvas, Business development strategy, Speed coffee Speed Coffee telah didirikan pada bulan Maret 2021, saat itu juga bertepatan dengan adanya pandemic covid-19. Alternatif strategi dan pemetaan model bisnis merupakan tantangan dinamis yang harus dihadapi dan persaingan kompetitif pada masa pemulihan ekonomi saat ini. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merumuskan strategi alternative, identivikasi penyebab internal dan eksternal menggunakan analisis SWOT, serta penerapan model bisnis kanvas dalam menunjang pengembangan usaha. Hasil yang ditunjukan oleh penelitian adalah posisi Speed Coffee pada kuadran I yaitu inovasi dalam pengembangkan produk, menaikan level dalam pelayanna agar bertahan dan untuk menarik bagi pelanggan baru, meningkatkan dan meluaskan market share usaha pemasaran/promosi, mendukung strategi agresif melalui lingkup penetrasi pasar. Model bisnis kanvas telah mengembangkan 9 elemen, yaitu menambahkan pecinta kuliner/kopi, wisatawan, dan publik figur (customer segment), menyelenggarakan edukasi di bidang kopi (value propositions), mengadakan kerja sama dengan unit usaha/UMKM, Villa, atau homestay disekitarnya dalam meningkatkan konversi penjualan dan pendapatan (channels), melakukan pemberian diskon dan kupon untuk meningkatkan pembelian oleh pelanggan (customer relationship), merekomendasikan sistem konsinyasi yang bertujuan untuk memperluas daerah pemasaran (revenue streams), menambah tenaga kerja/pegawai, serta melakukan capacity building yaitu pelatihan pada karyawan dan melakukan pengembangan menu (key resources). Pada aktivitas kunci (key activities), membuat dan merumuskan SOP tertulis serta mengadakan briefing dan evaluasi kerja maksimal kepada karyawan. Melakukan joint venture yaitu pengadaan kerja sama berupa penanaman modal (key partnership), menetapkan dan menaksir biaya pengiklanan serta biaya pengembangan dalam bisnis (cost structure). Kata kunci : Analisis SWOT, Model bisnis kanvas, Strategi pengembangan usaha, Speed coffee
Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Penggunaan Media Sosial Instagram Terhadap Tingkat Kepuasan Konsumen Pada Tigapagi Coffee & Space di Kabupaten Banyuwangi Ahmad Ali Akbar Ustadi Sadali; Nyoman Semadi Antara; I Ketut Satriawan
JURNAL REKAYASA DAN MANAJEMEN AGROINDUSTRI Vol 11 No 2 (2023): Juni
Publisher : Department of Agroindustrial Technology, Faculty of Agricultural Technology, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/JRMA.2023.v11.i02.p03

Abstract

The development of information technology has made many companies today take advantage of social media to market their products. The best customer service and Instagram-worthy facilities will draw customers. The objective of study were to ascertain the impact of service quality on the degree of customer satisfaction at Tigapagi Coffee & Space Banyuwangi Regency which was the primary goal of this study, understanding the impact of Instagram usage on customer satisfaction which was research done by Tigapagi Coffee & Space Banyuwangi Regency, and establishing the qualities that require to develop and rank them based on the priority. In this study, 89 purposely chosen respondents were given questionnaires to complete, and the Importance Performance Analysis (IPA) approach was utilized to evaluate the level of consumer satisfaction. The service quality feature with the highest level of satisfaction was modern equipment, scoring 103.13%, while the lowest was toilet cleanliness, scoring 96.29%. The quality of service should be prioritized based on the following factors: toilet cleanliness, accurate orders, order delivery time, good communication skills, handling, and visual suitability of the product. The attribute with the highest level of satisfaction with the quality of using Instagram Social Media was performance of the product, with a satisfaction level of 104.71%. The attribute with the lowest level of satisfaction was Price Match with the product quality, with a satisfaction level of 96.77%. Popularity of the content, Profitable campaign offerings, Content Relevance, Product Flavor Variants, and Affordability of Prices were the attributes that must be given top priority for quality Instagram Social Media Usage. Keywords: Customer satisfaction, Service Quality, Importance Performance Analysis, Instagram Social Media Perkembangan teknologi informasi membuat banyak perusahaan dewasa ini memanfaatkan media sosial untuk memasarkan produknya. Pelayanan maksimal dengan fasilitas yang instagrameble akan menarik minat konsumen. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengetahui pengaruh kualitas pelayanan terhadap tingkat kepuasan konsumen pada Tigapagi Coffee & Space Kabupaten Banyuwangi. (2) Mengetahui pengaruh penggunaan media sosial Instagram terhadap kepuasan konsumen yang dilakukan oleh Tigapagi Coffee & space Kabupaten Banyuwangi. (3) Menghitung atribut-atribut yang perlu diprioritaskan untuk perbaikan. Metode yang digunakan untuk mengukur kepuasan konsumen dalam penelitian ini adalah dengan menyebarkan kuesioner kepada 89 responden terpilih dan menghitungnya menggunakan metode Importance Performance Analysis (IPA). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas pelayanan atribut dengan kepuasan tertinggi adalah peralatan modern dengan tingkat kepuasan kualitas 103,13%, atribut dengan tingkat kepuasan terendah adalah kebersihan toilet dengan skor 96,29%. Atribut dengan tingkat kepuasan tertinggi terhadap kualitas penggunaan media sosial instagram adalah kesesuaian visual produk dengan tingkat kepuasan 104,71%, atribut dengan tingkat kepuasan terendah adalah kesesuaian harga dengan kualitas produk dengan tingkat kepuasan 96,77%, atribut yang harus diprioritaskan pada kualitas pelayanan adalah kebersihan toilet, ketepatan pesanan, waktu pengiriman pesanan, keterampilan komunikasi yang baik, penanganan keluhan, kesediaan karyawan dalam menanggapi keluhan, kemampuan melayani keluhan, menyapa konsumen, dan dekati pelayan setia. Atribut yang harus diprioritaskan untuk kualitas penggunaan media sosial instagram adalah popularitas konten, penawaran kampanye yang menguntungkan, relevansi konten, varian rasa produk, dan harga terjangkau. Kata kunci: Kepuasan Konsumen, Importance Performance Analysis, Kualitas .Layanan, Media Sosial Instagram.
Pengaruh Kecepatan Dan Lama Pengadukan Terhadap Karakteristik Mikroemulsi Minyak Atsiri Cengkeh (Syzygium aromaticum) I Wayan Mika Pratama; Lutfi Suhendra; Ni Made Wartini
JURNAL REKAYASA DAN MANAJEMEN AGROINDUSTRI Vol 11 No 2 (2023): Juni
Publisher : Department of Agroindustrial Technology, Faculty of Agricultural Technology, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/JRMA.2023.v11.i02.p08

Abstract

The main product of the clove plant (Syzygium aromaticum) is essential oil. Clove oil has the advantage of being able to inhibit the growth of Staphylococcus aureus compared to other essential oils containing eugenol. The nature of essential oils is volatile so that in this study clove oil was made in the form of microemulsions because microemulsions are thermodynamically stable, transparent and have low viscosity. The characteristics of the microemulsion are influenced by several factors including the duration of stirring and the speed of stirring. The purpose of this study was to determine the effect of speed and duration of stirring on the characteristics of clove essential oil microemulsions and to determine the best speed and duration of stirring to produce the characteristics of clove essential oil microemulsions. This experiment used a randomized block design with two factors, namely speed and duration of stirring. Stirring was carried out for 4, 6 and 8 minutes and the stirring speed was 600, 700, 800 and 900 rpm. Data were analyzed for variance using excel, if there was an effect of treatment on the observed variables, the analysis was continued with the BNJ Test. The results showed that the combination of speed and duration of stirring had an effect on the characteristics of the resulting microemulsion. A speed of 600 rpm and a stirring time of 4 minutes was the best treatment for making clove essential oil microemulsions with the smallest turbidity index values after 24 hours of incubation and after centrifugation, namely 0.449 ± 0.026% and 0.473 ± 0.047%. Clove essential oil microemulsion particle size was 11.3 ± 2.5 nm. Clove essential oil microemulsion was stable for 8 weeks of storage. Keywords : Microemulsion, essential oil, stirring speed, stirring time, Syzygium aromaticum. Produk utama tanaman cengkeh (Syzygium aromaticum) ialah minyak atsiri. Minyak cengkeh memiliki keunggulan yaitu kemampuan menghambat pertumbuhan bakteri Staphylococcus aureus dibanding dengan minyak atsiri yang mengandung eugenol lainnya. Sifat dari minyak atsiri mudah menguap sehingga pada penelitian ini minyak cengkeh dibuat dalam bentuk mikroemulsi sebab mikroemulsi secara termodinamika bersifat stabil, transparan, dan viskositasnya rendah. Karakteristik mikroemulsi dipengaruhi oleh beberapa faktor diantaranya lama pengadukan dan kecepatan pengadukan. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui pengaruh kecepatan dan lama pengadukan terhadap karakteristik mikroemulsi minyak atsiri cengkeh dan menentukan kecepatan dan lama pengadukan terbaik untuk menghasilkan karakteristik mikroemulsi minyak atsiri cengkeh. Percobaan ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok dengan dua faktor yaitu kecepatan dan lama pengadukan. Pengadukan dilakukan selama 4, 6 dan 8 menit dan kecepatan pengadukan 600, 700, 800, dan 900 rpm. Data dianalisis varian menggunakan excel, apabila ada pengaruh perlakuan terhadap variabel yang diamati, analisis dilanjutkan dengan Uji BNJ. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kombinasi kecepatan dan lama pengadukan berpengaruh terhadap karakteristik mikroemulsi yang dihasilkan. Kecepatan 600 rpm dan waktu pengadukan selama 4 menit merupakan perlakuan terbaik untuk membuat mikroemulsi minyak atsiri cengkeh dengan nilai indeks turbiditas terkecil setelah inkubasi 24 jam dan sesudah sentrifugasi yaitu 0,449±0,026% dan 0,473±0,047%. Ukuran partikel mikroemulsi minyak atsiri cengkeh sebesar 11,3±2,5 nm. Mikroemulsi minyak atsiri cengkeh stabil selama penyimpanan 8 minggu Kata kunci: Mikroemulsi, minyak atsiri, kecepatan pengadukan, lama pengadukan, Syzygium aromaticum.
Kajian Pengembangan Metode Ekstraksi Soxhletasi Terhadap Kadar Antioksidan Ekstrak Daun Matoa (Pomitea pinnata) Menggunakan Spektrofotometer UV VIS Made Surya Pramana Mahardika; I Komang Eka Wiratnyana Putera
JURNAL REKAYASA DAN MANAJEMEN AGROINDUSTRI Vol 11 No 2 (2023): Juni
Publisher : Department of Agroindustrial Technology, Faculty of Agricultural Technology, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/JRMA.2023.v11.i02.p13

Abstract

This study aims to examine the development of extraction methods for antioxidant capacity testing using a spectrophotometer on matoa leaf extract. The extraction method used is the soxhletation method. Factors that affect the extraction process with Soxhlet tools include extraction time and solvent concentration. The treatments used in this study were ethanol concentration (60%, 70%, 80% and 90%) and extraction time (3, 4, 5, and 6 hours), Determination of the best solvent concentration and extraction time was carried out by calculating the antioxidant content of the DPPHspectrophotometer method. The results showed that 70% ethanol concentration with extraction time for 4 hours was the best treatment that obtained antioxidant capacity of 5.54% with extract yield of 35.00%. The antioxidant capacity of matoa leaf extract obtained ranged from 3.15-5.54% with the yield value of matoa leaf extract obtained ranged from 19.36 - 35.00% which has color characteristics, namely the range of L* values of 13.39 to 20.44, the range of a* values ranging from - 3.62 to 0.43 and the range of b* values ranging from -7.50 to -3.31. The soxhletation method can be used as one of the extraction methods to obtain matoa leaf extract and the use of UV-VIS spectrophotometric method can also be used as one of the methods for testing the antioxidant capacity of matoa leaf extract. Keywords : matoa leaf, extraction, soxhletation device, solvent concentration, extraction time. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengembangan metode ekstraksi terhadap pengujian kapasitas antioksidan menggunakan alat spektrofotometer pada ekstrak daun matoa. Metode ekstraksi yang digunakan adalah metode soxhletasi. Faktor yang mempengaruhi proses ekstraksi dengan alat Soxhlet diantaranya waktu ekstraksi dan konsentrasi pelarut. Perlakuan yang digunakan dalam penelitian ini adalah konsentrasi etanol (60%,70%,80% dan 90%) dan waktu ekstraksi (3,4,5, dan 6 jam), Penentuan konsentrasi pelarut dan waktu ekstraksi terbaik dilakukan dengan perhitungan kadar antioksidan metode DPPH-spektrofotometer. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsentrasi etanol 70% dengan waktu ekstraksi selama 4 jam merupakan perlakuan terbaik yang memperoleh kapasitas antioksidan sebesar 5,54% dengan rendemen ekstrak sebesar 35,00%. Kapasitas antioksidan ekstrak daun matoa yang diperoleh berkisar antara 3,15-5,54% dengan nilai rendemen ekstrak daun matoa yang didapatkan berkisar antara 19,36 – 35,00% yang memiliki karakteristik warna yaitu kisaran nilai L* yaitu sebesar 13,39 hingga 20,44, Kisaran nilai a* berkisar antara -3,62 hingga 0,43 dan kisaran nilai b* berkisar antara-7,50 hingga -3,31. Metode soxhletasi dapat digunakan sebagai salah satu metode ekstraksi untuk mendapatkan ekstrak daun matoa dan penggunaan metode spektrofotometri UV-VIS juga dapat digunakan sebagai salah satu metode untuk pengujian kapasitas antioksidan ekstrak daun matoa. Kata kunci : alat soxhletasi, daun matoa, ekstraksi, konsentrasi pelarut, waktu ekstraksi.
Analisis Nilai Tambah Kopi Bubuk Produksi CV. Kopi Kak Dukuh Komang Eka Dana Suputra; I Wayan Gede Sedana Yoga; I Gusti Ayu Lani Triani
JURNAL REKAYASA DAN MANAJEMEN AGROINDUSTRI Vol 11 No 2 (2023): Juni
Publisher : Department of Agroindustrial Technology, Faculty of Agricultural Technology, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/JRMA.2023.v11.i02.p04

Abstract

ABSTRACT: Bali Province is one of the coffee producing regions in Indonesia, with a total production of 15,649 tons. There are three major coffee producing areas in Bali Province, namely Bangli Regency which produces 2,173 tons of coffee, most of which are in Kintamani District. Tabanan Regency produces 5,588 tons of coffee, most of which are in Pupuan District. Buleleng Regency produces 5,379 tons of robusta coffee and 1,114 tons of Arabica coffee, most of which are located in Banjar and Kubutambahan (Central Bureau of Statistics, 2021). The formation of added value is very important in the processing of coffee products because it can increase income for producers. A production that includes processing, delivery, and storage will result in added value, which is referred to as added value. CV. Kak Dukuh Coffee is a domestic company that works in the coffee business. This sector of the economy is responsible for converting green coffee beans into ground coffee. So that added value calculations may be done, this method adds value to coffee products. The purpose of this study was to determine the production process and the added value of coffee beans into ground coffee at CV. Dukuh Coffee. The method used to calculate the added value of coffee products is the Hayami method. According to the study's findings, the steps involved in producing ground coffee are sorting, weighing, roasting, cooling I, milling, cooling II, and packing. The added value of powdered Robusta coffee is Rp. 16,197/kg with a ratio of 34%, which is categorized as moderate, and the added value of mix coffee is Rp.53,833/kg with a ratio of 46%, which is regarded as relatively high Keywords: production process, ground coffee, added value, Hayami method ABSTRAK Provinsi Bali merupakan salah satu daerah penghasil kopi di Indonesia, dengan jumlah produksi sebanyak 15.649 ton. Terdapat tiga daerah penghasil kopi yang cukup besar di Provinsi Bali, yaitu Kabupaten Bangli dengan penghasil kopi sebanyak 2.173 ton yang sebagian besar berada di kecamatan Kintamani. Kabupaten Tabanan dengan penghasil kopi sebanyak 5.588 ton yang sebagian besar berada di kecamatan Pupuan. Kabupaten Buleleng menghasilkan kopi robusta 5.379 ton serta kopi arabika 1.114 ton, dimana sebagian besar berada di kecamatan Banjar dan Kubutambahan (Badan Pusat Statistik, 2021). Pembentukan nilai tambah sangat penting dalam pengolahan produk kopi karena dapat meningkatkan pendapatan bagi produsen. Suatu produksi dengan adanya proses pengolahan, pengangkutan maupun penyimpanan akan menghasilkan pertambahan nilai yang disebut nilai tambah. CV. Kopi Kak Dukuh merupakan suatu industri rumah tangga yang bergerak dibidang industri kopi. Industri ini melakukan proses pengolahan biji kopi (green bean) hingga berbentuk kopi bubuk. Proses tersebut menghasilkan pertambahan nilai pada produk kopi sehingga dapat dilakukan perhitungan nilai tambah. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui proses produksi dan nilai tambah dari biji kopi hingga kopi bubuk di CV. Kopi Kak Dukuh. Metode yang digunakan untuk menghitung nilai tambah produk kopi adalah metode Hayami. Hasil penelitian ini menunjukkan proses produksi kopi bubuk terdiri dari proses sortasi, timbang, sangrai, pendinginan I, giling, pendinginan II dan kemas. Kemudian untuk nilai tambah pada kopi robusta bubuk nilai tambah yang dihasilkan sebesar Rp. 16.197/kg dengan rasio 34% yang tergolong sedang dan kopi blend nilai tambah yang dihasilkan sebesar Rp. 53.833/kg dengan 46% rasio nilai tambah yang tergolong tinggi. Kata kunci : proses produksi, kopi bubuk, nilai tambah,metode Hayami
Efektivitas Desinfektan Larutan Pemutih (Bayclin) dalam Mencegah Mikroba Kontaminan pada Inkubator di Laboratorium Mikrobiologi IGAA. Mirah Widiastiti; Ni Wayan Intan Afsari Dewi; A.S. Duniaji
JURNAL REKAYASA DAN MANAJEMEN AGROINDUSTRI Vol 11 No 2 (2023): Juni
Publisher : Department of Agroindustrial Technology, Faculty of Agricultural Technology, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/JRMA.2023.v11.i02.p09

Abstract

Contaminants in microbiological analysis often occur even though aseptic testing has been carried out. Control of the growth of microorganisms aims to eradicate unwanted microorganisms. The disinfectant used is a combination of bleach solution (bayclin) and alcohol which works by inactivating enzymes, denaturing proteins and inactivating nucleic acids. The purpose of this study was to determine the effectiveness of using a disinfectant bleach solution (bayclin) of various concentrations in preventing microbial contaminants in the incubator at the Food Microbiology Laboratory. The data collection technique in this study was in the form of an experiment, the results of surface swabs of incubator equipment that had been sprayed with 70% alcohol followed by spraying a disinfectant bleach solution (bayclin) with concentrations (0%, 5%, 10% and 15%), then testing the level of microbial contaminants by analysis of total bacteria and total yeast molds using the TPC (Total Plate Count) method with 3 repetitions. It was found that spraying disinfectant bleach solution (bayclin) had an effect on the total quantity of bacteria and total yeast mold incubated in the incubator equipment in the microbiology laboratory with the highest total bacterial cell quantity in the control treatment (bayclin 0%) of 3.7 CFU/cm2 and the smallest by 0 CFU/cm2 in the treatment of 15% bayclin concentration and the highest cell quantity of total yeast in the control treatment (0% bayclin) was 1.5 CFU/cm2 and the smallest was 0 CFU/cm2 in the 15% bayclin concentration treatment. Keywords : bayclin, disinfectant, effectiveness, incubator, microbial contaminants Kontaminan pada analisis mikrobiologi sering terjadi walaupun sudah dilakukan pengujian secara aseptis. Pengendalian pertumbuhan mikroorganisme bertujuan untuk membasmi mikroorganisme yang tidak diinginkan. Desinfektan yang dipergunakan yakni kombinasi larutan pemutih (bayclin) dengan alkohol merupakan bahan yang bekerja dengan inaktifasi enzim, denaturasi protein dan inaktivasi asam nukleat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas penggunaan disinfektan larutan pemutih (bayclin) dari berbagai konsentrasi dalam mencegah mikroba kontaminan pada inkubator di Laboratorium Mikrobiologi Pangan. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini berupa eksperimen, hasil swab permukaan peralatan inkubator yang telah disemprotkan Alkohol 70% dilanjutkan dengan penyemprotan disinfektan larutan pemutih (bayclin) konsentrasi (0%, 5%, 10% dan 15%), kemudian dilakukan pengujian tingkat kontaminan mikroba dengan analisis total bakteri dan total kapang khamir menggunakan metode TPC (Total Plate Count) dengan pengulangan sebanyak 3 kali. Didapatkan hasil bahwa penyemprotan disinfektan larutan pemutih (bayclin) berpengaruh terhadap kuantitas total bakteri dan total kapang khamir yang diinkubasi pada peralatan inkubator dilaboratorioum mikrobiologi dengan kuantitas sel total bakteri tertinggi pada perlakuan kontrol (bayclin 0%) sebesar 3,7 CFU/cm2 dan terkecil sebesar 0 CFU/cm2 pada perlakuan konsentrasi bayclin 15% serta kuantittas sel total kapang kamir tertinggi pada perlakuan kontrol (bayclin 0%) sebesar 1,5 CFU/cm2 dan terkecil sebesar 0 CFU/ cm2 pada perlakuan konsentrasi bayclin 15%. Kata kunci : bayclin, desinfektan, efektivitas, inkubator, kontaminan mikroba
Optimasi Formula Serbuk Pewarna Alami Daun Singkong (Manihot esculenta Crantz) Andi Eko Wiyono; Winda Amilia; Rifqoh Anggarani Mulyana; Ola Riska Aprilia Intan Aghata
JURNAL REKAYASA DAN MANAJEMEN AGROINDUSTRI Vol 11 No 2 (2023): Juni
Publisher : Department of Agroindustrial Technology, Faculty of Agricultural Technology, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/JRMA.2023.v11.i02.p14

Abstract

Cassava leaves (Manihot esculenta C.) have a total chlorophyll of 27.4667 mg/g, the second highest after papaya leaves. Plants containing chlorophyll can be used as raw materials to make green powder natural dyes. The method used in the manufacture of powdered natural dyes is foam mat drying. the process of making natural dye powder with foam mat drying method added with maltodextrin and MgCO3. The purpose of this study was to determine the optimum formula for natural dyes of cassava leaf powder with variations of maltodextrin and MgCO3 and to determine the physical and chemical supporting characteristics of the optimum formula for natural dyes of cassava leaf powder. The results showed that the optimum formula of cassava leaf natural coloring powder is F5. Variations in the comparison of maltodextrin and MgCO3 concentrations in the optimum formula obtained the water content value of 4.44%; dissolving time 41 seconds; pH 8.2; value of L* 53.0; value a* -21,4; b* 18.9; the degradation of the stability of the heating time of the oven and the stability of the heating time of the hot plate are 11.59% and 11.92%; hue value 138.55o ; chroma value 28.55; and total chlorophyll content of 14,231 mg/g. In addition, the application to textiles with a color resistance test found that the decrease in the mass of the fabric did not change too much. Keywords: Cassava Leaf, Chlorophyll, Foam Mat Drying, Maltodextrin, MgCO3 Daun singkong (Manihot esculenta C.) memiliki klorofil total sebesar 27,4667 mg/g, tertinggi kedua setelah daun pepaya. Tumbuhan yang mengandung klorofil dapat digunakan sebagai bahan baku pembuatan pewarna alami serbuk hijau. Metode yang digunakan dalam pembuatan serbuk pewarna alami adalah foam mat drying. Proses pembuatan serbuk pewarna alami dengan metode foam mat drying ditambah maltodekstrin dan MgCO3. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menentukan formula pewarna serbuk daun singkong yang optimum dengan variasi maltodekstrin dan MgCO3 serta menentukan sifat fisik dan kimia pendukung dari ekstrak daun singkong. Formula optimum pewarna alami serbuk daun singkong. Hasil penelitian menunjukkan bahwa formula serbuk pewarna alami daun singkong yang optimal adalah formula F5. Variasi perbandingan konsentrasi maltodekstrin dan MgCO3 pada formula optimum diperoleh nilai kadar air sebesar 4,44%; waktu larut 41 detik; pH 8,2; nilai L* 53,0; nilai a* -21,4; b* 18.9; penurunan stabilitas waktu pemanasan oven dan stabilitas waktu pemanasan hot plate masing-masing sebesar 11,59% dan 11,92%; nilai hue 138,55o ; nilai chroma 28,55; dan kandungan klorofil total 14.231 mg/g. Selain itu, aplikasi pada tekstil dengan uji ketahanan warna didapatkan bahwa penurunan massa kain tidak terlalu banyak berubah. Kata Kunci : Daun Singkong, Klorofil, Foam Mat Drying, Maltodekstrin, MgCO3
Pengendalian Mutu Produk Croissant Chocolate Menggunakan Metode Statistical Quality Control (SQC) di PT. Bapak Bakery Dorothy Alma Bertie; Amna Hartiati
JURNAL REKAYASA DAN MANAJEMEN AGROINDUSTRI Vol 11 No 2 (2023): Juni
Publisher : Department of Agroindustrial Technology, Faculty of Agricultural Technology, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/JRMA.2023.v11.i02.p05

Abstract

One of the products of PT. Bapak Bakery which has the highest market demand is the chocolate croissant. The large demand for this product results in a large number of reject products that are not in accordance with company standards. Therefore, it is necessary to study the production process and quality control using the Statistical Quality Control (SQC) method so that it can be seen whether the number of reject products in this product is still within the company's tolerance limits or not. The purpose of this research is to study the production process and product quality aspects of chocolate croissant PT. Bapak Bakery. The method used in this research is field practice, observation, interviews, literature study, and data processing. The results of the analysis using the Statistical Quality Control (SQC) method showed that the total chocolate croissants reject products were 269 pcs with details as many as 139 pcs (52%) experiencing burnt rejects (overcooked) and as many as 130 pcs (48%) experiencing reject layers that did not come out of the total. 1966 pcs chocolate croissants produced during the research period. The results of the analysis using the SQC method indicate that the number of reject products is still within the tolerance limits set by the company. Two causes of chocolate croissant damage are found in the machine factor, the worker factor, the raw material factor, and the method used during the production process. Keywords : Quality Control, Statistical Quality Control (SQC), Croissant, PT. Bapak Bakery Salah satu produk PT. Bapak Bakery yang memiliki permintaan pasar paling tinggi adalah croissant chocolate. Besarnya permintaan produk ini mengakibatkan besarnya jumlah produk reject yang tidak sesuai dengan standard perusahaan. Oleh karena itu diperlukan kajian terkait proses produksi dan pengendalian mutu dengan menggunakan metode Statistical Quality Control (SQC) agar dapat diketahui apakah jumlah produk reject pada produk ini masih dalam batas toleransi perusahaan atau tidak. Adapun tujuan penelitian ini adalah mempelajari proses produksi dan aspek mutu produk croissant chocolate PT. Bapak Bakery. Metode yang dilakukan pada penelitian ini adalah praktek lapangan, observasi, wawancara, studi pustaka, dan pengolahan data. Pada proses produksi croissant chocolate pada PT. Bapak Bakery dilakukan melalui beberapa tahapan yaitu persiapan bahan baku, penimbangan bahan baku, pencampuran, penimbangan adonan, pembekuan adonan, sheeter, pemotongan, pengisian dengan chocolate stick, pembentukan, proofing, pengolesan, pemanggangan, pendinginan, dan pengemasan. Hasil analisis menggunakan metode Stastical Quality Control (SQC) didapatkan total produk croissant chocolate reject adalah sebanyak 269 pcs dengan rincian sebanyak 139 pcs (52%) mengalami reject gosong (overcooked) dan sebanyak 130 pcs (48%) mengalami reject lapisan tidak keluar dari total 1966 pcs croissant chocolate yang diproduksi selama periode penelitian. Hasil analisis dengan metode SQC ini menunjukkan bahwa jumlah produk reject masih dalam batas toleransi yang ditetapkan oleh perusahaan. Dua penyebab kerusakan croissant chocolate ini terdapat pada faktor mesin, faktor pekerja, faktor bahan baku, dan faktor metode yang dilakukan pada saat proses produksi. Kata Kunci: Pengendalian Mutu, Statistiqal Quality Control (SQC), Croissant, PT. Bapak Bakery
Ketersediaan dan Pola Konsumsi Pangan Pokok Pada Rumah Tangga Petani di Desa Benu Kecamatan Takari Kabupaten Kupang Fitriany Prisikila Lekama; I Wayan Nampa; Maria Fransiska Darlen
JURNAL REKAYASA DAN MANAJEMEN AGROINDUSTRI Vol 11 No 2 (2023): Juni
Publisher : Department of Agroindustrial Technology, Faculty of Agricultural Technology, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/JRMA.2023.v11.i02.p10

Abstract

The availability of food at the household level is part of the parameters for success in food security. Food consumption reflects the ability and capacity of households to buy and obtain food. The high availability of food in an area does not guarantee sufficient food availability in households. Communities in the study locations have a malnutrition rate of 9.3%, so it is necessary to know the availability and consumption patterns of households. This research was conducted by interviewing 84 respondents. Data analysis used the calorie content equation of food ingredients and food pattern analysis of expectations. The results showed that the average food supply in farmer households reached 1,351 kg/year. The availability of food for consumption is included in the sufficient category, reaching 533 days/year. However, in terms of farmers' consumption patterns, they have not varied, as can be seen from the achievement of the PPH score of only 63.7 out of a maximum score of 100 which must be achieved for an ideal and optimal food consumption pattern. For consumption that is close to the ideal PPH score is in the grain group, and the fatty fruit/seed group while the lowest PPH score is in the Animal Food group. This shows that although in terms of availability it is in sufficient condition, but it is still low in terms of food diversity. This condition is thought to have caused the supply to be sufficient to meet food needs in one year, but cases of malnutrition were still found in the study locations. Keywords : food availability, comsumption pattern, food pattern, malnutrition, takari Ketersediaan pangan di tingkat rumah tangga merupakan bagian dari parameter keberhasilan ketahanan pangan. Konsumsi pangan mencerminkan kemampuan dan kemampuan rumah tangga untuk membeli dan memperoleh pangan.Tingginya ketersediaan pangan suatu daerah belum menjamin cukupnya ketersediaan pangan dalam rumah tangga. Masyarakat di lokasi penelitian memiliki tingkat gizi buruk sebanyak 9,3%, sehinga perlu diketahui bagaimana ketersediaan dan pola konsumsi rumah tangga. Penelitian ini dilakukan dengan mewawancarai 84 responden. Analisis data menggunakan persamaan kandungan kalori bahan makanan dan analisis pola pangan harapan. Hasil penelitian menunjukan rata-rata persediaan pangan pada rumah tangga petani mencapai 1.351 kg/tahun. Ketersediaan pangan untuk konsumsi termasuk dalam kategori cukup yaitu mencapai 533 hari/tahun. Namun demikian, dilihat dari sisi pola konsumsi petani belum beragam, terlihat dari capaian skor PPH hanya 63,7 dari skor maksimal 100 yang harus dicapai untuk pola konsumsi pangan yang ideal dan optimal. Untuk konsumsi yang mendekati skor PPH ideal ada pada kelompok padi-padian, dan kelompok buah/biji berlemak sedangkan skor PPH terendah pada kelompok Pangan Hewani. Hal ini menunjukkan bahwa meskipun dari sisi ketersediaan dalam kondisi cukup, namun masih rendah dalam keberagaman pangan. Kondisi ini yang diduga menyebabkan ketersediaan sudah cukup memenuhi kebutuhan pangan dalam satu tahun, namun masih dijumpai kasus gizi buruk di lokasi penelitian. Kata kunci : ketersediaan pangan, pola konsumsi, pola pangan, gizi buruk, takari
Pengaruh Rasio Campuran Surfaktan dan Rasio Campuran Surfaktan dengan Minyak Atsiri Cempaka Putih (Michelia alba DC.) Terhadap Karakteristik Mikroemulsi Sebagai Body Mist Rossa Ayu Sutardianie; Lutfi Suhendra; Ni Made Wartini
JURNAL REKAYASA DAN MANAJEMEN AGROINDUSTRI Vol 11 No 2 (2023): Juni
Publisher : Department of Agroindustrial Technology, Faculty of Agricultural Technology, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/JRMA.2023.v11.i02.p01

Abstract

Essential oils are complex mixtures of volatile alcohol compounds and are produced as secondary metabolites in plants. Essential oils usually determine the characteristic aroma of the plant, white cempaka flowers contain 0.2 % essential oil obtained by distillation. The essential oil contained in white cempaka is shown to have antimicrobial activity. This study aims to determine the effect of the formulation of the ratio of the surfactant mixture Tween 80: Tween 20: Span 80 on the microemulsion characteristics of white cempaka essential oil as a body mist, determine the ratio of the surfactant mixture Tween 80 : Tween 20: Span 80 appropriately to obtain the microemulsion characteristics of white cempaka essential oil as a body mist, knowing the effect of the ratio of the mixture of surfactants and essential oil of white cempaka on the microemulsion characteristics of white cempaka essential oil as a body mist and determining the appropriate ratio of the mixture of white cempaka and essential oil to obtain the microemulsion characteristics of white cempaka essential oil as body mist . This experiment used a one-factor Complete Randomized Design (RAL). In this study, it was carried out in 2 stages. The first stage consists of a ratio of 20:80 tween surfactant mixtures: 80: span 80 with 5 levels, namely (97:2,27:0.25); (97:2,5:0,5); (97:2,25:0,75); (97:2:1) and (97:1,75:1,25) The second stage consists of a mixture of surfactants: white cempaka essential oil selected in the first stage consisting of 11 levels, namely (90:10) (87,5:12,5) (85:15) (82,5:17,5) (80:20) (77,5:22,5) (75:25) (72,5:27.5) (70:30) (67,5:32,5) (65:35). Stability tests were performed against centrifugation, pH and 8-week intermittent dilution with turbidity index parameters the turbidity index test was performed every 2 weeks, the damage rate was calculated using linear regression analysis. Turbidity index values below 1% and transparent appearance are expressed as stable microemulsions. The results showed that the ratio of nonionic surfactant mixtures of Tween 80, Tween20, Span80 at RS5 treatment (1.75,97,1.25) was the best result with the characteristics of the turbidity index value before testing, namely 0.241±0.020, after centrifugation 0.253±0.026. Meanwhile, the ratio of a mixture of surfactants and white cempaka essential oil in the SM6 treatment of 77.5: 22.5 was the best result with a transparent appearance, the turbidity index value before the test was 0.464±0.077 and after centrifugation 0.211±0.002. The best microemulsions are microemulsions that have the highest concentration of white cempaka oil. The microemulsion of white cempaka essential oil is stable against dilution using pH 4.5, pH 5.5, pH 6.5 and dilutions of 1:9, 1:49, and 1:99 during 8 weeks of storage. The size of the microemulsion droplets of white cempaka essential oil with an average of 40.0±24.0 nm with a polydispersion index value of 0.333. The microemulsion of white cempaka essential oil has an average potential zeta value of -1.2 and is stable for 8 weeks of storage. Keywords :Mikroemulsi, rasio, surfaktan, Michelia alba DC. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh rasio campuran surfaktan Tween 80:Tween 20:Span 80 terhadap karakteristik mikroemulsi minyak atsiri cempaka putih (Michelia Alba Dc.) sebagai body mist serta menentukan rasio campuran surfaktan Tween 80:Tween 20:Span 80 yang tepat untuk memperoleh karakteristik mikroemulsi minyak atsiri cempaka putih sebagai body mist dan menentukan rasio campuran surfaktan dan minyak atsiri cempaka putih yang tepat untuk memperoleh karakteristik mikroemulsi minyak atsiri cempaka putih sebagai body mist. Percobaan ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) satu factor. Pada penelitian ini dilaksanakan dalam 2 tahap. Tahap pertama terdiri dari rasio campuran surfaktan tween 20: tween 80: span 80 dengan 5 taraf yaitu (97:2,27:0,25); (97:2,5:0,5); (97:2,25:0,75); (97:2:1) dan (97:1,75:1,25) Tahap kedua terdiri dari rasio campuran surfaktan: minyak atsiri cempaka putih yang terpilih pada tahap pertama yang terdiri dari 11 taraf yaitu (90:10) (87,5:12,5) (85:15) (82,5:17,5) (80:20) (77,5:22,5) (75:25) (72,5:27,5) (70:30) (67,5:32,5) (65:35). Uji stabilitas dilakukan terhadap gaya sentrifugasi, pH dan pengenceran sela ma 8 minggu dengan parameter indeks turbiditas pengujian indeks turbiditas dilakukan setiap 2 minggu, laju kerusakan dihitung menggunakan analisis regresi linier. Nilai indeks turbiditas dibawah 1% dan kenampakan transparan dinyatakan sebagai mikroemulsi yang stabil. Hasil penelitian menunjukan bahwa rasio campuran surfaktan nonionik Tween 80, Tween20, Span80 pada perlakuan RS5 (1,75,97,1,25) merupakan hasil terbaik dengan karakteristik nilai indeks turbiditas sebelum pengujian yaitu 0,241±0,020, sesudah sentrifugasi 0,253±0,026. Sedangkan, rasio campuran surfaktan dan minyak atsiri cempaka putih pada perlakuan SM6 77,5: 22,5 merupakan hasil terbaik dengan kenampakan transparan, nilai indeks turbidias sebelum pengujian 0,464±0,077 dan sesudah sentrifugasi 0,211±0,002. Mikroemulsi terbaik yaitu mikroemulsi yang memiliki konsentrasi minyak cempaka putih tertinggi. Mikroemulsi minyak atsiri cempaka putih stabil terhadap pengenceran menggunakan pH 4,5, pH 5,5, pH 6,5 dan pengenceran 1:9, 1:49, dan 1:99 selama penyimpanan 8 minggu. Ukuran droplet mikroemulsi minyak atsiri cempaka putih dengan rata-rata yaitu 40,0±24,0 nm dengan nilai indeks polidispersi yaitu 0,333. Mikroemulsi minyak atsiri cempaka putih memiliki nilai zeta potensial rata-rata yaitu -1,2 dan stabil selama 8 minggu penyimpanan. Kata kunci : Mikroemulsi, rasio, surfaktan, Michelia alba DC

Page 1 of 2 | Total Record : 15