Claim Missing Document
Check
Articles

Found 16 Documents
Search

Aktivitas Mahasiswa dalam Mengembangkan Potensi Desa Ciawigajah melalui Kegiatan "Campus Goes to Village (CGTV)" Cita Dwi Rosita; Neneng Aminah; M. Taufik Hidayat
Bima Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 2 No. 2 (2022): Bima Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat, Edisi Juli - Desember 2022
Publisher : Yayasan Pendidikan Bima Berilmu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53299/bajpm.v2i2.242

Abstract

Pengembangan potensi desa memberikan peluang bagi desa untuk mandiri dalam berbagai aspek. Potensi yang ada di Desa Ciawigajah terangkum dalam enam unit usaha yang dikelola secara mandiri melalui Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) diantaranya PDAM desa, Air mineral Ciawiwater, pengelolaan sampah mandiri, agrowisata, pertanian, dan peternakan. Selain adanya potensi sumberdaya alam, di Desa Ciawigajah ini juga masih terdapat penumpukan sampah yang terletak dibeberapa tempat. Hal ini diakibatkan karena kurangnya kesadaran masyarakat terhadap kebersihan lingkungan serta pengelolaan sampah yang baik dan benar. Sehingga dalam kegiatan ini dilakukan pendampingan pengolahan sampah menjadi berbagai produk olahan sampah yang dapat dimanfaatkan kembali. Salah satu program yang perlu dilakukan untuk mengatasi permasalahan sampah tersebut yaitu mengadakan bank sampah, serta pengelolaan limbah plastik menjadi paving block yang dapat dipergunakan untuk menunjang fasilitas yang ada di desa maupun dipasarkan dengan bantuan teknologi sehingga memiliki nilai jual yang tinggi dan mampu membantu perekonomian. Metode pelaksanaan program mulai dari analisis awal, merancang unit usaha, merumuskan Indikator keberhasilan, pendekatan masyarakat, dan intervensi. Adapun hasil kegiatan diantaranya 1) meningkatnya keterampilan masyarakat dalam mengolah limbah sampah plastic menjadi paving block; 2). adanya produk yang dihasilkan dari limbah sampah plastic berupa paving block; dan 3) adanya sosial media instagram dan facebook sebagai penunjang informasi dan penjualan produk paving block.
Exploration of Creative Thinking Ability: Qualitative Analysis of Students' Learning Difficulties in Mathematics Adde Iskandar; Wahyu Hartono; Cita Dwi Rosita
EDUCATIO : Journal of Education Vol 7 No 4 (2023): February 2023
Publisher : STAI Miftahul Ula Nganjuk

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29138/educatio.v7i4.1002

Abstract

In this study, the meaning of the ability to think creatively and learning difficulties in mathematics as well as the factors that influence the ability to think creatively and the reasons participants experience difficulties in learning mathematics is raised. The participants of this study were grade VIII junior high school students in one of the schools in Kuningan Regency. The research participants were 20 people with 9 male students and 11 female students. The research methodology used is a qualitative method with a phenomenological approach. The results of the study are in the form of a description of the meaning of creative thinking ability, the meaning of learning difficulties in mathematics, factors that affect creative thinking skills and the reasons participants have difficulty learning mathematics. It is known that in this study, the most dominant factor in the ability to think creatively was the internal factor experienced by the participants, therefore the participants found it difficult to learn mathematics.
ANALISIS KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS SISWA MELALUI PENDEKATAN PEMBELAJARAN BERDIFERENSIASI Nida Nur'azizzah; Surya Amami Pramuditya; Cita Dwi Rosita
JUMLAHKU: Jurnal Matematika Ilmiah STKIP Muhammadiyah Kuningan Vol 9 No 1 (2023): JUMLAHKU VOL.9 NO.1 2023
Publisher : Program Studi Pendidikan Matematika STKIP Muhammadiyah Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33222/jumlahku.v9i1.2744

Abstract

Kondisi pasca pandemi ini membuat siswa mempelajari setiap materi dari gadgetnya. Hal tersebut membuat pola pikir siswa sangat terbatas karena kepraktisan yang didapatkannya. Hanya dengan membuka satu situs internet, semua jawaban tentang materi yang dipelajarinya ada disitu. Hal tersebut membuat kemampuan penalaran matematis siswa tidak cukup berkembang. Oleh karena itu diperlukan adanya upaya dalam meningkatkan kemampuan penalaran matematis siswa yang salah satunya dengan memberikan pembelajaran yang sesuai dengan gaya belajar siswa. Dalam pembelajaran berdiferensiasi itu sendiri terdapat beberapa aspek kebutuhan siswa yang harus dipenuhi, yakni kesiapan, minat dan gaya belajar siswa. Pembelajaran berdiferensiasi mengedepankan konsep bahwa setiap siswa memiliki minat, potensi dan bakat tersendiri. Metode penelitian ini menggunakan metode kualitatif-deskriptif dengan tujuan mendeskripsikan kemampuan penalaran siswa dengan menggunakan pendekatan pembelajaran berdiferensiasi. Hasil dari tes tersebut menunjukan bahwa ketiga orang subjek ini memperoleh nilai yang cukup memuaskan setelah dilakukan pengelompokan berdasarkan gaya belajar. Nilai subjek yang pertama dengan gaya belajar visual meningkat dari 56 menjadi 82 , nilai subjek 2 dengan gaya belajar auditori meningkat dari 68 menjadi 80 dan nilai subjek 3 dengan gaya belajar kinestetik meningkat dari 65 menjadi 75. Dengan begitu kemampuan penalaran matematis siswa berkembang cukup baik dengan dilakukannya pendekatan pembelajaran berdiferensiasi.
Kondisi Psikologi Siswa SMP dalam Pembelajaran Matematika pada Masa Pandemi Covid-19 Dwi Ratna Wulan; Cita Dwi Rosita; Tri Nopriana
JNPM (Jurnal Nasional Pendidikan Matematika) Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Swadaya Gunung Djati

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (966.883 KB) | DOI: 10.33603/jnpm.v5i1.4392

Abstract

Abstrak. Pandemi Covid-19 telah berdampak pada bidang pendidikan salah satunya dengan adanya pembelajaran online. Pembelajaran online ini juga berdampak pada psikologi siswa dikarenakan psikologi siswa sangat penting dalam proses belajar mengajar.  Maka dari itu peneliti bermaksud untuk mengetahui dan mendeskripsikan psikologi yaitu emosi, keyakinan dan skema diri, minat dan motivasi siswa SMP dalam pembelajaran matematika online. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan subjek sebanyak 32 siswa SMP yang diambil secara acak dari beberapa sekolah di Kota dan Kabupaten Cirebon. Teknik pengumpulan data menggunakan angket psikologi dan wawancara yang dianalisis secara deskriptif. Hasil menunjukkan bahwa rata-rata psikologi siswa sebesar 64% hal ini berarti secara keseluruhan psikologi siswa termasuk dalam kategori sedang. sedangnya psikologi siswa dipengaruhi oleh faktor yaitu emosi sebesar 63,65%, keyakinan dan skema diri sebesar 60,78%, minat sebesar 61,41%, dan motivasi sebesar 64,69% yang secara keseluruhan termasuk dalam kategori sedang. Analisis psikologi ini dapat digunakan oleh guru sebagai rancangan guru sebelum mengajar.Kata Kunci: Psikologi, Covid-19, Pembelajaran Matematika Online.
Analisis Learning Obstacle Siswa SMP dalam Memahami Konsep Luas Permukaan Limas Firda Luthfiatika Jannah; Cita Dwi Rosita
PRISMA Vol 12, No 1 (2023): PRISMA
Publisher : Universitas Suryakancana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya kemampuan pemahaman konsep siswa dalam memahami materi luas permukaan limas. Tujuan dari penelitian ini untuk mengeksplorasi learning obstacle siswa SMP dalam memahami konsep luas permukaan limas. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan desain penelitian didactical design research (DDR). Subjek dalam penelitian ini berjumlah 6 subjek berdasarkan kategori kemampuan tinggi, sedang dan rendah. Instrumen penelitian yang digunakan yaitu instrumen tes pemahaman konsep dan instrumen wawancara. Analisis data dalam penelitian ini yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian yang diperoleh dalam penelitian ini, siswa masih mengalami learning obstacle yaitu siswa belum bisa membedakan antara tinggi limas dengan rusuk tegak limas, siswa belum bisa menentukan alas limas dan tinggi limas, siswa belum memahami konsep luas permukaan limas, siswa tidak memahami materi prasyarat, siswa tidak dapat menyelesaikan soal yang berbeda dari contoh soal dan siswa belum bisa mengaplikasikan konsep luas permukaan limas pada soal-soal yang berkaitan dengan kehidupan sehari-hari.
Implementation of Didactical Design on Circle Material at Junior High School Tri Nopriana; Cita Dwi Rosita; Diana Halbi
Kreano, Jurnal Matematika Kreatif-Inovatif Vol 13, No 1 (2022): Kreano, Jurnal Matematika Kreatif-Inovatif
Publisher : Mathematics Dept, Math. and Science Faculty, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/kreano.v13i1.32620

Abstract

This study aimed to implement a didactic situation design to overcome learning obstacles in the circumference and area of the circle. The method used is qualitative research with Didactical Design Research which goes through the last two stages, namely metapedadidactic analysis and retrospective analysis. The instrument used is a didactic situation design prepared by Rosita, Maharani, Tonah Munfi (2020) and interview guidelines. Based on the implementation results, the didactic situation that has been designed has not been able to overcome students' learning obstacles fully. In addition, a new learning obstacle appears in the concept of the circumference of a circle. Not all students can measure the length of the curvature of a circle because there are inaccurate measurement results. In this study, the didactic design was revised regarding the circumference and area of a circle based on metapedadidactic and retrospective analysis.Penelitian ini bertujuan untuk mengimplementasikan rancangan situasi didaktis sebagai upaya mengatasi learning obstacle pada materi keliling dan luas lingkaran. Metode yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan Didactical Design Research yang melalui dua tahap terakhir yaitu analisis metapedadidaktik dan analisis retrospektif. Instrumen yang digunakan berupa rancangan situasi didaktis yang telah disusun oleh Rosita, Maharani, Tonah Munfi (2020) serta pedoman wawancara. Berdasarkan hasil implementasi, situasi didaktis yang telah dirancang belum sepenuhnya dapat mengatasi learning obstacle siswa. Selain itu, terdapat learning obstacle baru yang muncul pada konsep keliling lingkaran yaitu tidak semua siswa mampu mengukur panjang lengkungan lingkaran karena terdapat hasil pengukuran yang kurang akurat.Pada penelitian ini, dilakukan perbaikan kembali desain didaktis mengenai konsep keliling dan luas lingkaran yang disusun berdasarkan analisis metapedadidaktik dan retrospektif.