Claim Missing Document
Check
Articles

Found 19 Documents
Search

MELIHAT MOTIVASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA DARI KOMPETENSI GURU SELAMA PEMBELAJARAN Edy Saputra
Jurnal As-Salam Vol. 2 No. 2 (2018): Jurnal As-Salam
Publisher : Asosiasi Dosen Perguruan Tinggi Islam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (269.73 KB) | DOI: 10.37249/as-salam.v2i2.34

Abstract

Guru menjadi faktor utama penunjang pendidikan formal karena bagi siswa guru sering dijadikan tokoh dalam upaya mengidentifikasi diri. Karena itu kompetensi guru menjadi salah satu yang paling berperan penting dalam pendidikan terutama dalam memotivasi siswa pada proses belajar mengajar matematika. Motivasi dalam belajar matematika akan membantu ketajaman berpikir secara logis (masuk akal) dan membantu memperjelas pada penyelesaian masalah matematis. Penelitian ini bertujuan Untuk mengetahui pengaruh Kompetensi Guru terhadap motivasi belajar siswa pada pembelajaran matematika. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian korelasional untuk melihat sejauh mana variasi pada satu variabel berkaitan dengan variasi pada satu atau lebih variabel lain. Teknik pengumpulan data dalam penelian ini menggunakan angket. Angket yang diberikan kepada guru matematika untuk melihat kompetensi guru matematika dan angket yang diberikan kepada siswa untuk melihat motivasi belajar siswa dalam pembelajaran matematika. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh guru matematika SMA di Aceh Tengah dan seluruh siswa SMA kelas XII dengan sampel yang dipilih secara purposive sampling yaitu 5 orang guru dan 25 orang siswa. Analis data dalam penelitian ini menggunakan regresi sederhana dan melihat kooefisien determinasi untuk menentukan besar pengaruhnya. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan diperoleh kesimpulan bahwa terdapat hubungan kompetensi guru dengan motivasi belajar siswa dalam pembelajaran matematika.
PENGARUH GAYA KOGNITIF TERHADAP KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS MELALUI ANALISIS KOEFISIEN DETERMINASI DAN UJI REGRESI Edy Saputra; Rahmy Zulmaulida
Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Al Qalasadi Vol 4 No 2 (2020): JURNAL ILMIAH PENDIDIKAN MATEMATIKA AL QALASADI
Publisher : Prodi Pendidikan Matematika, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Langsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32505/qalasadi.v4i2.2250

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh gaya kognitif pada pembelajaran Anchored Instruction terhadap kemampuan komunikasi matematis siswa melalui analisis koefisien determinasi dan uji regresi. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian korelasional yang bertujuan menyelidiki sejauh mana variasi pada satu variabel berkaitan dengan variasi pada satu atau lebih variabel lain, berdasarkan koefisien korelasi dan persamaan regresi. Teknik pengumpulan data dalam penelian ini menggunakan tes GEFT dan tes kemampuan komunikasi matematis. Tes diberikan pada 25 orang siswa SMA kelas X. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh siswa SMA kelas X dengan sampel yang dipilih secara purposive sampling. Analis data dalam penelitian ini menggunakan kooefisien determinasi dan regresi sederhana untuk menentukan besar pengaruh dan prediksi perubahan antar variabel. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh kesimpulan bahwa terdapat pengaruh gaya kognitif tipe Field Dependent dan Field Independen pada pembelajaran Anchored Instruction terhadap kemampuan komunikasi matematis siswa melalui analisis koefisien determinasi dan uji regresi.
MENDESAIN TES LITERASI MATEMATIS MENGGUNAKAN SOAL PISA-LIKE KONTEKS KULTUR LOKAL Ega Gradini; Firmansyah B; Edy Saputra
Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Al Qalasadi Vol 5 No 1 (2021): JURNAL ILMIAH PENDIDIKAN MATEMATIKA AL QALASADI
Publisher : Prodi Pendidikan Matematika, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Langsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32505/qalasadi.v5i1.2945

Abstract

Artikel ini bertujuan untuk (1)membahas masalah matematika berkonteks budaya lokal yang digunakan dalam tes literasi matematis, dan (2) menentukan validitas, reliabilitas, dan indeks kesukaran soal tes. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (R&D). Model pengembangan perangkat pembelajaran yang digunakan dalam penelitian ini model pengembangan Plomp. Model Plomp terdiri dari fase (1)investigasi awal, (2)fase desain, (3)fase realisasi/konstruksi, dan (4)fase tes, evaluasi, revisi dan (5) fase implementasi. Instrumen yang digunakan adalah tes literasi matematis berbentuk PISA-like dengan konteks multikultur lokal berjumlah 6 soal sesuai dengan level literasi matematis yang ditetapkan PISA. Tes diujicobakan pada 34 siswa MA Negeri 1 Takengon. Data hasil tes literasi matematis lalu dihitung validitas isi, reliabilitas, dan indeks kesukaran soal. Hasil penelitian menemukan bahwa: (1)skor validitas RVI = 77,3% (Validitas Tinggi) dan Reliabilitas R = 87,2% (Reliabilitas Tinggi) yang menunjukkan bahwa tes yang didesain valid dan reliabel; (2)masalah 1 valid dengan nilai koefisien korelasi r = 0,70 (sangat tinggi) dan tingkat kesukaran soal adalah 0,89 (mudah); (3)Masalah 2 valid dengan nilai koefisien korelasi r = 0,82 (sangat tinggi) dan tingkat kesukaran soal 0,78 (mudah); (4)Masalah 3 memiliki koefisien korelasi r = 0,74 (tinggi) dan tingkat kesukaran soal 0.67 (sedang), (5)Masalah 4 valid dengan nilai koefisien korelasi r = 0,74 (tinggi) dan tingkat kesukaran soal 0,61 (sedang), (6)Masalah 5 valid dengan nilai koefisien korelasi r = 0,76 (tinggi) dan tingkat kesukaran soal 0,32 (sulit), dan (7)Masalah 6 valid dengan nilai koefisien korelasi r = 0,81 (sangat tinggi) dan tingkat kesukaran soal 0,30 (sulit).
Memfasilitasi Pembelajaran yang Aktif Bagi Guru SMP IT Adzkia Bireuen Rahmy Zulmaulida; Edy Saputra
Catimore: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 1 No 2 (2022): Catimore: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : LSM Catimore dan Sahabat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (844.602 KB) | DOI: 10.56921/cpkm.v1i2.16

Abstract

Salah satu tujuan penting dalam proses pembelajaran adalah mengembangan segala potensi yang ada dalam diri siswa. Dibutuhkah pendekatan pembelajaran yang dapat memfasilitasi siswa dalam mengembangkan potensi siswa salah satunya adalah dengan menggunakan pembelajaran aktif. Pembelajaran aktif diharapkan dapat memberikan pemahaman dalam mendukung berkembangnya potensi siswa. Melalui pengabdian ini, penulis berharap dapat memfasilitasi para dewan guru di SMP IT Adzkia Bireuen dalam mengembangkan, menerapkan serta mendukung pembelajaran aktif untuk mengembangkan dan menggali segala potensi yang ada pada siswa.
Menilik Kecemasan Matematika dari Kemampuan Koneksi Matematis Siswa SMA Edy Saputra; Rahmy Zulmaulida; Ema Santiara
JURING (Journal for Research in Mathematics Learning) Vol 5, No 4 (2022)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/juring.v5i4.20590

Abstract

Pendidikan merupakan usaha sadar untuk meningkatkan kualitas seseorang akan tetapi usaha sadar dapat menurun jika munculnya tidak percaya diri atau kecemasan. Kecemasan merupakan perilaku yang dapat menjadi penghambat dalam kegiatan pembelajaran. Kecemasan dapat diakibatkan oleh beberapa penyebab salah satunya adalah rendahnya koneksi matematis kemampuan matematis dalam mengenali hubungan pokok bahasan yang berbeda dalam matematika, menggunakan matematika dalam studi lainnya, dan menggunakan matematika dalam kehidupan sehari-hari. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh Kemampuan Koneksi Matematis (dalam Materi SPLTV) terhadap Kecemasan Matematika Siswa SMA N 8 Takengon. Pendekatan penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian kausal dengan metode korelasional, yang menjadi populasi penelitian ini adalah seluruh siswa SMA N 8 Takengon yang berjumlah 97 siswa. Sampel yang diambil peneliti adalah kelas X Karena materi SPLTV dibahas atau dikaji hanya di kelas X, pengambilan sampel dengan metode purposive sampling. Jumlah responden yang diteliti 34 siswa. Teknik penggambilan data menggunakan soal uraian materi SPLTV dan angket kecemasan matematika. Dan data ini dianalisis dengan pengujian yaitu uji prasyarat dan analisis regresi. Berdasarkan hasil pengujian hipotesis menggunakan uji regresi dengan persamaan regresi  = 39,373 + (-0,887) (x), hal ini berarti Ha diterima pada taraf signifikan  = 0,05 dengan demikian regresi x dan y adalah signifikan kesimpulan hasil signifikansi regresi yaitu terdapat Pengaruh Kemampuan Koneksi Matematis Terhadap Kecemasan Matematika Siswa SMA N 8 Takengon. Setelah dilakukan perhitungan koefisien determinan diperoleh R =  adalah 0,247 yang berarti bahwa besarnya pengaruh koneksi matematis (materi SPLTV) terhadap kecemasan matematika siswa SMA N 8 Takengon sebesar 0,247 atau 24,7% dan sisanya 75,3% disebabkan oleh faktor lain. Dari hasil tersebut dapat diketahui bahwa siswa memiliki ketakutan, kewas-wasan terhadap materi matematika salah satunya materi SPLTV
Pelestarian Nilai-Nilai Sumang Pada Kearifan Lokal Didong Sebagai Perwujudan Masyarakat Yang Berkarakter Edy Saputra; Rahmy Zulmaulida
JUMPER: Journal of Educational Multidisciplinary Research Vol 2 No 1 (2023): JUMPER: Journal of Educational Multidisciplinary Research
Publisher : LSM Catimore dan Sahabat Jl. Paya Ilang/Pertamina Desa Lemah Burbana, Takengon, Aceh Tengah 24552

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (316.764 KB) | DOI: 10.56921/jumper.v2i1.47

Abstract

Local wisdom in Gayo society has been passed down from generation to generation, two of which are Sumang and Didong. Sumang is a cultural system that has roots in the Gayo people as an archetype and foundation of life. Meanwhile, Didong is a local art from the Gayo area that combines vocal, dance and literature. This research uses a type of qualitative research with a descriptive approach, which aims to preserve and restore the implementation of Sumang and Didong, as well as to describe the acceptance of the Gayo Highlands community towards the idea of ​​implementing Sumang values ​​into Didong art in order to achieve a society with character. All formal and non-formal art galleries and the Ceh Didong in the Gayo Highlands became the population in this study, with the sample being the Renggali Studio and 3 Cehs. Data collection techniques using observation and interviews. Research data were analyzed using descriptive data analysis techniques from observations and interviews. The results of the study show that: (1) the people of Gayo Highlands agree with the idea of ​​applying Sumang values ​​to Didong art, and (2) the role of the younger generation through actual practice of applying Sumang values ​​in their activities and exemplifying the application of Sumang values ​​to in Didong art without changing the characteristics of Didong art.
Pendampingan Pelestarian Budaya dan Nilai-Nilai Kearifan Lokal pada Kenduri Pasca Panen Raya Edy Saputra; Zuhriyandi; Syaliman; Aida Munawarah; Noer Shalehatun; Nikmah Maharani; Rahmani; Laina Widia; Haida Roudatun Nisa
Catimore: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2 No 2 (2023): Catimore: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : LSM Catimore dan Sahabat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56921/cpkm.v2i2.152

Abstract

The Post-Harvest Kenduri tradition which is carried out every year is a form of preserving culture and local wisdom values ​​in Pasir Village, Gayo Lues Regency. This article was written based on the results of a study of assistance provided by the author to the Kampung Pasir community. The aim of this service is to provide ideas so that the younger generation in particular can play an active role in efforts to preserve and maintain the local cultural values ​​of Kampung Pasir. The approach used during service is Participation Action Research (PAR) to apply knowledge and apply theory to the general public. The results of the service show that the Post-Harvest Kenduri ceremony which has been carried out by the people of Pasir village from the past until now aims to give thanks to Allah SWT who has bestowed grace and gifts on the community, both the blessings of life and good fortune. The people of Kampung Pasir can maintain this Kenduri tradition by including positive activities, including facilitating friendship between village residents and preserving the historical values ​​of the past. It is hoped that this post-harvest kenduri tradition will be maintained and passed down to the younger generation from generation to generation.
Analysis of High School Students' Difficulties in the Material of Two Variable Linear Equation Systems Septia Wahyuni; Julia Noviani; Ismayanti; Edy Saputra
EL-Hadhary: Jurnal Penelitian Pendidikan Multidisiplin Vol 1 No 01 (2023): El-Hadhary
Publisher : Lembaga Swadaya Masyarakat Asosiasi Masyarakat Madani Indonesia (AMMI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61693/elhadhary.vol101.2023.39-51

Abstract

Some students still find it difficult to learn mathematics because of the many obstacles they face. The view that mathematics is an abstract, theoretical science, has symbols and formulas that are difficult and confusing so that students have difficulty understanding it. This study used qualitative research methods. Research subjects were taken using a purposive sampling technique. Researchers then grouped students based on their level of ability, namely high ability, medium ability and low ability. The research subjects in this study were 3 students. The data collection technique in this study used a test technique which contained a system of two-variable linear equations and interviews. Data analysis techniques are data reduction, data presentation and drawing conclusions. Based on the research results obtained in solving problems on the material system of linear equations of two variables, it was concluded that there were several difficulties experienced by students, namely conceptual difficulties which lay in the fact that students were unable to deduce information from a given concept, then principle difficulties, namely difficulties applying solving methods in solving problems, and skill difficulties that lie in the difficulty of arithmetic operations.
Ontologi Matematika Rahmy Zulmaulida; Misratul Husna; Edy Saputra
JUMPER: Journal of Educational Multidisciplinary Research Vol 3 No 1 (2024): JUMPER: Journal of Educational Multidisciplinary Research
Publisher : LSM Catimore dan Sahabat Jl. Paya Ilang/Pertamina Desa Lemah Burbana, Takengon, Aceh Tengah 24552

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56921/jumper.v3i1.179

Abstract

This study explores mathematical ontology, an interdisciplinary field aimed at understanding the nature of the existence of mathematical concepts. Mathematics is a universal language that plays a crucial role in various disciplines. However, the complexity and abstraction of mathematical concepts often make their understanding and application challenging. This research employs a qualitative literature review method to investigate the development of thought and debates in mathematical ontology. The results of the literature analysis reveal the complexity of mathematical concepts and efforts to detail and organize mathematical ontology. This study identifies the significance of mathematical ontology in understanding mathematics, developing mathematical applications, and teaching mathematics. The research provides a deeper understanding of mathematical concepts and the fundamental structure of mathematical ontology, highlighting the potential for developing mathematical ontology in both pure and applied mathematics. The findings underscore the relevance and urgency of understanding mathematical ontology in the context of a rapidly advancing scientific and technological landscape. In conclusion, mathematical ontology serves as a crucial tool in the development of mathematics, and a deeper understanding of mathematical concepts and their ontology plays a vital role in the application of mathematics across various scientific disciplines and daily life.