Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : JURNAL MASYARAKAT NEGERI ROKANIA

PELATIHAN DASAR PEMROGRAMMAN GAME DENGAN UNITY BAGI MAHASISWA STKIP ROKANIA Fauzi Erwis; Adyanata Lubis; Sriwahyudi; Detri Amelia Chandra
JURNAL MASYARAKAT NEGERI ROKANIA Vol 2 No 1 (2021): JURNAL MASYARAKAT NEGERI ROKANIA
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat STKIP Rokania

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Game merupakan sebuah media pembelajaran yang menyenangkan, yang disukai oleh anak dan remaja saat sekarang ini. Dengan mengembangkan game untuk pendidikan diharapkan dapat meningkatkan engagement siswa pada pelajaran yang ditawarkan. Oleh karena itu, perlu dibuat suatu pelatihan untuk mengembangkan kemampuan mahasiswa agar dapat membuat game edukasi yang meningkatkan kemampuan pemrogramannya. Melalui pembuatan game ini mahasiswa dapat berlatih memprogram dengan baik dalam bentuk logika game pada software game IDE bernama UNITY. Selain itu mahasiswa juga dapat meningkatkan kreatifitas dan keterampilan design game yang akan dibangunnya.
BIMTEK MENGELOLA PEMBELAJARAN ONLINE DI ERA NEW NORMAL Rita Arianti; Asih Ria Ningsih; Adyanata Lubis; Sri Mures Walef; Hendrisman; Yuhasnil
JURNAL MASYARAKAT NEGERI ROKANIA Vol 2 No 1 (2021): JURNAL MASYARAKAT NEGERI ROKANIA
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat STKIP Rokania

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kesuksesan guru dalam melakukan pembelajaran daring pada situasi pandemi Covid-19 ini adalah kemampuannya dalam berinovasi merancang, dan meramu materi, metode pembelajaran, dan aplikasi apa yang sesuai dengan materi dan metode. Melalui bimtek ini diharapkan para pendidik di kabupaten Rokan Hulu memiliki kompetensi dalam mengelola aplikasi pembelajaran daring/online agar menjadi guru professional.Tujuan bimtek ini adalah(1) menumbuhkan dan meningkatkan kemampuan, minat, inovasi, dan kreativitas para pendidik dalam mengelola pembelajaran online di tengah pandemic Covid-19; (2)mampu mengaplikasikan berbagai bentuk aplikasi pembelajaran daring/online untuk memperlancar proses pembelajaran di tengah pandemic Covid-19. Hasil kegiatan bimtek ini adalah : (1) guru telah memiliki pengetahuan tentang keterampilan mengajar dan hakikat pembelajaran daring di era new normal; (2)peningkatan keterampilan guru dalam mengelola kelas online; (3) membantu guru dalam aplikasi google classroom; (4)meningkatkan kemampuan guru dalam membuat soal online, dan menginfort nilai ke google classroom; (5)membimbing guru dalam membuat video pembelajaran dan teknik rekam layar; dan (6) membantu tercapainya pelaksanaan tri darma perguruan tinggi bagi dosen di STKIP Rokania. Bimtek ini telah mampu meningkatkan keterampilan pendidik Kabupaten Rokan Hulu dalam mengaplikasikan google classroom dan membuat video pembelajaran.