Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, dan Akuntansi)

PENGARUH PERSEPSI MENGENAI STARTUP TERHADAP PILIHAN BERKARIR DI BIDANG STARTUP MELALUI MOTIVASI PADA MAHASISWA GENERASI Y DAN GENERASI Z DI KOTA BANDUNG Sarah Sentika; Yunizar Yunizar; Wa Ode Zusnita Muizu
Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi) Vol 4 No 3 (2020): Edisi September - Desember 2020
Publisher : LPPM STIE Muhammadiah Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (250.81 KB) | DOI: 10.31955/mea.v4i3.357

Abstract

Pentingnya perkembangan startup di Indonesia untuk membantu perekonomian digital memberikan peluang bagi mahasiswa generasi Y dan Z untuk ikut berkontribusi mengingat terdapat kesamaan karakter antara startup dengan generasi Y dan Z. Namun kecenderungan mereka dalam berpindah-pindah pekerjaan menjadi tantangan tersendiri dalam menentukan pilihan karir yang sesuai. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengkaji dan menganalisis pengaruh persepsi mengenai startup terhadap pilihan karir di bidang startup melalui motivasi pada mahasiswa generasi Y dan Z di Bandung secara parsial dan juga simultan. Sampel dalam penelitian ini yaitu sebanyak 168 responden dengan menggunakan metode accidental sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dan dianalisis menggunakan SmartPLS 3. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi mengenai startup berpengaruh signifikan terhadap pilihan karir di bidang startup melalui motivasi mahasiswa generasi Y dan Z di Bandung secara parsial dan simultan.