Claim Missing Document
Check
Articles

ANALISIS PENALARAN DALAM SOAL UJIAN NASIONAL MATEMATIKA SMP/MTs TAHUN AJARAN 2012 / 2013 Sukmawarti, Sukmawarti; Dewi Liliani Batubara, Dewi Liliani Batubara
JURNAL SERAMBI ILMU Vol 15, No 1 (2014): Jurnal Serambi Ilmu
Publisher : UNIVERSITAS SERAMBI MEKKAH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (188.516 KB) | DOI: 10.32672/si.v18i1.565

Abstract

Abstrak Ujian Nasional (UN) adalah kegiatan pengukuran dan penilaian pencapaian kompetensi lulusan secara nasional. Masalah utama dalam penelitian ini adalah rendahnya kemampuan siswa dalam UN Matematika. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah jenis penalaran apa saja yang terdapat dalam soal Ujian Nasional Matematika SMP/MTs Tahun Ajaran 2012/2013? Sedangkan tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui jenis penalaran yang terdapat dalam soal ujian Nasional matematika SMP/MTs. Penelitian ini merupakan penelitian deskriftif. Sedangkan metode dalam penelitian ini menggunakan kerangka kerja Lithner. Penelitian dilakukan dengan cara menganalisis soal UN berdasarkan konteks teori, kejadian contoh dan latihan soal dalam buku teks rujukan, memberikan argumen dan kesimpulan serta mengomentarinya sesuai dengan hasil analisis penalaran yang terdapat dalam soal UN. Hasil analisis penalaran dari 40 butir soal UN Matematika SMP/MTs tahun ajaran 2012/2013, karakter soal UN sebagian besar menggunakan penalaran Imitative Reasoning. 95% soal menggunakan Memorized Reasoning dan Algoritmic Reasoning, dan 5% soal dengan penalaran Creative Reasoning tipe Local Creative Reasoning. Materi soal UN sesuai dengan standar isi dan sudah dipelajari, serta sering dijumpai siswa dalam pembelajaran matematika. Dengan demikian siswa tidak perlu cemas menghadapi Ujian Nasional dan harus percaya diri dalam mengikutinya.
Pengembangan Instrumen Penilaian Berbantuan Powerpoint Pada Mata Pelajaran IPA Kelas IV SD Khairunnisa, Sukmawarti
Ability: Journal of Education and Social Analysis Volume 3 No 2 April 2022
Publisher : Pusdikra Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51178/jesa.v3i2.513

Abstract

Penelitian ini memiliki masalah diantaranya: (1) Hasil belajar IPA khususnya materi gaya masih dalam kategori rendah, (2) Pendidik masih menggunakan metode konvensional saat mengajar materi gaya, (3) Kurangnya pemahaman guru akan mengoperasikan microsoft, (4) Smartphone dan PC belum dimanfaatkan secara maksimal sebagai multimedia interaktif materi gaya, (5) Belum dikembangkannya multimedia interaktif berbasis Powerpoint di SD Negeri 105361 Lubuk Cemara Kec. Perbaungan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui validitas, praktikalitas, dan efektivitas pada instrumen penilaian berbantuan powerpoint pada materi gaya siswa kelas IV SD Negeri 105361 Lubuk Cemara Kec. Perbaungan. Penelitian ini termasuk jenis penelitian pengembangan (Research and Development) dengan model pengembangan Borg and Gall yang terdiri dari 10 langkah pengembangan dimulai dari potensi dan masalah, pengumpulan data, desain produk, validasi produk, revisi produk,uji coba produk, revisi produk, uji pemakaian, revisi produk, dan pembuatan produk secara massal. Adapun teknik pengumpulan data dalam penelitian ini melalui wawancara guru, validasi angket materi dan media, serta angket respon peserta didik. Teknik pengumpulan data diperoleh dengan melakukan wawancara, angket, serta memberikan tes. Penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri 105361 Lubuk Cemara Kec. Perbaungan. Waktu penelitian dilakukan pada bulan Maret sampai dengan Juni 2021. Subjek penelitian adalah siswa kelas IV-A yang berjumlah 25 orang. Validator dalam penelitian ini adalah ahli materi, ahli media, dan guru. Berdasarkan tahapan dalam proses penelitian pengembangan, maka dapat disimpulkan bahwa instrumen penilaian berbantuan powerpoint pada materi gaya siswa kelas IV SD Negeri 105361 Lubuk Cemara Kec. Perbaungan dinyatakan valid dengan persentase skor ahli materi 84,37% dan ahli media 86,33%. Multimedia juga dinyatakan praktis dengan persentase ahli praktikalitas sebesar 90,90% dan rata-rata respon siswa sebesar 87,38% serta efektif dengan persentase hasil belajar siswa sebesar 90%. Oleh karena itu, instrumen penilaian berbantuan powerpoint pada materi gaya siswa kelas IV SD layak digunakan sebagai media pembelajaran.
The Development of Story Telling Learning Model To Improve Early Childhood Kids’ Empathy Feeling Darajat Rangkuti; Sukmawarti Sukmawarti
Jurnal Usia Dini Vol 3, No 2: Desember 2017
Publisher : PG PAUD FIP UNIMED

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (345.626 KB) | DOI: 10.24114/jud.v3i2.9659

Abstract

One of problems for early childhood kids is optimal growth and development of their empathy. Empathy is social concept which is needed to be introduced for kids because it has important role in social skill development. Empathy feeling cannot suddenly rise inside the kids, it occurs because of imitation and habitual action through environment. The less development of kids’ empathy feeling is caused by ineffective applied learning model for them. The problem formulation of this research was how the effective story telling learning model in order to increase early childhood kids’ empathy is. The goal of this research was to develop the effective story telling learning model in order to increase early childhood kids’ empathy. This research was Borg and Gall research development model, with stage consisted of Define, Develop, Product Experiment and Product Model.The subject of the research was Class B student of PAUD Az-Zaitun Medan. The object of the research was early childhood kids’ empathy. Based on the data analysis, it could be concludes that story telling learning model was significant in improving kids’ empathy. It was suggested for PAUD’s teacher to apply the story telling learning model as one of alternative learning model in improving kids’ empathy feeling.
Workshop Worksheet Berbasis Budaya bagi Guru MI Jami’atul Qamar Tanjung Morawa Sukmawarti; Hidayat; Lili Amelia Putri
PaKMas: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2 No 1 (2022): Mei 2022
Publisher : Yayasan Pendidikan Penelitian Pengabdian Algero

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54259/pakmas.v2i1.848

Abstract

Creative thinking, critical thinking, communicating, and collaborating are 21st century skills needed in the era of the industrial revolution 4.0. Skills are not just knowledge abilities, but are more about showing skills in problem solving using creative, critical thinking, communication, and collaboration. Based on initial observations at MI Jami'atul Qamar Tanjung Morawa, it was found that the problems faced by teachers in learning, including not much information related to the development of 21st century skills, teachers rarely use worksheets as student activity sheets, misconceptions of worksheets as learning tools, lack of teacher skills designing worksheets that contain student activities oriented to real world problems. In response to these problems, activities were carried out to overcome them through Community Service Program activities in the form of a culture-based worksheet design workshop. This program is implemented with 2 methods, namely workshops and mentoring. The workshop was carried out in 3 stages, namely tutorial, training, and simulation (peer demonstration). Meanwhile, assistance is carried out through 3 stages, namely implementation, evaluation and reflection. The output of this service activity is a culture-based worksheet product, and 85% of the achievement of improving teacher skills in designing and implementing culture-based worksheets in mathematics learning.
PENGEMBANGAN MODEL PEMBELAJARAN BERCERITA UNTUK MENUMBUHKEMBANGKAN EMPATI ANAK USIA DINI Sukmawarti, Nurhidayah
JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN SOSIAL HUMANIORA Vol. 4 No. 1 (2019): JP2SH
Publisher : LP2M Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (264.806 KB) | DOI: 10.32696/jp2sh.v4i1.270

Abstract

Salah satu permasalahan Anak Usia Dini adalah belum optimalnya pertumbuhan dan perkembangan empati anak. Empati merupakan suatu konsep sosial yang perlu dikenalkan kepada anak karena memiliki peranan penting dalam pengembangan keterampilan sosialnya. Rasa empati anak bukanlah terbentuk secara tiba-tiba, namun merupakan imitasi dan pembiasaan. Belum optimalnya perkembangan empati anak antara lain disebabkan kurang tepatnya kegiatan pembelajaran yang diterapkan. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah bagaimana model pembelajaran bercerita yang dikembangkan sehingga dapat menumbuhkembangkan empati anak usia dini? Tujuan penelitian ini adalah untuk mengembangkan model pembelajaran bercerita dalam upaya menumbuhkembangkan empati anak usia dini. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan model Borg and Gall, dengan tahapan Define, Design, Develop, Eksperimen Produk, dan Model Produk. Subjek penelitian adalah anak kelompok B PAUD Az-Zaitun Medan. Objek penelitian adalah rasa empati Anak Usia Dini. Berdasarkan hasil analisis data disimpulkan bahwa model pembelajaran bercerita signifikan dalam menumbuhkembangkan empati anak. Disarankan kepada guru PAUD agar dapat menerapkan model pembelajaran bercerita sebagai salah satu alternatif model pembelajaran yang dapat menumbuhkembangkan empati anak.
Perkalian Silang Vs. Perkalian Bersusun Suherdi Suherdi; Sukmawarti; Nuzirwan; Abdul Mujib
JURNAL PENDIDIKAN DAN PEMBELAJARAN TERPADU (JPPT) Vol. 2 No. 2 (2020): JPPT Desember 2020
Publisher : PGSD UMN Al-Washliyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32696/pgsd.v2i2.606

Abstract

Perkalian adalah operasi dasar yang harus dikuasai oleh siswa. Lemahnya pemahaman tersebut akan menyulitkan siswa untuk mempelajari materi matematika ke tingkat yang lebih tinggi. Sejalan dengan itu penelitian ini bertujuan untuk memberikan alternatif cara mudah dan cepat dalam penyelesaian perkalian tiga digit menggunakan perkalian silang, serta membandingkan perkalian metode susun kebawah dengan metode perkalian silang. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif yang dilaksanakan di universitas Muslim Nusantara Al Washliyah. Dengan melibatkan mahasiswa semester 1 sebagai calon guru di kemudian hari. Penelitian ini dilakukan dalam 3 tahap yaitu : 1. Perencanaan, 2. Pelaksanaan yang terdiri dari tes treatment dan wawancara, 3. Evaluasi. Hasil Penelitian menunjukkan mahasiswa sangat antusias dan senang mengetahui adanya metode perkalian silang ini, dibandingkan dengan perkalian susun kebawah yang selama ini yang menjadi satu satunya cara penyelesaian perkalian tiga digit yang mahasiswa ketahui. Mahasiswa akan menggunakan metode perkalian silang ini dalam penyelesaian perkalian tiga digit dibandingkan perkalian susun kebawah yang biasa mahasiswa gunakan
ALTERNATIF PEMBELAJARAN MATEMATIKA MENGGUNAKAN MEDIA ONLINE Resty Yolanda; Sri Indah Rejeki; Lora Sari Salsabilah; Sukmawarti
JURNAL PENDIDIKAN DAN PEMBELAJARAN TERPADU (JPPT) Vol. 3 No. 1 (2021): JPPT Juni 2021
Publisher : PGSD UMN Al-Washliyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32696/pgsd.v3i1.777

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui alternatif pembembelajaran matematika menggunakan media online selama pandemi covid-19 pada mata pelajaran matematika. Populasi penelitian ini yakni guru SMA Negeri 1 Pegajahan & Pondok Pesantren Darul Hasanah yang mengajar program studi matematika. Metode yang digunakan adalah penelitian kualitatif, Instrumen penggumpulan data menggunakan angket dan juga wawancara. Berdasarkan hasil wawancara yang dilakukan peneliti, pendidik melakukan pembelajaran bersama diwaktu yang sama menggunakan grup di media sosial seperti WhatsApp (WA),aplikasi google classroom dan media lainnya sebagai media pembalajaran. Dengan demikian pendidik dapat memastikan peserta didik mengikuti pembelajaran dalam waktu bersamaan, meskipun di tempat yang berbeda.Tapi, kasus yang banyak terjadi ketika sistem pembelajaran daring ini diantaranya, tidak meratanya siswa dan orang tua siswa yang pandai mengoperasikan media online, tidak semua orang tua siswa mampu membeli kuota internet, sinyal internet dirumah siswa tidak terjangkau, sebagian besar orang tua siswa tidak memiliki ponsel atau smartphone sebagai sarana belajar secara online untuk anak mereka, dan kurangnya motivasi belajar disebabkan tidak langsung tatap muka
PENGARUH KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH PADA MASA PANDEMI COVID TERHADAP KINERJA GURU SD NEGERI KECAMATAN MEDAN DENAI Lailan; Sukmawarti
JURNAL PENDIDIKAN DAN PEMBELAJARAN TERPADU (JPPT) Vol. 3 No. 2 (2021): JPPT Desember 2021
Publisher : PGSD UMN Al-Washliyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32696/pgsd.v3i2.1092

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan kepemimpinan kepala sekolah di SD Negeri Kecamatan Medan Denai dan untuk mendeskripsikan kinerja guru di SD Negeri Kecamatan Medan Denai Tahun Ajaran 2021/2022. Jenis penelitian yang dilakukan adalah ex post facto dengan analisis kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah keseluruhan guru di 3 SD Negeri Kecamatan Medan Denai sebanyak 101 orang. Penetapan sampel penelitian ini sebanyak 30 orang, peneliti menetapkan 25% dari jumlah populasi yang dapat mewakili populasi dengan teknik pengambilan sampel yaitu random sampling. Untuk memperoleh data yang diperlukan, maka dalam penelitian ini peneliti menggunakan alat pengumpulan data berupa angket kepemimpinan kepala sekolah dan kinerja guru. Analisis data menggunakan teknik analisis statistik deskriptif dan persyaratan analisis dengan uji normalitas dan uji linieritas. Sedangkan uji hipotesis dengan regresi sederhana dan koefisien determinasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kepemimpinan Kepala Sekolah SD Negeri Kecamatan Medan Denai termasuk dalam kategori sangat tinggi dengan skor rata-rata 99,76 dan Kinerja Guru SD Negeri Kecamatan Medan Denai termasuk dalam kategori sangat tinggi dengan skor rata-rata 100,7. Hasil analisis regresi sederhana diperoleh model persamaan Y ̂= 26,858 + 0,740. Nilai koefisien determinasi sebesar 0,937 menunjukkan bahwa ada hubungan yang kuat antara kepemimpinan kepala sekolah dengan kinerja guru SD Negeri Kecamatan Medan Denai. Sedangkan nilai R2 sebesar 0,878 menjelaskan bahwa kepemimpinan kepala sekolah akan memberikan pengaruh sebesar 87,8% terhadap kinerja guru SD Negeri Kecamatan . Dari hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh yang signifikan antara Kepemimpinan Kepala Sekolah terhadap Kinerja Guru SD Negeri Kecamatan Medan Denai Tahun Ajaran 2021/2022. Dimana semakin baik kepemimpinan kepala sekolah maka semakin baik pula kinerja guru.
IbM GURU CERDAS GEOGEBRA Sukmawarti Sukmawarti; Hidayat Hidayat
AMALIAH: JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT Vol. 1 No. 2 (2017): Amaliah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : LP2M UMN AL WASHLIYAH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32696/ajpkm.v1i2.191

Abstract

ABSTRAK Tujuan program pengabdian ini adalah untuk membantu guru mendesain pembelajaran matematika dengan menggunakan software Geogebra. Metode pelaksanaan yang digunakan adalah pelatihan disain pembelajaran matematika berbantuan software Geogebra. Kegiatan yang dilakukan melalui 4 tahap, yaitu: tutorial, workshop, simulasi (drill and practice), dan games instruction. Sebagai mitra dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah SMP Negeri 5 Tebingtinggi yang berada di Desa Teluk Karang Kecamatan Bajenis Kotamadya Tebingtinggi.Target khusus yang dicapai adalah guru matematika SMP Negeri 5 Tebingtinggi mampu mendisain pembelajaran matematika dengan bantuan sotfware geogebra. Luaran yang dihasilkan berupa produk disain pembelajaran matematika dalam bentuk lembar aktivitas matematika berbantuan Geogebra version 3.0.
Implementasi Model Problem Based Learning untuk Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Siswa SD Sukmawarti Sukmawarti; Hidayat Hidayat; Oca Liliani
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 4 No. 4 (2022): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (290.403 KB) | DOI: 10.31004/jpdk.v4i4.5345

Abstract

Materi pelajaran matematika SD, umumnya berkaitan dengan permasalahan kehidupan sehari-hari. Sehingga sangat tepat sasaran pencapaian kompetensi siswa dalam penguasaan pemecahan masalah. Sudah menjadi tanggung jawab gurulah untuk mencapai kompetensi tersebut, yaitu dengan membiasakan siswa melakukan pembelajaran yang mengarah pada aktivitas pemecahan masalah. Untuk itu perlu penerapan pembelajaran yang mendukung terjadinya hal tersebut dan berpotensi student centere. Salah satu model pembelajaran tersebut adalah model problem based learning. Kemampuan pemecahan masalah matematika siswa SD kelas V meningkat dengan menerapkan model pembelajaran problem base learning. Pengaruh model PBL dalam peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematis ditinjau dengan disain penelitian tindakan kelas yang dilakukan kepada 20 sample siswa kelas V SD. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh skor kemampuan pemecahan masalah matematis meningkat disetiap siklusnya, dengan perolehan total 37 pada prasiklus, meningkat menjadi 114 di siklus I, dan meningkat signifikan di siklus II menjadi 167. Kriteria kemampuan pemecahan masalah memenuhi kriteria sangat baik untuk indikator Memahami masalah, merencanakan penyelesaian, dan menjelaskan/memeriksa kebenaran jawaban yang diperoleh. Selain itu, indikator melaksanakan rencana mamanuhi indikator baik.Jumlah kelulusan siswa meningkat dari siklus I yang hanya 7 orang, meningkat menjadi 18 orang pada akhir siklus II.