Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Jurnal Pendidikan : Riset dan Konseptual

Studi Analisis Kedisiplinan Siswa dalam Pembelajaran Pendidikan Jasmani Secara Daring Dede Tana; Irfan Zinat Achmad; Abdul Salam Hidayat
Jurnal Pendidikan : Riset dan Konseptual Vol 5 No 4 (2021): Volume 5, Nomor 4, Oktober 2021
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Nahdlatul Ulama Blitar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (242.339 KB) | DOI: 10.28926/riset_konseptual.v5i4.400

Abstract

Penelitian ini di latar belakangi dengan semakin menurunnya disiplin ilmu peserta didik dalam pembelajaran pendidikan jasmani secara daring. Tujuan penelitian ini ialah mengetahui Studi Analisis Kedisiplinan Siswa dalam Pembelajaran Pendidikan Jasmani Secara Daring. Penelitian ini ialah penelitian deskriptif dalam bentuk data kuantitatif, Metode yang digunakan ialah metode survey dengan menggunakan teknik sampling acak. Istilah lain dari sampel acak yaitu yang mana semua individu dalam populasi target mempunyai hak kesempatan yang sama dalam memilih. Populasi dalam penelitian ini adalah semua siswa kelas VII SMP Negeri 1 Telagasari yang berjumlah 410 siswa. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh bahwa pada faktor jenis kedisiplinan yang terdiri dari indikator kehadiran siswa persentase (82,31%) dalam kategori tinggi, indikator mengikuti pelajaran di kelas persentase (83,45%) dalam kategori tinggi, indikator mengerjakan tugas dengan persentase (90,90%) dalam kategori sangat tinggi. Sedangkan untuk faktor jenis kedisiplinan yang terdiri dari indikator internal persentase (80.83%) dalam kategori tinggi, dan indikator eksternal dengan persentase (76,44%) dalam kategori sedang. Dapat disimpulkan bahwa secara keseluruhan kedisiplinan siswa dalam pembelajaran pendidikan jasmani yaitu sebesar (82,79%) termasuk kedalam kategori tinggi.
Survey Tingkat Pengetahuan Permainan Bola Voli dalam Pembelajaran Penjas pada Siswa SMP Se-Kecamatan Cilamaya Kulon Abdul Salam Hidayat; Mohamad Slamet Nurhakiki; Aria Kusuma Yuda
Jurnal Pendidikan : Riset dan Konseptual Vol 5 No 4 (2021): Volume 5, Nomor 4, Oktober 2021
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Nahdlatul Ulama Blitar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (274.249 KB) | DOI: 10.28926/riset_konseptual.v5i4.418

Abstract

Tujuan dari penelitian ini dilakukan untuk mengetahui tingkat pengetahuan permainan bola voli dalam pembelajaran penjas pada siswa SMP se-Kecamatan Cilamaya Kulon. Rumusan maslaah pada penelitian ini dijawab menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survey. Penelitian ini dilakukan di SMP se-Kecamatan Cilamaya Kulon dengan populasi siswa kelas VIII yang berjumlah 13 kelas. Namun, dengan teknik purposive sampling 50 siswa menjadi sampel penelitian yan diambil secara acak perkelas. Instrumen yang digunakan adalah angket. Teknik analisis yang digunakan adalah menuangkan frekuensi kedalam bentuk presentasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa tingkat pengetahuan permainan bola voli dalam permbelajaran penjas pada siswa SMP se-Kecamatan Cilamaya Kulon adalah sedang dengan pertimbangan frekuensi terbanyak berada pada kategori sedang dengan 29 siswa atau 58%. Tingkat pengetahuan permainan bola voli dalam permbelajaran penjas pada siswa SMP se-Kecamatan Cilamaya Kulon yang berkategori sangat tinggi 3 siswa atau 6%, tinggi 8 siswa atau 16%, sedang 29 siswa atau 58%, rendah 8 siswa atau 16%, sangat rendah 2 siswa atau 4%.
Pengaruh Blanded Learning terhadap Pembelajaran Senam Lantai Siswa Kelas IV SD Negeri Tanjungpura 1 Febi Kurniawan; Ratu Regita Maghfira; Abdul Salam Hidayat
Jurnal Pendidikan : Riset dan Konseptual Vol 6 No 1 (2022): Volume 6, Nomor 1, Januari 2022
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Nahdlatul Ulama Blitar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (268.703 KB) | DOI: 10.28926/riset_konseptual.v6i1.439

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan guna mengetahui apakah terdapat Pengaruh Blanded Learning terhadap Pembelajaran Senam Lantai pada Siswa Kelas IV di SD Negri Tanjungpura 1. Pendekatan kuantitatif dan metode eksperimen digunakan dalam penelitian ini yang dilakukan di SDN Tanjungpura 1 dengan mengambil kelas IV dengan populasi 157,yang terdiri dari 4 kelas, namun yang menjadi sampel penelitian yang diambil sebanyak 20 siswa yang dipilih secara kelompok dari 50 % kelas yang hadir. Intrumen yang digunakan adalah tes keterampilan gerak senam lantai yang terdiri dari roll depan, sikap lilin dan sikap kayang. Teknik pengelolaan data menggunakan uji hipotesis (Uji T). Hasil penelitian ini menunjukan bahwa model Blanded Learning berpengaruh terhadap aktivitas pembelajaran senam lantai pada siswa kelas IV di SDN Tanjungpura 1. Hasil perhitungan yang telah dilakukan bahwasannya pretest memiliki nilai yang lebih kecil yaitu dengan rata-ratanya 26,25 dengan standar devisinya 3,291 sedangkan nilai pretestnya memiliki nilai yang lebih tinggi yaitu dengan rata-rata nilainya 33,60 dengan nilai standar divisinya 3,952. Begitu juga dengan nilai dari paired samples test dengan menggunakan sig (2-tailed) yaitu sebesar 0,000 dimana nilai tersebut berarti lebih kecil dari 0,05.