Claim Missing Document
Check
Articles

Found 9 Documents
Search

Kajian Perbandingan Kebijakan Pendidikan Dasar di Indonesia dan Amerika Serikat Dea Mustika; Alchonity Harika Fitri; Azwar Ananda; Rusdinal Rusdinal; Nurhizrah Gistituati
EDUKATIF : JURNAL ILMU PENDIDIKAN Vol 4, No 3 (2022): June Pages 3201-5000
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/edukatif.v4i3.2799

Abstract

Pendidikan dasar merupakan bagian penting dalam jenjang sistem pendidikan. Melalui pendidikan dasar peserta didik dibekali konsep ilmu pengetahuan, penanaman moral, pembentukan karakter dan pengetahuan dasar lainnya yang dibutuhkan dalam kehidupan bermasyarakat. Penulisan artikel ini bertujuan untuk mengkaji perbandingan sistem pendidikan dasar negara Indonesia dengan negara Amerika Serikat. Pendekatan penelitian yang digunakan berupa studi kepustakaan dengan menelaah beberapa kajian penelitian terdahulu serta dengan menganalisis video pembelajaran di setiap negara yang dilihat melalui youtube. Analisis data menggunakan metode deskriptif kualitatif. Hasil yang diperoleh bahwa terdapat perbedaan dalam kebijakan pendidikan dasar di Negara Indonesia dan Negara Amerika Serikat. Perbedaan tersebut dapat ditinjau dari sistem dan struktur kurikulum yang digunakan. Namun demikian, baik negara Indonesia maupun negara Amerika Serikat telah berupaya menerapkan sistem pendidikan dasar terbaik sesuai dengan kemampuan negaranya masing-masing.
Pengembangan Alat Peraga Sistem Pencernaan Manusia Pada Mata Kuliah Anatomi Alchonity Koni Harika Fitri
Musamus Journal of Physical Education and Sport (MJPES) Vol 2 No 02 (2020): Musamus Journal of Physical Education and Sport (MJPES)
Publisher : Program Studies of Physical Education, Faculty of Teacher Training and Education, Musamus University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35724/mjpes.v2i02.2705

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kurangnya bahan ajar berupa alat peraga pada mata kuliah Anatomi materi sistem pencernaan pada manusia, untuk itu perlu dikembangkannya alat peraga khususnya alat peraga sistem pencernaan pada manusia guna memperlancar berlangsungnya proses perkuliahan. Tujuan penelitian ini untuk mengembangkan alat peraga system pencernaan pada manusia dengan kriteria valid, praktis, dan efektif. Penelitian ini merupakan penelitian reseach and development (penelitian dan pengembangan) dengan menggunakan model pengembangan 4-D (four D), yang terdiri dari 4 tahap yaitu: define (pendefinisian), design (perancangan), develop (pengembangan), dan desseminate (penyebaran). Dari 4 tahap tersebut penulis hanya mengembangkan sampai pada tahap pengembangan. Penilaian alat peraga menggunakan lembar validasi yang diberikan kepada tenaga validator, lembar praktikalitas yang diberikan kepada praktisi, dan soal pretest yang diberikan kepada mahasiswa Penjaskesrek, guna melihat efektifitas alat peraga.Hasil pengembangan alat peraga sistem pencernaan pada manusia menggunakan model 4-D pada tahap validasi mendapatkan hasil 78,3% yang berarti valid, artinya alat peraga mempunyai ketepatan sehingga layak digunakan dalam pembelajaran. Pada tahap praktikalitas mendapatkan hasil 82,6% yang berarti sangat praktis, artinya alat peraga tersebut dapat digunakan dengan mudah oleh dosen dan mahasiswa. Tahap efektifitas mendapatkan persentase peningkatan hasil belajar siswa 84.73% yang berarti sangat efektif, artinya alat peraga tersebut dapat meningkatkan hasil belajar mahasiswa. Berdasarkan data hasil pengembangan alat peraga tersebut maka dapat disimpulkan bahwa alat peraga ini valid, praktis, dan efektif untuk digunakan dalam proses pembelajaran dan dengan menggunakan alat peraga tersebut dapat meningkatkan hasil belajar mahasiswa
Pengaruh Latihan Daya Tahan Terhadap VO2max Atlet Futsal MAN 1 Dharmasraya Alchonity Harika Fitri; Zuhar Ricky
INSPIREE: Indonesian Sport Innovation Review Vol. 2 No. 1 (2021): January
Publisher : INSPIREE & DPE Universitas Pahlawan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53905/inspiree.v2i1.26

Abstract

The  purpose  of  the study. Physical conditions in futsal games will certainly affect the quality of passing, control, and technique and play on the field. Increasing the intensity of exercise and regulating the life pattern of athletes is the best solution for maintaining the athlete's endurance. This study aims to determine the effect of endurance training on the VO2Max results of the futsal athletes of MAN 1 Dharmasraya in 2020. Materials and methods. This research is an experimental research with one group pretest and posttest design. This research was conducted at the MAN 1 Dharmasraya school. The population in this study were all futsal athletes at MAN 1 Dharmasraya, totaling 9 people who were the research subjects. Data collection techniques, namely by observation, tests and measurements. The instrument used was a multi-stage test or bleep test. The data analysis used t-test at a significance level of 5%. Results. The highest increase in VO2Max level was achieved by Dipalpa Rego athletes with a change of 5.2 and the lowest change was athlete Hendri Pison F with a change of 3.4. The results of the percentage calculation showed that the increase in VO2Max of futsal athletes was 24.925%. Conclusions. Based on the results of the research and data analysis, it was concluded that there was an effect of endurance training on the VO2Max results of the futsal athletes of  MAN 1 Dharmasraya in 2020
STRATEGI GURU KELAS IV C SD NEGERI 102/II SUNGAI KERJAN DALAM MENUMBUHKAN MINAT BACA PESERTA DIDIK PADA MASA BELAJAR JARAK JAUH DI ERA COVID-19 Bunga Andini; Rauldatul Husni; Alchonity Harika Fitri
Consilium: Education and Counseling Journal Vol 1 No 2 (2021): : EDISI AGUSTUS
Publisher : Biro 3 Kemahasiswaan dan Kerjasama Universitas Abduracman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (172.534 KB) | DOI: 10.36841/consilium.v1i2.1172

Abstract

Strategi guru dilakukan untuk tercapainya suatu proses pembelajaran yang telah di rencanakan. Minat baca pada peserta didik tidak bisa tumbuh dengan sendirinya, akan tetapi membutuhkan peranan orang lain dalam menumbuhkan minat baca. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis adakah strategi guru kelas IV C SD Negeri 102/II Sungai Kerjan dalam menumbuhkan minat baca peserta didik pada masa belajar jarak jauh di era covid-19. Jenis penelitian ini penelitian kualitatif yaitu penelitian yang bersifat deskriptif dan cenderung menggunakan analisis berupa kata-kata seseorang, tulisan, atau lisan tentang perilaku seseorang yang dapat diamati. Pengumpulan data dilakukan dengan cara mewawancarai guru wali kelas IV C. Teknik pengumpulan data penelitian dengan melakukan observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru wali kelas IV C memiliki strategi dalam menumbuhkan minat baca peserta didik yaitu dengan cara memberi tugas membaca, memberi bahan bacaan yang menarik, memotivasi peserta didik, memberikan instruksi dengan jelas, memanfaatkan pojok baca, memberikan reward untuk menambah semangat peserta didik membaca dan bekerjasama dengan orang tua.
Pengembangan modifikasi permainan kecil dalam pembelajaran penjasorkes pada Sekolah Menengah Pertama Zuhar Ricky; Fadli Akbari; Alchonity Harika Fitri
Bravo's : Jurnal Program Studi Pendidikan Jasmani dan Kesehatan Vol 10, No 3 (2022): SEPTEMBER 2022
Publisher : STKIP PGRI Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32682/bravos.v10i3.2554

Abstract

Penelitian ini berdasarkan adanya gerak lokomotor, nonlokomotor dan manipulatif siswa yang belum berkembang dengan baik. Sehingganya dibutuhkan model pembelajaran yang mampu mengasah kemampuan siswa itu sendiri secara nyataberupa model pembelajaran. Berdasarkan masalah tersebut maka peneliti memajukan model pembelajaran modifikasi permainan kecil dalam pembelajaran PJOK di SMP N 1 Koto Baru. Pengembangan model memanfaatkan model ADDIE yang tersusun atas 5 tahap antaralain, analisis (analyze), perancangan (design), pengembangan (development), implementasi (implementation), evaluasi (evaluation). Dari 5 langkahtersebut dilaksanakan lewat analisis kebutuhan siswa, analisis kebutuhan guru dan analisis karakteristik siswa. Selanjutnya uji validasi dilakukan oleh 4 validator (tim ahli), uji praktikalitas oleh guru PJOK dan 20 siswa, sesudah model tergolong valid dan efesien berikutnya diadakan uji efektifitas.Hasil penelitian pengembangan model pembelajaran modifikasi permainan kecil dalam pembelajaran penjas, olahraga dan kesehatan di SMP N 1 Koto baru, pada uji validitas didapat data persentase dengan rerata 81,2% tergolong sangat valid, uji praktikalitas oleh guru PJOK dengan peresentase 92% dikategorikan sangat praktis, dan uji praktikalitas siswa dengan persentase 82,8% tergolong sangat efisien, sedangkan uji efektifitas dengan persentase 80% dikategorikan sangat efektif. Menurut hasil yang sudah didapat, maka model pembelajaran modifikasi permainan kecil dalam pembelajaran PJOK dikategorikan telah valid, praktis, dan efesien.
Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Numbered Heads Together (NHT) Terhadap Hasil Belajar IPS Tema 8 Subtema I Siswa Kelas IV SDN 37/II Pasar Lubuk Landai Kecamatan Tanah Sepenggal Kabupaten Bungo Marhamah Marhamah; Alchonity Harika Fitri; Faradilla Intan Sari
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 1 No. 2 (2021): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (356.075 KB) | DOI: 10.31004/innovative.v1i2.22

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pembelajaran IPS yang masih belum optimal. Proses pembelajaran hanya berpusat pada guru. Oleh karena itu hasil belajar siswa banyak yang di bawah KKM. Untuk itu, peneliti melakukan suatu penelitian menggunakan model pembelajaran Kooperatif Tipe Numbered Heads Together (NHT). Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Kooperatif Tipe Numbered Heads Together (NHT) terhadap hasil belajar IPS tema 8 subtema 1 siswa kelas IV SDN 37/II Pasar Lubuk Landai Kecamatan Tanah Sepenggal Kabupaten Bungo.Jenis penelitian ini adalah pre experimental design. Desain penelitian ini adalah one group pretest-posttest design. Penelitian dilakukan di SDN 37/II Pasar Lubuk Landai. Waktu dilaksanakannya penelitian ini pada semester II Tahun Ajaran 2020/2021, disesuaikan pada jadwal pembelajaran tematik muatan IPS kelas IV SDN 37/II Pasar Lubuk Landai. Sampel pada penelitian ini berjumlah 26 siswa. Berdasarkan hasil uji paired samples t test diperoleh signifikansi 0,000<0,05. Dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran Kooperatif Tipe Numbered Heads Together (NHT) terhadap hasil belajar IPS tema 8 subtema 1 siswa kelas IV SDN 37/II Pasar Lubuk Landai Kecamatan Tanah Sepenggal Kabupaten Bungo. Berdasarkan penelitian, bahwa model pembelajaran Kooperatif Tipe Numbered Heads Together (NHT) memberikan pengaruh yang baik terhadap hasil belajar IPS siswa. Model pembelajaran Kooperatif Tipe Numbered Heads Together (NHT) dapat digunakan guru untuk mengaitkan materi pelajaran dengan dunia nyata siswa, menjadikan siswa aktif serta model pembelajaran Kooperatif Tipe Numbered Heads Together (NHT) dapat meningkatkan hasil belajar siswa.
PENGARUH VARIASI LATIHAN ZIG – ZAG TERHADAP KEMAMPUAN DRIBBLING DALAM PERMAINAN SEPAK BOLA: STUDI LITERATUR Alchonity Harika Fitri
Dharmas Journal of Sport Vol 1 No 1 (2021): DJS Maret
Publisher : Program Studi Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Dharmas Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (544.918 KB) | DOI: 10.56667/djs.v1i1.196

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh variasi latihan zig-zag terhadap kemampuan dribbling dalam permainan sepak bola ,upaya untuk mengatasi masalah tersebut yaitu dengan cara melakukan dalam pelatihan ini yaitu dengan cara melakukan latihan zig-zag dasar, Metode yang digunakan dalam latihan ini yaitu study literature. Pelatihan ini menggunakan berbagai macam sumber reverensi jurnal, artikel, skripsi buku-buku, serta majalah yang berkaitan dengan masalah dan tujuan penelitian. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam pelatihan ini study literature dengan pengumpulan berbagai jurnal, artikel, skripsi, buku-buku, serta majalah yang berkaitan dengan masalah dan tujuan penelitian sebagai data untuk memperoleh hasil penelitian. Berdasarkan hasil penelitian terdahulu dapat disimpulkan bahwa ada peningkatan terhadap latihan zig-zag terhadap kemampuan dribbling dalam permainan sepak bola.
PENGEMBANGAN MODEL PEMBELAJARAN TEKNIK DASAR DRIBBLE BOLA BASKET UNTUK SISWA SEKOLAH MENENGAH ATAS Indhi Ilham Farias; Dian Estu Prasetyo; Alchonity Harika Fitri
Dharmas Journal of Sport Vol 2 No 1 (2022): DJS, Maret 2022
Publisher : Program Studi Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Dharmas Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (997.244 KB) | DOI: 10.56667/djs.v2i1.622

Abstract

The problem of this research is the low dribbling ability of students in basketball games. The low dribbling ability of students in playing basketball can be seen in every dribbling opportunity, many students fail. The failure of students to dribble the ball in a basketball game is caused by the player not being able to dribble the ball well. The ball tends to escape from student control. Students cannot dribble while running agilely. The lack of a dribble learning model for students will have an impact on student success during lessons about basketball. This study aims to develop a basic basketball dribble technique learning model with valid, practical, and effective criteria. This study uses the Research and Development (R&D) method used to produce the product, this study uses the development method and the ADDIE model procedure, namely the analysis, design, development, implementation, and evaluation stages. In this study the development of data collection instruments in the form of Validation, Practicality and Effectiveness sheets. The results of this study are seen from the practical results obtained from the homeroom teacher and 20 students, that from the basic technique learning model of Basketball Dribble that the researchers made has gained practicality. And judging from the results of the practice test that was completed using the basic technique learning model of Basketball Dribble, it obtained 80% completeness in the very effective category.
Pengembangan Alat Peraga Sistem Pencernaan Manusia Pada Mata Kuliah Anatomi Alchonity Koni Harika Fitri
Musamus Journal of Physical Education and Sport (MJPES) Vol 2 No 02 (2020): Musamus Journal of Physical Education and Sport (MJPES)
Publisher : Program Studies of Physical Education, Faculty of Teacher Training and Education, Musamus University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35724/mjpes.v2i02.2705

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kurangnya bahan ajar berupa alat peraga pada mata kuliah Anatomi materi sistem pencernaan pada manusia, untuk itu perlu dikembangkannya alat peraga khususnya alat peraga sistem pencernaan pada manusia guna memperlancar berlangsungnya proses perkuliahan. Tujuan penelitian ini untuk mengembangkan alat peraga system pencernaan pada manusia dengan kriteria valid, praktis, dan efektif. Penelitian ini merupakan penelitian reseach and development (penelitian dan pengembangan) dengan menggunakan model pengembangan 4-D (four D), yang terdiri dari 4 tahap yaitu: define (pendefinisian), design (perancangan), develop (pengembangan), dan desseminate (penyebaran). Dari 4 tahap tersebut penulis hanya mengembangkan sampai pada tahap pengembangan. Penilaian alat peraga menggunakan lembar validasi yang diberikan kepada tenaga validator, lembar praktikalitas yang diberikan kepada praktisi, dan soal pretest yang diberikan kepada mahasiswa Penjaskesrek, guna melihat efektifitas alat peraga.Hasil pengembangan alat peraga sistem pencernaan pada manusia menggunakan model 4-D pada tahap validasi mendapatkan hasil 78,3% yang berarti valid, artinya alat peraga mempunyai ketepatan sehingga layak digunakan dalam pembelajaran. Pada tahap praktikalitas mendapatkan hasil 82,6% yang berarti sangat praktis, artinya alat peraga tersebut dapat digunakan dengan mudah oleh dosen dan mahasiswa. Tahap efektifitas mendapatkan persentase peningkatan hasil belajar siswa 84.73% yang berarti sangat efektif, artinya alat peraga tersebut dapat meningkatkan hasil belajar mahasiswa. Berdasarkan data hasil pengembangan alat peraga tersebut maka dapat disimpulkan bahwa alat peraga ini valid, praktis, dan efektif untuk digunakan dalam proses pembelajaran dan dengan menggunakan alat peraga tersebut dapat meningkatkan hasil belajar mahasiswa