Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Ilmu Pendidikan dan Sosial

Pengembangan Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Berbasis Inkuiri pada Keterampilan Menulis Teks Prosedur Siswa Kelas XI SMA Negeri 1 Lembah Melintang: Pengembangan, Modul Pembelajaran, Inkuiri, Menulis, Teks Prosedur Iit Ingria; Indriani Nisja; Rina Sartika
Jurnal Ilmu Pendidikan dan Sosial Vol. 1 No. 1 (2022): April
Publisher : CV Putra Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Permasalahan yang melatar belakangi penelitian ini adalah rendahnya nilai menulis teks prosedur siswa kelas XI SMA Negeri 1 Lembah Melintang. Belum adanya modul pembelajaran bahasa Indonesia berbasis inkuiri pada materi menulis teks prosedur di SMA Negeri 1 Lembah Melintang. Guru bahasa Indonesia kelas XI SMA Negeri 1 Lembah Melintang belum pernah membuat modul pembelajaran bahasa Indonesia berbasis inkuiri pada materi menulis teks prosedur. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Berbasis Inkuiri pada Materi Menulis Teks Prosedur yang valid, praktis, dan efektif. Modul pembelajaran dapat meningkatkan pemahaman siswa dan mengembangkan kemampuan siswa dalam menulis teks prosedur. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang menggunakan model pengembangan 4D. namun, pada penelitian ini hanya sampai pada tahap ketiga yaitu tahap pengembangan (Develop) karena keterbatasan waktu dan biaya. Subjek pada penenelitian ini yaitu siswa kelas XI IPA 3 SMA Negeri 1 Lembah Melintang. Berdasarkan analisis data dan pembahasan, dapat disimpulkan bahwa hasil validasi tergolong sangat valid yaitu 93,44, praktikalitas oleh guru tergolong sangat praktis yaitu 100,00, praktikalitas oleh siswa yaitu 99,27 dan efektivitas modul pembelajaran bahasa Indonesia yang dikembangkan tergolong baik karena 21 siswa tuntas dan 4 orang siswa yang tidak tuntas. Maka, modul pembelajaran bahasa Indonesia yang telah dikembangkan dapat digunakan dalam kegiatan pembelajaran pada materi menulis teks prosedur. Manfaat penelitian ini bagi penulis yaitu memperluas wawasan pengetahuan dan sebagai syarat untuk memperoleh gelar sarjana (S1). Bagi pembaca penelitian ini sebagai penambah wawasan ilmu pengetahuan. Penelitian ini juga dapat dijadikan referensi untuk penelitian pengembangan selanjutnya.