Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

Pelatihan Digital Marketing dan Pengembangan Branding Produk sebagai Variasi Usaha Ekonomi Produktif Rachmad Hidayat; Mohammad Hari; Aniek Indrawati; Ludi Wishnu Wardana; Farij Ibadil Maula; Adelia Rahma
Jurnal Abdimas UNU Blitar Vol 4 No 2 (2022): Volume 4 Nomor 2, Desember 2022
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.28926/jppnu.v4i2.132

Abstract

Bentuk pengabdian masyarakat ini dilakukan agar setiap pelaku UMKM dan anggota Pokdarwis dan organisasi lain sejenis di Desa Kandang Sapi Kecamatan Panggung Rejo Kota Pasuruan dapat dimanfaatkan dengan baik sehingga akan berpengaruh dalam perekonomian pelaku UMKM dan memberikan nilai lebih. Pengabdian ini menawarkan solusi Pelatihan Intensif Kreatifitas Digital Marketing berupa materi secara praktis, melakukan pemasaran langsung secara digital dengan dibuatkan website bisnis, media social, market place dan Pendampingan Pengembangan Branding Produk SERJAP berupa identifikasi mulai dari packing kemasan dalam, packing kemasan luar, logo, pengetahuan dan karakter untuk memasuki dunia wiraswasta. Selain itu, peserta akan mendapatkan pengetahuan tentang pengembangan fisik, mental, kemandirian, dan keterampilan. Harapan sasaran memiliki motivasi, etos kerja yang tinggi, dan dapat menghasilkan karya yang unggul untuk bersaing di dunia luar. UMKM di kawasan wisata religi dapat membentuk wirausaha mandiri dan meningkatkan ekonomi kreatif Indonesia.
Pengembangan media berbasis audio melalui podcast sporify untuk menunjang pembelajaran jarak jauh pada mata pelajaran pengelolaan bisnis ritel Nihayatul Umniyyah; Rachmad Hidayat
Jurnal Ekonomi, Bisnis dan Pendidikan (JEBP) Vol. 1 No. 1 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (212.686 KB) | DOI: 10.17977/um066v1i12021p34-39

Abstract

Abstrak Penelitian dilaksanakan karena adanya potensi dan masalah yang terjadi di lapangan. Tujuan dari penelitian ini meliputi (1) menghasilkan media pembelajaran berbasis audio menggunakan podcast di Spotify sebagai penunjang PJJ pada mata pelajaran Pengelolaan Bisnis Ritel; (2) mengetahui tingkat kelayakan media pembelajaran menggunakan podcast di Spotify; (3) mengetahui keefektifan media pembelajaran berbasis audio menggunakan podcast sebagai penunjang Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ). Model penelitian pengembangan ini didasarkan pada prosedur penelitian yang diungkapkan oleh Sugiyono dan telah dimodifikasi sesuai dengan kebutuhan peneliti dengan tahapan berikut, (1) potensi dan masalah, (2) pengumpulan data, (3) desain produk, (4) validasi I oleh ahli, (5) revisi berdasarkan validasi ahli, (6) validasi II oleh ahli, (7) uji coba lapangan, (8) revisi produk dari uji coba lapangan, dan (9) produksi massal. Pengembangan media pembelajaran ini divalidasi oleh ahli materi, ahli media, dan ahli bahasa. Hasil yang diperoleh dari validasi ahli materi sebesar 85,45% dengan kategori sangat layak, validasi ahli media sebesar 98,46% dengan kategori sangat layak, validasi ahli bahasa sebesar 94,00% dengan kategori sangat layak, dan hasil uji coba lapangan memperoleh skor 93,04% dengan kategori sangat layak. Penelitian dan pengembangan ini diterapkan pada peserta didik kelas XI Bisnis Daring dan Pemasaran di SMK Negeri 1 Malang. Efektivitas media pembelajaran berbasis audio menggunakan podcast di Spotify diukur dengan membandingkan hasil posttest antara kelas eksperimen dan kelas kontrol. Hasil yang diperoleh adalah t hitung = 4,965 > t tabel = 1,671, yaitu terdapat perbedaan yang signifikan hasil rata-rata posttest antara kelas eksperimen dan kelas kontrol. Sehingga, dapat disimpulkan bahwa pada penelitian pengembangan ini media layak dan efektif dalam menunjang pembelajaran jarak jauh
Pengembangan E-modul berbantuan aplikasi Flip Builder pada mata pelajaran marketing (studi pada kelas X bisnis daring dan pemasaran SMKN 1 Turen) Eva Cahyani Agustin; Djoko Dwi Kusumajanto; Handri Dian Wahyudi; Rachmad Hidayat
Jurnal Ekonomi, Bisnis dan Pendidikan (JEBP) Vol. 1 No. 2 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (261.903 KB) | DOI: 10.17977/um066v1i22021p163-171

Abstract

Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang semakin berkembang diperlukan seorang guru lebih kreatif dan inovatif dalam menyusun bahan ajar sesuai dengan perkembangan teknologi dalam dunia pendidikan. Salah satu diantara perkembangan teknologi di dunia pendidikan adalah e-modul. Berdasarkan hasil observasi serta wawancara dengan guru mata pelajaran Marketing di SMKN 1 Turen, diperoleh informasi bahwa media pembelajaran yang dilakukan di kelas yaitu papan tulis, power point, LCD serta handout sebagai sumber belajar yang dibagikan setiap pembelajaran. Penelitian dan pengembangan ini bertujuan untuk: (1) Menghasilkan produk media e-modul berbantuan aplikasi Flip Builder. (2) Mengetahui kelayakan produk e-modul Marketing berbantuan Flip Builder. (3) Mengetahui respon siswa terhadap media e-modul Marketing berbantuan aplikasi Flip Builder pada mata pelajaran Marketing siswa kelas X Bisnis Daring dan Pemasaran SMKN 1 Turen. Metode penelitian dan pengembangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah model penelitian dan pengembangan (R&D) Borg & Gall yaitu: Potensi dan masalah, Pengumpulan data, Desain produk, Validasi desain, Revisi desain, Uji coba Produk, Revisi produk 1, Uji coba pemakaian, Revisi produk 2 dan Produk akhir. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X Bisnis Daring dan Pemasaran 3 SMKN 1 Turen dengan jumlah siswa 35 orang. Hasil penelitian media e-modul berbantuan aplikasi Flip Builder yaitu: Hasil validasi ahli media sebesar 96 persen yang memperoleh kriteria sangat valid dan layak diuji cobakan di lapangan. Hasil validasi ahli materi 1 sebesar 76 persen dan ahli materi 2 sebesar 73 persen yang memperoleh kriteria cukup valid dan dapat digunakan dengan revisi. Hasil validasi siswa uji terbatas sebesar 86,25 persen dengan kriteria sangat positif sedangkan uji coba lapangan didapatkan rata-rata 91,07 persen yang berarti kategori respon siswa sangat baik. Sehingga dapat disimpulkan e-modul berbantuan Flip Builder sangat layak untuk digunakan dalam kegiatan pembelajaran. Saran untuk pengembangan e-modul berbantuan aplikasi Flip Builder selanjutnya yaitu: (1) Materi yang disajikan dalam e-modul dapat di ubah sesuai perkembangan zaman, (2) Dapat merancang media pembelajaran dengan konten warna, gambar, animasi,serta tema yang lebih baik lagi. (3) E-modul berbantuan aplikasi Flip Builder dapat dikembangkan pada mata pelajaran lainnya.
Pengembangan E-modul berbantuan aplikasi Flip Builder pada mata pelajaran marketing (Studi pada kelas x bisnis daring dan pemasaran SMKN 1 Turen) Eva Cahyani Agustin; Djoko Dwi Kusumajanto; Handri Dian Wahyudi; Rachmad Hidayat
Jurnal Ekonomi, Bisnis dan Pendidikan (JEBP) Vol. 1 No. 5 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (362.295 KB) | DOI: 10.17977/um066v1i52021p470-478

Abstract

Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang semakin berkembang diperlukan seorang guru lebih kreatif dan inovatif dalam menyusun bahan ajar sesuai dengan perkembangan teknologi dalam dunia pendidikan. Salah satu diantara perkembangan teknologi didunia pendidikan adalah e-modul. Berdasarkan hasil observasi serta wawancara dengan guru mata pelajaran Marketing di SMKN 1 Turen, diperoleh informasi bahwa media pembelajaran yang dilakukan dikelas yaitu papan tulis, power point, LCD serta handout sebagai sumber belajar yang dibagikan setiap pembelajaran. Penelitian dan pengembangan ini bertujuan untuk: (1) Menghasilkan produk media e-modul berbantuan aplikasi Flip Builder. (2) Mengetahui kelayakan produk e-modul Marketing berbantuan Flip Builder. (3) Mengetahui respon siswa terhadap media e-modul Marketing berbantuan aplikasi Flip Builder pada mata pelajaran Marketing siswa kelas X Bisnis Daring dan Pemasaran SMKN 1 Turen. Metode penelitian dan pengembangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah model penelitian dan pengembangan (R&D) Borg & Gall yaitu: Potensi dan masalah, Pengumpulan data, Desain produk, Validasi desain, Revisi desain, Uji coba Produk, Revisi produk 1, Uji coba pemakaian, Revisi produk 2 dan Produk akhir. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X Bisnis Daring dan Pemasaran 3 SMKN 1 Turen dengan jumlah siswa 35 orang. Hasil penelitian media e-modul berbantuan aplikasi Flip Builder yaitu: Hasil validasi ahli media sebesar 96% yang memperoleh kriteria sangat valid dan layak diuji cobakan di lapangan. Hasil validasi ahli materi 1 sebesar 76% dan ahli materi 2 sebesar 73% yang memperoleh kriteria cukup valid dan dapat digunakan dengan revisi. Hasil validasi siswa uji terbatas sebesar 86,25% dengan kriteria sangat positif sedangkan uji coba lapangan didapatkan rata-rata 91,07% yang berarti kategori respon siswa sangat baik. Sehingga dapat disimpulkan e-modul berbantuan Flip Builder sangat layak untuk digunakan dalam kegiatan pembelajaran. Saran untuk pengembangan e-modul berbantuan aplikasi Flip Builder selanjutnya yaitu : (1) Materi yang disajikan dalam e-modul dapat di ubah sesuai perkembangan jaman, (2) Dapat merancang media pembelajaran dengan konten warna, gambar, animasi,serta tema yang lebih baik lagi. (3) E-modul berbantuan aplikasi Flip Builder dapat dikembangkan pada mata pelajaran lainnya.
PENINGKATAN KEMAMPUAN MEMBUAT MEDIA PEMBELAJARAN DENGAN BANTUAN WEBSITE GENIALLY PADA GURU-GURU SMK ISLAM BATU Wening Patmi Rahayu; Rachmad Hidayat; Ika Zutiasari; Dede Rusmana; Rila Ayu Agnes Indarwati; Siti Zumroh
PORTAL RISET DAN INOVASI PENGABDIAN MASYARAKAT Vol. 2 No. 3 (2023): JUNE
Publisher : Transpublika Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55047/prima.v2i3.783

Abstract

The rapid development of information technology has resulted in a transformation in the educational paradigm, forcing educators to reformulate their learning models. In this context, technology integration becomes imperative, encouraging teachers to utilize technological tools in the learning process. Despite the abundance of free online learning resources, it remains crucial to align them with real classroom dynamics. In response to this change, an innovative workshop was held at SMK Islam Batu, with the main objective of strengthening educators' competencies in the utilization of technology in learning, particularly through the Genially platform. The workshop explored teachers' skills in technology utilization, with an emphasis on using Genially as a tool to produce interactive and engaging learning content. The results of this workshop were impressive. Teachers not only improved their understanding of technology, but were also able to apply this knowledge effectively in their learning. The positive impact of this change in approach can also be seen in the quality of learning at SMK Islam Batu, where learning becomes more powerful, engaging and interactive. The success of this workshop has wider implications that extend beyond the school itself.