Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Proceeding Biology Education Conference

Pengembangan Asesmen Portofolio Pembelajaran Terpadu Model Webbed SD Kelas Awal di Daerah Perbatasan Propinsi Kalimantan Timur Dan Utara Palenewen, Evie; Tindangen, Makrina
Proceeding Biology Education Conference: Biology, Science, Enviromental, and Learning Vol 13, No 1 (2016): Prosiding Seminar Nasional XII Biologi
Publisher : Universitas Sebelas Maret

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Asesmen portofolio sangat penting  untuk implementasi pembelajaran terpadu  model jaring laba-laba (webbed) dalam pembelajaran tematik di sekolah dasar Kelas Awal   Melalui pembelajaran terpadu  jaring laba-laba (webbed)  beberapa kompetensi dari beberapa bidang studi diikat dalam satu tema, sehingga pembelajaran tersebut akan menjadi optimal jika siswa dituntun untuk menghasilkan karya-karya yang sesuai dengan yang dituntut dalam kompetesi dari setiap mata pelajaran tersebut. Semua hasil karya tersebut adalah merupakan dokumen yang harus dinilai oleh guru sehingga siswa merefleksinya dan menjadi layak untuk disebut sebagai asesesmen portofolio. Pemahaman guru tentang asesesmen portofolio masih berada pada kategori rendah, sehingga perlu kegiatan untuk memecahkan permasalahan ini. Minimnya pemahaman terindikasi yaitu selama ini guru belum merencanakan apa saja karya yang harus dihasilkan siswa terkait pembelajaran terpadu jaring laba-laba (webbed). Selama ini dokumen portofolio yang ada hanya berupa kumpulan hasil ulangan atau gambar-gambar yang banyak ditemukan tidak relevan dengan tema atau terutama kompetensi yang  seharusnya dicapai siswa. Berdasarkan permasalahan tersebut sehingga tujuan penelitian adalah untuk mengetahui kendala yang dihadapi guru dalam penilaian portofolio dengan model pembelajaran terpadu jaring laba-laba (Webbed) pada SD kelas awal  di wilayah perbatasan Kalimantan Timur dan Utara. Penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif melibatkan 58 orang, terdiri dari kepala sekolah dan guru di Kabupaten Nunukan dan Kutai Barat. Pennetuan sampel guru dan kelapala sekolah menggunakan sampel purposive. Teknik pengambilan data melalui wawancara dan analisis menggunakan analisis deskriptif melalui pengkatagorisasian dalam tabel. Hasil penelitian menunjukkan permasalahan guru di wilayah perbatasan terkait assesment portofolio adalah dalam pembelajaran terpadu jaring laba-laba (Webbed) di SD kelas awal wilayah perbatasan Timur dan Utara adalah pada penetapan dokumen portofolio, memasukkan asessment portofolio dalam RPP, melaksanakan penilaian portofolio dalam pembelajaran, menilaian hasil portofolio sebagai karya dan pencapaian kompetensi siswa. Berdasarkan hasil penelitian ini maka perlu menembangakan assessment portofolio berbasis karakteristik wilayah sebagai pustaka guru dalam peningkatan pemahaman dan keterampilan terkait assessment portofolio.Keywords: Asesmen Portofolio, Pembelajaran Terpadu Webbed, Kelas Awal, Wilayah Perbatasan
Pengembangan Perangkat Model Pembelajaran Berbasis Inkuiri (Inquary Based Learning) Untuk Meningkatkan Pemahaman Konseptual, Kemampuan Pemecahan Masalah Dalam Pembelajaran Biologi Siswa Smp Dan Sma Di Propinsi Kalimantan Timur Makrina Tindangen; Vandalita Vandalita
Proceeding Biology Education Conference: Biology, Science, Enviromental, and Learning Vol 13, No 1 (2016): Prosiding Seminar Nasional XII Biologi
Publisher : Universitas Sebelas Maret

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penyebab  utama permasalahan  kegiatan pembelajaran selama ini baik yang terjadi pada mata pelajaran IPA di SMP dan mata pelajaran biologi di SMA  adalah  kegiatan praktikum yang dilaksanakan sebagai bagian dari pembelajaran tidak pernah diterapkan sebagai bagian dari tahapan  kegiatan pembuktian hipotesis, padahal tahapan ini  merupakan  salah satu tahapan  dalam sintaks model pembelajaran inkuiri.  Jadi permasalahan utama pembelajaran yang terjadi di sekolah adalah kegiatan pembuktian melalui  kegiatan praktikum dipisahkan sebagai bagian dari tahapan sintaks model pembelajaran inkuiri. Akibatnya pembelajaran yang terjadi selama ini tidak dapat memfasilitasi peningkatan kemampuan konseptual dan kemampuan pemecahan masalah. Tujuan penelitian adalah mengembangankan perangkat model pembelajaran berbasis inkuiri (inqary based learning), untuk digunakan guru memfasilitasi peningkatan pemahaman konseptual dan kemampuan pemecahan masalah pada siswa. Metode penelitian adalah penelitian pengembangan (research and development). Penelitian tahun pertama merupakan penelitian sebagai analisis kebutuhan  terkait permasalahan dan upaya guru mengatasi permasalahan terkait perangkat model pembelajaran berbasis inkuiri, yang merupakan tahapan pertama dalam penelitin pengembangan. Teknik analisis data untuk tahapan pertama analisis kebutuhan menggunakan analisis deskriptif melalui pengkategorisasian dan tabulasi serta diagram batang, selanjutnya didakan interpretasi. Hasil penelitian diperoleh permasalahan guru terkait perencanaan dan pelaksanaan perangkat pembelajaran terletak pada silabus, RPP, materi ajar, LKS, media pembelajaran, dan evaluasi pembelajaran. Terkait upaya mengatasi permasalahan dalam perencanaan dan pelaksanaan perangkat pembelajaran model pembelajaran berbasis inkuiri  (inquary based learning) sangat kurang efektif karena belum melakukan upaya.Keywords:        Inquary based learning, kemampuan konseptual,  pemecahan masalah