Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Abdi: Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat

Peningkatan Kapasitas Perangkat Nagari dalam Pemanfaatan Teknologi Informasi Geospasial untuk Pemetaan Wilayah Rawan Banjir di Nagari Binjai Tapan Kabupaten Pesisir Selatan Azhari Syarief; Triyatno Triyatno; Endah Purwaningsih; Risky Ramadhan
ABDI: Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat Vol 3 No 2 (2021): Abdi: Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat
Publisher : Labor Jurusan Sosiologi, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/abdi.v3i1.38

Abstract

Permasalahan banjir pada daerah sekitar aliran sungai Batang Tapan hampir setiap tahun terjadi terutama pada saat puncak musim hujan. Nagari Binjai Tapan merupakan wilayah langganan banjir di Kecamatan Ranah Ampek Hulu Tapan. Pemerintah nagari berperan besar untuk memberikan informasi kepada masyarakat terutama tentang informasi kerentanan terhadap bahaya banjir. Pemanfaatan teknologi informasi merupakan sebuah kebutuhan bagi aparatur pemerintahan untuk memudahkan dan mempercepat penyebaran informasi bagi masyarakat yang lebih luas. Pelatihan Pemetaan bencana akan dilakukan menggunakan teknologi geospasial yang juga sudah digunakan oleh sebagian besar masyarakat seperti GPS Mobile Phone. Seluruh informasi akan disimpan dalam sistem informasi geografi (SIG). Metode dan pendekatan dalam pelatihan ini adalah Pengenalan alat, penggunaannya dan evaluasi. Hasil kegiatan dapat diperoleh data bahwa sebagian besar perangkat nagari belum pernah menggunakan aplikasi pemetaan, baik yang sudah tersedia pada perangkat smartphone maupun yang bisa diakses secara gratis di internet. Hasil pelatihan menambah pengetahuan dan kemampuan perangkat nagari dalam menggunakan aplikasi pemetaan dalam pembuatan peta dan informasi bencana banjir di Nagari Binjai Tapan.
Pendampingan Masyarakat Desa Wisata Untuk Mempromosikan Kawasan Saribu Rumah Gadang di Nagari Koto Baru, Solok Selatan Risky Ramadhan; Endah Purwaningsih; Azhari Syarif; Triyatno Triyatno; Rifyan Ruman
ABDI: Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat Vol 5 No 3 (2023): Abdi: Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat
Publisher : Labor Jurusan Sosiologi, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/abdi.v5i3.452

Abstract

Pariwisata adalah berbagai macam kegiatan wisata dan didukung berbagai fasilitas dan layanan yang disediakan oleh masyarakat, pengusaha, Pemerintah, dan Pemerintah daerah. Potensi wisata adalah semua obyek (alam, budaya, buatan) yang memerlukan banyak penanganan agar dapat memberikan nilai daya tarik bagi wisatawan. Agar daya tarik wisata meningkat, diperlukan strategi promosi yang cocok. Tujuan dari kegiatan ini adalah Masalah yang dihadapi mitra yaitu (1) Keterbatasan pengetahuan mitra dalam mempromosikan Kawasan Seribu Rumah Gadang ke Level Lokal dan Nasional, (2) Belum Tersedianya Informasi Penunjuk Lokasi Kawasan Rumah Gadang (3) Kesulitan Promosi Wisata Terdigitalisasi di di Kawasan Saribu Rumah Gadang. Dengan aplikasi ini memberikan informasi secara detail dan interaktif akan akomodasi pariwisata dalam bentuk mobile application dengan nama Aplikasi Geowisata Smart SRG untuk meningkatkan kunjungan wisata di Kawasan Saribu Rumah Gadang, meningkatkan taraf hidup masyarakat sekitar dengan pengembangan lokasi wisata berbasis kearifan lokal dan mempromosikan Kawasan Saribu Rumah Gadang sebagai upaya melestarikan kearifan lokal.
Pelatihan Geo-Augmented Reality (Geo-AR) Sebagai Media Peningkatan Kecerdasan Spasial Siswa TK Pembangunan Laboratorium UNP Arie Yulfa; Ernawati Ernawati; Risky Ramadhan; Bigharta Bekti Susetyo; Adek Andreas; Aulia Rahmaini; M. Mursyid Al Fahri
ABDI: Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat Vol 6 No 2 (2024): Abdi: Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat
Publisher : Labor Jurusan Sosiologi, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/abdi.v6i2.669

Abstract

Kecerdasan spasial, juga dikenal sebagai kecerdasan spasial visual atau penalaran spasial adalah kemampuan untuk membayangkan atau memvisualisasikan dalam pikiran seseorang posisi objek, bentuknya, hubungan spasialnya satu sama lain, dan gerakan yang dibuat untuk membentuk hubungan spasial baru. Ini adalah kemampuan untuk melakukan visualisasi spasial dan penalaran spasial di dalam pikiran seseorang. Kemampuan ini sangat diperlukan untuk menunjang kemampuan anak dalam memahami lingkungan sekitarnya. Tujuan dari kegiatan pengabdian ini adalah memberikan pelatihan penggunaan Geo-Augmented Reality (Geo-AR) bagi guru Taman Kanak-kanak (TK) Pembangunan Universitas Negeri Padang (UNP). Pemilihan sekolah dikarenakan kemudahan akses bagi tim pengabdian dan kemudahan koordinasi karena masih berada dalam lingkungan kampus UNP. Metode pelaksanaan kegiatan dilakukan berupa ceramah untuk konsep dan berupa praktik penggunaan Geo-AR bagi guru dan siswa TK. Diharapkan Guru terampil dalam penggunaan Geo-AR ini karena Geo-AR diberikan kepada sekolah TK Pembangunan UNP untuk digunakan secara mandiri selepas kegiatan pengabdian masyarakat oleh tim selesai. Hasil dari kegiatan ini adalah guru menjadi sangat terbantu dalam penyampaian materi mengenai bentang lahan atau topografi yang mendukung kecerdasan spasial siswa TK. Di samping itu, siswa TK sangat antusias karena Geo-AR memanfaatkan media pasir dalam memvisualisasikan bentang lahan yang diarahkan oleh guru. Secara lebih luas tidak menutup kemungkinan program ini juga dikenalkan kepada sekolah TK di Kota Padang.