cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
JOURNAL OF INDUSTRIAL AND MANUFACTURE ENGINEERING
Published by Universitas Medan Area
ISSN : 25496328     EISSN : 25496336     DOI : -
Core Subject : Engineering,
JIME (Journal of Industrial and Manufacturing Engineering) is a journal of scientific work in the Industrial Engineering Study Program, Faculty of Engineering, Medan Area University which presents research results in the fields of Manufacturing, Ergonomics, and Industrial Management. The accepted journal is expected to be related to increasing productivity and current issue
Arjuna Subject : -
Articles 8 Documents
Search results for , issue "Vol 4, No 2 (2020): EDISI NOVEMBER" : 8 Documents clear
Analisis Pengaruh Label Halal dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Produk UNSQUA Menggunakan Regresi Linier wahyudi sutopo; Frisca Pomalia; Meidiana Faras Isnafitri; Danang Miftahudin Pratama; Ayusya Khoirun Nisa; Yuniaristanto Yuniaristanto
JOURNAL OF INDUSTRIAL AND MANUFACTURE ENGINEERING Vol 4, No 2 (2020): EDISI NOVEMBER
Publisher : Universitas Medan Area

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31289/jime.v4i2.3579

Abstract

UNSQUA merupakan produk air minum kemasan yang diproduksi oleh SPAM UNS dan dijual secara internal. Berdasarkan survey penelitian, banyak konsumen yang tidak yakin untuk mengkonsumsi produk UNSQUA karena ragu dengan kualitasnya dan tidak adanya label halal pada kemasan produk. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh variabel label halal dan kualitas produk dengan menggunakan analisis regresi linier untuk mengetahui pengaruhnya terhadap keputusan pembelian UNSQUA. Hasil dari penelitian menunjukkan : variabel label halal mempengaruhi variabel keputusan pembelian sebesar 10,5% dengan signifikansi sebesar 0,58 ; variabel kualitas mempengaruhi variabel keputusan pembelian sebesar 71,7% dengan signifkansi sebesar 0,000; dan variabel label halal dan kualitas produk bersama-sama mempengaruhi keputusan pembelian sebesar 51,7% dengan signifikansi sebesar 0,000. Dengan meningkatnya keputusan pembelian maka diharapkan juga permintaan akan UNSQUA dapat meningkat dan mendatangkan profit yang lebih besar untuk perusahaan.
Pengaruh Perencanaan Strategis Sumber Daya Manusia Terhadap Kepuasan Kerja Karyawan pada PT.Hari Ayu Perkasa Zainal Zainal; Roy Bryan Sidabutar
JOURNAL OF INDUSTRIAL AND MANUFACTURE ENGINEERING Vol 4, No 2 (2020): EDISI NOVEMBER
Publisher : Universitas Medan Area

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31289/jime.v4i2.4331

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh perencanaan strategis sumber daya manusia terhadap kepuasaan kerja karyawan pada  PT. Hari Ayu Perkasa. Hipotesis dalam penelitian ini adalah Perencanaan Strategis Sumber Daya Manusia berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kepuasan Kerja karyawan pada PT. Hari Ayu Perkasa. Metode Penelitian yang digunakan adalah metode analisis diskriptif dan metode regresi linier sederhana, dengan menggunakan uji signifikan parsial (uji t) dan menggunakan uji koefisien determinasi (R²). Selain itu peneliti juga melakukan uji validitas dan reliabilitas instrumen dengan bantuan program SPSS versi 18,00 for windows sebelum melakukan penelitian. Penelitian ini menggunakan 40 responden sebagai sampel. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa terdapat hubungan yang sangat erat antara variabel Perencanaan Strategis SDM dengan Kepuasan Kerja sebesar 73,8% dengan R Square 54,5% dan sisanya 45,5% dipengaruhi oleh faktor-faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Uji t menunjukan variabel Perencanaan Strategi Sumber Daya Manusia berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kepuasan Kerja pada PT. Hari Ayu Perkasa.
Perancangan Sistem Pengukuran Kinerja Minimarket Alfamidi Cabang Suryanata Kota Samarinda Irena Savika Terate; Deasy Kartika Rahayu Kuncoro; Suwardi Gunawan
JOURNAL OF INDUSTRIAL AND MANUFACTURE ENGINEERING Vol 4, No 2 (2020): EDISI NOVEMBER
Publisher : Universitas Medan Area

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31289/jime.v4i2.3406

Abstract

Minimarket Alfamidi cabang Suryanata di Kota Samarinda merupakan jaringan minimarket yang menyediakan produk makanan, minuman, dan barang kebutuhan hidup lainnya. Perancangan sistem pengukuran kinerja minimarket Alfamidi cabang Suryanata Kota Samarinda untuk membantu mengukur kinerja perusahaan dengan menggunakan metode Balanced Scorecard, Decision Making Trial Evaluation And Laboratory (DEMATEL), Analytic Network Process (ANP), dan Traffic Light System (TLS). Pengolahan data dilakukan dengan menentukan Key Performance Indicator (KPI) yang digunakan berdasarkan keempat perspektif balanced scorecard serta menentukan KPI yang dominan dengan menggunakan DEMATEL. Network yang dibentuk oleh DEMATEL dapat digunakan dalam ANP untuk dilakukan pembobotan dari masing-masing perspektif dan KPI yang teridentifikasi. Dari pembobotan dilakukan scoring system dengan menggunakan metode TLS. Berdasarkan perancangan KPI dihasilkan 11 sasaran strategi dan 13 KPI. Berdasarkan hasil pengolahan data menggunakan metode DEMATEL didapatkan 9 KPI yang termasuk dalam kelompok dispatcher dan 4 KPI yang termasuk dalam kelompok receiver. Berdasarkan hasil pembobotan nilai SNORM dan bobot ANP dapat diketahui bahwa kondisi perusahaan saat ini masuk dalam kategori Average Performance. Sedangkan berdasarkan hasil perhitungan nilai SNORM yang telah dikelompokkan dalam TLS, KPI yang harus segera dilaksanakan perbaikan adalah customer retention rate, presentase jumlah barang yang terlambat dikirim oleh suppliers, tingkat service level, dan tingkat turnover karyawan.
Pengaruh Etos Kerja Terhadap Kinerja Pegawai pada Yayasan Jissho Medan Rismaja Putra
JOURNAL OF INDUSTRIAL AND MANUFACTURE ENGINEERING Vol 4, No 2 (2020): EDISI NOVEMBER
Publisher : Universitas Medan Area

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31289/jime.v4i2.4332

Abstract

Untuk menunjang dapat sukses dan berjalannya kegiatan yayasan jissho medan  sesuai yang di harapkan , pengurus harus dapat memberi contoh yang terbaik ke pada peserta terutama menyangkut etos kerja dan kinerja yang baik . Untuk mencapai tujuan tersebut,  disini  penulis menganalisis pengaruh etos kerja terhadap kinerja pengurus  di Yayasan Jissho Medan, kodya Medan, dimana etos kerja pengurus  berpengaruh positif terhadap kinerja pengurus di Yayasan Jissho Medan, kodya Medan. Pengaruh positif dari etos kerja pengurus  terhadap kinerja pengurus tersebut ,bahwa makin tinggi etos kerja yang di miliki pengurus  makin tinggi  kinerja pengurus
Perencanaan Integrated Territory Manage Service Access Dengan Metode Time And Territory Management (Studi Kasus Unit Bisnis Gubeng PT. TLKM) Yulianti Murprayana; Suparno Suparno
JOURNAL OF INDUSTRIAL AND MANUFACTURE ENGINEERING Vol 4, No 2 (2020): EDISI NOVEMBER
Publisher : Universitas Medan Area

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31289/jime.v4i2.3869

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menilai kemampuan kerja SDM (teknisi lapangan) pada unit bisnis Gubeng PT. TLKM, menghitung beban kerja wilayah pada unit bisnis Gubeng PT. TLKM, dan merancang Integrated Territory Manage Service Access berdasarkan metode Time And Territory Management  pada unit bisnis Gubeng PT. TLKM.   Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah  penelitian deskriptif dimana pada tahap awal dilakukan studi literatur. Hasil pada penelitian ini adalah (1) Work Load Analysis (WLA) provisioning (pasang baru) adalah 6,471 kunjungan dan untuk pekerjaan assurance (gangguan) adalah 15,174 kunjungan, (2) dari hasil perhitungan diketahui nilai Account Analysis (AA) jumlah kunjungan pekerjaan provisioning (pasang baru) adalah 3,893 kunjungan dan sedangkan untuk pekerjaan assurance (gangguan) adalah 20,341 kunjungan, (3) dari hasil perbandingan antara account analysis dan workload analysis untuk pekerjaan provisioning (pasang baru) sebesar 0.60. Sedangkan pekerjaan assurance (gangguan) yaitu sebesar 1.34. dan (4) dengan melakukan pergeseran teknisi provisioning (pasang baru)  menjadi 7 tim dan 12 orang teknisi assurance (gangguan) untuk meng-cover unit bisnis Gubeng, diharapkan tidak ada lagi pekerjaan yang overload dan underload. Sehingga dapat memberikan pelayanan maksimal.
Identifikasi Penyebab Kerusakan dengan Pendekatan Failure Mode and Effect Analysis Josua fransiskus pangaribuan; Arun Persat; Irwan budiman; Grace aloina sitepu
JOURNAL OF INDUSTRIAL AND MANUFACTURE ENGINEERING Vol 4, No 2 (2020): EDISI NOVEMBER
Publisher : Universitas Medan Area

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31289/jime.v4i2.3610

Abstract

Peneltian ini dilakukan pada perusahaan Foundry yang berlokasi di Sumatera Utara, Indonesia. kerusakan yang sering terjadi di perusahaan tersebut  adalah mesin crane . dalam penelitian ini peneliti akan menganalisis kerusakan pada mesin crane dengan menggunakan Metode Failure Mode Effect Analisys (FMEA). Adapun langkah-langkah yang digunakan dalam penelitian ini yaitu, pemeriksaan, mendeteksi kegagalan, tingkat kerusakan, angka probabilitas, angka deteksi, angka risiko. setelah dianalisis didapatkan nilai Risk Priority Number (RPN) Disk brake tidak dapat melakukan pengereman saat motor berjalan (RPN = 294) dan hoist tambahan kondisi tidak aman, coil rusak dan tong yang rusak saat mengangkat coil sehingga jatuh karena posis tidak seimbang (RPN = 98)  . hasil penelitian yaitu didapatkan pada nilai RPN tertinggi pada faktor kerusakan disck brake dan hoist tambahan.
Penerapan Metode GEW dalam Perancangan Ulang Desain Kemasan Keripik Pisang (Studi Kasus: UKM Ngemilan Qu) Muhammad Rizki Fahreza; Lina Dianati Fathimahhayati; Anggriani Profita
JOURNAL OF INDUSTRIAL AND MANUFACTURE ENGINEERING Vol 4, No 2 (2020): EDISI NOVEMBER
Publisher : Universitas Medan Area

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31289/jime.v4i2.4281

Abstract

Keripik pisang merupakan makanan ringan yang berbahan dasar buah pisang dengan tekstur yang renyah seperti keripik pada umumnya. Keripik pisang yang dijual oleh UKM Ngemilan Qu di Kota Samarinda dikemas secara sederhana, yaitu langsung dikemas menggunakan kemasan berbahan plastik dan minim informasi.  Oleh karena itu dibutuhkan kemasan yang lebih menarik agar tidak kalah dengan produk pesaing. Sehingga peneliti akan melakukan studi lebih lanjut untuk dilakukan perancangan desain kemasan agar menjadi lebih menarik dan diminati oleh konsumen. Perancangan dilakukan dengan mempertimbangkan emosi responden terhadap kemasan dengan menggunakan metode Geneva Emotion Wheel. Metode Geneva Emotion Wheel merupakan suatu alat pengukuran emosi untuk mengukur respon atau reaksi emosi terhadap suatu objek. Metode Geneva Emotion Wheel dilakukan dengan beberapa tahap yaitu, penyebaran kuesioner GEW 1 dilakukan untuk mendapatkan hasil rata-rata emosi responden dan alasan responden pada tiap emosi beserta atribut kemasan, kemudian melakukan perancangan desain kemasan berdasarkan keinginan responden, setelah mendapatkan hasil desain usulan lalu melakukan penyebaran kuesioner GEW 2 untuk melihat apakah ada kenaikan emosi positif dan perubahan yang signifikan.
Analisa Pengendalian Kualitas Paving Block dengan Metode New Seven Tools di CV. Arga Reyhan Bahari Sumatera Utara erni yusnita; Riana Puspita
JOURNAL OF INDUSTRIAL AND MANUFACTURE ENGINEERING Vol 4, No 2 (2020): EDISI NOVEMBER
Publisher : Universitas Medan Area

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31289/jime.v4i2.3812

Abstract

CV.Arga Reyhan Bahari merupakan perusahaan yang bergerak dibidang manufactur pembuatan paving block . besarnya jumlah produk cacat telah menjadi masalah yang cukup serius di CV. Arga Reyhan Bahari. Produk cacat menyebabkan pemborosan biaya yang cukup besar bagi perusahaan. Oleh karena itu, diperlukan pengendalian kualitas yang baik saat proses produksi berlangsung. Dengan adanya perbaikan pada pengendalian kualitas saat proses berlangsung diharapkan jumlah produk cacat akan turun. Tujuan penelitian ini secara umum adalah untuk mengetahui hasil analisa setiap tahapan dari new seven tools. Identifikasi faktor penyebab dilakukan menggunakan new seven tools dimana metode ini merupakan alat-alat bantu yang digunakan dalam eksplorasi kualitatif meliputi beberapa tahapan yaitu affinity diagram, interrelationship diagram, tree diagram, matrix diagram, arrow diagram atau activity network diagram dan process decision program chart. Setelah dilakukan penelitian dengan menggunakan metode new seven tools maka diperoleh jumlah produksi paving block selama 1 bulan adalah 125.662 unit dan yang cacat berjumlah 3944 unit. Jenis kecacatan yang biasanya ditemukan dalam produk paving block   terdiri dari tiga jenis antara lain ialah sompel (1663), retak (1481) dan permukaan tidak rata (800). Berdasarkan kecacatan tersebut diketahui kecacatan terbesar terjadi pada jenis sompel (42,17%) kemudian retak (37,55%) dan permukaan tidak rata (20,28%). Dari hasil analisa diketahui faktor  penyebab kecacatan produk paving block meliputi manusia, mesin, metode, material dan lingkungan.

Page 1 of 1 | Total Record : 8