cover
Contact Name
Asep Amam
Contact Email
aam@student.upi.edu
Phone
-
Journal Mail Official
teoremamathunigal17@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kab. ciamis,
Jawa barat
INDONESIA
Teorema: Teori dan Riset Matematika
Published by Universitas Galuh
ISSN : 25410660     EISSN : 25977237     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal Teorema: Teori dan Riset Matematika merupakan sarana publikasi ilmiah yang terbit setiap bulan Maret dan September, dikelola oleh Program Studi Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Galuh (Unigal) Ciamis dengan P-ISSN 2541-0660 dan E-ISSN 2597-7237.
Arjuna Subject : -
Articles 182 Documents
PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN DENGAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL PADA MATERI KUBUS DAN BALOK Neneng Aminah; Irawati Irawati
Teorema: Teori dan Riset Matematika Vol 3, No 2 (2018): September
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (379.14 KB) | DOI: 10.25157/teorema.v3i2.1178

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk perangkat pembelajaran berupa Lembar Kerja Siswa(LKS), Pedoman Pembelajaran Guru, dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) pada materiKubus dan Balok yang berbasis Pendekatan Kontekstual untuk siswa SMP kelas VIII semester 2.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas produk dari aspek kevalidan. Jenis penelitian inimenggunakan model pengembangan ADDIE, namun dalam penelitian ini hanya sampai tahapan Analisis(Analysis), Desain (Design), dan Pengembangan (Development). Subjek dari penelitian ini adalah siswaSMP Negeri 1 Sindang kelas VIII-B sebanyak 33 siswa. Instrumen yang digunakan dalam penelitian iniadalah tes kemampuan awal siswa pada tahapan analisis karakteristik siswa, analisis kurikulum untukmengetahui materi yang akan digunakan pada siswa, dan penilaian perangkat pembelajaran untukmengetahui kevalidan. Validasi perangkat pembelajaran ini dilakukan oleh lima ahli matematika,diantaranya tiga dosen pendidikan matematika, dan dua guru matematika. Berdasarkan hasil validasiyang diperoleh untuk LKS adalah 86% dengan kriteria sangat valid, validasi yang diperoleh untukPedoman Pembelajaran Guru adalah 87,75% dengan kriteria sangat valid, dan validasi yang diperolehuntuk RPP adalah 84,6% dengan kriteria cukup valid
ANALISIS KEMAMPUAN BERFIKIR NALAR MATEMATIS SERTA KONTRIBUSINYA TERHADAP PRESTASI BELAJAR MAHASISWA (Studi Terhadap Mahasiswa FKIP Pendidikan Matematika Universitas Siliwangi) A A Gde Somatanaya
Teorema: Teori dan Riset Matematika Vol 1, No 2 (2017): Maret
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (412.685 KB) | DOI: 10.25157/teorema.v1i2.547

Abstract

Berpikir nalar matematis adalah salah satu kemampuan utama yang perlu dimiliki dan merupakan fitrah dari manusia. Melalui berpikir nalarnya manusia terus berkembang dan meningkatkan kemampuan dalam beradaptasi dengan lingkungan yang dinamis dan berubah secara kontinu serta dapat berkreasi dan menciptakan teknologi yang dapat mempermudah kehidupannya. Manusia selalu berpikir serta melalui daya nalarnya dapat membedakan suatu argumen valid maupun invalid. Semakin tajam daya nalar seseorang maka ia akan semakin mampu menghadapi tantangan hidup. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan berpikir nalar matematis dan mengetahui indeks prestasi belajar mahasiswa program studi pendidikan matematika serta mengetahui hubungan fungsional dan kontribusi kemampuan nalar matematis terhadap indeks prestasi belajar mahasiswa. Subjek penelitian diambil secara purposive random sampling, instrumennya adalah tes kemampuan berpikir nalar matematis. Data yang didapat dari tes dan dokumentasi dianalisis menggunakan software SPSS Versi 20. Kesimpulannya adalah Kemampuan Berfikir Nalar Matematis tergolong baik, Indeks Prestasi Komulatif mahasiswa pendidikan matematika tergolong sangat memuaskan dan Kontribusinya kemampuan nalar matematis terhadap Prestasi Belajar Mahasiswa tergolong sangat tinggi.
PEMBELAJARAN MATEMATIKA GASING DITINJAU DARI BERBAGAI PERSPEKTIF TEORI BELAJAR Sulistiawati Sulistiawati
Teorema: Teori dan Riset Matematika Vol 4, No 1 (2019): Maret
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (621.879 KB) | DOI: 10.25157/teorema.v4i1.1932

Abstract

Pembelajaran Matematika GASING lahir sebagai alternatif jawaban atas fakta bahwa matematika menjadi salah satu mata pelajaran yang ditakuti oleh siswa-siswa di Indonesia, sehingga siswa cenderung lemah dalam kemampuan konsep matematika. Tujuan penelitian ini untuk menyelidiki bagaimanakah Pembelajaran Matematika GASING jika ditinjau dari perspektif teori-teori belajar.  Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif, jenis yang non interaktif tipe analisis konsep, yang dilakukan dengan penelaahan terhadap teori-teori. Hasil dari penelitian ini adalah Pembelajaran Matematika GASING memiliki kesesuaian dengan teori belajar behavioristik, humanistik, kognitif, dan konstruktivistik. Pembelajaran Matematika GASING sesuai dengan teori belajar behavioristik yang dikemukakan oleh Thorndike tentang hukum kesiapan, hukum latihan, dan hukum akibat. Selain itu, Pembelajaran Matematika GASING juga sesuai dengan teori belajar humanistik pemikiran Combs, yaitu siswa memiliki perasaan senang yang membuat siswa belajar sesuai kemauan sendiri tapa terpaksa. Berikutnya, Pembelajaran Matematika GASING sesuai dengan teori belajar kognitif pemikiran Kohler, yaitu belajar dilakukan dengan cara bermain dan mengeksplorasi dengan benda nyata atau alat peraga (tahap konkret), proses mental atau mencongak siswa juga dapat menemukan jawaban atas persoalan yang dihadapi melalui faktor AHA (Insight). Lebi lanjut, Pembelajaran Matematika GASING sesuai dengan teori konstruktivistik Dewey, yaitu siswa terlibat aktif seperti yang terjadi pada proses pembelajaran tahap konkret, siswa melakukan hands on activity, sesuai dengan teori konstrukvistik Piaget bahwa siswa melibatkan indra penglihatan, pendengaran, perabaan, dan pengecapan dalam proses pembelajaran, dan juga sesuai dengan teori konstruktivistik Bruner yaitu discovery bahwa siswa dibimbing untuk menemukan konsep secara umum dari proses bukti secara induktif.Kata Kunci: Pembelajaran Matematika GASING, Teori-Teori Belajar, Psikologi Pembelajaran, Titik kritis GASING
EFEKTIVITAS PENGGUNAAN LEMBAR KERJA BERBASIS MASALAH DENGAN BANTUAN MICROSOFT EXCEL PADA MATA KULIAH PROGRAM KOMPUTER Satya Santika; Depi Ardian Nugraha; Ai Nur Solihat
Teorema: Teori dan Riset Matematika Vol 4, No 1 (2019): Maret
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (293.68 KB) | DOI: 10.25157/teorema.v4i1.1723

Abstract

Pengembangan lembar kerja (LK) merupakan suatu hal yang dapat mendukung proses kegiatan belajar mengajar di dunia pendidikan. Lembar Kerja  yang dibuat secara efektif dan sistematis serta fleksibel dapat membantu mahasiswa untuk belajar lebih efektif, aktif secara mandiri maupun berkelompok, sehingga diharapkan dapat meningkatkan kemandirian, keaktifan dan motivasi mahasiswa dalam proses pembelajaran pada mata kuliah program komputer. Lembar kerja yang dibuat biasanya hanya dapat diselesaikan dengan cara konvensional saja, yaitu siswa mengerjakan secara tertulis permasalahan-permasalahan yang terdapat pada lembar kerja tersebut, sehingga mahasiswa hanya terfokus pada kemampuan mahasiswa dalam memecahkan masalah saja sehingga kemampuan berpikir kreatif dan kritis mahasiswa kurang berkembang. Lembar kerja yang dikembangkan pada penelttian ini yaitu lembar kerja yang tidak hanya memfokuskan mahasiswa dalam penyelesaian masalah matematika saja, tetapi untuk merangsang kemampuan berpikir kritis dan kreatif mahasiswa dalam memecahkan masalah-masalah dalam kehidupan sehari-hari yang dapat diselesaikan dengan bantuan Software Microsoft  Excel.  Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui efektivitas penggunaan lembar kerja berbasis masalah pada perkuliahan program komputer dengan bantuan Ms. Excel  dan mengetahui self regulated learning mahasiswa dalam memecahkan masalah matematika pada mata kuliah program komputer dengan bantuan Ms. Excel. Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu metode pengembangan atau research and Development. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh mahasiswa program studi pendidikan matematika angkatan 2016 dan peneliti mengambil 1 kelas untuk dijadikan subjek penelitian sebanyak 42 orang. Instrumen yang digunakan pada penelitian ini meliputi soal tes hasil belajar dan angket self regulated learning (SRL). Tes hasil belajar dan angket self regulated learning dianalisis secara kualitatif.  Keywords: Lembar Kerja, Pembelajaran Berbasis Masalah, Self regulated learning, dan Microsoft  Excel.
MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS MATEMATIK SISWA MTs DENGAN MENGGUNAKAN METODE BRAIN-BASED LEARNING Sri Solihah
Teorema: Teori dan Riset Matematika Vol 4, No 1 (2019): Maret
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (381.617 KB) | DOI: 10.25157/teorema.v4i1.1934

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kenyataan menunjukkan kemampuan berpikir kritis matematik siswa yang belum sesuai dengan yang diharapkan. Salah satu permasalahan tersebut adalah pembelajaran yang tidak memberikan keleluasaan kepada siswa untuk mengeksploitasi potensi otak secara optimal, dimana umumnya lebih menekankan pada fungsi otak kiri. Tetapi, keterampilan berpikir kritis matematik perlu didukung oleh fungsi otak kanan. Karakteristik pembelajaran yang menawarkan konsep belajar yang menyelaraskan cara kerja otak yang dirancang alami adalah dengan belajar Brain-Based Learning (BBL). Metode penelitian yang digunakan adalah quasi experiment. Data kuantitatif diperoleh dari hasil pretest dan posttes. Berdasarkan hasil Hasi penelitian menunjukan bahwa Pencapaian dan peningkatan kemampuan berpikir kritis matematis siswa MTs yang pembelajarannya menggunakan pendekatan Brain-Based Learning lebih baik daripada yang pembelajarannya menggunakan pendekatan konvensional ditinjau secara keseluruhan dan berdasarkan KAM ( kelompok tinggi, sedang dan rendah).
MODEL MANGSA PEMANGSA ANTARA PHYTOPLANKTON dan ZOOPLANKTON dimana PHYTOPLANKTON BERADA di LINGKUNGAN yang BERACUN pada EKOSISTEM LAUTAN Fahrudin Muhtarulloh; Fuad Nasir; Herri Sulaiman
Teorema: Teori dan Riset Matematika Vol 4, No 1 (2019): Maret
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25157/teorema.v4i1.1815

Abstract

Penulisan artikel ini berawal dari permasalahan populasi phytoplankton terinfeksi yang hidup bersama dengan populasi zooplankton dalam suatu lingkungan yang beracun pada ekosistem lautan. Tujuan dari artikel ini adalah mengetahui punah atau tidaknya masing-masing populasi tersebut dan hilang atau tidaknya konsentrasi racun dalam jangka waktu yang lama. Pada artikel ini dikonstruksi satu model, yaitu model mangsa pemangsa dengan phytoplankton terinfeksi di lingkungan yang beracun. Racun pada lingkungan mempengaruhi laju pertumbuhan pada populasi phytoplankton, namun tidak mempengaruhi laju pertumbuhan populasi zooplankton. Pada model phytoplankton dan  zooplankton dengan phytoplankton yang terinfeksi di lingkungan yang beracun didapat empat titik ekuilibrium. Untuk semua nilai parameter yang memenuhi kondisi tertentu, jika diambil nilai awal yang dekat dengan titik ekuilibrium, maka untuk jangka waktu yang lama terdapat tiga kemungkinan, hanya populasi phytoplankton terinfeksi yang punah, hanya populasi zooplankton yang punah, atau hanya populasi phytoplankton terinfeksi dan populasi zooplankton punah. Selanjutnya, untuk nilai parameter yang memenuhi kondisi tertentu, dalam jangka waktu yang cukup lama, dengan sebarang nilai awal, semua populasi dan konsentrasi racun tetap eksis. Simulasi numerik diberikan untuk mengilustrasikan kestabilan titik ekuilibrium.
PENINGKATAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA MENGGUNAKAN PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL BERBASIS ETNOMATEMATIKA DENGAN PENERAPAN MOZART EFFECT (Studi eksperimen terhadap siswa Sekolah Menengah Pertama) Dianne Amor Kusuma
Teorema: Teori dan Riset Matematika Vol 4, No 1 (2019): Maret
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (291.026 KB) | DOI: 10.25157/teorema.v4i1.1954

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya hasil belajar sejumlah siswa Sekolah Menengah Pertama di daerah pertanian Kabupaten Bandung dalam matematika, serta masih kurangnya motivasi siswa untuk mempelajari matematika. Hal itu disebabkan kemampuan setiap siswa dalam matematika tidak sama dan mereka belum memahami bagaimana mengkomunikasikan ide-ide matematika dengan baik. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan peningkatan kemampuan komunikasi matematis siswa antara yang memperoleh pembelajaran kontekstual berbasis etnomatematika dengan penerapan Mozart effect (PEM), dengan siswa yang meperoleh pembelajaran langsung (PL). Penelitian ini menggunakan disain quasi experimental non equivalent control group pada siswa kelas 7 SMPN 1 Bojongsoang Kabupaten Bandung. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa terdapat perbedaan kemampuan komunikasi matematis antara siswa yang memperoleh pembelajaran kontekstual berbasis etnomatematika dengan penerapan Mozart effect (PEM) dengan siswa yang memperoleh pembelajaran langsung (PL), dan siswa bersikap positif terhadap pembelajaran kontekstual berbasis etnomatematika dengan penerapan Mozart effect. Kata Kunci: Komunikasi matematis, pembelajaran kontekstual, etnomatematika, Mozart effect.
MENINGKATKAN KEMAMPUAN METAKOGNITIF SISWA MELALUI PEMBELAJARAN DENGAN PENDEKATAN OPEN-ENDED Nur Eva Zakiah
Teorema: Teori dan Riset Matematika Vol 1, No 1 (2016): September
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (675.161 KB) | DOI: 10.25157/teorema.v1i1.125

Abstract

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan peningkatan kemampuan metakognitif antara siswa yang memperoleh pembelajaran dengan pendekatan open-ended dan siswa yang memperoleh pembelajaran biasa ditinjau dari keseluruhan maupun berdasarkan kategori kemampuan awal matematis (tinggi, sedang, dan rendah). Penelitian ini adalah penelitian kuasi eksperimen dengan desain kelompok kontrol pretes-postes non equivalent. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII di SMPN 2 Sukahaji Kabupaten Majalengka pada semester genap Tahun Pelajaran 2013/2014. Penentuan kelas eksperimen dan kontrol menggunakan teknik purposive sampling. Untuk mendapatkan data hasil penelitian digunakan instrumen berupa tes kemampuan metakognitif, lembar observasi aktivitas siswa dan guru, serta pedoman wawancara. Analisis data dilakukan dengan menggunakan uji t, uji Mann-Whitney, dan uji ANOVA dua jalur. Hasil penelitian diperoleh: (1) peningkatan kemampuan metakognitif siswa yang memperoleh pembelajaran dengan pendekatan open-ended lebih baik daripada siswa yang memperoleh pembelajaran biasa; (2) ditinjau dari kemampuan awal matematis (KAM) terdapat perbedaan peningkatan kemampuan metakognitif siswa yang memperoleh pembelajaran dengan pendekatan open-ended dan siswa yang memperoleh pembelajaran biasa; (3) tidak terdapat interaksi antara pembelajaran dan KAM terhadap peningkatan kemampuan metakognitif siswa.
PENGARUH FAKTOR MUSIMAN PADA PEMODELAN DERET WAKTU UNTUK PERAMALAN DEBIT SUNGAI DENGAN METODE SARIMA Dadang Ruhiat; adang effendi
Teorema: Teori dan Riset Matematika Vol 2, No 2 (2018): Maret
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (265.576 KB) | DOI: 10.25157/teorema.v2i2.1075

Abstract

Pemodelan dan peramalan deret waktu saat ini berkembang dan banyak digunakan di berbagaibidang termasuk di bidang hidrologi. Salah satu parameter hidrologi yang sangat penting adalahdebit sungai. Besaran dan fluktuasi debit sungai pada periode waktu tertentu sangat dipengauhioleh faktor musiman, yaitu musim hujan dan kemarau. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahuipengaruh faktor musiman terhadap kemampuan model dalam menirukan dan meramalkan perilakudari data debit sungai. Pemodelan dilakukan berbasis kepada pendekatan metode statistik BoxJenkins, yaitu Autoregressive Integrated Moving Average (ARIMA) dengan melibatkan faktormusiman dalam pemodelannya, yang dikenal dengan model Seasonal Autoregressive IntegratedMoving Average (SARIMA). Model yang digunakan untuk peramalan adalah model yang terbaik,yaitu model yang memenuhi syarat signifikansi parameter, white noise dan memiliki nilai MAPE(Mean Absolute Percentage Error)yang terkecil. Perbandingan dilakukan terhadap hasilperamalan model-model terbaik, masing-masing terbaik dari model SARIMA dan model ARIMAnon musiman, sehingga dapat diketahui pengaruh faktor musiman terhadap hasil pemodelan danperamalan. Hasil analisis menunjukan ternyatamodel SARIMA terbaik lebih layak digunakandaripada model Arima non musiman.
PERAMALAN DATA DERET WAKTU BERPOLA MUSIMAN MENGGUNAKAN METODE REGRESI SPEKTRAL (Studi Kasus : Debit Sungai Citarum-Nanjung) Dadang Ruhiat; Cecep Suwanda
Teorema: Teori dan Riset Matematika Vol 4, No 1 (2019): Maret
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (705.852 KB) | DOI: 10.25157/teorema.v4i1.1887

Abstract

Pemodelan dan peramalan data deret waktu di berbagai bidang, salah satunya di bidang hidrologi, terus berkembang, baik dalam pengembangan metode maupun dalam penerapannya.  Beberapa parameter hidrologi yang sangat  penting dan sering kali perlu untuk diramalkan  adalah debit sungai dan curah hujan. Kedua parameter hidrologi tersebut kejadiannya dipengaruhi oleh musim sehingga teridentifikasi mengandung pola musiman.   Terkait dengan pemodelan dan peramalan data deret waktu debit sungai yang teridentifikasi mengandung pola musiman sebelumnya telah  dicoba dengan menggunakan beberapa metode yang berbasis kepada pendekatan metode statistik Box- Jenkins, yaitu melalui pemodelan Seasonal Autoregressive Integrated Moving Average (SARIMA) dan Seasonal Autoregressive Fractionally  Integrated Moving Average (SARFIMA.). Pada paper ini akan diuraikan hasil pemodelan dan peramalan dengan menggunakan metode statistik lainnya yaitu metode regresi spektral.  Analisis terhadap hasil peramalan menunjukan bahwa peramalan data deret waktu debit sungai yang berpola musiman melalui metode spektral memberikan hasil yang cukup baik dan  mampu menirukan perilaku dari data deret waktu historisnya.  Keakuratan hasil peramalan tersebut diukur dengan menggunakan nilai kebaikan model Mean Absolute Percentage Error (MAPE), dan diketahui memiliki  Nilai MAPE yang relatif lebih kecil dari nilai MAPE hasil peramalan yang telah dilakukan sebelumnya melalui Model SARIMA.  Dengan demikian hasil peramalan melalui metode regresi spektral relatif lebih akurat

Page 4 of 19 | Total Record : 182