cover
Contact Name
Rochmat Aldy Purnomo
Contact Email
purnomo@umpo.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
multitek@umpo.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kab. ponorogo,
Jawa timur
INDONESIA
Multitek Indonesia : Jurnal Ilmiah
ISSN : 19076223     EISSN : 25793497     DOI : -
Multitek Indonesia : Jurnal Ilmiah is a journal published by the Technic Faculty, Universitas Muhammadiyah Ponorogo (Unmuh Ponorogo) in collaboration with Universitas Muhammadiyah Ponorogo Research and Community Service. Published twice a year (June and Desember), contains six to ten articles and receive articles in the field of technic review studies with research methodologies that meet the standards set for publication. Manuscript articles can come from researchers, academics, practitioners, and other technic observers who are interested in research in the field of tehnic.
Arjuna Subject : -
Articles 128 Documents
THE EFFECT OF FRYING TEMPERATURE AND TIME IN VACUUM FRYING MACHINE ON THE IMPROVEMENT OF THE QUALITY OF APPLE CRISPS Nely Ana Mufarida; Asroful Abidin; Fitriana Fitriana
MULTITEK INDONESIA Vol 15, No 1 (2021): Juli
Publisher : Universitas Muhammadiyah Ponorogo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24269/mtkind.v15i1.3146

Abstract

The frying temperature in the frying process using a vacuum frying machine can be designed according to your needs. Usually used for frying at low temperatures so that damage to aroma and taste can be avoided. The purpose of this study was to analyze the effect of temperature and frying time on a vacuum frying machine on improving the quality of apple chips so that apple chip products can be obtained according to consumer desires. The temperatures used for frying are 50, 55, and 60oC with time variations of 40, 50, and 60 minutes. This aims to avoid changes in color and taste to obtain optimal quality apple chips. The water content of fried apples is 85% - 86.5%. The maximum capacity of the frying tube is 2 kg with a requirement of 12 liters of cooking oil. The main processed ingredients used in this study were manalagi varieties of apples. The resulting chips have a delicious, sweet, crispy texture, and have a yellow color. The higher the temperature and the longer the frying time, the air content tends to decrease. This is caused by higher heat which causes greater evaporation of air from inside the material. The results of the fried ingredients are more crunchy because evaporation at a low boiling point allows more air content to evaporate.
PENGARUH VARIASI UKURAN SERBUK (MESH) DAN PERSENTASE PEREKAT TAPIOKA TERHADAP SIFAT FISIK PELLET KAYU GELAM Herry Irawansyah; Andy Nugraha; Moh Noer Afifudin; Muhammad Muhammad; Rizqi Nor Al’Arisko
MULTITEK INDONESIA Vol 15, No 2 (2021): Desember
Publisher : Universitas Muhammadiyah Ponorogo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24269/mtkind.v15i2.4194

Abstract

AbstrakPemanfaatan potensi biomassa yang terdapat di Kalimantan Selatan dengan raw material melimpah, salah satunya adalah kayu gelam yang berpotensi digunakan sebagai bahan bakar co-firing boiler untuk pembangkit listrik tenaga uap sehingga dapat mengurangi penggunaan bahan bakar fosil batubara. Serbuk kayu gelam dapat dijadikan sebagai bahan baku pellet dengan penambahan perekat atau tanpa perekat. Dalam penelitian ini menganalisa bagaimana penambahan perekat tepung tapioka menpengaruhi karaktersitik sifat fisik pellet kayu gelam. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh variasi ukuran mesh dan persentase perekat tapioka terhadap sifat fisik pellet kayu gelam. Metode yang digunakan adalah secara eksperimental. Pellet kayu gelam dibuat dengan menggunakan variasi ukuran serbuk (mesh) 40, 50, dan 60 serta menggunakan perekat tapioka dengan persentase perekat 5%, 10%, dan 15%. Pellet kayu gelam selanjutnya di lakukan pengujian di laboratorium Baristand Banjarbaru. Pellet kayu gelam diuji meliputi pengujian sifat fisik yang terdiri dari nilai kalor, kadar air, kadar abu, kadar zat-zat terbang (volatile matter), dan kadar karbon terikat (fixed carbon). Hasil pengujian menunjukkan pellet kayu mengalami peningkatan pada kadar air, kadar abu, dan kadar zat-zat terbang seiring semakin kecilnya ukuran serbuk (mesh) kayu gelam. Sedangkan kadar karbon terikat dan nilai kalor pellet kayu mengalami penurunan seiring dengan semakin kecilnya ukuran serbuk (mesh) kayu gelam. Sehingga dapat disimpulkan bahwa penambahan perekat tapioka mempengaruhi karakteristik sifat fisik pellet kayu, semakin tinggi persentase perekat maka kadar air, kadar zat-zat terbang, dan kadar abu semakin meningkat. Sementara itu, penambahan persentase perekat pada pellet kayu menyebabkan penurunan pada kadar karbon terikat dan nilai kalornya. AbstractUtilization of the potential of biomass found in South Kalimantan with abundant raw materials, one of which is gelam wood which can be used as boiler fuel for steam power plants to reduce the use of coal fossil fuels. Gelam wood is processed into wood pellets using tapioca flour adhesive. The gelam wood pellet then carried out tests in the form of testing physical properties which included water content, ash content, volatile matter content, fixed carbon content, and calorific value. Wood pellets made from gelam were made using various sizes of powder (mesh) 40, 50, and 60 as well as using tapioca adhesive (percentage of adhesive 5%, 10%, and 15%. The gelam wood pellets were then tested for physical properties to determine their performance. The test results showed that wood pellets increased in moisture content, ash content, and volatile matter content along with the smaller size of gelam wood powder (mesh). While the carbon content and calorific value of wood pellets decreased along with the smaller size of the gelam wood powder (mesh). The addition of tapioca adhesive characteristics affect the physical properties of wood pellets, the higher the percentage of adhesive, the water content, volatile matter content, and ash content increase. Meanwhile, the addition of adhesive to wood pellets causes a decrease in carbon and calorific value. 
METODE VIOLA-JONES RANCANG BANGUN SMART DOOR LOCK PINTU LABORATORIUM MENGGUNAKAN VIOLA JONES Achmad Fiqhi Ibadillah; Miftachul Ulum; Maulina Safitri
MULTITEK INDONESIA Vol 15, No 2 (2021): Desember
Publisher : Universitas Muhammadiyah Ponorogo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24269/mtkind.v15i2.2428

Abstract

Perkembangan teknologi saat ini begitu pesat, dan sudah banyak dimanfaatkan dalam kebutuhan manusia untuk mempermudah beraktivitas. Seperti halnya image processing yang terus berkembang hingga saat ini dengan tujuan membantu manusia dalam bekerja.  Dalam penelitian ini akan membahas smart door lock pada pintu masuk laboratorium berbasis image processing menggunakan metode Viola-Jones untuk mendeteksi wajah pengunjung laboratorium dengan menggunakan pengunci otomatis. Sistem pada smart door lock ini menggunakan kamera yang akan mengambil gambar, komputer sebagai pengolah citra, Arduino sebagai pemberi fungsi logika, relay sebagai switch tegangan, dan selenoid door lock sebagai output. Pengujian dilakukan dengan empat karakteristik  wajah yang berbeda yaitu, wajah tanpa memakai penutup  serta kacamata, wajah yang memakai kacamata transparan, wajah yang memakai kacamata gelap, dan wajah yang memakai  penutup wajah. Berdasarkan pengujian yang telah dilakukan dalam penelitian, maka didapatkan nilai rata-rata persentase keberhasilan pendeteksian wajah dengan empat karakterisktik yang berbeda menggunakan metode Viola-Jones sebesar 88,83%. ABSTRACTCurrent technological developments are so rapid, and have been widely used in human needs to facilitate activities. As well as image processing that continues to grow until now with the aim of helping humans at work. In this study, we will discuss the image processing-based laboratory entrance security system using the Viola-Jones method to detect the faces of visitors to the laboratory using automatic locking. This security system uses a camera that will take pictures, a komputer as an image processor, Arduino as a logic function provider, relay as a voltage switch, and seloid door lock as output. Tests carried out with four different facial characteristics, namely, the face without wearing a face cover and glasses, a face wearing transparent glasses, a face wearing dark glasses, and a face wearing a face cover. Based on the tests carried out in the study, the average value of the success of face detection with four different characteristics was obtained using the Viola-Jones method of 88.83%.
PEMANFAATAN 3D VIRTUAL REALITY PANORAMIC IMAGE DENGAN SMARTPHONE MENGGUNAKAN METODE 3D SIDE-BY-SIDE DAN CONTINUOUS PANNING Andi Bahtiar Semma
MULTITEK INDONESIA Vol 15, No 2 (2021): Desember
Publisher : Universitas Muhammadiyah Ponorogo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24269/mtkind.v15i2.3964

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk memberikan kajian pengambilan gambar panorama virtual reality dengan smartphone sekaligus memberikan hasil uji gambar yang diambil menggunakan sensor kamera yang umum digunakan dipasaran yaitu Sony, Samsung dan OmniVision. Pengujian dilakukan dengan lima atribut pengujian yaitu: Tone reproduction, Color Reproduction, Seamlessness, Noise Level dan Detail. Intrumen pengujian yang digunakan adalah Aplikasi QIVET. Hasil penelitian menunjukkan bagaimana hasil evaluasi gambar yang dihasilkan masing-masing sensor.AbstractThis study aims to provide an analysis of taking panoramic virtual reality images with smartphones while at the same time giving test results of pictures taken using camera sensors commonly used in the market, namely Sony, Samsung, and OmniVision. The test is carried out with five test attributes: Tone reproduction, Color Reproduction, Seamlessness, Noise Level, and Detail. The test instrument used is the QIVET application. The study results show how the results of the evaluation of the images produced by each sensor are.  
ATTENDANCE MONITORING SYSTEM BASED ON IOT Taufik Rahman; Ade Nurman Saputra; Ervian Dwi Anggara
MULTITEK INDONESIA Vol 15, No 2 (2021): Desember
Publisher : Universitas Muhammadiyah Ponorogo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24269/mtkind.v15i2.3758

Abstract

Abstrak Sebagian besar organisasi memiliki masalah dalam pencatatan kehadiran seseorang dengan metode kompleks secara manual. Proses penandatanganan secara manual di atas kertas memakan waktu lama dan tidak aman. Di tempat seperti itu perlu diterapkan sistem pemantauan kehadiran yang efisien. Perkembangan teknologi mengintegrasikan teknologi dibidang telekomunikasi, informatika, elektronika, dan komputer dikenal dengan nama Embedded System. Salah satu dari manfaat yang dapat diambil dari Embedded Sysytem adalah sistem pemantau kehadiran berbasis IOT Arduino yang terintegrasi dengan database MySql. Alat dirancang dengan memadukan kerja Mikrokontroler Atmega328P terintegrasi dengan Arduino uno dengan Radio Frequency Identification (RFID) Tag memiliki kode unik yang di tap pada RFID pembaca kemudian data dikirimkan oleh modul wifi ESP8266 dicatat dalam database MySql untuk mempermudah pengguna, dibuat antarmuka dengan menggunakan LCD dan Buzzer yang akan memunculkan informasi. Sistem pemantauan kehadiran ini mempercepat dan mempermudah proses kehadiran lebih akurat karena sistemnya disinkronkan dengan jam waktu nyata. Mampu menghasilkan keakuratan data kehadiran. Mengurangi penggunaan kertas yang berlebih karena dapat di download pada menu export berbentuk Microsoft Excel. AbstractMost organizations have problems manually logging one's attendance with complex methods. The process of manually signing on paper is time-consuming and unsafe. In such places it is necessary to implement an efficient attendance monitoring system. The development of technology integrating technology in the fields of telecommunications, informatics, electronics and computers is known as Embedded System. One of the benefits that can be taken from the Embedded System is the Arduino IOT-based attendance monitoring system that is integrated with the MySql database. The tool is designed by combining the work of the Atmega328P microcontroller integrated with the Arduino uno with Radio Frequency Identification (RFID) The Tag has a unique code that is tapped on the RFID reader then the data sent by the ESP8266 wifi module is recorded in the MySql database to make it easier for users, an interface is made using LCD and Buzzer which will bring up information. This attendance monitoring system speeds up and simplifies the attendance process more accurately because the system is synchronized with the real time clock. Able to produce accurate attendance data. Reducing the use of excess paper because it can be downloaded on the export menu in the form of Microsoft Excel. 
SISTEM MONITORING TANAMAN PAKCOY HIDROPONIK NUTRIENT FILM TECHNIQUE (NFT) BERBASIS INTERNET oF THINGS Siti mashumah; Ellys Kumala Pramartaningthyas
MULTITEK INDONESIA Vol 16, No 1 (2022): Juli
Publisher : Universitas Muhammadiyah Ponorogo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24269/mtkind.v16i1.4342

Abstract

AbstrakSayur adalah bahan makanan yang berasal dari tumbuhan seperti batan, bunga, dan daun untuk asupan nutrisi dalam tubuh. Sehingga pemenuhan sayur perlu ditingkatkan dengan menerapkan metode baru dalam bertanam sayur. Salah satu metode yang sukses dalam pemenuhan kebutuhan sayur adalah dengan menerapkan sistem hidroponik. Sistem hidroponik adalah media bertanam sayur dengan menggunakan air sebagai asupa nutrisi. Disini menerapkan sistem hidroponik Nutrient Film Technique (NFT) yaitu sebuah sistem berbudidaya hidroponik dengan akar tumbuh pada lapisan nutrisi secara terus-menerus. Yang menjadi hal penting dalam berhidroponik adalah pemenuhan nutrisi pada tanaman dengan benar. Pada penelitian ini mengontrol sayur pakcoy menggunakan logika fuzzy yang dapat di monitoring secara online menggunakan Internet of things pada smartphone. Sensor yang digunakan dalah sensor TDS dan ultrasonic yang digunakan sebagai input, sedangkan keluaran yang diberikan oleh kendali sistem ini adalah lama bukaan pompa. Pompa terbagi menjadi tiga, yang pertama adalah pompa untuk air, yang kedua adalah pompa untuk nutrisi A, dan yang terakhir adalah pompa untuk nutrisi B. Pada sistem ini telah dilakukan kontrol nutrisi pada sayur pakcoy menggunakan kontrol logika fuzzy dan dapat dimonitoring secara jarak jauh menggunakan aplikasi Blynk di smartphone. Sistem ini dapat berjalan dengan baik yaitu mampu menjaga nutrisi sayur hidroponik pada yanama pakcoy pada rentang 900-1400 ppm. Abstract Vegetables are food ingredients that come from plants such as stems, flowers, and leaves for nutrient intake in the body. So that the fulfillment of vegetables needs to be increased by applying new methods of growing vegetables. One method that is successful in meeting the needs of vegetables is to apply a hydroponic system. The hydroponic system is a vegetable growing medium using water as a nutrient intake. Here apply the Nutrient Film Technique (NFT) hydroponic system, which is a hydroponic cultivation system with roots growing on a layer of nutrients continuously. The important thing in hydroponics is the fulfillment of nutrients in plants correctly. In this study, controlling pakcoy vegetables using fuzzy logic which can be monitored online using the Internet of things on a smartphone. The sensors used are TDS and ultrasonic sensors which are used as inputs, while the output given by the control of this system is the length of the pump opening. The pump is divided into three, the first is a pump for water, the second is a pump for nutrition A, and the last is a pump for nutrition B. In this system, nutrition control has been carried out on vegetable pakcoy using fuzzy logic control and can be monitored remotely using Blynk app on smartphones. This system can work well, which is able to maintain hydroponic vegetable nutrition in yanama pakcoy in the range of 900-1400 ppm.
ANALISIS TINGKAT KEPUASAN PADA APLIKASI CIZGI RENT A CAR MENGGUNAKAN PIECES FRAMEWORK Jamilah Karaman; Arin Yuli Astuti; Fauzan Masykur
MULTITEK INDONESIA Vol 16, No 1 (2022): Juli
Publisher : Universitas Muhammadiyah Ponorogo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24269/mtkind.v16i1.5408

Abstract

AbstrakMengetahui tingkat kepuasan pengguna terhadap sebuah sistem aplikasi yang merupakan salah satu langkah yang bisa dilakukan untuk mengetahui kualitas dari aplikasi tersebut. Aplikasi yang memiliki tingkat kepuasan yang baik mencerminkan kualitas aplikasi yang baik pula. Tingkat kepuasan merupakan gambaran tentang adanya kesamaan antara harapan dan kenyataan yang didapat oleh pengguna setelah menggunakan sebuah produk atau aplikasi. Tingkat kepuasan dapat dicari dengan menggunakan banyak metode. Namun pada penelitian ini tingkat kepuasan yang akan dianalisis menggunakan metode PIECES Framework. Metode PIECES Framework sendiri merupakan suatu  metode yang dapat digunakan sebagai acuan mencari nilai dari tingkat kepuasan dengan melibatkan penggunanya secara langsung. Ada beberapa variabel pada penilaian dengan metode ini yaitu Kinerja, Informasi dan Data, Ekonomi, Kontrol dan Keamanan, Efisiensi, dan Layanan. Dalam penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kuantitatif dengan responden yang merupakan user aplikasi Cizgi Rent A Car ini. Instrumen penelitian akan dilakukan dalam bentuk kuesioner yang mengulas pernyataan-pernyataan berkaitan dengan format penilaian pada metode PIECES Framework. Hasil dari penelitian yang dilakukan adalah berupa tingkat kepuasan pada variabel Perfomance, Information and Data, Economics, dan Efficiency berada pada level “Puas”. Sedangkan untuk variabel Kontrol, Keamanan dan Perbaikan tingkat kepuasannya berada di level “Sangat Puas”. AbstractKnowing the level of user satisfaction with an application system is one step that can be taken to determine the quality of the application. Applications that have a good level of satisfaction reflect good application quality as well. The level of satisfaction is a description of the similarity between expectations and reality obtained by users after using a product or application. The level of satisfaction can be found using many methods. However, in this study, the level of satisfaction will be analyzed using the PIECES Framework method. The PIECES Framework method itself is a method that can be used as a reference to find the value of the level of satisfaction by involving users directly. There are several variables in the assessment with this method, namely Performance, Information and Data, Economy, Control and Security, Efficiency, and Service. In this study, this type of research uses quantitative descriptive with respondents who are users of this Cizgi Rent A Car application. The research instrument will be carried out in the form of a questionnaire that reviews statements related to the assessment format in the PIECES Framework method. The results of the research carried out are in the form of satisfaction levels on the variables of Performance, Information and Data, Economics, and Efficiency which are at the level of "Satisfied". As for the variables of Control, Security and Improvement, the level of satisfaction is at the level of "Very Satisfied".
RANCANG BANGUN WIRELESS SENSOR NETWORK UNTUK MENDETEKSI KEBAKARAN DI LINGKUNGAN PERUMAHAN Nanang Aji Nugroho
MULTITEK INDONESIA Vol 15, No 2 (2021): Desember
Publisher : Universitas Muhammadiyah Ponorogo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24269/mtkind.v14i2.3066

Abstract

Abstrak Kebakaran di Indonesia menjadi salah satu sumber bencana yang memberikan dampak yang besar, baik dari korban jiwa hingga kerugian materi, untuk itu diperlukan suatu sistem yang dapat mendeteksi kebakaran yang dapat beroperasi di daerah pemukiman yang luas dan memberikan informasi secara arkurat. Sistem yang dibuat Wireless Sensor Network sebagai pendeteksi Kebakaran. Penelitian yang dilakukan menggunakan topologi tree pada alat pendeteksi kebakaran. Titik deteksi sistem dibuat sebanyak 4 titik sensor node dan satu titik pengumul data dan pengiriman data ke database (sink node) Hasil keluaran dari sistem dapat dilihat pada Thingspeak. Interfacing keluaran sistem pada laptop menggunakan Delphi 7. Hasil data pengukuran dapat ditampilkan pada komputer dengan menghubungkan sink node menggunakan kabel. Jarak maksimum antar node 150 meter. Keterlambatan pengiriman data antar node sensor sebesar 1 detik, dan keterlambatan pengiriman data menuju thingspeak sebesar 20-27 detik. AbstractFires in Indonesia are one of the sources of disasters that have a large impact, from casualties to material losses. Therefore, a system that can respond to fires is needed which operates in large residential areas and provides archived information. The system was created by the Wireless Sensor Network as a fire detector. The research was conducted using a tree topology in a fire detection device. The detection points are made as many as 4 sensor node points and one data collection point and data sending to the database (sink node). The output of the system can be seen on Thingspeak. Interfacing the system output on a laptop using Delphi 7. Data results can be accessed on a computer by connecting the sink node using a cable. The maximum distance between nodes is 150 meters. The delay in sending data between sensor nodes is 1 second. and the delay in sending data to the thing speak is 20 seconds.
KMS (KNOWLEDGE MANAGEMENT SYSTEM) PENDIDIKAN USIA DINI MENGGUNAKAN METODE KMSLC Halimah Tus Sadiah; Lita Karlitasari; Aries Maesya; Muhamad Saad Nurul Ishlah; Luthfiyana Nur Alifa; Elinda Puspita
MULTITEK INDONESIA Vol 16, No 1 (2022): Juli
Publisher : Universitas Muhammadiyah Ponorogo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24269/mtkind.v16i1.4377

Abstract

AbstrakDi era Pandemi Covid-19 ini, para orangtua yang memasukan anaknya di sekolah PAUD diharuskan mendampingi anak dalam proses pembelajaran di rumah atau daring. Adapun upaya yang dilakukan untuk peningkatan pengetahuan dan kemampuan anak yang tidak hanya berfokus pada kognitif saja namun juga perkembangan karakter, spiritual, fisik, sosial dan emosional maka perlu adanya wadah berbagi ilmu dan praktik berbasis ICT, yaitu KMS (Knowledge Management System). Penelitian ini bertujuan untuk membangun KMS PAUD. Metode yang digunakan adalah KMSLC yang tahapannya terdiri atas evaluasi infrastruktur, pembentukan tim kms, knowledge capture, Design KMS Blueprint, implementasi KMS, pengujian KMS. Penelitian ini menghasilkan aplikasi KMS yang terdiri dari fitur permainan edukasi anak 1-6 tahun, fitur pembelajaran untuk anak usia 3-6 tahun, fitur informasi perkembangan anak berdasarkan usia, register, login dan forum orangtua. Aplikasi ini telah diuji menggunakan pengujian balck box dimana hasil dari pengujian 100% fitur yang terdapat pada aplikasi KMS berfungsi dan berjalan sesuai dengan harapan. Abstract In this era of the Covid-19 Pandemic, parents who enroll their children in PAUD schools are required to accompany their children in the learning process at home or online. As for the efforts made to increase children's knowledge and abilities that do not only focus on cognitive but also character, spiritual, physical, social and emotional development, it is necessary to have a forum for sharing knowledge and ICT-based practices, namely KMS (Knowledge Management System). This study aims to build PAUD KMS. The method used is KMSLC whose stages consist of infrastructure evaluation, KMS team formation, knowledge capture, KMS Blueprint Design, KMS implementation, KMS testing. This study resulted in a KMS application consisting of educational game features for children 1-6 years old, learning features for children aged 3-6 years, information features on child development based on age, registration, login and parent forum. This application has been tested using black box testing where the results of testing 100% of the features contained in the KMS application function and run as expected.
KARAKTERISTIK KEKUATAN IMPAK DAN KEKERASAN HYBRID BIOKOMPOSIT BERBASIS EPOKSI YANG DIPERKUAT SERAT SABUT KELAPA DAN SERAT SINTETIS Indra Mawardi; Nurdin Husin; Zaini Zaini; Usman Usman; Saifuddin Saifuddin
MULTITEK INDONESIA Vol 16, No 1 (2022): Juli
Publisher : Universitas Muhammadiyah Ponorogo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24269/mtkind.v16i1.5102

Abstract

Abstrak Penggunaan serat alam sebagai penguat pada material komposit polimer memberikan beberapa keunggulan karena densitasnya yang rendah, biodegradable, dan mudah didaur ulang, namun sifat mekanisnya masih di bawah serat sintetis. Oleh karena itu untuk meningkatkan sifat mekanik biokomposit yang diperkuat serat alami perlu dikombinasi dengan co-reinforcement serat sintetis. Dalam artikel ini, kami mempelajari hybrid biocomposite laminasi yang diperkuat dengan serat sabut kelapa dan serat sintetis menggunakan matriks resin epoksi. Hybrid biocomposite dibentuk secara hand lay up menggunakan penguat serat sabut kelapa dengan variasi serat sintetis berupa E-glass, kain sintetis, dan lembaran karet. Peletakan penguat dilakukan dengan berbagai variasi, yaitu HBK-1, HBK-2, dan HBK-3. Pengujian kekuatan impak, kekerasan dan densitas dilakukan untuk mempelajari karakteristik dari hybrid biocomposite. Hasil pengujian impak menunjukan varian HBK-1 memiliki kekuatan impak tertinggi sebesar 0.05 J/mm2. Sedangkan hasil pengujian kekerasan dan pengukuran densitas menunjukan varian HBK-3 menghasilkan nilai tertinggi, masing-masing 14,96 HB dan 1,29 g/cm3. Hasil pengujian memperlihatkan bahwa sifat material dasar dari setiap co-reinforcement dan jumlah lapisan memberikan pengaruh terhadap kekuatan impak dan kekerasan dari hybrid biocomposite. Dari hasil penelitian menunjukan penggunaan serat sabut kelapa yang inovatif akan bermanfaat bagi pengembangan teknologi material biokomposit dan aspek lingkungan. Abstract Using natural fibers as reinforcement in polymer composite materials provides several advantages because of their low density, biodegradability, and easy recycling. However, its mechanical properties are still below that of synthetic fibers. Therefore, to improve the mechanical properties of natural fiber reinforced biocomposite, combining it with synthetic fiber co-reinforcement is necessary. This article studies a laminated hybrid biocomposite reinforced coconut coir and synthetic fibres using an epoxy resin matrix. Hybrid biocomposite is formed by hand layup using reinforcing coconut fibre, with various synthetic fibers in the namely  E-glass, synthetic fabric, and rubber sheet. The reinforcement is laid out with various variations, namely HBK-1, HBK-2, and HBK-3. Impact strength, hardness and density tests were carried out to study the characteristics of the hybrid biocomposite. The impact test results show that the HBK-1 variant has the highest impact strength of 0.05 J/mm2. Meanwhile, hardness testing and density measurements showed that the HBK-3 variant produced the highest values, 14.96 HB and 1.29 g/cm3. The test results show that the basic material properties of each co-reinforcement and the number of layers affect the impact strength and hardness of the hybrid biocomposite. The research results show that innovative coconut fibre will be beneficial for the development of biocomposite material technology and environmental aspects

Page 11 of 13 | Total Record : 128