cover
Contact Name
Wagino
Contact Email
ginouniska@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
ginouniska@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota banjarmasin,
Kalimantan selatan
INDONESIA
Technologia: Jurnal Ilmiah
ISSN : 20866917     EISSN : 26568047     DOI : -
Core Subject : Science,
Technologia: Jurnal Ilmiah adalah wadah informasi, hasil penelitian, dan tulisan terkait bidang Teknik Informatika dan Sistem Informasi yang dikelola oleh Fakultas Teknologi Informasi Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari. Frekuensi terbitan pada jurnal ini 4 kali dalam setahun yaitu pada bulan Januari, April, Juli, dan Oktober.
Arjuna Subject : -
Articles 383 Documents
KLASIFIKASI KESEJAHTRAAN RUMAH TANGGA DENGAN PEPENERAPAN ALGORITMA DECISION TREE SELEKSI ATRIBUT GENETIK ALGORITMA Jauhari Maulani
Technologia : Jurnal Ilmiah Vol 7, No 3 (2016): TECHNOLOGIA
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (284.932 KB) | DOI: 10.31602/tji.v7i3.627

Abstract

kesejahteraan sosial menunjuk ke jangkauan pelayanan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Ini adalah istilah yang digunakan dalam ide negara sejahtera.kemiskinan merupakan masalah kompleks yang dipengaruhi oleh berbagai faktor yang saling berkaitan, antara lain: tingkat pendapatan, kesehatan, pendidikan, akses terhadap barang dan jasa, lokasi, geografis, gender, dan kondisi lingkungan. Melakukan pemetaan kemiskinan yaitu langkah awal dalam upaya penanggulangan kemiskinan yaitu mengenali karakteristik dari penduduk yang miskin sehingga diperlukan pemetaan kemiskinan yang digunakan sebagai alat untuk memecahkan persoalan yang mereka alami. Pada pemetaan kemiskinan di beberapa wilayah kota, daerah atau kabupaten yang telah di lakukan survey dengan beberapa pendataan. Dari data yang telah terkumpul pada pemetaan kemiskinan tersebut maka dapat diketahui tingkat kesejahtraan rumah tangga.Penelitian ini menerapkan algoritma Decision Tree C4.5 dengan Selekssi Atribut GA (Genetik Algoritma) untuk klasifikasi status kesejahtraan rumah tangga. pada data kemiskinan dalam menentukan status kesejahteraan rumah tangga miskin kedalam 2 (dua) kategori RTS (Rumah Tangga Sasaran) yaitu RTSM (Rumah Tangga Sangat Miskin/Fakir Miskin) dan RTM (Rumah Tangga Miskin). Setelah dilakukan pengujian yaitu algoritma C4.5 sendiri sudah memiliki akurasi yang cukup baik yaitu sebesar 82.08 % dengan proses seleksi attribut oleh algoritma genetika, model yang terbentuk dapat ditingkatkan lagi menjadi 82.98% dalam mengklasifikasikan status kesejahteraan rumah tangga miskin kedalam 2 (dua) kategori RTS (Rumah Tangga Sasaran) yaitu RTSM (Rumah Tangga Sangat Miskin/Fakir Miskin) dan RTM (Rumah Tangga Miskin).
PERBAIKAN CITRA MENGGUNAKAN MEDIAN FILTER UNTUK MENINGKATKAN AKURASI PADA KLASIFIKASI MOTIF SASIRANGAN Tri Wahyu Qur'ana
Technologia : Jurnal Ilmiah Vol 9, No 4 (2018): TECHNOLOGIA
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (729.641 KB) | DOI: 10.31602/tji.v9i4.1543

Abstract

Kain Sasirangan memiliki beragam motif yang telah diakui oleh pemerintah. Untuk  membantu  upaya  pendokumentasian, dibutuhkan  sistem  klasifikasi  yang cukup handal dalam  mengklasifikasi  dan  mengidentifikasi  citra motif kain Sasirangan.  Pengolahan citra digital merupakan salah satu teknologi yang dapat dimanfaatkan untuk merancang sebuah model klasifikasi motif kain sasirangan melalui proses akuisisi citra. Pada tahap pre-processing digunakan metode Median Filter untuk meningkatkan mutu citra. Pada tahap ekstraksi fitur warna dan tekstur menggunakan metode Local Binary Pattern Variance (LBPV), selanjutnya hasil ektraksi ciri digunakan sebagai data masukan untuk klasifikasi citra motif sasirangan menggunakan metode Support Vector Machine (SVM). Median Filter merupakan teknik restorasi citra yang terbukti mampu meningkatkan akurasi klasifikasi citra sasirangan hingga 10,2% pada dataset Zayid dan 6,76% pada dataset Baru, penentuan parameter seperti jumlah bin histogram dan kernel pada metode Support Vector Machine juga terbukti mempengaruhi hasil akurasi. Keywords: Sasirangan , Median Filter, Local Binary Pattern Variance, Support Vector Machine
APLIKASI MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF SENI BANUA BANJAR Kholik setiawan
Technologia : Jurnal Ilmiah Vol 8, No 3 (2017): TECHNOLOGIA
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (702.865 KB) | DOI: 10.31602/tji.v8i3.1269

Abstract

Media Interaktif dan Game dapat dimanfaatkan oleh masyarakat dan kaum pendidik sebagai media untuk menyampaikan berbagai jenis pendidikan dan pembelajaran tentang budaya yang menarik dan menyenangkan atau juga untuk anak-anak sebagai pengenalan dan permainan yang menarik. Manfaat lain adalah aspek kecerdasan dan reflek saraf yang sebenarnya juga sedikit banyak terasah dalam sebuah animasi interaktif dan game, terutama animasi yang bersifat kompetitif. Dengan belajar melalui visualisasi yang menarik, diharapkan semangat untuk belajar tentang seni akan lebih termotivasi. Karena selalu dimainkan berulang ulang dan terus menerus sampai para pemain game merasa puas, maka dengan sendirinya materi-materi yang disampaikan akan mudah dicerna dan dimengerti oleh pemain game. Media interaktif yang digunakan untuk pembelajaran seni daerah banua banjar yang meliputi seni sastra, tari, musik, teater dan seni rupa dan di terapkan berbasis android agar dapat dengan mudah di gunakan dan di akses oleh pengguna. Construct 2 adalah software pembuat game atau aplikasi berbasis HTML5 yang dikhususkan untuk platform 2D. Software ini dikembangkan oleh Scirra.
MEMBUAT WEBSITE TOKO ONLINE DAN MENGINTEGRASIKAN DENGAN TEMPLATE CSS/HTML YANG DAPAT DIGANTI Andie Andie
Technologia : Jurnal Ilmiah Vol 7, No 2 (2016): TECHNOLOGIA
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (257.837 KB) | DOI: 10.31602/tji.v7i2.617

Abstract

Perkembangan teknologi sekarang ini khususnya teknologi informasi berkembang dengan sangat pesat. Saat ini sering sekali kita mendengar mengenai teknologi internet yang merupakan perkembangan terkini dari teknologi informasi. Perkembangan teknologi internet sekarang ini lebih banyak berkembang ke arah user friendly, yang artinya semakin mempermudah pemakai dalam memahami serta menjalankan fungsi internet tersebut.Dalam dunia usaha khususnya bidang pemasaran, internet merupakan salah satu media pemasaran yang bersifat global. Dalam era informasi yang bersifat global, suatu informasi dapat secara mudah dan cepat untuk disebarluaskan dan diperoleh, hal ini dimungkinkan dengan menggunakan teknologi yang sedang populer pada saat ini yaitu internet.Oleh sebeb itu penulis mencoba membuat dan menguraikan tentang bagaimana membuat sebuah toko online sederhana yang user friendly dengan bahasa pemrograman PHP dan untuk membuat agar tampilannya lebih bagus, penulis mengintegrasikan dengan tempaltes CSS/HTML yang penulis download melalui internet. Dalam intergrasi tersebut dilakukan dengan cara Export HTML menjadi PHP dan konfigurasi manual lainnya.
APLIKASI E MONITORING PELAYANAN SEKOLAH PADA DINAS PENDIDIKAN marhasan marhasan; silvia ratna
Technologia : Jurnal Ilmiah Vol 8, No 3 (2017): TECHNOLOGIA
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (477.634 KB) | DOI: 10.31602/tji.v8i3.1899

Abstract

Telah dilakukan penelitian tentang aplikasi e-monitoring dan pemanfaatan standar pelayanan minimal sekolah pada Dinas Pendidikan Kabupaten Tanah Laut dengan menggunakan . Penelitian ini bertujuan mengetahui :  (1) Membangun aplikasi e-monitoring dan pemanfaatan standar pelayanan minimal sekolah yang dapat memberikan data dan informasi tentang ketercapaian pencapaian standar pelayanan minimal. (2) Membangun aplikasi e-monitoring dan pemanfaatan standar pelayanan minimal sekolah yang bisa menampilkan kondisi Ketercapaian standar pelayanan minimal sekolah per indikator ketercapaian. (3) Membangun aplikasi e-monitoring dan pemanfaatan standar pelayanan minimal sekolah yang menghasilkan penyajian informasi untuk sekala prioritas pembangunan sekolah. (4) Menerapkan membangun aplikasi e-monitoring dan pemanfaatan standar pelayanan minimal sekolah pada lingkungan Dinas Pendidikan Kabupaten Tanah Laut.   Penelitian   menggunakan   rancangan   program   Hypertext   Preprocessor (PHP). Kata kunci : Aplikasi e - monitoring, PHP
APLIKASI PERHITUNGAN TUNJANGAN KINERJA PEGAWAI DI BADAN PUSAT STATISTIK KABUPATEN BANJAR Adani Dharmawati
Technologia : Jurnal Ilmiah Vol 9, No 4 (2018): TECHNOLOGIA
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (263.3 KB) | DOI: 10.31602/tji.v9i4.1534

Abstract

Pada Badan Pusat Statistik Kabupaten Banjar, perhitungan tunjangan kinerja pegawai sudah menggunakan bantuan komputer, yaitu dengan Microsoft Office Excel. Namun dalam pelaksanaannya masih terdapat kekurangan, yaitu berakibat pada jumlah file yang sangat banyak, adanya pemborosan kapasitas memori, dan memungkinkan adanya kesalahan pengetikan dalam proses perhitungan. Untuk itulah diperlukan suatu aplikasi yang dapat menunjang kebutuhan akan penyelesaian masalah, yakni aplikasi perhitungan dan pengolahan data terkomputerisasi. Dengan adanya aplikasi perhitungan dan pengolahan data untuk tunjangan kinerja pegawai secara terkomputerisasi maka perhitungan dan pengolahan data untuk tunjangan kinerja pegawai dapat terkelola dengan baik dan memudahkan dalam pengendalian arus informasi. Dan juga peran komputer  dapat membantu dalam pekerjaan tugas-tugasnya secara efektif dan efisien, sehingga kualitas kerja dapat ditingkatkan.Keywords:  Badan Pusat Statistik, tunjangan, kinerja pegawai
PENGGUNAAN VISUAL BASIC 6.0 DALAM PENGGAJIAN KARYAWAN PADA CV. USAHA BERSAMA MUHAMMAD RUSDI
Technologia : Jurnal Ilmiah Vol 8, No 2 (2017): TECHNOLOGIA
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (101.006 KB) | DOI: 10.31602/tji.v8i2.1115

Abstract

Visual Basic 6.0 merupakan sistem pengganti manualisasi dalam mempermudah dan mempercepat waktu kerja selain itu juga dapat meminimalisasi tingkat kesalahan dalam entri data. Vsual Basic 6.0 merupakan rumpun dari Microsoft Office dari Microsoft Acsess sehingga mudah dalam penggunaanya.Visual Basic 6.0 adalah software yang sudah familiar digunakan oleh beberapa perusahaan termasuk untuk penggajian karyawan yang ada pada CV. Usaha Bersama. Aplikasi bersifat open sourch dan berisikan tentang browse, input data, report dan user scurity  Kata Kunci: gaji, data karyawan
APLIKASI TARIF PELAYANAN JASA METEOROLOGI BERBASIS CLIENT SERVER Yusri Ikhwani; Mayang Sari; Wahyudi Fajar Persada
Technologia : Jurnal Ilmiah Vol 8, No 1 (2017): TECHNOLOGIA
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (990.618 KB) | DOI: 10.31602/tji.v8i1.721

Abstract

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika, Stasiun Meteorologi Beringin Muara Teweh Kalimantan Tengah, melakukan proses pelayanan tarif jasa meteorologi secara manual sehingga mengakibatkan keterlambatan dalam pemprosesan data, serta pencarian informasi yang diinginkan, tidak efisien dan tidak aman dalam penyimpanan data yang menyangkut dengan tarif pelayanan jasa meteorologi.Aplikasi Tarif Pelayanan Jasa Meteorologi Berbasis Client Server dibuat agar mempermudah bagian pelayanan dan bendahara dalam hal pekerjaan pelayanan jasa tarif meterologi, staf pengolah data dapat memperoleh informasi yang cepat dan akurat. Adanya Aplikasi Tarif Pelayanann Jasa Meteorologi Berbasis Client Server dapat meningkatkan pelayanan Stasiun Meteorologi Beringin Muara Teweh dalam hal pelayanan jasa meteorologi.Dalam pembuatan aplikasi ini, peneliti menggunakan tool Borland Delphi 7, adapun database yang digunakan adalah Mysql serta menggunakan service xampp.Dengan menggunakan aplikasi tarif pelayanan jasa meteorologi ini, memberikan kemudahan dalam pelayanan jasa meteorologi, menghasilkan laporan dan informasi yang akurat dan teliti, menjamin keamanan data dan meningkatkan pelayanan Stasiun Meteorologi Beringin Muara Teweh Kalimantan Tengah terhadap pelayanan jasa meteorologi.
SISTEM PENUNJANG KEPUTUSAN PEMILIHAN VARIETAS JAGUNG BERDASARKAN KESESUAIAN LAHAN DENGAN METODE PROFILE MATCHING Zaenuddin Zaenuddin; Mirza Yogy Kurniawan
Technologia : Jurnal Ilmiah Vol 10, No 2 (2019): TECHNOLOGIA (APRIL)
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (81.595 KB) | DOI: 10.31602/tji.v10i2.1807

Abstract

Produksi jagung dalam negeri masih bisa meningkat melalui perluasan areal tanam jagung utamanya di luar daerah jawa. Namun produktivitas meningkat, namun rata - rata produktivitas jagung nasional masih belum maksimal. Padahal teknologi produksi jagung semakin canggih.Potensi jagung di daerah Kalimantan selatan khususnya  Kabupaten Tanah Laut terbilang sangat besar namun varietas yang ditanam belum sesuai dengan spesifikasi lahan yang dimiliki. Profile matching dapat memberikan rekomendasi berdasarkan variabel kesesuaian lahan dengan varietas.Sistem penunjang keputusan yang dihasilkan telah memiliki fitur yang dibutuhkan untuk merekomendasikan varietas jagung yang sesuai dengan lahan yang akan ditanami. Kata Kunci : kesesuaian lahan, profile matching, sistem penunjang keputusan
PERANCANGAN APLIKASI REGISTRASI PASIEN BPJS DAN NONBPJS UNTUK KLINIK DOKTER GIGI Rina Alfah; Try Viananda Nova M
Technologia : Jurnal Ilmiah Vol 9, No 3 (2018): TECHNOLOGIA
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (259.021 KB) | DOI: 10.31602/tji.v9i3.1385

Abstract

Untuk sebuah klinik gigi yang selalu ramai dengan pasien baik yang BPJS ataupun NonBPJS , KlinikDokter gigi Wahyu Machyuni tentunya memerlukan suatu sistem yang dapat memudahkan dalammemisahkan data pasien yang menggunakan BPJS dengan yang NonBPJS karena data tersebut harusdilaporkan keunit BPJS setiap bulannya . Jika selama ini mereka hanya melakukan nya dengan sistempencatatan manual kemudian direkap setiap bulan nya dengan menggunakan menggunakan excelhingga memerlukan waktu yang lebih lama. Untuk mempermudah proses tersebut, kami merancangsebuah aplikasi registrasi untuk Pasien gigi BPJS dan NON BPJS pada klinik Gigi drg.wahyuMahyuni Banjarmasin dengan PowerBuilder dan dengan adanya aplikasi ini dapat memudahkanpemisahan data untuk pasien BPJS dan NON BPJS diklinik tersebut.Keywords: MySQL, Power Builder

Page 5 of 39 | Total Record : 383