cover
Contact Name
Lufthia Sevriana
Contact Email
lufthia.sevriana@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
lufthia.sevriana@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Manajemen dan Bisnis (Performa)
ISSN : 18298680     EISSN : 25990039     DOI : -
Performa Journal publishes articles and brief communication with management theme (marketing, human resources, financial, operations, startegy), Islamic ecomy general economy, islamic and general approches development study, business in islamic and general basis.
Arjuna Subject : -
Articles 188 Documents
PENGARUH CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY, GOOD CORPORATE GOVERNANCE, DAN KEPEMILIKAN BANK TERHADAP NON PERFORMING LOAN DENGAN RETURN ON ASSET SEBAGAI VARIABEL MODERATING Azib Asro'i; Yandi Ferial
Jurnal Manajemen Bisnis Performa Vol 11, No 2 (2014)
Publisher : Universitas Islam Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29313/performa.v0i2.3030

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh corporate social responsibility, good corporate governance, dan kepemilikan bank terhadap non performing loan dengan return on asset sebagai variabel moderating pada perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada periode tahun 2011-2013. Metode penelitian yang digunakan adalah metode studi kasus. Teknik pengambilan data purposive jugdement sampling menghasilkan sampel sebanyak 51 data dari 17 perusahaan yang terdaftar di BEI. Metode analisis statistik yang digunakan dengan analisis deskriptif, analisis linier berganda dan moderating regression analysis untuk menguji hipotesis.Hasil pengujian menunjukkan secara simultan proksi dari variabel CSR, GCG, dan kepemilikan bank berpengaruh sebesar 15% dan dengan ROA sebagai variabel moderating berpengaruh sebesar 37,2% terhadap NPL. Secara parsial proksi dari variabel CSR, GCG, dan kepemilikan bank tidak berpengaruh terhadap NPL, sedangkan ROA tidak memoderasi pengaruh proksi variabel CSR, GCG, dan kepemilikan bank terhadap NPL.
Kewirausahaan Komprehensif (Material-Spiritual) Dalam Percepatan Penurunan Kemiskinan di Jawa Barat Ade Yunita Mafruhat; Noviani Noviani
Jurnal Manajemen Bisnis Performa Vol 15, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Islam Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29313/performa.v0i1.3615

Abstract

Artikel ini bertujuan untuk mengidentifikasi konsep kewirausahaan yang sesuai yang memasukkan aspek material dan spiritual dalam percepatan penurunan kemiskinan khususnya di wilayah Jawa Barat. Kemiskinan menjadi masalah utama berbagai negara di dunia. Oleh karena itu, kemiskinan menjadi agenda utama tujuan pembangunan berkelanjutan (SDG’s) dunia termasuk Indonesia. Di Jawa Barat, salah satu upaya dalam mempercepat penurunan kemiskinan yakni dengan mencanangkan kewirausahaan pada generasi muda. Persoalannya, apakah dengan dicanangkannya kewirausahaan pada generasi muda dapat menjadi solusi terbaik dalam mempercepat menurunkan kemiskinan? Jika iya, konsep kewirausahaan yang bagaimanakah yang dapat mempercepat menurunkan kemiskinan? Apakah hanya cukup dengan konsep kewirausahaan yang hanya mengedepankan aspek material saja tanpa memasukan aspek spiritual di dalamnya ataukah konsep kewirausahaan yang memasukan kedua aspek tersebut? Artikel ini mencoba menjawab persoalan-persoalan tersebut. Berdasarkan kajian kepustakaan diperoleh bahwa dalam percepatan penurunan kemiskinan, konsep yang perlu dicanangkan ialah konsep kewirausahaan yang memasukan kedua aspek yakni aspek material dan aspek spiritual.
ANALISIS TENTANG KOMPETENSI DAN KINERJA PETANI PEMBUDIDAYA IKAN KOLAM APUNG (UKM) DI KABUPATEN BANDUNG BARAT dede R Oktini
Jurnal Manajemen Bisnis Performa Vol 14, No 1 (2017)
Publisher : Universitas Islam Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29313/performa.v0i1.2639

Abstract

The government of west java seeks to increase production of freshwater fish to persue food self sufficiency. The needs of the community are very high. Fresh fish and sea fish have enormous potential but fish production has not been able to meet the demand. This research conducted of farmers of fresh water fish in Bandung Barat district. The weakness of the fishery sector particularly at Bandung Barat district mainly lies in the aspect of competence of human resources concerned commitment, managerial competence (financial competence, human resource competence, quality management competence, readiness of raw materials management, strategic management competencies), technical ability (mastery of technical aspects of production, mastery of technical aspects of product design, marketing management). This weakness impact on the low performance of farmers. Inefficient production results in low productivity. Directional coaching is required and continuous from the government and order parties in order to improve the performance of farmers so it can meet the demand of fish especially in western java.
THE IMPLEMENTATION OF MARKETING MIX : A CASE STUDY OF UD SIGRAPRO JAKARTA Rora Puspita
Jurnal Manajemen Bisnis Performa Vol 13, No 1 (2016)
Publisher : Universitas Islam Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29313/performa.v0i1.3519

Abstract

Penelitian ini merupakan studi kasus pada UD Sigrapro, sebuah perusahaan yang menyediakan jasa penyewaan peralatan entertainment. Tujuan dari dilaksanakannya studi ini adalah untuk memberikan solusi terhadap permasalahan yang dihadapi UD Sigrapro dilihat dari aspek bauran pemasaran perusahaan. Studi ini menggunakan metode studi deskriptif. Dimana terdapat tiga permasalahan utama yang harus dijawab dalam penelitian ini. Studi ini menggunakan data primer dan data sekunder. Data primer berasal dari wawancara dengan pemilik perusahaan, serta dari observasi lapangan. Sedangkan data sekunder didapatkan dari buku teks dan jurnal akademik. Permasalahan yang diangkat dalam studi ini adalah : (1) Bagaimana keadaan bisnis UD Sigrapro dilihat dari aspek bauran pemasaran, (2) Apakah permasalahan yang sedang terjadi pada UD Sigrapro, serta (3) Solusi apa yang dapat diberikan untuk mengatasi permasalahan pada UD Sigrapro. Permasalahan yang ditemukan dalam studi ini adalah pada faktor penetapan harga, lokasi perusahaan, serta promosi yang digunakan perusahaan. Solusi yang diberikan adalah : (1) Membuat sistem penetapan harga dengan parameter terkait, (2) Memasang plang nama perusahaan serta memasang lokasi pada google maps, serta (3) menambah metode promosi yang digunakan perusahaan.
Pengaruh Manajemen Talenta Terhadap Distinctive Capabilities serta Implikasinya Pada Keunggulan Bersaing Industri Furniture Rotan Annisa Ciptagustia
Jurnal Manajemen Bisnis Performa Vol 16, No 1 (2019)
Publisher : Universitas Islam Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29313/performa.v16i2.4476

Abstract

ABSTRAK  Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan manajemen talenta, distinctive capabilities dan keunggulan bersaing dan menguji pengaruh manajemen talenta terhadap pembentukan distinctive capabilities serta implikasinya pada keunggulan bersaing. Penelitin ini dilakukan di industri furniture rotan anggota ASMINDO Cirebon. Metode yang digunakan adalah metode survey explanatori. Unit analisisnya adalah perusahaan furniture rotan anggota ASMINDO yang berjumlah 85 perusahaan dan yang menjadi sampel yaitu 70 perusahaan yang tersebar di seluruh Desa di Kabupaten dan Kota Cirebon. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis jalur. Dari hasil penelitian diperoleh informasi, bahwa tingkat manajemen talenta perusahaan furniture rotan anggota ASMINDO Cirebon dikategorikan cukup yang mengindikasikan sudah menyadari bahwa SDM adalah sumber keunggulan bersaing yang strategis. Distintive capabilities yang dimiliki oleh perusahaan furniture rotan anggota ASMINDO Cirebon dikategorikan cukup dengan berorientasi pada inovasi dan arsitektur. Keunggulan bersaing perusahaan furniture rotan anggota ASMINDO dikategorikan cukup dengan bersumber pada indikator pertumbuhan produktivitas karyawan. Tinggi rendahnya keunggulan bersaing perusahaan furniture rotan anggota ASMINDO Cirebon secara positif dipengaruhi oleh manajemen talenta dan distintive capabilities sebesar 46,8% sisanya 53.2% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti. Kata Kunci: manajemen talenta, distinctive capabilities, keunggulan bersaing ABSTRACT The purpose of this study is to describe talent management, distinctive capabilities and competitive advantage and examine the influence of talent management on the formation of distinctive capabilities and their implications for competitive advantage. This research was conducted in the rotan furniture industry of ASMINDO Cirebon members. The method used is the explanatory survey method. The unit of analysis is ASMINDO member rotan furniture company, which amounts to 85 companies and which is a sample of 70 companies spread across villages in Cirebon Regency and City. The data analysis technique used is path analysis. From the results of the study obtained information, that the level of talent management in rotan furniture company members of ASMINDO Cirebon is categorized sufficient which indicates that they are aware that HR is a source of strategic competitive advantage. Distintive capabilities that are owned by rotan furniture companies of ASMINDO Cirebon members are categorized quite by being oriented towards innovation and architecture. The competitive advantage of the ASMINDO member rotan furniture company is categorized enough by sourced from the indicator of employee productivity growth. The high and low competitive advantage of rotan furniture companies in ASMINDO Cirebon members is positively influenced by talent management and distintive capabilities by 46.8%, the remaining 53.2% is influenced by other factors which are not examined. Key words: talent management, distinctive capabilities, competitive advantage
MEMINIMUMKAN WAKTU PRODUKSI SANDAL DENGAN PENJADWALAN METODE CDS (Studi pada CV AWMK) Asni Mustika Rani
Jurnal Manajemen Bisnis Performa Vol 13, No 2 (2016)
Publisher : Universitas Islam Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29313/performa.v0i2.2625

Abstract

Scheduling is said to be good when it can meet the needs of companies and consumers feel satisfied. The purpose of scheduling is to minimize the production time and costs, by telling a production facility when to make, with which staff, and on which equipment. Production scheduling aims to maximize the efficiency of the operation and reduce costs. The problem in terms of punctuality causes unfulfilled consumer demand. The purpose of this study is to analyze the current production scheduling in CV AWMK, what methods are used and recommend production scheduling to minimize production time. The results showed that the production scheduling with CDS method can minimize production time, 15 days faster than by using the current production scheduling.
PERKEMBANGAN GADAI EMAS SYARIAH DI PEGADAIAN SYARIAH Ratih Tresnati; Nugroho Hardiyanto; Lufthia Sevriana
Jurnal Manajemen Bisnis Performa Vol 12, No 2 (2015)
Publisher : Universitas Islam Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29313/performa.v0i0.3054

Abstract

Perkembangan Industri gadai emas syariah sempat mengalami perkembangan yang pesat antara tahun 2010 ke tahun 2011 namun setelah tahun 2012 perkembangan itu menjadi menurun setelah turunya peraturan Gadai Bank Indonesia No. 14/7/DpBs tertanggal 29 Februari 2012 yang membatasi pembiayan gadai sebesar Rp. 250 Juta. Pertumbuhan konsumen gadai emas juga mengalami penurunan sebesar 60%. Faktor utama penyebab penurunan tersebut adalah karena adanya peraturan Bank Indonesia tentang pembatasan maksimal nilai rahn, harga emas yang tidak stabil, dan Persaingan yang ketat antara sesama industri gadai syariah. Strategi marketing mix terbukti dapat meningkatkan omset usaha pegadaian syariah. Implementasi Strategi Produk, Harga, Distribusi, dan Promosi ternyata mampu mempengaruhi perkembangan jumlah nasabah.
Pengaruh Budaya Organisasi Islami terhadap Efektivitas Organisasi (Studi pada Rumah Sakit Syariah Kab. Sumedang) Allya Roosallyn Assyofa; Mochamad Malik Akbar Rohandi; Shania Antony Putri
Jurnal Manajemen Bisnis Performa Vol 15, No 2 (2018)
Publisher : Universitas Islam Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29313/performa.v0i0.4423

Abstract

Makalah ini mencoba untuk menginvestigasi hubungan antara budaya organisasi dan efektivitas organisasi dari perspektif Islam di rumah sakit. Budaya organisasi dan keefektifan organisasi telah memperoleh banyak popularitas dan sejumlah besar diskusi di kalangan pengusaha dan memang menarik minat para peneliti. Berbagai penelitian menunjukkan bahwa ada kebutuhan untuk fokus pada penelitian yang secara holistik mencakup masalah yang paling signifikan dari subjek. Oleh karena itu, bertujuan untuk mengisi kesenjangan ini, penelitian ini mengusulkan kerangka kerja konseptual untuk memahami pengaruh budaya organisasi terhadap efektivitas organisasi. Selain itu, penelitian ini juga menyarankan adopsi budaya organisasi dari Perspektif Islam karena merupakan salah satu faktor penting dalam menghasilkan lingkungan yang ideal yang memupuk yang terbaik dari karyawan dan organisasi, dan komitmen dan pengalaman orang-orang di dalamnya. Pertama, konsep budaya organisasi dan efektivitas organisasi dibahas secara singkat. Kemudian, analisis untuk penelitian disajikan. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif melalui survei eksplanatori. Penelitian ini menghasilkan bahwa budaya organisasi dari perspektif Islam mengandung As suluk Al fardi (Perilaku Individu), As suluk Al jama'i (perilaku Inter-individu), dan As suluk Al mudir (perilaku manajerial) secara signifikan terkait dengan efektivitas organisasi.
MEMPERKUAT DAYA SAING BISNIS DAN EKONOMI DALAM MENGHADAPI ASEAN ECONOMIC COMMUNITY 2015 Lufthia Sevriana
Jurnal Manajemen Bisnis Performa Vol 12, No 1 (2015)
Publisher : Universitas Islam Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29313/performa.v0i1.3042

Abstract

MEA (masyarakat ekonomi asean) memiliki lima pilar utama, yakni Mobilitas barang, jasa, investasi, tenaga kerja terampil, dan modal. Indonesia sebagai pemilik jumlah penduduk tertinggi di ASEAN sebaiknya mempersiapkan diri untuk menghadapi MEA dengan menganalisis peluang MEA dari segi lima pilar tersebut dan mengevaluasi kondisi terkini di dalam negeri agar dapat diketahui aspek mana saja yang perlu diperbaiki dan aspek mana saja yang potensial untuk lebih dikembangkan. Peningkatan volume ekspor dapat menjadi salah satu solusi untuk memperkuat pilar mobilisasi barang Indonesia. Perbaikan kualitas pendidikan adalah salah satu upaya jangka panjang untuk menghasilkan sumber daya terampil yang lebih berkualitas. Hambatan dalam peningkatan kualitas jasa dapat dikurangi dengan mempermudah sarana dalam bisnis yang bergerak di bidang jasa seperti memperbaiki infrastruktur di dalam negeri. Pemerintah juga dapat memperbaiki pilar investasi dengan cara merevisi kemudahan pihak asing dalam menjalankan usaha di Indonesia, seperti yang sudah lama dijalankan oleh Singapura. Sementara untuk pilar mobilisasi arus modal, Indonesia sedang mengusahakan integrasi pada sektor keuangan agar dapat meminimalisir efek negatif dari derasnya arus modal yang biasa terjadi pada penerapan pasar bebas.
Analisis Strategi Pemasaran Produk Teh Hijau Celup Cap Dua Petani (Studi Kasus di Gapoktan Karya Mandiri Sejahtera, Desa Cibodas, Kecamatan Pasir Jambu, Kabupaten Bandung, Provinsi Jawa Barat) Yasarah Fauziah Ulfah
Jurnal Manajemen Bisnis Performa Vol 14, No 2 (2017)
Publisher : Universitas Islam Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29313/performa.v0i2.3629

Abstract

Gapoktan (Gabungan Kelompok Tani) Karya Mandiri Sejahtera merupakan salah satu Gapoktan yang berada di Kabupaten Bandung yang telah mengembangkan industri hilirnya, berupa diferensiasi produk olahan pucuk daun teh menjadi produk teh hijau celup yang diberi merek dagang “Cap Dua Petani”. Produk Teh Hijau Celup Cap Dua Petani telah mendapatkan HAKI (Hak Kekayaan Intelektual), sertifikat halal, dan sertifikat P-IRT. Hingga saat ini produk tersebut telah dipasarkan di Kecamatan Pasir Jambu dan Kecamatan Ciwidey Kabupaten Bandung. Gapoktan Karya Mandiri Sejahtera mengalami kendala dalam menjalankan usahanya yaitu tingkat penjualan yang terus mengalami penurunan dan kelebihan produksi di setiap bulannya, sehingga terjadi penumpukkan produk. Berdasarkan kendala tersebut, diperlukan suatu strategi pemasaran guna meningkatkan jumlah penjualan produk yaitu menganalisis kesesuaian antara persepsi konsumen terhadap atribut bauran pemasaran produk Teh Hijau Celup Cap Dua Petani dengan bauran pemasaran yang diterapkan oleh Gapoktan saat ini agar mendapatkan beberapa alternatif strategi dan akan dipilih untuk dijadikan prioritas dalam perhitungan metode Analytical Hierarchy Process (AHP). Metode Analytical Hierarchy Process (AHP) digunakan dalam penelitian ini untuk menganalisis tindakan atau skenario yang efektif untuk dijalankan Gapoktan, kemudian menyusun suatu struktur hirarkinya sehingga diperoleh prioritas bauran pemasaran yang dianggap tepat. Hasil penentuan alternatif prioritas bauran pemasaran yang tepat untuk diterapkan oleh Gapoktan Karya Mandiri Sejahtera dalam memasarkan produk Teh Hijau Celup Cap Dua Petani adalah strategi meningkatkan penjualan (0.414) yang menitikberatkan pada bauran distribusi. Adapun taktik yang dapat dijalankan Gapoktan adalah dengan menambah distributor besar (0,590) sebagai prioritas utama bauran distribusi, meningkatkan mutu rasa dan aroma (0,310), sebagai prioritas utama dari bauran produk mempertahankan harga di bawah harga rata-rata (0,560) produk teh celup yang ada di pasaran dan dengan memperluas kerjasama (0,600) sebagai prioritas pertama bauran harga dan promosi.

Page 5 of 19 | Total Record : 188