cover
Contact Name
Joseph Dedy Irawan
Contact Email
joseph@lecturer.itn.ac.id
Phone
+62811367463
Journal Mail Official
mnemonic@scholar.itn.ac.id
Editorial Address
Jl. Raya Karanglo Km. 2 Malang
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Mnemonic
ISSN : -     EISSN : 26144808     DOI : https://doi.org/10.36040/mnemonic
Core Subject : Science,
Jurnal Mnemonic adalah jurnal nasional yang diterbitkan oleh Teknik Informatika Institut Teknologi Nasional Malang, sebagai media publikasi hasil penelitan dan pengabdian masyarakat dalam bidang Teknik Informatika bagi para akademisi dan peneliti untuk mempublikasikan karya-karya ilmiah di khalayak luas, diterbitkan secara berkala 2 kali setahun pada bulan Februari dan September.
Articles 126 Documents
EVALUASI TATAKELOLA TEKNOLOGI INFORMASI DI PD BPR BANK BAPAS 69 MAGELANG MENGGUNAKAN ITIL V3 DOMAIN SERVICE STRATEGY Yanuar Priatama; Adi Nugroho; Melkior N. N. Sitokdana
Mnemonic : Jurnal Teknik Informatika Vol 2 No 1 (2019): Mnemonic Vol. 2 No. 1
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (512.731 KB) | DOI: 10.36040/mnemonic.v2i1.48

Abstract

Berbagai organisasi menggunakan teknologi informasi untuk menunjang aktivitas bisnisnya namun dalam penerapannya masih dijumpai persoalan-persoalan, maka itu dibutuhkan tata kelola teknologi informasi yang baik agar organisasi dapat eksis dan bersaing dengan pesaingnya. Salah satu BPR Bank Bapas 69 Magelang menggunakan teknologi informasi dengan memiliki tingkat kepercayaan dan keamanan sangat diharapkan oleh nasabah BPR Bank Bapas 69 Magelang, maka manajemen Sistem Informasi secara keseluruhan perlu diperhatikan mulai dari perencanaan hingga implementasi agar sistem informasi yang dihasilkan sesuai dengan tujuan perusahaan. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dan framework ITIL v3 sebagai acuan dan panduan untuk menerapkan praktek terbaik yang telah diakui. Analisa berfokus pada sistem informasi perkreditan yang digunakan oleh PD BPR Bank Bapas 69 Magelang Cabang Selatan menggunakan framework ITIL v3 domain strategi layanan dan proses yang terdapat didalamnya yaitu manajemen portfolio, manajemen keuangan dan manajemen permintaan. Analisis strategi layanan terhadap sistem informasi sudah dikelola dengan baik, namun masih diperlukan pemeliharaan secara berkala agar manfaatnya lebih efektif.
ANALISIS HASIL PREDIKSI DENGAN METODE PROMETHEE Siti Mujilahwati; Nur Qomariyah Nawafilah; Muhammad Aliyudin
Mnemonic : Jurnal Teknik Informatika Vol 2 No 1 (2019): Mnemonic Vol. 2 No. 1
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (651.589 KB) | DOI: 10.36040/mnemonic.v2i1.49

Abstract

Prediksi merupakan salah satu alternative bagi kemajuan sebuah usaha, memprediksi ditujukan untuk menetukan sebuah keputusan yang terbaik dengan penilaian-penilaian atau disesuaikan dengan atribut yang dibutuhkan. Dalam penelitian ini akan mengulas hasil prediksi dari sebuah aplikasi yang diterapkannya metode promethee. Promethee merupakan salah satu metode yang dapat memecahkan masalah yang bersifat multikreteria dengan cara menentukan urutan (prioritas). Prediksi penerimaan beasiswa pada sebuah sekolah sangat dibutuhkan sehingga perlulah diterapkan sebuah aplikasi, dengan tujuan dapat digunakan secara berkala, dan memiliki nilai efesien serta tepat waktu dan dapat dipertanggung jawabkan. Dalam prediksi ini kreteria yang digunakan adalah Tanggungan orang tua, kepemilikan rumah, penghasilan orang tua, pekerjaan orang tua dan prestasi. Dari nilai preoritas tertinggi dari hasil prediksi akan dijadikan hasil penentuan penerima beasiswa. Dengan 150 data siswa dari sekolah SMKN Suberrejo Lamongan sebagai data pengujian promethee memiliki hasil prediksi dengan baik dengan nilai akurasi 85% sesuai dengan siswa yang direkomendasikan memperoleh beasiswa tersebut.
APLIKASI UNTUK MENGUKUR BAJU DENGAN SENSOR ULTRASONIK Kevin Kurniawan; Sutrisno Sutrisno; Pujianto Yugopuspito
Mnemonic : Jurnal Teknik Informatika Vol 2 No 1 (2019): Mnemonic Vol. 2 No. 1
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (561.692 KB) | DOI: 10.36040/mnemonic.v2i1.50

Abstract

Beberapa toko pakaian melarang pengunjung mencoba mengenakan baju yang akan dibelinya, terutama baju berjenis ketat dan berwarna terang. Penelitian ini mengusulkan sistem yang dapat membantu pengunjung toko pakaian untuk mengetahui ukuran baju yang sesuai tanpa harus mencoba mengenakannya. Aplikasi Android dibuat untuk menampilkan hasil penentuan ukuran baju dengan bantuan alat pengukur, yaitu sensor ultrasonik HC-SR04 dengan mikrokontroler Arduino. Aplikasi ini digunakan sebagai media interaksi antara pengguna dengan alat pengukur agar lebih mudah dalam menggunakannya. Alat pengukur digunakan untuk mendapatkan ukuran bagian tubuh pengguna. Pengukuran dilakukan menggunakan teknik perhitungan jarak ultrasonik yang hasilnya dikalkulasi untuk mendapatkan ukuran bagian tubuh. Penentuan bagian tubuh dilakukan berdasarkan data antropometri Indonesia. Dari hasil uji coba pengukuran, didapatkan keberhasilan untuk mendapatkan ukuran baju sebesar 100% dengan kebenaran hasil ukuran sebesar 82.0%
PERANCANGAN KAMUS DIGITAL BAHASA SUKU NDUGA BERBASIS ANDROID Menias Wandikbo; Melkior N.N Sitokdana
Mnemonic : Jurnal Teknik Informatika Vol 2 No 1 (2019): Mnemonic Vol. 2 No. 1
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (761.293 KB) | DOI: 10.36040/mnemonic.v2i1.51

Abstract

Dalam rangka mendukung upaya pelestarian bahasa lokal yang terancam punah diseantero nusantara maka telah dikembangkan aplikasi kamus bahasa Nduga berbasis android. Aplikasi tersebut dapat digunakan sebagai media pembelajaran bagi generasi muda suku Nduga maupun orang lain yang ingin belajar bahasa Nduga. Aplikasi dikembangkan menggunakan teknologi database Realm dan Butter Knife. Berdasarkan ujicoba aplikasi bisa dapat dijalankan pada smartphone android dengan mampu melakukan fungsi menterjemahkan kosa kata dari bahasa Indonesia ke bahasa Nduga yang terdiri dari tiga dialek yaitu Mapenduma, Mbua dan Kenyam dan terjemahan antar dialek ataupun sebaliknya dari dialek tertentu ke bahasa Indonesia.
EFEKTIFITAS PEMBELAJARAN FIQH KONTEMPORER MENGGUNAKAN APLIKASI E-BOOK AL-FIQHUL ISLAMI WA ADILLATUHU DALAM MENGEMBANGKAN SIKAP TOLERANSI PERBEDAAN HUKUM ISLAM DI PONDOK PESANTREN DARUL ULUM AL-FADHALI MERJOSARI LOWOKWARU KOTA MALANG Abdul Wahid; Rahmadi Setiawan
Mnemonic : Jurnal Teknik Informatika Vol 2 No 1 (2019): Mnemonic Vol. 2 No. 1
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (768.994 KB) | DOI: 10.36040/mnemonic.v2i1.52

Abstract

Artikel ini membahas hasil pengabdian masyarakat tentang pemanfaatan media teknologi informasi yang berupa aplikasi E-book Al-Fiqhul Islami wa Adillatuhu. Ia merupakan salah satu aplikasi yang berisi kompilasi hukum Islam klasik dan kontemporer. Aplikasi ini memuat seluruh hasil kajian kitab klasik dari berbagai madzhab hukum Islam, khususnya madzab fiqh yang empat: Hanafiah, Malikiah, Syafi’iyah, dan Hanabilah, namun dengan corak moderen, mulai dari cara penyajian dan gaya bahasanya. Pemikiran hukum Islam yang terdapat pada aplikasi E-book Al-Fiqhul Islami wa Adillatuhu didesain dengan pendekatan hukum yang mengkombinasikan pemikiran hukum Islam klasik dan moderen dari seluruh madzhab, termasuk di luar madzhab yang empat. Sehingga hadirnya aplikasi ini memberi manfaat yang besar untuk user dari kalangan santri millenial dalam mengembangkan pemikiran ulama empat madzhab dan lintas empat madzhab dengan nuansa era millenial.
DESAIN SERIOUS GAME SOSIALISASI BENCANA BERBASIS MODEL TEORI AKTIFITAS Fresy Nugroho; Eko Mulyanto Yuniarno; Mochamad Hariadi
Mnemonic : Jurnal Teknik Informatika Vol 2 No 1 (2019): Mnemonic Vol. 2 No. 1
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (724.109 KB) | DOI: 10.36040/mnemonic.v2i1.53

Abstract

Sosialisasi bencana masih mengalami beberapa kendala antara lain kesulitan bila dilakukan secara offfline, mengingat untuk sosialisasi offline membutuhkan waktu khusus, memerlukan persiapan yang lama dan memerlukan alokasi dana khusus. Makalah ini memberikan sebuah pendekatan baru berupa sosialisasi bencana dalam bentuk serious game. Sehingga dinamakan serious game sosialisasi bencana. Dalam mendesain serious game sosialisasi bencana, menggunakan model teori aktivitas utnuk serious game dan tahapan sosialisasi bencana sebagaimana di isyaratkan dalam undang-undang tentang penanggulangan bencana dan diuraikan pusat vulkanologi dan mitigasi bencana geologi. Untuk membuat sebuah serious game dibutuhkan pula metode finite state machine untuk memudahkan mesin mengatur permainan. Visualisasi juga di rancang untuk menunjukkan capaian yang diperoleh pemain agar lebih menarik.
PERBANDINGAN ALGORITMA BREADTH FIRST SEARCH DAN DIJKSTRA UNTUK PENENTUAN RUTE TERPENDEK PENGIRIMAN BARANG UNILEVER Anwari Anwari; Hozairi Hozairi
Mnemonic : Jurnal Teknik Informatika Vol 2 No 1 (2019): Mnemonic Vol. 2 No. 1
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (719.269 KB) | DOI: 10.36040/mnemonic.v2i1.54

Abstract

Algoritma Breadth First Search dan Dijkstra merupakan algoritma untuk menentukan rute terpedek dari suatu verteks ke verteks yang lainnya pada suatu graph yang berbobot dimana jarak antar verteks adalah bobot atau nilai dari tiap edge atau arc pada graph tersebut. Penelitian bertujuan untuk membandingkan algoritma Breadth First Search dan Dijkstra dengan studi kasus untuk menyelesaikan permasalahan rute pengiriman barang unilever di Kabupaten Pamekasan. Percobaan yang telah dilakukan dengan menggunakan algoritma Breadth First Search menghasilkan 0,04 % lebih cepat dari Dijkstra sedangkan Dijkstra 0,06 % lebih lama dari pada Breadth First Search dengan hasil akumulasi jarak lebih besar
DESAIN LOW NOISE TRANSCEIVER 7 MHZ BERBASIS SOFTWARE DEFINED RADIO (SDR) Sotyohadi Sotyohadi; Irrine Budi Sulistiawati
Mnemonic : Jurnal Teknik Informatika Vol 2 No 1 (2019): Mnemonic Vol. 2 No. 1
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1463.014 KB) | DOI: 10.36040/mnemonic.v2i1.55

Abstract

Software defined radio (SDR) adalah paradigma baru dalam desain perangkat komunikasi wireless. Teknologi SDR saat ini digunakan secara luas pada bidang telekomunikasi komersil seperti satelit komunikasi, telepon bergerak dan banyak digunakan pada kalangan komunitas radio amatir. SDR adalah suatu sistem radio dimana komponen-komponennya yang biasanya di bangun oleh perangkat keras (mixer, filter, modulator, demodulator dll) digantikan fungsinya oleh perangkat lunak. Software defined radio saat ini sangat dikenal dikalangan komunitas radio amatir di seluruh dunia. Berbagai desain transceiver berbasis SDR yang bekerja pada band high frequency (HF) telah banyak diaplikasikan, dan berbagai perangkat lunak aplikasi SDR telah dikembangkan. Perangkat transceiver berbasis SDR digemari oleh komunitas radio amatir dikarenakan rangkaian elektroniknya yang sederhana. Namun dari kelebihan tersebut muncul permasalahan yang sering dijumpai adalah noise pada penerima yang tinggi dan sensitivitas rendah. Dengan latar belakang permasalahan tersebut, maka pada penelitian ini dirancanglah suatu low noise transceiver 7 MHz berbasis software defined radio (SDR). Metode yang digunakan dalam mengurangi noise adalah dengan pemisahan grounding dari rangkaian digital, analog dan penguat RF serta pemilihan chip Tayloe detector yang memiliki nilai resistansi switch yang rendah yaitu 4 ohm. Berdasarkan hasil pengujian dengan menggunakan integrated circuit (IC) yang memiliki nilai resistansi switching yang rendah 4 ohm didapatkan kinerja transceiver yang lebih baik, dimana penerimaan lebih sensitive dan memiliki noise yang lebih rendah.
PERANCANGAN SISTEM PELAYANAN KELURAHAN DIGITAL TERPADU (SIPERDIT) BERBASIS PROGRESSIVE WEB APP (PWA) Ahmad Faisol; Sidik Noertjahjono
Mnemonic : Jurnal Teknik Informatika Vol 2 No 2 (2019): Mnemonic Vol. 2 No. 2
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (470.233 KB) | DOI: 10.36040/mnemonic.v2i2.82

Abstract

Pelayanan administrasi kependudukan yang berhubungan dengan proses surat – menyurat adalah salah satu layanan yang diberikan oleh pemerintahan di tingkat Desa atau Kelurahan. Pada kenyataannya, proses pengurusan surat – menyurat ini masih dilakukan dengan cara yang semi manual, dimana warga masih harus datang ke lokasi pelayanan yang terkadang sampai berkali – kali karena ketidaktahuan persyaratan yang harus dipenuhi, petugas yang tidak ada di tempat, atau karena alasan lain. Sejauh ini sudah ada yang mengembangkan aplikasi pelayanan semacam ini akan tetapi masih kurang efektif karena warga harus mengisi formulir data diri setiap mengajukan permohonan. Oleh karena itu, peneliti merancang sebuah sistem pelayanan yang dapat memudahkan warga untuk mengurus administrasi kependudukan. Metode yang digunakan pada perancangan sistem ini adalah Prototype Methodology, dimana akan dikembangkan prototip terlebih dahulu sebelum menjadi aplikasi yang benar – benar siap pakai. Arsitektur sistem mini terdiri dari 2 jenis modul, yaitu modul berbasis PWA (Progressive Web App) yang akan digunakan oleh warga dan petugas di tingkat RT/RW, dan aplikasi berbasis web yang akan digunakan oleh petugas di tingkat Desa atau Kelurahan. Hasil perancangan menunjukkan bahwa sistem lebih efektif dan efisien dalam memberikan pelayanan karena aplikasi ini dapat digunakan di segala macam perangkat telepon pintar (smartphone) baik berbasis Android maupun IOS. Warga tidak perlu lagi harus bolak - balik untuk mengurus permohonan surat karena pengajuan langsung dilakukan secara online dan tinggal menunggu validasi dari RT/RW dan setelah dicetak oleh petugas Desa atau Kelurahan, warga akan mendapatkan notifikasi untuk mengambil surat yang sudah disahkan oleh Kepala Desa atau Lurah.
EVALUASI WEBSITE SEKOLAH MENENGAH ATAS DI PROPINSI JAWA TIMUR DENGAN PENDEKATAN EVALUASI BERBASIS KONTEN Suryo Adi Wibowo; Yosep Agus Pranoto; Kartiko Ardi Widodo; Moh. Miftakhur Rokhman
Mnemonic : Jurnal Teknik Informatika Vol 2 No 2 (2019): Mnemonic Vol. 2 No. 2
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (385.414 KB) | DOI: 10.36040/mnemonic.v2i2.83

Abstract

Semenjak ditemukanya internet sebagai salah satu media komunikasi dan informasi, website merupakan produk teknologi informasi yang terbilang paling populer, namun terkadang banyak website yang hadir tanpa kualitas yang bagus sehingga tidak dapat menyampaikan informasi yang dibawa. Kualitas sebuah website tentunya tergantung kepada pengujian dan pengawasan terhadap kualitas website itu sendiri, termasuk website sekolah-sekolah di Indonesia. Jawa Timur adalah salah satu propinsi di Indonesia yang memiliki kuantitas dan kualitas pendidikan yang sangat baik baik ditingkat SD hingga SMA. Banyak sekolah di Jawa Timur yang masuk dalam Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional meskipun kemudian kebijakan ini tidak dilanjutkan oleh pemerintah. Website bagi sekolah adalah sarana untuk menyampaikan informasi kepada masyarakat dan juga sarana komunikasi yang pada era sekarang sangat banyak digemari karena efektivitas dan efisiensi dari teknologi website tersebut. Namun masih banyak ditemukan bahwa kualitas dan kuantitas informasi yang ada didalam konten website sekolah yang belum sepenuhnya dioptimalkan. Penelitian ini menggunakan beberpa kelompok parameter konten yang digunakan untuk evaluasi website sekolah. Diantaranya adalah informasi kontak, admisi, pemberdayaan alumni, profil, dan media sosial.

Page 4 of 13 | Total Record : 126