cover
Contact Name
Widya Anjelia Tumewu
Contact Email
widyaanjeliatumewu@unima.ac.id
Phone
+6285341020002
Journal Mail Official
scieningjournal@unima.ac.id
Editorial Address
Jurusan Pendidikan IPA, FMIPA Universitas Negeri Manado Jl. Kampus Unima Tondano, Minahasa, Sulawesi Utara, 95618
Location
Kab. minahasa,
Sulawesi utara
INDONESIA
Sciening : Science Learning Journal
ISSN : -     EISSN : 27746895     DOI : -
Core Subject : Education, Social,
SCIENING (dibaca: saining): Science Learning Journal merupakan jurnal ilmiah yang berfokus dalam mempublikasikan artikel dari hasil penelitian yang mencakup berbagai topik pembelajaran IPA Terpadu yang berimplikasi untuk meningkatkan pendidikan dan pembelajaran IPA.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 10 Documents
Search results for , issue "Vol. 3 No. 2: Desember 2022" : 10 Documents clear
Pengaruh Model Pembelajaran Science Technology Society Berbasis Multiple Representation-Semiotic Resources Materi Pencemaran Lingkungan di SMP Made Gita Indah Pertiwi; Cosmas Poluakan
SCIENING : Science Learning Journal Vol. 3 No. 2: Desember 2022
Publisher : Jurusan Pendidikan IPA FMIPA Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/slj.v3i2.1478

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Science Technology Society (STS) berbasis Multiple Representation-Semiotic Resources (MR-SR) terhadap hasil belajar siswa pada materi pencemaran lingkungan di SMP Negeri 1 Dumoga di era covid-19. Rancangan penelitian ini adalah true experimental – pretest posttest control group design dengan sampel kelas VII-A sebagai kelas eksperimen dan kelas VII-C sebagai kelas kontrol yang masing-masing terdiri dari 15 siswa. Data hasil penelitian menunjukan rata-rata nilai pretest kelas eksperimen yaitu 66,33 dan rata-rata nilai posttest kelas eksperimen yaitu 81,66 sedangkan rata-rata nilai pretest kelas kontrol yaitu 58 dan rata-rata nilai posttest kelas kontrol yaitu 71,33. Data analisis dengan menggunakan statistik uji-t dengan nilai thitung 5,936 dan nilai ttabel 2,048 pada α=5%. Berdasarkan pada kriteria penerimaan Ha yaitu thitung>ttabel, maka H0 ditolak dan Ha diterima. Kesimpulannya terdapat pengaruh model pembelajaran STS berbasis MR-SR terhadap hasil belajar siswa pada materi pencemaran lingkungan di SMP Negeri 1 Dumoga di era covid-19.
Kemampuan Berpikir Kreatif Siswa SMP Menggunakan Teknik Provokasi Pada Materi Pemanasan Global Model Pembelajaran Problem Based Learning I Made Era Wijaya; Fransiska Harahap
SCIENING : Science Learning Journal Vol. 3 No. 2: Desember 2022
Publisher : Jurusan Pendidikan IPA FMIPA Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/slj.v3i2.2538

Abstract

Kemampuan berpikir kreatif siswa saat ini yang tergolong rendah disebabkan oleh pembelajaran IPA yang masih sedikit menstimulasi ke arah peningkatan kemampuan berpikir kreatif siswa. Siswa lebih banyak dalam posisi penerima informasi dan kurang aktif dalam pembelajaran. Tidak ada waktu siswa secara mandiri untuk mengadakan penyelidikan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan berpikir kreatif siswa menggunakan teknik provokasi pada materi pemanasan global model pembelajaran Problem Based Learning (PBL). Responden penelitian adalah siswa SMP kelas VII dengan pengambilan sampel secara purposive sampling sebanyak 2 kelas, masing-masing kelas VII-A berjumlah 10 siswa dan kelas VII-B berjumlah 10 siswa. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif pre-experimental dengan desain one group pretest posttest design. Pengumpulan data melalui penilaian validasi pakar, lembar penilaian berpikir kreatif dan dokumentasi. Teknik analisis data secara deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa instrumen penelitian teknik provokasi pada pembelajaran pemanasan global sangat valid dan reliabel, kemampuan fluency meningkat 35,13% (klasikal) dengan <g> = 0,11 (rendah), kemampuan flexibility meningkat 234,61% (klasikal) dengan <g> = 0,22 (rendah), kemampuan originality meningkat 142% (klasikal), dengan <g> = 0,60 (sedang), dan pola peningkatan kemampuan berpikir kreatif siswa: originality > flexibility > fluency. Sehingga dapat disimpulkan bahwa kemampuan berpikir kreatif siswa menggunakan teknik provokasi pada materi pemanasan global model pembelajaran PBL mengalami peningkatan, dengan peningkatan terbesar pada aspek originality.
Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Student Teams Achievement Division Pada Materi Objek IPA Terhadap Hasil Belajar Siswa SMP Negeri 1 Remboken Yunita Senggaweeng; Ferdy Dungus
SCIENING : Science Learning Journal Vol. 3 No. 2: Desember 2022
Publisher : Jurusan Pendidikan IPA FMIPA Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/slj.v3i2.2669

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe student teams achievement division terhadap hasil belajar siswa. Penelitian ini dilaksanakan di SMP Negeri 1 Remboken pada kelas VII tahun ajaran 2020/2021. Penelitian ini menerapkan metode penelitian eksperimen. Sampel yang digunakan yaitu kelas VII A terdiri dari 24 siswa sebagai kelas eksperimen dan VII B terdiri dari 24 siswa sebagai kelas kontrol. Pengumpulan data menggunakan tes hasil belajar dengan instrumen berupa soal essay. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata hasil belajar kelas eksperimen 78,41 sedangkan nilai rata-rata kelas kontrol 74,91. Selanjutnya data hasil penelitian dianalisis dengan menggunakan uji-t pada taraf signifikan 0,05 dan diperoleh hasil thitung (2,08) > ttabel (1,68) sehingga H0 ditolak dan H1 diterima. Sehingga, dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe student teams achievement division terhadap hasil belajar siswa di SMP Negeri 1 Remboken pada materi objek IPA.
Penerapan Model Pembelajaran Artikulasi Berbantuan Media Konkret untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPA Siswa SMP Riska Fauzia Islim; Jovialine A. Rungkat
SCIENING : Science Learning Journal Vol. 3 No. 2: Desember 2022
Publisher : Jurusan Pendidikan IPA FMIPA Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/slj.v3i2.2711

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar IPA siswa SMP Negeri Adow Pinolosian pada materi struktur dan fungsi tumbuhan melalui penerapan model pembelajaran artikulasi berbantuan media konkret. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (classroom action research) model Kemmis & McTaggart yang berlangsung dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri dari empat tahap, yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Subyek penelitian ini berjumlah 26 siswa kelas VIII. Pengumpulan data penelitian menggunakan lembar tes untuk menilai hasil belajar IPA siswa dan lembar observasi untuk menilai aktivitas belajar siswa. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan teknik analisis deskriptif kuantitatif. Hasil analisis data menunjukan bahwa skor rata-rata hasil belajar IPA siswa pada pra-siklus adalah 55 dengan ketuntasan belajar 27% meningkat pada siklus I yaitu skor rata-rata hasil belajar IPA siswa 67 dengan ketuntasan belajar 42%, selanjutnya semakin meningkat pada siklus II yaitu skor rata-rata hasil belajar IPA siswa 82 dengan ketuntasan belajar 100%. Selain itu, aktivitas belajar siswa pada siklus I berada pada kategori cukup, mengalami peningkatan pada siklus II sehingga aktivitas belajar siswa berada pada kategori sangat baik. Berdasarkan data penelitian yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran artikulasi berbantuan media konkret pada materi struktur dan fungsi tumbuhan dapat meningkatkan hasil belajar IPA siswa SMP Negeri Adow Pinolosian.
Pengaruh Model Reciprocal Teaching Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Pada Materi Sistem Peredaran Darah di SMP Negeri 2 Sinonsayang Stevi Olivia Paat; Zusje W. M. Warouw; Meike Paat
SCIENING : Science Learning Journal Vol. 3 No. 2: Desember 2022
Publisher : Jurusan Pendidikan IPA FMIPA Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/slj.v3i2.2807

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model reciprocal teaching terhadap kemampuan berpikir kritis siswa di SMP Negeri 2 Sinonsayang. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen semu (quasi experiment) dengan desain penelitian pretest non equivalen control grup desain. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Sinonsayang tahun ajaran 2020/2021, sedangkan sampel yang diambil adalah siswa kelas VIIIC dengan jumlah 25 siswa sebagai kelas eksperimen dan kelas VIIIB dengan jumlah 28 siswa sebagai kelas kontrol. Instrumen penelitian kemampuan berpikir kritis berupa tes belajar berbentuk essay yang berjumlah 6 item soal yang telah di validasi ahli. Teknik pengumpulan data adalah pemberian pretest dan posttest kemudian selanjutnya dianalisis dengan menggunakan uji t. Hasil perhitungan memperoleh nilai thitung = 408,066. Nilai ini kemudian dikonfirmasikan terhadap nilai ttabel yaitu 2,007 pada α= 0,05. Berdasarkan hasil ini, maka H0 di tolak, sehingga disimpulkan bahwa terdapat pengaruh kemampuan berpikir kritis pada peserta didik yang menggunakan model pembelajaran reciprocal teaching.
Efektivitas Model Pembelajaran Process Oriented Guided Inquiry Learning (POGIL) Materi Sistem Ekskresi Manusia Pada Siswa SMP Negeri 1 Tutuyan Rini Abram; Anneke T. Rondonuwu; Widya Anjelia Tumewu
SCIENING : Science Learning Journal Vol. 3 No. 2: Desember 2022
Publisher : Jurusan Pendidikan IPA FMIPA Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/slj.v3i2.4042

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas model pembelajaran Process Oriented Guided Inquiry Learning (POGIL) materi sistem ekskresi manusia pada siswa SMP Negeri 1 Tutuyan. Metode penelitian quasi experimental dan rancangan penelitian yang digunakan adalah non-equivalent control group design. Sampel penelitian yang digunakan adalah kelas VIII B sebagai kelas eksperimen dan kelas VIII A sebagai kelas kontrol,yang masing-masing terdiri dari 20 siswa. Data hasil penelitian menunjukkan rata-rata nilai posttest hasil belajar siswa pada kelas eksperimen 83,5 sedangkan pada kelas kontrol 72,5. Data hasil analisis dengan menggunakan statistik uji-t dengan nilai thitung 3,015 dan nilai ttabel 1,685 pada taraf α = 5%. Berdasarkan pada kriteria penerimaan Hα yaitu thitung > ttabel, maka H0 ditolak dan Hα diterima. Sehingga disimpulkan bahwa model pembelajaran POGIL materi sistem ekskresi manusia pada siswa SMP Negeri 1 Tutuyan efektif lebih tinggi hasil belajarnya dibandingkan dengan model konvensional.
Pengaruh Pendekatan Sains Teknologi Masyarakat (STM) Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Materi Pencemaran Lingkungan di Kelas VII SMP Negeri 1 Tutuyan Fadila Mahmud; Ni Wayan Suriani; Ester Caroline Wowor
SCIENING : Science Learning Journal Vol. 3 No. 2: Desember 2022
Publisher : Jurusan Pendidikan IPA FMIPA Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/slj.v3i2.4062

Abstract

Proses pembelajaran IPA saat ini masih terfokus pada guru dimana guru belum menggunakan pendekatan pembelajaran yang membuat siswa aktif sehingga siswa merasa bosan ketika belajar IPA dan berpengaruh terhadap hasil belajar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendekatan pembelajaran Sains Teknologi Masyarakat (STM) terhadap hasil belajar IPA materi pencemaran lingkungan. Metode yang digunakan quasi experimental design dengan desain penelitian nonequivalent control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII yang terdiri dari 3 kelas. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik random sampling dan terambil 2 kelas dengan jumlah masing-masing 20 siswa, kelas VIIA sebagai kelas kontrol dan kelas VIIB sebagai kelas eksperimen. Pengambilan data dilakukan dengan memberikan pretest sebelum proses pembelajaran dilaksanakan dan posttest setelah proses pembelajaran dilaksanakan. Hasil penelitian diperoleh berupa nilai rata-rata hasil posttest kelas eksperimen adalah 84 sedangkan untuk kelas kontrol nilai rata-rata hasil posttest adalah 70,75. Setelah di uji hipotesis (uji-t) diperoleh hasil thitung = 8,99 > ttabel = 1,685 maka H0 ditolak dan Ha diterima. Sehingga disimpulkan bahwa rata-rata hasil belajar siswa yang mengikuti pembelajaran dengan pendekatan STM lebih tinggi dibandingkan dengan rata-rata hasil belajar siswa yang menggunakan pendekatan pembelajaran konvensional.
Penerapan Model Pembelajaran Inquiry Pada Materi Interaksi Makhluk Hidup Dengan Lingkungan Pada Siswa Kelas VII SMP GPdI Berea Tondano Sundari Natalia Br Barus; Metilistina Sasinggala
SCIENING : Science Learning Journal Vol. 3 No. 2: Desember 2022
Publisher : Jurusan Pendidikan IPA FMIPA Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/slj.v3i2.4346

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan hasil belajar dan aktivitas belajar peserta didik setelah menggunkaan model pembelajaran inquiry pada materi interaksi makhluk hidup dengan lingkungan di kelas VII SMP GPdI Berea Tondano. Pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran inquiry diharapkan dapat mengasah kemampuan berpikir kritis peserta didik dalam menyelesaikan suatu masalah dalam pembelajaran. Penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang terdiri dari 2 siklus dengan 4 tahapan, yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan maka diperoleh hasil belajar pada siklus I sebanyak 6 dari 10 peserta didik telah mencapai nilai KKM yang di tetapkan di sekolah yaitu 65 dengan persentase sebesar 60 % sedangkan 4 peserta didik belum mencapai nilai KKM yang di tentukan. Siklus II, 9 dari 10 peserta didik telah tuntas dengan persentase 90 % sedangkan yang belum tuntas 1 peserta didik sehingga pembelajaran pada siklus II berhasil. Aktivitas belajar peserta didik pada siklus I sebesar 58,33% sedangkan aktivitas belajar pada siklus II mencapai 79,16 % sesuai dengan kriteria aktivitas belajar > 68% dengan kategori aktif. Sehingga dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran inquiry dapat meningkatkan hasil belajar dan aktivitas belajar peserta didik pada materi interaksi makhluk hidup dengan lingkungan di kelas VII SMP GPdI Berea Tondano.
Pengembangan Subject Specific Pedagogy Fisika Berbasis PjBL Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Tingkat Tinggi Mahasiswa Oldi Lambonan; Steven Johny Runtuwene; Marson James Budiman
SCIENING : Science Learning Journal Vol. 3 No. 2: Desember 2022
Publisher : Jurusan Pendidikan IPA FMIPA Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/slj.v3i2.5687

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan SSP berbasis PjBL yang memenuhi kriteria layak dan mendeskripsikan keefektifan SSP berbasis PjBL terhadap peningkatan kemampuan berpikir tingkat tinggi mahasiswa teknik elektro pada mata kuliah fisika terapan. Desain penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang mengacu pada model 4D yang dikembangkan oleh Thiagarajan, Semmel, & Semmel dengan langkah-langkah pengembangan meliputi: define, dilakukan studi pendahuluan, analisis peserta didik, analisis tugas, dan analisis konsep, design, berkaitan dengan perancangan format SSP dan penyusunan draf SSP, develop, merupakan tahap perbaikan draf awal berdasarkan validasi ahli dan uji coba terbatas kemudian diujicoba di jurusan teknik elektro politeknik negeri manado, dan disseminate terbatas dengan menyerahkan produk kepada dosen fisika program studi diploma 3 teknik listrik dan program studi sarjana terapan teknik listrik. Produk yang dikembangkan berupa RPS, bahan ajar, LKM beserta instrumen penelitian. Subjek uji coba dalam penelitian ini adalah mahasiswa kelas 1 TL 3 dan 1 TL 4 program studi sarjana terapan teknik listrik. Instrumen pengumpulan data terdiri dari lembar validasi SSP, lembar observasi, lembar tes kemampuan berpikir tingkat tinggi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif kuantitatif dan uji beda dengan manova pada taraf signifikansi 5%. Hasil penelitian ini adalah: (1) SSP berbasis PjBL yang dikembangkan terdiri dari RPS, bahan ajar (buku), LKM, tes berpikir tingkat tinggi memenuhi kriteria layak berdasarkan penilaian ahli dan dosen fisika serta melalui uji coba luas di program studi sarjana terapan teknik listrik. (2)  SSP berbasis PjBL yang dikembangkan efektif meningkatkan kemampuan berpikir tingkat tinggi fisika program studi sarjana terapan teknik listrik.
Peningkatan Keterampilan Berpikir Kreatif Sains Menggunakan Model Pembelajaran Inovatif Construction Deconstruction Reconstruction – Provocation (CDR-Po) Fransiska Harahap; Ester Caroline Wowor; Widya Anjelia Tumewu
SCIENING : Science Learning Journal Vol. 3 No. 2: Desember 2022
Publisher : Jurusan Pendidikan IPA FMIPA Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/slj.v3i2.5717

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan berpikir kreatif IPA dengan menggunakan model pembelajaran CDR-Po pada siswa SMP yang minim akses informasi. Model CDR-Po terdiri dari empat fase yaitu menciptakan suasana kreatif (humor dan motivasi intrinsik), mengkonstruksi konsep, mendekonstruksi konsep dan membangkitkan ide, serta merekonstruksi konsep dan menerima ide. Pendekatan penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan one group pretest and posttest design. Responden penelitian ini adalah seluruh siswa SMP Negeri 8 Satap Tondano Sulawesi Utara kelas VII yang berjumlah 11 siswa. Hasil penelitian menunjukkan terdapat peningkatan kemampuan berpikir kreatif untuk ketiga indikator (fluency, flexibility, originality) dengan peningkatan tertinggi pada originality. Namun demikian, secara umum peningkatan kemampuan berpikir kreatif siswa tergolong rendah.

Page 1 of 1 | Total Record : 10