cover
Contact Name
Herlina Muzanah Zain
Contact Email
lppmuta45@uta45jakarta.ac.id
Phone
+6285701356096
Journal Mail Official
lppmuta45@uta45jakarta.ac.id
Editorial Address
Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat, Jl. Sunter Permai Raya No.1, RT.11/RW.6, Sunter Agung, Kec. Tj. Priok, Kota Jakarta Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14350
Location
Kota adm. jakarta utara,
Dki jakarta
INDONESIA
Berdikari : Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
ISSN : -     EISSN : 25033719     DOI : https://doi.org/10.52447/berdikari.v5i1
Jurnal BERDIKARI untuk mempublikasikan hasil-hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Jurnal ini diharapkan menjadi media untuk menyebarluaskan informasi hasil pengabdian kepada masyarakat dan menjadi rujukan bagi para akademisi untuk pengembangan dan pemberdayaan masyarakat.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 63 Documents
Perkembangan Online Shop di Media Sosial Untuk Meningkatkan Pengetahuan Masyarakat Desa Pasir Madang Kecamatan Sukajaya kabupaten Bogor Jawa Barat Fauziah Fauziah; Ari Soetiyani; Lukiyana Lukiyana; Ade Almin; Ade Irma
BERDIKARI Vol 2, No 2 (2019): Jurnal Berdikari
Publisher : Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (268.371 KB) | DOI: 10.52447/berdikari.v2i2.4097

Abstract

Program Pengabdian Kepada Masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat di Desa Pasir Madang Kecamatan Sukajaya Bogor khususnya siswa SMPS mengenai perkembangan online shop di media sosial, mulai dari cara mengakses, menggunakan serta memanfaatkan online shop untuk menambah pemmahaman, pengetahuan dan berbisnis secara online. Media online yang biasa banyak mengekspose online shop adalah instagram, facebook, Twitter. Sehingga masyarakat Desa Pasir Madang memiliki nilai tambah baik dari segi pengetahuan teknologi komunikasi secara keilmuan maupun secara praktis. Metodologi yang dipergunakan adalah sosialisasi dan pelatihan dengan simulasi sebagai alat supaya peserta dapat lebih memahami dan mempraktekan teknologi komunikasi secara positif dan tepat guna. Pelaksanaan kegiatan sosialisasi dan pelatihan perkembangan online shop di media sosial untuk meningkatkan pemahaman dan pengetahuan siswa SMPS Pasir Madang Di Kecamatan Sukajaya Kabupaten Bogor Jawa Barat yang dilakukan oleh Dosen Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta, telah dilaksanakan dengan baik dan dapat berjalan dengan lancar. Hal ini dapat dilihat dari aktifnya peserta yang ikut acara penyuluhan dan pelatihan dengan banyaknya pertanyaan yang diajukan peserta sosialisasi. Selain itu memberikan beberapa arahan, cara untuk memanfaatkan online shop itu sendiri seperti bagaimana menggunakan akun media sosial dan berbelanja online di media sosial yang bijak sesuai dengan kebutuhan dan memanfaatkan online shop untuk menambah uang saku siswa SMPS Pasir Madang.Kata Kunci: Perkembangan Online Shop, Media SosialABSTRACTThe implementation of socialization activities and online shop development training on social media to increase students' understanding and knowledge of Pasir Madang SMPS Students in Sukajaya District, Bogor, West Java, conducted by a Lecturer of University of August 17, 1945 Jakarta, has been carried out well and can run smoothly. This can be seen from the active participants who participated in counseling and training events with many questions raised by participants in the socialization.The socialization activities regarding the development of online shop on social media is to provide an explanation and description of how to use online shop on social media that is good and efficient. In addition to providing some direction, ways to utilize the online shop itself such as how to use social media accounts and shop online on social media wisely as needed and use the online shop to add pocket money to students of MPS Pasir Madang.Keywords: Increased of Online Shop, Social Media
Peningkatan Sumber Daya Masyarakat Desa Melalui Pemberdayaan UKM Di Desa Kiarapandak Kecamatan Sukajaya Kabupaten Bogor Jawa Barat Netty Laura S; Diansyah Diansyah; Dini Mardiana
BERDIKARI Vol 2, No 2 (2019): Jurnal Berdikari
Publisher : Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (296.587 KB) | DOI: 10.52447/berdikari.v2i2.4093

Abstract

Program Pengabdian Kepada Masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan sumber daya masyarakat Desa Kiarapandak Kecamatan Sukajaya Bogor agar memiliki nilai tambah. Adapun peningkatan Sumber Daya Masyarakat Desa dilakukan melalui Pemberdayaan UKM dengan memberikan penyuluhan tentang Pertama meningkatkan produktivitas, rendahnya produktivitas disebabkan oleh rendahnya kualitas sumber daya manusia khususnya dalam bidang manajemen, organisasi, penguasaan teknologi, dan pemasaran, Kedua, memberikan Penyuluhan tentang mengelola keuangan sehingga dapat dijadikan modal, Ketiga, penguasaan teknologi, manajemen, informasi dan pasar. Adapun kegunaannya khususnya bagi masyarakat Desa Kiarapandak lebih menyadarkan masyarakat dan membuka wawasan mereka tentang arti peran UKM sehingga dapat memenuhi kebutuhan keluarga baik sekarang maupun masa yang akan datang.Kata Kunci: Pemberdayaan UKM, peningkatan pendapatan rmah tangga, Penguasaan Manajemen This Community Service Program aims to increase the community resources of Kiarapandak Village, Sukajaya District, Bogor so that it has added value. The improvement of Village Community Resources is done through UKM Empowerment by providing counseling about the First increasing productivity, low productivity caused by low quality of human resources, especially in the fields of management, organization, technological mastery, and marketing, Second, providing Counseling about managing finances so that it can be made capital, Third, mastery of technology, management, information and markets. As for its use, especially for the people of Kiarapandak Village, they are more aware of the community and open their horizons about the meaning of the role of SMEs so that they can meet the needs of families both now and in the future.Keywords: Empowerment of SMEs, increasing household income, Management Mastery 
PENDAMPINGAN MASYARAKAT DALAM PENYELAMATAN LINGKUNGAN DI KAMPUNG BARU NELAYAN CILINCING, JAKARTA UTARA Vidya Kusumawardani; Iqbal Aidar Idrus; Ummi Zakiyah; Dewi Maria Herawati
BERDIKARI Vol 5, No 1 (2022): Jurnal Berdikari
Publisher : Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (709.869 KB) | DOI: 10.52447/berdikari.v5i1.5538

Abstract

 Masyarakat Kampung Baru Nelayan Cilincing, mayoritasnya hidup berada dibawah garis kemisinan, dengan rata-rata mata pencaharian mereka adalah buruh nelayan. Dengan penghasilan yang tidak menentu dari hasil laut mereka. Kondisi ini diperburuk dengan kondisi laut yang sudah tercemar dengan air limbah industri dan berbagai sampah rumah tangga yang membuat para nelayan semakin sulit untuk menambah hasil tangkapan laut mereka. Masyarakat yang belum perduli dengan penyelamatan lingkungan. Salah satuya dapat dilihat dari banyaknya sampah-sampah yang berserakan disekitar tempat tinggal mereka. Belum teredukasinya pemanfaatan sampah daur ulang agar dapat bernilai ekonomis untuk membantu perekonomian keluarga. Bentuk kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan yaitu sosialisasi kegiatan penyelamatan lingkungan dan pelatihan pemanfaatan sampah daur ulang serta strategi pemasarannya melalui media online. Temuan yang didapatkan dalam kegiatan ini adalah pengetahuan dan pemahaman tentang lingkungan masyarakat di Kampung Nelayan Baru masih rendah. Mereka juga belum mengetahui bagaimana cara menyelamatkan dan menjaga lingkungan disekitar tempat tinggal mereka. Kepedulian dan kesadaran terhadap lingkungan juga masih rendah sehingga lingkungan disana terkesan sangat kumuh dan kotor. Setelah dilakukan kegiatan ini, masyarakat perlahan mulai sadar terhadap lingkungan dan bahayanya perncemaran lingkungan dari sampah plastik. Mereka juga sudah menyadari bahwa lingkungan tempat tinggal meraka saat ini ternyata sudah tercemar dan sudah mengetahui juga betapa bahayanya pencemaran lingkungan jika tidak segera diatasi dan dicari solusinya. Kemudian kegiatan pelatihan ini juga memberikan pengetahuan yang baru sampah plastik masih bisa dimanfaatkan dan bahkan bisa menjadi penghasilan tambahan untuk kebutuhan sehari-hari. Kegiatan sosialisasi penyelamatan lingkungan dan pemanfaatan sampah daur ulang yang telah membuka pikiran masyarakat di wilayah Kampung Baru Nelayan Cilincing untuk mulai memperhatikan kebersihan lingkungan dengan cara pemanfaatan sampah plastik atau sampah rumah tangga di sekitar tempat mereka tingga sebagai upaya untuk menambah penghasilan. 
Literasi Digital dalam Menghadapi Hoaks Menjelang Pemilu kepada Generasi Millenial Restu Rahmawati
BERDIKARI Vol 4, No 1 (2021): Jurnal Berdikari
Publisher : Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (909.38 KB) | DOI: 10.52447/berdikari.v4i1.4960

Abstract

Literasi d igital adalah pengetahuan serta kecakapan pengguna dalam memanfaatkan media digital, seperti alat komunikasi, jaringan internet dan lain sebagainya. Literasi digital diperlukan karena saat ini berita terkait hoaks begitu masif penyebarannya dalam berbagai platform media digital. Maraknya berita hoaks dalam media digital tersebut akan berdampak negatif apabila masyarakat tidak mampu untuk menangkal berita-berita hoaks tersebut. Oleh karena itu, masyarakat perlu memiliki literasi digital yang baik sehingga dapat menangkal setiap berita hoaks yang diterima di era post truth saat ini. Tujuan dari kegiatan ini adalah memberikan pengetahuan, dan mengedukasi masyarakat terutama generasi millennial yang berada di seluruh wilayah Indonesia untuk memiliki literasi digital yang baik dan bijak dalam menggunakan media digital apalagi menjelang pemilu sehingga dapat menangkal berita hoaks yang diterima dan tidak menyebarkan berita hoaks tersebut kepada orang lain, intinya ketika masyarakat sudah bijak dalam menggunakan media maka akan tercipta masyarakat yang terbebas dari berita hoaks. Kegiatan ini dilakukan dalam bentuk seminar daring melalui zoom meeting. Sasaran utama kegiatan ini adalah generasi millennial dari perwakilan wilayah di Indonesia. Hasil kegiatan ini menunjukkan bahwa partisipan begitu antusias dengan materi yang disampaikan karena banyak sekali pertanyaan baik yang disampaikan langsung maupun dalam kolom chat yang ditujukan kepada narasumber. Selain itu juga, pertanyaan-pertanyaan yang diajukan partisipan sangat bagus sehingga dari hasil diskusi tersebut pengetahuan generasi millenial dapat meningkat.Kata Kunci : Literasi Digital, hoaks, media digital, post truth, generasi millenial
PERENCANAAN BOX CULVERT DI KAMPUNG NAGRAK DESA CIPEUCANG, KECAMATAN CILEUNGSI, KABUPATEN BOGOR Andina Prima Putri
BERDIKARI Vol 1, No 1 (2018): BERDIKARI
Publisher : Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (909.91 KB) | DOI: 10.52447/berdikari.v1i1.1176

Abstract

Prasarana pendukung jalan yang ada di Kampung Nagrak dapat dikatakan kurang memadai karena konstruksi prasarana tersebut masih sangat sederhana dan dapat membahayakan bagi pengguna jalan tersebut. Kondisi saluran air multi fungsi sebagai jembatan sederhana yang belum memadai apa bila akan dilewati oleh warga kampung nagrak maupun warga lain yang akan menuju kampung nagrak. Kondisi saluran air multi fungsi yang belum memadai maksudnya adalah konstruksinya hanya dibangun dari galian tanah, sedangkan untuk lintasan kendaraan diatasnya terbuat dari konstruksi jembatan kayu sederhana yang dapat membahayakan pengguna jalan yang melintas. Box culvert adalah elemen pendukung transportasi jalan yang multi fungsi. Berfungsi sebagai saluran air, sehingga aliran air dapat mengalir dengan baik, serta berfungsi juga sebagai jembatan sederhana bagi kendaraan yang melintas diatasnya, mengingat box culvert terbuat dari material beton, sehingga memungkinkan memikul beban lalu lintas diatasnya.Kata kunci: perencanaan, box culvert, beton
Penyuluhan Hukum tentang Perlindungan Anak Dimasa Pandemi Covid 19 Sesuai Protokol Kesehatan Warih Anjari
BERDIKARI Vol 3, No 1 (2020): Jurnal Berdikari
Publisher : Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (312.367 KB) | DOI: 10.52447/berdikari.v3i1.4523

Abstract

Anak merupakan generasi penerus bagi suatu bangsa. Oleh karena itu harus mendapatkan perlindungan  agar dapat melangsungkan tumbuhkembang secara maksimal.  Di masa pandemi Covid 19, perlindungan bidang kesehatan sangat dibutuhkan oleh anak. Salah satunya melakukan pembelajaran on line. Pengabdian kepada  masyarakat dilaksanakan di SDN Ciketing Udik 3  telah melakukan pembelajaran online. Hal dilakukan oleh sekolah dan siswa karena menghindari penularan Covid 19. SDN Ciketing Udik 3 merupakan alah satu sekolah dasar di wilayah Bantar Gebang Kota Bekasi. Sekolah ini berdekatan dengan TPA Sumur Batu Bantar Gebang, sehingga  masyarakat dan para siswa rentan terhadap dampak dari pembuangan akhir tersebut. Metode yang digunakan dalam melaksanakan pengabdian adalah secara on line, untuk melaksanakan pre test, presentasi materi penyuluhan, konsultasi dan post test. Hasil yang diperoleh adalah adanya peningkatan pengetahuan tentang pandemik covid 19 dari cukup memahami ke arah memahami dari siswa-siswi SDN Ciketing Udik 3. Sarannya adalah pemahaman tentang pandemic covod 19 tetap harus ditingkatkan untuk melindungi anak di bidang Kesehatan.Kata Kunci: perlindungan anak pandemi covid 19
Pelatihan dan Edukasi Penggunaan Aplikasi Breast Self Examination Sytem untuk Deteksi Dini terhadap Terjadinya Kanker Payudara di Puskesmas Tanjung Priok Pengalaman Peserta dalam Melakukan SADARI Rajes Khana; Ulfah Fatmala Rizky; Khoirunnisa Khoirunnisa; Panji Wijonarko; Nurcahaya Nainggolan; Rabima Rabima; Rangki Astiani
BERDIKARI Vol 5, No 1 (2022): Jurnal Berdikari
Publisher : Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (536.122 KB) | DOI: 10.52447/berdikari.v5i1.5537

Abstract

ABSTRAKKematian yang disebabkan oleh kanker payudara menduduki urutan kedua di antara jenis kanker lainnya. Perempuan memiliki risiko yang sangat besar untuk terjangkit kanker payudara. Penanganan kasus kanker payudara akan lebih efektif jika penyakit tersebut terdeteksi sejak dini melalui metode SADARI (Periksa Payudara Sendiri). Namun demikian, masih banyak perempuan yang belum pernah melakukan metode SADARI untuk mendeteksi gejala kanker payudara. Penyebab utama kondisi tersebut adalah kurangnya pengetahuan, tingkat pendidikan, dan informasi tentang metode SADARI. Kegiatan pengabdian masayarakat ini bekerja sama dengan Puskesmas Kecamatan Tanjung Priuk yang mengundang kader-kader puskesmas di wilayah Puskesmas Kecamatan Tanjung Priuk. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pelatihan dan edukasi kepada masyarakat tentang penggunaan aplikasi web Breast-Self Examination (BSE) System untuk mendeteksi gejala kanker payudara secara mandiri. Hasil pengabdian masyarakat ini menunjukkan bahwa pelatihan ini berhasil memperkenalkan masyarakat pada aplikasi web BSE System, yang mana aplikasi ini dapat membantu masyarakat untuk melakukan screening gejala-gejala kanker payudara secara mandiri, dan berkonsultasi dengan dokter secara daring tanpa harus merasa khawatir akan keamanan data yang dibagikan.
Pentingnya Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) di Lingkungan Sekolah Dasar Negeri 01 Sunter Agung Zuraida Sagala; Lilih Riniwasih K Riniwasih K; Satya Candra Indra Yani
BERDIKARI Vol 2, No 1 (2019): Jurnal Berdikari Vol 2 No 1
Publisher : Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (326.154 KB) | DOI: 10.52447/berdikari.v2i1.4092

Abstract

PHBS di sekolah adalah upaya untuk memperdayakan peserta didik, guru, dan masyarakat lingkungan sekolah agar tahu, mau, dan mampu mempraktikkan PHBS dan berperan aktif dalam mewujudkan sekolah sehat. Perilaku hidup bersih dan sehat juga merupakan sekumpulan perilaku yang dipraktikkan oleh peserta didik, guru, dan masyarakat lingkungan sekolah atas dasar kesadaran sebagai hasil pembelajaran, sehingga secara mandiri mampu mencegah penyakit, meningkatkan kesehatannya, serta berperan aktif dalam mewujudkan lingkungan sehat (Depkes RI, 2007). Tujuan dari kegiatan ini agar siswa siswi lebih mengetahui tentang Pentingnya Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) yang harus diterapkan di kehidupan sehari-hari terutama di lingkungan sekolah. Sasaran pada kegiatan pengabdian masyarakat ini yaitu siswa/i kelas 5 SDN 01 Sunter Agung dengan dilakukan penyampaian materi dan praktik dalam penerapan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) kepada siswa/i dengan metode presentasi menggunakan powerpoint, media banner dan video. Metode penilaian pemahaman siswa/i yaitu dengan memberikan beberapa pertanyaan berupa kuisioner pada sebelum dan sesudah penyampaian materi. Diperoleh data bahwa ada beberapa siswa/i yang belum paham mengenai PHBS pada saat sebelum penyampaian materi sedangkan setelah penyampaian materi diperoleh bahwa seluruh siswa/i kelas 5 SDN 01 Sunter Agung dapat mengetahui dan meningkatkan pengetahuannya mengenai Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) melalui penyuluhan yang dilakukan.Kata Kunci: Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), lingkungan sekolah, pengabdian masyarakatABSTRACTPHBS in schools is an effort to empower students, teachers, and the school community to know, want, and be able to practice PHBS and play an active role in creating healthy schools. Clean and healthy living behavior is also a set of behaviors practiced by students, teachers, and the school community on the basis of awareness as learning outcomes, so that they are able to independently prevent disease, improve their health, and play an active role in creating a healthy environment (MOH RI, 2007 ). The purpose of this activity is for students to know more about the Importance of Clean and Healthy Behavior (PHBS) that must be applied in daily life, especially in the school environment. The target of the activities in this community service are students of grade 5 SDN 01 Sunter Agung by delivering materials and practices in the application of Clean and Healthy Behavior (PHBS) to students by presentation methods using powerpoints, banner media and videos. The method of evaluating students' understanding is by giving several questions before and after the delivery of material. Data was obtained that there were some students who did not understand PHBS prior to the delivery of the material while after submitting the material it was found that all grade 5 students of SDN 01 Sunter Agung could find out and improve their knowledge of Clean and Healthy Behavior (PHBS) through counseling which is conducted.Keywords: Clean and Healthy Behavior (PHBS); school environment,  community dedication
URGENSI PENDAFTARAN TANAH LENGKAP (PTSL) DI KECAMATAN SUKAJAYA KAPUPATEN BOGOR Rio Christiawan
BERDIKARI Vol 1, No 2 (2018)
Publisher : Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (316.257 KB) | DOI: 10.52447/berdikari.v1i2.1331

Abstract

AbstrakSesuai konstitusi UUD 1945 negara berkewajiban menjamin hak warga negara untuk memiliki bumi, air dan kekayaan alam yang terkandung didalamnya. Dalam hal ini termasuk negara menjamin kepastian hukum atas kepemilikian tanah, bentuk kepastian hukum yang seharusnya dijamin oleh pemerintah dalam hal ini adalah sertipikat hak atas tanah. Sesuai Undang-Undang Pokok Agraria (UUPA) sertipikat hak atas tanah dapat diterbitkan setelah pemerintah melakukan pendaftaran tanah sistem lengkap. Penulis memilih kecamatan Sukajaya, kabupaten Bogor mengingat di kecamatan Sukajaya terdapat dua desa yakni, desa Kiarapandak dan desa Kiarasari yang hingga saat ini belum ada warga masyarakat yang memiliki sertipikat atas tanah dan belum pernah dilakukan pendaftaran tanah sistem lengkap (PTSL) sebagai dasar pemberian sertifikat untuk menjamin kepastian hukum bagi masyarakat terhadap tanah yang dimiliki.Kata Kunci      : Kepastian Hukum, Sertipikat, PTSL
Peningkatan Kapasitas Pemuda di Dusun Kampung Toba, Sumatera Utara: Sebuah Pendekatan Motivasi dan Strategi Mencapai Cita-Cita Riris Rotua Sitorus
BERDIKARI Vol 4, No 2 (2021): Jurnal Berdikari
Publisher : Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (829.61 KB) | DOI: 10.52447/berdikari.v4i2.5000

Abstract

Tujuan dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk meningkatkan kapasitas pemuda di Dusun Kampung Toba melalui pendekatan motivasi dan strategi mencapai cita-cita. Kegiatan terdiri dari tiga tahap, yaitu tahap perencanaan, tahap pelaksanaan dan tahap evaluasi. Metode yang digunakan ada dua, yaitu metode ceramah dan metode diskusi serta tanya jawab. Pemateri dalam kegiatan ini adalah dosen Universitas Esa Unggul sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat. Hasilnya, pelatihan diisi dengan dua materi utama, pertama memberikan motivasi kepada peserta dan kedua memberikan edukasi tentang strategi pencapaian cita-cita. Terjadi peningkatan pada score pretest dan posttest, baik terkait dengan motivasi dan strategi. Artinya terjadi peningkatan motivasi diri dan peningkatan pemahaman dari para peserta tentang strategi, setelah mereka mengikuti pelatihan. Harapan setelah para pemuda mengikuti pelatihan ini, mereka memiliki motivasi yang tinggi untuk belajar dan aktif meningkatkan kapasitas mereka. Kemudian para pemuda diharapkan juga memiliki pola pikir yang strategis, punya perencanaan yang strategis dan melakukan tindakan-tindakan yang strategis sehingga efektif untuk mencapai cita-cita mereka untuk hidup yang lebih baik.