cover
Contact Name
Agung Nugroho
Contact Email
lp3mkil2021@gmail.com
Phone
+6282279491880
Journal Mail Official
agungaryonugroho886@gmail.com
Editorial Address
https://jurnal.lp3mkil.or.id/index.php/bnl/about/editorialTeam
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Bakti Nusa Linggau
Published by LP3MKIL
ISSN : 27982483     EISSN : 27982491     DOI : https://doi.org/10.55526/bnl.v2i2
Jurnal Bakti Nusantara Linggau (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat) merupakan jurnal OJS yang mewadahi karya tulis berkaitan dengan pengabdian kepada masyarakat. Jurnal Bakti Nusantara Linggau tidak hanya fokus pada pengabdian dalam bidang pendidikan akan tetapi semua rumpun ilmu yang menghasilkan karya pengabdian kepada masyarakat. Rumpun ilmu yang ada dalam jurnal Bakti Nusantara meliputi, Pendidikan, Agama, Ekonomi, Kesehatan, sosial, Eksata, politik, hukum, pertanian dan rumpun ilmu lainya menghasilkan karya pengabdian kepada masyarakat. Jurnal Bakti Nusantara Linggau akan memudahkan penulis dalam melindungi karya tulis penulis dalam bidang pengabdian kepada masyarakat
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 49 Documents
Pemanfaatan Kardus dan Botol Plastik Bekas menjadi Media Pembelajaran Menarik bagi Anak-anak MARIA RAMASARI; YULFI; ARDAYATI; Lucy Asri Purwasi
Bakti Nusantara Linggau : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 1 No. 2 (2021): Jurnal Bakti Nusantara Linggau
Publisher : LP3MKIL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (161.746 KB)

Abstract

Dalam proses pembelajaran, penggunaan media merupakan salah komponen pendukung guna tercapainya tujuan pembelajaran. Media pembelajaran merupakan salah satu komponen yang harus ada dalam Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP). Penggunaan media sangat dibutuhkan untuk menunjang keberhasilan proses pembelajaran. Banyaknya ketersediaan kardus dan botol bekas, dapat dijadikan sebagai salah saru media yang bisa digunakan oleh guru-guru di SD di Megang Sakti Kabupaten Musi Rawas. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memberikan motivasi kepada masyarakat terutama guru SD di Megang sakti untuk selalu meng-upgrade pengetahuan dan menjelaskan kepada masyarakat tentang pemanfaat limbah kardus dan botol bekas menjadi barang yang bermanfaat seperti menjadi mdeia pembelajaran. Dalam pelaksanaannya yang dilakukan selama 4 hari yakni pada tanggal 16 Februari 2021 hingga 19 Februari 2021, penyuluhan dan pelatihan diterapkan dala kegiatan PPM ini. Yang menjadi sarasan kegiatan adalah masyarakat yang terdiri dari anak-anak, orang tua dan guru-guru SD di Kecamatan Megang Sakti. Setelah kegiatan PPM dilaksanakan, anak-anak menjadi lebih antusisa dalam mengikuti proses pembelajaran. Guru-guru SD di Kecamatan Megang Sakti juga menjadi lebih termotivasi dalam menggunakan media pembelajaran terutama dengan memanfaatkan limbah kardus dan botol bekas yang banyak tersedia di lingkungan sekitar mereka.
PELATIHAN PENELITIAN TINDAKAN KELAS (PTK) PADA KKG GUGUS 5 KECAMATAN CURUP UTARA KABUPATEN REJANG LEBONG TRI JULI HAJANI; NOVIANTI MANDASARI
Bakti Nusantara Linggau : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 1 No. 2 (2021): Jurnal Bakti Nusantara Linggau
Publisher : LP3MKIL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (222.146 KB)

Abstract

Tujuan dari kegiatan PKM ini adalah untuk meningkatkan pemahaman guru tentang Penelitian Tindakan Kelas. Meningkatkan keterampilan guru dalam menyusun proposal dan penulisan laporan Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Manfaat kegiatan PKM ini yaitu didapatnya peningkatan pemahaman guru SD di Kecamatan Curup Utara tentang Penelitian Tndakan kelas, dan meningkatnya keterampilan guru SD di Kecamatan Curup Utara tentang penyusunan proposal PTK dan penyusunan laporan PTK sehingga mampu meningkatkan profesionalitas guru - guru Sekolah Dasar di Kecamatan Curup Utara. Secara umum, hasil pelaksanaan pengabdian pada masyarakat ini adalah cukup baik dan reponsif, artinya terdapat pemahaman para guru tentang profesinya, terutama dalam hal pemahaman penulisan/pembuatan/pelaksanaan PTK. Para guru KKG Gugus 5 Kecamatan Curup Utara Kabupaten Rejang Lebong sangat tertarik untuk meningkatkan profesinya. Pernyataan ini didukung oleh antusiasnya para guru dalam mengikuti dan mengajukan pertanyaan selama pelaksanaan kegiatan pengabdian pada masyarakat.
Pelatihan Penulisan Proposal Kegiatan pada IRMAS Di Kecamatan Rawas Ilir Kabupaten Musirawas Utara Inda Puspita Sari; Ahmad Gawdy Prananosa; Agung Satria
Bakti Nusantara Linggau : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 1 No. 2 (2021): Jurnal Bakti Nusantara Linggau
Publisher : LP3MKIL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (446.697 KB)

Abstract

Tujuan Pengabdian Kepada Masyarakat ini adalah pelatihan penulisan Proposal Kegiatan pada IRMAS di Kec. Rawas Ilir Kabupaten Musirawas Utara. Metode yang digunakan adalah metode sosialisasi, diskusi dan praktik. PKM ini adalah kegiatan pelatihan yang mengarahkan pada penulisan Proposal Kegiatan pada IRMAS di Kecamatan Rawas Ilir Kabupaten Musirawas Utara. Hasil kegiatan PKM di antaranya: 1) Terlaksananya koordinasi tim PKM STKIP PGRI Lubuklinggau dengan pemerintah desa, sehingga kegiatan berlangsung aman dan lancar, 2) Terlaksananya sosialisasi pelatihan pentingnya proposal kegiatan pada suatu organisasi dan direspon dengan baik oleh IRMAS, 3) Perangkat desa dan IRMAS antusias mendukung kegiatan pelatihan penulisan proposal kegiatan, 4) Kendala yang dihadapi berkaitan dengan sulitnya mendapat IRMAS yang memiliki kopentensi yang tinggi, sehingga memerlukan perhatian ekstra dari narasumber, dan 5) Pemerintah desa dan IRMAS meminta kegiatan pelatihan penulisan proposal terlaksana dengan baik, tidak hanya sebatas penulisan surat dinas dan proposal kegiatan Luaran dari hasil PKM ini adalah artikel pada jurnal Bakti Nusantara Linggau (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat LP3MKIL).
PELATIHAN LITERASI DIGITAL SEBAGAI PENUNJANG PEMBELAJARAN DARING PADA KARANG TARUNA DESA MEKARSARI CILEUNGSI BOGOR, JAWA BARAT Indah Rahmayanti; Egi Nusivera
Bakti Nusantara Linggau : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 1 No. 2 (2021): Jurnal Bakti Nusantara Linggau
Publisher : LP3MKIL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (221.183 KB)

Abstract

Media digital saat ini sangat dipengaruhi oleh era digitalisasi. Era digital tidak dapat dielakkan lagi, siapapun dapat dengan mudah memanfaatkannya dengan baik, namun tidak jarang juga dapat menghancurkanseseorang. Penggunaan internet menjadi gaya hidup yang signifikan dan mengubah pandangan masyarakat. Internet sudah digunakan mulai dari aspek pribadi hingga komunitas. Ketidakpahaman masyarakat terhadap media digital membuat penyalahgunaan yang berakibat terhadap kehidupan pribadi dan sosial. Media sosial hadir sebagai bagian dari perkembangan internet. Pada kesempatan ini kami melaksanakan pengabdian dengan kegiatanpelatihan literasi digital pada anggota karang taruna Desa Mekarsari Cileungsi Bogor Jawa Barat. Kegiatan ini dimaksudkan agar pemuda yang termasuk ke dalam karang taruna tidak langsung menerima isi media digital yang telah dibaca melainkan menelaah dengan pengetahuan yang mereka dapatkan terlebih dahulu. Pengguna literasi digital yang sehat diharapkan mampu menumbuhkan kreativitas Pendidikan internet yang sehat kepada generasi muda. Oleh karena itu literasi digital dibutuhkan dalam masyarakat, terutama anak dan remaja untuk menyaring informasi yang disajikan di media sosial.
WORKSHOP MENEJEMEN PENGELOLAAN KELAS ONLINE DI MASA PANDEMIK COVID - 19 DI SMA N PURWODA DI KABUPATEN MUSIRAWAS Donni Pestalozi; Rudi Erwandi
Bakti Nusantara Linggau : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 1 No. 2 (2021): Jurnal Bakti Nusantara Linggau
Publisher : LP3MKIL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (332.788 KB)

Abstract

Kuncisuksesdalammelaksanakanpengajaran di kelasadalahmenejemenwaktu dan pengelolaankelas, denganmemilikimenejemen yang baikpastiakanterkontrolsemuakegiatanpengajaranmeliputimenguasaankelas dan penyampaianmaterisehingga target darimatapelajarantersebuttercapai oleh siswa. Pada situasipandemi COVID 19 inimenjaditatanganantersendiribagi guru dalammenyampaianmateri, satutahunsudah proses pembelajarandilakukansecara daring dimanakegiatan daring inijarangdilakukan. Pada pembelajaran pada tahungazal 2021/2022 dan seterusnyadimungkinkanakanmenggunakansistem blended kelasdimana proses belajarmengajar 50 % tatapmuka dan 50% daring, halinimemaksa guru untuklebihmengusai ICT dalam proses pembelajaran. Kegiataniniakanmudah dan mencapai target denganbaikapabilamemilikimenejemen yang baik pada kelas online maupun online. Dari hasil yang diperolehdalam proses pengabdianini para guru memahami dan mempraktikanpenggunaan proses menejemdalampegajaran online, denganmembuatkelas virtual dan memonitoring denga melihatjawabansiswa yang dikerjakansecara online. DiharapkandenganadanyaPengadianKepada Masyarakat khususnya para tenagapendidikinimmpumenguasidenganbaik proses menejemenpengajaransecara online.
Pelatihan dan Pendampingan Penulisan Proposal Penelitian Tindakan Kelas Bagi KKG Gugus 12 Kota Lubuklinggau Ovilia Putri Utami Gumay; Juwati
Bakti Nusantara Linggau : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 1 No. 2 (2021): Jurnal Bakti Nusantara Linggau
Publisher : LP3MKIL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (238.321 KB)

Abstract

Tujuan dari kegiatan PKM ini untuk meningkatkan pemahaman guru dan kuantitas Penelitian Tindakan Kelas bagi guru yang tergabung dalam KKG Gugus 12 Kota Lubuklinggau. Metode pelaksanaan PKM dilaksanakan dalam dua tahap, yaitu tahap pertama penyampaian materi yang akan disampaikan oleh narasumber yang berasal dari TIM PKM. Sementara tahap kedua, praktik proposal Penelitian Tindakan Kelas sesuai dengan sistematika Penelitian Tindakan Kelas. Hasil dan pembahasan kegiatan pelaksanaan PKM diawali dengan sosialisasi dengan instansi terkait, wilayah gugus 12 Kota Lubuklinggau. Selanjutnya penyampaian rencana program secara menyeluruh dilanjutkan dengan pemberian pelatihan dan pendampingan penulisan proposal Penelitian Tindakan Kelas bagi KKG Gugus 12 Kota Lubuklinggau. Selama pelaksanaan pendampingan penulisan proposal PTK kepada guru, ditemukan bahwa guru masih sulit pada tahap menentukan masalah utama dalam pembelajaran yang dihadapinya dan merumuskan pertanyaan penelitiannya. Kesulitan berikutnya adalah melaksanakan tahap implementasi model pembelajaran. Kesulitan ini diatasi dengan memberikan contoh implementasi model lebih dahulu yang diperagakan oleh pendamping. Selanjutnya guru juga mendapatkan kesulitan dalam hal melakukan refleksi. Untuk mengatasi ini, pendamping mencontohkan dan menjelaskan lebih terperinci.
PAKAN ALTERNATIF ITIK PEDAGING BERBASIS TANAMAN AIR PADA KELOMPOK HARAPAN TANI DESA SUKOMULYO KABUPATEN MUSI RAWAS Judo Laksono; Wasir Ibrahim; Samsul Bahri
Bakti Nusantara Linggau : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2022): Bakti Nusantara Linggau
Publisher : LP3MKIL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (770.121 KB)

Abstract

Tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah Untuk meningkatkan pengetahuan serta keterampilan mitra dalam mengolah tanaman air sebagai pakan ternak unggas khususnya pakan itik pedaging. Menerapkan ipteks dengan teknologi pengolahan pakan yakni fermentasi sehingga menghasilkan silase pakan berbasis tanaman air yang memiliki nilai nutrisi yang berkualitas. Meningkatkan nilai dari tanaman air sebagai pakan yang memiliki nilai jual yang dapat menambah penghasilan kelompok tani dan menekan biaya pakan. Sasaran kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk menghasilakan luaran yang terukur dan berkelanjutan, serta bermanfaat dengan harapan memberikan pengaruh positif kepada Kelompok Harapan Tani Desa Sukomulyo dalam Kegiatan pembuatan Pakan Alternatif Itik Pedaging Berbasis Tanaman Air. Dngan harapan meningkatkan keterampilan serta pemahaman ipteks kepada masyarakat khususnya Pakan Alternatif Itik Pedaging Berbasis Tanaman Air.
OPTIMALISASI PENULISAN DAN PUBLIKASI KARYA ILMIAH HASIL PENELITIAN TINDAKAN KELAS PADA GURU-GURU SEKOLAH ALAM BENGKULU MAHIRA Pamela Mikaresti; Feby Elra Perdima; Anita Carolina
Bakti Nusantara Linggau : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2022): Bakti Nusantara Linggau
Publisher : LP3MKIL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (735.372 KB)

Abstract

Guru merupakan fasilitator dalam mentransfer ilmu kepada peserta didiknya. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal dalam setiap proses pembelajarannya, guru-guru bahkan diwajibkan melakukan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) guna mengevaluasi proses pembelajaran agar tujuan pembelajaran dapat tercapai. Hasil dari PTK yang dilakukan guru berguna sebagai dasar evaluasi pembelajaran di kelas, selanjutnya hasil PTK tersebut diarahkan pula untuk ditulis dalam bentuk artikel dan dapat dipublikasikan guna penilaian angka kredit bagi guru. Akan tetapi, kenyataan di lapangan kurangnya pengetahuan dan pemahaman guru-guru tentang teknik penulisan karya ilmiah hasil dari PTK terutama pada guru-guru Sekolah Alam Bengkulu (SAB) Mahira Bengkulu menjadi alasan kegiatan ini dilakukan. Selain itu, alasan yang ditemukan adalah motivasi yang rendah dari guru-guru dalam menulis karya ilmiah karena kurangnya rasa percaya diri, sehingga muncul pemikiran bahwa penulisan karya ilmiah hal yang sulit dilakukan terlebih dalam mempublikasikannya. Tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah meningkatkan kemampuan guru dalam menulis dan mempublikasikan karya ilmiah. Metode pelatihan yang digunakan dalam Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM) ini dimulai dari 1) Model Community Development, yaitu dengan melibatkan guru-guru secara langsung sebagai subyek dan obyek pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PkM) Dosen; 2) pendekatan persuasif, yaitu pendekatan yang bersifat himbauan dan dukungan tanpa unsur paksaan bagi guru-guru untuk berperan aktif; 3)Edukatif, yaitu pendekatan tim melalui sosialisasi, pelatihan dan pendampingan, dalam rangka saling bertukar pengetahuan dan pengalaman sebagai ciri bentuk pemberdayaan masyarakat. Luaran dan target capaian kegiatan Abdimas berupa publikasi di jurnal nasional
Pemberdayaan Ekonomi Pesantren Salafiyah Al-Barokah Melalui Pelatihan Inovasi Pembuatan Bakso Jamur Ima Maisaroh; Nina Yuliana; Muhammad Jaiz
Bakti Nusantara Linggau : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2022): Bakti Nusantara Linggau
Publisher : LP3MKIL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (766.737 KB)

Abstract

Abstract This Community Service Program is the Economic Empowerment of Salafiyah Islamic Boarding Schools. Implemented through the Innovation Training for the Making of Mushroom Meatballs at the Pesantren Al-Barokah in Serang Regency. This activity is intended to help strengthen the institutional and economic capacity so that it can further improve the quality of its education services. Pesantren Al-Barokah is an independent, out-of-school educational institution that provides “optimal” educational services. The students are facilitated 1) religious education typical of the pesantren, 2) Pursuing Package education so that later they have formal legality (Equality Certificate), 3) skills in mushroom cultivation, 4) adequate accommodation and learning facilities. Problem: Because the tuitions is very light, pesantren income is relatively limited so that the operational costs of the pesantren are very dependent on the organizers. This pesantren has an oyster mushroom cultivation business unit, but because there is no creative economic process, it has not produced optimal income. Solutions to these problems were given entrepreneurship counseling and training on making mushroom meatballs as an effort to increase the value added of managed mushroom cultivation.
TALKSHOW: BELAJAR CEMERLANG MEWUJUDKAN GENERASI GEMILANG TINGKATSD SE-KECAMATAN SALING KABUPATEN EMPAT LAWANG Syaiful Abid; Ardayati; Eka Lokaria; Sepriyaningsih
Bakti Nusantara Linggau : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2022): Bakti Nusantara Linggau
Publisher : LP3MKIL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (973.063 KB)

Abstract

Pengabdian ini berjudul “Talkshow: Belajar Cemerlang Mewujudkan Generasi Gemilang TingkatSD Se-Kecamatan Saling Kabupaten Empat Lawang”. Pengabdian ini terlaksana dengan dibantu oleh Mahasiswa KKN (Kuliah Kerja Nyata) STKIP PGRI Lubuklinggau Tahun 2016 di kecamatan Saling Kabupaten Empat Lawang. Dasar dari pengabdian ini yaitu untuk menumbuhkan Motivasi Belajar Siswa-Siswa Sekolah Dasar (SD) Se- Kecamatan Saling Kabupaten Empat Lawang. Maka, untuk itu di dalam pengabdian ini diberikan Stimulus berupa materi permainan edukasi dan Hadiah bagi Peserta, serta Pencerahan berupa Ceramah dan Diskusi. Adapun metode pelaksanaan yang digunakan dalam pengabdian ini berupa pengenalan, talkshow, dan penutup. Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilaksanakan dengan tatap muka secara langsung di SDN 01 Saling kecamatan Muara Saling kabupaten Empat Lawang provinsi Sumatera Selatan. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 25 Februari 2016. Kegiatan Pengabdian berjalan dengan baik sampai pada akhir acara yang ditandai dengan penyerahan Reward dan hadiah pada Peserta. Kata Kunci: Talkshow, Belajar Cemerlang.