cover
Contact Name
Muryan Awaludin
Contact Email
istpmedan01@gmail.com
Phone
+628562616116
Journal Mail Official
istpmedan01@gmail.com
Editorial Address
JL. DR. T.D. Pardede No. 8 Medan 20153 Sumatera Utara
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
Jurnal Sains dan Teknologi ISTP
ISSN : 23560878     EISSN : 27146758     DOI : https://doi.org/10.59637/jsti
Core Subject : Science,
Jurnal Sains dan Teknologi ISTP (Institut Sains dan Teknologi TD.Pardede) ini merupakan salah satu media publikasi penelitian yang menambah deretan jurnal dengan disiplin ilmu sains dan teknologi, dengan No ISSN 2356-0878 dan diharapkan mampu menjadi media pemicu untuk menambah keinginan kaum akademisi untuk mengadakan penelitian, menambah karya penulisan, serta menjadikan media ini salah satu penyebaran perkembangan informasi sains dan teknologi terbaru kepada masyarakat luas.
Articles 12 Documents
Search results for , issue "Vol. 13 No. 1 (2020): Juni" : 12 Documents clear
PENENTUAN JUMLAH LOKET KASIR (SERVER) YANG OPTIMAL PADA PT.FIF CABANG MEGAN Ir.Bungaran Tambun, M.Si
Jurnal Sains dan Teknologi ISTP Vol. 13 No. 1 (2020): Juni
Publisher : LPPM ISTP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (173.408 KB) | DOI: 10.59637/jsti.v13i1.36

Abstract

PT FIF adalah salah satu perusahaan pembiayaan umum swasta yang merupakan anak perusahaan dari Astra Financial Service. Kegiatan operasi sehari-hari yang dilakukan oleh PT FIF meliputi; Aplikasi pinjaman sepeda motor, pembayaran cicilan, klaim asuransi, mengambil sertifikat untuk pendaftaran pajak registrasi kendaraan, dan pembayaran kembali kredit. Setiap transaksi terkait uang tunai dilakukan di kasir. Sejalan dengan meningkatnya permintaan akan dana yang dibutuhkan oleh masyarakat akhir-akhir ini, konsumen / pelanggan yang melakukan transaksi keuangan di kasir perusahaan setiap hari, terus meningkat. Masalah yang sering terjadi adalah seorang pelanggan yang akan melakukan transaksi, tidak dapat dilayani segera melainkan harus antri dan menunggu dalam waktu yang relatif lama, cukup dapatkan layanannya. Terjadinya antrian panjang adalah gejala yang relatif panjang yang muncul karena kurangnya tiga unit kasir yang ada saat ini untuk mengakomodasi jumlah kedatangan rata-rata pelanggan relatif meningkat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui berapa seharusnya jumlah optimal layanan kasir (server) di PT FIF Cabang Medan untuk waktu tunggu dan waktu pelayanan yang relatif seimbang dalam arti dapat memenuhi preferensi konsumen / pelanggan untuk mempersingkat waktu tunggu waktu tanpa mengurangi preferensi perusahaan untuk meminimalkan waktu idle. Metode pengumpulan data adalah pengamatan langsung terhadap objek penelitian, kemudian hasil penelitian data diolah dengan metode statistik dan model antrian. Kesimpulan hasil penelitian adalah sebagai berikut: Pola kedatangan pelanggan atau pelanggan pada layanan kasir PT. Cabang FIF Medan, didistribusikan Poison dengan kecepatan kedatangan rata-rata 10 pelanggan per 15 menit. Pola waktu layanan kepada pelanggan atau konsumen pada layanan Counter Cashier distribusi eksponensial negatif, dengan rata-rata waktu layanan adalah 215,98 detik / pelanggan. Jumlah optimal layanan kasir (server) di PT.FIF Cabang Medan, adalah 5 (lima) unit. Tingkat utilitas sistem di konter layanan server adalah 49,39% (dibulatkan menjadi 50%).
PENGARUH BIAYA PROMOSI DAN BIAYA DISTRIBUSI TERHADAP VOLUME PENJUALAN Ir.Omry Pangaribuan, MM
Jurnal Sains dan Teknologi ISTP Vol. 13 No. 1 (2020): Juni
Publisher : LPPM ISTP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (280.659 KB) | DOI: 10.59637/jsti.v13i1.37

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh biaya promosi terhadap volume penjualan pada PT. Ria Jaya Elektronik, untuk mengetahui pengaruh biaya distribusi terhadap volume penjualan pada PT. Ria Jaya Elektronik. dan Untuk mengetahui pengaruh biaya promosi dan biaya distribusi terhadap volume penjualan di PT. Ria Jaya Elektronik. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian terarah untuk mengetahui pengaruh biaya promosi dan biaya distribusi terhadap volume penjualan. Desain penelitian yang digunakan adalah penelitian terarah untuk mengetahui pengaruh biaya promosi dan biaya distribusi terhadap volume penjualan. Variabel dalam penelitian ini adalah sebagai berikut; Variabel dependen adalah hasil penjualan sedangkan variabel independen adalah biaya promosi dan biaya distribusi. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah studi dokumentasi dan wawancara. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji regresi linier berganda dan parsial dengan pengujian hipotesis menggunakan uji t dan uji F. dengan terlebih dahulu melakukan uji linearitas dan uji normalitas. Hasil penelitian menyimpulkan sebagai berikut: Ada pengaruh positif dan signifikan biaya promosi terhadap volume penjualan pada PT. Ria Jaya Elektronik Medan. Ada pengaruh positif dan signifikan dari biaya distribusi terhadap volume penjualan di PT. Ria Jaya Elektronik Medan. Ada pengaruh yang signifikan antara biaya promosi dan biaya distribusi secara bersama-sama terhadap volume penjualan di PT. Ria Jaya Elektronik Medan. Jumlah pengaruh atau kontribusi / kontribusi dari biaya promosi dan biaya distribusi terhadap volume penjualan adalah 68,1%
TEKNOLOGI PENCEGAHAN TERJADINYA SWABAKAR PADA STOCKPILE BATUBARA Halawa Analiser; Ricky Musprianto
Jurnal Sains dan Teknologi ISTP Vol. 13 No. 1 (2020): Juni
Publisher : LPPM ISTP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (524.747 KB) | DOI: 10.59637/jsti.v13i1.38

Abstract

Permasalahan yang sering terjadi di area Stockpile (lokasi Penumpukan) Batubara adalah salah satunya Swabakar.Semakin lama batubara yang tertumpuk akan semakin banyak panas yang tersimpan di dalam stockpile (tumpukan), karena volume udara yang terkandung dalam tumpukan semakin besar, sehingga kecepatan oksidasi menjadi semakin tinggi. Batubara yang tertumpuk lama biasanya terjadi disebabkan kurangnya permintaan konsumen. Bila terjadi penumpukan terlalu lama akibat tidak adanya permintaan, maka pihak perusahaan perlu menemukan metoda penumpukan yang baik untuk mencegah terjadinya swabakar dan melakukan pengukuran suhu pada beberapa titik pada stockpile batubara, agar dapat segera dilakukan penanganan. Ada beberapa teknologi yang dapat diterapkan antara lainbentuk penumpukan Chevron atau Chevcon. Sedangkan untuk pembongkaranya dapat dilakukan dengan cara Fist in Firtst Out atau Last in First Out.. Pada pebelitian ini, dengan kasus pada tumpukan yang telah dilakukan pada area stockpile Area Banko Barat pada stopile 1H Pit I, maka untukStockpile 1HPit Idisarankan agar menerapkanpenumpukan dengan pola Chevcon yaitu pola yang berbentuk limas terpancung. Batubara dilapangan yaitu batubara subbituminus mempunyai luas 4785 M2 serta memilki kualitas kalori 5200 Kkal/kg.Setiap stockpile harus dipisah dan dibuat parit atau saluran terbuka disekeliling stockpile untuk mencegah air tertahan pada tumpukan atau supaya bagian bawah stockpiledijaga agar tetap kering dan tidak mengandung/jenuh air. Ditemukan bahwa stockpile batubara terlulau tinggi hingga sampai 15 meter. Maka untuk menghindari kecepatan angina dan panas matahari yang berlebhan makasebaiknya dikurangi menjadi 9 meter, terutama bagi stockpile yang sudah dan lebih 30 hari. Sudut tumpukan yang terukur dilapangan juga masih sangat besar, yaitu rata-rata 430, makaharus dikurangi menjadi ≤300 ,untuk menghindari kecepatan angina yang terlalu tinggi pada setiap sisi stockpile batubara. Sisi batubara sebalah timur masih sangat luas. Oleh karena itu perlu diperkecil luasannya, paling tidak sama dengan sisi utara yang sudah ideal. Apalagi kecepatan angin dari sebelah Timur lebih besar dari sebelah Utara.Pembongkaran dan pengankutan stockpile agar tidak terlalu lama terjadi peumpukan maka di terapkan FIFO (First in First Out). Pada Batubara yang sudah terbakar, di lakukan pembongkaran denganalat mekanis pendukung supaya tidak terjadi pembakaran pada batubara yang berada disekitar titik api. Adapun alat mekanis yang mendukung penangan ini, misalnya Backhoe dan excanvator.Alat mekanis seperti excavator harus mempunyai boom yang panjang dan operator dalam keadaan standby dengan kemampuan dan safety yang professional.Saat suhu tumpukan batubara berada pada titik nyala api 1200C langsung dilakukan penanganan agar tumpukan yang di sisi atas tidak ikut terbakar.Stockpile yang terbakar lebih dominan yaitu Stockpile di sisi 1H di sisi timur dikarenakan sisi tersebut mempunyai sisi yang luas dan panjang serta arah angin dan panas matahari lebih dominan ke timur.Asap hasil dari swabakar sangat mengganggu pandangan operator dan mengganggu pernapasan yang berada di dekat tambang tersebut. Oleh karena itu perlu penanam pohon disekitar Area stockpile batubara
KAJIAN SISTEM PENGELOLAAN SAMPAH DENGAN KONSEP REDUCE-REUSE-RECYCLE (3R) Studi kasus Kelurahan Sei Kambing C II, Kecamatan Medan Helvetia Ir. Rahidun Simangunsong, MSi; Ir.Rasmi Sitohang M.Si
Jurnal Sains dan Teknologi ISTP Vol. 13 No. 1 (2020): Juni
Publisher : LPPM ISTP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (264.189 KB) | DOI: 10.59637/jsti.v13i1.39

Abstract

Timbulan sampah akan meningkat seiring dengan pertambahan penduduk, sedangkan pengelolaan sampah yang ada di Kota Medan belum menerapkan konsep yang terintegrasi dengan baik dari suatu tahap ke tahap lainnya. Permasalahan sampah di Kelurahan Sei Kambing C II hamper sama Kelurahan atau Kecamatan lain di Kota Medan. Sarana dan prasarana dari pemerintah yang kurang memadai, serta pewadahan dan pengangkutan sampah yang belum teratur merupakan salah satu aspek teknis yang menjadi kendala. Pendekatan yang digunakan pada penelitian ini adalah kuantitatif dengan cara survey ke lokasi sampling. Metode pengukuran timbulan dan komposisi sampah mengacu pada SNI 19-3964-1994. Hasil penelitian menunjukan, rata-rata timbulan sampah penduduk Kelurahan Sei Kambing C II adalah 0,153 kg/orang/hari atau 3,031 liter/orang/hari. Sehingga dapat diprediksi berat total timbulan sampah yang akan dibuang ke TPA Terjun marelan 1.973 ton/hari serta tingginya volume sampah yang dihasilkan sebanyak 40 ltr/hari atau 40 m3/hari. Pengelolaan sampah dengan konsep Reduce-Reuse-Recycle (3R) merupakan upaya yang efektif dalam mengurangi jumlah sampah yang masuk ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA). Melalui cara pengumpulan dan pemilahan yang akan dilakukan pada sumber sampah rumah tangga. Dalam konsep ini masyarakat dilibatkan sebagai pelaku 3R dengan proses lebih muda untuk mendapatkan keuntungan dari hasil sampah yang telah dipilahnya.
IDENTIFIKASI FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENJUALAN PRODUK ORIFLAME Piala Mutiara
Jurnal Sains dan Teknologi ISTP Vol. 13 No. 1 (2020): Juni
Publisher : LPPM ISTP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (334.815 KB) | DOI: 10.59637/jsti.v13i1.40

Abstract

Oriflame merupakan salah satu perusahaan kosmetika yang bergerak di bidang MLM yang bermula di Stockholm, Sweden, tahun 1967 oleh dua orang bersaudara Jones dan Robert af Jochnik. Dalam usaha untuk memasarkan produknya, perusahaan harus mampu menarik perhatian konsumen melalui produk kosmetik yang ditawarkan. tujuan penelitian adalah untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi penjualan produk Oriflame. Pengolahan data dengan menggunakan Metode Analisis faktor dengan SPSS. Faktor yang diteliti secara garis bear adalah produk, harga, tempat dan promosi. Melalui penelitian yang dilakukan penulis terhadap faktor-faktor yang berpengaruh dalam penjualan produk Oriflame, maka diperoleh empat faktor yang mempengaruhi penjualan produk Oriflame. Keempat faktor ini mampu mempersentasikan 64,345 % fenomena penelitian. Hasil pengelompokan variabel manifes kedalam variabel laten adalah Fakor 1, didominasi variabel-variabel manifes :Produk Mudah untuk diperoleh, Kemampuan dari pegawai personal selling, Pemberian Promo, Kepedulian dari Pegawai personal Selling, Materi iklan yang menarik, Merek dagang yang di kenal oleh masyarakat, Pemberian discoun, Harga yang terjangkau, Produk tersedia pada waktu yang tepat. Faktor 2, didominasi variabel manifes: Produk tidak memiliki efek samping, Produk sesuai dengan yang dijanjikan, Produk tidak menyebabkan ketergantungan, Faktor 3, didominasi variabel manifes: Produk tersedia untuk semua jenis kulit, Produk memilki desain yang menarik, Produk tersedia untuk semua jenis usia, Produk memilki variasi warna yang menarik, Faktor 4, didominasi variabel manifes: Memilki daftar harga yang lengkap
Perancangan Perangkat Lunak Pembelajaran Untuk Penyederhanaan Fungsi Boolean Dengan Metode Quine-McCluskey Liskedame Yanti Sipayung, ST, M.Kom
Jurnal Sains dan Teknologi ISTP Vol. 13 No. 1 (2020): Juni
Publisher : LPPM ISTP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (424.371 KB) | DOI: 10.59637/jsti.v13i1.41

Abstract

Tiga cara untuk menyederhanakan fungsi boolean adalah aljabar berdasarkan metode hukum aljabar boolean, metode Peta Karnaugh dan metode tabulasi Quine-Mc Cluskey. Fungsi boolean dengan lebih dari enam variabel akan lebih rumit untuk dilakukan dan perlu membuat software untuk mempermudah fungsi boolean. Untuk membuat perangkat lunak menggunakan metode Quine-Mc Cluskey karena karakter mekanistik dan cocok untuk mempermudah metode boolean dengan jumlah variabel. Pemrograman Languange yang digunakan untuk sementara adalah Microsoft Visual Basic. Perangkat lunak tambahan yang digunakan untuk menyederhanakan dengan Quine-Mc Cluskey bermaksud sebagai perangkat bantu bagi mereka yang belajar menyederhanakan fuction boolean dengan Quine-Mc Cluskey. Perangkat lunak dapat diselesaikan dengan menyederhanakan langkah fungsi boolean dengan jumlah variabel yang ditentukan
ANALISIS EXCAVATOR TERHADAP LOADING GEOMETRIKERJAPADA KEGIATAN COAL GETTING DIPT.PAMAPERSADANUSANTARA JOB SITE MTBUKABUPATEN MUARA ENIM, PROVINSI SUMATERA SELATAN Nalom Dahlan Marpaung
Jurnal Sains dan Teknologi ISTP Vol. 13 No. 1 (2020): Juni
Publisher : LPPM ISTP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (298.044 KB) | DOI: 10.59637/jsti.v13i1.42

Abstract

Kegiatan penggalian batubara pada Tambang Air Layadi PT. Pamapersada Nusantara menggunakan 2 jenis excavator yang berbeda, pada masing-masing pit, yaitu PC400 (EX254) PC800 (EX2324) di pit MT4 dan PC400 (EX253) PC800 (EX2325)di pit Tal Barat, luas area pit Tal Barat 32,41 Ha dan pit MT4 7,2 Ha. Geometri kerja masing-masing excavator di MT4 PC800 (EX2324) menempati lokasi yang kurang sesuai karena terlalu dekat dengan genangan lumpur dan bench sehingga kesulitan untuk bermanuver, sedangkan excavator PC400 (EX254) yang lebih ramping menempati lokasi coal getting yang lebih leluasa . Pada bulan SEPT. 2017 target produksi batubara gabungan pit MT4 dan Tal Barat adalah sebesar 59.000 Ton/Hari. Produksi actual dengan jam kerja efektif sebesar 18,33 Jam/Hari adalah sebanyak 54.316,19 Ton/Hari Evaluasi terhadap geometri kerja yang sesuai adalah geometri yang tidak menganggu excavator dalam bermanuver atau loading, dengan spesifikasi excavator yang digunakan untuk meningkatkan produksi pada bulan Mei. Alternatif yang dilakukan antara lain memindahkan tumpukan overburden disekitar lokasi coal getting, menggunakan PC200 sebagai support pada kegiatan cool getting, pembuatan gorong-gorong, pembersihan lumpur di area cool getting, meninggikan landasan excavator dan melakukan perbaikan pada sekitar daerah coal getting. Setelah perbaikan tersebut, Produksimenjadi59.037,26 Ton/Hari.
ALAT PENDETEKSI DETAK JANTUNG DENGAN SENSOR DETEKTOR SUARA BERBASIS ARDUINO UNO Marvin Frans Sakti Hutabarat ST, M.Si
Jurnal Sains dan Teknologi ISTP Vol. 13 No. 1 (2020): Juni
Publisher : LPPM ISTP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1118.183 KB) | DOI: 10.59637/jsti.v13i1.43

Abstract

Telah di rancang suatu alat pendeteksi detak jantung dengan menggunakan sensor detektor suara berbasis arduino uno dengan jenis mikrokontroler ATMega 328, dimana alat bekerja dengan masukan suara yg berasal dari stetoskop dan dibaca oleh detektor suara yang berupa modul sensor. Hasil deteksi suara yang berupa besaran listrik dari detektor suara tersebut dikirim ke arduino uno untuk diolah, yang selanjutnya hasil pengolahan data tersebut yang berupa data pembacaan frekuensi dan waktu akan ditampilkan pada serial monitor dan LCD. LCD yang digunakan adalah LCD 2X16. Untuk pemograman arduino uno digunakan pemograman dengan bahasa C. Hasil pengujian alat ini, arduino uno yang telah berfungsi baik ditandai dengan hidupnya indikator LED berwarna hijau. Hasil pembacaan detektor suara pada serial monitor sama dengan tampilan pada LCD sehingga alat ini telah bekerja dengan baik untuk mendeteksi suara. Alat ini dapat membaca frekuensi dan waktu denyut jantung. Dengan cara ini kita dapat mengetahui jumlah denyut yang terjadi dalam 1 menit.
PERANCANGAN PERANGKAT LUNAK SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN DALAM MENENTUKAN PILIHAN PRODUK MOBIL MENGGUNAKAN METODE PROFILE MATCHING Rikardo Hotman Siahaan
Jurnal Sains dan Teknologi ISTP Vol. 13 No. 1 (2020): Juni
Publisher : LPPM ISTP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (886.073 KB) | DOI: 10.59637/jsti.v13i1.44

Abstract

Dalam pemilihan mobil yang baik dan benar yaitu konsumen diharuskan mengetahui spesifikasi dari mobil yang akan dibeli atau berdasarkan kebutuhan dalam penggunaanya. Berdasarkan masalah tersebut, untuk memudahkan konsumen dalam memilih mobil sesuai dengan kriteria yang diinginkan dibutuhkan sistem pendukung keputusan pemilihan mobil. Metode yang digunakan adalah metode Profile Matching yang merupakan metode pencocokan dengan mencari mobil yang memiliki profil sedekat mungkin dengan profil mobil yang sudah ditentukan di dalam sistem.Metode Profile Matching sering digunakan sebagai mekanisme dalam pengambilan keputusan dengan mengansumsikan bahwa terdapat tingkat variable prediktor yang harus dipenuhi oleh subyek yang diteliti, bukan tingkat minimal yang harus dipenuhi atau dilewati. Pada sistem pendukung keputusan menggunakan metode Profile Matching ini juga nantinya akan membandingkan antara kriteria produk yang diinginkan atau diinputkan oleh pengguna dengan produk produk yang sudah terdaftar di dalam database sehingga nantinya sistem akan memberikan saran maupun keputusan pemilihan mobil yang sesuai dengan keinginan dan kebutuhan pengguna
PENGARUH PROMOSI DAN SARANA FISIK TERHADAP KEPUTUSAN MAHASISWA MEMILIH KULIAH DI INSTITUT SAINS DAN TEKNOLOGI TD PARDEDE Mona Hatorangan Siregar, SE, MM
Jurnal Sains dan Teknologi ISTP Vol. 13 No. 1 (2020): Juni
Publisher : LPPM ISTP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (265.962 KB) | DOI: 10.59637/jsti.v13i1.45

Abstract

Promosi dan sarana fisik merupakan bagian dari strategi pemasaran yang mempengaruhi keputusan mahasiswa dalam memilih untuk kuliah dan belajar di dalamnya. Perumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana pengaruh promosi dan sarana fisik terhadap keputusan mahasiswa memilih kuliah di Institut Sains dan Teknologi (ISTP) Medan. Adapun penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh promosi dan sarana fisik terhadap keputusan mahasiswa kuliah di Institut Sains dan Teknologi TD. Pardede (ISTP) Medan. Teori yang digunakan adalah promosi dan sarana fisik yang berkaitan dengan perilaku mahasiswa untuk memutuskan kuliah di ISTP. Teknik pengumpulan data dengan wawancara, daftar pertanyaan dan studi dokumentasi. Jumlah sampel sebanyak 100 (seratus) orang responden dan digunakan teknik sampel dengan penarikan random sampling yang menyebar pada 3 (tiga) fakultas yang dimiliki oleh Institut Sains dan Teknologi TD. Pardede (ISTP) Medan. Data dikumpulkan menggunakan kuestioner dengan satuan pengukuran skala Likert. Pendekatan dalam penelitian ini adalah dengan mengumpulkan data mengenai promosi dan sarana fisik yang terkait dengan variable penelitian. Jenis penelitian adalah deskriptif kuantitatif dengan sifat penelitian ini adalah untuk memperoleh gambaran tentang suatu keadaan dan persoalan serta menginterpretasikannya. Metode analisis regresi berganda untuk menguji hipotesis digunakan uji F dan t pada tingkat kepercayaan 95%, α = 0,05. Koefisien determinasi (R2) hasil regresi adalah 0,428 artinya variable keputusan mahasiswa dapat dijelaskan oleh variable promosi dan sarana fisik sebesar 42,8% sedangkan sisanya 58,2% dijelaskan oleh variable-variabel bebas lainnya yang tidak diteliti. Dari hasil persamaan regresi diperoleh nilai koefisien variable promosi 0,295 adalah positif. Hal ini menunjukkan bahwa promosi mempunyai pengaruh positif terhadap keputusan mahasiswa. Demikian juga dari hasil persamaan regresi diperoleh nilai koefisien variable sarana fisik 0,356 adalah positif. Hal ini menunjukkan bahwa sarana fisik mempunyai pengaruh positif terhadap keputusan mahasiswa. Berdasarkan nilai understandardized coefficient tiap variable dapat diketahui bahwa faktor yang paling dominan mempengaruhi keputusan mahasiswa memilih Institut Sains dan Teknologi TD. Pardede adalah variable yang memiliki nilai understandardized coefficient terbesar yaitu sarana fisik (0.387)

Page 1 of 2 | Total Record : 12