cover
Contact Name
Oris Krianto Sulaiman
Contact Email
oris.ks@ft.uisu.ac.id
Phone
+6282285900883
Journal Mail Official
p.ilmiah@ft.uisu.ac.id
Editorial Address
Jl. Sisingamangaraja, Teladan, Medan 20217
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
Prosiding Seminar Nasional Teknik UISU (SEMNASTEK)
ISSN : -     EISSN : 29876818     DOI : https://doi.org/10.30743/semnastek
Core Subject : Engineering,
SEMNASTEK UISU memuat tentang artikel hasil penelitian dan kajian konseptual rumpun ilmu bidang teknik. Secara garis besar topik utama yang diterbitkan adalah : Teknik Sipil Teknik Mesin Teknik Elektro Teknik Informatika Teknik Arsitektur Teknik Industri. Dan topik lainnya yang relevan dengan Ilmu Teknik.
Articles 38 Documents
Search results for , issue "SEMNASTEK UISU 2022" : 38 Documents clear
MODEL TARIKAN PERGERAKAN PADA PUSAT KESEHATAN MASYARAKAT (PUSKESMAS) DI WILAYAH DELI SERDANG Irma Dewi; Sri Asfiati; Inriyani Inriyani
Prosiding Seminar Nasional Teknik UISU (SEMNASTEK) SEMNASTEK UISU 2022
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (484.338 KB)

Abstract

Puskesmas merupakan salah satu fasilitas jenis tata guna lahan yang mempunyai daya tarik tersendiri bagi masyarakat yang ingin berobat. Selain biayanya yang lebih murah dibanding rumah sakit, fasilitasnya juga menyediakan pelayanan rawat inap, rawat jalan, dan gawat darurat. Penelitian ini dilakukan untuk membuat model yang dapat digunakan untuk memperkirakan besar tarikan pergerakan ke puskesmas serta untuk mengetahui tingkat validitas dari model tersebut berdasarkan nilai koefisien determinasi. Pengambilan data pada penelitian ini dilakukan dengan cara menghitung jumlah pergerakan kendaraan yang memasuki area parkir puskesmas, dan mencatat beberapa data dari karakteristik tata guna lahan dan jumlah pegawai. Analisis model dilakukan dengan analisis model regresi linear berganda metode stepwise dan enter dengan menggunakan software IBM SPSS. Model terbaik tarikan pergerakan kendaraan di puskesmas wilayah Deli Serdang adalah model dari metode stepwise dengan tarikan kendaraan (Y) sebesar nilai konstanta 6,309 ditambah koefisien arah variabel bebas (luas bangunan) 0,006. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel yang paling mempengaruhi adalah luas bangunan. Dengan pengaruh  semakin besar nilai variabel bebas (luas bangunan) maka semakin besar pula tarikan pergerakan kendaraan yang terjadi. Tingkat validitas pada model berdasarkan nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 0,960; sehingga persamaan regresi yang dihasilkan baik untuk mengestimasi nilai variabel terikat.
PENGARUH STABILISASI TANAH LEMPUNG MENGGUNAKAN KAPUR DOLOMIT TERHADAP NILAI CBR TANAH Aisyah M. Daulay; Jupriah Sarifah; Bangun Pasaribu; Anisah Lukman
Prosiding Seminar Nasional Teknik UISU (SEMNASTEK) SEMNASTEK UISU 2022
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (734.179 KB)

Abstract

Tanah menduduki peran yang sangat penting dalam suatu konstruksi bangunan.Fungsi tanah sebagai pondasi bangunan harus memiliki kondisi tanah yang stabil, apabila ada sifat tanah yang masih kurang mampu untuk mendukung suatu bangunan maka harus diperbaiki terlebih dahulu agar mencapai daya dukung yang lebih optimal.Tanah lempung merupakan tanah yang meiliki sifat plastis yang apabila dalam kondisi kering menjadi keras dan menjadi plastis serta lengket dalam keadaan basah. Tanah lempung dapat diperbaiki dengan salah satu cara yaitu di stabilisasikan dengan cara penambahan kimia seperti kapur dolomit. Stabilisasi menggunakan kapur dolomit dapat mengurangi kelekatan dan kelunakan pada tanah. Adapun Pengujian yang telah  dilakukan adalah uji water content, berat spesifik tanah, analisa saringan, pengujian atterberg, pengujian pemadatan dan pengujian CBR. Kadar campuran yang digunakan adalah 5%,10%,15% dan 20%. Dari pengujian pemadatan diperoleh hasil kadar air optimum tanah asli sebesar 27%, kadar 5% sebesar 23%, kadar 10% sebesar 17% dan kadar 20% sebesar 16%. Dari pengujian CBR diperoleh hasil pada tanah asli sebesar 13.55%, kadar 5% sebesar 14.03%, kadar 10% sebesar 15.75%, kadar 15% sebesar 18.52% dan kadar 20% sebesar 25.30%. Hasil CBR dengan penambahan kapur dolomit mengalami peningkatan pada campuran kadar 20% dan kapur dolomit dapat digunakan untuk stabilisasi tanah lempung.
ANALISA PENGARUH MUTASI TENAGA KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN DI PT. CITRA KENCANA INDUSTRI Mulkan Yahya Nasution
Prosiding Seminar Nasional Teknik UISU (SEMNASTEK) SEMNASTEK UISU 2022
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (517.524 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan efektivitas manajer dalam menetapkan mutasi di PT. Citra Kencana Industri dengan melihat pengaruhnya kepada produktivitas kerja karyawan. Untuk menjawab rumusan masalah sejauh mana mutasi tenaga kerja mempengaruhi produktivitas pada  PT Citra Kencana Industri TBK maka peneliti mengumpulkan data karyawan yang dimutasi, data turn over karyawandan data produksi pada tahun 2020 dan tahun 2021 untuk kemudian menghitung produktivitas kerja karyawan pada tahun 2021 dan dibandingkan dengan produktivitas kerja karyawan pada tahun 2020. Dari hasil perhitungan didapatkan terdapat 15 mutasi dengan jumlah angka kerja 283 orang dan jumlah produksi sebesar 3929 m,3sedangkan tahun sebelumnya (2020) terdapat 19 mutasi dengan angka kerja 292  orang dan jumlah produksi sebesar 3018 m3. Terjadi peningkatan produktivitas karyawan pada tahun 2021 sebesar 0,44 dengan koefisien korelasi sebesar 0,042 yang menunjukkan hubungan antara mutasi dengan produktivitas karyawan lemah. Dapat disimpulkan bahwa peningkatan produktivitas bukan dipengaruhi oleh banyaknya karyawan yang dimutasi dan efektivitas kerja manajer meningkat karena disebabkan oleh faktor yang lain.
PERANCANGAN AUTOMATIC TRANSFER SWITCH BERBASIS ZELIO (APLIKASI PADA PLTS PEMATANG JOHAR) Rimbawati Rimbawati; Agung Tajali; Budhi Santri Kusuma
Prosiding Seminar Nasional Teknik UISU (SEMNASTEK) SEMNASTEK UISU 2022
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (439.081 KB)

Abstract

Kemajuan dalam bidang teknologi dan penggunaan sistem kontrol secara otomatis telah memberikan kemudahan dalam mendapatkan kendala suatu sistem. Sering perkembangan teknologi, dituntut adanyan keandalanya dari suatu sistem yang digunakan,untuk itu di perlukan adanya penyempurnaan dari sistem kontrol, antara sistem kontrol yang di pergunakan adalah Automatic Transfer Switch dengan menggunakan Programable Logic Controller Zelio sebagai unit kontro. Untuk metode penghematan sumber energi digunakanlah solarcell yang dapat bergerak secara otomatis suplai tenaga pengganti dari PLN yang di pergunakan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Penelitian ini penggunaan PLC sebagai sistem kontrol, dimana PLC akan mengontrol ATS yaitu dengan menghidupkan Solar Cell secara otomatis, ketika terjadi pemadaman listrik.Pada penelitian ini, Automatic Transfer Switch menggunakan Zelio Logic Smart Relay dirancang sebagai sarana untuk melakukan peralihan energi dari baterai ke PLN dan sebaliknya secara otomatis. Penelitian ini menguraikan tentang perancangan sistem dalam sekala yang meliputi perancangan perangkat keras, yaitu menggunakan Software Zelio Soft 2. Pengujian dilakukan pada masing-masing blok rangkain pembagi tegangan, otomatisasi dan karaktristik SFC PLN, serta simulasi program dan pensaklaran sistem menggunakan relay.
HUBUNGAN JARAK, WAKTU, KECEPATAN DAN VOLUME LALU LINTAS PADA RUAS JALAN KARYA DI KOTA MEDAN Zuli Agustina
Prosiding Seminar Nasional Teknik UISU (SEMNASTEK) SEMNASTEK UISU 2022
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (521.669 KB)

Abstract

Mobilitas yang tinggi akan selalu terjadi di kota yang mengakibatkan terjadinya permasalahan lalu lintas. Permasalahan lalu lintas juga merupakan salah satu masalah yang hadapi oleh Negara berkembang saat ini, termasuk Negara Indonesia. Ada tiga komponen dalam lalu lintas yaitu manusia sebagai pengguna, kendaraan dan jalan yang saling berinteraksi dalam pergerakan kendaraan. Kendaraan yang digunakan oleh pengemudi mempunyai karakteristik yang berkaitan dengan kecepatan, pecepatan, perlambatan, dimensi dan volume dalam ruang lalu lintas. Oleh karena itu, peneliti ingin menganalisis ada tidak nya pengaruh antara volume kendaraan degan kecepatan kendaraan lalu lintas. Analisis yang digunakan adalah analisis regresi linear degan memperhatikan nilai korelasi, model regresi, hasil hipotesis, koefisien determinasi, dan asumsi klasik (IIDN). Berdasarkan hasil analisis korelasi, ada hubungan andara volume kendaraan dengan keceparan kendaraan lalu lintas. Sedangkan untuk analisis regresi linear, terdapat pengaruh yang signifikan antara volume kendaraan degan kecepatan kendaraan lalu lintas. Semakin tinggi volume kendaraan akan ssemakin rendah/lambat kecepatan kendaraam lalu lintas pada Jalan Karya.
DAMPAK COVID-19 DALAM PROSES PEMBELAJARAN SECARA DARING TERHADAP MAHASISWA Tri Hernawati; Mahrani Arfah; Fajar Hendico Limbong
Prosiding Seminar Nasional Teknik UISU (SEMNASTEK) SEMNASTEK UISU 2022
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (248.104 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui metode belajar manakah yang digunakan saat pandemi covid-19, dan seberapa besar pengaruh metode yang digunakan terhadap hasil belajar mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Islam Sumatera Utara. Untuk menjawab rumusan masalah yang ada dan menguji hipotesis yang telah diajukan, metode pengambilan data dilakukan dengan menggunakan kuisioner yang dibagikan kepada mahasiswa melalui google form sebanyak 238 responden. Dalam analisis data penelitian ini memakai analisis regresi linier sederhana dengan alat bantu SPSS 26 for windows. Dari hasil perhitungan  korelasi pearson koefisien korelasi sebesar 0,673 dengan signifikansi 0,05% (0,127) (0,673 0,127) yang menunjukkan terdapat hubungan yang kuat positif dan signifikansi. Dari hasil perhitungan uji koefisien determinsi sebesar 0,452 yang artinya terdapat pengaruh antara pembelajaran online pada masa pandemi terhadap hasil belajar mahasiswa sebesar 45,2% .
OPTIMASI PARAMETER PROSES LASER CUTTING TERHADAP KEKASARAN PERMUKAAN MATERIAL ACRYLICTYPE CLEAR DENGAN MENGGUNAKAN METODE TAGUCHI Novan Satyawardhana; M. Sobron Yamin Lubis; Rosehan Rosehan
Prosiding Seminar Nasional Teknik UISU (SEMNASTEK) SEMNASTEK UISU 2022
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (613.454 KB)

Abstract

Laser cutting is one of the alternatives in answering the technological challenges of this era that offers a significant advantage on conventional cutting methods. The background problem of this study is optimization regarding the quality of cutting results from the laser cutting process on acrylic materials.The experiments aimed to get a minimum roughness value, and the method used was the Taguchi method. The parameters used are cutting speeds of 6, 8, 10 (mm/s), laser focus points of 4.6.8 (mm), and gas pressures of 90, 100, 110 (mm/s).The three parameters were varied using Taguchi's experimental design and obtained 9 variations of parameters, after an experiment, the roughness of the cut surface was carried out to obtain the surface roughness value of each parameter variation. The highest roughness value was found in experiment 2 with an average roughness value of 1.015 μm and the lowest roughness value in experiment 7 with an average roughness value of 0.225.After data processing, optimal parameters were obtained, namely gas pressure of 100 mm / s, cutting speed of 8 mm / s and focal point of 8 mm / s and the most dominant influence factor, namely gas pressure parameters with a value of 7,494.
PENGUJIAN IMPAK KOMPOSIT SERBUK KAYU MAHONI DENGAN VARIASI VOLUME DAN PERLAKUAN ALKALI Muhammad Rafiq Yanhar; Abdul Haris Nasution
Prosiding Seminar Nasional Teknik UISU (SEMNASTEK) SEMNASTEK UISU 2022
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (403.325 KB)

Abstract

Komposit ini menggunakan serbuk kayu mahoni sebagai penguat yang dibersihkan dengan alkali (NaOH) dengan poliester resin sebagai matriks. Pengujian impak dilakukan dengan 3 komposisi untuk mengetahui kekuatan impak dan energi patah dari komposit. Hasil pengujian menunjukkan dengan volume serat 10% kekuatan impak yang terjadi adalah 34,05 J/cm2 dan energi patah 34,05 kgm2/s2. Penambahan serat menjadi 30% meyebabkan kekuatan impak naik menjadi 51,83 J/cm2 dan energi patah naik menjadi 41,98 kgm2/s2. Sedang penambahan serat menjadi 50% menurunkan kekuatan impak menjadi 51,33 J/cm2  energi patah menjadi 41,58 kgm2/s2. Dari hasil pengujian menunjukkan penambahan volume serat meningkatkan kekuatan impak dengan komposisi terbaik sebesar 30%, penambahan serat sampai 50% menyebabkan penurunan kekuatan impak, tapi tetap lebih tinggi dari volume serat 10%.
ANALISA RESPON MEKANIK MATERIAL POLIMER KOMPOSIT DIPERKUAT SERAT TKKS DAN FILTER ROKOK AKIBAT BEBAN STATIK Riadini Wanty Lubis; M. Yani; Safri Gunawan; Indra Wijaya Pulungan
Prosiding Seminar Nasional Teknik UISU (SEMNASTEK) SEMNASTEK UISU 2022
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (561.155 KB)

Abstract

Penelitian ini mengembangkan material polimer komposit diperkuat serat TKKS dan filter rokok sebagai penguat dan poliester resin tak jenuh dan katalis sebagai pengikat. Kemudian dibuat perbandingan variasi persentase antara penguat dan pengikat dalam pengembangannya dan dibentuk kedalam empat variasi komposisi antara lain; A, B, C dan D dengan mengacu pada standart ASTM D695-96. Penelitian ini bertujuan untuk membuat komposisi material polimer komposit berbahan serat TKKS dan filter rokok, selanjutnya dijadikan spesimen uji yang di uji tekan statik. Dari hasil pengujian diperoleh informasi bahwa urutan kekutan tekannya : Spesimen A, C, B dan D sebesar 1502,62 Kgf/mm², 1602,60 Kgf/mm², 1684,70 Kgf/mm² dan 1713,22 Kgf/mm², dan specimen uji pada D mewakili sifat kuat tekan terbaik disbanding tiga lainnya. Penambahan penguat pada komposisi material komposit menunjukkan penambahan nilai kuat tekannya.
RANCANG BANGUN SMART HOSPITAL BED BERBASIS MIKROKONTROLER Shalahuddin Alayubi Sitanggang; Luthfi Parinduri; Yusmartato Yusmartato; Yusniati Yusniati; Rachmat Rizaldi; Fauzan Ramadhan Tanjung
Prosiding Seminar Nasional Teknik UISU (SEMNASTEK) SEMNASTEK UISU 2022
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1009.561 KB)

Abstract

Smart Hospital Bed adalah hasil rancang bangun yang dilaksanakan di Fakultas Teknik UISU sebagaimana diketahui bahwa ranjang semacam ini belum ada di Indonesia, khususnya di Sumatera Utara. Pengukuran berat badan pasien dengan kondisi tidak dapat begerak, tidak sadarkan diri, trauma, atau luka bakar secara langsung sangat sulit dilakukan. Smart Hospital Bed dirancang dengan menggunakan komponen seperti Load Cell, Modul HX711, Arduino, LCD, Ranjang Pasien, Push Button, dan Potensiometer. Saat tombol “mulai” ditekan, pasien yang berbaring di ranjang akan terdeteksi dan diukur oleh sensor Load Cell. Amplifier HX711 akan bekerja sebagai inputan penguat sensor Load Cell. Mikrokontroler Arduino kemudian memproses dan mengontrol seluruh sistem. Hasil inputan pengukuran berat badan yang telah diproses selanjutnya akan ditampilkan di LCD. Tombol “tahan” berfungsi untuk menahan hasil pengukuran berat badan. Setelah dilakukan pengukuran dan menekan tombol “off”, pengukuran berat badandihentikan dan mikrokontroler akan memproses ulang sistem. Hasil dari pembuatan Smart Hospital Bed dilakukan pengujian ketelitian pengukuran, dan dihasilkan error rata-rata yang sangat rendah, yaitu sebesar 0,10%. Smart Hospital Bed diharapkan menjadi solusi atas masalah pengukuran berat badan pasien berkebutuhan khusus dan mampu bersaing dengan produk impor sejenis.

Page 1 of 4 | Total Record : 38