cover
Contact Name
Nurul Avidhah
Contact Email
nurul_avidhah@unars.ac.id
Phone
+6281329999001
Journal Mail Official
biogenic@unars.ac.id
Editorial Address
Kampus 2 Universitas Abdurachman Saleh Situbondo Jl. Baluran - Sumberkolak, Situbondo, Jawa Timur
Location
Kab. situbondo,
Jawa timur
INDONESIA
BIOGENIC: Jurnal Ilmiah Biologi
ISSN : 30250935     EISSN : 29885566     DOI : https://doi.org/10.36841/biogenic.v1i2
Biogenic: Jurnal Ilmiah Biologi adalah jurnal ilmiah di bidang Biologi yang diterbitkan secara offline dan online dua kali dalam setahun (Juni dan Desember) oleh Program Studi Biologi, Universitas Abdurachman Saleh Situbondo. Jurnal ini bertujuan untuk menjadi media diseminasi penelitian dan catatan ilmiah yang berkualitas oleh para peneliti serta praktisi yang tertarik di bidang Pendidikan Biologi. Cakupan artikel pada jurnal ini fokus pada kajian ilmu Botani, Zoologi, Mikrobiologi, Bioteknologi, Ekologi & Konservasi, Biokimia, Biologi Sel dan Genetika. Jurnal ini diharapkan dapat bermanfaat bagi mahasiswa, dosen, praktisi dan pihak lainya untuk lebih memahami Biologi. Memberikan masukan atau ide yang menjadikan inspirasi untuk penelitian selanjutnya serta diharapkan memberikan kontribusi untuk solusi di bidang Biologi. Jurnal ini dapat diakses dan diunduh secara bebas untuk semua orang.
Articles 11 Documents
ISOLASI DAN KARAKTERISASI KHAMIR CANDIDA SP. PADA KUKU PETANI PADI DI DESA BLIMBING KECAMATAN GONDANGREJO KABUPATEN KARANGANYAR Rizky Anti; Fitriah Diniah Janah Sayekti
BIOGENIC : Jurnal Ilmiah Biologi Vol 1 No 1 (2023): BIOGENIC: Jurnal Ilmiah Biologi
Publisher : Program Studi Biologi UNARS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/biogenic.v1i1.2901

Abstract

Kasus infeksi jamur di Indonesia menempati urutan ketiga infeksi jamur dermatomikosis. Sebagian besar infeksi jamur di Indonesia disebabkan oleh jamur Candida sp. Petani padi merupakan salah satu profesi yang mungkin terkena infeksi jamur. Petani di tempat kerja jarang menggunakan alat pelindung diri, seperti sepatu bot dan sarung tangan. Kaki dan tangan yang selalu lembab dan basah merupakan kondisi yang sangat disukai jamur terutama Candida sp. yang akan menyerang kuku jari tangan dan kaki petani padi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui ada tidaknya jamur Candida sp. pada paku petani padi di Desa Blimbing, Kecamatan Gondangrejo, Kabupaten Karanganyar. Metode penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Sampel yang digunakan adalah kerokan kuku petani padi di Desa Blimbing Kecamatan Gondangrejo Kabupaten Karanganyar sebanyak 15 sampel kerokan kuku dengan kriteria kuku rusak, mengeras, tebal, tidak rata, kuning hingga hitam. Metode pemeriksaan yang digunakan adalah metode kultur jamur dengan media PDA dan CHROMagar Candida. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa sebanyak 47% sampel ditemukan Candida sp. sehingga dapat disimpulkan bahwa 7 petani di Desa Blimbing Kecamatan Gondangrejo Kabupaten Karanganyar terjangkit Candida sp. Kata Kunci: Candida sp., kandidiasis, jamur, infeksi jamur, petani padi, kerokan kuku
UJI KUALITAS AIR SUNGAI DI DESA SUMBERKOLAK KECAMATAN PANARUKAN KABUPATEN SITUBONDO Desy Ratnasari; M. Thoifur Ibnu Fajar; Nurul Avidhah Elhany
BIOGENIC : Jurnal Ilmiah Biologi Vol 1 No 2 (2023): BIOGENIC: Jurnal Ilmiah Biologi
Publisher : Program Studi Biologi UNARS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/biogenic.v1i2.3749

Abstract

Sungai Sumberkolak yang terletak di Desa Sumberkolak, Kecamatan Panarukan, Kabupaten Situbondo. Sungai Sumberkolak merupakan aliran sungai yang langsung berhubungan dengan aktivitas penduduk yang dapat berdampak pada ekosistem perairan. Untuk mengetahui kondisi perairan sungai maka dilakukan uji menggunakan parameter fisika (suhu, kekeruhan, TSS dan TDS), kimia (pH dan DO) dan biologi (Biomonitoring). Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui struktur komunitas makroinvertebrata dan hubungan antara struktur makroinvertebrata serta kualitas air sungai Desa Sumberkolak. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif dan dilakukan secara experimental laboratory untuk menganalisis parameter fisika, kimia dan biologi. Penentuan titik pengambilan sampel mengunakan metode purposive sampling. Penelitian dilakukan pada 3 bagian sungai yaitu upstream, midstream dan downstream. Hasil kualitas air pada uji parameter dari bagian upstream hingga ke downstream mengalami penurunan kualitas yang ditunjukkan dari beberapa parameter fisika dan kimia yang tidak memenuhi baku mutu yang telah ditetapkan. Berdasarkan penilaian status mutu air dengan melakukan analisis data menunjukkan bahwa air sungai Desa Sumberkolak termasuk dalam kategori tercemar ringan. Selain itu, hasil penelitian juga menunjukkan bahwa struktur makroinvertebrata dan kualitas air sungai Desa Sumberkolak memiliki hubungan yang erat sebab terdapat perubahan komposisi yang berbeda di bagian upstream hingga ke downstream. Kata Kunci: Sungai Sumberkolak, kualitas air, struktur makroinvertebrata
ANALISIS ANGKA LEMPENG TOTAL DAN ANGKA KAPANG KHAMIR PADA JAMU BERAS KENCUR DI PASAR TRADISIONAL BANDA ACEH Resmila Dewi; Cut Suraiya Wahyuni Utami
BIOGENIC : Jurnal Ilmiah Biologi Vol 1 No 1 (2023): BIOGENIC: Jurnal Ilmiah Biologi
Publisher : Program Studi Biologi UNARS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/biogenic.v1i1.2744

Abstract

Beras kencur adalah salah satu jamu tradisional Indonesia yang memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Namun sebagian besar pedagang jamu tidak memperhatikan kebersihan dalam penggunaan peralatan, penyimpanan, dan pengolahan. Hal ini dapat menyebabkan terjadinya kontaminasi mikroba seperti bakteri, kapang dan khamir. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui nilai Angka Lempeng Total dan Angka Kapang Khamir pada jamu beras kencur yang dijual di pasar tradisional Banda Aceh. Sampel diperoleh dari pedagang jamu di tiga pasar tradisional Banda Aceh (Pasar A, B, dan C). Tiap pasar diambil dua sampel jamu dari dua pedagang yang berbeda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai ALT pada sampel A1, A2, B1, B2, C1, dan C2 berturut-turut adalah 9x105 koloni/mL ; 29x105 koloni/mL ; 10x105 koloni/mL ; 17x105 koloni/mL; 12x105 koloni/mL dan 1x105 koloni/mL. Nilai AKK pada sampel A1, A2, B1, B2, dan C1 berturut-turut adalah 2x103 koloni/mL ; 12x103 koloni/mL ; 3x103 koloni/mL ; 7x103 koloni/mL; 6x103 koloni/mL, sedangkan pada sampel C2 tidak ditemukan adanya pertumbuhan koloni kapang/khamir. Berdasarkan nilai tersebut dapat disimpulkan bahwa dari 6 sampel jamu beras kencur yang dianalisa hanya 1 satu sampel yang memenuhi pensyaratan Angka Lempeng Total dan Angka Kapang Khamir sesuai dengan BPOM RI, dimana yang diperbolehkan maksimal mengandung ≤105 untuk ALT dan ≤103 untuk AKK. Kata Kunci: angka lempeng total, angka kapang khamir, jamu, beras kencur, banda aceh
DAUN SEMBUNG RAMBAT (MIKANIA MICRANTHA) SEBAGAI OBAT LUKA KULIT LUAR PADA ETNIS SUKU MANDAILING, SUMATERA UTARA Fitri Nirwana Hasibuan; Slamet Ifandi
BIOGENIC : Jurnal Ilmiah Biologi Vol 1 No 2 (2023): BIOGENIC: Jurnal Ilmiah Biologi
Publisher : Program Studi Biologi UNARS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/biogenic.v1i2.3780

Abstract

Pengetahuan manusia yang semakin meningkat dapat dilihat dari perkembangan ilmu pengetahuannya dari yang bersifat tradisional menjadi moderen. Pengobatan secara tradisional umumnya dengan cara pengambilan bahan dari alam kemudian diaplikasikan sesuai dengan cara yang sudah diyakini suatu suku sesuai dengan aturan-aturan dan pengalaman hidup masyarakat tersebut. Obat tradisional diambil dan diolah dari alam yang berasal dari pengetahuan nenek moyang dan digunakan secara turun temurun sesuai dengan adat yang terdapat dalam masyarakat dan hanya terdapat pada suatu suku tertentu disebut dengan etnobotani. Suku Mandailing memiliki jenis pengobatan tradisional pada luka ringan pada kulit baik yang disebabkan karena tersayat benda tajam ataupun lainnya menggunakan daun sembung. Tumbuhan ini dijadikan alternatif pengobatan pada luka hanya dengan cara menggosok-gosokan sejumlah daun dengan tangan kemudian menempelkannya pada luka. Berdasarkan hal tersebut perlu dikaji pengaruh pengobatan luka terhadap kandungan kimiawi yang terdapat pada Mikania micrantha Kunth. serta bagaimana mekanisme kerja cara penyembuhannya. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah dengan literature review. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Mikania micrantha Kunth. memiliki kandungan flavanoid, alkaloid, tanin, steroid dan glikosida. Masing-masing senyawa kimia tersebut memiliki efek penyembuhan luka dengan perananan yang berbeda. Kata Kunci: Mikania micrantha Kunth., penyembuhan luka, etnobotani, suku Mandailing
ISOLASI DAN KARAKTERISASI BAKTERI TAHAN LOGAM BERAT PADA PERAIRAN SUNGAI DRIYOREJO GRESIK Nurul Avidhah Elhany; Uni Baroroh Husnudin
BIOGENIC : Jurnal Ilmiah Biologi Vol 1 No 1 (2023): BIOGENIC: Jurnal Ilmiah Biologi
Publisher : Program Studi Biologi UNARS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/biogenic.v1i1.2899

Abstract

Pencemaran logam berat menjadi salah satu masalah yang timbul karena banyaknya limbah industri yang mengandung logam berat. Logam berat memiliki dampak negatif bagi kesehatan manusia dan merupakan salah satu penyebab rusaknya ekosistem. Salah satu kandungan limbah industri yang sangat berbahaya bila terbuang ke lingkungan dalam konsentrasi tinggi adalah timbal (Pb) dan kromium (Cr). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis bakteri tahan logam berat timbal (Pb) pada perairan sungai driyorejo. Isolasi Bakteri dilakukan dengan menggunakan metode pour plate yang berisi media Nutrient Agar yang diperkaya Pb (NAPb) dan Nutrient Agar yang diperkaya Cr (NACr) dengan konsentrasi Pb 0,03 mg/L dan konsentrasi Cr 0,05mg/L. Hasil isolasi bakteri kemudian dikarakterisasi dengan cara mengamati morfologi koloni bakteri yang tumbuh pada media NA kemudian dilanjutkan dengan uji pewarnaan gram dan diamati karakteristik mikroskopiknya dengan menggunakan mikroskop. Ditemukan 3 jenis bakteri tahan logam berat Pb dan Cr hasil isolasi dari sampel air Sungai Driyorejo yang tercemar limbah industri keramik, diduga adalah K1 (Pseudomonas pseudomallei), K2 (Pseudomonas fluorescens), dan K3 (Bacillus subtilis). Kata Kunci: bakteri, logam berat, sungai
UJI AKTIVITAS HEPATOPROTEKTIF KOMBINASI MADU DAN JINTAN HITAM TERHADAP KADAR SGOT-SGPT TIKUS PUTIH YANG DIINDUKSI MINUMAN BERSODA Fitria Diniah Janah Sayekti; Katrine Adiansyah Dwi Mukharomah; Maulana Fikri Andriansyah; Tiara Anggraini; Annisa Banowati
BIOGENIC : Jurnal Ilmiah Biologi Vol 1 No 2 (2023): BIOGENIC: Jurnal Ilmiah Biologi
Publisher : Program Studi Biologi UNARS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/biogenic.v1i2.3771

Abstract

Minuman ringan berkarbonasi dapat berperan sebagai toksin yang menyebabkan kerusakan fungsi pada hepar. Senyawa atau produk yang dapat berperan sebagai pelindung kerusakan hepar diantaranya adalah madu dan jintan hitam. Kombinasi minyak jintan hitam dan madu sebagai agen hepatoprotektif dimungkinkan terjadi peningkatan kapasitas antioksidan 3-4 kali lipat dibandingkan biji jintan hitam atau madu saja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efek pemberian madu dan jintan hitam sebagai hepatoprotektor terhadap kadar sgot dan sgpt tikus wistar yang diinduksi minuman bersoda. Penelitian ini menggunakan desain eksperimental dengan hewan coba sebanyak 6 kelompok dimana setiap kelompok terdiri dari 4 ekor tikus putih. Sampel yang digunakan adalah 24 sampel plasma darah. Metode pemeriksaan yang digunakan adalah metode Spektrofotometri. Berdasarkan hasil penelitian dapat diketahui bahwa kombinasi antara madu dengan jintan hitam dengan konsentrasi 75% dapat menurunkan kadar SGOT-SGPT pada tikus putih yang diinduksi minuman bersoda. Kata Kunci: Minuman karbonasi, jintan hitam, madu, hepatoprotektif, SGOT-SGPT
STUDI PENGARUH BERBAGAI JENIS PAKAN TERHADAP PERTAMBAHAN BOBOT IKAN MAS Muhammad Thoifur Ibnu Fajar
BIOGENIC : Jurnal Ilmiah Biologi Vol 1 No 1 (2023): BIOGENIC: Jurnal Ilmiah Biologi
Publisher : Program Studi Biologi UNARS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/biogenic.v1i1.2900

Abstract

Ikan mas merupakan jenis ikan yang umumnya dibudidayakan oleh masyarakat karena tingginnya permintaan. Budidaya ikan mas tidak terlepas dari faktor pakan yang menentukan keberhasilan dalam mencapai bobot ikan mas yang optimal. Tujuan penelitian ini adalah studi untuk mengetahui pengaruh berbagai jenis pakan dalam meningkatkan bobot ikan mas. Metode pengumpulan data dengan menganalisis review artikel jenis pemberian pakan ikan mas menjadi kajian pengaruh berbagai pakan dalam meningkatkan bobot ikan mas. Hasil kajian yang diperoleh bahwa pakan pellet dengan konsentrasi tepat dapat meningkatkan bobot ikan mas. Pakan pellet dengan kombinasi lemna segar, sari belimbing wuluh dan tepung ampas kelapa dengan takaran konsentrasi tepat dapat meningkatkan bobot ikan secara optimal. Pakan ikan mas selain pakan pellet dengan kombinasinya, pakan Dapnia sp, artemia dan cacing sutera dapat meningkatkan bobot ikan mas lebih tinggi dibandingkan pakan pellet. Kata kunci: ikan mas, bobot, pakan
APLIKASI JAMUR BEAUVERIA BASSIANA DALAM MENGURANGI SERANGAN SPODOPTERA LITURA PADA TANAMAN BAWANG PUTIH (ALLIUM SATIVUM L.) Meiliana Friska; Siti Hardianti Wahyuni; Jumaria Nasution; Parmanoan Harahap; Dini Puspita Yanty
BIOGENIC : Jurnal Ilmiah Biologi Vol 1 No 2 (2023): BIOGENIC: Jurnal Ilmiah Biologi
Publisher : Program Studi Biologi UNARS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/biogenic.v1i2.3499

Abstract

Bawang putih (Allium sativum L.) adalah sayuran yang banyak memberikan keuntungan dan manfaat karena mempunyai nilai ekonomi yang tinggi. Kebutuhan konsumsi bawang putih semakin meningkat sejalan dengan pertambahan jumlah penduduk, namun peningkatan ini belum diimbangi oleh peningkatan produksi karena banyak kendala antara lain serangan organisme pengganggu tanaman. Penggunaan entomopatogen sebagai agens pengendali hayati merupakan salah satu cara yang dapat dilakukan untuk menghindari dampak negatif bahan kimia terhadap lingkungan. Agens hayati tersebut meliputi organisme yang bersifat predator, parasit, parasitoid, dan patogen. Beberapa organisme yang dapat bertindak sebagai agens hayati meliputi hewan vertebrata, nematoda, serangga, virus, bakteri, dan jamur. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Rancangan Acak Kelompok Non Faktorial dengan masing-masing perlakuan B0 (0 gr Beauveria bassiana), B1 (3 gr Beauveria bassiana /L air), B2 (6 gr Beauveria bassiana /L air), B3 (9 gr Beauveria bassiana /L air), dan B4 (12 gr Beauveria bassiana /L air). Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan Beauveria bassiana menunjukkan pengaruh yang nyata terhadap persentase serangan seranga yaitu 0,06% dan intensitas serangan yaitu 0,03%. Perlakuan terbaik terdapat pada B4 (12 gr B.bassiana/L air). Kata Kunci: Bawang putih, Beuveria bassiana, Spodoptera litura
PERILAKU SATWA AIR PADA KELAS MAMALIA Dwimei Ayudewandari Pranatami; Elma Qothrun Nada; Fitri Nur Rahmawati; Fika Hayatul Muafiroh; Hilya Irbatul Isky
BIOGENIC : Jurnal Ilmiah Biologi Vol 1 No 1 (2023): BIOGENIC: Jurnal Ilmiah Biologi
Publisher : Program Studi Biologi UNARS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/biogenic.v1i1.2755

Abstract

Perairan Indonesia merupakan daerah migrasi dari jenis-jenis mamalia air. Perairan laut Indonesia yang luas memiliki potensi sumberdaya hayati yang beranekaragam. Salah satu sumberdaya tersebut adalah mamalia laut, dimana semua anggota mamalia laut merupakan hewan yang langka dan di lindungi di seluruh dunia. Tujuan dengan adanya penelitian ini ialah untuk mengetahui tingkah laku mamalia didasar laut dan dipermukaan laut yang belum diketahui oleh banyak orang. Spesies yang diamati antara lain ikan paus (Cetacea), lumba-lumba (Delphinidae), anjing laut (Pinnipedia), dan dugong (Dugong dugon). Tingkah laku mamalia laut yang teridentifikasi selama pengamatan adalah berburu mangsa, melompat ke atas permukaan air, habitat yang disukai dan berenang menuju arah tertentu. Kata kunci: perilaku, mamalia, air
IDENTIFIKASI FILUM ECHINODERMATA DI BAGIAN UTARA PULAU TIDUNG KECIL, KEPULAUAN SERIBU Khoirunisa Ainul Fatihah; Alay Fia; Erika Juliarti Hutapea; Gladys Putri Anandra; Nadiah Danisha Putri; Sintia Erika Magdalena; Sayyid Izzuddin Muslimin
BIOGENIC : Jurnal Ilmiah Biologi Vol 1 No 2 (2023): BIOGENIC: Jurnal Ilmiah Biologi
Publisher : Program Studi Biologi UNARS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/biogenic.v1i2.3722

Abstract

Echinodermata merupakan filum invertebrata laut yang berkulit duri dan dikenali dari simetri radial yang biasanya terdiri dari lima perpanjangan (lengan atau sinar). Sekitar 6.000 spesies dari hewan invertebrata kulit berduri yang terdapat di laut termasuk kedalam filum Echinodermata dan terbagi menjadi lima kelas. Fungsi Echinodermata selain sebagai sumber makanan hewan lain, Echinodermata juga memakan bangkai dan partikel laut yang membusuk. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan memberi gambaran lingkungan fisik terhadap kehadiran jenis-jenis Echinodermata yang temukan di bagian utara Pulau Tidung Kecil, Kepulauan Seribu. Penelitian ini bersifat kualitatif, artinya menghasilkan data deskriptif berupa data tertulis atau gambar objek yang diteliti. Jenis penelitiannya adalah deskriptif, artinya hanya bertujuan untuk menggambarkan atau mengidentifikasi Echinodermata dalam hal klasifikasi, morfologi, dan habitatnya. Teknik pengambilan data menggunakan metode jelajah (cruise method). Terdapat empat kelas dan delapan spesies Echinodermata yang berhasil diidentifikasikan dan diklasifikasikan pada penelitian ini. Kelas Echinoidea terdapat tiga spesies yaitu Diadema setosum, Mespilia globulus, dan Echinarachnius parma. Kelas Asteroidea terdapat satu spesies yaitu Culcita sp. Kelas Ophiuroidea terdapat satu spesies yaitu Ophiomastix janualis. Kelas Holothuroidea terdapat tiga spesies yaitu Holothuria atra, Actinopyga lecanora, dan Synapta maculata. Kesimpulan penelitian ini, yaitu Pulau Tidung bagian Utara terdapat empat kelas Echinodermata. Kata kunci: Echinodermata, identifikasi, cruise method, Pulau Tidung Kecil

Page 1 of 2 | Total Record : 11