cover
Contact Name
Indra Jaya
Contact Email
indrajaya.stkipnasional@gmail.com
Phone
+6281277490950
Journal Mail Official
jpnstkipnasional@gmail.com
Editorial Address
Jl. Pauh Kambar Pariaman, Kecamatan Nan Sabaris, Kabupaten Padang Pariaman
Location
Kab. padang pariaman,
Sumatera barat
INDONESIA
Jurnal Pendidikan Nasional
ISSN : 28089855     EISSN : 28292626     DOI : https://doi.org/10.55249/jpn.v1i1
Jurnal Pendidikan Nasional is scientific journal that published papers that contribute to debates in the field of education. This includes educational administration, counseling, educational technology, primary school teacher education, early childhood teacher education, non-formal education, special education and psychology. Work that is comparative and socially critical and which addresses issues such as power, authority, ideals, principles, diversity and difference in the field of education is welcome.
Articles 17 Documents
Search results for , issue "Vol. 2 No. 2 (2022): Desember" : 17 Documents clear
EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN DARING DALAM PENINGKATKAN SOFT SKILL SISWA: LITERATURE REVIEW Fadilla Ulfah
Jurnal Pendidikan Nasional Vol. 2 No. 2 (2022): Desember
Publisher : Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55249/jpn.v2i2.39

Abstract

Efektifitas pembelajaran secara daring dapat meningkatkan softskill siswa. Metode yang digunakan dalam artikel ini menggunakan metode literature review yang sumbernya diperoleh dari website Google Scholar yang bermasalah dalam 10 tahun terakhir. Karena dalam 13 artikel dilakukan untuk mengetahui keefektifan pembelajaran online dalam meningkatkan soft skill siswa. Dari hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa penggunaan online sudah efektif, karena mempengaruhi siswa dalam proses pembelajaran, seperti meningkatkan kemampuan keterampilan peserta yaitu siswa mampu belajar secara mandiri dengan memperoleh berbagai sumber yang diperoleh, kemudian siswa dapat mengungkapkan ide atau pemikiran mereka saat berdiskusi karena biasanya pada kelas tatap muka siswa cenderung malu untuk bertanya dan menjawab pertanyaan, pembelajaran online memungkinkan siswa untuk menyesuaikan tempat, waktu belajar dan kecepatan belajar, yang tidak terdapat pada metode pembelajaran tatap muka.
UPAYA MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN KETERAMPILAN LARI JARAK PENDEK MELALUI PERMAINAN MEMINDAHKAN BENDA PADA SISWA KELAS VII SMP NEGERI 1 TANJUNG RAYA KECAMATAN TANJUNG RAYA KABUPATEN AGAM SEMESTER 1 TAHUN PELAJARAN 2022/2023 Hilman
Jurnal Pendidikan Nasional Vol. 2 No. 2 (2022): Desember
Publisher : Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55249/jpn.v2i2.40

Abstract

Berdasarkan observasi awal, diketahui bahwa kecepatan lari jarak pendek siswa di kelas VII SMP Negeri 1 Tanjung Raya Kabupaten Agam masih kurang optimal. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar lari jarak pendek melalui permainan memindahkan benda. Jenis penelitian ini menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan 2 siklus tindakan. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP Negeri 1 Tanjung Raya Kabupaten Agam Semester I Tahun Palajaran 2022/2023 yang berjumlah 28 orang siswa yang terdiri dari 16 siswa putra dan 12 siswa putri. Teknik pengumpulan menggunakan metode observasi dan teknik tes, dan dokumentasi. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan 2 jenis triangulasi, yaitu triangulasi sumber, dan triangulasi teknik. Teknik analisa data menggunakan teknik statistik deskriptif. Hasil analisis data terhadap 4 aspek penilaian menunjukkan peningkatan pada setiap siklusnya. Proses pembelajaran menggunakan model bermain terbukti efektif meningkatkan aktivitas dan hasil belajar peserta didik kelas VII SMP Negeri 1 Tanjung Raya Kabupaten Agam Semester 1 Semester I Tahun Palajaran 2022/2023. Aktivitas Belajar pada kondisi awal sebesar 35,71% atau 10 siswa, pada siklus I persentase rata-rata pengamatan perilaku siswa sebesar 71,43% atau 20 siswa dan pada siklus II persentase rata-rata perilaku siswa sebesar 92,86% atau 26 siswa. Hasil Belajar aspek kognitif pada kondisi awal, terdapat 11 siswa tuntas atau 39,29%, pada siklus I persentase ketuntasan siswa mencapai 71,43% atau 20 siswa dan pada siklus II persentase ketuntasan siswa mencapai 89,29% atau 25 siswa dan peningkatan nilai rata-rata dari 61,07 pada kondisi awal, meningkat menjadi 68,93 pada siklus pertama dan 78,21 pada siklus kedua. Aspek afektif pada kondisi awal sebesar 9 siswa atau 32,14% siswa dinyatakan tuntas, pada siklus I, persentase ketuntasan keterampilan psikomotor siswa mencapai 71,43% atau 20 siswa serta pada siklus II, persentase rata-rata keterampilan psikomotor mencapai 89,29% atau sebanyak 25 siswa. Aspek psikomotorik pada kondisi awal 14,29% atau 4 siswa, pada siklus I persentase rata-rata pengamatan sikap mencapai 64,29% atau 18 siswa dan pada siklus II, persentase rata-rata pengamatan sikap mencapai 85,71% atau 24 siswa.Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa aktivitas dan hasil belajar lari jarak pendek siswa kelas VII SMP Negeri 1 Tanjung Raya Kabupaten Agam Semester 1 Semester I Tahun Palajaran 2022/2023 dapat ditingkatkan melalui permainan memindahkan benda.
HUBUNGAN KECERDASAN EMOSIONAL PESERTA DIDIK TERHADAP HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA DI KELAS TINGGI SDN 10 ULAKAN TAPAKIS PADANG PARIAMAN Dwi Hadita Ayu
Jurnal Pendidikan Nasional Vol. 2 No. 2 (2022): Desember
Publisher : Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55249/jpn.v2i2.41

Abstract

Penelitian ini di latar belakangi oleh, rendahnya hasil belajar matematika peserta didik kelas tinggi SDN 10 Ulakan Tapakis Kabupaten Padang Pariaman. Permasalahan karena masih banyaknya peserta didik belum mencapai KKM. Kurangnya rasa saling membantu diantara peserta didik, Dalam mengerjakan soal latihan matematika peserta didik suka mengganggu temannya, Peserta didik suka membeda - bedakan teman saat mengerjakan latihan matematika, dan Peserta didik kurang mengendalikan diri atau suka berkelahi di saat pembelajaran matematika. Penelitian ini Untuk mengetahui Hubungan kecerdasan emosional peserta didik terhadap hasil belajar matematika di kelas tinggi SDN 10 Ulakan Tapakis dan untuk mengetahui seberapa besar tingkat hubungan kecerdasan emosional peserta didik pada hasil belajar matematika kelas SDN 10 Ulakan Tapakis. Jenis penelitian ini merupakan penelitian korelasional. Populasi dalam Penelitian ini adalah seluruh kelas tinggi SDN 10 Ulakan Tapakis Kabupaten Padang Pariaman. Teknik pengambilan sampelnya total sampling sehingga sampel pada penelitian ini seluruh peserta didik kelas tinggi dengan jumlah 75 peserta didik. Pengumpulan data variabel Kecerdasan Emosional dengan penyebaran angket sebanyak 65 butir pernyataan. Teknik analisis data adalah analisis deskriptif dan uji persyaratan analisis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai koefisien korelasi sebesar 0,632, tingkat hubungan kuat, Sedangkan nilai koefisien determinasi terbesar 39,94%. berarti kontribusi kecerdasan emosional terhadap hasil belajar peserta didik sebesar 39.94%.hal ini menunjukkan bahwa variabel Kecerdasan Emosional mempunyai hubungan dengan hasil belajar matematikapesera didik (t hitung 6.962 > t tabel 1,671). Jadi, Kesimpulannya adalah ada hubugan kecerdasan emosional peserta didik dengan hasil belajar matematika peserta didik kelas tinggi SDN 10 Ulakan Tapakis.
PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM MANAJEMEN PEMBELAJARAN BERDASARKAN KURIKULUM 2013 Randia Sukmadewi
Jurnal Pendidikan Nasional Vol. 2 No. 2 (2022): Desember
Publisher : Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55249/jpn.v2i2.43

Abstract

Fokus penelitian ini meliputi; (1) peran kepala sekolah dalam perencanaan pembelajaran berdasarkan Kurikulum 2013, (2) peran kepala sekolah dalam pelaksanaan pembelajaran berdasarkan Kurikulum 2013, (3) peran kepala sekolah dalam evaluasi pembelajaran berdasarkan Kurikulum 2013. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif; rancangan studi kasus. Peneliti sebagai instrumen kunci; sumber data berasal dari kepala sekolah, waka kurikulum, guru, dan dokumntasi pendukung; teknik pengumpulan data dengan wawancara, pengamatan, dan dokumentasi. Hasil penelitian meliputi: (1) peran kepala sekolah dalam perencanaan pembelajaran berdasarkan Kurikulum 2013 yaitu mengadakan workshop, memberikan sosialisasi Kurikulum 2013 dan mengadakan rapat penyusunan program tahunan, (2) peran kepala sekolah dalam pelaksanaan pembelajaran berdasarkan kurikulum 2013 yaitu memberikan motivasi kepada guru dalam proses pembelajaran, dan memberikan arahan sesuai dengan aturan yag ada, (3) peran kepala sekolah dalam evaluasi pembelajaran berdasarkan Kurikulum 2013 yaitu evaluator dan supervisor, dimana kepala sekolah melakukan pengawasan dan pembinaan kepada guru secara terus-menerus.
PENGARUH LINGKUNGAN SOSIAL DAN MOTIVASI TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS TINGGI SDN 28 LUBUK ALUNG KABUPATEN PADANG PARIAMAN Elva Refariza
Jurnal Pendidikan Nasional Vol. 2 No. 2 (2022): Desember
Publisher : Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55249/jpn.v2i2.44

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya hasil belajar siswa kelas tinggi SDN 28 Lubuk Alung Kabupaten Padangpariaman. Kurangnya keinginnan siswa untuk belajar, dimana siswa hanya sibuk dengan dunia nya sendiri, seperti sibuk bermain, sibuk untuk mencari uang, dan rasa kurang nya perhatian dari lingkungan sosial yang ada di sekitar peserta didik, dan tidak adanya motivasi dari dalam maupun dari luar peserta didik. Jenis penelitian ini merupakan penelitian korelasional yang terdiri dari tiga variabel. penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh liungkungan sosial dan motivasi terhadap hasil belajar siswa kelas tinggi SDN 28 Lubuk Alung Padangpariaman. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik sampling jenuh. Sehingga terpilih sampel sebanyak 55 orang. Instrumen penelitian adalah berupa pembagian angket. Teknik analisis data digunakan untuk menguji hipotesis t dan uji F. Hasil belajar yang dianalisis berupa uji PTS (penilaian tengah semester) semester I tahun ajaran 2022/2023 kelas tinggi SDN 28 Lubuk Alung Kabupaten Padangpariaman. Berdasarkan uji statistik secara parsial lingkungan sosial (X1) terhadap hasil belajar diperoleh nilai thitung > ttabel (10,944 > 1,67), dengan nilai signifikan 0,050<0,05 yangberarti Ha diterima dan Ho ditolak. Artinya lingkungan sosial berpengaruh terhadap hasil belajar. secara parsial motivasi (X2) terhadap hasil belajar diperoleh. (2,027 > 1,67) dengan nilai signifikan 0,048 < 0,05 yang artinya Ha ditrima dan Ho ditolak. Arytinya motivasi berpengaruh terhadap hasil belajar peserta didik. Sedangkan secara silmutan Fhitung > Ftabel (9,582 > 1,67) dengan nilai signifikan ( 0,000 < 0,05) dan konstribusi 24,1% yang berarti Ha diterima dan Ho ditolak yang berarti lingkungan sosial dan motivasi secara simultan berpengaruh yang signifikan terhadap hasil belajar peserta didik.
UPAYA MENINGKATKAN KOMPETENSI GURU DALAM MENGAJAR MELALUI KEGIATAN SUPERVISI AKADEMIK DENGAN TEKNIK INDIVIDUAL DI SD NEGERI 03 GERAGAHAN KECAMATAN LUBUK BASUNG KABUPATEN AGAM SEMESTER 1 TAHUN PELAJARAN 2021/2022 Fadli.S
Jurnal Pendidikan Nasional Vol. 2 No. 2 (2022): Desember
Publisher : Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55249/jpn.v2i2.45

Abstract

Kompetensi guru khususnya guru di SD dalam mengajar di masih rendah. Untuk meningkatkan kompetensi guru di SD Negeri 03 Geragahan Kecamatan Lubuk Basung Kabupaten Agam dalam mengajar maka diperlukan tindakan sebagai langkah perbaikan, dengan melaksanakan kegiatan penelitian tindakan sekolah. Tujuannya adalah untuk meningkatkan kompetensi guru dalam mengajar. Subjek penelitian yaitu guru-guru di SD Negeri 03 Geragahan Kecamatan Lubuk Basung Kabupaten Agam pada semester 1 Tahun Pelajaran 2021/2022 yang berjumlah 5 guru. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi dan dokumentasi. Validitas data dilakukan dengan triangulasi. Analisis data menggunakan teknik deskriptif kualitatif, sedangkan penilaian terhadap kriteria kualitas pelaksanaan proses belajar mengajar dari guru yang diamati dan diobservasi dengan rentang skor antara 1 sampai dengan 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peningkatan komptensi guru dalam mengajar dinilai melalui 4 aspek penilaian yaitu perencanaan, pelaksanaan, penilaian dan pengawasan proses pembelajaran menunjukkan peningkatan yang signifikan pada setiap siklusnya. Rata-rata hasil penilaian terhadap 4 aspek penilaian kompetensi guru dalam mengajar pada setiap siklusnya dapat dijelaskan bahwa pada kondisi awal sebesar 54,75 masuk dalam kriteria (C), pada siklus kedua 74,07 masuk dalam kriteria (C) dan pada siklus terakhir sebesar 93,51 dan masuk dalam kriteria nilai (SB). Kesimpulannya adalah pelaksanaan supervisi akademik dengan teknik individual ditunjang dengan pelaksanaan supervisi kunjungan kelas terbukti mampu meningkatkan kompetensi guru SD Negeri 03 Geragahan Kecamatan Lubuk Basung Kabupaten Agam pada semester 1 Tahun Pelajaran 2021/2022.
UPAYA MENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN PRESTASI BELAJAR IPA MATERI DAUR HIDUP DENGAN METAMORFOSIS SISWA KELAS IV SDN 13 MAGEK KECAMATAN KAMANG MAGEK KABUPATEN AGAM MELALUI METODE EVERYONE IS TEACHER HERE SEMESTER 1 TAHUN PELAJARAN 2020/2021 Nofianti
Jurnal Pendidikan Nasional Vol. 2 No. 2 (2022): Desember
Publisher : Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55249/jpn.v2i2.46

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah meningkatkan keaktifan dan prestasi belajar siswa pada pembelajaran IPA materi daur hidup dengan metamorfosis dengan metode everyone is teacher here. Jenis penelitian adalah penelitian tindakan sekolah yang dilaksanakan dalam 2 siklus dan pada masing-masing siklus terdiri dari 2 kali pertemuan dengan empat tahapan yaitu (1) perencanaan (planning) , (2) pelaksanaan tindakan (action), 3) observasi (observation) , (4) refleksi (reflection). Subjek penelitian adalah kelas IV SD Negeri 13 Magek Kecamatan Kamang Magek Kabupaten Agam dengan jumlah 18 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik tes, observasi dan dokumentasi. Validasi data dilakukan dengan triangulasi. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis diskriptif teknik persentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peningkatan keaktifan siswa pada studi awal hanya 10 siswa atau 29,41%, naik menjadi 22 siswa atau 64,71% pada siklus pertama, dan 94,12% atau 32 siswa pada siklus kedua . Hal tersebut didukung pula oleh kenaikan hasil belajar siswa dari rata-rata pada studi awal hanya 55,88 naik menjadi 66,76 pada siklus pertama, dan 76,47 pada siklus kedua, dengan tingkat ketuntasan belajar sebanyak 8 siswa (23,53%)pada studi awal, 58,82% atau 20 siswa pada siklus pertama, 30 siswa atau 88,24% pada siklus kedua sehingga dapat simpulkan bahwa semua indikator dan kriteria keberhasilan proses perbaikan pembelajaran telah terpenuhi dan tercapai pada siklus kedua. Dari data tersebut terlihat bahwa penerapan metode everyone is teacher here terbukti dapat meningkatkan keaktifan dan prestasi belajar IPA materi daur hidup dengan metamorfosis siswa kelas IV SD Negeri 13 Magek Kecamatan Kamang Magek Kabupaten Agam semester 1 Tahun Pelajaran 2020/2021 .
UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN GURU DALAM MERANCANG INSTRUMEN PENILAIAN AFEKTIF MELALUI PELAKSANAN KEGIATAN SUPERVISI DI SD NEGERI 07 SITAPUNG KECAMATAN AMPEK ANGKEK Arnelis
Jurnal Pendidikan Nasional Vol. 2 No. 2 (2022): Desember
Publisher : Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55249/jpn.v2i2.47

Abstract

Penelitian tindakan sekolah ini berawal dari permasalahan yang dihadapi guru SD Negeri 07 Sitapung Kecamatan Ampek Angkek dalam melaksanakan evaluasi pembelajaran. Dalam melakukan evaluasi, guru jarang menggunakan instrumen penilaian afektif. Evaluasi yang dilakukan guru hanya dengan tes dan itu pun terbatas pada penilaian domain kognitif. Sedangkan untuk menilai domain afektif guru hanya menilai dengan tugas-tugas dan pengamatan. Penilain afektif dengan cara tersebut tentunya kurang tepat, karena itu diperlukan instrumen penilaian yang tepat dan berkualitas untuk menilai aspek afektif. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan guru dalam pembuatan dan penggunaaan instrumen penilaian afektif.Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Data penelitian ini berupa informasi tentang proses dan data hasil tindakan yang diperoleh dari hasil pengamatan, hasil penilaian, diskusi dan dokumentasi. Sumber data adalah proses dan hasil pelaksanaan kegiatan supervisi di SD Negeri 07 Sitapung Kecamatan Ampek Angkek. Analisis data dilakukan dengan menggunakan model analisis data kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian, kegiatan supervisi yang dilakukan mampu meningkatkan kemampuan guru dalam pembuatan dan penggunaan instrumen penilaian afektif. Hasil ini terlihat dari penilaian terhadap kemampuan guru yang mengalami peningkatan, yakni pada siklus I persentase nilai rata-rata yang diperoleh guru adalah 66,5% artinya kompetensi guru pada siklus ini masih berada dalam kategori cukup, sedangkan pada siklus II, persentase nilai rata-rata yang diperoleh guru mengalami peningkatan menjadi 84,5% artinya kemampuan guru dalam pembuatan dan penggunaan instrumen penilaian afektif sudah berada dalam kategori baik. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa pelaksanaan kegiatan supervisi di SD Negeri 07 Sitapung Kecamatan Ampek Angkek telah berhasil meningkatkan kemampuan guru dalam pembuatan dan penggunaan instrumen penilaian afektif .
PENGGUNAAN APLIKASI ZOOM CLOUD MEETINGS UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PROSES PEREDARAN DARAH MANUSIA PADA SISWA KELAS V SD NEGERI 65 MANGGOPOH UTARA KECAMATAN LUBUK BASUNG KABUPATEN AGAM SEMESTER 1 TAHUN PELAJARAN 2020/202 Gadis
Jurnal Pendidikan Nasional Vol. 2 No. 2 (2022): Desember
Publisher : Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55249/jpn.v2i2.48

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar IPA materi proses peredaran darah manusia siswa kelas V SD Negeri 65 Manggopoh Utara Kecamatan Lubuk Basung Kabupaten Agam Semester 1 Tahun Pelajaran 2020/2021. Penelitian ini menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dilaksanakan dalam dua siklus dan setiap siklus terdiri dari empat tahapan yaitu tahap perencanaan, tahap tindakan, tahap observasi, dan tahap refleksi. Subjek penelitian adalah siswa kelas V SD Negeri 65 Manggopoh Utara Kecamatan Lubuk Basung Kabupaten Agam sebanyak 25 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, dokumentasi dan tes. Validitas penelitian tindakan kelas ini dengan meminimalkan subjektivitas melalui triangulasi. Analisis data dengan teknik deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan pendekatan konstruktivisme dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar. Peningkatan aktivitas siswa menunjukkan perolehan pada studi awal hanya 36,00% atau 9 siswa meningkat menjadi 72,00% pada siklus pertama atau sebanyak 18 siswa, dan pada siklus kedua menjadi 100% atau sebanyak 25 siswa dinyatakan tuntas. Peningkatan hasil belajar siswa dari rata-rata pada studi awal hanya 61,20 menjadi 66,80 pada siklus pertama, dan pada siklus kedua menjadi 76,40 serta peningkatan ketuntasan belajar dari 11 siswa atau 44,00% menjadi 13 siswa atau 52,00% dan 22 siswa atau 88,00% pada siklus kedua. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penggunaan aplikasi zoom cloud meetings terbukti dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar IPA materi proses peredaran darah manusia siswa kelas V SD Negeri 65 Manggopoh Utara Kecamatan Lubuk Basung Kabupaten Agam Semester 1 Tahun Pelajaran 2020/2021.
PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA DENGAN MENGGUNAKAN PENDEKATAN KONSTRUKTIVISME PADA SISWA KELAS VI SD NEGERI 30 CACANG RANDAH KECAMATAN TANJUNG MUTIARA KABUPATEN AGAM Asna Elnita
Jurnal Pendidikan Nasional Vol. 2 No. 2 (2022): Desember
Publisher : Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55249/jpn.v2i2.49

Abstract

Penelitian dilatarbelakangi dari kenyataan di Sekolah Dasar bahwa pembelajaran sering didominasi oleh guru sebagai sumber informasi. Berdasarkan pengamatan peneliti ditemukan hasil belajar IPA siswa masih rendah, untuk itu peneliti melalui penelitian tindakan kelas ini ingin mencoba meningkatkan hasil belajar IPA dengan menggunakan pendekatan konstruktivisme pada siswa kelas VI SD Negeri 30 Cacang Randah Kecamatan Tanjung Mutiara Kabupaten Agam. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif yang terdiri dari dua siklus meliputi empat tahap yaitu perencanaan, tindakan, pengamatan,refleksi. Data penelitian ini berupa informasi tentang proses dan data hasil tindakan yang diperoleh dari hasil pengamatan, hasil wawancara, dan tes. Subjek peneliti adalah guru, peneliti (praktisi) dan siswa kelas VI yang berjumlah 36 orang. Analisis data dilakukan dengan menggunakan model analisis data kualitatif dan kuantitatif. Penilaian yang digunakan dalam pengumpulan data adalah penilaian proses (afektif dan psikomotor), penilaian hasil (kognitif) dan rambu-rambu lembaran pengamatan penggunaan pendekatan konstruktivisme dari aspek guru dan siswa. Untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa diadakan tes yang dianalisis dengan menggunakan penilaian dengan tolok ukur keberhasilan kelas minimal 75%. Hasil belajar siswa dengan menggunakan pendekatan konstruktivisme pada siklus I dan II mengalami peningkatan di mana nilai rata-rata pada siklus I diperoleh rata-rata 73 dan pada siklus II rata-rata 83. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa pembelajaran IPA dengan menggunakan pendekatan konstruktivisme dapat meningkatkan hasil belajar IPA siswa kelas VI SD Negeri 30 Cacang Randah Kecamatan Tanjung Mutiara.

Page 1 of 2 | Total Record : 17